Download - jaringan dasar

Transcript

JARINGAN DASAR a. Tujuan : Melihat macam-macam bentuk jaringan dasar b. Teori : Parenkim dikatakan sebagai jaringan dasar sebab merupakan penyusun sebagian besar organ tumbuhan .Jaringan parenkim merupakan tempat berlangsungnya berbagai aktivitas tumbuhan antara lain : fotosintesis,asimilasi,respirasi,penimbunan zat-zat cadangan makanan. Bentuk sel parenkim umumnya isodiametris ,oval.,membulat atau poligonal.Dinding sel ,parenkim tipis.Menurut fungsinya dibedakan antara:parenkim asimilasi,parenkim penimbun,parenkim air,parenkim pengkut dan parenkim penyimpanan udara (aerenkim). Parenkim asimilasi dijumpai pada daun dan batang yang berwarna hijau sel-selnya mengandung kloropas karena itu disebut klorenkim .Parenkim asimilasi dibedakan atas perenkim palisade dan parenkim bunga karang. Parenkim penimbun,sel-selnya mengandung cadangan makanan seperti tepung dan gula,dijumpai dibagian dalam organ tumbuhan seperti empelur batang,umbi rimpang ddan biji. Parenkim air,sel-selnya besar,berinding tipis ,tanpa kloroplas,banyak mengnadung cairan contohnya lendir pada daun lidah buaya. Parenkim pengangkut sel-selnya memanjang menurut arah pengangkutannnya ,terutama dijumpai pada batang. Parenkim penyimpan udara mempunyai ruang antar sel yan besar.biasanya dijumpai pada alat pengapung tumbuhan airseperti pada enceng gondok.Parenkim penyimpan udara (disebut aerenkim)ada yang bebrbentuk seperti batang ,karena itu disebut aktinemkim contoh pada tangkai daun Canna sp.

Gambar 10.Macam-macam bentuk parenkim.1. Ruang udara:2. Amilum.a.aktinemkim pada Canna sp ;b.aerenkim pada tangkai daun enceng gondok ;c.parenkim lipatan pada daun Pinus ; d.parenkim penimbun pada pisang ;e.parenkim palisade dan f.parenkim bunga karang c. PUSTAKA 1. Soerodikoesoemo,W.1984.AnatomiTumbuahanII.Fak.Biologi.UGM.Yog yakarta . 2. Woelaningsih,S.1984.Botani Dasar II.Fak.biologi.UGM.Yogyakarta d. Alat dan Bahan 1. Mikroskop 2. Gelas benda 3. Gelas penutup 4. Silet 5. Kulit buah pisang(Musa paradisiaca) 6. Tangkai daun Canna sp 7. Tangkai daun enceng gondok (Eichhornia crassipes) 8. Daun Pinus e. Praktikum Preparat 1 : Kerokan sebelah dalam kulit buah Musa paradisiaca

Preparat 2

Preparat 3

Preparat 4

Periksa dalam air.Perhatikan sel-sel parenkim yang tampak terpisah-pisah di dalamnya terdapat butir-butir amilum.gamabar beberapa sel dengan perbesaran kuat. : Penampang melintang tangkai daun Canna sp Buatlah irisan melintang tangkai daun.periksalah dalam air.amati sel-sel parenkim seperti bintang.Gambar beberapa sel dengan perbesaran kuat. : Penampang melintang tangkai daun Eichhornia crassipes Buatlah irisan meleintang.Periksa dalam air.Perhatikan sel parenkim dengan ruang antar sel yang besar.Gambar beberapa sel. : Penampang melintang daun Pinus merkusii Perhatikan sel-sel parenkim dengan lipatan-lipatan ,Gambarlah dengan perbesaran kuat.


Top Related