juknis add 2011 baru

43
. BUPATI KEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO PERATURAN BUPATI KEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO NOMOR TAHUN 2011 TENTANG PETUNJUK TEKNIS PELAKSANAAN ALOKASI DANA DESA (ADD) TAHUN ANGGARAN 2011 DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI KEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO Menimbang : a. bahwa dalam rangka menjamin kelancaran dan tertibnya pelaksanaan kebijakan Alokasi Dana Desa, dipandang perlu menetapkan Petunjuk Teknis Pelaksanaan Alokasi Dana Desa; : b. bahwa untuk maksud tersebut huruf (a) diatas perlu diatur dan ditetapkan dengan Peraturan Bupati. Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor 47, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4286); 2. Undang – undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 125, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4437); Sebagaimana telah diubah beberapa kali, terakhir dengan Undang – undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua Atas Undang – undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 59, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4844); 3. Undang – undang Nomor 33 Tahun 2004 Tentang Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 126, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4438);

Upload: mang0

Post on 05-Jul-2015

1.922 views

Category:

Documents


3 download

TRANSCRIPT

Page 1: Juknis ADD 2011 Baru

.

BUPATI KEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO

PERATURAN BUPATI KEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO

NOMOR TAHUN 2011

TENTANG

PETUNJUK TEKNIS PELAKSANAAN ALOKASI DANA DESA (ADD)

TAHUN ANGGARAN 2011

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

BUPATI KEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO

Menimbang : a. bahwa dalam rangka menjamin kelancaran dan tertibnya pelaksanaan kebijakan Alokasi Dana Desa, dipandang perlu menetapkan Petunjuk Teknis Pelaksanaan Alokasi Dana Desa;

: b. bahwa untuk maksud tersebut huruf (a) diatas perlu diatur dan ditetapkan dengan Peraturan Bupati.

Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor 47, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4286);

2. Undang – undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 125, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4437); Sebagaimana telah diubah beberapa kali, terakhir dengan Undang – undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua Atas Undang – undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 59, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4844);

3. Undang – undang Nomor 33 Tahun 2004 Tentang Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 126, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4438);

4. Undang – undang Nomor 15 Tahun 2007 tentang Pembentukan Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro di Provinsi Sulawesi Utara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 17, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4691);

5. Peraturan Pemerintah Nomor 55 Tahun 2005 tentang Dana Perimbangan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 137, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4575);

6. Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 140, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4578);

Page 2: Juknis ADD 2011 Baru

7. Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2005 tentang Desa (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 158, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4857);

8. Peraturan Pemerintah Nomor 73 Tahun 2005 tentang Kelurahan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 159, Tamnbahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4858);

9. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintahan antara Pemerintah, Pemerintahan Daerah Provinsi dan Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 83, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4737);

10.Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 tentang Organisasi Perangkat Daerah (Lembaran Negera Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 89, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4741);

11.Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 59 Tahun 2007 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah;

12.Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 66 Tahun 2007 tentang Perencanaan Pembangunan Desa;

13.Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 37 Tahun 2007 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Desa;

14.Peraturan Daerah Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Nomor 11 Tahun 2010 tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Tahun Anggaran 2011 (Lembaran Daerah Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Tahun 2010 Nomor 11);

15.Peraturan Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Nomor 22 Tahun 2010 tentang Penjabaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Tahun Anggaran 2011 (Berita Daerah Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Tahun 2011 Nomor 22);

16.Peraturan Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Nomor 11 Tahun 2011 tentang Alokasi Dana Desa (ADD) Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Tahun Anggaran 2011.

Memperhatikan : 1. Surat Menteri Dalam Negeri Nomor 140/640/SJ, Tanggal 22 Maret 2005 Perihal Pedoman Alokasi Dana Desa dari Pemerintah Kabupaten/Kota kepada Pemerintah Desa.

2. Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor 140/286/SJ, tanggal 17 Februari 2006 tentang Pelaksanaan Alokasi Dana Desa.

MEMUTUSKAN :

Menetapkan : PERATURAN BUPATI KEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO TENTANG PETUNJUK TEKNIS PELAKSANAAN ALOKASI DANA DESA TAHUN ANGGARAN 2011

Page 3: Juknis ADD 2011 Baru

BAB IKETENTUAN UMUM

Pasal 1

Dalam Peraturan ini yang dimaksud dengan :1. Daerah adalah Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro;2. Kepala Daerah adalah Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro;3. Pemerintah Daerah adalah Bupati dan Perangkat Daerah sebagai unsur Penyelenggara

Pemerintahan Daerah;4. Desa adalah kesatuan masyarakat hukum yang memiliki batas – batas wilayah yang

berwenang mengatur dan mengurus kepentingan masyarakat setempat, berdasarkan asal – usul dan adat istiadat setempat yang diakui dan dihormati dalam sistem pemerintahan Negara Kesatuan Republik Indonesia;

5. Pemerintahan Desa adalah kegiatan pemerintahan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa dan Majelis Tua – Tua Kampung meliputi pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan;

6. Pemerintah Desa adalah Penyelenggara Pemerintahan di tingkat desa yang terdiri dari Kapitalau bersama perangkat desa sebagai unsur penyelenggaraan Pemerintahan Desa;

7. Kapitalau adalah Kepala Desa di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro;8. Perangkat Desa adalah unsur Pemerintah Desa yang terdiri dari Sekretaris Desa,

Kepala Urusan, Polisi Kampung, Pamong Tani dan Kepala Lindongan;9. Majelis Tua – Tua Kampung yang selanjutnya disebut MTK adalah lembaga legislasi

dan pengawasan dalam hal pelaksanaan peraturan desa, anggaran pendapatan dan belanja desa, peraturan kapitalau dan keputusan kapitalau;

10.Lembaga Pemberdayaan Masyarakat yang selanjutnya disingkat (LPM) adalah Lembaga Pemberdayaan Masyarakat di tingkat desa/kampung Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro;

11.Alokasi Dana Desa yang selanjutnya disingkat ADD adalah bagian dari dana perimbangan keuangan pusat dan daerah yang diterima oleh kabupaten yang dialokasikan untuk desa;

12.Alokasi Dana Desa Minimal yang selanjutnya disingkat ADDM adalah bagian dari alokasi dana desa yang diterima oleh setiap desa dengan besaran yang sama;

13.Alokasi Dana Desa Proporsional yang selanjutnya disingkat ADDP adalah bagian dari alokasi dana desa yang diterima oleh setiap desa berdasarkan hasil perkalian antara bobot desa dengan selisih total alokasi dana desa untuk kabupaten dengan total alokasi dana desa minimal;

14.Pembangunan Skala Desa adalah pembangunan bidang fisik, ekonomi dan sosial budaya dengan jangkauan dan manfaat hanya terbatas untuk kebutuhan masyarakat desa setempat;

15.Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa, selanjutnya disebut APBDes adalah rencana keuangan tahunan Pemerintahan Desa yang dibahas dan disetujui bersama Pemerintah Desa dan Majelis Tua-Tua Kampung, dan ditetapkan dengan Peraturan Kampung.

BAB IIMAKSUD, TUJUAN DAN SASARAN

Pasal 2Maksud

Alokasi Dana Desa dimaksud untuk membiayai program Pemerintahan Desa dalam melaksanakan kegiatan pemerintahan dan pemberdayaan masyarakat.

Page 4: Juknis ADD 2011 Baru

Pasal 3Tujuan

Pemberian Alokasi Dana Desa bertujuan untuk :1. Meningkatkan penyelenggaraan pemerintahan desa dalam melaksanakan pelayanan

pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan sesuai dengan kewenangannya;2. Meningkatkan kemampuan lembaga kemasyarakatan di desa dalam perencanaan,

pelaksanaan dan pengendalian pembangunan secara partisipatif sesuai dengan potensi desa;

3. Meningkatkan pemerataan pendapatan, kesempatan bekerja dan kesempatan berusaha bagi masyarakat desa;

4. Mendorong peningkatan swadaya gotong royong masyarakat.

Pasal 4Sasaran

1. Alokasi Dana Desa mempunyai sasaran, yaitu :

a. Menunjang kegiatan operasional Pemerintah Desa.b. Menunjang penguatan kelembagaan masyarakat (LPM).c. Menunjang kegiatan PKK.d. Memberdayakan masyarakat melalui upaya pendayagunaan sumber daya lokal

dan sumber daya pembangunan secara optimal.e. Menunjang kebutuhan pelayanan/kelancaran pelaksanaan tugas pemerintahan

Desa.f. Terjaminnya sumber-sumber pendapatan untuk pembangunan Desa yang

bertanggungjawab.g. Terjaminnya kepastian pembangunan Desa secara mandiri dan dapat

dipertanggungjawabkan.

2. Sasaran sebagaimana pada angka 1 tersebut di atas diharapkan berdampak pada :a. Meningkatnya partisipasi dan swadaya masyarakat dalam pembangunan di desa;b. Meningkatnya kinerja penyelenggaraan pemerintahan desa;c. Meningkatnya kesejahteraan masyarakat desa.

BAB IIIPELAKSANAAN ADD

Pasal 5Belanja Operasional

1. Belanja Operasional dialokasikan sebesar 30% (tiga puluh persen) dari total Alokasi Dana Desa (ADD);

2. Penggunaan belanja operasional sebagaimana dimaksud pada ayat 1, diatur sebagai berikut :a. Biaya Penunjang untuk rapat/musyawarah MTK sebesar Rp. 300.000 (tiga ratus

ribu rupiah) setiap kali rapat yang dilaksanakan maksimal 1 (satu) kali dalam sebulan;

b. Biaya Penunjang untuk kegiatan LPM sebesar Rp. 5.000.000 (lima juta rupiah) yang diperuntukan bagi (1) pembentukan kepengurusan baru, (2) biaya administrasi dan operasional LPM, (3) biaya musrenbang desa, (4) kegiatan lainnya;

Page 5: Juknis ADD 2011 Baru

c. Biaya penunjang untuk kegiatan PKK sebesar Rp. 3.500.000 (tiga juta lima ratus ribu rupiah) yang diperuntukan bagi (1) administrasi dan operasional PKK, (2) penunjang kegiatan 10 Program Pokok PKK, (3) kegiatan PKK lainnya;

d. Belanja Perjalanan Dinas Perangkat Desa dengan mengacu pada standar perjalanan dinas Pemerintah Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro, yang diatur sebagai berikut :

1) Bagi Kapitalau dan Perangkat Desa disamakan dengan Non PNS;2) Standar perjalanan dinas bagi Kapitalau dan Perangkat Desa diatur dalam

lampiran Peraturan Bupati ini dan menjadi bagian yang tidak terpisahkan dengan Peraturan Bupati ini;

3) Perjalanan Dinas Kapitalau dan Perangkat Desa hanya dapat dilaksanakan apabila didasarkan pada surat undangan resmi dari Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro dan atau untuk urusan Pemerintahan Desa yang sifatnya mendesak, kecuali bagi bendahara desa yang melakukan pengurusan administrasi pencairan dana ADD;

4) Perjalanan Dinas Kapitalau dan Perangkat Desa ke ibukota kecamatan tidak diberlakukan bagi desa yang berada di ibukota kecamatan atau yang jaraknya relatif dekat dengan ibukota kecamatan;

5) Besaran biaya transport perjalanan dinas Kapitalau dan Perangkat Desa ke ibukota kabupaten atau kecamatan lain, dihitung dari ibukota kecamatan desa yang bersangkutan;

6) Perjalanan dinas hanya dapat dilaksanakan apabila telah dikeluarkan Surat Perintah Tugas (SPT) dan Surat Perintah Perjalanan Dinas (SPPD) oleh Kapitalau dan apabila Kapitalau berhalangan dapat ditanda tangani oleh Sekretaris Desa;

7) Surat Perintah Tugas (SPT), Surat Perintah Perjalanan Dinas (SPPD), Laporan Perjalanan Dinas dan Taksasi Perjalanan Dinas merupakan dokumen pertanggung jawaban pelakasanaan perjalanan dinas yang formatnya sebagaimana terlampir dalam Peraturan Bupati ini.

e. Belanja Alat Tulis Kantor mengacu pada standar harga berlaku di wilayah Kecamatan dari desa yang bersangkutan;

f. Belanja Listrik dan Air mengacu pada tarif dasar listrik dan air di wilayah bersangkutan

g. Belanja alat-alat kebersihan mengacu pada standar harga berlaku di wilayah kecamatan dari desa yang bersangkutan;

h. Honor Penanggung Jawab ADD tingkat desa, Bendahara Desa dan Pembantu Bendahara Desa di tetapkan dengan Keputusan Camat atas usul Kapitalau dengan mengacu pada standar sebagaimana terlampir dalam Peraturan Bupati ini.

Pasal 6Belanja Pemberdayaan Masyarakat

1. Belanja Pemberdayaan Masyarakat dialokasikan sebesar 70% (tujuh puluh persen) dari total Alokasi Dana Desa (ADD);

2. Penggunaan belanja pemberdayaan masyarakat sebagaimana dimaksud pada ayat 1, diatur sebagai berikut :

a. Membiayai program/kegiatan/pekerjaan yang merupakan hasil perencanaan dan termuat dalam dokumen RPJMDes, RKPDes dan APBDesa;

Page 6: Juknis ADD 2011 Baru

b. Tidak diperkenankan melaksanakan pekerjaan yang tidak termuat dalam dokumen-dokumen perencanaan sebagaimana disebutkan pada pasal 6 ayat 2 huruf a diatas;

c. Kegiatan yang akan dilaksanakan sebagaimana dimaksud pada pasal 6 ayat 2 huruf a dan b diatas didasarkan pada Peraturan Kapitalau tentang Penetapan Kegiatan Prioritas Desa yang didanai oleh Alokasi Dana Desa (ADD) sebagaimana format terlampir;

d. Pelaksanaan kegiatan/pekerjaan sebagaimana dimaksud huruf a diatas wajib mengikutsertakan aspek swadaya dan partisipasi masyarakat yang jumlah dan besarannya diatur oleh Kapitalau dan disetujui oleh MTK;

e. Untuk melaksanakan kegiatan/pekerjaan sebagaimana dimaksud pada huruf a diatas, Kapitalau membentuk Tim Pelaksana Kegiatan.

3. Jenis swadaya dan partisipasi masyarakat dalam menunjang pelaksanaan kegiatan/pekerjaan dapat berbentuk ; Hari Orang Kerja (HOK), pengadaan material dan partisipasi lainnya sesuai bidang kegiatan/pekerjaan;

4. Tugas dan Fungsi Tim Pelaksana Kegiatan sebagaimana dimaksud huruf c ayat 2 diatas adalah sebagai berikut :a. Menyusun perencanaan teknis kegiatan;b. Melaksanakan kegiatan;c. Bertanggung jawab atas penyelenggaraan kegiatan;d. Menyampaikan laporan pertanggung jawaban fisik dan keuangan;

5. Komposisi personalia dan biaya operasional Tim Pelaksana Kegiatan diatur sebagai berikut :a. Komposisi personalianya ditetapkan dengan Keputusan Kapitalau;b. Tim Pelaksana Kegiatan dimaksud terdiri dari Ketua, Sekretaris dan 1 (satu)

orang anggota;c. Tim dimaksud dapat diangkat dari unsur perangkat desa, LPM, PKK dan

organisasi kemasyarakatan lainnya kecuali MTK;d. Tim Pelaksana Kegiatan diberikan biaya operasional sebesar 1% (satu persen)

dari jumlah nilai kegiatan/pekerjaan. Besaran prosentase biaya operasional tersebut tidak diperhitungkan dengan swadaya masyarakat;

e. Biaya operasional dimaksud pada huruf d diatas terdiri dari honor Tim Pelaksana Kegiatan, biaya perencanaan teknis dan biaya operasional lainnya;

f. Besaran honor Tim Pelaksana Kegiatan ditetapkan dengan Keputusan Kapitalau;

g. Dokumen perencanaan teknis kegiatan merupakan bagian dari pertanggung jawaban kegiatan yang telah disahkan oleh Kapitalau dan disetujui oleh MTK.

BAB IVORGANISASI PENGELOLA

Pasal 7Susunan Organisasi

1. Susunan Organisasi dan Pengelola Alokasi Dana Desa (ADD) adalah sebagai berikut :

a. Penanggung Jawab ADD di tingkat desa adalah Kapitalau yang mengelola dan melaksanakan kegiatan di desa;

b. Penanggung Jawab ADD di tingkat desa ditetapkan dengan Keputusan Camatc. Bendahara Desa diangkat dari Kepala Urusan atau Perangkat Desa yang

dianggap mampu melaksanakan pengelolaan dana ADD yang ditetapkan dengan Surat Keputusan Camat berdasarkan usulan Kapitalau;

Page 7: Juknis ADD 2011 Baru

d. Bendahara Desa dibantu oleh seorang Pembantu Bendahara Desa yang ditetapkan dengan Keputusan Camat berdasarkan usul Kapitalau yang berasal dari masyarakat atau kader desa yang dianggap cakap untuk melakukan tugas-tugas administrasi keuangan;

e. Masa kerja pengelolaan Alokasi Dana Desa sampai dengan 31 Desember Tahun Anggaran berjalan termasuk penyampaian laporan pertanggung jawaban.

2. Tugas dan Fungsi Penanggung Jawab ADD tingkat desa, Bendahara Desa dan Pembantu Bendahara Desa adalah sebagai berikut :a. Tugas dan Fungsi Penanggung Jawab ADD tingkat Desa :

1) Mensosialisasikan jumlah dan rencana penggunaan ADD kepada masyarakat di desanya masing-masing;

2) Bertanggung jawab terhadap proses pencairan dan penyaluran dana ADD sesuai rencana kegiatan dan Lembar Kerja (LK) di desanya masing-masing;

3) Melakukan evaluasi dan pengawasan terhadap pengggunaan ADD;4) Bertanggung jawab terhadap penyelesaian masalah terkait dengan

penggunaan dana ADD;5) Menyampaikan laporan secara berkala atas penggunaan dana ADD kepada

Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro melalui Camat;6) Bertanggung jawab atas seluruh kegiatan yang didanai oleh dana ADD.

b. Tugas dan Fungsi Bendahara Desa1) Menyusun Lembar Kerja dan rencana pencairan dana ADD;2) Menyampaikan permohonan pencairan ADD;3) Menerima dan menyalurkan dana ADD sesuai penggunaannya;4) Menyusun Laporan pertanggung jawaban keuangan dana ADD;5) Bertanggung jawab atas proses pengadministrasian dana ADD;6) Melaksanakan tugas lainnya yang diperintahkan Kapitalau terkait dengan

pelaksanaan ADD.c. Tugas dan Fungsi Pembantu Bendahara Desa :

1) Membantu Bendahara Desa dalam melaksanakan tugas dan fungsi pengadministrasian dana ADD;

2) Melaksanakan tugas lainnya yang dilimpahkan oleh Bendahara Desa terkait dengan pelaksanaan ADD atas persetujuan Kapitalau.

2. Unsur-unsur terkait dalam pengelolaan Alokasi Dana Desa (ADD) adalah :

a. Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro sebagai Penanggung Jawab Teknis di tingkat Kabupaten.

b. Unsur Kecamatan selaku Penanggung Jawab tingkat kecamatan.c. Unsur Desa selaku Pelaksana Operasional Kegiatan.

BAB VMEKANISME PENCAIRAN DANA

Pasal 8

Mekanisme Pencairan ADD adalah sebagai berikut:

1. Syarat Pencairan Dana

a. Pencairan Dana Alokasi Dana Desa (ADD) dilakukan secara bertahap masing-masing dengan menyampaikan Surat Permintaan Pencairan Dana, menggunakan materai 6000 yang ditanda tangani oleh Bendahara Desa dan Kapitalau serta mengetahui Camat yang ditujukan kepada Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro dengan melampirkan dokumen-dokumen yang diperlukan pada setiap tahapan pencairan;

Page 8: Juknis ADD 2011 Baru

b. Tahap I adalah pencairan belanja operasional dengan melampirkan dokumen laporan pertanggung jawaban Alokasi Dana Desa (ADD) tahun anggaran sebelumnya, Keputusan Camat tentang Pengangkatan Penanggung Jawab ADD Tingkat Desa, Bendahara Desa dan Pembantu Bendahara Desa dan Lembaran Kerja (LK);

c. Tahap II adalah pencairan belanja pemberdayaan masyarakat khusus untuk dana operasional bagi Tim Pelaksana Kegiatan dengan melampirkan dokumen-dokumen sebagai berikut :1) Dokumen Rencana Pembangunan Jangkah Menengah Desa (RPJMDes);2) Dokumen Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) tahun anggaran berjalan;3) Dokumen Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) tahun anggaran

berjalan;4) Keputusan Kapitalau tentang Penetapan kegiatan/pekerjaan yang didanai

dengan Alokasi Dana Desa (ADD);5) Keputusan Kapitalau tentang pengangkatan Tim Pelaksana Kegiatan6) Lembaran Kerja (LK)

d. Tahap III adalah pencairan belanja pemberdayaan masyarakat untuk kegiatan dan pekerjaan dengan melampirkan dokumen perencanaan teknis kegiatan/pekerjaan dan Lembaran Kerja (LK).

2. Pelaksanaan Pencairan Danaa. Permohonan Pencairan Dana diajukan kepada Kepala Badan Pemberdayaan

Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro di periksa, diteliti dan diverifikasi oleh Tim Verifikasi ADD Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro;

b. Atas Permohonan Pencairan Dana yang telah di periksa, diteliti dan diverifikasi oleh Tim Verifikasi ADD, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa menyampaikan pengantar pencairan dana kepada Kepala Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan, dan Aset Daerah Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro selaku Pejabat Pengelola Keuangan Daerah (PPKD);

c. Kepala Dinas PPKAD menerbitkan SPD dan dokumen lainnya seperti SPP, SPM dan SP2D

d. Berdasarkan SP2D Bendahara Pengeluaran Dinas PPKAD mentransfer ADD ke Rekening Kas Desa yang bersangkutan;

e. Pencairan dana dari Rekening Kas Desa dilakukan secara bertahap per triwulan kecuali untuk belanja penunjang operasional LPM dan PKK yang dapat dicairkan sekaligus;

f. Dalam rangka pengendalian, pencairan dana dari Rekening Kas Desa disertai dengan Rekomendasi Camat.

BAB VIPELAPORAN DAN PERTANGGUNGJAWABAN

Pasal 9Pelaporan

Pelaporan dilakukan dalam rangka pengendalian guna mengetahui perkembangan proses pengelolaan Alokasi Dana Desa (ADD) meliputi :

a. Laporan berkala yaitu laporan yang dibuat oleh pengelola dana di tingkat Desa setiap bulan paling lambat setiap tanggal 10 bulan berikutnya memuat realisasi penerimaan dan belanja operasional serta belanja pemberdayaan masyarakat;

b. Laporan akhir yaitu laporan yang disusun/dibuat oleh pengelola dana di tingkat Desa yang memuat perkembangan pelaksanaan dan penyerapan dana, masalah yang dihadapi dan rekomendasi hasil akhir pengguna Alokasi Dana Desa (ADD) adapun susunan laporan akhir dimaksud sebagai berikut :

Page 9: Juknis ADD 2011 Baru

1) Pendahuluan;2) Besaran alokasi dan rencana penggunaan ADD;3) Pelaksanaan penggunaan dana;4) Permasalahan yang timbul dan cara penyelesaiannya;5) Penutup.

Pasal 10Pertanggungjawaban

1. Laporan pertanggungjawaban pelaksanaan Alokasi Dana Desa (ADD) di sampaikan paling lambat tanggal 10 bulan berjalan kepada Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro melalui Kepala Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah dengan tembusan antara lain Inspektur Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kabupaten Kepulauan Siau Taguladang Biaro dan Camat setempat;

2. Laporan pertanggungjawaban sebagaimana dimaksud pasal 11 ayat 1 memuat pertanggungjawaban penggunaan belanja operasional dan belanja pemberdayaan masyarakat;

3. Laporan pertanggungjawaban melampirkan rekening kas desa dan kuitansi penggunaan dana untuk setiap item belanja sesuai dengan Lembar Kerja (LK);

4. Pertanggungjawaban untuk penggunaan belanja operasional MTK melampirkan daftar hadir dan notulen rapat serta produk hukum yang dihasilkan;

5. Pertanggungjawaban untuk penggunaan biaya penunjang operasional LPM dan PKK melampirkan daftar hadir, notulen rapat, faktur biaya alat tulis kantor, faktur pengadaan barang lainnya, dokumentasi kegiatan dan dokumen lainnya yang diperlukan. Dokumen-dokumen dimaksud disusun dan disampaikan oleh Pengurus LPM dan PKK kepada Bendahara Desa;

6. Pertanggungjawaban untuk penggunaan biaya perjalanan dinas dengan melampirkan Surat Perintah Tugas (SPT), Surat Perintah Perjalanan Dinas (SPPD), Laporan Pelaksanaan Perjalanan Dinas dan Taksasi biaya perjalanan dinas;

7. Pertanggungjawaban untuk penggunaan biaya alat tulis kantor, alat kebersihan, rekening listrik dan air melampirkan kuitansi dan faktur barang;

8. Pertanggungjawaban untuk biaya honor Penanggung Jawab ADD tingkat desa, bendahara desa dan pembantu bendahara desa melampirkan keputusan camat tentang pengangkatan penanggung jawab ADD tingkat desa, bendahara desa dan pembantu bendahara desa, daftar penerimaan honor per bulan dan kuitansi;

9. Pertanggungjawaban untuk biaya pemberdayaan masyarakat khusus belanja operasional Tim Pelaksana Kegiatan melampirkan Peraturan Kapitalau tentang Penetapan Prioritas Kegiatan yang didanai oleh Alokasi Dana Desa (ADD), Keputusan Kapitalau tentang Pengangkatan Tim Pelaksana Kegiatan, daftar penerimaan honor tim dan dokumen perencanaan teknis kegiatan (gambar/design dan Rencana Anggara Belanja/RAB);

10. Pertanggungjawaban untuk biaya kegiatan pemberdayaan masyarakat melampirkan Berita Acara Penyelesaian Pekerjaan yang ditanda tangani oleh Tim Pelaksana Kegiatan, Kapitalau selaku Penanggung Jawab ADD tingkat Desa, MTK dan disetujui oleh Camat, dan dokumentasi hasil kegiatan

BAB VIIPEMBINAAN, PENGAWASAN DAN PEMECAHAN MASALAH

Pasal 11Pembinaan

1. Tingkat Desa

Page 10: Juknis ADD 2011 Baru

Kapitalau bertanggung jawab atas keberhasilan pelaksanaan Alokasi Dana Desa dengan tugas dan tanggung jawab sebagai berikut :

a. Menginformasikan besaran Alokasi Dana Desa (ADD) kepada masyarakat dan lembaga kemasyarakatan yang ada diwilayahnya;

b. Mengusulkan nama penanggung jawab ADD tingkat desa dan bendahara desa kepada Camat untuk mendapatkan penetapan dengan Keputusan Camat;

c. Memantau dan mengawasi pelaksanaan kegiatan pemberdayaan masyarakat;d. Membuat dan menyampaikan laporan perkembangan pelaksanaan kegiatan

Alokasi Dana Desa (ADD) sesuai dengan dokumen perencanaan yang ada;e. Melaporkan permasalahan yang timbul dalam pelaksanaan Alokasi Dana Desa

(ADD) kepada camat serta upaya-upaya penyelesaiannya.2. Tingkat Kecamatan

Camat bertanggung jawab atas keberhasilan pelaksanaan kegiatan Alokasi Dana Desa (ADD) di wilayahnya dengan ketentuan sebagai berikut :a. Menyebarluaskan informasi dan sosialisasi besaran dan penggunaan Alokasi

Dana Desa (ADD);c. Melakukan kegiatan pembinaan dan pemantauan pelaksanaan Alokasi Dana

Desa (ADD);d. Menyelesaikan masalah-masalah yang timbul dalam penggunaan Alokasi Dana

Desa (ADD);e. Membuat atau menyampaikan laporan rekapitulasi perkembangan pelaksanaan

kegiatan Alokasi Dana Desa (ADD) kepada Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro paling lambat tanggal 10 bulan sesudahnya;

3. Tingkat KabupatenBadan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro berkewajiban untuk :a. Mensosialisasikan kebijakan dan teknis operasional Alokasi Dana Desa (ADD)

tahun anggaran berjalan;b. Memeriksa, Meneliti dan memverifikasi permohonan pencairan dana ADD;c. Menyampaiakan pengantar pencairan dana ADD ke Dinas PPKAD;d. Membuat petunjuk teknis penggunaan Alokasi Dana Desa (ADD) dimaksud;e. Melakukan kegiatan pembinaan dan pemantauan pelaksanaan Alokasi Dana

Desa (ADD);f. Menyelesaikan masalah-masalah yang tidak bisa diselesaikan di tingkat

Kecamatan.

Pasal 12Pengawasan

Pengawasan dalam pelaksanaan Alokasi Dana Desa (ADD) dilakukan oleh :

1. Aparat pengawasan fungsional pemerintah/Inspektorat Daerah Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro.

2. Pengawasan melekat dilakukan oleh atasan langsung masing-masing sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

3. Pengawasan masyarakat dilakukan oleh masyarakat, DPRD dan lembaga kemasyarakatan lainnya berupa kritik dan saran membangun sehingga pelaksanaan kegiatan dapat berjalan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan.

4. Pengawasan yang dilakukan oleh Majelis Tua-Tua Kampung (MTK) sebagai lembaga legislasi dan pengawasan kebijakan Pemerintah Desa

Pasal 13Pemecahan Masalah

Apabila terjadi penyimpangan atau penyalahgunaan Alokasi Dana Desa (ADD) pada tingkat pertama penyelesaian dilakukan langsung oleh Camat. Apabila Camat tidak dapat menyelesaikannya maka penyelesaian lebih lanjut dilakukan oleh Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro dengan ketentuan :

Page 11: Juknis ADD 2011 Baru

1. Menugaskan aparat pengawasan fungsional untuk melakukan penelitian dan pemeriksaan terhadap penyimpangan penyalahgunaan Alokasi Dana Desa (ADD);

2. Apabila hasil penelitian dan pemeriksaan menunjukkan adanya bukti yang akurat tentang adanya penyimpangan penyalahgunaan Alokasi Dana Desa (ADD), penyaluran Alokasi Dana Desa (ADD) Tahun Anggaran berikutnya dilakukan setelah mendapat pertimbangan dari instansi/aparat pengawasan fungsional di daerah.

3. Apabila hasil pemeriksaan menunjukkan adanya penyimpangan atau penyalahgunaan dana, maka dapat dilakukan tindakan berupa Tuntutan Ganti Rugi (TGR) dan tindakan lainnya yang sesuai dengan ketentuan hukum perundang-undangan yang berlaku.

BAB VIIISANKSI

Pasal 14

Apabila terjadi penyalahgunaan penggunaan Alokasi Dana Desa (ADD) maka dapat diberikan sanksi administratif berupa tuntutan ganti rugi dan atau sejenisnya serta sanksi pidana sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.

BAB IXKETENTUAN PENUTUP

Pasal 15

Peraturan Bupati ini mulai berlaku sejak tanggal diundangkan. Agar setiap orang mengetahuinya, memerintahkan pengundangan dengan penetapannya dalam Berita Daerah Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro.

Diundangkan di Ondong Siaupada tanggal Januari 2011SEKRETARIS DAERAH

Drs. JOHN H. PALANDUNG, M.SiPEMBINA UTAMA MUDA

Ditetapkan di Ondong Siaupada tanggal Januari 2011

BUPATI KEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO,

TONI SUPIT

PARAF KOORDINASIKepala Seksi

Kepala Bidang

Sekretaris BPMD

Kepala BPMD

Kabag Hukum & HAM

Asisten I

Sekretaris Daerah

Wakil Bupati

Bupati Mohon untuk ditanda tangani

Page 12: Juknis ADD 2011 Baru

NIP. 19610214 198710 1 001

BERITA DAERAH KABUPATEN KEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO TAHUN 2011 NOMOR

Lampiran 1 : Format Surat Usulan Penanggung Jawab ADD dan Bendahara Desa

PEMERINTAH KABUPATENKEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO

KECAMATAN ..................................... DESA ......................................

DD, MMM 2011Kepada

Nomor : Yth. Camat ……............. Lampiran : diPerihal : Usul Penanggung Jawab ADD, ................

Bendahara Desa dan Pembantu Bendahara Desa

Dengan hormat, berdasarkan Peraturan Bupati Kepulauan Siau

Tagulandang Biaro Nomor …………. Dan memenuhi Surat Camat

Nomor ................................ tanggal ……………….. perihal …………………..

maka dengan ini kami disampaikan usul sebagaimana perihal tersebut diatas

sebagai berikut :

1. Nama :

Jabatan :

Selaku : Penanggung Jawab ADD Desa ………………..

2. Nama :

Jabatan :

Selaku : Bendahara Desa ………………

3. Nama :

Jabatan :

Selaku : Pembantu Bendahara Desa ………………

Demikian usul ini atas perkenannya di sampaikan terima kasih.

KAPITALAU

.............................

Page 13: Juknis ADD 2011 Baru

Lampiran 2 : Format Keputusan Camat tentang Penunjukkan Penanggung Jawab ADD dan Bendahara Desa

PEMERINTAH KABUPATENKEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO

KECAMATAN .............................

KEPUTUSAN CAMAT .....................NOMOR ......... TAHUN 2011

TENTANGPENUNJUKAN PENANGGUNG JAWAB ADD, BENDAHARA DESA DAN

PEMBANTU BENDAHARA DESA SE – KECAMATAN ………..DI KABUPATEN KEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO

TAHUN ANGGARAN 2011

CAMAT ............................

Menimbang : a. bahwa untuk menjamin terlaksananya Alokasi Dana Desa yang dibiayai dengan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) T.A. 2011 dipandang perlu menunjuk Penanggung Jawab ADD dan Bendahara Desa;

b. bahwa untuk maksud sebagaimana huruf a diatas, dipandang perlu ditetapkan dengan Keputusan Camat.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara;2. Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan

Negara;3. Undang-Undang Nomor 10 tentang Pembentukan Peraturan

Perundang-undangan;4. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah;5. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan

Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah;6. Peraturan Pemerintah Nomor 25 Tahun 2000 tentang Kewenangan

Pemerintah dan Kewenangan Propinsi sebagai Daerah Otonom;7. Peraturan Pemerintah Nomor 105 Tahun 2000 tentang Pengelolaan

dan Pertanggungjawaban Keuangan Daerah;8. Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2005 Tentang Desa;9. Peraturan Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Nomor .......

Tahun 2010 tentang Pengelolaan Administrasi Keuangan Daerah;10.Peraturan Daerah Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro

Nomor 11 Tahun 2010 tentang APBD;11.Peraturan Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Nomor 22 Tahun

2010 tentang Penjabaran APBD Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro;

12.Peraturan Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Nomor Tahun 2011 tentang Alokasi Dana Desa (ADD) ;

13.Peraturan Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Nomor Tahun 2011 tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Alokasi Dana Desa (ADD) di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Tahun Anggaran 2011;

Page 14: Juknis ADD 2011 Baru

MEMUTUSKAN :

Menetapkan :

KESATU : Menunjuk dan Mengangkat Penanggung Jawab ADD Desa, Bendahara Desa dan Pembantu Bendahara Desa sebagaimana tercantum dalam Lampiran Keputusan ini;

KEDUA : Penanggung Jawab ADD Desa, Bendahara Desa dan Pembantu Bendahara Desa sebagaimana dimaksud dalam Diktum KESATU adalah :a. Penanggung Jawab ADD Desa adalah Kapitalau selaku Penanggung

Jawab ADD di Desa;b. Bendahara Desa adalah salah seorang Kepala Urusan yang dipandang

mampu melaksanakan fungsi pengelolaan keuangan;c. Pembantu Bendahara Desa adalah masyarakat atau kader desa yang

dipandang mampu melaksanakan tugas pengadministrasian keuangan desa.

KETIGA : Tugas dan fungsi Penanggung Jawab ADD Desa, Bendahara Desa dan Pembantu Bendahara Desa adalah sebagai berikut :

a. Tugas dan Fungsi Penanggung Jawab ADD tingkat Desa :1) Mensosialisasikan jumlah dan rencana penggunaan ADD kepada

masyarakat di desanya masing-masing;2) Bertanggung jawab terhadap proses pencairan dan penyaluran

dana ADD sesuai rencana kegiatan dan Lembar Kerja (LK) di desanya masing-masing;

3) Melakukan evaluasi dan pengawasan terhadap pengggunaan ADD;4) Bertanggung jawab terhadap penyelesaian masalah terkait dengan

penggunaan dana ADD;5) Menyampaikan laporan secara berkala atas penggunaan dana

ADD kepada Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro melalui Camat;

6) Bertanggung jawab atas seluruh kegiatan yang didanai oleh dana ADD.

b. Tugas dan Fungsi Bendahara Desa1) Menyusun Lembar Kerja dan rencana pencairan dana ADD;2) Menyampaikan permohonan pencairan ADD;3) Menerima dan menyalurkan dana ADD sesuai penggunaannya;4) Menyusun Laporan pertanggung jawaban keuangan dana ADD;5) Bertanggung jawab atas proses pengadministrasian dana ADD;6) Melaksanakan tugas lainnya yang diperintahkan Kapitalau terkait

dengan pelaksanaan ADD.c. Tugas dan Fungsi Pembantu Bendahara Desa :

1) Membantu Bendahara Desa dalam melaksanakan tugas dan fungsi pengadministrasian dana ADD;

2) Melaksanakan tugas lainnya yang dilimpahkan oleh Bendahara Desa terkait dengan pelaksanaan ADD atas persetujuan Kapitalau.

KEEMPAT : Dalam melaksanakan tugas dan fungsinya Penanggung Jawab ADD tingkat desa, Bendahara Desa dan Pembantu Bendahara Desa diberikan honor yang besarannya sebagaimana tercantum dalam Lampiran Keputusan ini;

KELIMA : Biaya yang timbul dengan terbitnya Keputusan ini dibebankan pada pos anggaran yang bersangkutan

Page 15: Juknis ADD 2011 Baru

KEENAM : Keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkannya dengan ketentuan akan diadakan perubahan sebagaimana mestinya apabila dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam penempatannya.

Ditetapkan di ...............................................Pada tanggal........................................ 2010CAMAT .............................................

..........................................................NIP. ..................................................

Tembusan Yth :1. Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro di Ondong Siau2. Wakil Bupati Kepulauan Siau Taguldang Biaro di Ondong Siau3. Kepala Inspektorat Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro di Ondong Siau4. Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa

Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro di Ondong Siau5. Kepala Dinas PPKAD Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro di Ondong Siau6. Ketua MTK7. Yang bersangkutan

Page 16: Juknis ADD 2011 Baru

Lampiran 3 : Format Surat Perintah Tugas

PEMERINTAH KABUPATENKEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO

KECAMATAN ............................KAMPUNG ...............

SURAT PERINTAH TUGAS Nomor :

Dasar : 1. ............................................................................................2. ............................................................................................

M E N U G A S K A N

Kepada : N a m a :

Jabatan :

Untuk : ................................................................................................

Kewajiban : 1. Membuat laporan hasil pelaksanaan tugas, 2. Mengembalikan Surat Tugas dan SPPD setelah selesai melaksanakan

tugas.

Demikian Surat Tugas ini dikeluarkan untuk dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab.

Dikeluarkan di : Pada tanggal : ...........................

KAPITALAU,

..................................................

Page 17: Juknis ADD 2011 Baru
Page 18: Juknis ADD 2011 Baru

Lampiran 4 : Format Surat Perintah Perjalanan Dinas Halaman Depan

PEMERINTAH KABUPATENKEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO

KECAMATAN .......................KAMPUNG .........................

Lembar ke : I / II III / IVKode No :Nomor : /SPPD/ -2011

SURAT PERINTAH PERJALANAN DINAS(S. P. P. D)

1. Pejabat yang memberi perintah : Kapitalau …………………. Kec. ……………………..

Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro.

2. Nama Perangkat Kampung yang diperintah :

3. a. Jabatan :

4. Maksud Perjalanan Dinas :

5. Alat angkut yang dipergunakan :

6. a. Tempat berangkat :

b. Tempat tujuan :

7. a. Lamanya Perjalanan Dinas : hari

b. Tanggal berangkat :

c. Tanggal harus kembali :

8. Pengikut :

9. Pembebanan Anggaran

a. Desa : Kampung .............................

b. Mata Anggaran :

10. Keterangan lain-lain : Lihat sebelah

Lampiran 5 : Format Surat Perintah Perjalanan Dinas Halaman Belakang

Ondong Siau, 2010KAPITALAU,

……………………………………………..

Page 19: Juknis ADD 2011 Baru

SPPD No. : /SPPD/ -2011Berangkat dari(Tempat kedudukan) : Kampung ......Pada tanggal : Ke :

II. Tiba di : ............................................................................. Berangkat dari : ...................................................................Pada tanggal : ............................................................................. Ke : ...................................................................Kepala Pada tanggal : ...................................................................

Kepala

III. Tiba di : ............................................................................. Berangkat dari : ...................................................................Pada tanggal : ............................................................................. Ke : ...................................................................Kepala Pada tanggal : ...................................................................

Kepala

IV. Tiba di : ............................................................................. Berangkat dari : ...................................................................Pada tanggal : ............................................................................. Ke : ...................................................................Kepala Pada tanggal : ...................................................................

Kepala

v. Tiba Kembali di :pada tanggal : ……………………………………………………………telah diperiksa, dengan keterangan bahwa perjalanan tersebut di atas benar dilakukan atas perintahnya dan semata-mata untuk kepentingan jabatan dalam waktu yang sesingkat-singkatnya.

VI. CATATAN LAIN-LAIN

VII. PERHATIANPejabat yang berwenang menerbitkan SPPD, Pegawai yang melakukan perjalanan dinas, para pejabat yang mengesahkan tanggal berangkat / tiba serta Bendaharawan bertanggung jawab berdasarkan peraturan-peraturan Keuangan Negara apabila Negara mendapat rugi akibat kesalahan, kealpaannya.

Ondong Siau, 2010KAPITALAU,

…………………………………………

KAPITALAU,

……………………………………………

Page 20: Juknis ADD 2011 Baru

Lampiran 6 : Format Laporan Perjalanan Dinas

PEMERINTAH KABUPATEN KEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO

KECAMATAN ………………….. KAMPUNG …………………

Nomor : ………..,……………………Lampiran : -Perihal : Laporan Perjalanan Dinas Kepada

Monitoring/Pemantauan PNPM-MP Yth : Camat ……………………..

Di – ……………………….

Dengan Hormat, bersama ini dilaporkan pelaksanaan perjalanan dinas atas nama

……………………… berdasarkan Surat Perintah Tugas Nomor ………… Tanggal

……………. Dan Surat Perintah Perjalanan Dinas (SPPD) dalam rangka

………………………………….. sebagai berikut :

I. Dasar Pelaksanaan(diisi dengan dasar dilakukannya perjalanan dinas. Contoh : Surat Undangan

dari Kabupten. Juga diisi nomor surat tugas yang ditanda tangani oleh kapitalau)

II. Maksud dan Tujuan

(maksud dan tujuan melakukan perjalanan dinas)

III. Jenis Kegiatan

(kegiatan-kegiatan yang dilakukan selama perjalanan dinas)

IV. Penutup

Demikian laporan ini dibuat sebagai bahan pertanggungjawaban dalam

pelaksanaan tugas.

Yang Melaksanakan Perjalanan Dinas,

………………………………………

Page 21: Juknis ADD 2011 Baru

Lampiran 7 : Format Taksasi Biaya Perjalanan Dinas Perangkat Desa

TAKSASI BIAYA PERJALANAN DINAS PERANGKAT DESABerdasarkan Surat Perintah Tugas Kapitalau ………………….. Nomor …………....... Tanggal …………….. dan Surat Perintah Perjalanan Dinas Nomor ……………….. Tanggal …………………. Dalam rangka ……………………………………………

BIARO – SIAU PPTransport Biaro-Tagulandang Rp. 60.000Transport Tagulandang-Siau Rp. 120.000Lumpsum 3 hari (3x Rp. 200.000) Rp. 600.000Jumlah Rp. 780.000

Bendahara Desa, Yang Menerima,

………………………………….. …………………………………..

Mengetahui,KAPITALAU ………………

SELAKU PENANGGUNG JAWAB ADD DESA …………..

………………………………………

Page 22: Juknis ADD 2011 Baru

Lampiran 8 : Format Surat Permintaan Pencairan Dana

PEMERINTAH KABUPATEN KEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO

KECAMATAN ………………….KAMPUNG ……………………

Nomor : …………..,…………………….Lampiran : -Perihal : Permohonan Permintaan Kepada

Pencairan ADD Yth : Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa

Kab. Kepl. Siau Tagulandang BiaroDi – Ondong Siau

Dengan Hormat, bersama ini disampaikan permohonan pencarian dana ADD tahap

……… sebesar …………………………………………. (terbilang …) ke rekening

kas desa …………………. dengan nomor rekening ………………………..

Sebagai bahan pertimbangan bersama ini dilampirkan dokumen-dokumen sebagai

berikut :

1. ………….

2. …………. Dst

Demikian permohonan ini, atas perkenaan diucapkan terima kasih.

Bendahara Desa,

………………………………..

Kapitalau,

……………………………………….

MengetahuiCAMAT …………………………..

…………………………………….PANGKAT

NIP

Meterai 6000

Page 23: Juknis ADD 2011 Baru

Lampiran 9 : Standar Perjalanan Dinas Bagi Kapitalau dan Perangkat Desa

STANDAR PERJALANAN DINAS PERANGKAT DESAYANG DIDANAI ALOKASI DANA DESA (ADD)TAHUN ANGGARAN 2011

1. PERJALANAN DINAS BIARO – SIAU PP1. TRANSPORT Rp. 180.0002. LUMPSUM Rp. 200.000/hari

Biaya transport dihitung dari biaya tiket kapal laut Tagulandang-Siau (Rp. 120.000 PP) dan Sewa Taksi Laut Biaro-Tagulandang (Rp. 60.000 PP).

2. PERJALANAN DINAS BIARO – TAGULANDANG PP1. TRANSPORT Rp. 60.0002. LUMPSUM Rp. 150.000/hari

Biaya transport dihitung dari biaya sewa taksi laut Biaro-Tagulandang (Rp. 60.000 PP)

3. PERJALANAN DINAS DALAM WILAYAH BIARO- LUMPSUM Rp. 75.000/hari

Perjalanan Dinas dalam wilayah Biaro disamping bagi perangkat desa di wilayah kecamatan Biaro juga dikenakan bagi perangkat desa dari luar wilayah kecamatan Biaro.

4. PERJALANAN DINAS TAGULANDANG – SIAU PP1. TRANSPORT Rp. 120.0002. LUMPSUM Rp. 200.000/hari

Biaya transport dihitung dari biaya tiket kapal laut Tagulandang-Siau (Rp. 120.000 PP).

5. PERJALANAN DINAS DALAM WILAYAH TAGULANDANG (Untuk Perangkat Desa di Wilayah Tagulandang)1. LUMPSUM Rp. 75.000/hari

6. PERJALANAN DINAS DALAM WILAYAH TAGULANDANG (Untuk Perangkat Desa di luar wilayah Tagulandang)1. LUMPSUM Rp. 150.000/hari

7. PERJALANAN DINAS BUHIAS, PAHEPA, TAPILE – SIAU PP1. TRANSPORT Rp. 50.0002. LUMPSUM Rp. 100.000/hari

8. PERJALANAN DINAS DALAM WILAYAH BUHIAS, PAHEPA DAN TAPILE (Untuk perangkat desa di luar wilayah Buhias, Pahepa dan Tapile)1. LUMPSUM Rp. 75.000/hari

9. PERJALANAN DINAS MAKALEHI – SIAU PP1. TRANSPORT Rp. 100.0002. LUMPSUM Rp. 125.000/hari

10. PERJALANAN DINAS DALAM WILAYAH MAKALEHI (Untuk perangkat desa di luar wilayah Makalehi)1. LUMPSUM Rp. 75.000/hari

11. PERJALANAN DINAS DALAM WILAYAH SIAU1. LUMPSUM Rp. 75.000/hari

Page 24: Juknis ADD 2011 Baru

Lampiran 10 : Standar Biaya Honor Penanggung Jawab ADD tingkat desa, Bendahara Desa dan Pembantu Bendahara Desa

1. PENANGGUNG JAWAB ADD TINGKAT DESA Rp. 250.000/bulan

2. BENDAHARA DESA Rp. 150.000/bulan

3. PEMBANTU BENDAHARA DESA Rp. 75.000/bulan

Page 25: Juknis ADD 2011 Baru

Lampiran 11 : Format Peraturan Kapitalau tentang Penetapan Kegiatan Prioritas Desa yang di danai oleh Alokasi Dana Desa (ADD)

PEMERINTAH KABUPATENKEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO

KECAMATAN .............................DESA …………………..

PERATURAN KAPITALAU ……………………

NOMOR : TAHUN 2011

TENTANG

PENETAPAN KEGIATAN PRIORITAS DESAYANG DI DANAI OLEH ALOKASI DANA DESA (ADD)

TAHUN ANGGARAN 2011

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KAPITALAU …………………..

Menimbang : a. bahwa untuk menunjang dan melaksanakan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat di desa yang di danai oleh Alokasi Dana Desa (ADD) maka dipandang perlu untuk menetapkan Kegiatan Prioritas dalam membangun desa;

b. bahwa untuk melaksanakan kegiatan dimaksud pada huruf a diatas maka perlu ditetapkan Peraturan Kapitalau tentang Penetapan Kegiatan Prioritas Desa yang didanai oleh Alokasi Dana Desa (ADD) Tahun Anggaran 2011.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara;2. Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan

Negara;3. Undang-Undang Nomor 10 tentang Pembentukan Peraturan

Perundang-undangan;4. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah;5. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan

Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah;6. Peraturan Pemerintah Nomor 25 Tahun 2000 tentang Kewenangan

Pemerintah dan Kewenangan Propinsi sebagai Daerah Otonom;7. Peraturan Pemerintah Nomor 105 Tahun 2000 tentang Pengelolaan

dan Pertanggungjawaban Keuangan Daerah;8. Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2005 Tentang Desa;9. Peraturan Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Nomor .......

Tahun 2010 tentang Pengelolaan Administrasi Keuangan Daerah;10.Peraturan Daerah Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro

Nomor 11 Tahun 2010 tentang APBD;11.Peraturan Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Nomor 22 Tahun

2010 tentang Penjabaran APBD Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro;

12. Peraturan Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Nomor Tahun tentang Perencanaan Pembangunan Desa;

13.Peraturan Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Nomor Tahun 2011 tentang Alokasi Dana Desa (ADD);

14.Peraturan Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Nomor Tahun 2011 tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Alokasi Dana Desa (ADD)

Page 26: Juknis ADD 2011 Baru

di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Tahun Anggaran 2011 (Berita Daerah Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Tahun 2011 Nomor );

15. Keputusan Camat ………… Nomor … Tahun ….. tentang Penunjukan Penanggung Jawab ADD Desa, Bendahara Desa dan Pembantu Bendahara Desa se – Kecamatan ……..

MEMUTUSKAN

Menetapkan : PERATURAN KAPITALAU ………. KECAMATAN ………………. KABUPATEN KEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO TENTANG PENETAPAN KEGIATAN PRIORITAS DESA YANG DIDANAI OLEH ALOKASI DANA DESA (ADD) TAHUN ANGGARAN 2011.

BAB IKETENTUAN UMUM

Pasal 1Dalam Peraturan Kapitalau ini yang dimaksud :

1. Daerah adalah Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro;2. Kepala Daerah adalah Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro;3. Pemerintah Daerah adalah Bupati dan Perangkat Daerah sebagai unsur

Penyelenggara Pemerintahan Daerah;4. Desa adalah kesatuan masyarakat hukum yang memiliki batas – batas wilayah yang

berwenang mengatur dan mengurus kepentingan masyarakat setempat, berdasarkan asal – usul dan adat istiadat setempat yang diakui dan dihormati dalam sistem pemerintahan Negara Kesatuan Republik Indonesia;

5. Pemerintahan Desa adalah kegiatan pemerintahan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa dan Majelis Tua – Tua Kampung meliputi pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan;

6. Pemerintah Desa adalah Penyelenggara Pemerintahan di tingkat desa yang terdiri dari Kapitalau bersama perangkatnya dan Majelis Tua Tua Kampung;

7. Kapitalau adalah Kepala Desa di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro;8. Perangkat Desa adalah unsur Pemerintah Desa yang terdiri dari Sekretaris Desa,

Kepala Urusan, Polisi Kampung, Pamong Tani dan Kepala Lindongan;9. Majelis Tua – Tua Kampung yang selanjutnya disebut MTK adalah lembaga legislasi

dan pengawasan dalam hal pelaksanaan peraturan desa, anggaran pendapatan dan belanja desa, peraturan kapitalau dan keputusan kapitalau;

10.Lembaga Pemberdayaan Masyarkat yang selanjutnya disingkat LPM adalah Lembaga Pemberdayaan Masyarakat di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro;

11.Alokasi Dana Desa yang selanjutnya disingkat ADD adalah bagian dari dana perimbangan keuangan pusat dan daerah yang diterima oleh kabupaten yang dialokasikan untuk desa;

12.Pembangunan Skala Desa adalah pembangunan bidang fisik, ekonomi dan sosial budaya dengan jangkauan dan manfaat hanya terbatas untuk kebutuhan masyarakat desa setempat;

13.Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa, selanjutnya disebut APBDes adalah rencana keuangan tahunan Pemerintahan Desa yang dibahas dan disetujui bersama Pemerintah Desa dan Majelis Tua-Tua Kampung, dan ditetapkan dengan Peraturan Kampung.

BAB II

Page 27: Juknis ADD 2011 Baru

MAKSUD DAN TUJUAN

Pasal 2Maksud

1. Terbentuknya kemandirian masyarakat dalam membangun desa;2. Kegiatan-kegiatan dalam membangun desa menjadi lebih terarah.

Pasal 3Tujuan

1. Meningkatkan penyelenggaraan Pemerintah Desa dalam rangka melaksanakan pelayanan kepada masyarakat untuk mewujudkan kemandirian desa;

2. Meningkatkan partisipasi masyarakat desa dalam pengelolaan Pemerintahan, Pembangunan dan Mengembangkan potensi desa;

3. Meningkatkan pemerataan pendapatan dan kesempatan berusaha masyarakat di desa;

4. Meningkatkan kemampuan kelembagaan masyarakat dalam pengelolaan manajemen pembangunan desa.

BAB IIIKEGIATAN PRIORITAS

Pasal 4

1. Kegiatan-kegiatan prioritas dalam membangun desa yang akan dibiayai oleh Alokasi Dana Desa (ADD) Tahun Anggaran 2011 adalah sebagai berikut :a. ………………b. ………………c. ……………… dst

2. Kegiatan-kegiatan dimaksud dalam Pasal 4 ayat 1 diatas adalah hasil pelaksanaan Musrenbang Desa yang merupakan penjabaran lebih lanjut dari RPJMDes dan RKPDes;

3. Kegiatan-kegiatan dimaksud dalam Pasal 4 ayat 1 diatas dilaksanakan sesuai jumlah dana ADD yang dialokasikan di desa …………………….;

4. Jika kegiatan prioritas yang dimaksud dalam pasal 4 ayat 1 diatas belum dapat didanai pada tahun anggaran berjalan maka kegiatan tersebut dapat diusulkan dan ditetapkan kembali pada tahun anggaran berikutnya;

5. Untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan dimaksud dalam Pasal 4 ayat 1 diatas maka perlu dibentuk Tim Pelaksana Kegiatan yang pengaturannya lebih lanjut akan diatur dengan Keputusan Kapitalau

BAB IVPENUTUP

Pasal 5

Hal-hal yang belum diatur dalam Peraturan Desa ini,Sepanjang mengenai Pelaksanaannya akan ditetapkan lebih lanjut dengan Keputusan Kapitalau.

Pasal 6

Peraturan Desa ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di; ………………… Pada tanggal : KAPITALAU ………………….

…………………………Lampiran 12 : Format Keputusan Kapitalau tentang Pengangkatan Tim Pelaksana Kegiatan

Page 28: Juknis ADD 2011 Baru

PEMERINTAH KABUPATENKEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO

KECAMATAN .............................DESA …………………..

KEPUTUSAN KAPITALAU .....................

NOMOR ......... TAHUN 2011

TENTANG

PENUNJUKAN TIM PELAKSANA KEGIATANPELAKSANAAN DANA ADD

TAHUN ANGGARAN 2011

KAPITALAU ............................

Menimbang : a. bahwa untuk pelaksanaan dana ADD tahun anggaran 2011 di desa …………………….. kecamatan …………….. maka dipandang perlu menunjuk Tim Pelaksana Kegiatan;

b. bahwa untuk maksud sebagaimana huruf a diatas, dipandang perlu ditetapkan dengan Keputusan Kapitalau…………………..

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara;2. Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan

Negara;3. Undang-Undang Nomor 10 tentang Pembentukan Peraturan

Perundang-undangan;4. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah;5. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan

Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah;6. Peraturan Pemerintah Nomor 25 Tahun 2000 tentang Kewenangan

Pemerintah dan Kewenangan Propinsi sebagai Daerah Otonom;7. Peraturan Pemerintah Nomor 105 Tahun 2000 tentang Pengelolaan

dan Pertanggungjawaban Keuangan Daerah;8. Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2005 Tentang Desa;9. Peraturan Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Nomor .......

Tahun 2010 tentang Pengelolaan Administrasi Keuangan Daerah;10.Peraturan Daerah Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro

Nomor 11 Tahun 2010 tentang APBD;11.Peraturan Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Nomor 22 Tahun

2010 tentang Penjabaran APBD Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro;

12.Peraturan Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Nomor Tahun 2011 tentang Alokasi Dana Desa (ADD) ;

13.Peraturan Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Nomor Tahun 2011 tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Alokasi Dana Desa (ADD) di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Tahun Anggaran 2011;

14.Keputusan Camat ……………….. Nomor ……. Tanggal ………… Tentang Penunjukan Penanggung Jawab ADD Tingkat Desa, Bendahara Desa dan Pembantu Bendahara Desa se Kecamatan ………………………… Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Tahun Anggaran 2011.

MEMUTUSKAN :

Menetapkan :

Page 29: Juknis ADD 2011 Baru

KESATU : Menunjuk dan Mengangkat Tim Pelaksana Kegiatan dalam rangka pelaksanaan ADD di desa …………….. Tahun Anggaran 2011;

KEDUA : Tim Pelaksana Kegiatan sebagaimana dimaksud pada Diktum KESATU adalah sebagai berikut :a. Ketua : …………………………………..b. Sekretaris : …………………………………..c. Anggota : ………………………………….

KETIGA : Tugas dan fungsi Tim Pelaksana Kegiatan adalah sebagai berikut :a. Menyusun perencanaan teknis kegiatan;b. Melaksanakan kegiatan;c. Bertanggung jawab atas penyelenggaraan kegiatan;

KEEMPAT : Dalam melaksanakan tugas dan fungsinya Tim Pengelola Kegiatan diberikan honor sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku;

KELIMA : Biaya yang timbul dengan terbitnya Keputusan ini dibebankan pada pos anggaran yang bersangkutan

KEENAM : Keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkannya dengan ketentuan akan diadakan perubahan sebagaimana mestinya apabila dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam penempatannya.

Ditetapkan di ...............................................Pada tanggal........................................ 2010KAPITALAU .............................................

..........................................................

Tembusan Yth :1. Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro di Ondong Siau2. Wakil Bupati Kepulauan Siau Taguldang Biaro di Ondong Siau3. Kepala Inspektorat Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro di Ondong Siau4. Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa

Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro di Ondong Siau5. Kepala Dinas PPKAD Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro di Ondong Siau6. Camat ……………………7. Ketua MTK8. Yang bersangkutan

Lampiran 13 : Format Kwitansi

Page 30: Juknis ADD 2011 Baru

PEMERINTAH KABUPATENKEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO

KECAMATAN .............................DESA …………………..

Rangkap : I/II/III/IVNomor : /KW/ -2011

K W I T A N S I Sudah Terima dari : Bendahara Desa

Uang Sejumlah : ……………………………

Untuk Pembayaran : …………………………………………….

Terbilang : Rp. ……………………

Setuju dibayarAtasan Langsung Kode Rekening Lunas dibayar oleh

Bendahara DesaDicatat pada

Buku KasKapitalau,

………………………….. ………………………..

No :

Tgl :

Lampiran 14 : Format Rincian Biaya Kwitansi (Lembar ke-2 kwitansi)

RINCIAN BIAYA ……………………………….

………….., 2011Yang Menerima,

……………………………….

Mengetahui :Kepala Kampung Makalehi

……………………………….

Page 31: Juknis ADD 2011 Baru

BULAN …………………………….

……….. : … x Rp. ……. : Rp. ……….. : … x Rp. ……. : Rp.

Lampiran 15 : Format Berita Acara Penyelesaian Pekerjaan

PEMERINTAH KABUPATEN

Yang Menerima,

………………………………

Page 32: Juknis ADD 2011 Baru

Sekretaris,

……………………………………

Anggota,

……………………………………

KEPULAUAN SIAU TAGULANDANG BIARO KECAMATAN .............................

DESA …………………..

BERITA ACARA PENYELESAIAN PEKERJAANNomor : /BAPP/ - 2011

Pada hari ini ............, .................. 2011 kami yang bertanda tangan dibawah ini :

N a m a : ...................................................

J a b a t a n : Kapitalau selaku Penanggung Jawab ADD Tingkat Desa

Telah dengan teliti melihat dan memeriksa berdasarkan dokumen-dokumen yang diberikan dan peninjauan langsung kegiatan/pekerjaan dalam membangun desa yang didanai oleh Alokasi Dana Desa (ADD) yang dilaksanakan oleh :

Nama : ...........................................

Jabatan : Ketua Tim Pelaksana Kegiatan

Kegiatan/pekerjaan dimaksud adalah sebagai berikut :1. ..........................2. ..........................3. .......................... dst

Bahwa kegiatan/pekerjaan tersebut telah selesai dilaksanakan atau mencapai realisasi fisik 100%. Selanjutnya hasil pekerjaan tersebut telah kami terima dan dicatat sebagai Aset Desa.

Demikian Berita Acara ini dibuat dengan benar untuk digunakan seperlunya.

Tim Pelaksana Kegiatan, Kapitalau Ketua Selaku Penanggung Jawab ADD Tingkat Desa

................................... ..............................................

Lampiran 16 : Format Lembar Kerja (LK)

LEMBAR KERJA (LK)

KetuaMAJELIS TUA-TUA KAMPUNG

……………………………………

Mengetahui :CAMAT ..................................

................................................NIP. ..............................

Page 33: Juknis ADD 2011 Baru

PENGGUNAAN ALOKASI DANA DESA (ADD)DESA ………..

TAHUN ANGGARAN 2011

Bendahara Desa, KapitalauSelaku Penanggung Jawab ADD Tingkat Desa

……………………………… ……………………………………

NO.

KEGIATAN/SUB KEGIATAN/JENIS

BELANJA/RINCIAN BELANJA

PAGU(Rp)

PERHITUNGAN TAHUN 2011

SALDO KET.VOLUME HARGA SATUAN

JUMLAH BIAYA

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7=3-6) (8)1 BELANJA OPERASIONAL - - Rp.

- ……………………………….- ………………………………- ……………………………….- ………………………………- ………………………………..- …………………………………

Rp.Rp.Rp.Rp.Rp.Rp.

…………..…………..…………..…………..…………..…………..

Rp.Rp.Rp.Rp.Rp.Rp.

Rp.Rp.Rp.Rp.Rp.Rp.

Rp.Rp.Rp.Rp.Rp.Rp.

2 BELANJA PEMBERDAYAAN

- - Rp.

- ……………………………….- ………………………………- ……………………………….- ………………………………- ………………………………..- …………………………………

Rp.Rp.Rp.Rp.Rp.Rp.

…………..…………..…………..…………..…………..…………..

Rp.Rp.Rp.Rp.Rp.Rp.

Rp.Rp.Rp.Rp.Rp.Rp.

Rp.Rp.Rp.Rp.Rp.Rp.