equipment jangkar

4
7.2.2 Perlengkapan Kapal 1. Jumlah Perlengkapan Jangkar, rantai jangkar dan tali atau tali baja disebut perlengkapan kapal dan Biro Klasifikasi menyarankan agar perlengkapan kapal yang akan digunakan dalam jangka panjang harus dikelaskan. Notasi “1” untuk kelas LR, notasi “100A1” atau “E” untuk kelas AB, sebagai contoh notasi “A1 E” menandakan kapal yang mempunyai notasi tersebut harus dilengkapi dengan perlengkapan yang lengkap (jangkar, rantai, tali, kawat baja, dsb). Ini juga berarti bahwa kapal yang mempunyai notasi “NS” dari kelas NK juga harus dilengkapi dengan perlengkapan tsb. Jumlah, berat, dimensi, dll untuk perlengkapan terdapat pada capter 27 part C dari NK rule untuk setiap perhitungan jumlah perlengkapan pada setiap kapal. Pada akhirnya IACS mengeluarkan persyaratan bersama untuk perlengkapan kapal. Jumlah perlengkapan dapat ditentukan dengan rumus : Jumlah Perlengkapan = W 2/3 + 2 hB + 0.1 A Syarat pertama yang perlu diperhatikan adalah kesesuaian dengan permukaan badan kapal yang tercelup. Syarat kedua area depan lambung di atas sarat air. Perhitungan untuk equipment number dipengaruhi oleh beberapa hal : 1. Jangkar Bower dan Jangkar Stream 2. Rantai jangkar, rantai jangkar stream atau kabel 3. Tali Tow 4. Tali Moring Jumlah moring line yang dibutuhkan untuk kapal tidak selalu cukup untuk penggunaan sebenarnya dan pada kenyataannya jumlah sebenarnya biasanya melebihi moring line yang dibutuhkan. Jangkar terdiri dari jangkar bower dan jangkar stream. Sebelumnya, secara umum hanya ada jangkar stockless, digunakan untuk mengikat haluan.

Upload: fathin-azka

Post on 30-Dec-2015

27 views

Category:

Documents


2 download

DESCRIPTION

Naval

TRANSCRIPT

Page 1: Equipment Jangkar

7.2.2 Perlengkapan Kapal

1. Jumlah Perlengkapan

Jangkar, rantai jangkar dan tali atau tali baja disebut perlengkapan kapal dan Biro Klasifikasi menyarankan agar perlengkapan kapal yang akan digunakan dalam jangka panjang harus dikelaskan. Notasi “1” untuk kelas LR, notasi “100A1” atau “E” untuk kelas AB, sebagai contoh notasi “A1 E” menandakan kapal yang mempunyai notasi tersebut harus dilengkapi dengan perlengkapan yang lengkap (jangkar, rantai, tali, kawat baja, dsb). Ini juga berarti bahwa kapal yang mempunyai notasi “NS” dari kelas NK juga harus dilengkapi dengan perlengkapan tsb.

Jumlah, berat, dimensi, dll untuk perlengkapan terdapat pada capter 27 part C dari NK rule untuk setiap perhitungan jumlah perlengkapan pada setiap kapal. Pada akhirnya IACS mengeluarkan persyaratan bersama untuk perlengkapan kapal. Jumlah perlengkapan dapat ditentukan dengan rumus :

Jumlah Perlengkapan = W 2/3 + 2 hB + 0.1 A

Syarat pertama yang perlu diperhatikan adalah kesesuaian dengan permukaan badan kapal yang tercelup. Syarat kedua area depan lambung di atas sarat air.

Perhitungan untuk equipment number dipengaruhi oleh beberapa hal :

1. Jangkar Bower dan Jangkar Stream2. Rantai jangkar, rantai jangkar stream atau kabel3. Tali Tow4. Tali Moring

Jumlah moring line yang dibutuhkan untuk kapal tidak selalu cukup untuk penggunaan sebenarnya dan pada kenyataannya jumlah sebenarnya biasanya melebihi moring line yang dibutuhkan.

Jangkar terdiri dari jangkar bower dan jangkar stream. Sebelumnya, secara umum hanya ada jangkar stockless, digunakan untuk mengikat haluan.

Jangkar bower dihubungkan dengan lambung menggunakan kabel rantai, tapi untuk jangkar stream menggunakan tali wire untuk menghubungkan bollard ke kapal.

Tali Tow digunakan untuk menarik kapal ketika kapal tidak dapat bergerak dengan semestinya karena ada kerusakan. Hal ini menjadi catatan, bagaimanapun kapal dengan panjang lebih dari 180 m, tali tow mungkin diperlukan.

Tali moring, kawat baja, atau tali fibre yang digunakan, namun sebelumnya telah digunakan untuk kapal yang lebih besar. Dengan kapal tangker, bagaimanapun, tali kawat baja untuk alat tambat secara keseluruhan dihindari karena adanya kemungkinan percikan api akibat gesekan antara lambung dan tali kawat baja.

Page 2: Equipment Jangkar

2. Jangkar

Merujuk pada gambar 7.15 jangkar terbagi menjadi jangkar stockless dan stock. Dan dinyatakan sebelumnya, jangkar digunakan untuk jangkar bower dan jangkar stream. Material untuk jangkar adalah cast dan forged steel.

Jangkar menahan kapal dari kuatnya arus laut yang buruk akhir-akhir ini. Karena itu jangkar disebut “Jangkar penahan kekuatan tinggi” dan di manapun jangkar itu digunakan, berat dari jangkar mungkin 0.75 kali dari berat jangkar stockless yang disyaratkan sesungguhnya.

Uji jangkar terdiri dari material, jatuh, palu dan uji kedap.

3. Rantai Jangkar

Merujuk ke gambar 7.16 rantai jangkar terbagi menjadi rantai stud atau rantai stud link dan baik itu rantai unstudded atau rantai short link. Rantai jangkar stud digunakan khusus untuk bower dan rantai jangkar unstudded digunakan untuk yang lainnya.

Panjang 1 rantai jangkar adalah 27.5 m atau 15 fathoms dan jumlah dari link adalah tidak biasa. Rantai jangkar dihubungkan satu dengan yang lain menggunakan shackle atau kenter shackles. Shackle itu disebut “Joining Shackles”. Perhitungan akhir shackle dan shackle jangkar, yang mana digunakan untuk menghubungkan rantai jangkar dengan lambung dan jangkar, berturut-turut, lebih besar daripada itu untuk “joining Shackles”.

1. Rantai Stud LinkKedua ujung rantai dan ujung rantai yang bersebelahan sebuah rantai jangkar

stud link disebut “end link” dan “enlarge link”. Perhitungan panjang, lebar, diameter dari sambungan ini lebih besar dari jenis sambungan lainnya. End link adalah unstuded jadi dapat dengan mudah dihubungkan dengan joining shackle.

2. Rantai Short LinkRantai short link dipasang menggunakan end link dan bukan menggunakan

enlarge link.3. Pengklasifikasian berdasarkan proses pembuatannya

Rantai jangkar dibedakan menjadi 2 jenis berdasarkan proses pembuatannya. Yang pertama, setiap chain bar dibentuk dengan cara di tempa atau di las listrik dan kemudian dihubungkan. Yang kedua, dibuat dengan cara dicetak. Sekarang ini las listrik banyak digunakan pada kasus terdahulu.

4. Pengklasifikasian berdasarkan kualitas materialRantai jangkar dibuat menggunakan las listrik dibedakan menjadi tingkat 1, 2

dan 3 berdasarkan kualitas material yang digunakan. Kekuatan rantai tingkat 2 dan 3 adalah 1,4 kali dan 2 kali dari rantai tingkat 1, oleh karena itu diameter rantai tingkat 2 dan 3 boleh dikurangi.

5. Tes dan SurveyTes untuk rantai jangkar terdiri dari tes material, tes perusakan dan tes

kekedapan. Sedangkan survey untuk rantai jangkar terdiri dari survey ukuran , bentuk dan berat.

Page 3: Equipment Jangkar

4. Tali

Tali dibagi menjadi tali kawat baja dan tali fiber.

1. Tali Kawat BajaTali kawat baja dibedakan secara kasar berdasarkan penggunaannya yaitu,

kawat baja tetap/tidak berpindah, tali-temali yang tetap/tidak berpindah dan kawat baja atau tali-temali yang dapat dipindahkan. Tali kawat baja yang fix dan tidak bergerak digunakan untuk kapal-kapal terdahulu. Sedangkan kawat baja yang digunakan untuk cargo gear, tali stream, tali moring yang dapat bergerak pada arah axialnya, digunakan pada kapal-kapal sekarang.

Kawat dililit menjadi banyak strands, satu strand terdiri dari 7 sampai 37 kawat tipis. 6 strand dililit kembali menjadi tali pada umumnya. Di tengah-tengah lilitan terdapat fiber sebagai pusatnya, untuk setiap lingkaran, setiap pusatnya juga diisi fiber (lihat gambar 7.17).

Tali kawat baja dengan tanda komposisi 6x24 atau 6 strand 24 kawat berarti bahwa tali tersebut setiap strandnya terdiri dari 6 strand dan 24 kawat secara berulang-ulang.Tes untuk tali kawat baja terdiri dari breaking, wrapping dan twisting.

2. Tali FiberTali hemp biasanya digunakan untuk tali fiber marine, tetapi sekarang ini tali

tersebut jarang digunakan dan tali fiber sintetislah yang banyak digunakan.Ketika proses pembuatan tali fiber akan diterima oleh masyarakat kita,

terlebih dahulu tali fiber harus diuji setiap hari apabila dibutuhkan.Batas pembebanan untuk tali fiber terdapat pada table C 27.1 dalam

peraturan NK begitu juga tali hemp. Batas pembebanan untuk tali fiber sintetis terdapat dalam C 27.1.5 dalam buku The Guidance for the Survey and Construction of Steel Ships.