instrumen musik aerofon

27
Instrumen musik Aerofon

Upload: shafitri-indah-pratiwi

Post on 10-Aug-2015

1.039 views

Category:

Documents


21 download

TRANSCRIPT

Page 1: Instrumen Musik Aerofon

Instrumen musik Aerofon

Page 2: Instrumen Musik Aerofon

1. PengertianAerofon/alat musik tiup, adalah alat musik yang sumber bunyinya berasal dari hembusan udara pada rongga dengan cara ditiup.Aerofon merupakan suatu alat musik yang mengandung suatu jenis penalun (resonator), biasanya suatu tabung, yang kolom udara di dalamnya digetarkan dengan cara meniup ke atau melalui suatu tempat di ujung penalun. Titinada (pitch) getaran ditentukan oleh panjang tabung dan modifikasi manual panjang efektif kolom getar udara.

Page 3: Instrumen Musik Aerofon

2. Cara Memperoleh Nada Pada Instrumen Musik Aerofon

• Mengubah panjang kolom udara getar dengan mengubah panjang efektif tabung dengan menutup atau membuka lubang di sisi tabung. Ini dapat dilakukan dengan menutup lubang dengan jari atau menekan suatu kunci yang akan menutup lubang. Metode ini digunakan oleh hampir semua alat musik tiup kayu(woodwind instrument).

• Mengubah panjang kolom udara getar dengan mengubah panjang tabung melalui pengaturan katup (lihat katup putar dan katup piston) yang melalukan udara melalui tabung tambahan sehingga meningkatkan panjang keseluruhan tabung, dan menurunkan titinada dasar. Metode ini digunakan oleh hampir semua alat musik tiup logam (brass instrument).

• Mengubah panjang kolom udara getar dengan memperpanjang tabung menggunakan mekanisme geser. Metode ini digunakan misalnya oleh trombon.

• Menggetarkan kolom udara pada berbagai harmoni tanpa mengubah panjang kolom udara.

Page 4: Instrumen Musik Aerofon

3. Macam-macam instrumen musik Aerofon

A. Instrumen musik tiup Kayu>> Instrumen musik tiup kayu(woodwind

instrument) merupakan instrumen musik yang menghasilkan suara dari getaran pada celah sempit yang terdapat pada tepi instrumen saat ditiup oleh pemainnya. Kebanyakan instrumen musik ini dulu dibuat dari kayu, namun sekarang umumnya terbuat dari bahan lain seperti logam atau plastik.

Page 5: Instrumen Musik Aerofon

*Flute/SerulingFlute adalah instrumen musik dari keluarga woodwind. Suara flute berkarakter lembut dan dapat dikombinasikan dengan instrumen lainnya dengan baik. Terbuat dari bahan tulang atau sejenis batang pohon yang berlubang. Kini, flute telah mengalami sentuhan modern. Flute modern untuk profesional umumnya terbuat dari perak, emas atau kombinasi keduanya. Sedangkan flute untuk siswa umumnya terbuat dari nikel-perak, atau logam yang dilapisi perak dan flute tradisional yaitu umumnya terbuat dari kayu. Sebuah Flute/suling akan menghasilkan suara ketika aliran udara diarahkan di sebuah lubang yang menciptakan getaran udara di lubang.

Page 6: Instrumen Musik Aerofon

* KlarinetKlarinet adalah instrumen musik dari keluarga woodwind. Namanya diambil dari penambahan akhiran "-et" yang berarti "kecil" pada kata Itali "clarino" yang berarti "trompet".Klarinet merupakan keluarga instrumen terbesar, dengan ukuran dan pitch yang berbeda-beda. Kata klarinet umumnya merujuk pada soprano klarinet B♭, yang merupakan klarinet terumum.Pemain klarinet disebut klarinetis.

Page 7: Instrumen Musik Aerofon

* Saluangmerupakan alat musik tiup kayu yang berasal dari Indonesia. Alat musik tiup ini terbuat dari bambu. Alat musik ini berasal dari Minangkabau, Sumatera Barat. Saluang termasuk alat musik tiup sejenis suling. Ukuran panjangnya sekitar 40-60 cm dan berdiameter 3-4 cm. Orang yang memainkan Saluang harus memiliki kekuatan pernapasan yang baik karena nada-nada yang dimainkan terus menerus tanpa jeda.

Page 8: Instrumen Musik Aerofon

*Sarune Kalee/Serunai

Instrumen tiup ini berasal dari Aceh. Sarune Kalee termasuk alat musik tiup sejenis Klarinet. Alat musik tiup ini terbuat dari kayu, bagian pangkal kecil serta di bagian ujungnya besar menyerupai corong. Dibagian pangkal terdapat piringan penahan bibir peniup yang terbuat dari kuningan yang disebut perise. Alat ini dimainkan bersama genderang dan rapai dalam upacara-upacara maupun dalam mengiringi tarian-tarian tradisional.

Page 9: Instrumen Musik Aerofon

*Daegeum daegeum (taegum,daegum atau taegŭm)

adalah seruling bambu yang melintang besar digunakan dalam musik tradisional Korea. Ia memiliki membran berdengung yang memberikan khusus timbre . Hal ini digunakan di pengadilan, aristokrat, musik rakyat, serta musik klasik kontemporer , musik populer, dan skor film.

Page 10: Instrumen Musik Aerofon

*RekorderRekorder termasuk alat musik tiup yang nadanya dihasilkan dengan membuka tutup lubang-lubangnya. Ada 8 lubang yang bisa dibuka tutup, 7 lubang di atas dan 1 lubang di bawah. posisi jari adalah sebagai berikut:-lubang di bawah untuk jari jempol kiri-lubang pertama dekat mulut dengan jari telunjuk kiri-lubang kedua dengan jari tengah kiri-lubang ketiga dengan jari manis kiri-lubang keempat dengan jari telunjuk kanan-lubang kelima dengan jari tengah kanan-lubang keenam dengan jari manis kanan-dan lubang ketujuh dengan jari kelingking kanan

Cara meniup perlu dilatih dengan baik, supaya suara yang dihasilkan lebih baik. Jika meniup terlalu keras, suara yang dihasilkan akan pecah.Rekorder yang umum dipakai siswa siswi sekolah adalah rekorder soprano. selain soprano ada juga rekorder sopranino, alto, tenor dan bas. Masing-masing rekorder ini memiliki ambitus (rentang nada) yang berbeda-beda. rekorder soprano berbasis nada C, jadi nada terendah adalah c'. sedangkan sopranino dan alto berbasis nada F. Hanya saja antara sopranino dan alto tone-nya berbeda 1 oktaf.

Page 11: Instrumen Musik Aerofon

B. Instrumen musik tiup logam>> Instrumen musik tiup logam atau brass instrument adalah alat musik yang menghasilkan suara yang berasal dari getaran bibir pemainnya saat meniup melalui tabung resonator (pada jenis instrumen tertentu disebut sebagai mouthpiece). Instrumen musik ini dikenal juga sebagai labrosones, yang berarti instrumen yang dibunyikan oleh getaran bibir.

Page 12: Instrumen Musik Aerofon

* French Horn

Meski terdengar asing bagi telinga masyarakat Indonesia, French Horn ini sangatlah familiar di kalangan pecinta Marching Band. Alat musik ini memiliki corong yang menghadap ke depan (front-bell) sehingga suara yang dihasilkannya sesuai dengan arah pemainnya. French Horn juga kadang disertakan dalam konser-konser musik klasik . Alat musik ini dapat mengeluarkan suara yang berbeda-beda. Baik suara yang terdengar sangat halus hingga yang sangat keras. French Horn memiliki tiga katup pengatur yang dimainkan dengan tangan kiri.

Page 13: Instrumen Musik Aerofon

* TerompetTerompet juga merupakan instrumen musik keluarga alat musik tiup logam (brasswind). Terompet ini dapat dibedakan menjadi beberapa jenis, seperti terompet B , C, D, ♭E , E, F, G, dan A. Terompet C paling umum ♭dimainkan dalam orkestra Amerika. Terompet C dapat memberikan suara yang lebih cerah dengan bentuk yang lebih kecil dibanding jenis terompet B .♭

Page 14: Instrumen Musik Aerofon

* TromboneSeperti pada alat musik tiup logam lainnya, suara yang dihasilkan trombon berasal dari getaran bibir. Nama trombon sendiri diambil dari bahasa Itali, yaitu tromba yang artinya terompet. Lalu, ditambah akhiran –one yang berarti besar. Dengan demikian, trombon dapat diartikan sebagai “terompet besar”. Dilihat dari ukurannya trombon memang lebih besar daripada terompet. Pemain trombon disebut trombonis.

Page 15: Instrumen Musik Aerofon

* Mellophone

Mellophone adalah alat musik tiup yang memiliki pipa-pipa melingkar membentuk lingkaran dengan corong yang menghadap ke bawah. Alat musik ini memiliki beberapa persamaan dengan French Horn. Jika French Horn sering dimainkan menggunakan kunci F, demikian halnya dengan Mellophone. Seperti juga French Horn. Mellophone merupakan alat musik tiup logam yang biasa dimainkan untuk pertunjukkan Marching Band. Selain itu, Mellophone memiliki tiga katup pengatur. Perbedaannya, Mellophone dimainkan dengan tangan kanan. Sementara French Horn dengan tangan kiri.

Page 16: Instrumen Musik Aerofon

* Harmonika

Harmonika tergolong alat musik tiup yang unik. Mengapa? Karena harmonika dapat dimainkan dengan cara meniup atau menghisapnya. Alat musik ini berasal dari jenis Sheng, yaitu alat musik tradisional Cina yang telah dikenal sekitar 5000 th yang lalu, sejak kekaisaran Nyu-kwa. Sementara harmonika modern, diperkenalkan oleh Christian Friedrich Buschmann ini masih sangat sederhana. Kemudian, pada 1826, seorang pria bernama Richter menyempurnakan desain harmonika buatan Buschmann. Richter mengembangkan variasi harmonika dengan 10 lubang tetap dan 20 pelat getar dengan pemisahan fungsi pelat yang ditiup dan diisap. Pada akhirnya, nada yang dibuat oleh Richter disebut nada diatonis dan merupakan nada standar harmonika.

Page 17: Instrumen Musik Aerofon

* Saksofon

Alat ini terbuat dari bahan logam tembaga. Alat musik tiup ini dapat dikenali dari bentuknya yang menyerupai huruf “J” dan terdapat kunci-kunci untuk dimainkan jari-jari. Bagian untuk meniup alat ini terletak di bagian ujungnya. Orang yang memainkan saksofon disebut saksofonis. Saksofon diciptakan oleh seorang pemain klarinet sekaligus pembuat alat musik tiup di Belgia, Adolphe Sax. Para ahli mengatakan bahwa alat musik ini lahir pada 1841, namun Adolphe baru mematenkan ciptaannya ini pada 1846. 1842 merupakan tahun pertama saksofon dimainkan, tepatnya oleh Hector Berlioz yang merupakan sahabat baik Adolphe Sax.

Page 18: Instrumen Musik Aerofon

….

Awalnya, saksofon dibuat sebagai instrumen orkestra dan band militer. Namun, dalam perkembangannya, saksofon biasa dimainkan untuk mengiringi aliran musik, seperti jazz, musik populer, dan big band music.

Page 19: Instrumen Musik Aerofon

Flute/seruling Klarinet Recorder

Page 20: Instrumen Musik Aerofon

Oboe Saluang

Page 21: Instrumen Musik Aerofon

Serunai Pareret Daegeum

Page 22: Instrumen Musik Aerofon

Bereguh Bassoon

Page 23: Instrumen Musik Aerofon

French Horn Terompet

Page 24: Instrumen Musik Aerofon

Trombone Mellophone

Page 25: Instrumen Musik Aerofon

Euphonium Saxophone

Page 26: Instrumen Musik Aerofon

4. Peranan Instrumen musik Aerofon

• Sebagai alat musik melodis, yaitu alat musik yang berfungsi untuk memainkan rangkaian susunan nada-nada yang merupakan melodi lagu.

• Sebagai alat dalam mengiringi kesenian tradisional, upacara-upacara adat, tari-tarian tradisional dll.

Page 27: Instrumen Musik Aerofon

Kelompok 4:

M. Aris Munandar Reno Yudistira Rizqi Amaliyah Hafiz Shafitri Indah Pratiwi Siti Maria Ulfa