evaluasi fisika 3 sma

2
Fisika Kelas XII SMA Program IPA GELOMBANG EVALUASI FISIKA 3 SMA (IPA) 1. Gelombang merambat dari A ke B dengan cepat rambat 12 m/s pada frekuensi 4 Hz dan amplitudo 5 cm.Jika jarak AB = 18 m, maka banyaknya gelombang yang terjadi sepanjang AB adalah… 2. Gelombang air laut menyebabkan permukaan air naik turun dengan frekuensi 4 Hz.Jika jarak antar dua puncak gelombang 4 meter maka gelombang akan mencapai jarak 20 meter dalam waktu…. 3. Suatu gelombang menjalar ke kanan dengan persamaan : Y = 0,04 sin 2π (t – 3x) dalam SI, maka: a. Amplitudo… b. Jarak dua titik berurutan yang sefase… c. Frekuensi… d. Cepat rambat… 4. Suatu gelombang berjalan melalui titik A dan B yang berjarak 8 cm dengan arah dari A ke B.Pada saat t = 0 simpangan gelombang di A adalah nol.Jika panjang gelombang 12 cm dan amplitudonya 4 cm, maka simpangan titik B pada saat sudut fase A 1,5π radian adalah… 5. Sebuah gelombang dari sumber S ke kanan dengan laju 8 m/s, frekuensi 16 Hz, amplitudo 4 cm.Gelombang itu melalui titik P yang berjarak 9,5 m dari S.Bila S telah bergetar selama 1,25 sekon dan arah gerak pertamanya ke atas, maka simpangan titik P pada saat itu adalah… 6. Gelombang transversal berjalan merambat dari titik S ke P dengan persamaan simpangan Y = 0,02 sin π(t – x) semua satuan dalam SI.Laju getar dan percepatan getar maksimum titik P adalah… 7. Suatu gelombang merambat sepanjang sumbu x dengan amplitudo 2 cm.Cepat rambat 50 cm/s dan frekuensinya 20 Hz.Beda fase dua titik pada sumbu x yang berjarak 4 cm adalah… 8. Jarak antara 2 perut yang berdekatan pada sebuah gelombang stasioner adalah 10 cm.Jika frekuensinya 800 Hz, maka cepat rambatnya… (dalam m/s) 9. Suatu gelombang stasioner memiliki persamaan Y = 0,02 sin 4πx cos πt dalam satuan SI, maka : a. Amplitudo gelombang berjalan yang berinterferensi… b. Cepat rambat gelombang… c. Jarak simpul berturutan… By Rasyid Ridha SMA Negeri 2 Palangkaraya (RSBI) Kalimantan Tengah

Upload: rasyid-ridha

Post on 12-Jun-2015

2.519 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

silakan unduh soal fisika kelas XII SMA porgram IPA tentang 'GELOMBANG'...thanks :-)

TRANSCRIPT

Page 1: Evaluasi Fisika 3 SMA

Fisika Kelas XII SMA Program IPA

GELOMBANG

EVALUASI FISIKA 3 SMA (IPA)

1. Gelombang merambat dari A ke B dengan cepat rambat 12 m/s pada frekuensi 4 Hz dan amplitudo 5 cm.Jika jarak AB = 18 m, maka banyaknya gelombang yang terjadi sepanjang AB adalah…

2. Gelombang air laut menyebabkan permukaan air naik turun dengan frekuensi 4 Hz.Jika jarak antar dua puncak gelombang 4 meter maka gelombang akan mencapai jarak 20 meter dalam waktu….

3. Suatu gelombang menjalar ke kanan dengan persamaan : Y = 0,04 sin 2π (t – 3x) dalam SI, maka:a. Amplitudo…b. Jarak dua titik berurutan yang sefase…c. Frekuensi…d. Cepat rambat…

4. Suatu gelombang berjalan melalui titik A dan B yang berjarak 8 cm dengan arah dari A ke B.Pada saat t = 0 simpangan gelombang di A adalah nol.Jika panjang gelombang 12 cm dan amplitudonya 4 cm, maka simpangan titik B pada saat sudut fase A 1,5π radian adalah…

5. Sebuah gelombang dari sumber S ke kanan dengan laju 8 m/s, frekuensi 16 Hz, amplitudo 4 cm.Gelombang itu melalui titik P yang berjarak 9,5 m dari S.Bila S telah bergetar selama 1,25 sekon dan arah gerak pertamanya ke atas, maka simpangan titik P pada saat itu adalah…

6. Gelombang transversal berjalan merambat dari titik S ke P dengan persamaan simpangan Y = 0,02 sin π(t – x) semua satuan dalam SI.Laju getar dan percepatan getar maksimum titik P adalah…

7. Suatu gelombang merambat sepanjang sumbu x dengan amplitudo 2 cm.Cepat rambat 50 cm/s dan frekuensinya 20 Hz.Beda fase dua titik pada sumbu x yang berjarak 4 cm adalah…

8. Jarak antara 2 perut yang berdekatan pada sebuah gelombang stasioner adalah 10 cm.Jika frekuensinya 800 Hz, maka cepat rambatnya… (dalam m/s)

9. Suatu gelombang stasioner memiliki persamaan Y = 0,02 sin 4πx cos πt dalam satuan SI, maka :a. Amplitudo gelombang berjalan yang berinterferensi…b. Cepat rambat gelombang…c. Jarak simpul berturutan…d. Letak simpul ke empat pada x…

10. Dua gelombang berjalan yang bergerak berlawanan arah mempunyai persamaan Y1 = 0,04 sin (t – x) dan Y2 = 0,04 sin (t + x) semua satuan dalam SI.Perpaduan gelombang ini akan menyebabkan munculnya gelombang stasioner.Letak perut ke tiga pada x = …

11. Seutas tali yang panjangnya 116 cm direntangkan mendatar.Salah satu ujungnya digetarkan vertikal sedangkan ujung lainnya terikat.Frekuensi getarnya 1/6 Hz dengan amplitudo 10 cm.Akibat getaran tersebut, gelombang menjalar pada tali dengan kecepatan 8 cm/s.Amplitudo gelombang hasil interferensi pada jarak 108 cm dari titik asal getaran adalah…

12. Tali yang panjangnya 10 m diikat longgar pada sebatang tongkat secara mendatar.Salah satu ujungnya digetarkan secara vertikal sedangkan ujung lainnya bergerak bebas pada tongkat.Perut ke 5 (dihitung dari ujung bebas) berjarak 4 m dari titik asal getaran.Panjang gelombang yang menjalar pada tali adalah…

By Rasyid Ridha

SMA Negeri 2 Palangkaraya (RSBI) Kalimantan Tengah

Page 2: Evaluasi Fisika 3 SMA

Fisika Kelas XII SMA Program IPA

GELOMBANG

13. Laju gelombang transversal di dalam seutas tali yang panjangnya 25 m adalah 50 m/s.Apabila tegangan tali 200 N, massa tali itu adalah…

14. Dua buah tali yang panjangnya sama di tarik oleh gaya peregangan yang sama.Massa tali pertama adalah 4 kali massa tali kedua.Tali pertama digetarkan dengan frekuensi 200 Hz sedangkan tali kedua 400 Hz.Bila panjang gelombang pada tali pertama 4 cm, maka panjang gelombang pada tali ke dua adalah…

15. Gelombang transversal merambat dalam tali A dengan amplitudo 2 cm dengan frekuensi 4 Hz.Sedangkan gelombang yang merambat dalam tali B memiliki amplitudo 4 cm dan frekuensi 8 Hz.Perbandingan energi gelombang A terhadap B adalah…

By Rasyid Ridha

SMA Negeri 2 Palangkaraya (RSBI) Kalimantan Tengah