keadaan geografis peradaban romawi

3
Keadaan geografis Romawi Peradaban Romawi

Upload: singgih-prakoso

Post on 04-Jul-2015

628 views

Category:

Documents


28 download

TRANSCRIPT

Keadaan geografis Romawi

Peradaban Romawi

Wilayah Romawi pada awalnya berada di daerah semenanjung Apenina (Italia). Daerah Italia terdiri atas pegunungan dan dataran rendah yang subur. Pada dataran rendah ini masyarakat Romawi hidup dalam kelompok-kelompok dan menggantungkan diri pada hasil pertanian yang mereka usahakan. Hasil buminya terdiri dari gandum, jagung, padi, sayur-sayuran dan buah anggur. Di daerah pegunungan dan dataran rendah terdapat padang rumput luas yang memungkinkan orang untuk mengusahakan peternakan seperti biri-biri. Pegunungan yang ada di wilayah Romawi bernama Pegunungan Apenina, yang tertutup oleh hutan yang lebar dan menghasilkan kayu. Selain itu pegunungan ini juga menghasilkan bahan-bahan mineral seperti bijih besi, tembaga, emas dan batu pualam. Semenanjung Apenina hanya memiliki lebar 125 mil dan garis pantai yang membentang sepanjang 2000 mil sehingga agak menyulitkan Roma untuk membangun bandar-bandar dagang yang memadai.

Berikut adalah Peta Kekuasaan Romawi pada 117 M hampir meliputi seluruh daratan Eropa (Inggris, Italia, spanyol), utara Afrika(Libya & Mesir,) dan wilayah Turki.