Transcript
Page 1: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

ReferatREHABILITASI MEDIK

Oleh Ricky Pebriansyah, S. Ked (0818011091)

Pembimbing : dr. H. Sanjoto Santibudi, Sp.KFR

KEPANITERAAN KLINIK REHABILITASI MEDIKRUMAH SAKIT UMUM DAERAH Dr. Hi. ABDUL MOELOEK

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS LAMPUNGBANDAR LAMPUNG

27 MARET 2013

Page 2: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Definisi

Menurut WHO, Rehabilitasi Medik adalah ilmu pengetahuan kedokteran yang mempelajari masalah atau semua tindakan yang ditujukan untuk mengurangi atau menghilangkan dampak keadaan sakit, nyeri, cacat dan atau halangan serta meningkatkan kemampuan pasien mencapai integrasi sosial

Page 3: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Menurut Depkes, rehabilitasi adalah proses pemulihan untuk memperoleh fungsi penyesuaian diri secara maksimal atau usaha mempersiapkan penderita cacat secara fisik, mental, sosial dan kekaryaan untuk suatu kehidupan yang penuh sesuai dengan kemampuan yang ada padanya

Page 4: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Sejarah

Pada tahun 1916 terdapat wabah polio yang menyerang New York. Wabah tersebut dapat mengakibatkan kecacatan sementara bahkan seumur hidup jika tidak cepat ditangani, maka dibentuklah Georgia Warm Springs Young Foundation pada 1924 sebagai tanggapan terhadap wabah polio ini untuk menanggulangi akibat buruk yang ditimbulkan

Page 5: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Dengan demikian, pemulihan fungsi alat gerak (rehabilitasi) yang dijalani pasien polio itulah titik awal yang mendorong berdirinya rehabilitasi medis

Page 6: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Pelayanan Kedokteran Rehabilitasi di Indonesia dikenal sejak tahun 1947, saat Prof.Dr.R.Soeharso mendirikan Pusat Rehabilitasi untuk penderita disabilitas, yaitu penderita buta, tuli dan cacat mental di Surakarta

Page 7: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Ruang Lingkup Pelayanan Rehabilitasi Medik di Rumah Sakit

Rephauge (dalam sidiarto 1980) pada seminar internasional I rehabilitasi medis mengatakan bahwa rehabilitasi medis merupakan dasar dan penunjang bentuk rehabilitasi lainnya, seperti rehabilitasi sosial, karya, dan pendidikan

Page 8: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Beradasarkan pengertian rehabilitasi yang menekankan kepada fungsional, maka rehabilitasi medis tidak bisa terlepas dari cabang ilmu lain seperti : Neuromuskular, Muskuloskeletal, Psikologi, Anatomi, Kinesiologi, Fisiologi, Etika Profesi, dan lain-lain

Page 9: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Pelayanan Rehabilitasi Medik di Rumah Sakit meliputi

• Upaya Promotif – Penyuluhan, informasi dan edukasi tentang hidup sehat

dan aktivitas yang tepat untuk mencegah kondisi sakit

• Upaya preventif– Edukasi dan penanganan yang tepat pada kondisi sakit/

penyakit untuk mencegah dan atau meminimalkan gangguan fungsi atau risiko kecacatan.

• Upaya kuratif– Penanganan melalui paduan intervensi medik, keterapian

fisik, dan upaya rehabilitatif untuk mengatasi penyakit/kondisi sakit untuk mengembalikan dan mempertahankan kemampuan fungsi.

Page 10: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Upaya rehabilitatifPenanganan melalui paduan intervensi medik,

keterapian fisik, keteknisan medik dan upaya rehabilitatif lainnya melalui pendekatan psiko-sosio-edukasi-okupasi-vokasional untuk mengatasi penyakit/kondisi sakit yang bertujuan mengembalikan dan mempertahankan kemampuan fungsi, meningkatkan aktivitas dan peran serta/ partisipasi di masyarakat

Page 11: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Filosofi

• Rehabilitasi merupakan ‘jembatan’ yang menjangkau perbedaan antara kondisi tidak berguna-berguna, kehilangan harapan- berpengharapan  (Rehabilitation is a bridge spanning the gap between uselessness-usefulness, hopelessness – hopefulness)

• Rehabilitasi tidak hanya memperpanjang usia tapi juga menambah makna/kualitas dalam hidup (rehabilitation is not only to add years to life but also add life to years).

Page 12: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Bentuk Pelayanan

• Mengembalikan fungsi pasien pasca stroke• Mencegah kontraktur dan mengembalikan fungsi

pasien pasca operasi dan patah tulang.• Senam nafas sehat, senam hamil• Memberikan alat bantu jalan, ortesa, protesa,

splint, korset, dll.• Melatih bicara dan gerak motorik anak dengan

CP, autism, keterlambatan perkembangan• Mengurangi nyeri, kaku diberbagai bagian tubuh.• Dan lain-lain.

Page 13: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Tujuan Rehabilitasi

Mengatasi keadaan/kondisi sakit melalui paduan intervensi medic, keterapian fisik, keteknisian medic dan tenaga lain yang terkait.

Mencegah komplikasi akibat tirah baring dan atau dampak penyakitnya yang mungkin membawa kecacatan.

Memaksimalkan kemampuan fungsi, meningkatkan aktifitas dan partisipasi pada difabel.

Mempertahankan kualitas hidup dan mengupayakan kehidupan yang berkualitas

Page 14: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Tim Rehabilitasi Medik

• 1. Dokter rehabilitasi medik • 2. Perawat rehabilitasi• 3. Fisioterapist• 4. Okupational Terapist• 5. Pekerja sosial medik• 6. Speech therapist• 7. Psikologi• 8. Ortotik prostetik• 9. Penderita dan keluarga• 10. Rohaniwan

Page 15: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Gangguan Fungsi Impairment, bila ada gangguan fisik atau organ

tubuh seperti luka otak, orgam mata atau organ telinga rusak, atau anggota tubuh tertentu lumpuh, yang menyebabkan bagian tersebut terganggu.

Disability, akibat adanya impairment mengakibatkan gangguan fungsi sehingga berkurangnya kemampuan fisik

Handicap, akibat impairment dan disability maka, hubungan sosial ataupun kegiatan sosial masyarakat mengalami hambatan.

Page 16: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah
Page 17: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Pelayanan dalam Rehabilitasi Medik

Pelayanan Fisioterapi

Adalah bentuk pelayanan kesehatan yang ditujukan kepada individu dan atau kelompok untuk mengembangkan, memelihara dan memulihkan gerak dan fungsi tubuh sepanjang daur kehidupan dengan menggunakan penanganan secara manual, peningkatan gerak, peralatan, pelatihan fungsi dan komunikasi.

Page 18: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Pelayanan Terapi Wicara

Adalah bentuk pelayanan kesehatan yang ditujukan kepada individu dan atau kelompok untuk memulihkan dan mengupayakan kompensasi / adaptasi fungsi komunikasi, bicara dan menelan dengan latihan remediasi, stimulasi dan fasilitasi

Page 19: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Pelayanan Terapi Okupasi

Adalah bentuk pelayanan yang ditujukan kepada individu dan atau kelompok untuk mengembangkan, memelihara, memulihkan fungsi atau mengupayakan kompensasi/adaptasi untuk aktifitas seharti-hari, produktifitas dan waktu luang melalui pelatihan remediasi, stimulasi dan fasilitasi.

Page 20: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Pelayanan Ortotis Prostetis

Adalah salah satu bentuk pelayanan keteknisian medic yang ditujukan kepada individu untuk merancang, membuat dan mengepas alat bantu guna pemeliharaan dan pemulihan fungsi , atau pengganti anggota gerak

Page 21: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Prinsip Rehabilitasi

• Rehabilitasi dimulai sedini mungkin, bahkan segera sejak dokter melihat penderita untuk pertama kalinya.

• Tidak ada seorang pun yang boleh berbaring lebih lama dari yang diperlukan, karena dapat mengakibatkan komplikasi.

• Rehabilitasi merupakan terapi multidisipliner terhadap seorang penderita

• Faktor yang terpenting adalah kontinuitas perawatan • Perhatian untuk rehabilitasi diutamakan kepada sisa

kemampuan yang masih dapat diperbaiki dengan latihan • Fungsi lain rehabilitasi adalah pencegahan serangan

berulang • Penderita merupakan subjek rehabilitasi, bukan sekedar

objek.

Page 22: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Prinsip - prinsip dasar kegiatan rehabilitasi anak

• Ditinjau dari tujuan rehabilitasi • Prinsip menyeluruh• Prinsip pelayanan segera atau pelayanan dini• Prinsip prioritas• Kegiatan berpusat pada anak• Prinsip konsisten• Prinsip efektivitas dan penghargaan• Prinsip pentahapan.• Prinsip kesinambungan, berulang dan terus

menerus.• Prinsip terintegrasi

Page 23: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Ditinjau dari jenis dan macam kelainan

Orientasi pada pengembalian fungsiPinsip individualisasiOrientasi pada jenis kecacatan dan kasus

Page 24: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Ditinjau dari kemampuan pelaksana ( provider )

Prinsip kerja timPrinsip kerja atas dasar profesi.

Page 25: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Ditinjau dari tempat, waktu dan sarana rehabilitasi

Prinsip integritasPrinsip keluwesan tempat dan waktuPrinsip kesederhanaanPrinsip keterlibatan orangtua dan

masyarakat

Page 26: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Pelayanan Rehabilitasi Medik di Indonesia

Pelayanan Rehabilitasi Medik di Rumah Sakit

 Pelayanan Rehabilitasi Medik Di Puskesmas

Rehabilitasi Bersumberdaya Masyarakat (RBM)

 

Page 27: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Strata/Klasifikasi Pelayanan Rehabilitasi Medik di Rumah Sakit

Strata I :Pelayanan PrimerPelayanan Rehabilitasi Medik Dasar

(Rumah Sakit kelas C l kelas D dan Puskesmas)

Pelayanan mencakup rehabiLitasi medik dasar 

Page 28: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Strata II: Pelayanan SekunderPelayanan Rehabilitasi Medik Spesialistik

(Rumah Sakit B non Pendidikan dan ketas c)

Pelayanan mencakup:1. Layanan Rehabilitasi Medik Spesialistik2. Layanan Fisioiterapi dengan peralatan dasar3. Layanan Okupasi Terapi dengan peralatan

dasar4. Layanan Ortotik-Prostetik, tidak mempunyai

bengkel sendiri.5. Layanan Asuhan keperawatan Rehabilitasi

Medik (fakultatif)

Page 29: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Strata lIlA: Pelayanan Tersier• Pelayanan Rehabilitasi Medik SpesiaListik dan

Subspesialistik (Rumah Sakit ketas B Pendidikan/keLas A)

Pelayanan mencakup:• 1. Layanan RehabiLitasi Medik Spesialistik dan

Subspesialistik (muskutoskeLetal, neuromuskuler, pediatrik, kardiorespirasi, geriatrik)

• 2. Layanan Asuhan Keperawatan Rehabilitasi Medik

• 3. Layanan Fisioterapi dengan atat Lengkap• 4. Layanan Okupasi Terapi dengan aLat Lengkap• 5. Layanan Terapi Wicara dengan atat Lengkap• 6. Layanan Ortotik-Prostetik, bengkel sederhana• 7. Layanan Psikotogi• 8. Layanan Sosial Medik

Page 30: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Strata IIIB: Pusat Rujukan Nasional• PeLayanan Rehabilitasi Medik Rujukan Tertinggi.PeLayanan mencakup:• 1. Layanan Rehabilitasi Medik spesialistik dan

subspesiaListik (muskuLoskeLetal, neuromuskuler, pediatrik? kardiorespirasi, geriatri, dan subspesialistik Lain sesuai

• kebutuhan)• 2. Layanan Asuhan Keperawatan RehabiLitasi Medik• 3. Layanan Fisioterapi dengan alat canggih• 4. Layanan Okupasi Terapi dengan alat canggih• 5. Layanan Terapi Wicara dengan alat canggih• 6. Layanan Ortotik-Prostetik dengan bengkel Lengkap

dan atau bengkel kursi roda• 7. Layanan Psikologi• 8. Layanan Sosial Medik• 9. Layanan konseLing persiapan vokasional.

Page 31: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Kriteria pasien rawat inap adalah

1. Pasien kandidat RehabiLitasi Medik yaitu pasien yang akibat penyakit/trauma/ cedera mengalami gangguan fungsi serta aktifitas sehari-hari.

2. Pasien yang dinyatakan tidak iagi membutuhkan perawatan dari segi penyakitnya tapi memerlukan peLayanan RehabiLitasi Medik secara terpadu.

 

Page 32: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Alur Pasien Dalam Pelayanan RehabiLitasi Medik

Pasien dapat berasal dari1. InstaLasi gawat darurat2. InstaLasi rawat jaLan3. Instaiasi rawat inap termasuk ruang rawat

intensif4. Konsul dari dokter praktek swasta/kLinik5. Rujukan dari Rumah Sakit/institusi

kesehatan Lainnya.6. Datang Langsung

Page 33: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

Kegiatan selanjutnya adalah

• 1. Diagnosis medik dan fungsionaL oleh SpRM/Dokter Umum terLatih Rehabilitasi Medik

• 2. Pemeriksaan/penilaian/ asesmen Tim• 3. Paket program terapi:

– Layanan Rehabititasi Medik rawat jalan– Layanan RehabiLitasi Medik rawat inap

• 4. Keluar atau dikembalikan ke dokter pengirim dalam keadaan:– Sembuh– Pulih dengan gejata sisa– MeninggaL

• 5. Kembali ke masyarakat.

Page 34: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

KESIMPULAN

Rehabilitasi Medik upaya pelayanan medik komprehensif, terkoordinasi yang bersifat medik, sosial, edukasional, vokasional untuk melatih seseorang mencapai kemampuan fungsional yang maksimal, produktif, memerlukan waktu lama dan dilaksanakan terus-menerus untuk mencapai tujuan yang diharapkan.

Page 35: Rehabilitasi Medik Ricky Pebriansyah

DAFTAR PUSTAKAKeputusan Menteri Kesehatan No: 378/MenKes/SK/IV/2008

Tentang Pedoman Pelayanan Rehabilitasi Medik Di Rumah Sakit.

Opitz, J.L., Folz, T.J., Gelfman, R., Peters, D.J. 1997. The history of physical medicine and rehabilitation as recorded in the diary of Dr. Frank Krusen: Part 1. Gathering momentum (the years before 1942). http://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/9111468

Ridwan, dr. 2011. Rehabilitasi Medis. http://dokter-ridwan.blogspot.com/2011/10/rehabilitasi-medis-penulisan-ilmiah.html. Diakses 26 Maret 2013 pukul 21.00 WIB.


Top Related