kendari pos edisi 4 februari 2011

17
Jumat, 4 Februari 2011 Harga Eceran Rp. 3.500,- http://www.kendaripos.co.id Sekeluarga Itu “Hilang” dalam Kerusuhan Mesir Baca HILANG di Hal. 2 Ini adalah kisah tentang satu keluarga yang awalnya pergi ke Mesir untuk menghadiri wisuda. Tapi, karena kondisi negara itu sedang kacau, kampus-kampus di sana tutup dan wisuda pun batal. Hingga kemarin, keluarga dari Bekasi tersebut masih berada di Mesir dan tak bisa lagi dihubungi. DENNY ISKANDAR, Bekasi ADALAH Mumtaz Muchtar yang be- rangkat ke Mesir sejak 2001 untuk melanjut- kan studi S-2. Dia memilih kuliah di Arab League University jurusan filologi setelah lulus S-1 di IAIN Bandung pada 2000. Selama berada di Mesir, pria 24 tahun itu sangat jarang pulang ke rumahnya di Kali- bang Nangka, RT 04/04 Perwira, Bekasi Utara, Jawa Barat. “Keluarga di sini sangat kangen,” kata Ahmad Ustuhri, kakak Mumtaz yang tinggal di Bekasi. Hingga suatu hari, kabar gembira tersebut datang. Yakni, Mumtaz akan diwisuda pada 29 Januari. Informasi tentang wisuda itu di- terima keluarga di Bekasi sejak akhir Desem- ber. Waktu itu jauh dari bayangan bahwa Mesir akan rusuh seperti sekarang ini. Mendengar kabar gembira tersebut, kelu- arga Mumtaz merespons dengan membuat rencana besar. Yakni, akan beramai-ramai menghadiri wisuda itu. Rencana pun disus- un. Setelah mengurus segala persyaratan dokumen, keluarga Mumtaz akhirnya be- rangkat ke Mesir pada 23 Januari. “Saat berangkat, kami tak punya firasat apa-apa. Kami masih belum menyangka bakal terja- di kerusuhan di Mesir,” cerita Ustuhri. Saat itu, rombongan Bekasi yang be- rangkat adalah Sity Zuhro (ibu Mumtaz), Mumtaz bersama istrinya, Nurjanah bersama anaknya, Syalzad Alyosa ketika di Mesir. DOK PRIBADI MAU jadi kekasih penyanyi seksi Aura Kasih? Siap-siap daftar. Aura saat ini tengah membuka hatinya untuk mencari kekasih baru. Aura Kasih pernah menjalin asmara dengan Kiki Haryanto, pembalap nasional. Hubungan cintanya kandas karena tak ada kecocokan. Kini, Aura menegaskan siap menata kembali puing-puing hatinya yang berserakan pasca putus cinta. “Sekarang ini aku positif thinking aja, mencari kecocokan itu kan nggak mudah. Harus selektif juga milih (calon pacar) sekarang. Tapi aku nggak trauma kok (pacaran),” ucap Aura saat dijumpai di Jakarta, baru-baru ini. Sejak menjomblo, Aura sempat memfokuskan diri mengembangkan kriernya. Tapi, kata Aura, tak punya pacar ternyata kurang enak. “Aku pribadi harus fokus sama karier, tapi lebih enak sebenarnya kalau ada pasangan karena ada sese- orang yang bisa support, ya aku siap untuk itu (pacaran lagi),” bebernya. Sadar umur terus bertambah, Aura tak mau lagi bercanda soal as- mara. Ia hanya mau menjalani hubungan cinta serius alias langsung menuju jenjang pernikah- an. “Targetnya (menikah) sih udah lewat ya, dulu aku pingin- nya nikah di usia dua puluh tahun. Tapi k a r e n a sekarang aku dua puluh tiga, pal- i n g nggak aku harus bisa (meni- kah) dua tahun lagi,” tutup pen- yanyi yang per- nah berseteru dengan sebuah event organizer ini.(gie) SELEBRITI Buka Lowongan Pacar Aura Kasih Rumbia, KP Ternyata, tidak sedikit uang negara yang menguap di Bomba- na. Untuk tiga tahun saja, 2007 hingga 2009, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Sul- tra menemukan penyimpangan keuangan sebesar Rp 714 milyar, dimana penyimpangan terbesar didapatkan pada pengelolaan aset senilai Rp 567 miliar. Dherys Virgantara, Kasubag Hukum dan Humas Badan Pe- meriksa Keuangan (BPK) RI Per- wakilan Sultra mengatakan, dari total penyimpangan keuangan Rp 714 milyar lebih itu, BPK juga menemukan indikasi kerugian negara sebanyak Rp 63,1 Milyar. Indikasi penyelewengan itu, kata Alumni Universitas Gadjah Mada ini, ditemukan di berbagai item seperti pengeluaran keuan- gan tanpa surat perintah pencai- ran dana (SP2). Tidak tanggung- tanggung, dari pencairan uang tanpa melalui prosedur ini, BPK menemukan kerugian negara sebesar Rp 39,7 miliar. Selain itu, pengelolaan keuan- gan di bendahara rutin dan bendahara bantuan juga ber- masalah. Di dua bendahara sek- retariat daerah itu, BPK mene- mukan ketekoran masing-masing Rp 3,3 miliar dan Rp 1,9 miliar. Tidak hanya itu, saat audit lap- oran keuangan daerah yang dim- ulai Oktober hingga November lalu, BPK juga menemukan in- dikasi kerugian negara pada re- alisasi belanja berindikasi fiktif dengan nilai Rp 502 juta, serta penjalanan dinas tidak tertib dengan besaran Rp 3,7 Milyar. “Ada juga kontrak pihak ketiga yang sudah terlambat dikerjakan tapi belum di denda. Indikasi kerugiannya sebesar 2,2 milyar rupiah. Masih ada lagi item-item lain, tapi nominal kerugiannya berfariasi mulai puluhan hingga seratusan juta,” ungkap alumni Fakultas Hukum, Universitas Gadja Mada ini. Sementara itu Juntas, anggota DPRD Bombana juga merasa pri- hatin dengan banyaknya peny- impangan keuangan dan aset di Pemkab Bombana. “Kalau mau baik, harus ada perubahan pena- taan pengelolaan keuangan,” katanya. Juntas membeberkan juga be- berapa kasus yang merupakan hasil audit BPK. Jumlahnya kata politisi Partai Amanat Na- sional ini sebanyak, 137 kasus. Dari jumlah pelanggaran itu, ditemukan penyalahgunaan keuangan sebesar Rp 103 mil- yar. “Detail kasusnya, nanti kita beberkan selanjutnya,” ungkap Juntas.(nur/ong) Rp 63 M Menguap di Bombana BPK Perwakilan Sultra : Itu Indikasi Kerugian Negara. Kalau indikasi Penyimpangan Mencapai Rp 714 Miliar Sejumlah fakir miskin menunggu di balik pagar Vihara Dharma Bakti, Petak Sembilan, Jakarta Barat mengharapkan angpao dari warga Tionghoa pada perayaan Imlek kemarin (3/2). Ratusan fakir miskin datang dari berbagai daerah di Jabodetabek mereka tidak hanya orangtua ataupun orang cacat, tetapi juga ada diantarnya anak-anak. FERY PRADOLO/INDOPOS

Upload: pt-media-kita-sejahtera

Post on 09-Mar-2016

273 views

Category:

Documents


19 download

DESCRIPTION

E_Paper Kendari Pos

TRANSCRIPT

Jumat, 4 Februari 2011 Harga Eceran Rp. 3.500,-http://www.kendaripos.co.id

Sekeluarga Itu “Hilang” dalam Kerusuhan Mesir

Baca HILANG di Hal. 2

Ini adalah kisah tentang satu keluargayang awalnya pergi ke Mesir untuk

menghadiri wisuda. Tapi, karena kondisinegara itu sedang kacau, kampus-kampus

di sana tutup dan wisuda pun batal.Hingga kemarin, keluarga dari Bekasi

tersebut masih berada di Mesir dan takbisa lagi dihubungi.

DENNY ISKANDAR, Bekasi

ADALAH Mumtaz Muchtar yang be-rangkat ke Mesir sejak 2001 untuk melanjut-kan studi S-2. Dia memilih kuliah di ArabLeague University jurusan filologi setelahlulus S-1 di IAIN Bandung pada 2000.

Selama berada di Mesir, pria 24 tahun itusangat jarang pulang ke rumahnya di Kali-bang Nangka, RT 04/04 Perwira, BekasiUtara, Jawa Barat. “Keluarga di sini sangatkangen,” kata Ahmad Ustuhri, kakak

Mumtaz yang tinggal di Bekasi.Hingga suatu hari, kabar gembira tersebut

datang. Yakni, Mumtaz akan diwisuda pada29 Januari. Informasi tentang wisuda itu di-terima keluarga di Bekasi sejak akhir Desem-ber. Waktu itu jauh dari bayangan bahwaMesir akan rusuh seperti sekarang ini.

Mendengar kabar gembira tersebut, kelu-arga Mumtaz merespons dengan membuatrencana besar. Yakni, akan beramai-ramaimenghadiri wisuda itu. Rencana pun disus-un. Setelah mengurus segala persyaratandokumen, keluarga Mumtaz akhirnya be-rangkat ke Mesir pada 23 Januari. “Saatberangkat, kami tak punya firasat apa-apa.Kami masih belum menyangka bakal terja-di kerusuhan di Mesir,” cerita Ustuhri.

Saat itu, rombongan Bekasi yang be-rangkat adalah Sity Zuhro (ibu Mumtaz),

Mumtazbersamaistrinya,Nurjanahbersamaanaknya,SyalzadAlyosa ketikadi Mesir.

DOK PRIBADI

MAU jadi kekasih penyanyi seksi Aura Kasih?Siap-siap daftar. Aura saat ini tengah membukahatinya untuk mencari kekasih baru.

Aura Kasih pernah menjalin asmara denganKiki Haryanto, pembalap nasional. Hubungancintanya kandas karena tak ada kecocokan.Kini, Aura menegaskan siap menata kembalipuing-puing hatinya yang berserakan pascaputus cinta. “Sekarang ini aku positif thinkingaja, mencari kecocokan itu kan nggak mudah.Harus selektif juga milih (calon pacar) sekarang.Tapi aku nggak trauma kok (pacaran),” ucapAura saat dijumpai di Jakarta, baru-baru ini.

Sejak menjomblo, Aura sempat memfokuskandiri mengembangkan kriernya. Tapi, kata Aura,tak punya pacar ternyata kurang enak. “Akupribadi harus fokus sama karier, tapi lebih enaksebenarnya kalau ada pasangan karena ada sese-orang yang bisa support, ya aku siap untuk itu(pacaran lagi),” bebernya.

Sadar umur terus bertambah, Aura tak maulagi bercanda soal as-mara. Ia hanya maumenjalani hubungancinta serius aliaslangsung menujujenjang pernikah-an. “Targetnya(menikah) sihudah lewat ya,dulu aku pingin-nya nikah diusia dua puluhtahun. Tapik a r e n as e k a r a n g

aku duapuluh

tiga,

pal-i n g

n g g a kaku harus

bisa (meni-kah) dua tahun

lagi,” tutup pen-yanyi yang per-nah berseterudengan sebuahevent organizerini.(gie)

SELEBRITIBuka Lowongan Pacar

Aura Kasih

Rumbia, KPTernyata, tidak sedikit uang

negara yang menguap di Bomba-na. Untuk tiga tahun saja, 2007hingga 2009, Badan PemeriksaKeuangan (BPK) Perwakilan Sul-

tra menemukan penyimpangankeuangan sebesar Rp 714 milyar,dimana penyimpangan terbesardidapatkan pada pengelolaan asetsenilai Rp 567 miliar.

Dherys Virgantara, KasubagHukum dan Humas Badan Pe-meriksa Keuangan (BPK) RI Per-wakilan Sultra mengatakan, daritotal penyimpangan keuangan Rp714 milyar lebih itu, BPK jugamenemukan indikasi kerugiannegara sebanyak Rp 63,1 Milyar.

Indikasi penyelewengan itu,kata Alumni Universitas GadjahMada ini, ditemukan di berbagaiitem seperti pengeluaran keuan-

gan tanpa surat perintah pencai-ran dana (SP2). Tidak tanggung-tanggung, dari pencairan uangtanpa melalui prosedur ini, BPKmenemukan kerugian negarasebesar Rp 39,7 miliar.

Selain itu, pengelolaan keuan-gan di bendahara rutin danbendahara bantuan juga ber-masalah. Di dua bendahara sek-retariat daerah itu, BPK mene-mukan ketekoran masing-masingRp 3,3 miliar dan Rp 1,9 miliar.

Tidak hanya itu, saat audit lap-oran keuangan daerah yang dim-ulai Oktober hingga Novemberlalu, BPK juga menemukan in-

dikasi kerugian negara pada re-alisasi belanja berindikasi fiktifdengan nilai Rp 502 juta, sertapenjalanan dinas tidak tertibdengan besaran Rp 3,7 Milyar.“Ada juga kontrak pihak ketigayang sudah terlambat dikerjakantapi belum di denda. Indikasikerugiannya sebesar 2,2 milyarrupiah. Masih ada lagi item-itemlain, tapi nominal kerugiannyaberfariasi mulai puluhan hinggaseratusan juta,” ungkap alumniFakultas Hukum, UniversitasGadja Mada ini.

Sementara itu Juntas, anggotaDPRD Bombana juga merasa pri-

hatin dengan banyaknya peny-impangan keuangan dan aset diPemkab Bombana. “Kalau maubaik, harus ada perubahan pena-taan pengelolaan keuangan,”katanya.

Juntas membeberkan juga be-berapa kasus yang merupakanhasil audit BPK. Jumlahnyakata politisi Partai Amanat Na-sional ini sebanyak, 137 kasus.Dari jumlah pelanggaran itu,ditemukan penyalahgunaankeuangan sebesar Rp 103 mil-yar. “Detail kasusnya, nanti kitabeberkan selanjutnya,” ungkapJuntas.(nur/ong)

Rp 63 M Menguap di BombanaBPK PerwakilanSultra : Itu IndikasiKerugian Negara.Kalau indikasiPenyimpanganMencapai Rp 714 Miliar

Sejumlah fakir miskinmenunggu di balik pagar Vihara Dharma Bakti,Petak Sembilan, JakartaBarat mengharapkanangpao dari wargaTionghoa pada perayaanImlek kemarin (3/2).Ratusan fakir miskindatang dari berbagaidaerah di Jabodetabekmereka tidak hanyaorangtua ataupun orangcacat, tetapi juga adadiantarnya anak-anak.

FERY PRADOLO/INDOPOS

2 Kendari Pos |Jumat, 4 Februari 2011

Ery Mutawali (adik), ZihanMusliha (adik), Syaiful An-war (menantu Sity Zuhro),Nurjanah (istri Mumtaz), danRayiza, balita yang baru beru-sia enam bulan. Rombongantersebut berangkat denganjasa travel.

Dalam perkembangannya,hal yang benar-benar tak ter-duga terjadi. Mesir diguncangunjuk rasa yang semakin harijumlah warga yang turun kejalan semakin bertambah. Mere-ka menuntut Presiden HosniMubarak turun dari kursikekuasaannya.

Kerusuhan itu pun mem-buat keluarga Mumtaz di Beka-si kalut bercampur bingung.“Kami kehilangan kontakdengan rombongan yang be-rangkat ke Mesir itu sejakMinggu pekan lalu (30/1),”kata Ustuhri.

Dia kali pertama menge-tahui kerusuhan di Mesir

tersebut saat menda-pat kabar dari sanakkeluarganya melaluisambungan telepon.“Sehari setelahkerusuhan terjadi,saya mendapat kabardari sanak keluargayang berangkat keMesir bahwa kondisidi sana kacau. Un-tungnya, merekadalam keadaan baik-baik,” katanya.“Tapi, sejak 30 Janu-ari hingga sekarang(kemarin, Red), kaminggak bisa meng-hubungi mereka,” im-buh Ustuhri.

Dia tak bisa mem-bayangkan bagaim-ana keluarganyasaat berada di Me-sir. “Ini adalah kalipertama mereka per-gi ke Mesir. Barupertama ke Mesir,sudah mengalamikejadian seperti

ini,” ujar Ustuhri denganmata berkaca-kaca.

Kabar terakhir yang diadapatkan, saat kerusuhanterjadi, keluarganya bertah-an di tempat tinggal Mumtaz,

yakni di kawasan NaserCity, Distrik 10, Kairo, Me-sir. Saat itu, lanjut dia, mere-ka tidak bisa keluar rumahlantaran ada pemberlakuanjam malam. Selain itu, ak-

tivitas angkutan di seluruhjalan lintasan Mesir sepi.“Namun, sejak tak ada satupun ponsel keluarga sayayang bisa dihubungi, kinisaya sudah tidak tahu nasib

mereka,” ungkapnya.Sampai sekarang, dia be-

lum mendapat konfirmasikapan keluarganya itukembali ke Indonesia. “Wisu-da gagal dan kami tidak tahu

apakah ijazah adik saya bisadiambil atau tidak,” katan-ya. Yang bisa dia lakukansaat ini adalah berdoa danberdoa untuk keselamatankeluarganya.(kum)

Hilang .......................

Hendak Hadiri Wisuda,Terjebak di Kerusuhan

Jumat, 4 Februari 2011 3

Baubau, KPStasiun Bahan Bakar Miny-

ak (BBM) milik Pertamina yangberada Baubau saat ini dalamtahap penyelesaian. StasiunBBM ini merupakan stasiunmilik Pertamina terbesar un-tuk kawasan Timur Indonesia.Rencananya April 2011 ini akandiresmikan penggunaanya.

Direktur Pemasaran Pertami-na Pusat, Jaelani Sutomo yang

ditemui berjanji mendesak pi-hak Kontraktor untuk memper-cepat penyelesaiannya. ‘’Sayaminta pada Kontraktor agar se-belum April sudah selesai. Jadiperesmiannya bisa dilakukansekaligus dalam upacara padahari ulang tahun Provinsi Su-lawesi Tenggara. Ini adalah de-pot yang terbesar di wilayahtimur Indonesia, sehingga sudahbisa menyangga stok minyakselama dua hari di Indonesia,”kata Jaelani Sutomo saat menin-jau langsung pembangunan Sta-siun terminal BBM di Kel Sulaa,Kamis (3/2) kemarin.

Pertamina kata Jaelani inginmeningkatkan ketahanan stokBBM secara nasional. Katanyakeberadaan Depot Pertaminabaru di Kota Baubau tidak han-ya melayani wilayah Baubau,tetapi juga menjangkau KotaKendari, Raha, Kolaka, bahkanhingga ke Sulawesi Selatan,Sulawesi Tengah dan NusaTenggara Timur. Saat kunjun-gan kemarin, Jaelani Sutomodidampingi Dirut KrakatauStell Baswar Bujang.

Ditempat yang sama, Waliko-ta Baubau, Mz Amirul Tamimmengatakan kebaradaan termi-

nal BBM terbesar di Indonesiatimur yang ada di Kota Baubaumerupakan salah satu tero-bosan Pemkot Baubau. Denganbegitu, Makasar yang selamaini sebagai pusat industri padakawasan Indonesia timur dap-at diambil sebagian perannya.

Terminal BBM yang berada diKota Baubau memiliki delapanbuah tangki penyimpanan BBM,dengan rincian empat buah tang-ki berkapasitas 15.000 KL danempat tangki lainnya berkapasi-tas 10.000 KL, sehingga total BBMyang dapat ditampung berjum-lah 100.000 KL. (k1/awl)

Jakarta, KPMencermati pergerakan har-

ga minyak, dunia kini waswas.Berbagai gejolak politik di ka-wasan Timur Tengah dan be-berapa faktor nonfundamentallain membuat harga minyakdikhawatirkan bergerak liar.

Direktur Jenderal Minyakdan Gas Bumi (Migas) Kemen-terian ESDM Evita H. Legowomengatakan, salah satu pendor-ong naiknya harga minyak ad-alah keputusan OPEC untuktetap menahan tingkat produk-si pada level kuota saat ini, yaitu24,845 juta barel per hari (bph).”Info dari OPEC juga menye-but, harga meningkat bukankarena fundamental pasar, tapiulah spekulan. Karena itu,OPEC enggan beraksi (menaik-kan produksi),” ujarnya mela-lui keterangan resmi Tim Har-ga Minyak Indonesia, Rabu (2/2) lalu.

Menurut Evita, selain ulahspekulan, naiknya harga miny-ak dunia disebabkan oleh be-berapa faktor. Di antaranya,terhentinya suplai minyak darijalur pipa Trans-Alaska yangmenyalurkan 12 persen produk-si minyak mentah AS. “Ini aki-bat terjadinya kebocoran padaawal Januari 2011,” katanya.

Selain itu, musim dingin yangmasih berlanjut di sejumlah

wilayah di belahan bumi bagi-an utara (Eropa, AS, dan Kana-da) yang berdampak pada pen-ingkatan konsumsi produk min-yak, terutama heating oil. Juga,meningkatnya kekhawatiranpasar akan terjadinya hambatansuplai minyak melalui TerusanSuez yang disebabkan oleh kete-gangan politik di Mesir.

Evita menyebutkan, pen-ingkatan harga minyak men-tah juga disebabkan olehperkiraan meningkatnya per-mintaan minyak mentah duniaoleh IEA (International EnergyAgency), EIA (Energy Informa-tion Administration), danOPEC. IEA, kata dia, dalam lap-oran Januari 2011 memperkira-kan permintaan minyak globaluntuk 2011 sebesar 89,1 jutabarel per hari, meningkat 1,4juta barel per hari daripada2010 yang ditopang pemulihanekonomi global dan musim din-gin yang masih berlangsung dibelahan bumi utara.

Sementara itu, EIA dalamlaporan bulan Januari 2011memperkirakan pertumbuhankonsumsi minyak global rata-rata 1,4 juta barel per hari pada2011 yang ditopang oleh kon-sumsi negara-negara nonOECD, khususnya Tiongkok,Timur Tengah, dan Brazil.“OPEC dalam laporan Januari

2011 memperkirakan pertum-buhan permintaan minyak glo-bal 2011 sebesar 1,2 juta barelper hari, ditopang oleh pemuli-han ekonomi global yang terusberlanjut,” terangnya.

Evita menambahkan, untukkawasan Asia Pasifik, pen-ingkatan harga minyak men-tah –selain disebabkan olehfaktor-faktor tersebut– jugadipengaruhi oleh keputusanpemerintah Tiongkok yang be-lum meningkatkan suku bungauntuk mengendalikan inflasi.Selain itu, peningkatan per-mintaan heating oil Jepang saatmusim dingin serta beroperas-inya seluruh kilang minyakJepang.

Menurut Evita, harga miny-ak internasional memengaruhiharga minyak Indonesia (Indo-nesia Crude Price/ICP). Datamenunjukkan, harga rata-rataminyak mentah Indonesia padaJanuari 2011 berdasar perhitun-gan formula ICP mencapai USD97,09 per barel, naik USD 5,72per barel, jika dibandingkandengan harga rata-rata Desem-ber 2010 yang sebesar USD 91,37per barel. Sedangkan hargaminas/SLC mencapai USD 99,82per barel, naik USD 6,01 perbarel daripada Desember 2010yang mencapai USD 93,81 perbarel,” ujarnya. (jpnn/awl)April, Stasiun BBM Baubau Beroperasi

Depot Terbesardi WilayahTimur Indonesia

Spekulan Dorong Harga Minyak

Kendari,KPUntuk meningkatkan produk-

tivitas pertanian di daerah ini,Kementrian Pertanian mem-berikan bantuan bibit padi grat-is pada petani di Sultra. Alokas-inya diperuntukkan pada 66ribu hektar lahan pertaniandengan rincian lahan sawah 56ribu hektar dan lahan kering 10ribu hektar.

Kabid Tanaman Pangan DinasPertanian (Distan) Sultra, Akbarmengatakan, bila bantuan terse-but merupakan anggaran dariAPBN tahun ini. Dari bantuanlangsung itu keluhan petani un-tuk memperoleh bibit bisa ter-atasi, walaupun baru pada 66ribu hektar lahan. “Setidaknyadengan bantuan bibit yangdiberikan bisa meringankan se-bagian beban petani, sehinggaproduksi bisa lebih meningkatlagi,” terangnya saat ditemui.

Selain bantuan bibit, kataAkbar juga akan ada bantuanpupuk langsung kepada petani.Tahun 2010 lalu juga ada pro-gram serupa. Saat itu jumlah-nya diperuntukkan bagi 28 ribuhektar lahan persawahan danDinas Pertanian Sultra puntahun ini mengajukan pada jum-lah yang sama. “Hanya sajakepastian berapa akan dia-

lokasikan bantuan pupuk itukami belum tahu pasti, karenasaat ini masih pembahasan dipusat. Kalau bibit padi sudahpasti porsi untuk Sultra 66 ribuhektar,” paparnya.

Akbar menambahakan adan-ya bantuan pupuk langsungpada petani ini, juga men-gurangi porsi penyaluran pu-puk subsidi di daerah ini. Ituterlihat dengan tidak terca-painya target penyaluran pu-

puk urea subsidi di Sultra yak-ni dari 25 ribu target pusat,tapi hanya terealisasi 16 ributon. “Pupuk bersubsidi itumeskipun sudah disubsidi, pet-ani diberikan dengan hargayang murah, tapi masih harusdibayar. Jadi kalau merekayang tidak punya uang tidakmembelinya. Sementara kalaubantuan langsung merekatidak membayar sama sekali,”pungkas Akbar. (lis/awl)

Unaaha, KPAkibat serangan hama kepik

hitam, produksi padi petani diKecamatan Abuki, Konawemengalami penurunan. CamatAbuki, Harmin Ramba merincipenurunan angka produksi itumencapai 20 persen. Asumsin-ya, biasanya saat panen produk-si petani mencapai empat tonper hektar are. “Tetapi musimpanen baru-baru ini hanya ber-main dilevel 3 - 3,8 ton per hek-tar. Berarti penurunannya se-kitar 20 persen,” ujar HarminRamba, Rabu (2/2) lalu usairapat koordinasi disekretariatdaerah Konawe.

Dengan penurunan produksisekitar 20 persen, diprediksi

kerugian petani mencapai Rp2,5 juta per hektar. “Itu setaradengan biaya produksi setiaphektarnya,” tambahnya. Esti-masinya, dalam satu hektar are(sekitar empat ton hasilpanen,red) petani mendapatkeuntungan Rp 10 juta denganharga gabah kering sekitar Rp2.400 per kilogram.

Untuk mengantisipasi se-rangan kepik hitam padamusim tanam berikutnya, iatelah menginstruksikan padapara petani di Abuki untukmenyeragamkan musim tan-am. hal tersebut sesuai puladengan keputusan BupatiKonawe yang dituangkandalam SK Bupati. Intinya,penyeragaman musim tanamdan pengclusteran komoditas.“Supaya jangan ada yangpanen dan ditempat lain baru

mulai menanam. Kalau ini ter-jadi, peluang hama kepik hi-tam menyerang lagi sangat be-sar. Sebab, kepik hitam akanberpindah-pindah dan sukardiberantas,” tukasnya.

Selain mengantisipasi seran-gan kepik hitam, penyeragam-an masa tanam juga agar distri-busi air merata. Penyeragamanpola tanam ini, efektif berlakuJanuari dan Februari 2011.“Akhir Februari tidak ada lagipetani yang menanam padi.Panennya sekitar Mei. Jadi,musim tanam berikutnya dim-ulai Juni-Juli. Sehingga petanipanen dua kali setahun saja,”imbuhnya sembari menambah-kan Dinas Pertanian Konawesaat ini juga tengah mengkajipestisida apa yang cocok untukmemberantas hama kepik hi-tam. (din/awl)

Kendari,KPNilai Ekspor Sultra tahun

2010 mencapai US$ 524,45juta, dengan volume 6.779,51ribu ton. Data di Badan PusatStatistik (BPS) Sultra menya-takan produk-produk tersebutdikirimkan melalui pelabu-han di Sultra dimana di bulanNovember 2010 tercatat US$94,34 juta dengan volume751,83 ribu ton. Jumlah terse-but mengalami penurunandibanding ekspor bulan Ok-tober 2010 yang mencapai US$106,41 juta dengan volume

1.689,78 ribu ton.Kepala BPS Sultra, Mawar-

di Arsyad memaparkan, nilaiekspor November 2010 di-dominasi oleh kelompok ko-moditi besi dan baja yang ter-catat US$ 75,64 juta, kelom-pok komoditi bijih logam,perak dan abu US$ 18,63 jutadan sisanya kelompok udangdan ikan. Kemudian untukvolumenya didominasi olehkelompok komoditi bijih log-am, perak dan abu yang ter-catat 738,84 ribu ton, kelom-pok komoditi besi dan baja12,98 ribu ton, sisanya ikandan udang. “Dari jumlahtersebut negara tujuan ek-spor di Belanda, Korea Sela-

tan, Cina,Jepang danHongkong,” terangnya dansiaran persnya.

Mawardi merinci ekspor kenegara Cina sebanyak 718,99ribu ton atau senilai US$ 17,67juta. Lalu ke negara Belandasebesar 7,37 ribu ton dengannilai US$ 41,16 juta, selebihnyaKorea Selatan, Jepang danHongkong. Kemudian eksporterbesar melalui PelabuhanPomalaa dengan volume sebe-sar 291 ribu ton dengan nilaiUUS$ 82,03. Lalu melalui Pelabu-han Kendari sebanyak 460,73ribu ton dengan nilai US$ 12,27dan sisanya melalui PelabuhanBaubau. “Total ekspor Sultradi tahun 2010 mencapai

6.779,51 ribu ton atau senilaiUS$ 524,45 juta,” paparnya.

Dalam kesempatan tersebuthadir Kasubdin PerdaganganDalam Negeri (PDN) Disper-indag Sultra, Sahibo yang men-gatakan, sesuai kebijakan yangada, tahun 2014 nanti, ekspordilakukan tidak lagi dalambentuk mentah. Ekspor akandilakukan akan dikirimkandalam bentuk mentah. Jadiekspor harus dilakukan dalambentuk setengah jadi baik tam-bang ataupun non tambang.“Semua itu dilakukan agarada multi player efek dari pen-golahan dan menciptakanlapangan kerja di daerah,” pa-parnya. (lis/awl)

Makassar, KPOptimisme pemerintah ter-

hadap perekonomian dibay-angi laju inflasi. SepanjangJanuari, secara nasional pen-ingkatan inflasi mencapai 0,86persen.

Kepala Badan Pusat Statis-tik (BPS) Rusman Heriawan,kemarin, mengatakan, pengelo-laan inflasi pada Februari danMaret akan sangat menentu-kan bagi pencapaian targettahun ini. Jika dalam kurunwaktu dua bulan bisa ditekan,maka laju inflasi seperti ditar-getkan pemerintah dan BankIndonesia (BI), akan dapat di-realisasikan. Sebaliknya jikagagal, akan makin sulit menca-pai target inflasi. “Februari danMaret ini akan sangat krusial,”kata Rusman.

BPS mencatat per Januari2011, laju inflasi year on year(yoy) menembus 7,02 persen.Pemerintah menargetkan in-flasi tahun ini terjaga di level5,3 persen. Pada Februari danMaret merupakan musimpanen raya yang diharapkanbisa menurunkan harga be-ras. Bahan makanan pokokutama itu memang masihmenjadi penyumbang inflasiterbesar, dengan inflasi 0,11persen. Selain beras, cabairawit juga mengalami inflasidengan besaran yang samaberas. “Cabai rawit ini me-mang benar-benar pedas,”ujar Rusman.

Komoditas barang/jasa lain-nya yang menyumbang inflasicukup tinggi adalah cabai mer-ah (0,07 persen), bawang mer-ah (0,07 persen), sewa rumah(0,06 persen), minyak goreng(0,05 persen), rekreasi 0,03 per-sen. Sedangkan Pertamaxmenyumbangkan inflasi hing-ga 0,02 persen.

Harga Pertamax yang mulai

naik pada Februari ini menjadiRp8.050, diperkirakan jugaakan menyumbang inflasi kedepan. Kenaikan harga Per-tamax akan makin menambahinflasi jika pembatasan BBMbersubsidi diberlakukan.

Inflasi komponen inti padaJanuari mencapai 0,49 persen.Sedangkan inflasi komponeninti secara yoy mencapai 4,18persen. “Komoditas yang ter-kait dengan kegiatan moneter,seperti sandang, perumahan,yang tidak volatile, masihrendah,” ucap Rusman.

Ekonom Unhas, Dr Marsukimemperkirakan laju inflasimencapai 7,2 persen hingga 7,5persen. Inflasi ini akibat kenai-kan tarif dasar listrik (TDL)yang diperkirakan diberlaku-

kan tahun ini. Juga kenaikanharga bahan bakar minyak(BBM), kenaikan gaji pegawai,aliran modal dari luar yangmengalir deras, serta adanyapembebasan biaya impor.“Laju inflasi ini merupakanancaman serius terhadapperekonomian nasional,” Mar-suki mengingatkan.

Meski demikian, lanjutMarsuki, pemerintah se-baiknya tidak terlalu memor-sir energi untuk mengurusimasalah inflasi. Yang palingutama, sebutnya, bagaimanapemerintah lebih fokus padaorang yang tidak memilikipendapatan agar mampu danmemiliki daya beli. “Pemer-intah jangan terlalu stresmengurus inflasi, lebih ba-

gus fokus penciptaan lapan-gan kerja,” sebutnya.

Meski demikian, Marsukimengatakan bahwa inflasi tidakberarti harus dipandang se-belah mata. Tapi, harus menja-di perhatian banyak pihak.Mulai dari Bank Indonesia se-bagai pengendali sektor mon-eter, pemerintah untuk kebija-kan sektor riil, juga masyarakatyang kadang panik saat pemer-intah mengumumkan kenaikanharga. “Perilaku belanjamasyarakat harus diisap bankdengan menggalakkan per-ilaku menabung,” ujarnya. Se-lain itu, sebutnya, produksiharus digenjot dan distribusibarang mutlak ditingkatkan.Tapi di sisi lain, pemerintahjuga harus hemat. (jpnn/awl)

Bibit Padi Gratis Bagi Petani

Produksi Padi Abuki AnjlokDiserang HamaKepik Hitam

Pelabuhan Pomalaa Masih TeratasNilai EksporSultra Menurun

Inflasi Bayangi Ekonomi Nasional

DOK/KP

Petani Sultra tahun ini mendapat bantuan bibit padi. Diharapkanbantuan tersebut dapat membuat daerah ini swasembada beras.Nampak pedagang beras di suatu pasar di Kendari.

DOK/KP

Pertamina kini tengah merampungkan pembangunan Stasiun Bahan Bakar Minyak (BBM) Baubau. Jika beroperasi, stasiun BBM itumerupakan yang terbesar untuk kawasan timur Indonesia. Artinya suplay BBM takkan terhambat lagi, seperti saat ini dimana stok BBMkadang menipis. Nampak salah satu SPBU yang sudah tak menjual solar akibat stok tak mencukupi.

n ta

w

n ta

w

Jumat, 4 Februari 2011 email : [email protected] Langganan Luar Kota Rp. 67.500,-

Pedagang Emas Nyaris Tewas Dirampok

HERMAN/KP

H.Tambah,pedagangemasyangmenjadikorbanperampokanDesaTondoahu,KecamatanLainea,kinimasihterbaringlemahdalamperawatanmedis.

SKPDHarusBersihdariPungliRaha, KP

Sejak gencar menggalang dukungan untuk maju menjadibupati hingga kini definitif sebagai kepala daerah di Muna,H. LM Baharudin terus menegaskan komitmennya untukmembebaskan pungutan liar (Pungli) dalam berurusan diinstansi pemerintahan. Pungutan berlaku, jika bersifat le-gal atas dasar peraturan perundang-undangan atau diaturPerda. Surat edaran berisi perintah larangan melakukanPungli itu telah disampaikan kepada masing-masing SatuanKerja Perangkat Daerah (SKPD).

Kabag Humas Setkab Muna, La Kusa mengatakan, bupatitelah menginstruksikan setiap pimpinan SKPD agar mem-berikan layanan prima, mudah, cepat dan murah dalampengurusan administrasi penyelenggaraan pemerintahan.

Bupati mengkhususkan himbauan itu kepada pegawai BadanKepegawaian Daerah (BKD) agar saat pengurusan administrasikepegawaian dilarang melakukan pungutan dalam bentukapapun. Bila kemudian ada laporan masih ada saja pungutan,Baharuddin akan memberikan sanksi sesuai peraturan kepe-gawaian yang berlaku. �� Dasar surat edaran tersebut sesuai PPnomor 53 tahun 2010 tentang disiplin PNS, pasal 4 ayat 8.Disebutkan, PNS dilarang menerima hadiah atau sesuatu pem-berian apa saja, dari siapapun yang berhubungan denganjabatan dan pekerjaannya,�� jelas La Kusa. (awn)

Wakapolres DipanggilMenghadap WakapoldaPasca Pengusiran WartawanKendari, KP

Wakapolres Kolaka, Kompol Eko Wahyudi mencari pembe-naran atas sikap kasarnya melakukan pengusiran terhadapReporter Kendari Pos Biro Kolaka, Gugus Suryaman. Memang,setelah merasa kecolongan informasi mengenai kasus perco-baan penculikan anak berusia dua tahun di Desa 19 NovemberKabupaten Kolaka, Eko Wahyudi mendapat teguran pimpinan-nya dan berbalik murka kepada wartawan. Dengan berbagaialasan Ia menilai pengusiran terhadap oknum wartawan bukankarena berita tentang percobaan penculikan anak tersebut.

Eko mengelak dan mengaku mendapat pertanyaan takrelevan hingga berbuntut pada pengusiran terhadap war-tawan di ruang kerjanya. Pengakuan yang disampaikankepada Kabid Humas Polda Sultra, AKBP Moch. Fahrurrozisaat dikonfirmasi via telepon selularnya, Rabu (2/2) lalu,Eko malah merasa terusik dengan wartawan Kendari Posyang permintaannya tidak diakomodir oleh Polres Kolaka.

� Wartawan itu (Gugus) pernah memasukkan permintaanpinjam pakai Ranmor Polres Kolaka untuk kegiatan kam-pusnya. Karena ada kegiatan bersamaan, permintaannyatidak diakomodir. Itulah sebabnya, wartawan tersebut ber-tanya ngelantur. Karena tidak relevan, Saya meminta war-tawan tersebut meninggalkan ruangan,� versi Eko dikutipMoch. Fahrurrozi.

Ternyata, fakta tersebut diputarbalikkan oleh Eko agarmendapatkan pembenaran diri. Versi Gugus, pengusiranterhadap dirinya tidak ada kaitannya dengan permohonanpinjam pakai kendaraan dan pertanyaan ngelantur. Pengu-siran yang dilakukan Wakapolres Kolaka karena merasakesal atas pemberitaan tentang percobaan penculikan diDesa 19 November Kabupaten Kolaka yang menyebabkanWakapolres Kolaka ditegur pimpinan.

� Kedatangan Saya, selain menindaklanjuti berita ten-tang kasus percobaan penculikan tersebut, juga inginmengonfirmasi kegiatan pemeriksaan Senpi dan ken-daraan operasional dari tim pengawasan Polda Sultra.Tapi, pertanyaan saya selalu dilarikan ke masalah pem-beritaan percobaan penculikan tersebut yang katanyamembuat dia ditegur sama pimpinannya,� jelas Gugussaat dikonfirmasi via telepon selularnya. Kabid HumasPolda Sultra, AKBP Moch. Fahrurrozi menilai, persoalantersebut hanya kesalahpahaman saja. Ia meminta agarpersoalan tersebut disikapi secara bijak dan penuh keke-luargaan. � Itu hanya miskomunikasi. Tapi, nanti Wakapol-res Kolaka akan dipanggil menghadap ke pak Wakapol-da,� tandas Fahrurrozi. (aka)

Pemkab Inventarisir Potensi Utang ProyekRaha, KP

Pemkab Muna terus mengujikesabaran para kontraktor yangmenanti pencairan dana peker-jaan mereka. Pemerintah mem-beri jaminan akan membayarutang warisan pemerintahansebelumnya, Ridwan BAE- LaBunga Baka. Namun eksekutifterlebih dahulu akan mengin-ventarisir jumlah utang kepadapihak ketiga (kontraktor). � Kitatinjau dulu proyek yang sudahrampungdanbelumselesai.Kitatidak berani membayar ��buta-buta��. Jangan sampai diba-yarkan, kemudian hari ber-masalah. Semua ada prosesn-ya,�� argumen Sekertaris DinasPendapatan, Pengelola Keuan-gan dan Aset Daerah (DPPKAD)Muna, Ahmad Yani.

Ia membela, Bupati Muna, H.LM Baharuddin punya itikadbaik untuk menyelesaikan utangPemkab tersebut. Sebagai ben-tuk komitmen itu bupati telahmembentuk tim evaluasi danverifikasi untuk menilai hasilpekerjaan yang sudah dan be-lum selesai. Saat ini melalui DP-PKAD, setiap instansi dimintamenyetorkan daftar proyek yangmasukdalamlistingtutangPemk-ab. Sebelum ada laporan identi-fikasi, masih disebut potensiutang. Jika laporan investigasitelah ada, maka eksekutif akanmengonsultasikan ke DPRD un-tuk diakui sebagai utang. Ditan-ya soal sumber utang Pemkabpaling besar sebenarnya dariDAK dan dana alokasi khususitu tersedia, Yani mengaku, adakesalahan dalam proses pem-

bayaran periode pemerintahansebelumnya. Seharusnya uangDAK dan Adhock tidak bolehdibayarkan untuk program yangdibiayai PAD.

KabagHumasSetkabMuna, LaKusa juga menghimbau para kon-traktor sebaiknya bersikap bijak.Sebab bupati berkali-kali telahmenegaskan disetiap pertemuan,

akan melunasi utang tersebut.� 34 miliar rupiah itu, bukan

angka pasti. Masih akan ditelusu-ri,�jelasnya.Sementaraitu,DPRDMuna telah membentuk panitiakhusus (Pansus) untuk menelusu-ri penggunaan DAK. AnggotaBanggar DPRD, H. Alias mengata-kan, pihaknya memang akan me-nelusuri realisasi pekerjaan fisik

proyek agar sesuai dengan uangyang dicairkan. �� Bisa saja danayang cair sudah 100 persen, na-mun realisasi fisik baru 60 persen.Atau ada pekerjaan yang sudahcair dananya, tapi pekerjaanyafiktif. Bila itu terjadi, kita masihmemberi tenggak waktu agar pi-hak ketiga menyelesaikan,� jelaslegislator Gerindra itu. (awn)

Andoolo, KPTindak pidana perampokan

kembali terjadi di wilayah hu-kum Polres Konsel. Pasangan sua-mi istri, H. Tambah (54) dan Hj.Habi (50) nyaris tewas disabetparang pelaku perampokan diDesa Tondoahu, Kecamatan Lain-ea. Pasutri pedagang emas padaberbagai pasar desa di wilayahKecamatan Laeya dan Lainea ituditemukan warga sudah dalamkeadaan sekarat di tepi jalan,Rabu (2/2) lalu. Warga pun lang-sung mengevakuasi kedua kor-ban ke Puskesmas Lainea di Pung-galuku dan melaporkan kejadiantersebut ke Polres Konsel.

Polisi langsung melakukan olahTempat Kejadian Perkara (TKP)

dan diketahui, Pasutri asal DesaLambakara, Kecamatan Laeya itubaru saja dirampok kawanan ram-pok. H. Tambah menderita di tan-gan, kepala dan pundak akibatsabetan parang. Istrinya, Hj. Habijuga menderita luka-luka di bagi-an kepala, leher dan beberapa gigitanggal akibat hantaman bendakeras. Peristiwa tersebut terjadisekitar pukul 05.30 Wita saat ked-ua korban hendak berdagangemas di Pasar Pamandati. �� Semuaemas yang dibawa korban kuranglebih satu kilogram dirampas per-ampok,�� kata saksi bernama Ben-ki, kemarin di Pukesmas Lainea.

Diketahui, H. Tambah dan Is-trinya ternyata juga pernah men-galami aksi perampokan sebelum-

nya sekitar dua tahun lalu. �� Teta-pi ini parah. Pak haji dan istrinyadiparangi hingga hampir tewas,�katanya. Kapolres Konsel, AKBPAnjar Wicaksana yang dikonfir-masi membenarkan adanya kasusperampokan di Desa Tondoahu,Lainea. Saat itu juga, Ia langsungmemerintahkan aparatnyamelakukan pengejaran pada ruasjalan Torobulu-Tinanggea, Amb-esea-Punggaluku, Ambesea-Kolono, termasuk di dalam hutanuntuk melacak ciri-ciri dan ken-daraan yang digunakan peram-pok tersebut. � Kami minta jugakepada warga untuk lebih ber-hati-hati. Kalau perlu minta pen-gawalan bila ada barang berhargayang dibawa,� himbaunya. (era)

Bupati Tinjau Lokasi HGU PT. Ifishdeco

Anggota DPRD Terdampar di SapondaMesin Kapal Mati,Mengapung Satu Jam

Unaaha, KPNasib naas menimpa sejumlah anggo-

ta Komisi III DPRD Konawe, kemarin.Fan belt mesin kapal yang mereka tum-pangi sepulang dari kunjungan kerja keWowonii Barat putus hingga menyebab-kan motor penggerak tak lagi berfungsi.Tak ada korban jiwa, namun para wakilrakyat itu yang dipimpin Ketua Komisi,TahsanTosepubersamaKabagEkonomiSetkab Konawe, Eka Parawansa harusmenguji keberanian setelah mengapung

selama satu jam di perairan.� Kami terdampar di Pulau Sapon-

da,� ujar Tahsan Tosepu melalui tele-pon selulernya sekitar pukul 13.41Wita, setibanya di ibu kota KecamatanSoropia pasca dievakuasi. Tahsan men-gaku, pagi kemarin usai menyelesai-kan masalah tarif air bersih, rombon-gan bertolak sekitar pukul 10.00 Witamenuju Pelabuhan Rakyat Kendarimenggunakan kapal motor �WawoniaDua�. Di tengah perjalanan, Di perair-an antara Pulau Saponda dan Wawoniimendadak kapal macet setelah tali fanbelt mesin putus. Kapal motor mesinenam silinder berkekuatan 21 GT itu

pun mengapungkan. Untung saja, turutbersama mereka Eka Parawansa yangjuga mantan Camat Soropia. Eka lalumenghubungi orang-orangnya di Pu-lau Saponda, Kecamatan Soropia un-tuk meminta pertolongan. Mereka di-evakuasi ke pulau terdekat meng-gunakan koli-koli (sampan kecil). Lo-los dari maut, Tahsan Tosepu tak henti-hentinya mengucap rasa syukur. � Sub-hanallah. Saya hanya mampu berdz-ikir. Itu yang saya ucapkan selamaterapungdilaut,�ujarnyadiamini Sek-retarisnya, Rusdianto.

Sementara itu di Buton, sebuah per-ahu mesih bermuatan empat orang dite-

mukan tenggelam oleh anggota penggiatlingkungan saat melintas di sekitar Per-airan Lasalimu. Kepala Kantor SARBaubau,Rudymenjelaskansetelahmem-peroleh info dari SAR Kendari, pihakn-ya langsung menuju lokasi, namun sebe-lumsampaiketujuan,merekatelahmem-peroleh kabar jika keempat korban telahdi evakuasi ke Wanci, Wakatobi. �� Pemi-lik kapal harus ekstra hati-hati melaku-kan pelayaran, karena kondisi cuacasaat ini selalu berubah. Selain itu parapemilik kapal juga diharapkan me-lengkapi alat keselamatan pelayaranseperti pelampung serta navigasi dankomunikasi,�� pinta Rudy. (k1/din)

Andoolo, KPTuntutan rumpun Keluarga Lamaro-

ta agar pemerintah dan BPN mencabutHak Guna Usaha (HGU) tanah PT. Ifish-deco di Kecamatan Tinanggea mendap-at tanggapan dari Bupati Konsel, H.Imran. Selain membentuk panitia sem-bilan untuk penyelesaian sengketa lah-an tersebut, kemarin Imran didampingiKepala Bappeda Konsel, Arsalim Ari-fin, Camat Tinanggea, Endang Irawanbersama sejumlah pejabat lainnyamelakukan peninjauan lokasi ke lokasi

investor telah mengabaikan lahan terse-but selama belasan tahun. Tinjauanlokasi HGU itu dimaksudkan untukmengetahui batas-batas lahan yang dis-engketakan warga kerukunan keluargaLamarota.

Selain itu tapal batas Desa Lalong-gasu, Ngapaaha, Asingi, MerongaRaya juga menjadi perhatian, meng-ingat desakan warga untuk segera di-realisasikan. � Kewengan pemutusanHGU itu hak BPN Pusat. Namundemikian, lokasi tersebut tetap Kami

tinjau terlebih dulu bersama wargasetempat. Untuk penyelesaian kasustanah di atas HGU yang disengketa-kan masyarakat Tinanggea, Kami ting-gal menunggu hasil kerja panitia timsembilan yang beranggotakan Asis-ten I Setkab, Konsel, Kepala BPN,anggota DPRD, Kabag Pemerintahan,Kabag Hukum, Camat Tinanggea,para Kepala Desa di lokasi HGU danperwakilan warga setempat,�� jelasImran dalam kunjungannya.

Arifuddin, warga Tinanggea yang

ditemui kemarin mengaku, HGU lahanPT. Ifishdeco yang dikuasai itu telahlama ditelantarkan. Makanya merekameminta pemerintah dan BPN men-cabut hak tersebut. �� Selain itu Kamiminta perusahaan untuk segera melaku-kan proses ganti rugi lahan masyarakatdi areal yang sudah diizinkan untukkepentingan pertambangan. Kami tidakpeduli siapa yang akan melakukan ek-splorasi di daerah itu, yang terpentinglahan warga di proses ganti rugi,� kat-anya. (era)

Wangiwangi, KPPihak kepolisian di Wakatobi terus

berupaya meredam merebaknya isu pen-culikan dan jagal kepala (pagere-gere)yang meresahkan masyarakat.

Kapolres Wakatobi, AKBP Pitra Ratu-langi bahkan menegaskan, tak ada peristi-wa tersebut. Kesimpulan itu diambil sete-lah aparatnya melakukan penyelidikandan kros cek di lapangan. �� Memang adamasyarakatLiyaatasnamaLaMaudayangmelapor sekitar tanggal 22 Januari lalu bila

di sekitar Wangiwangi Selatan terjadi pen-culikan terhadap tiga cucunya, Wa Nila,Saharul dan Wa Haji. Ternyata, ketigaanak tersebut dibawa bapaknya di DesaPadakuru.Pelaportelahmembenarkandanmeralat laporannya,�� jelas Ratulangi.

Ia menghimbau agar masyarakat sela-lu memberi informasi kepada polisi un-tuk dicek kebenarannyadan tidak membesar-be-sarkan kabar yang belumtentu benar. �� Isu pagere-

gere itu kurang lebih sudah empat bulandibicarakan, tapi tidak benar,�� sambungKapolres. Untuk diketahui, sejak januari2011 lalu isu tersebut semakin santer.Setiap malam maupun siang harimasyarakat selalu waspada dan berjaga-jaga.Parahnya,masyarakatmenjadipara-noid untuk beraktivitas seperti pergi ke

Pagere-gere Hanya Isu !kebun atau keluar malam. Masing-mas-ing warga bahkan telah mempersiapkansenjata tajam untuk berjaga-jaga. Ter-bukti beberapa waktu lalu, salah seor-ang pemuda Desa Waha yang kebetulanmelintas di jalan baru Wandoka padamalam hari dicurigai sebagai Pagere-gere sehingga dikejar massa. (cr1)

Buhari Serahkan NIKKolaka,KP

Program KTP elektronik (e-KTP) yang diprogram-kan secara nasional tahun ini mulai diaplikasikan.Kolaka menjadi satu-satunya kabupaten di Sultrayang ditunjuk untuk melaksanakan penerapan e-KTP mulai mendistribusikan surat pemberitahuanNomor Induk Kependudukan (NIK). Pada pembu-kaan bedah kecamatan 2011 di Kecamatan Watu-bangga, Bupati Kolaka, Buhari Matta menyerahkansecara simbolis surat pemberitahuan NIK.

Rencananya Februari ini surat pemberitahuanNIK tersebut selesai didistribusikan. Setelahpenduduk memiliki NIK, maka akan dibuatkane-KTP untuk menghindari adanya warga negarayang memiliki identitas ganda. Hal itu diungkap-kan mantan Kepala Dinas Kependudukan danCatatan Sipil (Dukcapil), Ismail Bella yang Se-lasa (1/2) lalu dilantik sebagai Asisten III Setk-ab Kolaka.

Program penerapan e-KTP sendiri secara nasion-al dilakukan di 197 kabupaten/kota. Untuk Su-lawesi Tenggara baru dilakukan di Kota Kendari,Baubau dan Kabupaten Kolaka.(p6)

Bedah Kecamatan 2011 Start di WatubanggaKolaka,KP

Rangkaian pelaksanaan program bedah keca-matan 2011 kembali berlangsung, Rabu (2/2) laludi Kecamatan Watubangga. Seremoni dimulain-ya pelaksanaan program strategis Pemkab Kola-ka tersebut digelar di Lapangan Mokolesou. Padakesempatan tersebut, tokoh masyarakat Kecama-tan Polinggona, Tanggetada, Watubangga danToari serta para camat dan Muspika mendek-larasikan pernyataan bersama mewujudkan Kola-ka Emas dan memerangi penyakit sosialmasyarakat.

Pernyataan sikap tersebut ditandatanganidalam wujud deklarasi disaksikan Bupati Kola-ka, H. Buhari Matta, Kapolres, Dandim 1412 sertapimpinan DPRD dan Camat se-Kolaka. Kegiatanini dilakukan sebagai lanjutan pembangunanbagian dari Gerakan Pembangunan MasyarakatSejahtera (Gerbangmastra).

Pada kegiatan Bedah Kecamatan kali ini Pemk-ab melalui perangkat SKPD kembali melaksan-akan kegiatan sesuai tugas pokok dan fungsin-ya masing-masing, baik pembangunan fisik dan

non fisik. Disamping beru-paya mewujudkan indikatorKolaka Emas melalui perbai-kan rumah tak layak hunimelalui Bedah Rumah ALA-DIN (Atap,Lantai,Dinding),

Menyisir anak-anak putus sekolah, memberi-kan pelayanan kesehatan bagi masyarakatkurang mampu serta meningkatkan keter-ampilan kerja masyarakat, juga ekonomiproduktif masyarakat.

Sejumlah pihak swasta yang terlibat dalamkegiatan Bedah Kecamatan memberikan bantu-an baik berupa seng maupun semen antara lainPT.Antam,Tbk, PT.Inco,Tbk, PT.PMS, PT Hog-atama, PT.SSB, PT SSM.

�� Ini merupakan karya dan wujud nyata pem-bangunan, sinergitas ini perlu dijaga bahkan kitatingkatkan demi mewujudkan kesejahteraanmasyarakat,�� ungkap Buhari Matta. Kasi PMDKecamatan Watubangga, Saridjo menjelaskan,sebelum pelaksanaan pembukaan bedah keca-matan, pihaknya telah melaksanakan Pra BedahKecamatan dengan kegiatan pembersihanlingkungan, penghijauan dan kegiatan SAGUSAPO (Satu Guru Satu Pohon) sebanyak 500 po-hon, Pembuatan MCK dua unit, perbaikan jalanporos di tiga desa sepanjang 15 kilometer danpembuatan kolam air tawar 12 hektar.

Setelah pembukaan Bedah Kecamatan, BupatiKolaka bersama rombongan meninjau beberapakegiatan antara lain pelayanan KTP, kesehatandan sunatan massal, peresmian Posyandu, penin-jauan pembangunan drainase bagian dari pro-gram PNPM dan Penanggulangan Bencana. (p6)

GUGUSSURYAMAN/KP

Bupati, Buhari Matta bersama Muspida menyaksikan langsungpenandatanganan deklarasi dukungan Kolaka Emas yang dilakukanMuspika dan tokoh-tokohmasyarakat di KecamatanWatubangga.

6K�M�D

Koran Membangun Desa Kendari Pos |Jumat, 4 Februari 2011

Kendari Pos |Jumat, 4 Februari 2011 7

Musyawarah Daerah (MUS-DA) II Partai Demokrat Sultrabaru saja berakhir. Di arenaMusda itu membuat Wakil Ket-ua DPRD Sultra, Endang SA ter-pilih secara aklamasi sebagaiKetua DPD Demokrat Sultraperiode 2011-2016. Ia menggan-tikan, Imran yang memilih men-gundurkan diri. Saat ditemuikemarin, Endang tengah meram-pungkan komposisi kepenguru-san didampingi Yusuf Tallama,Safarullah SH dan Dekan FisipUnsultra, Nashar. Berikut peti-kan wawancara Endang SA den-

gan wartawan Kendari Pos,Awal Nurjadin tentang perjala-nannya hingga ia terpilihmenahkodai partai berlambangMercy tersebut.

Anda baru saja terpilih se-cara aklamasi sebagai Ket-ua DPD Demokrat Sultra.Selain pergantian KetuaUmum, apa yang istimewadalam Musda Kali ini?

Saya menyampaikan teri-makasih yang sebesar-besarn-ya kepada seluruh pengurusDPD, Pengurus DPC dan PAC,panitia Musda, pendukung,simpatisan dan kader PartaiDemokrat atas kesuksesanMusda kali ini. Kesuksesanpelaksanaan Musda adalahhasil kerja keras kita semua.Saya juga menyampaikan teri-makasih dan memohon maafkepada Masyarakat khususn-ya masyarakat Kota Kendarijika aktifitas sehari-hari mere-ka terganggu selama pelaksan-

aan MUSDA. Secara khusussaya juga menyampaikan teri-makasih kepada Ketua Umumdan Sekjen Partai DemokratBung Anas Urbaningrum danBung Edhie Baskoro Yudhoy-ono dan Ketua Fraksi DemokratDPR RI Dr. Ja’far Hamzah danAnggota Dewan Pembinan bap-ak Amir Syamsuddin. Saya kiraMusda ini adalah Musda ter-lengkap yang pernah digelarsebab dihadiri oleh unsur Dew-an Pembina, DPP dan DirekturEksekutif Partai Demokrat.

Hasil Musda mengejutkanbanyak pihak dan memutar-balikkan prediksi para pen-gamat dan politisi di daerah,bagaimana pendapat andaterkait hal tersebut?

Di Internal partai terutamaDPC, yang merupakan pemega-ng hak suara di Musda. HasilMusda ini bukanlah sesuatuyang mengejutkan dan datangtiba-tiba. Keputusan yang lahirdi Musda adalah hasil refleksi

dan kajian yang mendalam un-tuk menghadapi perubahan dantantangan partai ke depan. Anal-isis dan pendapat sebagian ka-langan yang menganggap hasilini mengejutkan disebabkanmereka kurang mengetahui se-cara utuh dinamika yang terjadidi internal partai. Sebagian pen-gamat lainnya masih menyan-darkan analisisnya pada mitosyang selama ini berkembangbahwa kebesaran dan kejayaansebuah partai hanya mungkinjika partai di pimpin oleh kepaladaerah. Padahal, kebesaran par-tai adalah hasil atau buah darikerja keras seluruh pengurus dankader. Pimpinan partaiDemokrat tidak harus kepaladaerah tetapi bahwa sebagaipartai politik, Demokrat tentusaja akan mendorong dan mem-perjuangkan agar kader-kadern-ya bisa menduduki dan mem-pertahankan jabatan-jabatanpenting di eksekutif dan legisla-tif dengan tujuan agar program

partai untuk meningkatkan kese-jahteraan rakyat bisa tercapai.

Anda didukung secara ak-lamasi oleh 12 DPC PartaiDemokrat, ini menunjukkankuatnya dukungan politikatas kepemimpinan anda.Apa langkah-langkah yangakan dilakukan untuk mem-besarkan partai Demokrat?

Dukungan penuh dari selu-ruh DPC adalah suatu isyaratbahwa partai Demokrat di Su-lawesi Tenggara perlu melaku-kan perubahan mendasar. Pe-rubahan kepemimpinan han-ya bagian kecil dari upaya un-tuk meningkatkan kinerja par-tai Demokrat dalam menjalan-kan agenda dan program partaiserta melayani dan memper-juangkan kepentinganmasyarakat. Pihak-pihak ter-tentu yang masih mempertany-akan dan meragukan hasil Mus-da hendaknya bisa melihat re-alitas politik ini. Sesungguh-nya, kepentingan terbesar dari

seluruh pengurus dan kaderpartai Demokrat adalah bagaim-ana membesarkan dan menjadi-kan Demokrat di Sultra lebihdinamis khususnya menghada-pi Pemilu 2014 serta Pilkada dibeberapa kabupaten/kota diSultra termasuk melanjutkanagenda-agenda dan program prorakyat khususnya di SulawesiTenggara. Untuk itu partaiDemokrat Sultra membutuhkansosok pemimpin yang mampumenjawab semua tantangan.

Ada tudingan bahwa ke-menangan anda karena se-jak jauh-jauh hari sudahmengisolasi DPC-DPC di be-berapa hotel, apa tanggapananda soal ini?

He he he he... Pendapat itusangat melecehkan kader-kaderDemokrat khususnya para Ket-ua dan Sekertaris DPC yang meru-pakan kader-kader terbaik par-tai Demokrat. Masyarakat Sultratentu saja paham dan sangatmengenal kapasitas, kompeten-si dan ketokohan Sutoarjo Pon-diu yang saat ini menjabat WakilBupati Konsel, Bapak La OdeNdoloma yang sudah puluhantahun berpengalaman sebagaibirokrat, Bapak Harun Rachimyang pernah menjabat sebagai

Wakil Bupati Kolaka, BapakAndi Rahmat yang juga anggo-ta DPRD RI, Bung Sahrun Gausyang memiliki latar belakangorganisasi yang panjang sertaBapak Mustakim, Ketua DPCKonawe yang merupakan salahsatu tokoh senior di partaiDemokrat. Tentu sangat naifjika saya bisa mengisolasi ataumengarantina beliau-beliauitu. Saya menerima amanahsebagai ketua DPD karena sayamenghormati aspirasi DPC-DPC dan terutama pula karenasaya loyal kepada partai. Bagisaya, amanah tidak datang be-gitu saja.

Bagaimana pendapatanda berkenaan dengan isubahwa anda melakukanpenzaliman-penzalimanpada ketua sebelumnya?

Sesungguhnya di internalpartai Demokrat, pergantianketua dimaknai sebagai kade-risasi yang berjalan secara di-namis dan proses terpilihnyasaya melalui Musda sebagaiketua DPD partai DemokratSultra sudah sesuai dengananggaran dasar dan anggaranrumah tangga partai. Keber-

Muh. Endang, SA, S.SosKetua DPD Partai Demokrat Sultra

Amanah Tidak Datang Begitu Saja

Baca AMANAH di Hal. 8

8 Kendari Pos |Jumat, 4 Februari 2011

hasilan membangun partaiDemokrat di Sultra selama iniadalah buah dari kerja kerasseluruh pengurus dan kaderpartai di daerah ini. Karena itu,kebesaran partai Demokrat diSultra tidak ditentukan olehsatu orang. Jika ada klaim bah-wa partai Demokrat di Sultrabesar karena faktor satu orangmaka itu melecehkan ke-beradaan DPC-DPC, DPAC, kad-er dan pengurus partai yanglain. Dari sisi lain, pergantiankepemimpinan semata-matasebagai bentuk berjalannyaproses dan berhasilnya sistemkaderisasi di partai Demokrat.Dukungan secara aklamasimenjadi bukti bahwa partai inimemerlukan pemimpin yangbisa mengakomodasi, mema-yungi, komunikatif dan bisamemahami dinamika partaisecara keseluruhan serta men-gartikulasikan dan mengagre-gasi aspirasi terutama di tingkatDPC dan PAC.

Banyak yang meragukanmasa depan Partai Demokratdi bawah kepemimpinanAnda. Bagaimana penilaiananda mengenai hal itu?

Demokrat adalah partai mod-eren sehingga mesin partai inidigerakkan secara bersama-sama oleh seluruh elemen par-tai. Dukungan secara aklamasidari 12 DPC kepada saya menun-jukkan perlunya perubahanmendasar dalam menjalankanroda dan program partaidemokrat di Sulawesi Tengga-ra. Keraguan publik ini akanmenjadi “suplemen” bagi sayadan kader-kader partai untukmeningkatkan kinerja partai diperiode ini. Partai DemokratSultra akan berada di “hala-man depan, bukan dihalamanbelakang” Sulawesi Tenggara.Partai Demokrat bukan partaisatu atau dua musim saja, teta-pi partai yang akan terus ada disepanjang musim, selama may-oritas rakyat masih memberi-kan kepercayaan kepada par-tai ini untuk menjalankanamanah rakyat. Untuk itu sayaharapkan kepada semua kaderagar tidak pernah berhenti ber-pikir dan berbuat untuk rakyat.

Bagaimana struktur dankomposisi kepengurusanDemokrat Sultra kedepan?

Kami tidak mengenal dikoto-mi kaum muda dan tua. PartaiDemokrat mengakomodir se-mua unsur, golongan dan usiatermasuk tokoh-tokoh gerakanperempuan di Sultra untukmenjadi pengurus partaiDemokrat. Tentu Kami selalumemposisikan seluruh kadersesuai dengan kompetensi, ka-pasitas dan kontribusinyadalam membesarkan partai ini.Untuk menjadi Pengurus par-tai demokrat, saya bersama timformatur tidak hanya memper-timbangkan salah satu faktorseperti ketokohan, pengalamanatau jabatan seseorang tapi jugaakan melihat track record, kred-

ibilitas dan juga komitmennyauntuk membesarkan partai. Ituadalah syarat mutlak yangharus dipenuhi oleh seorangcalon pengurus Demokrat.

Dalam kaitan ini, saya jugaperlu mengklarifikasi terkaitdengan pemberitaan bahwa pakImran keluar dari partaiDemokrat, Ini tidak benar. Be-liau adalah kader salah satukader terbaik Demokrat yangterpilih sebagai Bupati Konsel.Karena itu saya percaya beliautidak akan meninggalkan begi-tu saja partai yang dibesarkandan membesarkannya, apa lagibeliau setelah pelaksanaanMusda dipanggil secara khususoleh Ketua Umum dan Sekjen,

diminta untuk tetap menjadibagian dari keluarga dan kebe-saran partai Demokrat di Su-lawesi Tenggara sebab tenaga,pikiran dan pengalamannyadibutuhkan oleh partaiDemokrat.

Menghadapi tantangankedepan, apa yang akan men-jadi prioritas kerja anda?

Tugas pertama adalahmelakukan evaluasi secaramenyeluruh dari semua ele-men untuk meningkatkan kin-erja partai Demokrat ke depanterutama evaluasi untuk men-ingkatkan kinerja kader-kad-er Demokrat baik yang saat iniduduk di legislatif maupuneksekutif baik di tingkat

provinsi maupun kabupaten/kota. Evaluasi ini diperlukanuntuk menjaga kepercayaanmasyarakat kepada partaiDemokrat. Parameter evaluasiinternal selain dari tingkatkeaktifan dalam menjalankantugas-tugas di dewan, juga re-spon masyarakat khususnyadi setiap daerah pemilihan di-mana wakil Demokrat terpil-ih. Evaluasi ini juga akan di-lakukan kepada para KepalaDaerah yang terpilih ataumenjadi kader PartaiDemokrat. Hal ini semata-matadilakukan untuk meningkat-kan kinerja partai dalam mem-perjuangkan kepentinganmasyarakat di daerah. (*)

Amanah .....................

Pergantian Ketua itu Bermakna Kaderisasi

Hujan Ringan 23 - 32 °C Langganan Dalam Kota Rp. 65.000,-Jumat, 4 Februari 2011

TERNYATA kerja dinas kebersihan Kota Kendaritidak maksimal. Pimpinanya Agussalim juga dinilaitidak komunikatif, sehingga persoalan kebersihanyang seharusnya jadi wewenangnya diabaikan. Lihatsaja persoalan kebersihan di MTQ Square, ternyataakibat kurang proaktifnya dinas keberihan sehinggabanyak sampah yang menumpuk.

Menurut Karo Umum Pemprov Sultra Kahar Pa-gala, pengelolaan kebersihan MTQ Square adalahpemegang izin kegiatan, yang dalam surat itu jugaditembuskan ke kadis kebersihan.

“Dalam surat izin tentang pemanfaatan lokasi eksMTQ, jelas tertera jika pembersihan lapangan baiksebelum maupun sesudah kegiatan menjadi tanggungjawab pemegang izin. Dalam surat itu tertera KadisKebersihan Kota Kendari,” ungkap Kahar Pagala.

Nah, dengan begitu jelas sudah dalam sewa jasatempat tersebut, pihaknya tidak memungut jasa keber-

Baca DARAH di Hal. 10

MTQ SQUAREDinas Kebersihan

Tak Proaktif

Baca CURANMOR di Hal. 11

USULAN kelurahan pesisir di Kota Kendari agarmasyarakatnya nelayan dapat memperoleh serti-fikat tanah gratis, akhirnya mendapat respon dari

Kementerian Kelautan danPerikanan. Hasilnya sebany-ak 175 bidang tanah di empatkecamatan mendapatkan ban-tuan tersebut. Hal ini dikata-kan Kepala BPN Kota Kendari,LM Ruslan Emba.

“Untuk yang pertama kalitahun 2011, Kota Kendarimendapatkan alokasi 175bidang tanah nelayan, dari 200usulan yang tersebar di empatkecamatan. Mekanisme pro-

gram sertifikasi ini telah kami sosialisasikan sebe-lum usulan disetujui,” kata Ruslan.

Lebih lanjut dirincinya empat kecamatantersebut yaitu Kecamatan Kendari di Kelurah-an Mata sebanyak 17 bidang. Kendari Barat di

GRATIS175 Tanah Nelayan

Disertifikatkan

Kendari, KPPengadilan Negeri (PN) Ken-

dari Rabu (2/2) ricuh. Penyebab-nya karena sidang kasus peram-pokan dengan agenda pembacaanvonis tiga terdakwa dianggap rin-gan. Keluarga korban tidak men-erima keputusan majelis hakimyang hanya mengganjar huku-man penjara selama 7 dan 8 tahunterhadap terdakwa. Hukumandianggap tak setimpal dengankejahatan yang dilakukan.

Jadwal persidangan perampo-kan terhadap seorang pedagangemas di SP 3, Kecamatan Lelem-

Vonis Rendah, Keluarga Korban Histeris

bu, Kabupaten Konsel, berlang-sung sekitar pukul 14.30 wita.Persidangan tersebut dipimpinoleh ketua majelis hakim (WakilKetua PN Kendari), Moch. Mawar-di, SH., MH., dengan hakim ang-gota masing-masing, Denny Tu-langow, SH., dan Heriyanto, SH.Terdakwa kasus perampokanadalah Andi Agus, Muh. Ramlidan Sukirman alias Irman.

Korbannya adalah H. Hamid,seorang pedagang emas asalKabupaten Bombana. Awalnya,majelis hakim membacakan vo-nis terhadap Andi Agus yang di-

anggap sebagai salah satu pimp-inan perampok. Dengan berbagaipertimbangan hasil persidangansebelumnya, majelis hakim men-jatuhkan hukuman penjara sela-ma 8 tahun. Vonis tersebut lebihrendah dari tuntutan JPU yakni10 tahun penjara.

Mendengar kesimpulan akhirmajelis hakim, keluarga korbanhisteris. Mereka menangis danberteriak-teriak dalam ruang per-sidangan memprotes keputusanmajelis hakim yang dinilai tidak

Kendari, KPTim Reskrim Polres Kendari berhasil membekuk

pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor),Selasa (1/2) sekitar pukul 20.00 wita. Tersangkanyabernama Kulaeda (45), warga Jalan Ade Irma Kelu-rahan Watubangga Kecamatan Baruga. Kini, ter-sangka dan barang bukti berupa 1 unit sepeda motorSuzuki Shogun diamankan di Mapolres Kendari.

Penangkapan terhadap pelaku pencurian terse-but berawal korban melaporkan kehilangan sepedamotor, Minggu (30/1) sekitar pukul 03.00 wita dirumahnya, Jalan Ade Irma Kelurahan WatubanggaKecamatan Baruga. Usut-punya usut, pelaku pencu-rian tersebut adalah penjaga kandang ayam korban.

Awalnya, Kulaeda bermalam di rumah korban.Saat suasana sepi, pemilik rumah tertidur, tersang-ka langsung mengambil kunci motor dan helm milik

Kendari, KPStok darah di Unit Transfusi Darah

Palang Merah Indonesia (UTD PMI)Sultra tampaknya harus menjadi per-hatian serius. Hampir setiap saat, per-siapan darah di unit tersebut mengala-mi kekosongan. Jika tidak segera dian-tisipasi, kebutuhan darah takkan mam-pu terpenuhi. Hampir semua golongandarah kekurangan stok.

Ketika di temui di kantor UTD PMISultra kemarin, Petugas RekrutmenDonor Darah UTDD Sultra Drs AbdulSanit M Si mengatakan, idealnya set-iap bulan, UTD membutuhkan stok500-600 kantong darah. Sayangnya,jumlah yang ada hanya mencapai set-engah dari kebutuhan setiap bulan-nya. Semakin menjamurnya rumahsakit dan pusat-pusat pelayanan kese-hatan, stok darah semakin dibutuh-kan, sehingga seringkali petugas ke-walahan melayani permintaan kebu-tuhan darah.

Kondisi tersebut kata alumni mag-ister kesehatan masyarakat Univer-sitas Hasanuddin itu, mendapatkanrespon positif dari PT Aneka Tam-bang (Antam). Pada (1/2) lalu, berte-patan dengan menyongsong bulanK3, perusahaan yang bergerak di

Polisi BekukPelaku Curanmor

Baca TANAH di Hal. 11

Baca DINAS di Hal. 10

Baca VONIS di Hal. 10

Kendari, KPImlek atau tahun baru Cina, diman-

faatkan bos CV Kalam Hidup, JoshuaTan untuk berbagi dengan sesama. Ke-marin, Joshua menggelar open house dikediamannya Jalan Bay Pass yang diha-diri keluarga, kerabat, tetangga, anakyatim dan panti asuhan.

Tak hanya anak panti, seluruhkaryawannya di Kalam Hidup turutmemeriahkan perayaan Imlek di rumahbos mereka itu. Tidak kurang dari 200orang memadati halaman rumah Joshua.

Ajang open house dimanfaatkan anak-anak tetangga Joshua di Bay Pass untukturut larut dalam suasana Imlek yangdigelar keluarganya. Tujuannya mere-ka ingin mendapatkan angpao warnamerah berisi duit. Enaknya lagi, rezekiyang didapat bisa doble. Sebelumnya,tamu yang hadir disilahkan makanhidangan yang sudah tersaji di mejaprasmanan.

“Tiap tahun, keluarga kami selalumerayakan Imlek. Open house sudahtradisi, jadi semua orang bisa datang.Kita hanya ingin berbagi dengan ses-

Kendari,KPBukan Aladin namanya jika tidak sela-

lu buat sensasi di DPRD Kota Kendari.Legislator asal Partai Amanat Nasionalitu juga terkenal suka meledak ledakjika memberikan stetmen. Atas sikapn-

ya itu, tidak semua pihak bisa menerimaperilaku anggota komisi III ini, salahsatunya adalah Badan Mahasiswa Pe-merhati Hukum ( BMPH ) Sultra, danGabungan Aktivis Mahasiswa JurusanPeternakan Sultra. Rabu (2/2) sekitar

pukul 11.00, dua elemen massa ini ber-barengan menggelar aksi demo di DPRDKota Kendari. Tuntutan meraka sama,meminta agar DPRD Kota Kendari mem-

PMIKekuranganStok Darah

Gong Xi Fa Cai, 500 Angpao Dihambur

Desak Aladin Disanksi, DPRD Didemo

Baca DESAK di Hal. 11

Baca ANGPAO di Hal. 10REPRO/JAWA POS

Inilah amplop merah yang biasa disebut angpao.

DOK/KP

MTQ Square ketika menggelar kegiatan pasar malambeberapa waktu lalu. Nah, usai kegiatan ini sampahbanyak berserakan, namun sempat tak terangkut akibatpolemik pengelolaan sampah yang belum jelas.

SUWARJONO/KP

Dua perempuan berjilbab ini (foto kiri atas) menunjuk terdakwaperampokan.Mereka tak terima vonis hakim lebih ringan dari tuntutanjaksa. Sedangkan foto (atas) ibu ini berteriak histeris karenamenganggap terdakwa seperti tidak mendapat ganjaran di pengadilan.Sementara (foto bawah), tiga terdakwa diamankan di dalam mobiltahanan ketika keluarga korban mengamuk. Merekamenyembunyikan wajahnya dari jepretan kamera wartawan.

Ruslan Emba

Metro Kendari Pos |Jumat, 4 Februari 201110

Darah ........................

Vonis ........................

adil. Keluarga korban yang ha-dir mengklaim bahwa vonisyang dijatuhkan terhadap ter-dakwa tidak setimpal dengankejahatan yang dilakukan sertakerugian yang dialami korban.

Suasana di ruang persidan-gan akhirnya menjadi gaduh.Ketua Majelis Hakim akhirnyamemutuskan untuk mengskors-ing persidangan karena masihada dua terdakwa perampokanyang akan dibacakan vonisn-ya. Semua terdakwa diaman-kan di ruang tahanan PN. Pihakkepolisian yang hadir menga-mankan jalannya persidanganberusaha menenangkan kelu-arga korban.

Situasi mereda, persidangankemudian dilanjutkan untukmembacakan vonis yangdiberikan kepada Muh. Ramlidan Sukirman. Saat pembacaandasar-dasar keputusan hakimdalam persidangan, suasanamasih terlihat aman. Suasanakembali ricuh saat hakimmenyebutkan vonis 7 tahunyang diberikan kepada Muh.Ramli dan Sukirman. Vonistersebut lebih rendah dari tun-tutan JPU yakni 10 tahun pen-jara. Keluarga korban kembali

meronta di ruang persidangan.Bahkan ada yang mencobamenyerang terdakwa, namunmasih bisa diamankan oleh pi-hak kepolisian.

Untungnya para terdakwacepat dibawa ke ruang tahananPN kendari untuk diamankan.Keluarga korban berteriak his-teris memaki para pelaku per-ampokan tersebut. Denganpenuh kesal, mereka mencacipara pelaku. Malah, salah seor-ang warga sipil yang hadir diPN Kendari nyaris menjadikorban amukan saat mencobamenenangkan salah satu kelu-arga korban perampokan.

H. Hamid mengungkapkan,pihaknya sangat kecewa den-gan keputusan majelis hakimdalam menetapkan vonis kepa-da terdakwa. Ia menilai, huku-man 8 tahun penjara tak sepa-dan dengan penderitaan kor-ban dan kerugian yang diala-mi. Bahkan, dinilai tidak akandijalani secara maksimal kare-na pasti akan dikurangi den-gan remisi selama beberapa kalidalam setahun.

“Kami sangat kecewa den-gan keputusan majelis hakim.Kami berharap agar mereka di-hukum di atas 10 tahun pen-jara. Saya juga tidak habis pikir,kenapa pelaku yang ditangkap

hanya 3 orang, padahal saat per-ampokan terjadi, pelakunyaada sekitar 10 orang. Bahkan,yang menjadi penadah barangrampokan tersebut masih be-bas berkeliaran di Bombana,”terang H. Hamid.

Ia pun kembali mencerita-kan insiden yang menimpanya10 April 2010 sekitar pukul09.30 Wita. Saat itu korbanbersama istrinya, Hj Siti dansopirnya bernama Kahar se-dang dalam perjalanan pulangdari pasar SP 1 Lalembu Konselmenuju ke rumahnya di Bom-bana. Dalam perjalanan, tepat-nya di SP 3, di sebuah jembatantelah dipalang kayu (batangkelapa) sehingga kendaraantidak bisa melintas.

“Saya mencoba mundur, tern-yata mereka (komplotan per-ampok) langsung menyerangdengan melempari kendaraanbatu dan potongan kayu. Sayakeluar dari mobil langsung dite-bas parang dan persis kena len-gan. Saya lari, langsung dike-jar sama Agus Cs. Istri dan sopirsaya ditikam di bagian paha.Saya berusaha minta tolongsama warga, sebelum bantuandatang, mereka pun melarikandiri dan membawa emas sayalebih dari 2 kg dan uang tunaiRp 1 juta. Kerugian saya ham-

pir Rp 1 miliar, termasuk keru-sakan kendaraan yang sayagunakan,” jelasnya.

JPU Kejari Unaaha, Hidar,SH mengatakan, pihak kejak-saan masih pikir-pikir terhadapvonis yang diberikan majelishakim. Pihaknya menuntutketiga pelaku dengan hukuman10 tahun penjara, namun vonisyang diberikan adalah 7 dan 8tahun. “Saya melaporkandulu hasil vonis. Waktu yangdiberikan untuk pikir-pikiradalah 1 Minggu. Jika memangmendapat restu Kajari Unaaha,maka kami akan banding danitu kemungkinan dilakukanbanding cukup besar. Dalamkasus ini, hanya 3 terdakwadari 10 pelaku perampokan.Yang lainnya masih statusDPO,” jelasnya.

Ketua Majelis Hakim PNKendari, Moch. Mawardi men-gungkapkan, vonis yang di-jatuhkan kepada terdakwa te-lah sesuai dengan ketentuanhukum yang berlaku. Pengam-bilan keputusan sesuai den-gan berbagai pertimbangandari fakta persidangan sebel-umnya. “Jika keluarga korbanmemang tidak terima, kanmasih ada proses hukum lain-nya yang bisa ditempuh,” ujarMawardi. (aka)

Jaksa Berencana Banding

sihan. Olehnya itu pihak pemega-ng izin diwajibkan berkoordinasi

dengan dinas kebersihan KotaKendari untuk mengatasi masalahkebersihan di lokasi tersebut.

“Seharusnya dinas kebersi-han lebih proaktif menyikapi

kegiatan di MTQ, misalnyamengetahui secara pasti pihakpemegang izin, sehingga lebihmudah melakukan penagihanretribusi kebersihan,”katanya.

Permasalahan kebersihan diMTQ Square sering terjadi.Karena itu pihak Pemprov ter-buka untuk berkomunikasi soalizin pengelolaan. (fas)

Dinas ........................

Kebersihan Harus Tahu Pemegang Izin

bidang pertambangan itumenggelar aksi sosial dalambentuk donor darah. Kegia-tan yang melibatkan seluruhkaryawan PT Antam, KompiSenapan 725 Woroagi danmasyarakat sekitar itudirangkaikan dengan pena-datanganan nota kesepaka-tan (MoU) antara PT AntamPomalaa dengan UTDD Sul-tra, bahwa PT Antam berse-dia menjadi donator rutintiga kali dalam setahun.

“Kami telah membuat ker-jasama dengan PT Antam un-tuk menjadi pendonor rutin.Hal itu tentunya sangat mem-bantu dalam penyediaan stokdarah di UTDD ini, “ terangnya.

Dr H Ansar Sangke MM se-laku Kepala Biro Kesra Sultrayang juga menjabat sebagaidokter pembina UTDD Sultra

mengaku sangat salut dengnprogram PT Antam untuk ke-manusiaan. Karena it ia ber-harap apa yang sudah dilaku-kan perusahaan itu menjadimotivasi pihak lain untuk ber-partisipasi menjadi donaturdarah selanjutnya. “Dari keg-iatan itu, pihak UTDD berhasilmengumpulkan 119 kantongdarah. Jumlah itu akan dit-ingkatkan pada kegiatan donordarah berikutnya,” katanya.

Tak hanya Antam, diren-canakan PT Starget, perusa-haan yang juga bergerak dibidang pertambangan akanmelakukan kegiatan serupa.Bahkan beberapa perusahaanlain juga sudah mulai dilirikuntuk melakukan kerjasama,seperti PT Hadji Kalla, SinarGalesong Pratama dan instansilainnya.

Semakin meningkatkan ke-butuhan darah membuat UTDDsemakin aktif melakukan sos-

ialisasi. Maut sewaktu-waktudapat mengancam jika pasientidak memperoleh stok darahyang dibutuhkan.

Sebagai tindakan antisipasi,pihak UTDD kadang melibat-kan keluarga pasien menjadidonatur darah. Bahkan, jikakehabisan stok petugas kese-hatanlah yang menjadi dona-tur. Hal itu tentunya tidak akanterjadi jika stok darah di UTDDselalu tersedia.

Untuk itu, kegiatan sosial-isasi lebih ditingkatkan. Meng-ingat semakin tingginya kebu-tuhan darah dan semakinkurangnya kesadaranmasyarakat untuk mendonor-kan darahnya. Padahal, selainmenambah koleksi amal, do-nor darah juga bermanfaatpositif dari sisi kesehatan. Pen-donor akan memiliki daya tah-an tubuh yang baik serta stam-ina yang kuat jika rutin men-donorkan darahnya. (fya)

Donor Darah Bermanfaat bagi Kesehatan

ama dan menjalin silaturah-mi dengan sesama,” katanya,kemarin.

Menurut Joshua yang men-genakan baju warna merah,identik dengan warna Imlek,tiap tahun tidak kurang diabersama istri dan dua anakn-ya, menyiapkan 500 angpaoyang akan dibagikan padatamu.Hal itu sebagai bentuksedekah atas rezeki yang dida-

pat. Maklum saja, Joshuamerupakan big bos perceta-kan CV Kalam Hidup di Man-donga.

Di sisi lain, dengan per-ayaan tersebut, Joshua inginmemberikan motivasi padakaryawannya agar giat beker-ja, berusaha dan mengasah ke-mampuan sehingga bisa men-jadi manusia yang berguna dantidak menyusahkan oranglain. Terbukti, tiga karyawan-nya sudah bisa mandiri danbekerja di Bank Danamon dan

Polda Sultra. Kemarin, man-tan karyawannya itu datangke rumah Joshua memberiucapan Gong Xi Fa Cai buatJoshua.

“Kita harus punya mimpi.Dengan mimpi kita akan beru-saha menggapai apa yang kitacita-citakan. Ilmu sangat pent-ing artinya. Saya selalu kasihpencerahan sama karyawansaya, supaya harus giat bekerjadan bisa lebih dari saya. Jan-gan hanya mau jadi ajudan ter-us,” tandasnya. (dri)

Angpao ......................

Beri Motivasi Agar Giat Bekerja

MetroKendari Pos |Jumat, 4 Februari 2011 11

korban bernama Arifuddin. Iapun langsung melarikan dirike Kecamatan Mowewe Kabu-paten Kolaka.

Pengakuan tersangka, dirin-ya melakukan aksi nekat men-

curi kendaraan majikannyakarena terdesak masalahekonomi. Ia membawa kabursepeda motor Arifuddin den-gan alasan agar bisa digunakanuntuk mengojek dan menga-ngkut kayu di Mowewe demimendapatkan biaya hidup.

Kasat Reskrim Polres Ken-

dari, AKP Irwan Andy Pur-nawan mengatakan, setelahmendapat petunjuk, pihaknyalangsung menelusuri ke-beradaan tersangka. TimReskrim Polres Kendari diban-tu Tim Reskrim Polsek Mowewemembekuk tersangka dan mem-boyong ke Mapolres Kendari.

“Tersangka kini sedang pen-dalaman penyidikan. Hasilpemeriksaan, pelaku baru per-tama kali melakukan pencuri-an. Tersangka terancam dijer-at pasal 363 KUHP tentang pen-curian dengan pemberatan,ancaman hukumannya 7 tahunpenjara,” jelasnya. (aka)

Curanmor ...................

Tersangka Curanmor Dibekuk di Mowewe

Kelurahan Watuwatu 7bidang, Sodoha 2 bidang,Tipulu 7 bidang dan Pungga-loba 2 bidang. Kecamatan

Tanah ........................ Poasia di Kelurahan Anggo-eya sebanyak 29 bidang. Ke-camatan Abeli di KelurahanTalia 42 bidang, Tondonggeu25 bidang, Nambo 18 bidang,Puday 11 bidang dan Petoa-ha 19 bidang.

“Terpilihnya kelurahantersebut berdasarkan usulandari masing-masing kelurah-an, melalui Dinas Kelautan danPerikanan, untuk selanjutnyaditeruskan ke BPN pusat,” lan-jutnya. (fas)

beri sanksi terhadap Aladin.Dimata kedua elemen itu, Al-

adin dinilai tidak paham akanUU tentang Karantina Hewan,

hingga mengeluarkan state-ment bahwa apa salah jika or-ang membawa ayam. Tidakhanya itu , saat menerima aspi-rasi BMPH Sultra yang mengge-lar unjuk rasa beberapa harisebelumnya, sebagai Wakil

ketua BK, Aladin terkesanmembela tersangka La OdeArifaid yang kesandung kasusdugaan penyelundupan 8 ekorayam tahun 2010. Sayangnyasaat dirinya didemo oleh duaelemen massa ini, Aladin se-

dang mengikuti Musrenbang.“Kami minta agar dewan

memberi sangsi berupa peme-catan terhadap Aladin, sebagaiWakil ketua BK DPRD Kota Ken-dari. Jika tuntutan kami tidakdirespon, kami akan datang

dengan massa yang lebih besarlagi,” ancam korlap BMPH,Aken Palangga Putra. Sement-ara itu korlab Gabungan Ak-tivis Mahasiswa Jurusan Peter-kan Sultra La Halini, juga mem-inta agar dewan memberi sank-si tegas terhadap Aladin.

Menanggapi tuntutan belasan

demontran ini Wakil KetuaDPRD Kota Kendari H. BachrunKonggoasa bersama Ketua Ko-misi III Alwi Genda berjanjiakan membahas sanksi terhadapAladin di internal dewan.

” Aspirasi Anda akan kamisampaikan pada Ketua DPRDKota Kendari. Terkait sanksi ,

akan kita bahas dalam rapatparipurna dewan. Mudah-mudahan rapat ini akan kitagelar usai kegiatan Musrenbangpekan ini,” ujar legisalator asalPartai Golkar ini seraya men-yampaikan permintaan maafsecara kelembagaan atas pery-ataan Aladin selama ini. ( tri )

Desak ........................

DPRD Minta Maaf Atas Statement Aladin

Terpilih Berdasarkan Usulan

Hiburan 13Kendari Pos |Jumat, 4 Februari 2011

DUA pekan lagi, penyanyi Joy Tobing bakalmelahirkan anak pertama. Bukan memper-siapkan proses kelahiran, Joy malah sibukbolak-balik menjenguk suaminya di penjara.

Suami Joy, Daniel Sinambela sudah duapekan mendekam di tahanan Polda MetroJaya. Joy sedih karena ia kemungkinan bakalmelahirkan tanpa ditemani suami.

�Saya nggak pernah membayangkan mela-hirkan tanpa suami. Kalaupun iya, ada Tu-han dan keluarga yang ikut menemani. Sayayakin semuanya pasti ada hikmahnya buatsaya dan keluarga kecil saya,� ucap Joy seu-sai mengurus kasus suaminya di Biro ProvosMabes Polri, kemarin.

Daniel ditahan pihak kepolisian PoldaMetro Jaya sejak 20 Januari lalu terkait kasuspenipuan senilai Rp 24 miliar. Joy berharapsuaminya mendapat penangguhan penahan-an karena ia mau melahirkan.

�Saya masih terus berjuang (menangguh-kan penahanan suami). Akhir-akhir ini anak

Suami Masuk Penjara

Joy Ingin Ditemani Saat Lahiransaya tendangannya semakin keras sekali didalam perut. Mudah-mudahan kalau lahirnanti bisa ikut berjuang membebaskan ayah-nya,� harap jebolan Indonesian Idol itu.

Berharap kasus suaminya jelas, Joy me-lapor polisi yang menangkap suaminya keBiro Provos Polri, Mabes Polri. Ia menilaisuaminya jadi korban ketidakdilan karenaada oknum pejabat.

�Sudahdua minggusuamisayatidakmenda-pat kejelasan dari kasusnya, maka saya men-gadu ke Propam dan Provos untuk menindaklanjuti masalah ini,� tutur Joy kepada war-tawan.

Daniel dilaporkan seorang pengusaha beri-nisial Y terkait kasus penggelapan dan peni-puan senilai Rp 24 miliar. Daniel didugamelakukan penipuan karena tidak meng-gunakan uang tersebut sesuai kesepakatankerja sama. Sebelumnya, Daniel mengakumengelola sejumlah tambang batu bara diKalimantan. (jpnn/lia)Joy Tobing dan Suami

Aura Kasih, Maunya�Cowok Gingseng�

AURA Kasih mengaku tengah men-jomblo. Ingin segera mengakhiri ke-sendiriannya, pelantun lagu Mari Ber-cinta itu berharap mendapatkan priaAsia Timur khususnya Korea. Tak adaalasan spesifik, baginya pria berwa-jah oriental lebih menarik ketimbangpria bule.

�Aku nggak suka cowok bule, akusukanya cowok Korea. Nggak tahukenapa suka, tapi menurut akucowok Korea keren-kerenbadannya,� ungkapnya lan-tas tersenyum saat ditemuidi Hard Rock Cafe, JakartaPusat, kemarin malam.

Demi mendapatkan priaKorea, dia bahkan reladipacari anak band asalNegeri Gingsengtersebut. Padahalselama ini Auramengaku palinganti menjalinasmara den-gan sesamapemusik

atau sesama pekerja seni. �Aku nggaksuka anak band, aku sukanya cowokyang kerja. Aku suka cowok yang pun-ya usaha, biar bisa usaha bareng. Bolehdari entertainment asalkan dari Korea,dari segi musik keren,� katanya yangmengagumi penyanyi Korea, Rain.

Tak hanya pria Korea yang mem-buatnya terpikat, gaya dandan-

an perempuan Korea jugamemberinya inspirasidalam berpakaian danmerias wajah. �Orang-or-ang Korea sangat mengin-spirasi, dari segi baju,make up, dan dance-nya,�katanya.

Meski begitu, dia jugatidak ingin terlalu

memaksakan diri.Kalaupun tidak

mendapatkancowok Korea,aktris kelahi-

ran Bandung,23 Februari 1988itu berharapmendapatkankekasih yangperhatian na-mun tidak pos-esif danc e r e w e t .(jpnn/lia)

Aura Kasih

Jupe Vs Depe, Disuruh Damai Tanpa KameraPRODUSER Shanker RS pernah

mendamaikan Dewi Perssik danJulia Perez. Tapi, usaha itu gagal.Depe dan Jupe malah saling serang,bahkan saling lapor ke polisi.

Tak mau dua artisnya perang,Shanker RS siap mendamaikan lagiJupe-Depe. Tapi, ada syaratnya.

�Syaratnya laporan (di polisi) di-cabut. Nggak perlu ada kamera, tapisaling ikhlas. Kalau laporan dicabutkan polisi juga senang,� ujarShanker dalam konferensi pers yangdigelar di Brew Cafe, Senayan City,Jakarta Selasa, (01/2), malam.

Shanker berharap Depe dan Jupeberpikir jernih mencari solusi. Iajuga minta kedua artis yang tegahberseteru itu tak saling menyerangsatu sama lain.

�Janganlah semua orang diser-ang. Jangan yang berniat baik juga

diserang dengan kata-kata nggakenak. Kan beliau berbuat untuk ke-baikan,� sambung Shanker.

Julia Perez yang hadir di acaratersebut siap dengan perdamaian.Tapi, ia juga tidak mundur jikaharus menghadapi Dewi Perssik dipengadilan.

�Saya tidak mau menanggapidengan meledak-ledak. Kalauharus ke pengadilan ya saya ikutisaja. Kalau ditanya bagaimana per-siapan saya ketemu DP (Dewi Per-ssik, red) di premier, saya siap ke-temu,� ungkapnya.

Jupe juga menolak berkomentarsoal tuntutan terbaru Dewi Perssikyangmelaporkandirinyasecaraper-data senilai Rp 1,7 miliar. �Wahsaya nggak mau komentar, biar pen-gacara saja itu sudah bukan we-wenang saya,� tutupnya. (jpnn/lia)Julia PerezDewiPerssik

n ta

w

n ta

w

Edukasi14 Kendari Pos |Jumat, 4 Februari 2011

Buton, KPBergelut dalam bidang ilmu kelautan, mahasiswa Fakul-

tas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) Unhalu, senan-tiasa memahami tata kelola dan budidaya kelautan. Takhanya mengolah hasil laut, sampah (kulit kerang red) punharus bernilai ekonomi agar memberi manfaat bagimasyarakat. Mahasiswa tidak hanya sekadar berteori,namun langsung dipraktikkan dengan melaksanakan so-sialisasi dan pelatihan bagi masyarakat Sampuabalo,Kecamatan Siotapina, Kabupaten Buton.Pelatihan dilak-sanakan sejak 28 s.d 30 Januari lalu. Peserta diberipelatihan tentang bagaimana mengolah sampah kerangdan lobster menjadi aneka souvenir.

Menurut Dosen FPIK,Unhalu, Kadir Sabilu, pihaknyamemilih daerah Sampuabalo, karena di tempat itu tingkatpencemaran laut akibat sampah kerang masih tinggi.Sedangkan penanggulangan hingga kini sangat minim.Adanya pelatihan itu, selain memberi mata pencaharianbaru, mengurangi tingkat pencemaran laut.

Sesuai dengan tema, meningkatkan perekonomianmasyarakat pesisir melalui pengelolaan limbah kerang-kerangan, diharap dapat menularkan ide kreatif bagimasyarakat. Melalui ide itu dimaksudkan untuk mengo-lah sampah mejadi bernilai guna.

Dari hasil pelatihan, masyarakat kini dapat mencipta-kan aneka karya souvenir berupa bingkai foto, jam dind-ing, lampu meja hias, pajangan dinding, gantungan kunci,kalung, dan lainnya.

Tak hanya pelatihan pembuatan souvenir, acara ini jugadirangkaikan dengan pemberian materi mengenai pent-ingnya menjaga ekosistem terumbu karang. Pematerinyaadalah dosen pendamping, Romi Ketjulan dan KadirSabilu.

Pada kesempatan itu, mereka juga mengadakan sosial-isasi tentang pengenalan FPIK, khusunya program studiunggulan Abalone di SMPN 1 dan SMAN 1 Siotapina,Kabupaten Buton.

Salah seorang tokoh masyarakat Sampuabalo, La Djahi-din, memberi apresiasi atas berlangsungnya pengabdianmahasiswa FPIK. Ia berharap agar dapat memberi penge-tahuan baru bagi masyarakat untuk mengolah sampah.

�Adanya sosialisasi pembuatan souvenir ini, tentunyadapat memberikan manfaat bagi kami, khususnyamasyarakat desa Sampuabalo,� kata La Djadihin. (p2)

Ubah Kulit KerangMenjadi Souvenir

Kendari, KPKomitmen Pemerintah Kota Kendari

terhadap pengembangan kualitas sum-ber daya manusia makin terarah. Bukanhanya tenaga pendidik yang diberi moti-vasi untuk menggenjot kompetensi, teta-pi sarana belajar juga terus disiapkan.

Bahkan taman kota yang terletak dipelataran Kantor walikota Kendaridirancang sebagai sarana belajar.Demikian diungkapkan Walikota Ken-

dari Ir Asrun M Eng beberapa waktu lalu.Menurutnya, pembangunan taman kota

sengaja dirancang seartistik mungkin,untuk memberikan motivasi bagimasyarakat, khususnya para pelajar bela-jar di tempat itu. Bukan hanya penge-tahuan akademik, tapi di tempat itu mere-ka juga dapat mempelajari pengetahuanumum atau melaksanakan kegiatan aka-demik serta pentas-pentas pelajar lainnya.

�Taman kota sengaja diracang dengan

model seperti ini, agar dapat digunakanuntuk pementasan atau sarana belajar .Lebih-lebih saat ini siswa kebanyakanlebih senang belajar dengan out doordaripada in door, taman ini diharapkandapat menjadi tempat strategis bagimereka untuk belajar,� terangnya.

Asrun menuturkan, selain sebagaitaman belajar, di tempat itu juga akandidirikan perpustakaan dan tempat in-ternetan yang bisa digunakan pengun-

jung memperoleh informasi. Versi As-run, untuk meningkatkan mutu, semuahal bisa diberdayakan, selagi itu positif,tidak ada salahnya dimanfaatkan untukpengembangan kemampuanmasyarakat.

�Lahan terbuka juga bisa digunakanuntuk sarana belajar. Jadi tempat inibukan hana sekedar taman, tetapi bisajuga digunakan untuk sarana belajar,�katanya. (fya)

Tuntas Realisasi DanaStimulusPercepatanKendari,KP

Tahun 2010 lalu Kota Kendari mendapatdana stimulus percepatan pendidikan, dariKemendiknas sebesar Rp 3,8 milliar. Sesuaidengan peruntukannya, dana tersebut un-tuk pembangunan sarana fisik, dengan pri-oritas SMA/SMK sederajat. Hal ini sepertiyang dituturkan Kadiknas Kota Kendari,Kasman Arifin.

�Dana stimulus percepatan pendidikantelah kami alokasikan ke SMA/SMK seder-ajat, di antaranya SMA 2, 4 dan 9 Kendariserta SMK 2 dan 3 Kendari. Dana itu di-gunakan untuk rehab. Demikian pula untukSMP seperti SMP 3 dan 12 Kendari,� tuturKasman.

MengingatdanastimulusdiperolehKotaKen-dari, berkat upaya dari Wali Kota Kendari(Asrun,red), pihaknya berharap di tahun 2011KotaKendariakankembalimendapatkanaloka-si dana tersebut.

�Dana stimulus percepatan pendidikanmasih sangat kita harapkan, khususnya bagiSMP dan sebagian SMA/SMK sederajat,yang belum mendapatkannya. Selain itudana ini semakin melengkapi alokasi APBDuntuk pembangunan fisik, yang untuk tahun2011 ini dialoaksikan Rp 2 milliar,� jelasnya.

Untuk total APBD 2011 bidang pendidi-kan, ditandaskannya dewan kota menyetu-jui alokasi anggaran Rp 200 milliar, dan 2milliar untuk pembangunan sarana fisiksekolah.

�Meskipun alokasi anggarannya hanya Rp2 milliar, tetapi telah memenuhi Surat Eda-ran Mendagri, jika alokasi dana pendidikansebesar 20 persen. Mengingat total APBD Rp200 milliar telah mengcover peningkatankualitas guru dan sekolah,� tandasnya. (fas)

Taman Kota akan Jadi Sarana Belajar

Kendari, KPSetelah berganti pimpinan dari

mendiang K.H Baso Suamir ke K.HMursyidin pada 10 Januari lalu, kiniPesantren Ummushabri (Pesri) Ken-dari mulai membahas berbagai up-aya untuk meningkatkan kualitaslembaga pendidikan Islami tersebut.

Pada (28/1) lalu, Pesri mengada-kan silaturahmi dari semua unsurpimpinan. Mulai dari pimpinan pe-santren, K.H Mursyidin, ketua dew-an kiai, K.H Marwan Aidit, parakepala sekolah, dan semua dewanguru yang ada di Pesri.

Menurut Sekretaris ManagementPesri, Dr. Supriyanto, M.A didampin-gi Direktur Kepesantrenan, Muh.Anwar, S. Ag.,M.Si mengatakan, tu-juan utama petemuan tersebut ad-alah untuk meningkatkan rasa ke-percayan diri dengan adanyakepemimpinan baru yang tak kalahdari para pemimpin sebelumnya.

Dua tokoh yang kini menjabat se-bagai pimpinan dan ketua dewankiai dianggap sosok yang tepat danmumpuni karena telah sesuai antarailmu yang dimiliki dengan jabatanyang kini diembannya. �Para tokohini adalah orang yang kami rasa se-suai tipikalnya dengan karakteristikpesantren kami,� kata Supriyanto.

Selain itu, dengan pertemuantersebut telah diperoleh kesepaka-tan baru untuk meningkatkan kual-itas pendidikan di pesri, yaitu men-

ingkatkan kepercayaan masyarakatdengan kembali menghidupkan bu-daya pesantren.

Hal itu seperti lingkungan pesant-ren yang tertib dan berbudaya, mis-alnya jika para orang tua datang men-jemput anak-anak mereka, harusmengenakan busana muslimah.

Selain budaya busana, orang-orangyang berada di lingkungan pesantrenbaik dari dalam maupun dari luarharus menertibkan budaya tegur sapasesuai yang ada dalam tuntunan Is-lam, yaitu mengucapkan salam.

�Ini adalah upaya untuk lebihmeningkatkan kualitas pesantrenkami. Dengan kata lain, orang yangmasuk di pesri harus menyesuaikandengan budaya yang kami miliki,�katanya.

Tak hanya sekadar rencana bela-

MAS Pesri Rumuskan Peningkatan Kualitas

ka, program tersebut saat ini sudahdimulai dengan sosialisasi. Bahkanmasa mendatang pengelola pesant-ren berencana untuk menyediakanjilbab di pos penjagaan untuk men-gantisipasi pengunjung yang masuktanpa penutup kepala. Hal itu sebe-narnya sudah pernah dilaksanakanbeberapa waktu lalu.

Pesantren yang digagas menjadipesantren metropolitan itu memilikiprinsip baru untuk menjadikanlingkungan pesantren sebagai labo-latorium bagi masyarakat sekitarn-ya. Dalam arti, dengan menghidup-kan budaya pesantren bagimasyarakat Sultra pada umumnyadan Kendari khususnya, sedikitdemi sedikit akan turut mengubahkarakteristik masyarakat Kota Ken-dari. (p2)

WULAN/KP

KetuaDewanKiaiK.HMarwanAidit,SekretarisManagement,Dr.SupriyantoM.A, dan KHMursyidin, saat acara silaturahmi beberapawaktu lalu.

15Kendari Pos |Jumat, 4 Februari 2011 Edukasi

Laper Terlambat, Dana BOS DitahanKendari, KP

Sesuai ketetapan Kemediknas,mulai 2011, pengelolaan dana BOSdialihkan ke kabupaten/kota masing-masing. Pengalihan dilakukan untukmemperpendek mata rantai pemerin-tah,sehinggadanaoperasionalitubisasampai tepat waktu di sekolah. Ber-kaitan dengan ketepatan waktu, bu-

kan hanya dana yang dicairkan tepatwaktu. Melainkan laporan pertang-gungjawaban penggunaan dana jugaharus diserahkan pada waktu yangditentukan. Demikian dikatakanManajer BOS Kota Kendari MakmurM Pd akhir pekan lalu.

Menurutnya, untuk memperlan-car proses pencairan pihak sekolah

juga harus memperhatikan aturanmain yang ada. Dana BOS akan dic-airkan tepat waktu, dengan catatansekolah yang bersangkutan menyer-ahkan laporan penggunaan dana tri-wulan sebelumnya, pada waktu yangtelah ditentukan.

Jika laporan penggunaan dana di-masukkan melebihi batas waktu

yang ditetapkan, maka dana BOStriwulan berikutnya takkan dicair-kan. Hal itu kata Makmur, berkaitandengan kedisiplinan dan ketepatanadministrasi penggunaan dana BOS.

Upaya untuk memastikan realisa-si di lapangan, pengelola di tingkatkabupaten harus menerima laporanterlebih dahulu agar mengetahui se-

jauh mana ketepatan penggunaandana. Bahkan apa saja yang sudahdilakukan sekolah dengan dana yangada harus dilaporkan.

�Pengelolaan dana BOS diharaplebih maksimal di lakukan pihaksekolah. Penggunaan dana harussesuai dengan RKAS dan RAPBS.Jika ketahuan melanggar, kepala

sekolah akan diberikan sanksi te-gas,� ungkapnya.

Untuk diketahui, pengelola BOSkota kendari telah melaksanakansosialisasi BOS SD beberapa tempat.Yakni di Kecamatan Kendari Baratdan Kendari, Abeli, Poasia dan kam-bu, Mandonga dan Puuwatu sertaBaruga dan Kadia. (fya)

KOMUNIKASI BISNISKendari Pos | Jumat 4 Pebruari 201116

PIJAT refleksi merupakan salah satupengobatan alternatif yang ampuh danaman, praktis serta murah tanpa efek samp-ing. Selain mencegah dan menyembuh-kan, pengobatan ini juga dapat mendetek-si apakah salah satu organ kita tergangguatau masih sehat. Pengobatan ini meng-gunakan tekanan pada titik syaraf padatelapak kaki, tangan, badan, wajah dankepala dengan tehnik kekuatan jari-jari(tanpa alat), sehingga dapat memperlan-car simpul saraf yang tersumbat menor-malkan peredaran darah dan fungsi organtubuh.

Pusat Pijat Refleksi Keluarga adalahyang pertama dan terbesar serta ternik-mat pijatannya di kota Kendari yang ber-lokasi di Ahmad Yani Square (belakangHotel Horison) Blok C11, dengan bandrolpijatan Rp 25.000 untuk setengah jam, dan

Sehat, Segar dan Nikmat ala Pijat Refleksi KeluargaMelayani PijatPanggilan Rumah

Rp 45.000 per jam. Cp: 082193155193 –085241841352. Selain itu, Pijat RefleksiKeluarga juga memiliki cabang di Jl. IrAlala (By Pass) No.147 samping AyamGoreng Silvana. Ditempat ini biaya jasalebih ringan yakni, Rp 20.000 setengahjam, dan Rp 35.000 per jam. CP:082193155193. Dan juga terdapat cabangdi Kolaka, tepatnya di Jl. Pemuda KM 4(samping Kampus USN) Rp 20.000 seten-gah jam, dan Rp 35.000 per jam, CP:085239888761.

Pijat Refleksi Keluarga memiliki tena-ga-tenaga terlatih bersertifikat Interna-sional dan nasional yang mengunakan te-hnik Refleksi dengan Double Massage.Ditempat ini juga melayani pijat panggi-lan rumah, menyiapkan tenaga pijatkhusus perempuan dan Ibu-ibu muslimah(ahwat). Layanan harga terjangkau seh-ingga menampung semua strata sosial.Telah banyak masyarakat umum danpejabat yang merasakan kenikmatan Re-fleksi ala Pijat Refleksi Keluarga. (adv)

KHUSUS bagi anda pengguna Kartu HaloTelkomsel, nikmati potongan harga hingga 15%untuk semua jenis belanjaan di pusat roti dancake Fresh House Jl. MT Haryono 102 B Wuawua,kendari. Untuk mendapatkan diskon tersebut,

anda harus membuktikan bahwa anda adalahpengguna kartu Halo dengan menunjukkan UMB*999# dari ponsel anda kepada bagian kasirFresh House.

Program ini merupakan kerjasamaantara Telkomsel Kendari sebagai Providerseluler terbesar di Sultra, melalui divisi Com-munity & Segmented Costumer dengan bebera-pa tempat usaha dan layanan jasa lainnya. Pro-gram menarik lainnya juga berlaku bagi peng-guna Telkomsel di Fresh House, Pusat DistroRed Light Matahari lantai 2, Salon Nattaya,Rumah Makan Ratu Jimbaran, Rendy‘s Salondan Executive Lounge Haluoleo Air Port. Untukmendapatkan diskon sangatlah mudah, andacukup mengunjungi merchant-merchant terse-but (tertera logo Telkomsel) lalu anda cukupmemperlihatkan red-light (cellbrodcast) padahandphone (logo Telkomsel) pada kasir atauresepsionis saat membayar belanjaan atau lay-anan jasa yang anda gunakan. (adv)

Pengguna Halo Diskon 15% di Fresh HousePersembahan TelkomselGrapari Kendari

Makan di SRIKANDI Gratis Martabak BandungBerlaku Selama Februari 2011

JIKA rumah makan lainnya menawar-kan menu yang itu-itu saja, beda denganrumah makan Srikandi yang saat inimenghadirkan menu-menu baru bervari-asi diantaranya, Ikan Steam, Soup Ikan,aneka Steak dan menu-menu lainnyayang lezat dan tentunya bercita rasaSrikandi. Selain itu, Srikandi menyiap-kan spesial PAHE (paket hemat) 1 hing-ga 3 yang berharga mulai Rp 20-ribuandengan menu yang lengkap namun ber-harga hemat seperti; menu Ayam Kam-pung, Bebek, dan Ikan, semua lengkapdengan nasi, soup, tahu-tempe, sambal,lalapan dan minuman.

Khusus bulan Februari 2011, Srikandi

menghadirkan promo pembelian diatas Rp100 Ribu akan mendaptkan ‘Gratis Vouch-er‘ yang bisa ditukar dengan MartabakBandung mapun Terang Bulan Spesial khasBandung. Voucher ini dapat ditukar dilse-luruh outlet Martabak Bandung Bang Awalyang berlokasi di depan RM. Srikandi,depan Bank Panin, dan samping BharataSaranani. RM Srikandi juga menerimapesanan untuk acara-acara tertentu seper-ti; nasi tumpeng, aneka prasmanan, acaratasyakuran, meeting, serta melayani ket-ring untuk pesta pernikahan maupun ac-ara ulang tahun, juga menerima order ane-ka martabak dan terang bulan Bandung.Segera kunjungi RM Srikandi di Jl. MTHaryono No. 102 A Wua-wua (depan TokoMega Matahari) Tlp: 0401-3195260. (adv)

Sehat dan Cantik dengan AkupunturSIAPA bilang untuk

sehat dan cantik harus mengeluarkan biaya yang mahal, sekarang tidak lagi dengan keha-diran AL-Ishlah Orien-tal Medical Clinic yang menawarkan facial laser Rp.30.000, totok wajah Rp.30.000, facial laser dan terapi wajah Rp.50.000, serta paket kecantikan hanyaRp.150.000, yang terdiri dari facial laser, totokwajah, masker, vitamin kulit dan akupunturkecantikan/wajah. Fungsi akupuntur kecanti-kan; mengencangkan otot wajah, menghilang-kan flek, mengatasi jerawat, kerutan diwajah,kulit kusam dan kantong mata. Selain itu mem-perbaiki bentuk hidung dan dagu. Penangananpaket kecantikan di AL-Ishlah dilakukan se-cara holistic atau menyeluruh.

Disamping untuk kecantikan akupuntur da-pat pula mengatasi berbagai penyakit seperti:stroke, hipertensi, maag kronis, asma, diabetes,

sinusitis, polip, rhematik, asam urat,kolesterol, batuk menahun, alergi, verti-go, sakit kepala menahun, sakit Ping-gang, kaku kuduk, obesitas, kebotakan,rambut rontok, lever, ginjal, prostat,gondok beracun, tumor, kanker, stress,depresi, penanganan narkoba dan lain-nya.

Klinik AL-Ishlah juga melayanibekam, terapi telinga, gurah tradisional,totok payudara, totok vagina, massage

full body (khusus pria), terapi obesitas, kebota-kan dan rambut ronto. Tersedia herbal dalambentuk kapsul, untuk paket hemat ditawarkanterapi tiga orang gratis orang keempat danterapi 5 kali gratis yang keenam dengan terapiyang sama. Untuk kenyamanan anda seluruhruang terapi ber-AC. Praktek mulai pukul 09.00- 19.00 Wita. Hubungi kantor pusat AL-IshlahMakassar Jl.A.P.Pettarani 33 No.9, Telp-0411-435365, AL-Ishlah KENDARI Jl.A.H.NasutionPoros Anduonohu, Telp. 0401-3196576. AL-Ishlah KOLAKA, Jl.Pramuka No.68E Telp. 0405-2324068. (adv)

TOKO tenunan Mahkotasudah tidak asing lagi bagimasyarakat Kota Kendari,apalagi bagi mereka yangmencintai tenunan. Berbagaimacam corak dan warna bisaanda dapatkan di tempat ini.Hampir setiap hari Mahkotaramai dikunjungi konsumendari dalam dan luar daerah yangmengagumi koleksi kain tenun.Selain itu, wisatawan asingyang berkunjung di Sultra pas-ti mendatangi Mahkota untukberburu oleh-oleh.

Selain tenunan khas daerah,juga disiapkan berbagai macamkain sutra polos dan sutra yangbermotif kualitas super dan

standar dengan harga yang ber-variasi mulai dari Rp 75 ribuhingga Rp 400 ribu. Mahkotajuga menawarkan berbagaimacam warna kain sifon. Yangpaling tren saat ini, Mahkotajuga menyediakan ‘bordir tem-pel’ sebagai pemanis busana.Bila kantor atau instansi mem-beli dalam jumlah banyak un-tuk seragam dinas tentunyaMahkota akan memberikandiskon.

Mulai Februari 2011 ini,Mahkota juga menyediakansejumlah produk tenunan baiktenun Tolaki, Buton, Muna dansejumlah daerah di Sultra dibeberapa Hotel yang ada diKendari. Diantaranya HotelSwis-Belhotel, Horison, PlazaInn dan Dewa Bintang. Semuaini untuk memudahkan paratamu yang sementara bertan-

dang di kota Kendari dan tidaksempat bekunjung ke TokoMahkota yang berlokasi di Mall

Mandonga Kendari Block C no32/33 Lantai 1, CP:081341701901. (adv)

Hj. Endang pemilik Toko Mahkota, bersama koleksi tenunannya.

Pusat Tenunan Terlengkap Khas Sulawesi TenggaraHanya Ada di TokoMahkota MallMandonga Promo Imlek, Beli LCD Dapat Hadiah Menarik

Berlaku Hanya 10 Hari di DE.AElektronik Anduonohu

PENGGUNAAN LCD (TV Flat) kian menjaditren bagi warga metro kendari karena harganyayang semakin murah, selain itu penggunaan TVjenis ini lebih simpel, tidak membutuhkan space(ruang) yang banyak, tampilannya mewah, danlebih hemat listrik, sehingga dengan berbagaikeunggulan tersebut produk elektronik ini ter-us diburu. Dunia Elektronika Anduonohu atauyang sering disingkat DE.A sebagai pusat elek-tronik terbesar di Kota Kendari menawarkankepada anda Promo Imlek yang hanya berlakuselama 10 hari, berlaku tanggal 1 hingga 10Februari 2011. Khusus pembelian LCD 32" ber-hadiah 1 buah meja TV senilai Rp. 250.000, dankhusus pembelian LCD 37" keatas berhadiahmeja TV senilai Rp 400.000.

DE.A menjual secara cash dan kredit segalaproduk elektronik seperti TV, kulkas, mesincuci, audio, setrika, kipas angin, AC, dispenser,oven, DVD, kamera, dan lainnya. DE.A juga

didukung oleh beberapa perusahaan pembi-ayaan seperti Adira, FIF-Spectra, dan KreditPlus. Info lebih lanjut silakan mengunjungilangsung DE.A, Jl. Bunggasi No.21 - 23 (sampingpasar Anduonohu), Kendari. Tlp:0401-3193260/3353339. Untuk kemudahan berbelanja, DE.Amelayani pembayaran belanjaan menggunakankartu debet dan kredit BCA dan Bank lain.Semua Dijamin Murah. (adv)

TVS Motor Kualitas DuniaDilengkapi MP3, Radio FM dan Anti Maling. GaransiMesin 5 tahun

MOTOR TVS dipersembahkan bukansekadar motor tapi teknologi lebih diuta-makan. TVS Motor Company, produsensepeda motor asal India ini telah dipercayalebih dari 13 juta pengendara di seluruhdunia, kini dipasarkan di Indonesia terma-suk Kendari. TVS Motor telah memiliki 3produk unggulan, yakni TVS Neo 110 cc,adalah motor bebek yang dirancang khususdengan keunggulan fitur-fitur berupa I ride,fitur kopling ganda, kopling otomatis danmanual dalam satu motor dan I charge, fiturpengisi baterai ponsel, serta I econo, fiturindikator hemat BBM.

Selain itu TVS Apache RTR 160 cc,

adalah sepeda motor kat-egori sport berkapasitas mesin 160 cc, TVS RockZ 125 cc, produk yang pal-ing sarat fitur inovatif yang belum pernah ada sebelumnya di motor be-bek 125 cc. Semua produk TVS meng-garansi mesin selama 5 tahun dan sparepart (suku cadang) terse-dia lengkap di dealer 3S (Sales-Servis-Spareparts) TVS Kendari di Jl.Saranani 126-127, Tlp: 0401-3131039 -085242062300, TVS BAUBAU Jl. S. Hasa-

nuddin (Depan kantor Telkom) HP081338364256. TVS RAHA Jl. Sukawati,HP 085342029549. (adv)

Ahli Pengobatan Mata Tanpa OperasiDitangani Langsung TabibRanjit Singh dari INDIA

RANJIT Singh seorang ahli pengoba-tan alternatif penyakit mata, juga berpen-galaman menyembuhkan ambeien, lemahsyahwat dan berbagai penyakit lainnya.Ranjit yang asli India sudah berpengala-man lebih dari 17 tahun memiliki keahl-ian menyembuhkan penyakit mata tanpaoperasi. Ilmu pengobatan tersebut diper-oleh leluhurnya dari India. Dengan keahl-ian yang jarang dimiliki orang banyak,Ranjit Singh membuka klinik dengan Izindari Dinkes No.0644.1999 bertujuan un-tuk membantu masyarakat yang memilikiberbagai keluhan penyakit dengan biayayang terjangkau.

Ranjit Singh membuka Klinik Mata In-dia diberbagai daerah dan salah satunya

mata minus, cylindris, plus padaremaja, retinitis pigmentosa, pen-darahan retina, syaraf matarendah, dan tretionphaty diaebet-ic, dan lainnya. Ranjit Singh jugamengobati penyakit ambeienbaru atau lama tanpa operasi,lemah syahwat dan kecing manis.

Metode yang digunakan, den-gan menggunakan ramuanherbal murni dari India dantumbuh-tumbuhan dari Indone-sia tanpa menggunakan obat-obatan kimia sehingga tanpaefek samping dengan jaminan

sekali berkunjung penyakit akan sem-buh. Kunjungi langsung Klinik MataIndia cabang Kendari di JL. R SupraptoNo.18 (depan PO. Hasnur) Mandonga,Kendari. (adv)

berada dikota kendari. Dengan pengala-man puluhan tahun tersebut, Ranjit Singhtelah berhasil menyembuhkan puluhanribu pasien keluhan mata diantaranya;glaukoma, katarak, radang kornea, iritasi

Motor Viar Motor HebatHanya 8 Jutaan, Subsidi Uang Muka

Rp.700 Ribu, Angsuran 3 Ratusanmengutamakan kualitas namun berharga ekon-omis dan perawatannya pun sangat mudah. Viarmemberi garansi mesin selama 3 tahun, selainitu servis gratis sebanyak 6 Kali plus gratis Olimesin. Hebat kan?.

Saat ini, telah hadir pula produk terbaru Viarmatic bernama Vio-R yang dibandrol hanyaRp.9 juta. Viar hadir dengan 4 tipe, Star Z, StarCx, Sport Vix-R dan karya (3 roda). Viar jugamenyiapkan spare-part (suku cadang) yanglengkap. Anda berminat? silakan menghubungidelaer resmi motor Viar AL-IKHWAN MOTORdi Jl. Saranani (samping Barata, Mandonga) HP:081355027767, Dealer Viar BAUBAU Jl. Mongin-sidi No.75, 081241754253, dan Viar RAHA Jl.Sukawati, 081341778146. (adv)

VIAR Motor adalah sepeda motor rakitanTaiwan namun berteknologi Jepang yang sudahmendapat tempat ditengah masyarakat Indone-sia, khsusunya di Sultra. Untuk memiliki motorini, angsuran perbulan sangat ringan, hanyaRp.300.000 (Rp.11.000/hari) tentunya sangatmembantu anda yang ingin segera memilikimotor berkualitas. Ketangguhan motor Viar takperlu diragukan sebab jenis motor ini lebih

AXELO tercipta sebagaipenerus generasi Shogun den-gan tampilan baru yang tam-pak pada desain body lebihsporty. Untuk harga, Axelo125cc terbagi 2 tipe, FL 125 SCD‘on the road‘ Rp 14.966.500, dantipe FL 125 RCD ‘on the road‘ Rp15.797.500. Spesifikasi SuzukiAlexo antara lain, CDI dilengka-pi antiknocking di putaran9800. Limiter masih ada tapipada RPM lebih tinggi sehing-ga lebih memberikan kenya-manan bagi pengendara. Axelomengadopsi Automatic Head-light On (AHO).

Axelo 125cc, Motor Terbaru SuzukiSaat motor dihidupkan, lam-

pu langsung menyala sepertihimbauan pemerintah untukmenyalakan lampu utama siangmalam. Motor ini sangat hematenergi karena telah dilengkapiteknologi kelistrikan terbaruyang tidak terdapat di motormerk lainnya. Selain itu, ben-tuk batok dan lampu depan leb-ih sporty dengan desain dipisaholeh lampu kabut. Desain fair-ing (tameng) dan bodi sampingmembentuk garis tajam. Begitujuga knalpot dan lampu bela-kang tampil lebih segar. Sho-gun Axelo masih menggunakan

mesin 125 cc karburator CDImirip dengan model lawas, na-mun Suzuki menambahkanteknologi engine balancer un-tuk meredam getaran mesin. Ax-elo diklaim lebih agresif tapihemat bahan bakar. (adv)

Info Komunikasi Bisnis Hubungi 081341772227

Kendari Pos | Jumat, 4 Pebruari 2011

Madrid, KPFinal ideal tercipta di Copa

del Rey. Dua tim terbaik di tan-ah Spanyol, Real Madrid danBarcelona akan bertarung dipartai puncak setelah menying-kirkan lawan-lawannya di sem-ifinal. Real menyisihkan Sevil-la dan Barca melibas Almeria.

Ya, ini akan menjadi el clasi-co keenam di final Copa del Rey.Bentrok antara dua tim yangmemiliki sejarah rivalitas yangpanas dan panjang itu sudahlama tidak terjadi di final. Kaliterakhir terjadi pada 21 tahunlalu, tepatnya di edisi 1990.

Tentu saja inilah final yangdinantikan pecinta sepak bolaSpanyol. Apalagi, di Liga Pri-mera Spanyol, kedua tim jugasedang bersaing ketat untuk

menjadi yang terbaik. Barcamasih memimpin dengan 58poin dan Real menguntit diposisi kedua dengan 51 poin.

�Menyenangkan melihat duarival abadi bertarung di final.Tanggal 20 April memang agakanehuntuklagafinal.Kamiakanfokus di Copa dan juga lagalainnya. Yang terpenting kamitidak kehilangan control,� bi-lang Jose Mourinho, pelatihReal, kepada Marca.

Menarik dinanti tim manakahyanglebihbaik.Darifaktortradisi,Barca lebih bagus. Mereka 34 kalimenembus final dan 25 kali men-jadi juara, sedangkan Real sudah39 kali tampil di partai puncakdan hanya 17 kali juara.

2 Real Madrid v Sevilla 0

El Clasico di Final

TIDAK butuh waktu lamabagi Emmanuel Adebayormembuktikan bahwa dirinyastriker haus gol. Striker asalTogo itu mencetak gol di lagasecond leg semifinal Copa delRey, di mana Real Madrid me-nang 2-0 atas Sevilla.

Ini adalah laga kedua Ade-bayor bersama Real. Sebelum-nya dalam debutnya, pemainyang dipinjam dari Manches-ter City itu gagal mencetak goldan membantu Real lolos darikekalahan 0-1 ketika melawanOsasuna pada pekan ke-21 LigaPrimera.

Adebayor dimainkan sebagaipengganti. Dia masuk padamenit ke-84 menggantikan Ka-rim Benzema. Setelah enammenit di lapangan, dia punmencetak gol. Kebetulan, gol

itu adalah gol ke-5.000 Real danmembuat nama Adebayor ter-catat dalam sejarah Real.

Mantan striker Arsenal itubergabung bersama legenda-legenda Real lainnya sepertiJose Giralt yang mencetak golpertama Real ke gawang Espan-yol pada 1903, Belmar yangmenceploskan gol ke-1.000,Francesco Gento (gol ke-2.000),Juanito (gol ke-3.000), danAmavisca (gol ke-4.000).

�Saya sangat senang bisamencetak gol. Tim ini memilikibanyak peluang dan bisa dibi-lang kami bermain baik,� kataAdebayor kepada Marca. �Sayajuga senang karena bermaindengan pemain hebat seperti(Cristiano) Ronaldo, (Mesut)

Jakarta, KPKondisi fisik para pemain

timnas mencemaskan. Merekamudah sekali mengalami ced-era. Kondisi itu terjadi sejaksaat masih dilakukan seleksihingga pemusatan latihan.

Kemarin pagi saat latihanStadion Utama Gelora BungKarno ( SUGBK) lima pemaincedera. Mereka adalah DendiSantoso (hamstring kiri), Okto-vianus Maniani (hamstringkiri), Johan Yoga (lutut kanan),

Egi Melgiansyah (hamstringkanan) dan Nasution Karubaba(ibu jari kanan).

Kondisi ini membuat pelatihAlfred Riedl heran sekaliguskhawatir. Padahal, kemarinmateri latihan yang diberikanbiasa-bisa saja. Tidak ada porsilatihan berat. �Saat ini ada ban-yak pemain yang cedera, Se-bagian besar karena masalahotot, meski kami tidak melaku-kan latihan yang berat. Kamimelakukan latihan biasa,� kata

2 Liverpool v Stoke City 0

Merebut HatiLiverpudlianLiverpool, KP

Liverpudlian alias suporter Liv-erpool tidak perlu terlalu lama me-nangisi kepergian FernandoTorres ke Chelsea. Mereka sudahpunya pahlawan baru yang tidakkalah tajamnya di lini depan, yakniLuis Suarez yang dibeli dari AjaxAmsterdam.

Tidak butuh waktu lama bagiSuarez untuk merebut hati Liver-pudlian. Tampil sebagai pemainpengganti, Suarez mampu mence-tak gol di debutnya dan membantuLiverpool menang atas tamunyaStoke City 2-0 (0-0) di Anfield, ke-marin dini hari (3/2).

Sebelum gol yang diceploskanSuarez pada menit ke-79, gelandangasal Portugal Raul Meireles sudahlebih dulu membawa The Reds, ju-lukan Liverpool, unggul dengangolnya yang pada menit ke-47. Ke-unggulan 2-0 bertahan hingga bu-baran.

�Ini adalah debut impian. Sayasudah lama menyaksikan pertand-ingan Premier League di televisidan berharap suatu saat bermain.Akhirnya saya bisa membela Liver-pool dan langsung mencetak gol padalaga pertama,� ujar Suarez, sepertidikutip Goal.

�Saya harap saya bisa mencetakbanyak gol (sepertinya yang dilaku-kan di Belanda). Target pertamasaya adalah menolong tim ini danmencetak gol atau membantu per-mainan. Yang terpenting adalah timdan kemudian baru individu,�terang Suarez.

Bagi Liverpool, keme-nangan itu memperpan-jang tren positif sejakditangani Kenny Dal-glish. Mereka selalumenang dalam tigalaga terakhir di Pre-mier League. Me-mang belum mengu-bah posisi di klase-men, tapi suntikantiga angka itu mem-buat merekamengemas 35 poin.

�Suarez mence-tak gol pada debut-nya, itu sangat fan-tastis buat dia danm e n y e n a n g k a nbuat suporter. Diasudah berada di sinidan tidak ada masa-

Alfred Riedl usai latihan ke-marin pagi. Tapi, pelatih asalAustria tersebut mengaku tid-ak terlalu khawatir karena yangdialami hanya ringan.

Kondisi fisik yang mudahcedera inilah yang menjadisalah satu alasan kenapa Al-fred Riedl ngotot akan mengge-lar pemusatan latihan jangkapanjang untuk skuad SEAGames yang awalnya banyakditentang klub-klub.

Latihan kemarin adalah kali

pertama timnas U-23 menjajallapangan SUGBK. ITu dilaku-kan jelang laga ujicoba mela-wan Pelita Jaya U-21 besokmalam. �Ini adalah kami perta-ma tim latihan disini (SUGBK).Jadi tim harus menggunakanperasaan yang bagus untuk di-gunakan saat melalui pertand-ingan,� ungkap Riedl.

Sementara itu, dua hari men-jelang pertandingan ujicobapertama, pelatih timnas Indo-nesia Alfred Riedl masih be-

lum menentukan pemain yangakan menjadi kapten tim. Man-tan pelatih timnas Palestina itumengaku penunjukan kaptentim bukan persoalan penting.�Tenang saja, masalah itu (pe-nunjukkan kapten) bukan ma-salah penting untuk dibicar-akan,� bebernya.

Tapi, Alfred Riedl mengakutelah mengantongi dua hinggatiga nama pemain yang akandipercaya mengenakan ban ka-pten. (ali)

Pemain Timnas Bertumbangan

Adebayor Cetak GolBersejarah

Baca BERSEJARAH Hal 18

Baca EL CLASICO Hal 18

Baca MEREBUTHal 18

AFP/PHOTO

LuisSuarezkinimemperkuatLiverpoolsetelahdibelidariAjaxAmsterdam.

AFP/PHOTO

Striker Real Madrid Mesut Oezil (kanan) menyumbang satu golsaatmenjamuSevilladisemifinal CopadelReydiniharikemarin.

Emmanuel Adebayor

+

20Kendari Pos | Jumat, 4 Februari 2011

Putu Artha : �Kalau Nggak,Kita Bawa ke Penjara Saja�Kendari, KP

KPU Pusat akhirnya memberi perhatianserius terhadap kemelut Pilkada di Bomba-na. Dalam amatan KPU, Pemkab yang diang-gap kurang serius menfasilitasi persoalantersebut agar cepat tuntas. Makanya, KPUmewanti-wanti agar Pj Bupati Bombana,Hakku Wahab diwajibkan untuk menuntas-kan masalah tersebut karena jika tidak,penjara akan menantinya.

Hal itu ditegaskan salah satu anggotaKPU pusat, I Gusti Putu Artha yang kemar-in datang ke Sultra, dengan salah satu agen-danya adalah berkunjung ke Bombana.Kata dia, Hakku Wahab bisa saja dibawa kepenjara bila tidak segera memfasilitasi pel-aksanaan Pilkada sesuai tugasnya sebagaiPj bupati.

Di daerah lain, kata mantan anggota KPUBali itu, ada penjabat bupati yang yangdicopot karena punya persoalan yang sama

dengan Bombana. �Sudah ada gambaran(soal Bombana). Target besok (hari ini-red)DPR, bupati dan KPU harus tentukan tang-gal. Pemerintah anggarannya berapa, DPRberapa duitnya siap. Sudah bikin MoUsekarang, kan ada hitam di atas putih. Sete-lah itu KPU bikin jadwal. Kalau nggak, kitabawa ke penjara saja. Mereka yang ham-bat,� tukasnya.

Gusti Putu Artha yang kemarin ditemuidi kantor Gerindra Sultra itu menegaskan,jika Pj Bupati Bombana masih menahan-nahan Pilkada, dan tidak bisa menyiapkananggaran maka pihaknya akan melaporkanke Mendagri karena tugasnya adalah melak-sanakan Pilkada tepat waktu.

Persoalan Pilkada Bombana memang jadiperhatian serius KPU pusat. Sebab, terhitunghampir 5 kali, Pilkada yang telah dijadwal-kan KPU Bombana, gagal terus gara-gara pemerintah daerah tidak maumencairkan dana yang diminta KPU.

Putu menganalogikan, persoalandi Bombana itu ibarat api yang telahmelahap seluruh kabupaten dan

hampir membumi hanguskan daerah yangpernah dipimpin Atikurrahman tersebut.Katanya, KPU pusat ingin jadi pemadamkebakaran, karena api telah membesar diBombana. Karena itulah apinya mau di-padamkan.

�Makanya saya langsung berangkat keBombana. Besok (hari ini-red) rencananyahearing dengan DPRD Bombana, dan sele-saikan masalah Bombana dengan cepat. Kitasudah pelajari masalahnya. Saya tidak in-gin katakan kesalahan ada di KPU, tapisemua salah. Pemda nggak keluarin duit,DPRD nggak bahas anggaran dengan baikdan KPU salahnya nggak ada duit, kok bikinjadwal,� ujarnya.

Masyarakat Bombana sepertinya masihharus bersabar. Pilkada 13 Maret yangsangat diharapkan bisa terlaksana, masih

akan bernasib sama dengan Pilkada yangsudah dijadwalkan sebelumnya. Putu me-negaskan, dia sudah menginstruksikanagar KPU Bombana tidak melaksanakanPilkada di tanggal tersebut. Sebab, per-soalannya lagi-lagi karena terkendala ang-garan yang tidak ada.

�Saya sudah katakan di Jakarta, janganlaksanakan 13 Maret. Saya kasih perintah itu,karena nggak ada duit. Makanya saya bilang,kesalahan terbesar ada di Pemda yang harussiapkan uang dan DPRD yang punya kewa-jiban menurut UU, terus KPU-nya yang keliru,nggak ada duit tapi bikin jadwal. Kalau tidakada anggaran, KPU jangan paksakan diri un-tuk pemilu. Makanya di DPRD akan ketahuan,kok bisa Bombana banyak duit, tapi defisitanggaran? Rakyatnya harus salahkan bupatidan DPRD-nya dong,� jelasnya. (dri)

Pj Bupati Bombana Wajib Gelar Pilkada Secepatnya

I Gusti Putu Artha

Hasil Pilkada Konut Diserahkan ke MKJakarta, KP

Perintah Mahkamah Konstitusi (MK) kepadaKPU Konawe Utara agar menggelar Pilkadaulang di 10 desa dan satu kelurahan di daerahitu tuntas dilaksanakan. Sebagai bentuk tang-gungjawab, KPU Konut melaporkan hasil kin-erjanya kepada MK. Penyerahahan satu bun-del berkas hasil pleno KPU Konut dilakukanoleh Ketua KPU Konut, Indra Supriadi bersamadengan dua orang anggota KPU lainnya, Mar-wati dan Busran, Selasa (1/2) lalu.

Sebagaimana diketahui, dalam Pilkada ul-ang di itu pasangan Aswad Sulaiman P-Ruk-samin kembali unggul. Aswad-Ruksamin mem-peroleh 23270 suara mengungguli pesaing ter-dekatnya Sudiro-Sitti Halna yang memperoleh1814 suara. Jika ditotal dengan seluruh raihansuara di TPS lainnya yang dilaksanakan saatPemilukada pertama lalu, Aswad mengumpul-kan total suara 10.006 atau 30,94 persen dari32.329 suara. Sedangkan Sudiro-Sitti Halnamengumpulkan 7.635 suara di seluruh TPS diKonut atau 23,61 persen.

Tunggu Putusan MKAswad Sulaiman-Ruksamin, masih harus ber-

sabar menunggu pengabsahan diri merekamenjadi Bupati-wakil Bupati Konut. Sampaisekarang, Mahkamah Konstitusi (MK) masihmempelajari hasil pleno KPU Konut, termasukmempertimbangkan adanya gugatan yang di-layangkan Sudiro-Siti Halna, pesaing mereka.

Anggota KPU pusat, I Gusti Putu Artha, men-gatakan, belum tahu rekomendasi MK terhadapPilkada Konut, hasilnya seperti apa. Sebab,kata dia, hasil pleno KPU Konut, masih ditangan MK. �Masih proses di Mahkamah kon-stitusi. Nggak tahu gimana, tunggu MK dulu,baru bisa ada hasil. Karena masih di sana,�tandasnya.

Senada dengan Putu, anggota KPU Sultra,Dr Eka Suaib tidak tahu banyak soal keputu-san MK menindaklanjuti hasil pleno IndraSupriadi Cs. Yang jelas, lanjut dia, KPU Ko-nut sudah melaporkan hasil pleno PilkadaKonut ke MK. Hasilnya seperti apa, tinggalmenunggu saja. (dri)

Kasus PenahananAmin RazakKendari, KP

Ketua Demokrat Kota Ken-dari, Andi Rahmat menyampai-kan rasa prihatinnya atasperkara hukum yang melilitsalah satu anggota DPRD KotaKendari dari Partai Demokrat,Muh Amin Razak. Meski begi-tu, Andi Rahmat berharap agarkasus tersebut tidak dipolitisa-si tapi benar-benar murni se-buah penegakan hukum.

�Saya sudah dengar kabarn-ya, tapi hanya lewat media.Saya berharap, pihak kepoli-sian bisa memberikan laporantertulis kepada kami, PartaiDemokrat soal kasus yang men-impa Muh Amin Razak,� kataAndi Rahmat, kemarin, lewattelepon selulernya. Dengan lap-oran tersebut, kata dia, barulahpartai bisa mengambil sikapyang seharusnya mengenaiAmin Razak.

Menurut anggota DPR RI itu,secara institusi, PartaiDemokrat sangat menghargaiproses penegakan hukum dinegeri ini apalagi yang terkaitdengan dugaan korupsi. Han-ya saja, ia berharap agar pene-gak hukum di Sultra tidaktebang pilih dalam hal terse-but. Kata dia, ada pejabatsekelas bupati, baik yangmasih menjabat atau yang barusaja selesai menjabat lalu ber-tatus tersangka, sampai saatini belum diproses.

�Sementara dalam kasus kad-er kami itu, yang kami dengar,beliau (Amin Razak) tidak ter-libat, hanya istrinya saja yangterkait kasus ini. Makanya sayaberharap semoga ini bukanpolitisasi terhadap Demokrat,�tukasnya. Andaipun kemudi-an Amin Razak memang harusdiproses, ia berharap asas praduga tak bersalah tetap dikede-pankan.

Ketua Demokrat Kota ini jugamenjamin posisi Amin Razakdi DPRD Kota tak akan diutak-atik sampai ada keputusan hu-kum yang final dan berkekua-tan hukum tetap. MenurutAndi Rahmat, proses pergan-tian di DPRD itu sudah adamekanisme bakunya. �Kitalihat dulu bagaimana prosesn-ya, saya yakin, Pak Amin tidakbersalah kok,� katanya.

Seperti diketahui, MuhAmin Razak, diduga terlibatkasus pengadaan mobil dinas(mobdis) fiktif jilid II di Kabu-paten Bombana. Tapi AminRazak mengaku tak terlibatdalam pengadaan mobil dinas(mobdis) yang diduga fiktiftersebut. Tiga unit mobdis diDinas Kesehatan Bombana ini,terjadi tahun 2008. Nilainyasekitar Rp 600 juta yang dibagidalam dua kontrak atas namaCV Razakti Perkasa. Kontrakpertama sekitar Rp 200 jutadan kontrak kedua sekitar Rp400 juta. Katanya, baik kon-trak pertama dan kedua, iatidak pernah tahu menahu.Yang tahu masalah itu adalahistrinya, Neneng Iskandaryang sudah lebih dulu divonislima tahun penjara. AnggotaDPRD Kota Kendari ini jugamengklarifikasi adanya lapo-ran yang mengatakan, bahwapengadaan tiga unit mobiltersebut fiktif. (abi)

DemokratBerharapTak AdaPolitisasi