giant sea wall (ganes)

18
GIANT SEA WALL Makalah Untuk memenuhi tugas Ilmu Ukur Tanah I Disusun oleh : Nama : Ganes Permata Citra NIM : 15.4110.4978

Upload: afifsalim12

Post on 23-Jan-2018

229 views

Category:

Engineering


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Giant sea wall (ganes)

GIANT SEA WALL

Makalah

Untuk memenuhi tugas

Ilmu Ukur Tanah I

Disusun oleh :

Nama : Ganes Permata Citra

NIM : 15.4110.4978

Page 2: Giant sea wall (ganes)

Giant Sea Wall

Ganes Permata Citra i

PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS 17 AGUSTUS 1945 SEMARANG

2016

GIANT SEA WALL

Makalah

Untuk memenuhi tugas

Ilmu Ukur Tanah I

Page 3: Giant sea wall (ganes)

Giant Sea Wall

Ganes Permata Citra ii

Disusun oleh :

Nama : Ganes Permata Citra

NIM : 15.4110.4978

PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS 17 AGUSTUS 1945 SEMARANG

2016

KATA PENGANTAR

Assalamu‘allaikum Wr. Wb.

Puji dan syukur saya panjatkan kepada Tuhan Yang Mahakuasa, yang

telah melimpahkan rahmat-Nya kepada kita semua. Karena atas izin dan ridhlo

dari-Nya, saya dapat menyelesaikan makalah ini.

Makalah ini berisi tentang ‘Pengertian dan Pembahasan mengenai Giant

Sea Wall’. Di sini juga membahas tentang ‘Rencana Pembangunan Giant Sea

Wall di Jakarta’. Isi dari makalah ini saya kutip dari berbagai sumber dan

informasi yang saya dapatkan.

Page 4: Giant sea wall (ganes)

Giant Sea Wall

Ganes Permata Citra iii

Semoga setelah membaca isi dari makalah ini, Anda mendapatkan

informasi dengan segudang ilmu yang bermanfaat. Apabila ada salah dalam

penulisan kata, tolong dimaklumi dan dimaafkan.

Sekian dari saya, saya ucapkan banyak terima kasih karena telah membaca

makalah ini.

Wassalamu‘allaikum Wr. Wb.

Semarang, Desember 2016

Penyusun

DAFTAR ISI

1. Halaman Judul.......................................................................................................... i

2. Kata Pengantar ......................................................................................................... ii

Page 5: Giant sea wall (ganes)

Giant Sea Wall

Ganes Permata Citra iv

3. Daftar Isi .................................................................................................................. iii

4. BAB I Pendahuluan .................................................................................................. 1

1.1 Latar Belakang ................................................................................................... 1

1.2 Tujuan ................................................................................................................ 1

5. BAB II Isi ................................................................................................................ 2

2.1 Pengertian Giant Sea Wall ................................................................................ 2

2.2 Tujuan Bendungan Raksasa Jakarta .................................................................. 2

2.3 Bendungan Raksasa Jakarta (Jakarta’s Giant Sea Wall) .................................. 3

2.4 Aspek AMDAL ................................................................................................. 6

2.4.1 Relokasi Fasilitas Pelabuhan Tanjung Priok .................................... 7

2.4.2 Keluaran Limbah Selama Masa Konstruksi ...................................... 8

2.4.3 Perubahan Morfologis Garis Pantai .................................................. 8

2.4.4 Perubahan Ekosistem Teluk Jakarta ................................................. 8

2.4.5 Ketersediaan Air Bersih .................................................................... 8

6. BAB III Penutup ...................................................................................................... 10

3.1 Kesimpulan......................................................................................................... 10

3.2 Saran .................................................................................................................. 10

7. Daftar Pustaka.......................................................................................................... 11

Page 6: Giant sea wall (ganes)

Giant Sea Wall

Ganes Permata Citra v

Page 7: Giant sea wall (ganes)

Giant Sea Wall

Ganes Permata Citra 1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Dalam perjuangan dalam meningkatkan pencegahan terhadap bencana

banjir, banyak perkotaan yang mendorong perkembangan untuk menjadi

sebuah metropolitan yang lebih terkemuka, Pemerintah Jakarta dan

Pemerintah Pusat Indonesia setuju untuk memulai realisasi masterplan

Pengembangan Terpadu Pesisir Ibukota Negara (National Capital Integrated

Coastal Development/NCICD), lebih dikenal dengan nama Tanggul Laut

Raksasa atau Giant Sea Wall, berlokasi di sebuah teluk di bagian utara

Jakarta.

Dalam pencanangannya, megaproyek ini dilaksanakan pada bulan

Oktober 2014, dan dalam pelaksanaannya, Indonesia bekerja sama dengan

Belanda.

1.2 Tujuan

Makalah ini saya buat dengan tujuan untuk membantu Anda dalam

memahami tentang :

A. Pengertian dari Giant Sea Wall

B. Pembahasan mengenai proyek pembangunan Giant Sea Wall di Jakarta.

Page 8: Giant sea wall (ganes)

Giant Sea Wall

Ganes Permata Citra 2

BAB II

ISI

2.1 Pengertian Giant Sea Wall

Apakah sebenarnya Giant Sea Wall? Giant Sea Wall merupakan salah

satu bentuk konstruksi sebagai upaya perlindungan wilayah coastal, habitat,

konservasi, maupun aktivitas-aktvitas manusia dari pengaruh gelombang air

laut. Tipe Giant Sea Wall sangat bergantung dari fungsi, tujuan, dan juga

lokasi rencana pembangunan. Faktor-faktor tersebut nantinya akan

menentukan struktur Giant Sea Wall yang akan dibangun. Sebagai contohnya,

Giant Sea Wall yang berfungsi sebagai antisipasi gelombang tsunami, akan

berbeda dengan Giant Sea Wall untuk penanggulangan abrasi. Giant Sea Wall

Tsunami berfungsi menghadang gelombang tinggi, impermeable (tidak

menyusup melalui rongga), dan kuat untuk menahan tekanan akibat volume

air yang besar.

2.2 Tujuan Bendungan Raksasa Jakarta

Tujuan utama pemerintah membangun Giant Sea Wall merupakan salah

satu upaya penanganan banjir. Karena, sebagian wilayah DKI Jakarta berada

di bawah permukaan laut yang bisa membuat banjir besar. Turunnya

permukaan tanah tersebut dikarenakan pengambilan air tanah yang berlebihan.

Page 9: Giant sea wall (ganes)

Giant Sea Wall

Ganes Permata Citra 3

Saat ini 40% permukaan tanah di wilayah Jakarta rata-rata ada di bawah air

laut. Nantinya, tanggul raksasa tersebut juga dapat menampung air dengan

jumlah yang cukup banyak, untuk sumber air bersih.

2.3 Bendungan Raksasa Jakarta (Jakarta’s Giant Sea Wall)

Giant Sea Wall adalah proyek ambisius Pemerintah Provinsi DKI Jakarta

untuk dapat menghindari ibukota dari ancaman Jakarta tenggelam pada 2050.

proyek bendungan raksasa yang nantinya akan membentang dari Tangerang

hingga Bekasi ini bekerjasama dengan Pemerintah Belanda.

Page 10: Giant sea wall (ganes)

Giant Sea Wall

Ganes Permata Citra 4

Gambar 2.2.1 Ilustrasi Jakarta tahun 2050

Konsep pembangunan tanggul laut raksasa yang diintegrasikan dengan

reklamasi Pantai Utara karena peningkatan air laut, terus bertambah.

Bendungan raksasa ini, sengaja dirancang untuk mengantisipasi bencana

banjir Jakarta hingga 50-100 tahun mendatang.

Pemerintah DKI telah melakukan kajian rencana pembangunan tanggul

raksasa di Pantai Utara Jakarta sejak Desember 2010. Setelah kajian selesai,

dilanjutkan dengan pembangunan konstruksi fisik tanggul. Pembangunan

konstruksi fisik tanggul diperkirakan akan memakan waktu selama 10 tahun.

Peningkatan permukaan air laut dan penurunan muka tanah telah terjadi

di sebagian wilayah Jakarta. Dua gejala alam tersebut yang menjadi penyebab

sering terjadinya banjir rob di wilayah Jakarta Utara. Pemerintah Provinsi

DKI Jakarta merasa pembangunan bendungan raksasa atau Giant Sea Wall di

Pantai Utara Jakarta mendesak dan perlu cepat dilakukan.

Sebenarnya hal itu sudah dilakukan secara bertahap dengan skala yang

lebih kecil. Contohnya di Pluit, Ancol, dan bagian Jakarta yang sedang

direklamasi. Namun, bendungan ini harus dibuat secara menyeluruh karena

merupakan bagian dari desain master plan penanggulangan banjir di Jakarta.

Kondisi seperti ini, tak pelak mendrong pemerintah DKI Jakarta

berencana membangun DAM raksasa. Deputy Representative Bos Witteveen,

perusahaan Belanda yang menjadi anggota Konsorsium JCDS, Sawarendro

mengatakan DAM raksasa ini akan dibangun di tiga lokasi alternatif.

Pertama, tanggul laut diintegrasikan dengan reklamasi Pantai Utara

Jakarta. Kedua, tanggul berada di luar wilayah reklamasi, yakni di laut yang

lebih dalam misalnya 16 meter. Ketiga, tanggul laut menghubungkan antar

pulau di Kepulauan Seribu. Pembuatan tanggul raksasa akan dibuat untuk

membendung laut di Pantai Utara Jakarta sepanjang 35 kilometer.

Page 11: Giant sea wall (ganes)

Giant Sea Wall

Ganes Permata Citra 5

Pembendungan akan dilakukan mulai dari kawasan Tanjung Burung,

Kecamatan Teluk Naga, Tangerang hingga ke Tanjung Priok. Dari Tanjung

Priok sampai di Muara Gembong, Bekasi.

Gambar 2.2.2 Skenario Giant Sea Wall Pertama

Page 12: Giant sea wall (ganes)

Giant Sea Wall

Ganes Permata Citra 6

Gambar 2.2.3 Skenario Giant Sea Wall Kedua

Gambar 2.2.4 Skenario Giant Sea Wall Ketiga

Page 13: Giant sea wall (ganes)

Giant Sea Wall

Ganes Permata Citra 7

2.4 Aspek AMDAL

Sesuai dengan Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ)

Gubernur Provinsi DKI Jakarta Tahun 2010, dalam rangka penyelenggaraan

Tugas Umum Pemerintahan Daerah pada tahun 2010, Pemerintah Provinsi

DKI Jakarta melaksanakan studi awal rencana pembangunan Giant Sea Wall

sebagai bagian dari tata air dan penanggulangan banjir akibat peningkatan air

laut. Namun keberlanjutan dari studi awal, yakni Analisis Mengenai Dampak

Lingkungan (AMDAL) masih dipertanyakan.

Mengenai hal ini, Fauzi Bowo selaku Gubernur terkait mengatakan

bahwa pihaknya memang belum membuat AMDAL untuk pembangunan

dinding laut tersebut. Hal ini tentu memicu reaksi dari berbagai kalangan.

Terlebih ketika Gubernur mengatakan akan melakukan AMDAL jika proyek

tersebut telah selesai.

Sesuai dengan ketentuan Pasal 15 UU No.23 Tahun 1997 tentang

Pengelolaan Lingkungan Hidup, maka setiap rencana kegiatan yang

berpotensi menimbulkan dampak penting terhadap lingkungan, seperti halnya

reklamasi Pantura Jakarta, apakah manfaat proyek yang diperoleh sepadan

dengan dampak yang ditimbulkan. Dampak penting yang akan timbul dari

kegiatan ini disajikan dalam Tabel 1.1

Tabel 2.4 Dampak Penting Reklamasi Teluk Jakarta

No. Dampak Penting

1. Perencanaan terkait Tanjung Priok selama masa konstruksi Relokasi fasilitas

pelabuhan dan maritim.

Page 14: Giant sea wall (ganes)

Giant Sea Wall

Ganes Permata Citra 8

2. Keluaran limbah dari Jakarta selama masa konstruksi

3. Perubahan morfologis garis pantai

4. Perubahan kedalaman garis pantai

5. Perubahan Wetland Jakarta Utara (Ecosystem Migratory Birds)

6. Perubahan ekosistem estuari Teluk Jakarta

2.4.1 Relokasi Fasilitas Pelabuhan Tanjung Priok

Seperti yang telah kita ketahui bahwa, Pelabuhan Tanjung Priok

sebagai Pelabuhan terbesar di Indonesia mempunyai peranan sangat

penting terhadap keberlangsungan ekonomi Indonesia khususnya di

bidang Industri. Pelabuhan Tanjung Priok dapat dikatakan sebagai

jantung Indonesia karena pergeraan ekonomi yang sangat besar yang

menopang Indonesia, terdapat di sana.

Dengan adanya proyek Giant Sea Wall ini, maka harus dipikirkan

langkah-langkah ke depannya mengenai penanggulangan Pelabuhan

Tanjung Priok. Baik diberikan keleluasaan khusus di tengah proyek

atau relokasi fasilitas dipindahkan ke Pelabuhan beasar lainnya.

Tentunya hal ini memerlukan analisis terkait ekonomi dan sosial

yang lebih dalam lagi karena menyangkut kehidupan masyarakat dan

ekonomi makro Indonesia.

2.4.2 Keluaran Limbah Selama Masa Konstruksi

Jumlah produksi limbah di Jakarta merupakan produksi limbah

paling banyak di antara wilayah lain di Jakarta. Keluaran limbah ini

tentu sangat mempunyai dampak penting. Karena biasanya

Page 15: Giant sea wall (ganes)

Giant Sea Wall

Ganes Permata Citra 9

limbah- limbah yang diproduksi mengalir ke laut lepas, akan tertahan

nantinya akibat proyek ini. Sedangkan belum ada kejelasan AMDAL

mengenai proyek Giant Sea Wall ini.

2.4.3 Perubahan Morfologis Garis Pantai

Tak pelak lagi, masalah yang sering disinggung oleh berbagai

kalangan adalah masalah ekologi di Teluk Jakarta. Proyek ini akan

mengakibatkan perubahan biota laut secara besar-besaran. Sebelumnya

diakibatkan reklamasi teluk Jakarta, ditambah dengan proyek ini. Tentu

akan menghancurkan kehidupan biota laut dan darat.

2.4.4 Perubahan Ekosistem Teluk Jakarta

Giant Sea Wall adalah dinding laut yang tentu saja berbeda dengan

tanggul laut kebanyakan di wilayah lain di dunia. Karena itulah,

dinding laut ini akan mengubah sama sekali interaksi biota di sepanjang

permukaan sendiri serat perairan sepanjang pesisir dengan lebih cepat.

Pulau Seribu yang terkenal akan keindahan biota lautnya tentu

sangat terpengaruh. Berubahnya pola arus laut akan mengakibatkan

hancurnya pantai dan pulau-pulau di sekitarnya.

2.4.5 Ketersediaan Air Bersih

Mengenai masalah air baku Jakarta adalah dampak penting yang

menyelimuti hampir sebagian masyarakat Jakarta. Bagaimanapun,

proyek ini mempunyai andil besar dalam ketersediaan air bersih.

Proyek ini digadang-gadang akan mampu menyediakan air bersih untuk

hampir 80% penduduknya. Konsekuensi yang luar biasa bahwa

Page 16: Giant sea wall (ganes)

Giant Sea Wall

Ganes Permata Citra 10

menampung air di teluk berarti memutus hubungan ketergantungan

Jakarta dengan daerah hulu di pegunungan.

Dalam hal persediaan air baku, Singapura dapat dijadikan contoh

negara yang sukses menampung air dengan membangun dinding laut.

Namun, Singapura mempunyai ekologi yang jauh berbeda dengan

Jakarta. Pertama, Singapura memiliki wilayah yang jauh lebih kecil dari

Jakarta. Kedua, Singapura memang tidak memiliki pilihan lain karena

tidak memiliki wilayah hulu seperti Jakarta.

Dalam kritikan yang dipaparkan oleh Marco Kusumawijaya, Giant

Sea Wall adalah proyek yang sangat baik untuk Jakarta. Namun, jika

hal yang dihadapi adalah ketersediaan air bersih, Jakarta perlu berbenah

di hulu, bukan di hilir. Jakarta harus membangun sistem khusus di

daerah hilir, bendungan raksasa di daerah Bogor misalnya.

Jakarta akan jauh lebih siap dalam mengahadapi kendala

ketersediaan air bersih dengan konsep tersebut. Dengan adanya proyek

tersebut, selama masa konstruksi akan dipastikan terjadi pencemaran air

yang dikonsumsi oleh masyarakat Jakarta Utara.

Page 17: Giant sea wall (ganes)

Giant Sea Wall

Ganes Permata Citra 11

BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Giant Sea Wall adalah proyek yang sedang digulirkan oleh Pemprov DKI

Jakarta terkait dengan ancaman tenggelamnya Kota Jakarta. Proyek ini baru

mencapai tahap studi kelayakan. Sementara AMDAL-nya sendiri masih

belum jelas akan kapan bisa dilakukan.

Terkait dengan hal tersebut, terdapat lima dampak penting terkait dengan

proyek Giant Sea Wall. Pertama, relokasi Pelabuhan Tanjung Priok. Kedua,

keluaran limbah selama masa konstruksi. Ketiga, perubahan morfologis dan

kedalaman garis Pantai Utara. Keempat, perubahan wetland Jakarta Utara.

Dan kelima, keusakan ekosistem Teluk Jakarta.

3.2 Saran

Terkait dengan proyek Giant Sea Wall, seharusnya Pemerintah Provinsi

DKI Jakarta membuta AMDAL, karena bagaimanapun Giant Sea Wall

merupakan proyek yang sangat besar dan tentunya memiliki pengaruh yang

Page 18: Giant sea wall (ganes)

Giant Sea Wall

Ganes Permata Citra 12

sangat besar pula terhadap lingkungan bukan hanya di sekita rnya, namun

terhadap Pantai Utara Jawa dan sekitarnya.

Dan hendaknya Rencana Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk

menangani banjir dan ketersediaan air bersih bukan hanya berada di hilir saja,

namun juga harus ada rencana jangka pendek, menengah, dan panjang di

bagian hulu seperti Bogor.

DAFTAR PUSTAKA

http://www.google.co.id

http://bangazul.com/tanggul- laut-raksasa-atau-giant-sea-wall/

http://www.indonesia- investments.com/id/proyek/kemitraan-publik-swasta/tanggu

l-laut-raksasa-jakarta-pengembangan-terpadu-pesisir- ibukota-negara/item

2307

http://www.pu.go.id/main/view_pdf/9738

http://dokumen.tips/documents/jakartas-giant-sea-wall.html