guide book psyche 2019 - sebelas maret university

20
GUIDE BOOK PSYCHE 2019 PSYCHE 2019 PSIKOLOGI FK UNS “Bring Your Step to be Part of a Million Step in Psychology”

Upload: others

Post on 23-Oct-2021

1 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

GUIDE BOOKPSYCHE 2019

PSYCHE 2019PSIKOLOGI FK UNS

“Bring Your Step to be Part of a Million Step in Psychology”

Page 2: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

BAB I

KEWAJIBAN PESERTA

Pasal 1

(1) Peserta wajib hadir tepat waktu.

(2) Peserta wajib mengikuti seluruh rangkaian kegiatan PSYCHE dengan aktif, tertib, dan antusias.

(3) Apabila tidak dapat mengikuti kegiatan PSYCHE, peserta wajib mendapatkan izin dari LC masing-masing kelompok, koordinator IC, dan

Ketua Panitia.

Pasal 2

(1) Setiap peserta bertanggung jawab atas instruksi dan tugas yang diberikan.

(2) Setiap peserta wajib menjawab pertanyaan yang diajukan.

(3) Setiap peserta wajib menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar.

(4) Setiap peserta wajib membudayakan senyum, salam, sapa, sopan, santun, dan jujur.

(5) Setiap peserta wajib membudayakan kebiasaan berkata “Maaf”, “Tolong” dan “Terimakasih”.

(6) Setiap peserta wajib menjaga nama baik diri, program studi, dan almamater.

1

Page 3: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

Pasal 3

(1) Peserta wajib membawa alat ibadah masing-masing.

(2) Peserta wajib membawa obat-obatan pribadi (bagi yang memerlukan).

(3) Peserta wajib membawa alat tulis masing-masing.

(4) Peserta wajib mengumpulkan segala perangkat elektronik yang dibawa kepada LC masing-masing sebelum kegiatan Psyche dimulai.

(5) Peserta dilarang membawa barang berharga selama pelaksanaan Psyche.

(6) Peserta dilarang membawa segala jenis rokok, benda tajam, obat-obatan terlarang dan minuman keras ke dalam lingkungan kampus.

Pasal 4

(1) Peserta wajib memarkir kendaraan sesuai dengan tempat yang sudah ditentukan

(2) Peserta dilarang membawa kendaraan roda empat.

(3) Peserta wajib menjaga kebersihan lingkungan.

2

Page 4: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

BAB II

HAK PESERTA

Pasal 5

(1) Peserta berhak untuk mendapatkan perlakuan yang sama dari panitia.

(2) Peserta berhak untuk mengeluarkan pendapat sesuai dengan prosedur yang berlaku (dengan mengangkat tangan dan mengemukakan

pendapat setelah dipersilahkan oleh pihak yang berwenang).

(3) Peserta berhak untuk mengajukan pertanyaan sesuai prosedur yang berlaku.

(4) Peserta berhak untuk mengetahui maksud dan tujuan pemberian tugas kepada pihak yang berwenang.

(5) Peserta berhak mengetahui dan mendapatkan hasil penilaian Psyche setelah rangkaian masa orientasi berjenjang selesai.

3

Page 5: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

BAB III

INSTRUKSI LAPANGAN

Pasal 6

Tiga kali putaran suara sirine dan 30 hitungan menandakan seluruh peserta harus segera berkumpul di sumber suara.

4

Page 6: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

BAB IV

ATRIBUT PESERTA

Pasal 7

(1) Peserta wajib menggunakan atribut sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

(2) Peserta menggunakan jas almamater hanya saat mengikuti kegiatan yang berhubungan dengan universitas.

Pasal 7A

Atribut peserta laki-laki

(1) Ketentuan rambut :

(1.A) Panjang rambut depan tidak menyentuh alis, samping tidak menyentuh telinga, belakang tidak menyentuh kerah baju dengan

patokan kondisi rambut digerai, dan disisir rapih.

(1.B) Tidak boleh ada skin.

(1.C) Tidak boleh mengubah warna rambut.

(1.D) Tidak boleh di-mohawk.

(2) Tidak boleh ada tattoo

(3) Tidak memakai aksesoris (gelang, kalung, cincin, anting, dan jam tangan). 5

Page 7: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

(4) Penggunaan lensa kontak hanya diperbolehkan berwarna hitam atau bening.

(5) Kuku dipotong pendek, bersih, dan tidak berkutek.

(6) Kumis, jambang, dan jenggot dirapikan.

(7) Ketentuan berpakaian:

(7.A) Hari pertama

• Kemeja berkerah putih polos lengan panjang; tidak ketat, tidak transparan, memakai dalaman berwarna putih polos,

dimasukkan.

• Jas almamater.

• Celana formal bukan jeans berwarna putih panjang polos: tidak ketat, tidak transparan.

• Kaos kaki putih dengan panjang minimal satu jengkal (tangan masing-masing) di atas mata kaki.

• Sepatu pantofel hitam (boleh bertali)

• Sabuk berwarna hitam polos. Kepala sabuk berjenis mata, kait, atau jepit.

(7.B) Hari kedua dan ketiga

• Kemeja berkerah putih polos lengan panjang; tidak ketat, tidak transparan, memakai dalaman berwarna putih polos,

dimasukkan.

• Jas almamater.

6

Page 8: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

• Celana formal bukan jeans berwarna hitam panjang polos: tidak ketat, tidak transparan.

• Kaos kaki putih dengan panjang minimal satu jengkal (tangan masing-masing) di atas mata kaki.

• Sepatu pantofel hitam (boleh bertali)

• Sabuk berwarna hitam polos. Kepala sabuk berjenis mata, kait, atau jepit.

(7.C) Hari keempat

• Kaos angkatan; tidak ketat dan tidak transparan.

• Celana training berwarna dominan gelap; tidak ketat dan tidak transparan.

• Kaos kaki putih dengan panjang minimal satu jengkal (tangan masing-masing) di atas mata kaki.

• Sepatu dengan warna dominan gelap, nyaman digunakan saat outbond.

Pasal 7B

Atribut peserta perempuan

(1) Ketentuan rambut :

(1.A) Rambut diikat 1 ikatan ke belakang menggunakan tali rambut berwarna hitam.

(1.B) Poni dijepit rapi ke belakang menggunakan jepit rambut hitam.

(1.C) Tidak diperbolehkan mengubah warna asli rambut. 7

Page 9: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

(1.D) Tidak boleh ada skin.

(1.E) Bagi peserta yang berjilbab, menggunakan jilbab segi empat berwarna putih polos, tidak transparan dan tidak berbahan kaos.

Penggunaan ciput disesuaikan dengan warna jilbab.

(2) Tidak diperbolehkan menggunakan make up selain pelembap bibir yang tidak berwarna.

(3) Tidak memakai aksesoris (gelang, kalung, cincin, bros, jam tangan).

(4) Penggunaan lensa kontak hanya diperbolehkan berwarna hitam atau bening.

(5) Peserta diperkenankan menggunakan anting yang tidak berlebihan.

(6) Kuku dipotong pendek, bersih, dan tidak berkutek.

(7) Ketentuan berpakaian:

(7.A) Hari pertama

• Kemeja berkerah putih polos lengan panjang; tidak ketat/membentuk lekuk tubuh, tidak transparan, memakai dalaman berwarna

putih polos, dimasukkan.

• Jika penggunaan kemeja dikeluarkan, kemeja harus memiliki belahan di samping kanan dan kiri serta panjang satu jengkal di

atas lutut.

• Penggunaan manset yang diizinkan adalah berwarna putih polos.

• Jas almamater.

8

Page 10: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

• Rok formal putih panjang di bawah atau sama dengan mata kaki; tidak ketat (tidak membentuk lekuk tubuh terutama daerah

pinggul) dan tidak transparan, tidak berbahan kaos dan sifon. Belahan pada rok diperbolehkan maksimal 15 cm.

• Kaos kaki putih dengan panjang minimal satu jengkal (tangan masing-masing) di atas mata kaki.

• Sepatu pantofel hitam. Hak diperbolehkan maksimal 3 cm. Tidak diperkenankan menggunakan flatshoes.

• Wajib memakai sabuk berwarna hitam. Kepala sabuk berjenis mata, kait, atau jepit.

(7.B) Hari kedua dan ketiga

• Kemeja berkerah putih polos lengan panjang; tidak ketat/membentuk lekuk tubuh, tidak transparan, memakai dalaman berwarna

putih polos, dimasukkan.

• Jika penggunaan kemeja dikeluarkan, kemeja harus memiliki belahan di samping kanan dan kiri serta panjang satu jengkal di

atas lutut.

• Penggunaan manset yang diizinkan adalah berwarna putih polos.

• Jas almamater.

• Rok formal hitam di bawah atau sama dengan mata kaki; tidak ketat (tidak membentuk lekuk tubuh terutama daerah pinggul)

dan tidak transparan, tidak berbahan kaos dan sifon. Belahan pada rok diperbolehkan maksimal 15 cm.

• Kaos kaki putih dengan panjang minimal satu jengkal (tangan masing-masing) di atas mata kaki.

• Sepatu pantofel hitam. Hak diperbolehkan maksimal 3 cm. Tidak diperkenankan menggunakan flatshoes.

• Wajib memakai sabuk berwarna hitam. Kepala sabuk berjenis mata, kait, atau jepit. 9

Page 11: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

(7.C) Hari keempat

• Kaos angkatan; tidak ketat dan tidak transparan

• Celana training/rok dengan warna dominan gelap; tidak ketat dan tidak transparan.

• Kaos kaki putih dengan panjang minimal satu jengkal (tangan masing-masing) di atas mata kaki.

• Sepatu dengan warna dominan gelap (nyaman digunakan saat outbond).

• Penggunaan manset yang diperbolehkan berwarna putih

• Bagi yang berhijab diperbolehkan menggunakan jilbab langsung (jilbab kaos) berwarna putih

(8) Bagi peserta yang bercadar dapat diganti menggunakan masker praktikum (warna hijau).

10

Page 12: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

BAB V

PELANGGARAN

Pasal 8

Pelanggaran Ringan

(1) Membuat suasana tidak kondusif (berbincang, ribut, mengganggu teman, dll) saat materi dan evaluasi.

(2) Makan selama materi berlangsung.

(3) Tidur dan menunjukkan posisi tidur saat materi atau instruksi/evaluasi berlangsung (yang termasuk posisi tidur adalah bertopang dagu,

menunduk dan menutup mata dalam waktu lama, dan meletakkan kepala di atas meja).

(4) Menggunakan jas almamater diluar kegiatan yang berhubungan dengan universitas.

(5) Tidak menjaga kebersihan lingkungan.

(6) Tidak memarkir kendaraan sesuai dengan tempat yang sudah ditentukan.

(7) Terdapat kesalahan kecil pada tugas yang dikumpulkan (tugas diselesaikan namun terdapat sebagaian konten yang tidak sesuai ketentuan).

11

Page 13: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

Pasal 9

Pelanggaran Sedang

(1) Terlambat datang saat kegiatan PSYCHE dimulai.

(2) Atribut tidak lengkap, atau tidak sesuai dengan ketentuan/instruksi.

(3) Berpakaian tidak sesuai ketentuan, atau tidak senonoh.

(4) Menggunakan aksesoris dan make up.

(5) Berkata atau bertindak tidak sopan terhadap sesama mahasiswa baru, panitia, pihak yang terkait dengan kegiatan PSYCHE, dan civitas

akademika.

(6) Tidak mengumpulkan segala macam alat komunikasi, alat elektronik, atau gadget lain saat kegiatan PSYCHE berlangsung kepada masing-

masing LC.

(7) Membawa barang berharga.

(8) Membawa kendaraan roda empat ke kampus.

(9) Tidak mengindahkan instruksi, atau nasihat, atau masukan dari panitia.

(10) Terdapat lebih dari 5 kesalahan kecil pada pengerjaan tugas.

(11) Tidak membawa, belum selesai, tidak mengerjakan salah satu tugas sesuai instruksi yang diberikan.

12

Page 14: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

Pasal 10

Pelanggaran Berat

(1) Keluar saat kegiatan, atau tidak mengikuti rangkaian kegiatan PSYCHE, tanpa izin dari panitia dan disertai bukti.

(2) Sama sekali tidak mengerjakan tugas.

(3) Bertindak asusila saat rangkaian kegiatan PSYCHE berlangsung.

(4) Membawa atau menggunakan senjata tajam, segala jenis rokok, minuman keras, obat-obatan terlarang, benda berbau pornografi, jimat, dan

benda pusaka selama kegiatan PSYCHE berlangsung.

(5) Terbukti berbohong dalam perkataan, atau perbuatan kepada panitia atau sesama peserta PSYCHE.

(6) Terbukti melakukan tindakan yang merugikan, mencoreng nama baik mahasiswa baru, panitia dan almamater baik secara langsung atau

tidak langsung.

(7) Mengajak, menghasut, mengadu domba, memfitnah untuk tidak mengerjakan, mendengarkan, atau mengindahkan instruksi dari panitia

kepada mahasiswa baru yang lain.

(8) Mengancam keselamatan, kesejahteraan, ketentraman mahasiswa baru dan panitia dalam setiap rangkaian pelaksanaan PSYCHE.

(9) Merusak sarana dan prasarana kampus.

(10) Tidak membawa, belum selesai, tidak mengerjakan lebih dari satu tugas sesuai instruksi yang diberikan.

(11) Menghasut atau memprovokasi teman untuk tidak menyelesaikan tugas.

13

Page 15: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

BAB VI

SANKSI

Pasal 11

Sanksi Ringan

Apabila peserta melakukan pelanggaran ringan yang telah ditetapkan, maka peserta akan dikenakan sanksi ringan berupa pendekatan dan

teguran lisan.

Pasal 12

Sanksi Sedang

Apabila peserta melakukan pelanggaran sedang yang telah ditetapkan, maka peserta akan dikenakan sanksi sedang berupa:

(1) Tingkat I

• Membuat esai yang diberikan panitia sesuai dengan jenis pelanggaran. Esai tulis tangan minimal 500 kata pada folio bergaris (tulisan

rata kanan-kiri) dengan referensi minimal 1 buku atau e-book dan maksimal satu referensi dari jurnal ilmiah)

• Pengambilan dan penyitaan barang.

(2) Tingkat II

• Membuat review jurnal ilmiah dengan tema yang telah ditetapkan oleh Panitia.

14

Page 16: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

(3) Tingkat III

• Membuat glosarium psikologi dengan minimal 25 istilah.

• Membuat review sejarah Psikologi di Indonesia dan perkembangan Psikologi di Indonesia dalam kurun waktu 3 tahun (bisa berupa

kasus, peraturan, kode etik, keilmuwan)

• Menuliskan budaya ACTIVE UNS, dan implementasinya sebagai Mahasiswa Psikologi.

Pasal 13

Sanksi Berat

Apabila peserta melakukan pelanggaran berat yang telah di tetapkan, maka peserta akan dikenakan sanksi berat berupa:

(1) Menemui Ketua Panitia PSYCHE atau panitia yang bersangkutan untuk bimbingan dan memberikan pertanggung jawaban.

(2) Menemui Kepala bidang Kemahasiswaan Program Studi Psikologi (Jika tidak mengikuti PSYCHE)

(3) Membuat surat pernyataan diri (Jika terbukti berbohong)

(4) Meminta maaf dan mengakui kesalahan di hadapan semua Mahasiswa Baru dan Panitia PSYCHE, serta mengerjakan seluruh sanksi

pelanggaran tingkat sedang.

15

Page 17: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

Pasal 14

Tambahan

(1) Apabila memungkinkan, penambahan sanksi lain akan disesuaikan dengan pelanggaran yang dilakukan peserta.

(2) Teknis pemberian sanksi menjadi otoritas penuh panitia dan menyesuaikan kondisi peserta.

(2.A) Pemberian rambu kuning mengindikasikan pelanggaran ringan

(2.B) Pemberian rambu merah mengindikasikan pelanggaran sedang

(2.C) Pemberian rambu hitam mengindikasikan pelanggaran berat

(2.D) Pemberian rambu hijau merupakan bentuk reward bagi peserta

(3) Hal-hal menyangkut peraturan yang belum tercantum akan ditentukan dan ditetapkan oleh Instructure Committee menyesuaikan situasiyang terjadi.

16

Page 18: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

17

Page 19: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

LAMPIRAN

(1) Seragam Hari Pertama

18

Page 20: GUIDE BOOK PSYCHE 2019 - Sebelas Maret University

LAMPIRAN

(2) Seragam Hari Kedua dan Ketiga

19