Transcript
Page 1: PENGARUH LEDAKAN INFORMASI RETAS DOKUMEN PANAMA TERHADAP STABILITAS EKONOMI POLITIK DI INDONESIA

7/25/2019 PENGARUH LEDAKAN INFORMASI RETAS DOKUMEN PANAMA TERHADAP STABILITAS EKONOMI POLITIK DI INDONESIA

http://slidepdf.com/reader/full/pengaruh-ledakan-informasi-retas-dokumen-panama-terhadap-stabilitas-ekonomi 1/7

MAKALAH

 PENGARUH LEDAKAN INFORMASI RETAS DOKUMEN PANAMA TERHADAP

STABILITAS EKONOMI POLITIK DI INDONESIA

 Makalah ini Disusun untuk Memenuhi Tugas Akhir Semester Empat Mata Kuliah

 Ekonomi Politik

Dosen Pengasuh :

Prof. H. Kacung, Drs., MA., Ph.D.

Ucu Martanto, S.IP., MA

Disusun oleh :

Abdurrohim Nur

0714111333029

DEPARTEMEN ILMU POLITIK

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK

UNIVERSITAS AIRLANGGA

2016

Page 2: PENGARUH LEDAKAN INFORMASI RETAS DOKUMEN PANAMA TERHADAP STABILITAS EKONOMI POLITIK DI INDONESIA

7/25/2019 PENGARUH LEDAKAN INFORMASI RETAS DOKUMEN PANAMA TERHADAP STABILITAS EKONOMI POLITIK DI INDONESIA

http://slidepdf.com/reader/full/pengaruh-ledakan-informasi-retas-dokumen-panama-terhadap-stabilitas-ekonomi 2/7

 PENGARUH LEDAKAN INFORMASI RETAS DOKUMEN PANAMA TERHADAP

STABILITAS EKONOMI POLITIK DI INDONESIA

Abdurrohim Nur

Mahasiswa S1 Departemen Ilmu Politik

Universitas Airlangga

 ABSTRACT

Secret document named Panama Papers or referred to as a document of Panama that

contains 11.5 million documents emanating from 214,000 overseas companies experiencedleakage of documents on crime hack "hacked". Leaked Papers Panama was dubbed as the

biggest leak in the history of the data journalism (Edward Snowden - The Economy.com). The

secret documents to the attention of the world public, particularly Indonesia circulating

relevant information or technocrat entrepreneur from Indonesia also stumbled on these

 problems, because it is one of 11.5 million documents were leaked. Under these conditions,

 Indonesia should be able to prep instruments and programs that deal with the economic storm

that will be experienced by countries that indicated their citizens following the tax evasion on

 panama papers. Panama document has been hacked by someone who then processed and

 published international network of journalists under the banner of the International

Consortium of Investigative Journalists (ICIJ). ICIJ is based in the United States, part of a

 project of the Center for Public Integrity.

 Keywords: Panama Papers, subject / Performer, Influence, Political Economy, Indonesia

 ABSTRAK

 Dokumen rahasia yang bernama “Panama Papers”  atau disebut sebagai Dokumen

Panama yang berisi 11,5 juta dokumen yang berasal dari 214.000 perusahaan luar negeri

mengalami pembocoran dokumen atas kriminalitas retas “hacked”. Bocoran Panama Papers

ini dijuluki sebagai bocoran terbesar dalam sejarah journalism data (Edward Snowden –  The

 Economy.com). Dokumen rahasia tersebut menjadi perhatian publik dunia, khususnya

 Indonesia yang beredar informasi terkait pengusaha atau teknokrat dari Indonesia juga

tersandung permasalahan tersebut, karena menjadi salah satu dari 11,5 juta dokumen yang

bocor tersebut. Dengan kondisi tersebut, Indonesia harus mampu persiapan instrument dan

Page 3: PENGARUH LEDAKAN INFORMASI RETAS DOKUMEN PANAMA TERHADAP STABILITAS EKONOMI POLITIK DI INDONESIA

7/25/2019 PENGARUH LEDAKAN INFORMASI RETAS DOKUMEN PANAMA TERHADAP STABILITAS EKONOMI POLITIK DI INDONESIA

http://slidepdf.com/reader/full/pengaruh-ledakan-informasi-retas-dokumen-panama-terhadap-stabilitas-ekonomi 3/7

 program yang menangani badai ekonomi yang akan dialami negara-negara yang terindikasi

wargan ya mengikuti penggelapan pajak pada “panama papers”. Dokumen Panama tersebut

telah diretas oleh seseorang yang kemudian diolah dan dipublikasikan jaringan jurnalis

internasional di bawah bendera International Consortium of Investigative Journalists (ICIJ).

 ICIJ berbasis di Amerika Serikat, bagian dari proyek Center for Public Integrity.

 Kata Kunci : Panama Papers, Subjek/Pelaku, Pengaruh, Ekonomi Politik, Indonesia

Panama Papers adalah kumpulan 11,5 juta dokumen rahasia yang dibuat oleh penyedia

 jasa perusahaan asal Panama, Mossack Fonseca adalah firma hukum dan penyedia jasa

 pengelolaan aset perusahaan yang berlokasi di Panama yang didirikan pada tahun 1977 oleh

Jurgen Mossack dan Ramon Fonseca.

Mossack Fonseca Co, memiliki tanggungjawab untuk mengawasi dan mengatur jasa-

 jasa perserikatan dan perwalian aset dari suatu perusahaan. Fokus utama dari firma hukum ini

adalah perlindungan aset, perencanaan pajak dan properti. Perusahaan ini memiliki lebih dari

40 cabang di seluruh dunia, yang kini dikenal karena terlibat dalam bocoran dokumen surga

 pajak Panama Papers ini.

Mossack Fonseca adalah badan hukum dan penyedia jasa perusahaan asal Panama yang

didirikan tahun 1977 oleh Jurgen Mossack dan Ramon Fonseca. Perusahaan ini menyediakan

 jasa pembentukan perusahaan di negara lain, pengelolaan perusahaan luar negeri dan

manajemen aset.

Dokumen Panama tersebut telah diretas oleh seseorang yang kemudian diolah dan

dipublikasikan jaringan jurnalis internasional di bawah bendera  International Consortium of

 Investigative Journalists (ICIJ). ICIJ berbasis di Amerika Serikat, bagian dari proyek Center

 for Public Integrity.

Pengaruh Panama Papers terhadap Perpolitikan di Indonesia

Pembocoran dokumen yang berawal dari seorang sumber tak dikenal atau anonim

kepada Suddeutsche Zeitung yaitu surat kabar Jerman Selatan, adalah surat kabar harian

 berlangganan nasional terbesar di Jerman. Surat kabar ini diterbitkan di Munich.

Page 4: PENGARUH LEDAKAN INFORMASI RETAS DOKUMEN PANAMA TERHADAP STABILITAS EKONOMI POLITIK DI INDONESIA

7/25/2019 PENGARUH LEDAKAN INFORMASI RETAS DOKUMEN PANAMA TERHADAP STABILITAS EKONOMI POLITIK DI INDONESIA

http://slidepdf.com/reader/full/pengaruh-ledakan-informasi-retas-dokumen-panama-terhadap-stabilitas-ekonomi 4/7

  Suddeutsche Zeitung mendapatkan bocoran ini pada bulan Agustus 2015 dan kemudian

diterima  International Consortium of Investigative Journalists  (ICIJ) ini menimbulkan

 beberapa pertanyaan.

Pertanyaan bukan saja kepada siapa yang meretas, namun oleh pihak siapa dokumen

ini diretas. Yang jelas, peretas dokumen pastinya adalah orang yang dibayar pihak tertentu

untuk meretasnya.

Padahal dokumen tersebut dikeluarkan pada saat sedang reformasi politik PSSI,

Pencitraan calon-calon gubernur Jakarta 2017, isu publik tentang undang-undang revisi

 pemerintahan terkait hukuman para warga Indonesia yang sengaja menyimpan keuangan di

luar negeri, pemanasan undang- undang Amnesty Tax’s.

Mengenal reformasi politik PSSI, lembaga olah raga nasional tersebut memiliki

hubungan dengan lembaga sepak bola internasional, UEFA. Mantan sekjen UEFA Gianni

Infatino ada dalam daftar nama bocoran Panama Papers yang pula merupakan presiden FIFA

terpilih pada Kongres 26 Februari 2016 harus berurusan dengan kepolisian Swiss. Tentu saja

hal ini akan menimbulkan dampak yang cukup panjang. Imbasnya tentu akan berujung buruk

 pada FIFA sebagai organisasi induk. Padahal, diduga masih banyak skandal korupsi lain yang

masih belum terkuak di organisasi ini.

Kasus Panama Papers yang mengaitkan dengan FIFA ini akan berimbas pula pada

kondisi persepakbolaan Indonesia. Ketika Indonesia tengah melakukan mediasi pendekatan

 pada FIFA untuk melakukan reformasi total PSSI. Kemungkinan besar setelah adanya skandal

ini, proses reformasi PSSI akan semakin tidak menentu.

Selain itu, Panama Papers tersebut tengah menyeret nama-nama pengusaha seperti

Sandiaga Uno. Pebisnis milyarder tersebut tengah mencalonkan diri menjadi calon gubernur

DKI Jakarta sehingga nama Sandiaga didalam Panama Papers secara tidak langsung

mempengaruhi kepercayaan publik pada hal tersebut. Sebelumnya Sandiaga uno ini mengaku

memang memiliki beberapa perusahaan offshore di British Virgin Islands. Keberadaan

 perusahaan offshore itu penting untuk bisnis Saratoga Equities, sebuah perusahaan investasi

yang dia dirikan bersama Edwin Soeryadjaya.

Dengan keterkaitan Sandiaga Uno dengan Panama papers melalui situasi pencalonan

diri sebagai gubernur Jakarta, mampu berakibat terhadap kepercayaan publik bagi pencitraan

Page 5: PENGARUH LEDAKAN INFORMASI RETAS DOKUMEN PANAMA TERHADAP STABILITAS EKONOMI POLITIK DI INDONESIA

7/25/2019 PENGARUH LEDAKAN INFORMASI RETAS DOKUMEN PANAMA TERHADAP STABILITAS EKONOMI POLITIK DI INDONESIA

http://slidepdf.com/reader/full/pengaruh-ledakan-informasi-retas-dokumen-panama-terhadap-stabilitas-ekonomi 5/7

seorang sandiaga uno. Dengan hal tersebut, banyak pihak luar kemenangan Sandiaga menjadi

Gubernur Jakarta merasakan angin segar dan optimistik terhadap calon pendukung lainnya.

Undang –  undang hukuman bagi WNI yang menyimpan harta di luar negeri dengan

tujuan mengabaikan pajak merupakan cara pembatasan untuk menyimpan harta di luar negeri.

Dengan menyimpan uang di luar negeri artinya nasabah tersebut telah lolos pajak. Padahal,

 pajak adalah sector utama penerimaa negara dalam APBN. Oleh sebab itu, pemerintah tengah

melakukan pembahasan terkait undang-undang tersebut sehingga termasuk mempengaruhi

stabilitas politik di Indonesia.

Oleh karena itu, Pemerintah dan DPR (Dewan Perwakilan Rakyat) hendaknya segera

membahas dengan tuntas Rancangan Undang-Undang pengampunan pajak atau tax amnesty.

Sebab, pengampunan pajak merupakan salah satu cara yang efektif untuk menarik dana WNI

yang tersimpan di luar negeri masuk kembali ke tanah air.

 Namun, penerapan undang-undang itu nantinya harus berhati-hati. Karena, negara-

negara tempat dana WNI yang terparkir di sana bisa dipastikan akan mengantisipasi kebijakan

 pengampunan pajak tersebut. Penarikan dana milik WNI melalui pengampunan pajak jelas

akan mengganggu likuiditas keuangan dalam negeri mereka. Akibatnya dana tersebut tidak

akan bisa kembali ke Indonesia dan tetap tersimpan di luar negeri.

Sedangkan bagaimana pengaruh terhadap ekonomi Indonesia bagi sebuah informasi

retasan illegal Panama Papers tersebut?.

Pengaruh Panama Papers terhadap Perekonomian di Indonesia

Awal April 2016 boleh jadi akan menjadi salah satu tonggak sejarah terbesar dalam

sejarah pasar keuangan global dengan kehadiran Panama Papers melalui  International

Consortium of Investigative Journalists (ICIJ). Panama Papers adalah sekumpulan dokumen

rahasia yang diungkap oleh ICIJ kepada publik dan berisikan informasi terkait dengan

keterlibatan figur dan tokoh dunia dalam dugaan pencucian uang, khususnya untuk

menghindari pajak, melalui sistem jasa keuangan yang disediakan oleh tax haven countries.

Panama Papers memuat lebih dari 2.000 nama perseorangan maupun korporasi dari

Indonesia, dengan beberapa nama merupakan tokoh dan perusahaan terkenal di Indonesia, yang

menyimpan berbagai asetnya melalui lembaga jasa keuangan di tax haven countries.Mengingat

 bahwa kontroversi dalam praktik pencucian uang ini dilakukan melalui sistem jasa keuangan,

khususnya perbankan, maka sudah sepatutnya hal ini menjadi titik tolak bagi Indonesia untuk

Page 6: PENGARUH LEDAKAN INFORMASI RETAS DOKUMEN PANAMA TERHADAP STABILITAS EKONOMI POLITIK DI INDONESIA

7/25/2019 PENGARUH LEDAKAN INFORMASI RETAS DOKUMEN PANAMA TERHADAP STABILITAS EKONOMI POLITIK DI INDONESIA

http://slidepdf.com/reader/full/pengaruh-ledakan-informasi-retas-dokumen-panama-terhadap-stabilitas-ekonomi 6/7

kembali melihat cara kita memandang liberalisasi pasar finansial secara lebih utuh dan jangka

 panjang.

Dampak yang signifikan adalah ketika ledakan uang kembali mengalir Indonesia secara

 besar. Kondisi mata uang rupiah akan menguat sangat tajam jika banyak valas kembali ke

Indonesia. Hal ini dikhawatirkan akan melemahkan daya saing produk ekspor Indonesia. Oleh

karena itu, perbankan harus melakukan penyesuaian dengan menurunkan suku bunga.

Sedangkan pembahasan pemerintah dan DPR ditengah kesibukannya dalam

 pembahasan Tax Amnesty mampu mendulang uang yang masuk di rekening Indonesia.

Pengampunan pajak akan menciptakan arus uang masuk ke Indonesia.

Dengan kedatangan informasi retas digital illegal pada Panama Papers memiliki

 beberapa pengaruh ekonomi politik di Indonesia sehingga diharapkan adanya keseriusan dalam

stimulus perbaikan yang sesuai. Data Mossack yang bocor ini berisi informasi soal Mossack

dan klien-kliennya sejak 1977 sampai awal 2015. Keberadaan data ini memungkinkan publik

mengintip bagaimana dunia offshore bekerja dan bagaimana fulus gelap mengalir di dalam

 jagat finansial global. Panama Papers yang masih dalam tahap verifikasi data, memiliki

variable Ekspektasi dari dalam kepemerintahan dan masyarakat terkait permasalahan tersebut.

Oleh karena itu, pemerintah diharapkan membuat instrument dan program dalam penanganan

 badai ekonomi yang disebabkan Panama Papers, yakni kembalinya uang di dalam negeri

dengan skala besar.

Page 7: PENGARUH LEDAKAN INFORMASI RETAS DOKUMEN PANAMA TERHADAP STABILITAS EKONOMI POLITIK DI INDONESIA

7/25/2019 PENGARUH LEDAKAN INFORMASI RETAS DOKUMEN PANAMA TERHADAP STABILITAS EKONOMI POLITIK DI INDONESIA

http://slidepdf.com/reader/full/pengaruh-ledakan-informasi-retas-dokumen-panama-terhadap-stabilitas-ekonomi 7/7

DAFTAR PUSTAKA

Article Text

Theguardian.com, “What are the Panama Papers? A guide to history's biggest data leak” 

(http://www.theguardian.com/news/2016/apr/03/what-you-need-to-know-about-the-panama-

 papers) [Diakses pada 05 April 2016]

Theguardian.com, “Mossack Fonseca: inside the firm that helps the super -rich hide their

money” (http://www.theguardian.com/news/2016/apr/08/mossack-fonseca-law-firm-hide-

money-panama-papers) [Diakses pada 08 April 2016]

Media Massa

Panamapapers, “Panama Papers The Power Players” 

(https://panamapapers.icij.org/the_power_players/) [Diakses pada -]

Tempo.co, “Panama Papers, Sandiaga Uno: Saya Tidak Gelapkan Pajak ”

(https://nasional.tempo.co/read/news/2016/04/23/078765303/panama-papers-sandiaga-uno-

saya-tidak-gelapkan-pajak ) [Diakses pada 23 April 2016 | 18:27 WIB]

BBC.com, “ Nama bos FIFA disebut dalam Panama Papers”

(http://www.bbc.com/indonesia/olahraga/2016/04/160405_olahraga_panama_infantin) 

[Diakses pada 6 April 2016]

Republika.co.id, “Singapura Siapkan Kebijakan Lawan Tax Amnesty Indonesia”

(http://www.republika.co.id/berita/ekonomi/makro/16/03/10/o3t57z382-singapura-siapkan-

kebijakan-lawan-tax-amnesty-indonesia) [Diakses pada 10 Maret 2016, 12:14 WIB]

Republika.co.id, “Jokowi: Tax Amnesty Bisa Datangkan Banyak Uang ke Indonesia”

(http://nasional.republika.co.id/berita/nasional/politik/16/06/28/o9hnxl354-jokowi-tax-

amnesty-bisa-datangkan-banyak-uang-ke-indonesia)  [Diakses pada 28 Juni 2016, 22:48

WIB]


Top Related