ismantogurupenjas.files.wordpress.com …  · web viewpermainan ini akan berjalan dengan baik...

19
Tugas Mata Kuliah Kinesiologi dan Biomekanik ANALISIS KINESIOLOGI DAN BIOMEKANIK DALAM PERMAINAN BOLAVOLI Makalah ini disusun sebagai tugas mata kuliah kinesiologi dan biomekanik OLEH : ISMANTO REG. PROGRAM PASCA SARJANA PENDIDIKAN OLAH RAGA INSTITUT KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN ISMANTO, email www. [email protected] [email protected]

Upload: lamtu

Post on 30-Jan-2018

247 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: ismantogurupenjas.files.wordpress.com …  · Web viewPermainan ini akan berjalan dengan baik apabila setiap pemain minimal telah menguasai teknik ... memukul, dan kaki harus

Tugas Mata Kuliah Kinesiologi dan Biomekanik

ANALISIS KINESIOLOGI DAN BIOMEKANIK DALAM

PERMAINAN BOLAVOLIMakalah ini disusun sebagai tugas

mata kuliah kinesiologi dan biomekanik

OLEH :ISMANTO

REG.

PROGRAM PASCA SARJANA PENDIDIKAN OLAH RAGA

INSTITUT KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKANBUDI UTOMO MALANG

Jl. Simpang Arjuna 14 Malang

ISMANTO, email www. [email protected]@wordpress.com

Page 2: ismantogurupenjas.files.wordpress.com …  · Web viewPermainan ini akan berjalan dengan baik apabila setiap pemain minimal telah menguasai teknik ... memukul, dan kaki harus

Tugas Mata Kuliah Kinesiologi dan Biomekanik

BAB I

PENDAHULUAN

            Permainan bolavoli pada dasarnya merupakan permainan yang menyenangkan sehingga mereka yang memainkan akan merasa senang dan membuat kesegaran jasmaninya meningkat karena permainan ini banyak melibatkan otot-otot besar dan fungsi organ tubuh. Permainan ini dipakai dalam olahraga pendidikan disekolah ( pendidikan jasmani ), kantor maupun dimiliter,juga digunakan untuk rekreasi di waktu jenuh setelah melakukan aktivitas. Perkembangan bolavoli sangat cepat seiring dengan perkembangan olahraga sehingga bolavoli tidak hanya untuk rekreasi dan untuk mengisi waktu luang tetapi berkembang sebagai suatu profesi dan menuntut prestasi tinggi.

            Menurut Sugiono, (1996:42) Permainan bolavoli merupakan cabang olahraga beregu yang dimainkan oleh enam orang setiap team. Permainan ini akan berjalan dengan baik apabila setiap pemain minimal telah menguasai teknik dasar bermain bolavoli.

            Dalam peraturan permainan bolavoli, (2005:1) bolavoli adalah olahraga yang dimainkan oleh dua team dalam satu lapangan yang dipisahkan oleh sebuah net. Terdapat versi yang berbeda tentang jumlah pemain, jenis/ukuran lapangan, angka kemenangan yang digunakan, untuk keperluan tertentu. Namun pada hakikatnya permainan bolavoli bermaksud menyebarluaskan kemahiran bermain kepada setiap orang yang meminatinya.

            Dengan demikian dapat ditarik kesimpulan bahwa permainan bolavoli adalah permainan yang dimainkan oleh enam orang tiap team dan dilakukan di lapangan yang bentuknya persegi panjang, ditengahnya dibatasi net yang fungsinya untuk memisahkan pemain antar team. Teknik dasar sangat besar pengaruhnya terhadap permainan ini, baik dan jeleknya permainan tergantung penguasaan teknik dasar pemain dan penegakan peraturan permainan oleh wasit.

Di negara-negara yang maju perbola voliannya seperti cuba, brasil, china dan sebagainya selalu mengedepankan pendekatan sains dalam latihannya. Bahkan olahraga sebagai profesi yang menjanjikan karena didalamnya telah dicampur dengan bisnis yang bisa mendatangkan uang yang sangat besar. Hal ini juga menunjukkan bahwa olahraga juga telah memasuki dunia entertaiment. Atlit juara dan yang berketrampilan bagus akan mendapatkan penghargaan dari kalangan masyarakat dunia. Keberhasilan bermain bola voli tentunya tidak ditempuh dengan mudah melainkan malaui proses yang sangat panjang dalam suatu sesi-sesi latihan yang bermutu. Latihan tersebut ternyata setelah ditelusuri, memang peran ilmu pengetahuan dan teknologi menduduki posisi yang sangat penting.Dengan melakukan latihan ,bimbingan pelatih yang paham benar terhadap ilmu keolahragaan tersebut, seperti ilmu kepelatihan, biomekanika dan anatomi tubuh manusia atlit itu dapat berkembang secara optimal dan dapat memperoleh hasil yang maksimal.Sekarang jika kita lihat kondisi didalam negeri, ternyata belum mampu menghasilkan pemain bola voli yang dapat menjadi kebanggaan bangsa. Berbagai upaya telah dilakukan pemerintah untuk menaikkan harkat martabat bangsa memalui olahraga. Tetapi hasilnya malah sebaliknya dimana ISMANTO, email www. [email protected]@wordpress.com

Page 3: ismantogurupenjas.files.wordpress.com …  · Web viewPermainan ini akan berjalan dengan baik apabila setiap pemain minimal telah menguasai teknik ... memukul, dan kaki harus

Tugas Mata Kuliah Kinesiologi dan Biomekanik

prestasi olahraga Indonesia di even-even regional maupun internasional mengalami penurunan.Banyak faktor yang meyebabkan kondisi ini terjadi, salah satunya adalah sumberdaya pelatih yang kurang mendukung. Pelatih di Indonesia kebanyakan mereka yang mantan atlet lalu melatih. Tentunya mereka kurang memahami ilmu pendukung dari kepelatihan seperti biomekanika. Seharusnya untuk mempelajari satu teknik gerakan, harus dianalisis terlebih dahulu karakter gerakannya secara anatomi dan biomekanika, sehingga dapat menjadi acuan untuk membuat program latihan yang sesuai.

Untuk itu penulis berusaha memaparkan analisis gerakan cabang olahraga bola voli melalui tijauan sudut osteologi, kinesiologi dan arthropologi. Olehkarena teknik gerakan bola voli sangat banyak maka penulis mengambil gerakan spike saja karena gerakan spike ini adalah andalan dari penyerangan yang sangat menguntungkan dalam perolehan angka.

B.   Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dikemukakan diatas, maka masalah dalam makalah ini dapat dirumuskan sebagai berikut adalah

1. Bagaimana gerakan biomekanik spike dalam bola voli dilihat dari sudut osteologi2. Bagaimana gerakan biomekanik spike dalam bola voli dilihat dari sudut myologi3. Bagaimana gerakan biomekanik spike dalam bola voli dilihat dari sudut arthropologi4. Bagaimana gerakan biomekanik spike dalam bola voli dilihat dari sudut kinesiologi

ISMANTO, email www. [email protected]@wordpress.com

Page 4: ismantogurupenjas.files.wordpress.com …  · Web viewPermainan ini akan berjalan dengan baik apabila setiap pemain minimal telah menguasai teknik ... memukul, dan kaki harus

Tugas Mata Kuliah Kinesiologi dan Biomekanik

BAB II

PEMBAHASAN

A. Tinjauan osteologi

Tolakan (teke off )

Pada tahap tolakan ini, kaki berikutnya dilangkahkan hingga kedua telapak kaki hampir sejajar dan

salah satu kaki agak ke depan sedikit untuk mengerem gerak ke depan, dan sebagai persiapan

meloncat ke arah vertikal. Kedua lengan diayun ke belakang atas sebatas kemampuan berupa gerak

rotasi bahu. Bersamaan dengan gerakan ini, kaki ditekuk sehingga lutut membentuk sudut kurang

lebih 110º yang merupakan sudut yang efektif untuk menolak karena  dengan  sudut tarikan otot

yang besar akan menghasilkan gaya besar, terlebih karena sudut ini bekerja pada sendi lutut yang

mempunyai sistem katrol anatomik pada sendi lutut yang bersifat ellipsoidea rangkap (sendi bujur

telur).

Setelah itu badan siap untuk meloncat dengan berat badan lebih banyak bertumpu pada kaki

yang depan. Gerakan ini merupakan gerak fleksi tungkai bawah  (flexi genu) yang melibatkan otot 

hamstring dan gerak  dorsoflexi yang melibatkan otot  tibialis anterio untuk persiapan menolak.

Tahap menolak secara kontinu (eksplosif ) dilanjutkan gerakan meloncat dengan tumit dan jari kaki

menghentak tanah. Gerakan ini merupakan gerak ekstensi tungkai bawah (ekstensi  genu) yang

melibatkan tulang pipa femur, tulang fibula, tulang tibia , dan ditelapak kaki ada tulang tarsais,

tulang meta tartais dan tulang phalanges.

ISMANTO, email www. [email protected]@wordpress.com

Page 5: ismantogurupenjas.files.wordpress.com …  · Web viewPermainan ini akan berjalan dengan baik apabila setiap pemain minimal telah menguasai teknik ... memukul, dan kaki harus

Tugas Mata Kuliah Kinesiologi dan Biomekanik

Pukulan ( impact )

Sesaat setelah meloncat ketika tubuh melayang di udara posisi togok membusur ke

belakang, yang merupakan gerak hiperekstensi togok (kayang). Telapak kaki, pergelangan kaki,

panggul, dan togok digerakkan serasi untuk memperoleh rangkaian gerak yang sempurna agar

terwujud gerakan eksplosif dan loncatan vertikal.

Sambil meloncat kedua lengan  diayunkan ke depan atas yang merupakan gerak rotasi bahu

ke atas (anteflexi) pada sendi bahu yang bersifat globoidea (sendi peluru). Gerakan ini akan

melibatkan tulang clavicula, tulang  humerus, tulang radius, tulang ulna , tulang carpais, tulang

metacarpais dan phalanges

ISMANTO, email www. [email protected]@wordpress.com

Page 6: ismantogurupenjas.files.wordpress.com …  · Web viewPermainan ini akan berjalan dengan baik apabila setiap pemain minimal telah menguasai teknik ... memukul, dan kaki harus

Tugas Mata Kuliah Kinesiologi dan Biomekanik

Sesaat setelah meloncat ketika tubuh melayang di udara posisi togok membusur ke

belakang, yang merupakan gerak hiperekstensi togok (kayang). Telapak kaki, pergelangan kaki,

panggul, dan togok digerakkan serasi untuk memperoleh rangkaian gerak yang sempurna agar

terwujud gerakan eksplosif dan loncatan vertikal.

B. Tinjauan Arthropologi

Untuk gerakan tolakan melibatkan sendi panggul yaitu antara tulang femur dan hipbone . pada pangkal femur ( head of femur ) akan masuk ke mangkokan sendi hipbone sehingga sendi ini bisa diputar.

Kemudian dipersendian lutut akan melibatkan tulang femur dan tulang fibula dan tibia.

Disendi lutut ini terdapat tulang patela yang fungsinya membatasi gerakan kedepan sendi tersebut.

Supaya antar tulang tidak terjadi geseran maka ada bantalan sendi ( discus ) dan dibalut dengan

ligamen ( lateral collateral ligamens dan medial collateral ligamens.

ISMANTO, email www. [email protected]@wordpress.com

Page 7: ismantogurupenjas.files.wordpress.com …  · Web viewPermainan ini akan berjalan dengan baik apabila setiap pemain minimal telah menguasai teknik ... memukul, dan kaki harus

Tugas Mata Kuliah Kinesiologi dan Biomekanik

Sendi pergelangan kaki yang dibentuk oleh tulang fibula dan tibia, tulang tarsus ( calcaneus, talus,

navicular, medial cunelform ) tulang metatarsals dan phalanges yang dibungkus dengan ligamen.

Sendi ini merupakan sendi geser

C. Tinjauan Myologi

Gerakan fleksi tungkai bawah  (flexi genu) yang melibatkan otot  hamstring dan gerak  dorsoflexi

yang melibatkan otot  tibialis anterio untuk persiapan menolak.

Tahap menolak secara kontinu (eksplosif ) dilanjutkan gerakan meloncat dengan tumit dan jari kaki

menghentak tanah. Gerakan ini merupakan gerak ekstensi tungkai bawah (ekstensi  genu) yang melibatkan

otot  biceps feimoris, sartonius, gracilis, semimembranosus, semitendinosus dan gerakan  plantarflexi yang

melibatkan otot  gastrocnemius, soleus, calcaneal tendon, peroneus brevis, flexor retinaculum, flexor

digitorum longus, peroneal retinacula. Semakin kuat otot –otot yang terlibat semakin besar daya nya dan

lompatannya juga semakin tinggi. Otot tungkai atas yang terlibat adalah otot gluteus medius, gluteus

maximus, adductor magnus, vastus lateralis covered by fascia.

ISMANTO, email www. [email protected]@wordpress.com

Page 8: ismantogurupenjas.files.wordpress.com …  · Web viewPermainan ini akan berjalan dengan baik apabila setiap pemain minimal telah menguasai teknik ... memukul, dan kaki harus

Tugas Mata Kuliah Kinesiologi dan Biomekanik

Sambil meloncat kedua lengan  diayunkan ke depan atas yang merupakan gerak rotasi bahu ke atas

(anteflexi) pada sendi bahu yang bersifat globoidea (sendi peluru). Gerakan ini akan melibatkan tulang  

dengan melibatkan otot trapezius , otot  deltoideus, otot  pectoralis major, otot biceps brachii, dan otot

coracobrachialis. JugaSesaat setelah meloncat ketika tubuh melayang di udara posisi togok membusur ke

belakang, yang merupakan gerak hiperekstensi togok (kayang). Telapak kaki, pergelangan kaki, panggul, dan

togok digerakkan serasi untuk memperoleh rangkaian gerak yang sempurna agar terwujud gerakan eksplosif

dan loncatan vertikal.

ISMANTO, email www. [email protected]@wordpress.com

Page 9: ismantogurupenjas.files.wordpress.com …  · Web viewPermainan ini akan berjalan dengan baik apabila setiap pemain minimal telah menguasai teknik ... memukul, dan kaki harus

Tugas Mata Kuliah Kinesiologi dan Biomekanik

1)      Pukulan ( Impact )

Keterampilan ini merupakan kerja koordinasi mata tangan dalam upaya menepatkan saat yang tepat

dari jangkauan lompatan yang tertinggi dengan keberadaan bola yang jatuh. Dalam fase ini kerja otot-otot

perut dan punggung sangatlah dominan

Ketika tubuh melayang di udara, jarak bola di depan atas sejangkauan lengan pemukul. Segera

lengan dilecutkan ke belakang kepala dan dengan cepat lecutkan lengan ke depan sejauh jangkauan atau

raihan legan terpanjang dan tertinggi. Bola dipukul secepat dan setinggi mungkin dengan perkenaan bola dan

telapak tangan tepat pada bagian tengah atas bola. Pergelangan tangan aktif menghentak ke depan dengan

telapak tangan dan jari menutup bola yang merupakan gerak fleksi pergelangan tangan dengan melibatkan

otot flexor carpi radialis dan otot flexor pollicis longus pada sendi pergelngan tangan yang bersifat

ellipsoidea (sendi bujur telur).

Setelah perkenaan dengan bola, lengan pemukul membuat gerakan lanjutan ke arah garis tengah

badan (gerak retrofleksi) yang melibatkan otot deltoideus, otot pectoralis major,dan otot lactisimus dorsi,

dengan diikuti gerak tubuh membungkuk (gerak fleksi togok) yang melibatkan otot abdominis dan otot

pectineus. Gerakan lecutan lengan, telapak tangan, togok, tangan yang tidak memukul, dan kaki harus

harmonis dan eksplosif untuk menjaga keseimbangan saat berada di udara. Pukulan yang benar akan

menghasilkan jalannya bola yang keras dan cepat menurun ke tanah dengan putaran yang cepat ke arah

depan (top spin).

Pukulan menjadi penting juga untuk menunjukkan pukulan yang terkuat. Dengan kuatnya pukulan

memberikan peluang untuk mendapatkan poin. Saat memukul, otot yang terlibat langsung adalah kelompok

bahu seperti deltoid, travezeus dan triceps serta otot lengan bagian bawah.

ISMANTO, email www. [email protected]@wordpress.com

Page 10: ismantogurupenjas.files.wordpress.com …  · Web viewPermainan ini akan berjalan dengan baik apabila setiap pemain minimal telah menguasai teknik ... memukul, dan kaki harus

Tugas Mata Kuliah Kinesiologi dan Biomekanik

2)      Pendaratan.

Dalam fase pendaratan, otot-otot tungkai menjadi domonan pula dalam menahan berat badan.

Gerakan selanjutnya setelah memukul bola di atas net adalah mendarat dengan kedua kaki mengeper dengan

menekuk lutut (gerak fleksi tungkai bawah) yang lentur untuk meredam perkenaan kaki dengan tanah.

Pendaratan dilekukan dengan jari-jari kaki (telapak kaki bagian depan) dan sikap badan condong ke depan

dengan memperlambat gerakan. Perlambatan gerakan dilakukan untuk memperkecil momentum hingga

menjadi nol (berhenti bergerak) untuk mencegah cedera dalam bentuk kerusakan sendi.

Tinjauan Kinesiologi Spike dalam permainan bola voli

Spike atau biasa pula disebut dengan serangan merupakan suatu bentuk pukulan permainan yang sangat berperan dalam bermain bola voli, oleh karena teknik ini paling efektif untuk mematikan pertahanan lawan atau mematikan bola dilapangan lawan dan sekaligus untuk dapat meraih point. Oleh sebab itu teknik spike sangat perlu dikuasai oleh seorang pemain bola voli, sebab regu yang memiliki spiker yang baik mempunyai peluang yang besar untuk memenangkan permainan dalam suatu pertandingan.

Akan tetapi untuk dapat memiliki kemampuan spike bola voli yang baik, maka pemain tersebut harus dapat memadukan berbagai kemampuan kondisi fisik yang diduga dapat menunjang kemampuan melakukan spike bola voli dengan baik yakni teke off ( tolakan kaki ), pukulan lengan dan tangan dan gaya ikutan ( follofing ) .

Spike dalam permainan bolavoli merupakan suatu gerak kerja yang bertujuan untuk mematikan pertahanan lawan. Oleh sebab itu yang perlu diperhatikan dalam melakukan spike adalah kecepatan dan ketepatan mengarahkan bola, dimana seorang pemain melompat tinggi untuk memukul bola yang bergerak dengan tenaga dan arah yang tepat serta melampaui jaring/net.

ISMANTO, email www. [email protected]@wordpress.com

Page 11: ismantogurupenjas.files.wordpress.com …  · Web viewPermainan ini akan berjalan dengan baik apabila setiap pemain minimal telah menguasai teknik ... memukul, dan kaki harus

Tugas Mata Kuliah Kinesiologi dan Biomekanik

 

3.    Take off / awalan Daya ledak

Daya ledak biasa juga disebut dengan istilah power yang sangat dibutuhkan dalam berbagai cabang olahraga apalagi olahraga itu menuntut suatu aktivitas yang berat dan cepat atau kegiatan itu harus dilakukan dalam waktu yang sesingkat mungkin dengan beban berat. Untuk mampu melaksanakan aktivitas seperti itu diperlukan perpaduan antara kekuatan dan kecepatan otot yang dikerahkan secara bersama-sama dalam mengatasi tahanan beban dalam waktu yang relative singkat.

Pada tahap pukulan , tubuh bergerak keatas karena tolakan gerakan eksplosif dari otot tungkai sehingga terjadi momentum, kemudian lengan dibawa kebelakang dengan menekuk pada sendi siku kemudian gerakkan dimulai dari gerak putar sendi bahu sehingga lengan kedepan dengan siku terlebih dahulu. Timing bola dan tangan harus tepat , bola dipukul dengan posisi jari-jari tangan terbuka dan dari pergelangan tangan terjadi sendi geser.

SISTEM PENGUNGKIT

Gerakan memukul bola pada waktu spike dapat digambarkan sebagai sistem Pengungkit I. Ketika spiker memukul bola maka sumbu putaran terletak antara beban dan gaya. Sendi siku (ekstensi sendi siku/articulatio cubiti) yang menggerakkan incertio tricep brachii dan lengan bawah dan tangan. Sendi siku menggerakkan lengan bawah dan tangan yang terdapat berat ( bola ), sehingga incertio tricep brachii akan tergerak dan memberikan gaya. Dengan adanya pergerakan sistem sendi yang merupakan jenis pengungkit I, maka sendi siku incertio tricep brachii memberikan gaya pada berat yang ada pada tangan sehingga bola dapat bergerak ( serangan kelapangan lawan ).

Gerak parabola merupakan gerak yang “unik”. Gerak ini merupakan perpaduan dari gerak lurus beraturan pada sumbu horizontal (sumbu X) dan gerak lurus berubah beraturan (gerak vertikal) pada sumbu vertikal (sumbu Y). Dikatakan gerak lurus berubah beraturan (GLBB) karena pada sumbu vertikal bekerja gaya gravitasi bumi sehingga gerak ini memiliki percepatan tetap yaitu percepatan gravitasi bumi (g).

Perhatikanlah gambar berikut !

Tag Technorati: {grup-tag}Materi Fisika

Vektor Kecepatan pada gerak parabola

Pada saat benda bergerak sepanjang sumbu X, benda melakukan gerak lurus beraturan (GLB) sehingga kecepatannya SELALU TETAP. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa kecepatan di setiap titik pada sumbu X selalu sama.

Sedangkan ketika benda bergerak sepanjang sumbu Y, benda melakukan GLBB (lebih tepatnya adalah gerak vertikal ke atas dan vertikal ke bawah) sehingga kecepatannya selalu dipengaruhi oleh percepatan gravitasi (g).

ISMANTO, email www. [email protected]@wordpress.com

Page 12: ismantogurupenjas.files.wordpress.com …  · Web viewPermainan ini akan berjalan dengan baik apabila setiap pemain minimal telah menguasai teknik ... memukul, dan kaki harus

Tugas Mata Kuliah Kinesiologi dan Biomekanik

Lebih jelasnya, kecepatan pada gerak parabola jika diuraikan pada sumbu X dan sumbu Y dinyatakan sebagai berikut :

Kecepatan pada sumbu X : Kecepatan pada sumbu Y :

Vtx = V0x = V0 cos Vty = V0y – gt = V0 sin – gt

(Ingat : pada saat berada di titik tertinggi, nilai Vty = 0)

Vektor Posisi pada gerak parabola

Posisi suatu benda dalam gerak parabola dinyatakan dalam X (posisi di sumbu X) dan Y (posisi di sumbu Y).

Di sumbu X, benda melakukan GLB sehingga posisinya dapat dinyatakan sebagai : X = V0x . t

Di sumbu Y, benda melakukan gerak vertikal sehingga posisinya dapat dinyatakan sebagai : Y = V0y . t – ½ gt2

Perlu diperhatikan bahwa t (waktu) menyesuaikan dengan posisi (letak) bendanya.

Waktu (t) pada gerak parabola

Waktu yang dibahas di sini adalah waktu yang diperlukan benda ketika mencapai titik tertinggi dan titik terjauh.

Waktu untuk mencapai TITIK TERTINGGI / TITIK PUNCAK (tnaik )

Syarat benda mencapai titik tertinggi adalah : Vty = 0

Vty = 0

V0y – g.tnaik = 0

V0y = g . tnaik

tnaik = V0y / g

Jadi waktu yang dibutuhkan untuk mencapai titik tertinggi adalah :

tnaik = V0y / g

Waktu untuk mencapai TITIK TERJAUH (tR)

Waktu yang diperlukan benda untuk mencapai titik terjauh adalah dua kali waktu yang diperlukan benda untuk mencapai titik tertinggi.

Jadi tR = 2 V0y / g

HUKUM NEWTON

Hukum Newton terdiri dari tiga bagian yakni :

ISMANTO, email www. [email protected]@wordpress.com

Page 13: ismantogurupenjas.files.wordpress.com …  · Web viewPermainan ini akan berjalan dengan baik apabila setiap pemain minimal telah menguasai teknik ... memukul, dan kaki harus

Tugas Mata Kuliah Kinesiologi dan Biomekanik

Hukum I : Hukum Kelembaman (Law of intertia)“Suatu benda akan tetap dalam keadaan diam atau dalam keadaan gerak kecuali karena pengaruh gaya yang merubah keadaannya.”Hukum II : Hukum Percepatan (law of acceleration)“Percepatan suatu benda karena suatu gaya berbanding lurus dengan gaya penyababnya”Hukum III : Hukum Reaksi (Law of reaction)“Setiap aksi selalu ada rekasi yang sama dan berlawanan”

Aplikasi hukum newton terhadap spike bola voli.

1. 1. Hukum I : Hukum Kelembaman (Law of intertia)

Ketika spiker tidak diberi umpan oleh tosser maka spiker akan diam tidak bergerak. Hal ini sesuai dengan pernyataan pada hukum Newton I yakni Hukum Kelembaman yang menyatakan suatu benda akan tetap dalam keadaan diam atau dalam keadaan gerak kecuali karena pengaruh gaya yang merubah keadaannya

1. 2. Hukum II : Hukum Percepatan (law of acceleration)

Pada saat spiker diberi umpan maka segera mengambil posisi atau awalan, kaki melangka dan dilanjutkan meloncat ( menumpuh pada kedua kaki ) sehingga tubuh terangkat keatas. Penjelasan di atas sesuai dengan pernyataan pada Hukum Newton II yakni Hukum Percepatan yang menyebutkan bahwa Percepatan suatu benda karena suatu gaya berbanding lurus dengan gaya penyababnya.

1. 3. Hukum III : Hukum Reaksi (Law of reaction)

Pada saat memukul bola lengan dan tangan yang bergerak akan terkena bola sehingga bola tersebut terdorongnya. Hal tersebut sesuai dengan pernyataan hukum Newton III yakni Hukum Reaksi yang berbunyi setiap aksi selalu ada rekasi yang sama dan berlawanan

BAB III

KESIMPULAN

Untuk bermain bola voli yang baik kita harus paham teknik dasar bola voli yaitu service,

passing atas dan bawah, spike dan block. Disamping itu yang tidak kalah pentingnya adalah

memahami biomekanik dan kinesiologi karena keduanya ini akan menentukan mutu gerak atau

teknik yang dipelajari.

Untuk mendapatkan spike yang optimal para pelatih, guru dan atlit itu sendiri harus tahu kinesiologi

dan biomekanika. Dimulai dari gerakan tumpuan yang merupakan gerak fleksi tungkai bawah  (flexi genu)

yang melibatkan otot  hamstring dan gerak  dorsoflexi yang melibatkan otot  tibialis anterio untuk persiapan

menolak. Tahap ini menolak secara kontinu (eksplosif ) dilanjutkan gerakan meloncat dengan tumit dan jari

kaki menghentak tanah. Gerakan ini merupakan gerak ekstensi tungkai bawah (ekstensi  genu) yang

melibatkan otot  quadricep feimoris dan gerakan  plantarflexi yang melibatkan otot  gastrocnemius.

ISMANTO, email www. [email protected]@wordpress.com

Page 14: ismantogurupenjas.files.wordpress.com …  · Web viewPermainan ini akan berjalan dengan baik apabila setiap pemain minimal telah menguasai teknik ... memukul, dan kaki harus

Tugas Mata Kuliah Kinesiologi dan Biomekanik

Sambil meloncat kedua lengan  diayunkan ke depan atas yang merupakan gerak rotasi bahu ke atas

(anteflexi) pada sendi bahu yang bersifat globoidea (sendi peluru). Gerakan ini akan melibatkan tulang  

dengan melibatkan otot trapezius , otot  deltoideus, otot  pectoralis major, otot biceps brachii, dan otot

coracobrachialis. JugaSesaat setelah meloncat ketika tubuh melayang di udara posisi togok membusur ke

belakang, yang merupakan gerak hiperekstensi togok (kayang). Telapak kaki, pergelangan kaki, panggul, dan

togok digerakkan serasi untuk memperoleh rangkaian gerak yang sempurna agar terwujud gerakan eksplosif

dan loncatan vertikal.

Ketika tubuh melayang di udara, jarak bola di depan atas sejangkauan lengan pemukul. Segera

lengan dilecutkan ke belakang kepala dan dengan cepat lecutkan lengan ke depan sejauh jangkauan atau

raihan legan terpanjang dan tertinggi. Bola dipukul secepat dan setinggi mungkin dengan perkenaan bola dan

telapak tangan tepat pada bagian tengah atas bola. Pergelangan tangan aktif menghentak ke depan dengan

telapak tangan dan jari menutup bola yang merupakan gerak fleksi pergelangan tangan dengan melibatkan

otot flexor carpi radialis dan otot flexor pollicis longus pada sendi pergelngan tangan yang bersifat

ellipsoidea (sendi bujur telur).

Setelah perkenaan dengan bola, lengan pemukul membuat gerakan lanjutan ke arah garis tengah

badan (gerak retrofleksi) yang melibatkan otot deltoideus, otot pectoralis major,dan otot lactisimus dorsi,

dengan diikuti gerak tubuh membungkuk (gerak fleksi togok) yang melibatkan otot abdominis dan otot

pectineus. Gerakan lecutan lengan, telapak tangan, togok, tangan yang tidak memukul, dan kaki harus

harmonis dan eksplosif untuk menjaga keseimbangan saat berada di udara. Pukulan yang benar akan

menghasilkan jalannya bola yang keras dan cepat menurun ke tanah dengan putaran yang cepat ke arah

depan (top spin).

Dalam fase pendaratan, otot-otot tungkai menjadi domonan pula dalam menahan berat badan.

Gerakan selanjutnya setelah memukul bola di atas net adalah mendarat dengan kedua kaki mengeper dengan

menekuk lutut (gerak fleksi tungkai bawah) yang lentur untuk meredam perkenaan kaki dengan tanah.

Pendaratan dilekukan dengan jari-jari kaki (telapak kaki bagian depan) dan sikap badan condong ke depan

dengan memperlambat gerakan. Perlambatan gerakan dilakukan untuk memperkecil momentum hingga

menjadi nol (berhenti bergerak) untuk mencegah cedera dalam bentuk kerusakan sendi.

ISMANTO, email www. [email protected]@wordpress.com

Page 15: ismantogurupenjas.files.wordpress.com …  · Web viewPermainan ini akan berjalan dengan baik apabila setiap pemain minimal telah menguasai teknik ... memukul, dan kaki harus

Tugas Mata Kuliah Kinesiologi dan Biomekanik

ISMANTO, email www. [email protected]@wordpress.com