Transcript
Page 1: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

JAMBI- Aksi penculikan terhadap pelajar terjadi di Kota Jambi, kemarin (18/10). Korbannya, dua siswi SMP Purnama Kota Jambi, Kusnarini Arnela alias Rini (14) dan Tian Mustika (14). Keduanya tinggal di Jalan Pangeran Hidayat RT 15, dan Jalan Purnama, Ko-ta baru, Kota Jambi.

Peristiwa menggegerkan itu terjadi

sekitar pukul 09.00, tak jauh dari lokasi sekolah mereka (SMP Purnama). Sebe-narnya, pada saat kejadian, korban bertiga. Namun, temannya, Desri Aryani Dewi (14) berhasil lolos. Sementara Rini dan Tian berhasil dibawa pelaku dan dimasukkan pelaku ke dalam mobil jenis Daihatsu Taft warna hitam.

Informasinya, pada saat kejadian, pagi itu ketiga anak baru gede (ABG) itu memang berniat tidak masuk sekolah alias bolos. n

KUALATUNGKAL - Lima titik perbatasan di wilayah Ka-bupaten Tanjung Jabung Barat dikategorikan rawan ekso-dus pemilih. Menurut Ke tua Panwaslu Rus-li Tarigan, lima titik itu yakni Kelurahan Lubuk

Kambing, Kecamatan Re nah Mendaluh. Daerah itu ber batasan langsung dengan Ka bupaten

Tebo. Lalu, Ke-camatan Muara P a p a l i k y a n g berbatasan de-ngan Kabupa ten Batanghari dan

Muarojambi.

Kemudian, Kecamatan Ba-tang Asam di daerah Simpang Rambutan yang berbatasan de-ngan Provinsi Riau, Kecamatan Seberang Kota yang juga berse-belahan langsung dengan Provinsi Riau dan Kecamatan Betara yang berbatasan langsung dengan Ka-bupaten Tanjab Timur.n

ECERAN RP. 3.500,-sElAsA, 19 OktObER 2010

Dua Siswi SMP Diculikn Pelaku Pakai Mobil

Taft Hitamn Seorang Korban

Ditemukan di Mesuji, OKI, Sumsel

Antisipasi Kecurangan, Panwas-Polisi Siaga

5 Titik Perbatasan Rawan Eksodus Pemilih

Kerahkan 711 Personel Lakukan Pengawasan

KUALATUNGKAL- Masa tenang selama tiga hari menje-

lang hari H Pemilukada Tanjung Jabung Barat, 21 Oktober men-jadi perhatian semua pihak. De-tik-detik terakhir jelang pemu-ngutan suara itu dinilai banyak

kalangan sangat rawan terhadap aksi money politic (politik uang) dan segala bentuk pelanggaran lainnya.n

MAsA tENANG: kapolda Jambi brigjen Pol bambang suparsono meninjau kesiapan aparat dalam apel siaga di tanjab barat, beberapa waktu lalu.

DOkUMEN/JAMbI INDEPENDENt

Ada baiknya Indonesia meniru Jepang dalam hal penerapan

kebijakan mendaur ulang barang-barang elektronik rongsokan.

Wartawan Jawa Pos (induk Jambi Independent) ANY RUFAIDAH

berkesempatan menyaksikan se-cara langsung proses daur ulang

itu. berikut catatannya.

Berkunjung ke Tempat Daur Ulang Sampah Elektronik di Panasonic, Jepang

Pereteli Televisi, Hancurkan, Jadilah Televisi Lagi

PANASONIC Eco Technology Center (Petec) di Kato City, Osaka, Jepang, adalah salah satu pusat daur ulang barang-barang elektronik yang rusak. Kato City, Osaka, adalah sebuah area yang luasnya 38.570 meter persegi.

Kawasan tersebut dikelilingi persawa-han yang menghasilkan beras untuk diolah menjadi sake, minuman khas negara sakura tersebut. Sesuai dengan namanya, Petec merupakan areal daur ulang yang dimiliki

Panasonic dan beroperasi sejak 2001.Memasuki area Petec terasa seperti berada

di ruang bermain anak. Sebab, pembeda ru-ang menggunakan kerangka besi yang dicat dengan warna-warna berbeda. Ruang de-ngan kerangka merah muda digunakan daur ulang televisi. Lalu, warna biru untuk daur ulang mesin cuci, kuning untuk pendingin ruangan (AC), dan hijau untuk ruang daur ulang lemari pendingin alias kulkas.

Di ruang-ruang tersebut terlihat para pekerja berseragam biru dengan perleng-kapan safety –helm, kacamata, dan sarung tangan– memereteli rongsokan elektronik secara manual. “Pembongkaran awal me-mang dilakukan secara manual. Tapi, untuk menghancurkan dan memisahkan partikel-nya, kami menggunakan teknologi khusus,” kata Kazuyuki Tomita, direktur Petec, ketika ditemui Kamis (7/10) lalu.

Dia lantas menunjukkan jajaran bodi kulkas yang sudah dipisahkan dari berba-gai komponen lain sehingga hanya tersisa bagian plastiknya.n

selebritiNo Comment Soal Mulan

MAIA Estianty (34), tak mau banyak berko-mentar ketika ditanya tentang isu kehamilan penyanyi yang juga mantan partnernya, Mulan

Jameela. Perempuan kelahiran Surabaya

itu hanya me-ngucapkan

selamat jika memang b e r i t a tersebut benar.n

DAUR UlANG: Rongsokan elektronik dibongkar di Panasonic Eco technology Center.

ANY RUFAIDAH/JAWA POs

Baca Pereteli hal 2Maia Estianty

Baca Nohal 5

Baca 5 titik hal 2

Orang Tua Af Buang Mayat Ms ke Sungai

Pembunuhan Balita di Tebo Makin Terkuak

MUARATEBO – Teka-teki kematian anak bawah lima tahun (balita), Ms (3) yang dibunuh mu-rid Madrasah Ibtidaiyah Ne geri (MIN/setingkat SD), Sunagi Keruh, Tebo Tengah, Kabu-paten Tebo, berinisial Af (11) mulai terkuak. Bocah ingusan itu sudah mengakui semua per-buatannya, kepada Kepala Desa Sungai Keruh Harmalini, dan pihak kepolisian.

Yang mengejutkan lagi, ternyata orang tua Af, Makmur (55) juga terlibat. Keduanya kini sudah dia-mankan di Polsek Tebo Tengah. Namun bagaimana cara Af meng-habisi Ms belum diketahui.

Kapolsek Tebo Tengah AKP Su-wito mengungkapkan, dalam kasus ini orang tua pelaku, Makmur terlibat karena berusaha menutupi perbuatannya. Dia juga berusaha menyembunyikan mayat korban. “Orang tua pelakulah yang mem-buang mayat korban ke sungai,” katanya.n

Ryan Jagal Donorkan Organ Tubuhnya

Tunggu Ijin Menikah di Lapas

CIREBON - Terpidana mati kasus pembunuhan berantai dan mutilasi, Very Idham Henyan-

syah alias Ryan, kemarin (18/10), menyampaikan keinginan mu-lianya. Jika kelak sudah diek-sekusi, dia ingin mendonorkan organ tubuhnya kepada siapa saja yang membutuhkan.n

ORtU tERlIbAt: lokasi tempat mayat Ms dibuang.UsMAN ARVAN/JAMbI INDEPENDENt

Baca Ryan hal 2

Baca Orang tua hal 2

CANDRA PURNOMO, Jambi

Baca Dua hal 2

DJAtMIkO/JAMbI INDEPENDENt

Baca Antisipasi hal 5

DJAtMIkO/JAMbI INDEPENDENt

Page 2: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

JAMBI- Aksi penculikan terhadap pelajar terjadi di Kota Jambi, kemarin (18/10). Korbannya, dua siswi SMP Purnama Kota Jambi, Kusnarini Arnela alias Rini (14) dan Tian Mustika (14). Keduanya tinggal di Jalan Pangeran Hidayat RT 15, dan Jalan Purnama, Ko-ta baru, Kota Jambi.

Peristiwa menggegerkan itu terjadi

sekitar pukul 09.00, tak jauh dari lokasi sekolah mereka (SMP Purnama). Sebe-narnya, pada saat kejadian, korban bertiga. Namun, temannya, Desri Aryani Dewi (14) berhasil lolos. Sementara Rini dan Tian berhasil dibawa pelaku dan dimasukkan pelaku ke dalam mobil jenis Daihatsu Taft warna hitam.

Informasinya, pada saat kejadian, pagi itu ketiga anak baru gede (ABG) itu memang berniat tidak masuk sekolah alias bolos. n

KUALATUNGKAL - Lima titik perbatasan di wilayah Ka-bupaten Tanjung Jabung Barat dikategorikan rawan ekso-dus pemilih. Menurut Ke tua Panwaslu Rus-li Tarigan, lima titik itu yakni Kelurahan Lubuk

Kambing, Kecamatan Re nah Mendaluh. Daerah itu ber batasan langsung dengan Ka bupaten

Tebo. Lalu, Ke-camatan Muara P a p a l i k y a n g berbatasan de-ngan Kabupa ten Batanghari dan

Muarojambi.

Kemudian, Kecamatan Ba-tang Asam di daerah Simpang Rambutan yang berbatasan de-ngan Provinsi Riau, Kecamatan Seberang Kota yang juga berse-belahan langsung dengan Provinsi Riau dan Kecamatan Betara yang berbatasan langsung dengan Ka-bupaten Tanjab Timur.n

ECERAN RP. 3.500,-sElAsA, 19 OktObER 2010

Dua Siswi SMP Diculikn Pelaku Pakai Mobil

Taft Hitamn Seorang Korban

Ditemukan di Mesuji, OKI, Sumsel

Antisipasi Kecurangan, Panwas-Polisi Siaga

5 Titik Perbatasan Rawan Eksodus Pemilih

Kerahkan 711 Personel Lakukan Pengawasan

KUALATUNGKAL- Masa tenang selama tiga hari menje-

lang hari H Pemilukada Tanjung Jabung Barat, 21 Oktober men-jadi perhatian semua pihak. De-tik-detik terakhir jelang pemu-ngutan suara itu dinilai banyak

kalangan sangat rawan terhadap aksi money politic (politik uang) dan segala bentuk pelanggaran lainnya.n

MAsA tENANG: kapolda Jambi brigjen Pol bambang suparsono meninjau kesiapan aparat dalam apel siaga di tanjab barat, beberapa waktu lalu.

DOkUMEN/JAMbI INDEPENDENt

Ada baiknya Indonesia meniru Jepang dalam hal penerapan

kebijakan mendaur ulang barang-barang elektronik rongsokan.

Wartawan Jawa Pos (induk Jambi Independent) ANY RUFAIDAH

berkesempatan menyaksikan se-cara langsung proses daur ulang

itu. berikut catatannya.

Berkunjung ke Tempat Daur Ulang Sampah Elektronik di Panasonic, Jepang

Pereteli Televisi, Hancurkan, Jadilah Televisi Lagi

PANASONIC Eco Technology Center (Petec) di Kato City, Osaka, Jepang, adalah salah satu pusat daur ulang barang-barang elektronik yang rusak. Kato City, Osaka, adalah sebuah area yang luasnya 38.570 meter persegi.

Kawasan tersebut dikelilingi persawa-han yang menghasilkan beras untuk diolah menjadi sake, minuman khas negara sakura tersebut. Sesuai dengan namanya, Petec merupakan areal daur ulang yang dimiliki

Panasonic dan beroperasi sejak 2001.Memasuki area Petec terasa seperti berada

di ruang bermain anak. Sebab, pembeda ru-ang menggunakan kerangka besi yang dicat dengan warna-warna berbeda. Ruang de-ngan kerangka merah muda digunakan daur ulang televisi. Lalu, warna biru untuk daur ulang mesin cuci, kuning untuk pendingin ruangan (AC), dan hijau untuk ruang daur ulang lemari pendingin alias kulkas.

Di ruang-ruang tersebut terlihat para pekerja berseragam biru dengan perleng-kapan safety –helm, kacamata, dan sarung tangan– memereteli rongsokan elektronik secara manual. “Pembongkaran awal me-mang dilakukan secara manual. Tapi, untuk menghancurkan dan memisahkan partikel-nya, kami menggunakan teknologi khusus,” kata Kazuyuki Tomita, direktur Petec, ketika ditemui Kamis (7/10) lalu.

Dia lantas menunjukkan jajaran bodi kulkas yang sudah dipisahkan dari berba-gai komponen lain sehingga hanya tersisa bagian plastiknya.n

selebritiNo Comment Soal Mulan

MAIA Estianty (34), tak mau banyak berko-mentar ketika ditanya tentang isu kehamilan penyanyi yang juga mantan partnernya, Mulan

Jameela. Perempuan kelahiran Surabaya

itu hanya me-ngucapkan

selamat jika memang b e r i t a tersebut benar.n

DAUR UlANG: Rongsokan elektronik dibongkar di Panasonic Eco technology Center.

ANY RUFAIDAH/JAWA POs

Baca Pereteli hal 2Maia Estianty

Baca Nohal 5

Baca 5 titik hal 2

Orang Tua Af Buang Mayat Ms ke Sungai

Pembunuhan Balita di Tebo Makin Terkuak

MUARATEBO – Teka-teki kematian anak bawah lima tahun (balita), Ms (3) yang dibunuh mu-rid Madrasah Ibtidaiyah Ne geri (MIN/setingkat SD), Sunagi Keruh, Tebo Tengah, Kabu-paten Tebo, berinisial Af (11) mulai terkuak. Bocah ingusan itu sudah mengakui semua per-buatannya, kepada Kepala Desa Sungai Keruh Harmalini, dan pihak kepolisian.

Yang mengejutkan lagi, ternyata orang tua Af, Makmur (55) juga terlibat. Keduanya kini sudah dia-mankan di Polsek Tebo Tengah. Namun bagaimana cara Af meng-habisi Ms belum diketahui.

Kapolsek Tebo Tengah AKP Su-wito mengungkapkan, dalam kasus ini orang tua pelaku, Makmur terlibat karena berusaha menutupi perbuatannya. Dia juga berusaha menyembunyikan mayat korban. “Orang tua pelakulah yang mem-buang mayat korban ke sungai,” katanya.n

Ryan Jagal Donorkan Organ Tubuhnya

Tunggu Ijin Menikah di Lapas

CIREBON - Terpidana mati kasus pembunuhan berantai dan mutilasi, Very Idham Henyan-

syah alias Ryan, kemarin (18/10), menyampaikan keinginan mu-lianya. Jika kelak sudah diek-sekusi, dia ingin mendonorkan organ tubuhnya kepada siapa saja yang membutuhkan.n

ORtU tERlIbAt: lokasi tempat mayat Ms dibuang.UsMAN ARVAN/JAMbI INDEPENDENt

Baca Ryan hal 2

Baca Orang tua hal 2

CANDRA PURNOMO, Jambi

Baca Dua hal 2

DJAtMIkO/JAMbI INDEPENDENt

Baca Antisipasi hal 5

DJAtMIkO/JAMbI INDEPENDENt

Page 3: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

No Umur Harga/kg1 3 Tahun Rp 1.100,08/kg2 4 Tahun Rp 1.231,87/kg3 5 Tahun Rp 1.316,33/kg4 6 Tahun Rp 1.362,33/kg5 7 Tahun Rp 1.405,66/kg6 8 Tahun Rp 1.453,70/kg7 9 Tahun Rp 1.505,19/kg8 10 Tahun Rp 1.553,24/kg

Sumber: Disbun Provinsi Jambi Update Hingga 20 Oktober 2010

Jambi Independent Selasa, 19 Oktober 2010

KURS DOLLARHARI INI

Mata Uang Kurs Jual Kurs Beli SGD 6,911.22 6,840.81

USD 8,968.00 8,878.00

LG Perkenalkan Produk Bercorak Batik

JAKARTA - Memperingati Hari Batik Nasional yang jatuh pada tanggal 2 Oktober, PT LG Electronics Indonesia menun-jukkan apresiasinya dengan secara resmi mulai mempersiap-kan koleksi lemari pendingin dan mesin cuci bercorak batik

hari ini (06/10). “Kebanggaan rakyat Indonesia akan seni ba-tik ini mengilhami kami untuk turut mengabadikannya dengan mengaplikasikan corak ini pada koleksi produk lemari pendin-gin dan mesin cuci milik LG” ujar Kim Weon Dae - President

BUDAYA BATIK: Demi kecintaanya terhadap seni batik Indonesia, PT LG Electronics bakal meluncurkan aneka produk elektronik bercorak batik, di antara produk itu adalah refrigerator dan mesin cuci.

Director LG Electronics Indo-nesia dalam siaran persnya yang dikirimkan kepada Jambi Inde-pendent kemarin.

Dalam rilisnya disebutkan bahwa LG tengah mempersiapkan 15 unit produk home appliance yang terbagi atas 5 unit lemari pendingin kategori ekstra besar (side-by-side), 5 unit lemari pendingin 2 pintu Big Ref dan 5 unit mesin cuci kategori bukaan depan (front load-ing). Aneka Produk tersebut akan melalui proses pembatikan selama satu bulan dan siap diperkenalkan kepada masyarakat umum bulan November mendatang, bertepa-tan dengan perayaan ulang tahun perusahan ini ke-20.

Tak ingin main-main dalam penggunaan corak batik pada produk pilihannya, LG pun meng-gandeng 15 seniman batik handal dari seluruh penjuru tanah air yang bernaung di bawah Yayasan Batik Indonesia (YBI) pimpinan Yultin Ginandjar Kartasasmita. Mereka merupakan seniman daerah kebanggan Indonesia yang memiliki andil penting da-lam melestarikan kesenian batik Indonesia dengan terus melahir-kan karya-karya baru.

Adapun nama ke-15 seniman batik nasional ini yaitu: Komaru-din Kudiya yang memberikan sentuhan motif Garut, Benny Adrianto dengan keahliannya dalam membatik motif Kalim-antan dan Onny Karyani yang secara khusus menekuni motif batik asal Tanjung Pinang. Untuk batik motif dari Yogyakarta dan Semarang sendiri diwakili oleh Hendri Suprapto dan Umi S. Adisusilo. Siti Maimona sebagai pengrajin batik asal Madura juga turut berpartisipasi memberikan sentuhan karyanya pada jajaran perangkat rumah tangga LG ini. Tak mau kalah, pebatik perem-puan Darwati A. Gani dan Nora Gunawan kali ini pun siap mem-berikan corak terbaik milik kota Aceh dan Solo.

Katura yang telah menekuni seni batik semenjak usianya baru

menginjak 11 tahun, mewakili daerah Cirebon dengan motifnya yang khas. Lahir sebagai generasi keempat keluarga pengrajin batik di Pekalongan Liem Poo Hien turut pula memamerkan keahli-annya melalui koleksi produk LG ini. Datang dari Tuban, Us-watun yang pernah menjuarai peringkat utama Festival Batik Tradisional di Tuban inipun siap menorehkan corak karya terbai-knya. Memberikan corak khas Tasikmalaya kini diwakili oleh Supriyadi Harmaen.

Turut memajukan batik Indo-nesia, Rusmini Darmono tidak pernah berhenti bekreasi meng-hasilkan batik cantik dengan corak batik Banyumas. Begitu pula halnya dengan Siti Ruminah yang berperan dalam melestarikan batik asal Indramayu. Mahmudah yang mendalami batik Jambi, juga turut mendukung langkah apresiasi yang dilakukan oleh LG dengan memberikan hasil karyanya untuk diaplikasi pada produk home ap-pliance ini.

LG bersama Yayasan Batik Indonesia ini sengaja mengajak serta para pengrajin batik dari daerah yang berbeda-beda dari seluruh Indonesia. Ini dikarena-kan dengan adanya perbedaan dari segi asal daerah ini membuat motif yang ditampilkan menjadi beragam. Pada akhirnya, corak yang membungkus sisi luar ja-jarang perangkat rumah tangga milik LG terlihat berbeda satu sama lain dan dapat mewakili keseluruhan motif batik yang ada di Indonesia. “Inilah yang membuat jajaran lemari pend-ingin dan mesin cuci ini kian istimewa. Kerjasama antara perusahaan ini dengan para seniman batik Indonesia mem-buat corak batik tersebut dapat di desain secara eksklusif per produknya. Tak cuman terlihat indah, pengaplikasian corak batik membuat produk Home Appliance ini memiliki nilai seni yang tinggi,” jelas Kim, Weon Dae. (*/asa/ikl)

FOTO: ISTIMEWA/JAMBI INDEPENDENT

FOTO :YUSNAINI M NARIS/JAMBI INDEPENDENT

XL Tarif Murah Meriah Hanya Rp 25 per MenitSantai NelponSampai Puas

JAMBI-PT XL Axiata Tbk (XL) terus berusaha memper-kaya manfaat layanan seluler bagi pelanggan dan masyarakat luas. Seiring dengan terus bertam-bahnya jumlah pelanggan dan luasnya wilayah yang terjangkau layanan XL di Nusantara, melalui program promo Tarif muRAh MEriah (RAME), XL kembali meluncurkan tarif nelpon yang semakin murah untuk pelanggan

XL Prabayar, yaitu Rp 25/menit ke sesama XL dan SMS hingga 1000 SMS. Promo ini berlaku mulai 19 Oktober 2010.

GM Sales Operation XL Sum-bagsel, Dodyk Supriyono men-gatakan, ”Penawaran program promo Tarif muRAh MEriah ini merupakan bukti komitmen dan keseriusan XL untuk memberi-kan yang terbaik bagi pelanggan XL di seluruh penjuru Nusantara. XL kembali menunjukkan bahwa manfaat layanan telekomunikasi selular masih bisa terus dimaksi-malkan. Kini pelanggan XL bisa menelepon hanya dengan tarif

Rp 25/menit. Kami berharap promo Tarif muRAh MEriah ini akan semakin memanjakan para pelanggan XL untuk menikmati berbagai fitur dan layanan yang spektakuler.”

Dodyk menambahkan, promo Tarif RAME Rp 25/menit ini merupakan paket layanan yang ditujukan bagi seluruh pelanggan baru yang mengaktifkan kartu per-dana layanan XL Prabayar mulai 19 Oktober 2010 di wilayah Jambi dan Bangka Belitung. Dengan kartu baru tersebut pelanggan akan mendapatkan keuntungan berupa tarif Rp 25/menit ke sesama XL dan SMS hingga 1.000 SMS. Tarif ini berlaku hanya untuk nelpon ke sesama XL.

Pelanggan yang mengaktifkan kartu perdana XL baru, dapat langsung menikmati tarif telepon ke sesama XL Rp. 25/menit dari pukul 00.00–17.00 WIB. Selanjut-nya dari pukul 17.00–24.00 WIB, pelanggan XL dapat menikmati tarif Rp 25/3 detik selama dua menit pertama dan setelahnya Rp 25/menit. Sementara itu untuk menikmati telepon ke operator lain, pelanggan XL hanya dikenakan

tarif Rp. 8/detik untuk lokal area dan Rp 800/menit untuk interlokal area. Di samping itu pelanggan XL juga dapat menikmati gratis 1000 SMS ke semua operator setelah mengirimkan 2 sms @ Rp 150. Pelanggan XL juga bisa menikmati layanan data dengan tarif Rp 5/KB. Mekanisme penerapan tarif promo ini disesuaikan dengan kondisi dan karakteristik pelanggan XL di masing-masing area/region.

Promo Tarif RAME Rp 25/me-nit dan 1.000 SMS tersebut akan secara otomatis dapat dinikmati se-luruh pelanggan baru XL Prabayar dengan tanpa registrasi. Informasi lebih lanjut mengenai program promo ini bisa didapat melalui www.xl.co.id. Pelanggan yang mengaktifkan kartu perdan-anya juga tetap akan mendapatkan berbagai pilihan paket layanan menarik lainnya dari XL dengan menekan *123# dari ponsel.

Untuk mendukung penyediaan layanan telekomunikasi yang berkualitas menjelang Hari Raya Idul Adha, Natal dan Tahun Baru, XL juga telah mempersiapkan jaringan secara maksimal. Ka-pasitas jaringan XL yang tersedia

kini akan mampu menampung lonjakan trafik, baik percakapan, SMS, maupun data.

“Kapasitas jaringan XL yang kami siapkan saat ini akan mam-pu menghadapi lonjakan trafik hingga sekitar 2 kali dibanding-kan hari-hari biasa. Sementara itu, untuk area tertentu, termasuk jalur utama untuk mudik secara khusus kami juga akan mening-katkan kapasitas hingga mini-mal 2 kali dari hari biasa,“ kata

Hengky Witarsa GM Network Operation XL Sumbagsel.

Hengky menambahkan, laya-nan XL didukung oleh jaringan yang andal dengan ditopang oleh sedikitnya 20.888 BTS (2G/3G), juga jaringan fiber optic yang membentang di sepanjang pu-lau Sumatera dan tersambung melalui jaringan kabel bawah laut ke pulau Batam, Bangka, Belitung, Jawa, Kalimantan dan Sulawesi. Diharapkan me-

lalui kekuatan tersebut XL akan menghadirkan komunikasi berkualitas bagi pelanggan XL selama libur Hari Raya Idul Adha, Natal dan Tahun Baru ini. Saat ini, trafik SMS di hari-hari normal pada jam sibuk men-capai 36.000 SMS/detik. Se-mentara trafik panggilan keluar rata-rata adalah 510 juta menit. Diperkirakan di penutup tahun ini akan terjadi lonjakan trafik hingga 35 persen.(*/ynn)

MURAH MERIAH :XL Center di Jalan Husni Thamrin, Simpang Kapuk. Tarif XL murah meriah hanya Rp 25/menit, bisa santai nelpon sampai puas.

Page 4: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Jambi IndependentSelasa, 19 Oktober 2010

PUSAT PENGOBATAN TRADISIONAL

HindustanSPESIALIS SyAwAT DAN mATA TANPA

OPERASI UNTUk UmUm

Bapak Tabib G S PunjabiHp: 0812 7858 099

Praktek setiap hari hari pukul 08.00 wib sampai 21.00 wib Hari Libur Tetap Buka

JL. Hos Cokroaminoto No 32 Psr keluarga + 100 meter dari Tugu Juang Siping ke arah Simpang kawat Jambi. Izin Depkes 735/1993

Ramuan kami diracik oleh pakar Tabib langsung dari Gunung Himalaya Hidustan Menyembuhkan:Syawat - Lemah Syawat -Cepat Keluar - Impoten -Tidah Punya Keturunan - Perbesar Zakar - Ambieyen -Asma -Asam Urat - Kencing ManisMata - Memerah - Katarak - Rabun Jauh - Rabun Dekat - Slinder - Min Plus - Berlemak - Berair - Mudah PerihRamuan kami tiada duanya, pertama dan paling mujarap di Indonesia. Sudah ribuan pasien berhasil disembuhkan. Bagi anda yang mempunyai keluhan soal syawat dan mata segera konsultasikan kepada kami. Percayalah tidak ada penyakit yang tidak bisa disembuhkan jika Anda mau berobat.Keharmonisan rumah tangga yang paling penting dalam hidup.

Ramuan kami alami tanpa efek samping, cukup satu kali berobat dijamin sembuh untuk selamanya, kami bisa berikan garansi untuk itu.

Kami Metode yang tepat bagi anda dan mem-punyai sertifikat dari India spesialis mengobati penyaKit Lemah Syahwat, Impoten, Cepat KeLuar , Sperma encer, memperbesar jaka (btg), tidak mempunyai keturunan, Kenc-ing manis, Sakit pinggang, kurang gairah dalam hubungan suami istri, juga tersedia ramuan ambein khusus pria dan wanita tanpa operasi dan menghilangkan bau badan pria dan wanita. Juga tersedia ramuan untuk memperbesar payudara

Ramuan ini alami, tanpa efek samping, jangan tunda lagi konsultasikan diri anda segera, kami dapat memberikan

kartu garansiJam Praktek : 08.00 s/d 20.00 WIB . praktek setiap hari, hari

libur tetap buka.

Hp. 081274373700

NOMOR : 8.422/N.5.3/PAKEM/II/2002

Alamat :Jln. Prof. Dr Sumantri Brojonegoro No. 58 Simpang Pulai (Samping Apotik Beradat)

NB : Spesial is mata tanpa operasi dan kami juga me -nyediakan ramuan untuk pe-nyakit mata min-plus, ma ta me-rah, rabun jauh/dekat, ka tarak, mata berku nang-ku nang akibat diabetes baik pria maupun wani-ta muda/tua, yang berkaca

PUSAT PENGOBATAN

TRADISIONAL INDIA

Page 5: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Selasa, 19 Oktober 2010Jambi Independent sambungan

“Saya no comment deh. Itu kan sudah bukan urusanku lagi. Jadi, saya nggak perlu berkomentar,” katanya saat ditemui di Studio Penta SCTV, Kebon Jeruk, Ja-karta Barat, setelah mengisi acara Sensasi Artis, kemarin (18/10).

Kabar yang santer tersiar, ke-hamilan Mulan dikait-kaitkan

dengan Ahmad Dhani, mantan suami Maia. Namun, Maia me-negaskan bahwa baik Mulan mau-pun Dhani tidak menjadi bagian hidupnya lagi. Pentolan duo Maia itu pun meminta awak media menanyakan hal tersebut kepada yang bersangkutan. Tapi, kalau ternyata benar, janda tiga anak

itu mengucapkan selamat. “Kalau kabar itu benar, ya selamat. Kalau salah, ya sudah. Lagian kalau memang benar kan nggak apa-apa toh,” katanya, lagi.

Bintang film Bangsal 13, Kata Maaf Terakhir, dan Oh My God tersebut menyatakan tidak tahu mengenai kebenaran kabar terse-

but. Nama Mulan pernah dikait-kan dengan permasalahan yang terjadi dalam rumah tangga Maia dan Dhani. Mulan juga pernah menjadi vokalis duo Ratu namun akhirnya memilih hengkang dan bergabung dengan manaje-men Republik Cinta yang dip-impin Dhani. Ketika nama Dhani

dikaitkan dengan kabar kehami-lan Mulan, Maia menjawab, “Kalaupun benar, memang sudah lama tahu lah.” Tapi, kemudian dia buru-buru meralat ucapannya itu. “Eh, nggak. Nggak. Peace, peace,” ucapnya.

Maia sungguh-sungguh tak am-bil pusing dengan kabar tersebut.

Maia lebih memilih untuk berkon-sentrasi menyiapkan album ter-baru duo Maia yang mendaur ulang lagu-lagu populer zaman dahulu seperti Terserah Boy, Bintang Kehidupan, dan Berdiri Bulu Romaku.

Ada cerita di balik lagu Bintang Kehidupan. Di lagu itu, Maia

tidak mau menyanyikan sebait pun liriknya. Dia meminta Mey Chan yang bernyanyi. Lagu yang dinyanyikan mendiang Nike Ar-dilla itu bercerita tentang pedihnya ditinggal kekasih. “Saya nggak mau nyanyi biar Mey Chan aja. Takut ketularan sama liriknya,” katanya, lalu tertawa. (jpnn)

Oleh karenanya, pihak terkait, panwaslu seperti polisi, KPUD dan tim sukses masing-masing kandidat saat ini siaga penuh. Ketua Panwaslu Kabupaten Tanjung Jabung Barat Rusli Tarigan, mengatakan, selama masa tenang hingga hari pe-mungutan suara, dia sudah me-minta kepada tim sukses mas-ing-masing pasangan kandidat untuk bersama-sama menjaga keamanan.

Secara internal, panwaslu juga sudah mengintensifkan kin-erja seluruh personelnya, baik yang di panwascam maupun di panwas lapangan dan tim relawan yang berada di setiap desa. “Mereka kita minta tu-run langsung melakukan pe-mantauan. Bila ditemukan ada pelanggaran akan kita proses sesuai fungsi kita dan aturan hukum. Kita akan tegas dalam masalah ini,” kata Rusli Tarigan saat ditemui di ruang kerjanya, kemarin (18/10).

Menurut dia, khusus personel panwaslu, berjumlah 711 orang, terdiri dari 39 orang panwascam, 70 orang panwas lapangan dan 602 relawan. Mereka tersebar di seluruh desa dalam Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Peningkatan pengawasan juga dilakukan Polres Tanjab Barat. Kapolres Tanjung Jabung Barat AKBP Mintarjo, mengatakan beberapa langkah taktis dan strategis sudah dilakukan untuk meminimalisir pelanggaran dan ancaman menjelang pe-mungutan suara. Di antaranya, meningkatkan intensitas patroli siang dan malam di berbagai wilayah dalam Kabupaten Tan-jung Jabung.

Kemudian, Mintarjo juga men-gaku sudah berkoordinasi den-gan Dit Samapta Polda, Polisi Pamong Praja, Kesbanglinmas dan satuan lainnya. Khusus-nya di wilayah-wilayah yang dianggap berpotensi rawan. Ini bertujuan untuk mengantisipasi segala hal yang bisa terjadi. Ter-masuk serangan fajar dan berba-gai modus yang kerap dilakukan pihak tertentu menjelang hari H pencoblosan.

Secara khsusus, Mintarjo mengaku tengah melakukan pendekatan persuasif dengan semua pihak. Mereka juga melakukan langkah antisipasi terhadap gesekan-gesekan poli-tis sebelum hingga sesudah pelaksanaan pemilukada. “Kita sangat mengharapkan pemilu-kada ini berjalan lancar, tanpa pelanggaran, tanpa anarkis,” katanya.Warga yang Menemu-kan Money Politic Akan Diberi Hadiah

Masa tenang selama tiga hari menjelang hari H pemungutan suara juga tidak luput dari perha-tian tim sukses kedua pasangan Cabup/Cawabup Tanjab barat. Anggota tim advokasi pemenan-gan Safrial-Yamin, Heri Juanda, mengaku akan berkonsentrasi penuh selama tiga hari ini.

Selain memantapkan dan memetakan jumlah populasi suara yang diraih di kantong-kantong basis, pihaknya juga akan mengintensifkan seluruh kekuatan tim sukses untuk me-mantau segala kemungkinan pelanggaran yang bisa terjadi.

Dia memastikan tim Safrial-Yamin tidak akan melakukan aksi yang berbau money politic. “Di internal kita sudah sepa-kat dan kepada seluruh tim su-dah diinstruksikan untuk tidak melakukan aksi money politic

maupun pelanggaran lainnya. Kita akan patuhi segala aturan yang ada,” katanya kemarin sore (18/10).

Tim sukses pasangan Saf-rial-Yamin akan mengawasi aksi-aksi money politic yang mungkin dilakukan oleh pihak-pihak tertentu. Beberapa ti-tik yang paling mereka pantau

adalah Kecamatan Tungkal Ilir, Pengabuan dan Betara. Karena daerah-daerah itu, menurut Heri Juanda, sebagai basis netral.

“Kepada masyarakat kita juga meminta untuk memantau dan mengawasi masalah ini. Bagi masyarakat yang menemukan aksi money politic, laporkan dengan kita. Kita akan berikan

hadiah sebagai bentuk reward (penghargaan),” katanya.

Tidak jauh beda, tim Sukses Usman-Katamso, Jamal Dar-mawan, memastikan timnya tidak akan melakukan prak-tik money politic. Dia bahkan berjanji akan mematuhi segala aturan dan ketentuan. Agar tidak dirugikan, mereka juga berkon-

sentrasi melakukan pemantauan terhadap segala gejalayang da-pat merugikan pihaknya. Di antaranya dengan menginten-sifkan tim sukses dan posko pemenangan selama 24 jam. Ini diberlakukan di dalam kota hingga ke pelosok desa.

Bagi tim sukses maupun warga yang melihat dan mendengar

atau menyaksikan secara lang-sung adanya aksi money politic, diminta melaporkan kepada tim sukses Usman-Katamso atau melalui posko pemenangan terdekat. Selanjutnya dari tim sukses akan memberikan hadiah atau reward sebesar Rp 5 juta.

“Bagi warga yang melihat secara langsung, mendegar

adanya aksi bagi-bagi duit yang dilakukan pihak terten-tu, silahkan melapor ke kita. Nanti kita akan berikan ha-diah Rp 5 juta,” kata koordi-nator lapangan (korlap) divisi antisipasi kecurangan pen-coblosan tim Usman-Katamso itu ketika dikonfirmasi via ponselnya. (aki)

Antisipasi Kecurangan, Panwas-Polisi Siaga ---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------- dari hal 1

No Comment soal Mulan ----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------- dari hal 1

Page 6: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Jambi IndependentSelasa, 19 Oktober 2010

KAMPANYE

PilwAKo suNgAiPENuh

SITI MASNIDAR/jAMbI INDepeNDeNT

Ketua Dpp partai Demokrat, Anas Urbaningrum saat berorasi pada kampanye pasangan Fattah-Sinwan di Lapangan Garuda, Muarabulian, kemarin (18/10)

Fattah-Sinwan Diprediksi Menang Satu PutaranJAMBI- Kampanye akbar

yang digelar pasangan Fattah-Sinwan (FAS), di Lapangan Garuda, Muarabulian, kemarin (18/10), makin membuktikan jika pasangan nomor urut dua itu mendapatkan dukungan dari masyarakat Batanghari. Sekitar 70 ribu massa mem-banjiri acara itu.

Apalagi hasil survei menun-jukkan pasangan FAS berada di posisi teratas dengan per-olehan kemenangan minimal 37 persen. “Paling minimal dari hasil survei, kita menang satu putaran 37 persen. Tapi bisa jadi target kita 45 persen bisa terwujud,” kata Ketua DPD Partai Demokrat Anas Urba ningrum saat ditemui usai kampanye, di Lapangan Garu-da, Muarabulian, kemarin.

Menurut dia, Partai Demokrat dan parpol pengusung lainnya akan all out memenangkan pasangan Fattah-Sinwan. Kar-ena itu, dia mengajak seluruh warga Batanghari untuk tidak ragu memilih. “Karena Fattah juga sudah terbukti melakukan pembangunan yang nyata,” katanya.

Selain itu, dengan jaringan dari parpol pengusung, Fat-tah memiliki peluang un-tuk melobi pusat agar bisa dibantu dalam membangun Batanghari. Apalagi Partai Demokrat sebagai par ta i pemenang pemilu dan pe-ngusung SBY akan mudah untuk melakukan hal ini.

“ P a r t a i S B Y a d a l a h

Demokrat, dia presiden, HBA juga diusung Demokrat dan saat ini Fattah-Sinwan juga diusung Democrat. Ini akan mudah untuk melakukan koordinasi dalam memba-ngun Batanghari,” katanya memberikan alasan pada saat berorasi.

Hal senada juga disampaikan Ruhut Sitompul, petinggi DPP

Demokrat lainnya. Menurut dia, dari lima calon bupati hanya pasangan Fattah-Sinwan yang mendapatkan restu di-usung Demokrat dan pilihan Warga Batanghari. Ini mem-buktikan jika Fattah-Sinwan layak menjadi Bupati Batang-hari ke depan.

Dia mengingatkan masyarakat untuk tidak salah pilih. Karena

ini mempertaruhkan pemba-ngunan Batanghari lima tahun ke depan. Apalagi masyarakat sudah bisa membedakan pem-bangunan di zaman Fattah.

Terakhir, dia juga meminta KPUD dan panwas untuk bek-erja secara profesional. De-ngan memberikan sanksi tegas kepada setiap pelanggaran, terutama indikasi money politic

(politik uang).Terpisah, Fattah yang ditemui

sebelum acara mengaku opti-mis memenangkan pilbup ini. “Namun demikian, semuanya tidak lepas dari izin Allah. Ka-lau dari warga dan simpatisan serta tim, saya semakin yakin. Apalagi laporan dari tim, ani-mo masyarakat sangat tinggi,” katanya. (nid/adv)

Panwas-Gakkumdu Gelar Perkara

Cawako Diperiksa Tujuh Dokter Spesialis

PArA bakal calon (balon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sungaipenuh, mengikuti medical check up (tes kesehatan) di Rumah Sakit Mayjen HA Thalib Sungaipenuh, kemarin (18/10). Pemilihan rumah sakit tersebut sebagai tempat peme-riksaan merupakan keputusan Komisi Pemilihan.

Ketua KPU Kerinci Wazirman, mengatakan, sesuai Peraturan KPU No 13 Tahun 2010 tentang Pedo-man Teknis Tata Cara Pencalo-nan Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah, maka medical check up harus dilaksanakan dan masuk di salah satu tahapan Pemilukada Wali Kota Sungaipenuh. Rumah Sakit Mayjen HA Thalib dipilih karena dianggap sangat memadai untuk pemeriksaan kesehatan.

“Di Provinsi Jambi ini hanya ada dua rumah sakit, di Kerinci dan Kota Jambi, di Raden Mattaher,”

katanya, kemarin. “Kami menginginkan para balon diperiksa kesehatan mereka di rumah sakit yang benar-benar representatif. RSU Mayjen HA Thalib pernah memeriksa Calon Bupati dan Wakil Bupati Kerinci menjelang pemilihan bupati 2008 yang lalu,” jelasnya.

Wazirman mengatakan, medical check up ini juga tidak bisa digugat oleh bakal calon wali kota dan wakil wali kota. “Jadi kami sangat berharap agar Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kerinci bisa menjalakan tugasnya sesuai dengan kaedah yang lain,” katanya.

Ketua IDI KErinci dr Riza Firmasnyah, mengatakan akan menjalankan tugas sesuai yang aturan. Sementara itu, direktur RSU Mayjen HA Thalib, juga mengucapkan terima kasih atas dipilihnya RSU di bawah pimpinannya yang dijadikan sebagai lokasi medical check up tersebut.

Dalam medical check up i tu, IDI Kerinci menyer-takan tujuh dokter untuk untuk menuntaskan tugasnya dengan dibantu oleh sejumlah tenaga medis lainnya. Sementara itu, menjelang pasangan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sungaipenuh memasuki ruangan medical check up, para pasangan calon juga sempat berfoto bersama de-ngan para tenaga medis dari IDI dan RSU Mayjen HA Thalib.

Pemeriksaan kesehatan ini berlangsung hingga Rabu. “Untuk hari ini, yang dilakukan pemeriksaan adalah mata, penyakit dalam, bedah, dan saraf. Kemudian, Selasa adalah labor dan ronsen, dan pada hari Rabu, pemeriksaan psikologi,” ungkap dr Arman, salah seorang tenaga dokter yang melakukan pe-meriksaan, kemarin. Menurut Arman, hasil pemeriksaan akan dikeluarkan secepatnya. (ian)

Hari Ini, LogistikTiba di Seluruh PPK

24 Oktober, PDIPTentukan Kandidat

Wazirman

Zumi Zola Tak Hadir saat Rakercabsus

MUArASABAK- Dari em-

pat kandidat yang mendaftar di PDIP, hanya Zumi Zola yang tidak menghadiri rapat kerja

cabang khusus (Rakercabsus) PDIP Tanjabtim dari DPC Partai PDIP di Tanjabtim, Parit Culum, Kecamatan Muara-sabak Barat, kemarin (18/10). Padahal, rakercabsus ini adalah untuk menentukan siapa kan-didat yang akan diusung partai

Kasus Batik BelumCukup Unsur

PAnwAS Batanghari melakukan gelar perkaran dengan sentra penegakan hukum terpadu (Gakkumdu), di Kantor

Panwas, kemarin (18/10). Gelar perkara ini diikuti dari Polres Batanghari dan Kejaksaan Negeri Jambi.

Koodinator Divisi Pelanggaran Amin Hudori, mengatakan, untuk kasus batik saat ini masih akan dilakukan pengka-jian lebih lanjut. Karena berdasarkan hasil gelar perkara, kasus ini belum memenuhi unsur.

Menurut dia, masih ada beberapa hal yang belum lengkap. Terutama dari saksi-saksi. “Dari hasil gelar perkara,

belum lengkap unsur. Ada beberapa yang harus dilengkapi,” katanya saat ditemui usai gelar perkara.

Beberapa unsur yang harus dilengkapi di antaranya klarifikasi dari tim kampa-nye dan beberapa bukti lainnya. “Tadi juga kita menyamakan pasal-pasal yang dikenakan,” katanya.

Hal senada juga disampaikan oleh Divisi Kampanye Panwas Batanghari Sufri Pa-nigoran. Menurut dia, dalam dua hari ini pihaknya akan segera meminta klarifikasi

dari beberapa saksi yang diminta Gak-kumdu untuk melengkapi berkasnya.

Selain itu, mereka juga akan melaku-kan klarifikasi dan kajian lebih lanjut terhadap kasus itu. “Masih ada delapan hari lagi. Tapi tentu kita ingin secepat-nya,” ujarnya.

Terpisah, NSA Aryartha, dari Ke-jari Batanghari, juga mengatakan hal yang sama. “Masih ada yang harus dilengkapi,” katanya sambil masuk ke mobilnya. (nid)

SITI MASNIDAR,Jambi

berlambang banteng moncong putih itu.

“Semua kand ida t yang mendaftarkan dirinya melalui partai PDIP harus melalui me-kanisme ini. Terhitung mulai hari ini, tim dari PDIP Tan-jabtim akan turun ke lapangan untuk mensurvei semua bakal calon (Balon) Bupati Tanjabtim yang mendaftarkan diri,” kata Edi Purwanto, Sekretaris DPD PDI Provinsi Jambi ketika ditemui usai rakercabsus, ke-marin (18/10).

Pantauan Jambi Independent, kandidat yang menghadiri Rakercabsus PDIP kemarin, hanya H Saipudi, Isroni, Andi Amir, dan Gatot. Edi membe-narkan hanya Zumi Zola yang tidak hadir pada rakercabsus.

Putra mantan Gubernur Jambi Zulkifli Nurdin itu, kata dia, juga belum melengkapi per-syaratan administrasi yang masih kurang saat mengemba-likan formulir ke PDIP beberap waktu lalu.

Terpisah, Ketua DPC PDIP Tanjabtim Rita Apriyanti, me-negaskan bahwa PDIP akan memberikan dukungan kepada kandidat yang memiliki komit-men kuat untuk membesarkan PDIP jika kelak menang pada pemilukada. “Kita mau meli-hat, kontribusi apa yang akan diberikan kandidat kepada PDIP,” katanya, ketika ditemui di Kantor DPC PDIP di Parit Culum, Kecamatan Muarasa-bak Barat.

Menurut dia, salah satu tujuan

rakercabsus itu adalah untuk mensurvei bakal calon yang akan didukung PDIP. “Hasil survei para kandidat itu akan selesai sekitar 24 Oktober 2010. Pada hari itu, PDIP siap mem-beberkan siapa kandidat yang akan diusung,” ungkap Rita.

Ketika disinggung kabar namanya yang direkomen-dasikan menjadi bakal calon wakil bupati (cawabup), Rita menjawab diplomatis. “Saya ini Ketua PDIP Tanjabtim. Apa pun keputusan partai dan demi kepentingan partai, saya siap apa pun konsekuensinya. Jika saya diberikan keper-cayaan, saya siap maju dan membesar partai yang selama ini mem besarkan nama saya,” katanya. (D4n/rt)

KUALATUnGKAL- KPUD Tanjung Jabung Barat sejak ke-marin pagi (18/10), sudah mendis-tribusikan logistik pemilukada un-tuk 12 kecamatan dengan penga-manan ketat dari pihak kepolisian. Sedangkan untuk Kecamatan Tungkal Ilir akan diserahkan secara langsung kepada petugas PPS di masing-masing kelurahan hari ini (19/10).

Anggota KPUD Wendyanto, mengatakan, logistik yang di-serahkan itu antara lain beru-pa bilik suara sebanyak 1.204 unit, kotak suara 602 unit, surat suara sesuai DPT di TPS ma-sing-masing ditambah 2,5 persen cadangan. Kemudian, formulir-

logistik lainnya.Mengenai kekurangan 4.080

lembar surat suara, menurut Wendyanto, sudah diganti pihak percetakan. “Malam tadi (Minggu malam, red) surat suara yang diganti percetakan itu sudah kita terima, sudah disortir dan dilipat. Jumlahnya pas dan dalam kondisi baik,” jelasnya.

Anggota KPUD Tanjab Ba-rat juga akan turun ke lapa-ngan nantinya untuk meman-tau pendistribusian dari PPK ke PPS. Mereka juga akan meminta PPK memantau pendistribusian dari PPS ke KPPS. (aki)

formulir, amplop segel, alat coblos, tinta dan perangkat

Wendyanto

TeS KeSeHATAN: Suasana pertemuan tim dokter dengan para cawako Sungaipenuh sebelum tes kesehatan, kemarin (18/10)

WIRDIANTo/jAMbI INDepeNDeNT

Page 7: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

JAKARTA - Dukungan agar Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie maju sebagai calon presiden makin tak terben-dung. Setelah muncul suara dari DPP, kali ini mayoritas DPD I Golkar juga meminta Ical “sapaan akrab Aburizal” maju dalam Pemilihan Presiden 2014.

Dukungan dari DPD tingkat provinsi itu disampaikan secara resmi dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) I Partai Golkar di Hotel Borobudur, Jakarta, kemarin (18/10). Sejumlah DPD, seperti Aceh, Riau, Maluku, Maluku Utara, Sumatera Ba-rat, Nusa Tenggara Timur, Jambi, Sulawesi Tenggara, Bengkulu,

Sulawesi Utara, Suma-tera Selatan, Sulawesi Barat, Jawa Barat, dan Banten, meminta Ical maju sebagai capres.

“Bang Ical adalah salah seorang calon utama,” ujar Suhardi Duka, ketua harian Golkar Sulbar, dalam Rapimnas I Golkar di Hotel Borobudur, Ja-karta, kemarin (18/10). Setiap DPD I kemarin diberikan kesempatan menyampaikan lapo-ran dan rekomendasi kepada DPP. Kesem-patan itu digunakan sejumlah DPP untuk

meminta kepastian Ical maju sebagai capres.

Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD Jabar Tonny Aprilani menyatakan, Partai Golkar sangat layak mengajukan capres pada Pemilu 2014. “Calon yang layak tentu ketua umum,” kata Tonny. Hal yang sama disampaikan Ketua DPD Aceh Sulae-man Ada. “Kami merekomendasikan Pak Ical sebagai capres,” ujar Sulaeman.

Pendeklarasian Ical sebagai capres penting dengan berkaca pada pengalaman sebelumnya. “Jangan sampai terlambat momennya,” lanjutnya. Sekretaris DPD Riau bahkan meminta kepastian pencalonan Ical itu disampaikan dalam rapimnas I. “Kami minta rapimnas menetapkan pencalonan Bapak Abur-izal,” katanya.

Dukungan Ical untuk maju sebagai capres tak lepas dari survei yang dirilis Lingkaran Survei Indonesia. Jika diban dingkan dengan hasil Pemilu 2009, Golkar meraih kenaikan suara 17 persen lebih. Kenaikan itu dianggap sebagai kemajuan signifi-kan mengingat baru satu tahun Partai Golkar berada di bawah pimpinan Ical.

Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Idrus Marham menyata-kan, dukungan atas pencalonan Ical sebagai capres muncul sejak jauh-jauh hari. Saat dilakukan konsolidasi di daerah, termasuk pada safari Ramadan, muncul pencalonan Ical dari sejumlah daerah. “Di Sorong, Sulawesi, bahkan di Jawa, pencalonan di mana-mana,” kata Idrus.

Dukungan atas pencalonan Ical itu, kata Idrus, merupakan respons publik. Untuk menindaklanjutinya, Golkar memerlukan penilaian akademis atas dukungan tersebut. “Aspirasi yang berkembang, penyalurannya adalah melalui lembaga survei,” kata Idrus.

Sementara itu, Ical yang juga mendengar langsung aspirasi DPD tersebut bersikap diplomatis. Menurut dia, pada saatnya nanti, Partai Golkar akan mengajukan yang terbaik. Tantangan pemerintahan ke depan menuntut setiap partai menyodorkan to-koh terbaik. “Belum tepat waktunya bagi Golkar mencalonkan,” kata Ical dalam keterangan pers.

Menurut dia, dalam kehidupan, timing atau ketepatan waktu untuk menyatakan sikap sangat penting. Timing adalah alasan utama dirinya mendeklarasikan diri sebagai capres. “Kalau tim-ing tidak tepat, bisa kalah,” ujarnya. Hasil survei akan menjawab tokoh capres Golkar yang paling ideal. (jpnn)

Selasa, 19 Oktober 2010Jambi Independent

nasional

Popularitas Ical di Bawah SBY dan Mega

Pengurus Daerah Minta Ical Maju Capres

LSI: Kasus Pajak dan Lapindo Citra Negatif

JAKARTA - Partai Golongan

Karya (Golkar) sudah menggerakkan mesin politik untuk mengusung Abur-izal Ba krie sebagai calon presiden. Ical “sapaan Aburizal” memiliki se-galanya. Termasuk kekuatan finansial yang kuat dan jaringan parpol serta para kader yang memenangi sebagian besar pilkada.

Walaupun punya banyak “amunisi dan gizi”, bos Bakrie Group itu, tam-paknya, harus berjuang keras. Berdasar data Lingkaran Survei Indonesia (LSI), popularitas Ical masih kalah jauh oleh dua tokoh yang sedang atau pernah menjabat presiden.

“Ical masih di bawah SBY dan Mega-wati,” kata Mochamad Barkah Pattima-hu, peneliti LSI, dalam paparannya di Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) I Golkar di Hotel Borobudur, Jakarta, kemarin (18/10).

LSI sengaja diundang untuk melihat potensi Ical. Menurut Barkah, ada tiga kategori yang didapatkan LSI dalam mengukur popularitas tokoh-tokoh yang berpotensi maju sebagai capres.

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai incumbent masih meru-pakan tokoh paling populer. SBY yang tidak akan maju dalam Pilpres 2014 masih memiliki 30 persen lebih du-kungan. Di kategori kedua, bertengger mantan Presiden Megawati Soekar-noputri (Mega) yang masih memiliki 10 persen lebih dukungan.

Posisi Ical, ujar Barkah, berada di kategori ketiga yang memiliki elekta-bilitas di bawah 10 persen. Pada kriteria tersebut, terdapat nama-nama tokoh lain, seperti Hatta Rajasa, Prabowo Subianto, Ani Yudhoyono, dan Sri Mulyani. “Kendati saat ini hanya be-rada di bawah 10 persen, Ical masih memiliki peluang yang sangat besar,” tegas Barkah.

Salah satu faktor yang sangat me-mengaruhi kemenangan seseorang adalah popularitas dan pengenalan mereka di publik. Barkah menilai Ical sebagai tokoh baru yang lama bergelut di dunia bisnis. Namun, baru menjabat setahun sebagai ketua umum Golkar, Ical sudah diperhitungkan untuk men-jadi capres. “Waktu empat tahun masih cukup untuk Ical dan Golkar untuk memopulerkannya di mata pemilih,” tutur Barkah.

J ika SBY t e r -

halang dalam pilpres karena keten-tuan konstitusi, masih ada sosok Mega yang sangat mungkin masih maju. Namun, menurut Barkah, peluang Ical sa ngat besar. Sebab, tingkat kepuasan masyarakat kepada Mega sudah menca-pai angka yang sangat optimum. “Akan sangat sulit untuk diangkat guna meraih suara dan juga guna memengaruhi pemilih untuk memberikan suara ke-pada PDIP,” tambahnya. Apalagi, sejak Pemilu 2004, suara PDIP terus merosot. “Ini menunjukkan, pamor Mega me-ngalami penurunan,” lanjutnya.

Saat ini, lanjut Barkah, popularitas Ical baru mencapai 70 persen. Sejumlah variabel dari sisi Ical belum diketahui maksimal oleh publik. Apabila variabel itu dapat dimaksimalkan, tentu angka elektabilitasnya akan melonjak.

Variabel apa yang dimaksud? Barkah menyatakan, setidaknya ada sejumlah variabel yang memungkinkan Golkar unggul pada 2014. Golkar memiliki sejarah yang unik. Saat Orde Baru, Gol-kar memimpin. Namun, saat reformasi (Pemilu 1999), Golkar kalah. Tetapi, hal itu diputarbalikkan Golkar pada

Pemilu 2004. “Saat Pemilu 2009 kalah lagi. Namun, Golkar bisa saja bangkit kembali (pada 2014),” ujarnya.

Kekuatan lain Golkar adalah jari-ngan dan konsolidasi partai. Golkar memiliki dana untuk menggerakkan mesin-mesin politik, dari pusat hingga daerah. “Terakhir adalah tren dukun-gan terhadap Golkar yang cenderung naik,” ujarnya.

Namun, tetap saja ada variabel yang bisa mengganjal Ical. Variabel itu ada-lah citra negatif yang hinggap pada diri Ical. Kasus lumpur Lapindo dan pajak adalah variabel untuk menjatuhkan Ical. Namun, Barkah meyakini bahwa dua citra negatif tersebut tidak terlalu ber-pengaruh di masyarakat luas. “Itu hanya permainan level elite,” tandas Barkah.

Indikator keyakinan Barkah adalah kemampuan Ical. Jika citra negatif itu berpengaruh, Ical tidak akan menjadi ketua umum. “Kenaikan suara Golkar dalam survei juga membuktikan, citra negatif itu tidak terlalu berpengaruh,” ujarnya. Hanya, jika Ical ingin maju sebagai capres, Partai Golkar harus diperkuat dulu hingga 2014. (jpnn)

RaPaT PaRiPURna

FO

TO

: D

WI P

AM

BU

DO

/RM

Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie beserta pengurus jalan bersama saat mem-berikan ke terangan usai Rapat Paripurna III dalam Rapat Pimpinan Nasional (RAPIMNAS) I Partai Golkar di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, kemarin (18/10).

Idrus Marham

Page 8: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Jambi IndependentSelasa, 19 Oktober 2010

Demonstrasi Anti-Jepang Meningkat

Mobil dan Produk Nippon Dirusak di Tiongkok

Myanmar Tolak Pengamat AsingNAYPYIDAW - Junta militer

Myanmar tidak mengizinkan pemantau dan media luar negeri mengawasi jalannya pemilu bu-lan depan. Kritikus menyatakan, keputusan tersebut merupakan strategi yang didesain untuk me-legitimasi kekuasaan militer. “Kami menghargai pemantau luar negeri yang ingin datang. Tapi, negara kami sudah sangat berpengalaman dalam melaksan-akan pemilu,” ujar Ketua Komisi Pemilu Myanmar Thein Soe.

Dia menyatakan, para diplomat dan wakil PBB di Myanmar diperbolehkan memantau pe-mungutan suara pada 7 Novem-ber. “Para diplomat adalah wakil negara masing-masing. Jadi, kita berpendapat bahwa tidak perlu lagi ada pemantau lain dari luar negeri,” terangnya.

Begitu pula dengan wartawan dari luar negeri. Thein Soe men-gatakan, sejumlah kantor berita

asing telah mempunyai wakil di Myanmar dan tidak perlu lagi mengirimkan orang lain untuk meliput pesta demokrasi terse-but. Selain itu, tidak diperbole-hkan merekam atau mengam-bil gambar di dalam tempat pemungutan suara agar para pemilih bisa menggunakan hak pilihnya dengan bebas.

Lebih dari 29 juta orang akan menggunakan hak pilihnya melalui 40 ribu TPS yang terse-bar di Myanmar. Mereka akan memilih 3.071 kandidat dari 37 partai yang ikut bertarung.

Myanmar diperintah mili-ter sejak 1962. Para aktivis demokrasi dan pemerintah Barat berpendapat, pemilu 7 Novem-ber tersebut hanya merupakan akal-akalan untuk melanggeng-kan kekuasaan para jenderal melalui cara-cara sipil.

Ketua partai oposisi Aung San Suu Kyi yang memenangi

pemilu pada 1990 dan tidak per-nah mendapatkan haknya untuk memerintah tetap berada di tah-anan. Dia baru akan dibebaskan pada 13 November, seminggu setelah pemilu dilaksanakan.

Mahkamah Agung Myanmar mengadakan sidang untuk men-dengarkan gugatan Suu Kyi atas penahanannya kemarin (18/10). Namun, pengadilan belum memutus apakah guga-tan Suu Kyi bisa diproses atau tidak. “Kami harus menung-gu sekitar dua minggu untuk mengetahui hasilnya,” terang Nyan Win, pengacara Suu Kyi. “Kami yakin dengan argumen kami. Kami berharap penga-dilan akan menerima kasus kami,” jelasnya.

Suu Kyi mengajukan gugatan terakhirnya pada Mei. Sudah dua kali gugatan serupa ditolak pengadilan. Terakhir pada Feb-ruari.(jpnn)

BEIJING - Ketegangan Tion-gkok dan Jepang terkait dengan sengketa pulau di kawasan Laut Tiongkok tak kunjung reda. Demonstrasi anti-Jepang oleh ratusan warga Tiongkok akhir pekan lalu terus berlanjut hing-ga kemarin (18/10). Sejumlah aset dan lambang kebanggaan Jepang dirusak.

Misalnya, sekitar seribu orang berkumpul di Wuhan, ibu kota Provinsi Hubei. Mereka menumpahkan kemarahannya pada Tokyo dengan meneriak-kan slogan-slogan anti-Jepang. Sejumlah saksi melihat polisi dalam jumlah besar mengawal aksi unjuk rasa.

Lalu, ribuan orang yang se-bagian besar anak muda Tion-gkok turun ke jalan, setidaknya di empat kota berbeda di Tion-gkok, sejak akhir pekan lalu. Mereka menegaskan dukun-gannya atas klaim Tiongkok terhadap Kepulauan Diayou

atau Senkaku. Demonstrasi pada Sabtu (16/10) dipusatkan di Kota Chengdu, Henan, dan Xian. Sedangkan pada Minggu (17/10) mereka berkumpul di Mianyang dekat Chengdu.

Dalam aksi tersebut, demon-stran memecah kaca jendela se-jumlah perusahaan milik Jepang. Di antaranya, sebuah toko Pa-nasonic dan pusat perbelanjaan Isetan. Massa juga merusak mo-bil-mobil keluaran Jepang.

Demonstrasi yang terjadi ke-marin pecah setelah Perdana Menteri Jepang Naoto Kan me-minta jaminan keselamatan bagi perusahaan dan warga Jepang kepada Beijing. “Pemerintah sangat menyesalkan terjadinya demonstrasi anti-Jepang terse-but,” ujar Kan di depan parle-men. Dia menambahkan sudah meminta jaminan agar warga dan perusahaan Jepang di sana dilindungi.

Sementara itu, pejabat Jepang lainnya menilai aksi demonstra-si tersebut tidak perlu terjadi. “Saya rasa tindakan balasan yang diambil Tiongkok berlebi-han,” ujar Menteri Luar Negeri Jepang Seiji Maehara yang

dikenal keras terhadap Tiong-kok. Dia menambahkan bahwa dalam soal kegiatan ekspor Jepang ke Tiongkok, menteri perdagangan Tiongkok masih belum menormalisasi pengiri-man yang sempat diperketat.

Polisi di Beijing pun mem-bentuk barikade mengelilingi Kantor Kedutaan Besar Jepang . Namun, hingga sore hari tidak tampak unjuk rasa di ibu kota Tiongkok tersebut.

Pascademonstrasi yang terjadi akhir pekan lalu, Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Tion-gkok Ma Zhaoxu menyatakan memahami kondisi emosional rakyat. “Bisa dipahami bahwa rakyat ingin mengekspresikan kemarahan atas pernyataan-pernyataan ngawur dari pihak Jepang,” jelasnya seperti dilansir Agence France-Presse (AFP).

Pernyataan Ma kemudian terkesan ingin mendinginkan suasana. “Tapi, seharusnya, patriotisme bisa diekspresikan dengan cara rasional dan tidak melanggar hukum serta aturan,” tambahnya.

Media Jepang melansir bahwa sebagian besar unjuk rasa ter-

jadi di wilayah dengan tingkat pengamanan rendah dan jauh dari ibu kota negara. Sementara itu, konsentrasi pengamanan berada di Beijing yang juga sedang mengadakan kongres Partai Komunis. Media Jepang melansir bahwa dua negara cekcok karena pemerintahan baru Tokyo secara tidak sengaja membongkar perjanjian rahasia terkait dengan sengketa kepu-lauan tak berpenghuni tersebut.

Menurut majalah Asahi Shim-bun, di bawah pemerintahan konservatif yang berkuasa lebih dari 50 tahun, Jepang dan Tion-gkok telah membuat perjanjian rahasia untuk tetap menjaga stabilitas di kepulauan di Laut Tiongkok Selatan. “Dalam per-janjian rahasia tersebut, Jepang menyatakan tidak akan me-nangkap warga Tiongkok yang berada di wilayah tersebut ke-cuali kondisinya sangat men-desak,” tulis majalah tersebut yang mengutip sumber pemer-intahan. Sementara itu, Tiong-kok berjanji menghadang kapal-kapal anti-Jepang yang akan mendekati kepulauan tersebut,” tambahnya. (jpnn)

ANTI-JEPANG: Aksi demo warga Cina di jalanan yang memprotes Pemerintah Jepang.STrINGEr/rEUTErS

Page 9: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Selasa, 19 Oktober 2010Jambi Independent

Page 10: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Jambi IndependentRabu, 20 Oktober 2010

BERLAKU 19 - 21 OKtOBER 2010EDISI : 20/10/10

172 310 480 187 578 287 492 26

300 485 2141156768509011843

800581

Kurangi Mi, Makan Pepaya

Main Film Indonesia

Pemain sinetron Chelsea Olivia (18), saat ini tidak banyak muncul lagi di jagat sinetron kejar tayang. Padahal, di awal kemunculannya pada 1999, wa-jah orientalnya kerap menghiasi layar kaca dalam beberapa judul sekaligus. Sekarang dia lebih sering tertangkap kamera saat menghadiri acara dengan keka-sihnya, Glen Alinski. Apa keg-iatan Chelsea sekarang? “Sibuk melangsingkan perut,” katanya kemarin (19/10) saat ditemui setelah press conference SCTV Awards di Senayan City, Ja-karta. Gadis kelahiran Bandar Lampung, 29 Juli 1992, itu ternyata akan syuting untuk klip video single terbarunya bersama BBB Girls (Laudya Chintya Bella, Ayushita, dan dirinya). Demi tampil sempurna di klip video, dia berusaha untuk mera-takan perutnya. “Soalnya, harus mengenakan pakaian ketat. Pas badan. Kalau perutnya gendut,

kan kelihatan nggak bagus,” katanya. Salah satu cara agar perutnya tidak menonjol adalah mengurangi makan mi serta memperbanyak mengonsumsi pepaya saat makan malam. Jam makan malamnya pun maju, yaitu pukul 15.00. Meski peraturan makannya lebih ketat, bungsu di antara tiga bersaudara tersebut membantah bahwa itu adalah diet. “Bukan diet sih supaya lebih lancar BAB aja,” imbuhnya.

Pesinetron yang na-manya meroket sejak bermain di sinetron Cin-cin itu menyatakan sen-gaja istirahat sejenak dari sinetron. Selama beberapa bulan tera-khir, dia menggunakan waktu untuk hal-hal yang tidak bisa dilakukan sebe-lumnya akibat ketatnya jadwal syuting. Sementara itu, proyek dengan BBB tetap dilakukan karena tidak banyak memakan waktu.

Single terbaru yang berjudul Ingin Menikah i tu akan di jadikan soundtrack film Mang Kabayan. Melly Goe-slaw masih jadi orang di belakang lahirnya single dan grup musik tersebut. Chelsea me-nyatakan, dirinya dan personel BBB lain-nya memang tidak berbaka t be rada di belakang layar untuk urusan me-nyanyi. “Saya rasa, bakatnya nggak ada di situ. Maka, sam-pai sekarang, yang menciptakan lagu pasti orang lain. Nggak kepikiran kalau harus men-ciptakan lagu sendi-ri,” ujarnya.(jpnn)

Satu lagi artis luar negeri yang semakin mantap ikut bersa-ing di industri hiburan Tanah Air. Setelah Sheila Majid, Maribeth, dan Siti Nurhaliza, kini adalah era Christian Bautista. Kiprah penyanyi asal Filipina tersebut cukup dikenal di Indonesia. Dia akan menjajal karir sebagai bintang film di Indonesia.

Di Filipina, pelantun tembang The Way You Look at Me terse-but dua kali berakting di layar lebar lewat film Mano Po 5: Gua Ai Di (I Love You) pada 2006 dan Kimmy Dora pada 2009. Nah, di film yang berjudul

Simfoni Luar Biasa itu, penyanyi yang pernah berduet dengan Bunga Citra Lestari tersebut akan menjadi pemeran utama, seorang rock star asal Filipina.

Beberapa nama akan disand-ingkan dengan Bautista dalam film itu. Di antaranya, Ira Wi-bowo, Sophie Navita, Maribeth, serta Valerie Thomas. Kemarin (19/10) para pemain film Sim-foni Luar Biasa mengadakan syukuran di Yayasan Pendidikan Anak Cacat (YPAC) di Jalan Hang Lekiu III, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Film yang diprod-uksi Nation Picture dan Primetime

Production tersebut memang mengangkat cerita tentang anak-anak yang menderita kekurangan fisik.

Bautista hadir dalam acara itu. Kenapa mau main film di Indo-nesia? “Ceritanya bagus. Mereka (Nation Picture dan Primetime Production, Red) meyakinkan saya. Ini belum pernah saya lakukan sebelumnya (bermain film di negara lain). Saya tahu lebih banyak soal Indonesia jika dibandingkan dengan negara lain,” ungkap pria yang kemarin berulang tahun ke-29 tersebut. Hal itu cukup beralasan. Sebab, setiap tahun dia pasti menyem-patkan diri untuk mengunjungi Indonesia. “Saya punya dua tempat favorit di negara ini, Bali dan Bandung. Saya suka pantai Bali dan saya suka kesejukan gunung di Bandung,” tuturnya. Film tersebut mulai syuting pada akhir Oktober. Penyanyi yang lahir dari ajang pencarian bakat Star In A Million di negaranya itu berperan sebagai penyanyi rock yang sukses di Manila.(jpnn)

Christian Bautista

Chelsea Olivia

Page 11: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Divisi I Tuntaskan Putaran Pertama

JAKARTA - Komplet sudah jumlah tim yang akan tampil di babak 24 besar ( putaran II) Divisi I Liga In-donesia XVI-2010. Ke-24 tim tersebut adahal hasil akhir persaingan putaran pertama yang terbagi atas 12 grup. Persas Sabang dan Madina Medan Jaya menjadi dua tim terakhir yang berhasil meraih dua tiket terakhir ke putaran kedua setelah menempati dua posisi teratas pada penyisi-han grup I yang digelar di Universitas Riau, Pekanbaru, yang berakhir kemarin.

“Kami bersyukur karena selama putaran pertama berjalan lancar. Antusias penonton juga meningkat di banding

musim-musim sebelumnya,” kata Syauqi Suratno, sekretaris Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI), penyelenggara kompetisi Divisi I. “Kami sangat senang karena musim ini beberapa klub ternyata berhasil menggaet sponsor sendi-ri,” lanjutnya.

Dalam manual Divisi I Liga Indonesia XVI-2010 disebutkan, kompetisi Divisi I sebagai ajang tertinggi liga amatir yang dikelola oleh BLAI, akan dilangsungkan dalam lima putaran dengan sistem home tournament.

Menurut Syauqi, setelah menuntaskan putaran pertama, BLAI kini fokus menggelar putaran kedua yang dijadwalkan akan dimulai pada 25 Oktober mendatang. Pada putaran kedua ini, ke-24 tim peserta nantinya akan dibagi dalam de-lapan grup dengan masing-masing tiga peserta. Dua peringkat teratas setiap grup lolos ke putaran ketiga.

Menghadapi gelaran putaran kedua kompetisi Divisi I ini, BLAI memperkenankan klub-klub yang lolos ke putaran kedua untuk melakukan pergantian atau perpindahan pemain, dengan ketentuan tidak boleh melebihi jumlah maksimal yang ditetapkan. Yaitu 30 pemain.

Klub peserta dapat mengganti pemain yang sudah didaf-tarkan dengan pemain baru. Pergantian tersebut diperke-nankan sebanyak-banyaknya tujuh pemain dan dilakukan sampai dengan tiga hari sebelum putaran kedua berjalan. Pemain pengganti yang didaftarkan oleh klub peserta dapat dimainkan setelah disahkan oleh BLAI PSSI.(jpnn)

Jambi IndependentRabu, 20 Oktober 2010

LIGA INDONESIA DIVISI III

IMPRESIONS

Recovery Belum MaksimalJAKARTA - Cedera yang di-

alami sejumlah karateka proyeki Asian Games XVI/2010 belum sembuh dengan maksimal. Mer-eka mengalami cedera ringan kala tampil di Indonesia Open 2010, 24-26 September lalu di Bali.

I tu ter l iha t ka la mereka melakukan ekshibisi dengan t im proyeksi SEA Games XXVI/2011 dan tim Malaysia yang akan diturunkan di SEA Games tahun depan.

Dalam pertarungan yang di-langsungkan di Hall B Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, kemarin (19/10) para karateka Asian Games yang bertanding di kelas kumite, tampak belum maksimal.

Performa yang mereka tun-jukkan masih jauh dari form

yang seharusnya bisa mereka tampilkan. Para karateka yang tengah menanggung cedera adalah, Umar Syarief (+83 kg), Donny Dharmawan (-60 kg), Jintar Simanjuntak (-67 kg), dan Yolanda Asmuruf (kumite wanita -68 kg).

“Salah satu tujuan dari dige-larnya ekhisibisi ini adalah me-lihat sejauh mana kondisi mere-ka. Ternyata, belum maksimal,” ucap Ketua Umum PB Forki Hendradji Soepandji yang ikut memantau di Hall B. “Berarti, mereka masih butuh recovery lebih lama,” lanjutnya.

Karenanya, setelah ini dia akan meminta kepada tim dok-ter kontingen Indonesia untuk segera melakukan tindakan yang diperlukan, agar mereka bisa mencapai peak di Guang-

zhou bulan depan. Kendati penyembuhan cedera

masih belum begitu menggembi-rakan, menu ekhisbisi duel tetap harus dilahap karateka-karateka proyeksi Asian Games. Menurut Hendardji, hanya dengan itulah mereka dapat dipantau kondis-inya, sekaligus untuk memper-tahankan kemampuan mereka.

Bulan, depan, akan kembali di-lakukan ekhisibisi antara karateka Asian Games dan SEA Games, untuk melihat kondisi terakhir sebelum berangkat ke Tiongkok.

Pria yang juga wakil ketua I PB Forki itu tetap yakin, dengan kekuatan saat ini, In-donesia bakal pulang dengan menggenggam sekeping emas di di tangan. “Dalam olahraga tak terukur seperti karate yang kental dengan subjektifitas,

medali tidak bisa ditebak be-rasal dari siapa,” ujarnya.

Sementara itu, Umar yang menderita cedera side band lutut kirinya, mengaku sebenarnya dirinya masih membutuhkan waktu untuk recovery. Tapi, dengan kondisi yang sudah mendesak, dia pun memilih untuk tetap bertarung di Asian Games.”Saya baru kembali dari Swiss untuk menengok keluarga dan terapi. Konsinya memang belum seratus persen,” papar karateka asal Surabaya itu.

Hal yang sama diungkapkan Donny Dharmawan. Perge-langan tangan kirinya tampak masih diperban. Dia menutur-kan, sebenarnya sudah tidak ada masalah, tapi kalau terkena benturan terlalu keras masih terasa nyeri. (jpnn)

Tambah Striker dan Gelandang

JAMBI- Menjelang bergulirnya Divisi III pu-taran II, PS Merangin terus menambal posisi yang rawan. Salah satunya dengan melakukan seleksi penambahan pemain untuk mencari posisi striker dan gelandang. Seleksi pemain ini sudah berlang-sung dan akan berakhir Sabtu (23/10).

“Kami akan menambah pemain untuk ditem-patkan di posisi striker dan gelandang, saat ini sedang dilakukan seleksi,” terang Pelatih PS Merangin Karno kepada Jambi Independent ke-marin (19/10). Penambahan pemain ini katanya, tidak akan mengambil pemain dari luar Jambi. “Kami baru-baru ini sudah mendatangkan pemain dari Lampung, tapi setelah sampai ke Merangin, kualitasnya biasa-biasa saja,” katanya.

Karena itu tambah Karno, manajemen PS Mer-angin memutuskan membuka seleksi pemain. “Menghadapi lawan dari klub-klub sumatera lain, tidak mesti menggunakan pemain dari luar Jambi, saya optimis pemain dari Jambi pun mampu me-ngatasinya,” ujarnya.

Perjuangan PS Merangin lolos ke Divisi III pu-taran II ini memang tak mudah. Anak-anak bumi tali undang tambang teliti ini harus berjuang keras sebelum akhirnya lolos. Anak asuh Karno ini lolos sebagai runner up setelah difinal menghadapi PS PLN Jambi melalui adu penalti.

Optimis Karno ini akan lebih mu-dah terealisasi jika Kabupaten Me-rangin menjadi tuan rumah pertan-dingan Divisi III putaran II ini. Saat ini PSSI Merangin sedang mengajukan tuan rumah tersebut ke Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI) pusat melalui PSSI Jambi.

“Kami sudah mengajukan tuan rumah, jika disetujui maka banyak keuntungan yang didapat PS Merangin,” pungkasnya. Kalau PS Merangin sedang melakukan seleksi pemain, beda lagi dengan PS PLN Jambi. Usai lebaran idul fitri lalu, PS PLN Jambi disibukkan dengan ujicoba melawan klub-klub di Jambi. (rul)

Dokumen/jambi inDepenDent

seleksi pemainpS merangin mengajukan tuan rumah pada Divisi iii putaran ii akhir oktober

mendatang.

Page 12: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Jambi Independent Rabu, 20 Oktober 2010

Mahasiswa Unbari Gantung Diri -----------------------------------dari hal 12Nurba in i (45) mengata -

kan, sore itu saat tiba di rumah, dia mendengar suara musik dari tape yang diputar dengan keras dari kamar anaknya. Dia pun langsung menuju kamar anaknya itu dan mematikan tape. Anaknya tidak ada di ka-mar tersebut.

N u r b a i n i l a l u m e n c o b a mengecek ke kamar sebelah. Namun, terkunci dari dalam. Nurbaini, masih coba memang-gil anaknya, tetap saja tidak ada jawaban. Merasa curiga, Nurbaini mendobrak pintu. Apa

yang dilihat Nurbaini setelah itu sangat mengejutkannya. Anaknya tewas tergantung di langit-langit kamar, dengan kain gorden. Nurbaini menjerit histeris, keluar kamar dan mem-beritahukan tetangga.

Ahmad Soleh Bin Mi'un (50), tetangga yang pertama kali diberitahu Nurbaini menga-takan setelah beberapa orang kumpul, barulah jasad Alzairi diturunkan. “Kita memang ikut membantu menurunkan jasad korban,” ujarnya.

Kabag Ops Polres Sarolangun

Kompol A. Aritonang didamp-ingi Kapolsek Limun AKP. Apriasyah mengatakan, jasad korban sudah divisum oleh tim dokter Puskesmas Kecama-tan Limun. Pada bagian leher korban terlihat ada lingkaran lebam seperti bekas ikatan. Di bagian tubuh lain tidak ditemukan bekas-bekas tanda penganiayaan. Sementara itu, pada celana dalam korban ditemukan bercak sperma. Rencananya jasad Alzairi akan dimakamkan di TPU desa set-empat hari ini. (*)

Jaksa Tak Bisa Buktikan Unsur ----------------------------------------------------dari hal 12

Berkas Tersangka Kasus DMP Diperiksa ------------------------dari hal 12“Soal hasilnya, hingga kini

masih belum bisa dibeberkan karena proses mempelajari ber-kas masih berlanjut,” jelasnya.

Setelah diteliti, dan tim me-

nyatakan masih ada yang kurang, maka berkas dikemba-likan lagi ke penyidik. Berkas harus dilengkapi sesuai dengan petunjuk yang diberikan. “Ka-

lau petunjuk sudah dipenuhi seluruhnya, maka berkas bisa dinyatakan lengkap (P21). Kita lihat saja beberapa hari ke de-pan,” tandasnya. (ira)

Calo CPNS Dilimpah ke Kejari -------------------------------------dari hal 12Dalam pemeriksaan, Benni

yang bertugas di Dinas Koper-indag itu terkesan berbelit-belit memberikan keterangan pada penyidik. Apalagi soal asal muasal uang Rp 40 juta dari rekening koran Bank Mandiri Cabang Muarabun-go.

Beni awalnya menjelaskan uang itu dari Jawa, kemu-

dian mengklarifikasi lagi dari rekannya di Jambi, bahkan dia juga mengklarifikasi lagi kepada penyidik bahwa uang itu dari Pemda Bungo untuk kegiatan LSM Front Pembela Jambi (FPJ).

Awalnya, Candra diperiksa sebagai saksi, dan kemudian pemeriksaan kedua dengan konfront i r terhadap saksi

korban Firdaus Husien serta dua saksi lainnya. Konfrontir terhadap Benni Candra dan Firdaus, bahwa korban (Fir-daus Huisen) mengaku men-transfer sejumlah uang Rp 40 juta ke rekening Benni nomor rekening 110-00-0529400-1, te tapi te tap saja dibantah Benni kapan dia melakukan transaksi. (rb)

Bandar Togel Ditangkap ---------------------------------------------dari hal 12Dari kedua tersangka, polisi

mengamankan barang bukti berupa satu buah buku rekap togel, 20 lembar rekapan togel, satu buah buku tafsir mimpi, satu unit handphone Nokia 6070, dan uang tunai sebesar Rp 7.117.000, yang diduga

hasil penjualan togel.Kabid Humas Polda Jambi

AKBP Almansyah, saat dikon-firmasi membenarkan penang-kapan itu. “Kedua tersangka kini sudah diamankan,” ka-tanya, kemarin (19/10). Menu-rutnya, saat ini polisi masih

mengembankan kasus tersebut dengan memeriksa kedua ter-sangka secara intensif.

Untuk mempertanggung-jawabkan perbuatannya, kedua tersangka bakal dijerat dengan pasal 303 KUHP tentang perju-dian. (rib)

Selain itu, unsur kewenangan dalam dakwaan jaksa juga di-anggap Masturo tidak diterang-kan secara rinci.

Masturo juga menyorot soal audit kerugian negara yang di-lakukan oleh Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP). Menurut mantan Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Jambi itu, jaksa tidak mampu men-erangkan kewenangan ahli dari

BPKP, dalam perhitungan keru-gian negara. “Kerugian negara dari BPKP harus ditolak karena tidak berwenang melakukan au-dit,” tegasnya.

Termasuk unsur bersama-sama seperti yang didakwakan padan-ya, juga tidak bisa dijelaskan den-gan gamblang oleh JPU. “Jaksa tidak bisa membeberkan kesala-han dan tanggung jawab saya. Kesalahan tidak bisa dibebankan

kepada saya, sehingga saya harus dibebaskan dari segala dakwaan dan tuntutan,” katanya.

Dalam sidang kemarin, dia minta pada majelis hakim agar permohonan untuk membebas-kannya dari segala dakwaan dan tuntutan JPU. “Namun, jika majelis hakim berpendapat lain, maka mohon putusan yang adil dan patut menurut hukum,” kata Masturo mengakhiri dup-

liknya. Azwardi, penasehat hukum

Masturo, dalam persidangan kemarin tidak menyampaikan duplik. Pada majelis hakim Azwardi, mengatakan, dia tetap pada pembelaan sebelumnya. “Kami tetap pada pembelaan sebelumnya,” ujarnya. Sidang ditunda hingga dua pekan ke depan dengan agenda putusan pembacaan putusan. (ira)

Polisi Masih Periksa Saksi -----------------------------------------------------------dari hal 12Setelah ditanya berkali-kali

oleh penyidik, baru dia men-gakui bahwa sabu tersebut ada-lah miliknya yang baru dibeli sebelum kejadian.

Akibat perbuatannya, tersang-ka diancam pasal 285 jo 53 KUHP tentang tindak pidana percobaan pemerkosaan dan serta melanggar pasal 112 UU No 35 Tahun 2009 tentang

Narkotika.Seperti diberitakan, Hardian-

syah ditangkap anggota Bidang Profesi dan Pengamanan (Bid Propam) karena dilaporkan mau memperkosa seorang gadis beri-nisial PP (17), warga 16, Kelu-rahan Beliungpatah, Kecamatan Kotabaru, Kota Jambi.

Yang lebih memalukan lagi, ketika melaksanakan perbuatan

tak senonoh tersebut, Hardian-syah menggunakan seragam dinas polisi lengkap, dengan cara pura-pura menilang (menangkap) motor korban. Untuk memulus-kan aksinya, dia juga berupaya menakuti korban dengan modus pura-pura menemukan narkoba jenis sabu-sabu di motor anak baru gede (ABG) tersebut.

Hardiansyah membawa korban

ke Hotel Cattleya. Di salah satu kamar hotel itu dia memaksa korban bugil (melepaskan paka-iannya), setelah sebelumnya mengancam korban. Untung-nya korban berhasil melarikan diri, setelah memukul gelas ke dahi Hardiansyah. Korban juga nekat terjun dari lantai dua hotel dengan kondisi tubuh hanya ditutupi selimut. (cr03)

Pencuri Motor Ditangkap ------------------------------------------------------------dari hal 12“Setelah ditangkap, dilakukan

pengembangan dan didapat-kan satu unit kendaraan motor jenis Honda Beat BH 4381 KH milik Misela Sari Kurnia (27) serta laptop dari pengemban-gan informasi yang juga dari milik suami Misela,” ungkap Kapolsek.

Dijelaskan Agus, bahwa pen-curian dilakukan Aryan pada 1 Agustus 2010. Saat itu kor-ban Misela mengendarai motor dari kediamannya menuju toko Star Komputer atau tepatnya di seberang kantor Jasa Raharja jalan lintas. Pelaku mencuri mo-tor yang diparkir di depan ruko

dengan menggunakan kunci T yang kemudian dibawa kabur.

“Setelah kita lakukan penye-lidikan akhirnya diketahui bah-wa pelakunya adalah warga dari Lorong Rajawali, tidak jauh dari tempat kejadian. Setelah in-formasi benar valid maka Aryan ditangkap tanpa perlawanan,”

katanya. Pencurian dilakukan oleh

Aryan dilakukan pada pukul 20.00. Ketika motor hilang dan korban pun melaporkan kejadi-an ini ke Polsekta Muarabungo. “Kini pelaku bersama barang bukti sudah kita amankan,” tegasnya. (rb)

Proyektil Peluru Dikirim ke PuslabforJAMBI- Pihak Polresta Jambi,

hingga kini masih belum memas-tikan jenis senjata terkait insiden peluru nyasar yang menimpa Surya (11), baru-baru ini. Menu-rut Kapolresta Jambi Kombes Pol Syamsudin Lubis, pihaknya juga belum bisa memastikan siapa pemilik senjata itu.

Perwira dengan tiga melati di

pundaknya ini mengatakan, saat ini pihaknya telah mengirimkan proyektil peluru tersebut ke Puslabfor Palembang, untuk dilakukan uji balistik.

Meski demikian, Lubis me-negaskan jika peluru tersebut merupakan peluru tajam. “Iya, ini jenis peluru tajam, bukan karet. Tunggu saja hasil pemer-

iksaan Labfor,” katanya.Surya nyaris tewas terkena

peluru nyasar yang ditembak-kan orang tidak dikenal ketika ia tengah tidur di kamar ru-mahnya, Jumat (15/10) lalu. Sekarang kondisi Surya mulai membaik setelah mendapat-kan perawatan di Rumah Sakit Kambang, dengan mendapatkan

operasi kecil di bagian kepala dekat pelipis dan telinga.

Surya diduga terkena peluru nyasar, namun sampai sekarang belum diketahui asalnya, walau-pun keluarganya sudah melapor-kan kasus tersebut ke kepolisian setempat. Surya harus mengalami empat jahitan di kepalanya dekat pelipis dan telinga. (cr03)

Maling Beraksi di BungoMUA R A B U N G O - A k s i

pencurian kembali terjadi di Kabupaten Bungo. Pencu-rian dilakukan saat korban yang bernama Hani Rosianti (42), warga RT 01 Kelurahan Sungaipinang, sedang tidur. Akibat peristiwa yang diduga terjadi pada Minggu (17/10) dini hari itu, membuat korban mengalami kerugian sekitar Rp 29 juta.

Informasi yang berhasil di-himpun menyebutkan, saat itu Hani pulang. Sebelum beri-stirahat, dia menyimpan be-berapa barang berharganya ke dalam tas warna hitam berisi uang tunai sebesar Rp 26 juta, dua unit HP Nokia, dan dua unit handphone.

Pagi hari setelah bangun, korban melihat semua barang berharga sudah tidak ada di

tempat, sehingga korban pun panik. Diduga pencuri masuk ke dalam rumah tanpa diketahui oleh korban.

Hani kemudian langsung melaporkan kejadian itu ke Mapolres Bungo, untuk dit-indaklanjuti . Kejadian ini dibenarkan Kapolres Bungo AKBP Yassir melalui Kabag Ops Kompol Arif R, kemarin (19/10). “Korban menyimpan

tas warna hitam berisi uang tunai Rp 26 juta dan dua unit HP Nokia satu unit Flexi, dan satu unit HP Mixro di dalam lemari. Setelah korban bangun pagi, ia melihat semuanya sudah tidak ada di tempat se-hingga melaporkan kejadian ini ke Polres Bungo sehingga korban mengalami kerugian materiil sebesar Rp 29 juta,” jelasnya. (rb)

NYASAR : Surya (kiri)

dengan balutan perban, tempat

peluru me-nyerempet kepalanya.

dok/JAMBI INdEPENdENT

Page 13: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

CHANNEL 49 UHF

Rabu, 20 Oktober 2010 Jambi Independent

dok/jAmbi iNdEpENdENt

joHAN iswAdi HAmU, Sarolangun

Duplik Masturo dalam Persidangan

Jaksa Tak Bisa Buktikan Unsur

Polisi Masih Periksa SaksiKasus PolisiPaksa ABG Bugil

JAMBI- Oknum polisi dari Samapta Polresta Jambi Bripda Hardiansyah, hingga kini masih menjalani pemeriksaan intensif di Mapolresta Jambi. Dia telah menjadi tersangka dalam kasus percobaan pemerko-saan dan kepemilikan sabu-sabu tersebut.

Hal tersebut dikatakan oleh Kapolresta Jambi Kombes Pol Syamsudin Lubis, saat dikonfirmasi kemarin (19/10). “Hingga

kini, penyidik juga masih melakukan pe-meriksaan terhadap saksi-saksi,” katanya.

Lalu, siapa saja saksi yang diperiksa? Orang nomor satu di Polresta Jambi itu enggan merinci lebih jauh. “Tunggu saja perkembangan selanjutnya. Yang jelas, untuk kasus ini saya tidak akan menutup-nutupi,” tegasnya.

Sebelum ditetapkan sebagai tersangka, Har-diansyah terlebih dulu dipanggil anggota pro-vost. Menurut Lubis, sebelumnya Hardiyansah sempat tidak mengakui perbuatannya. n

Calo CPNS Dilimpah ke KejariMUARABUNGO- Benni Chandra

(34), oknum CPNS yang diduga sebagai calo CPNS Kabupaten Bungo 2009, rencananya akan dilimpahkan ke Kejak-saan Negeri (Kejari) Muarabungo, Kamis (21/10) mendatang. Pasalnya, berkas yang ditangani penyidik telah dikatakan lengkap.

Hal ini diungkapkan Kapolsek Muara-

bungo AKP Agus R, kemarin (19/10). “Bila tidak ada halangan Kamis ini dia akan dilimpahkan ke kejaksaan. Berkas kasus dugaan sebagai calo ini oleh jaksa sudah dinyatakan lengkap,” katanya.

Kata Agus, Benni setelah diperiksa secara intensif. Dari pengakuan saksi dan bukti yang ada, Benni ditahan dan kasusnya terus dikembangkan. Dia ditahan sejak Selasa

(24/8) lalu, setelah menjalani pemeriksaan oleh penyidik Polres Bungo.

Sekedar mengingatkan, Benni Candra diduga telah melakukan tindak pidana penipuan dengan cara menjanjikan Firdaus Husien warga Dusun Tanjung, Kecamatan Tanahsepenggal, Kabupaten Bungo, untuk menjadi PNS Kabupaten Bungo. n

Pencuri Motor DitangkapMUARABUNGO- Aryan Chaniago

alias Heri (25), warga Lorong Rajawali, Kelurahan Sungaikerjan, Kecama-tan Bungodanim, Kabupaten Bungo, ditangkap polisi Senin (18/10) lalu, sekitar pukul 14.00 di rumahnya. Aryan merupakan spesialis pencuri sepeda motor, yang beraksi pada Agustus lalu.

Aryan langsung digiring ke Polsek-ta Muarabungo, untuk kepentingan pengembangan.

Bersama Aryan, polisi kemudian menuju ke Bangko untuk mengambil baca pencuri hal 11

baca polisi hal 11

baca Calo hal 11

Diduga Kecewa Belum Diberi Uang kuliah

Mahasiswa Unbari Gantung DiriAlzAIRI (21), mahasiswa Fakultas Hukum

Universitas Batanghari (Unbari) Jambi ditemu-kan tewas gantung diri di salah satu kamar rumah orang tuanya di Dusun Sungai Benteng, Desa Mounti, Kecamatan Limun, Sarolangun. Mayatnya ditemukan oleh Nurbaini (45), ayah-nya, sekitar pukul 16.30, kemarin (19/10).

Kapolres Sarolangun AKBP M Rosidi dikonfirmasi membenarkan kejadian terse-but. Pihaknya pun telah melakukan olah TKP. “Dari keterangan para saksi termasuk pihak Puskesmas Limun, diduga kuat korban meninggal akibat gantung diri,” ujarnya. Dikatakan, sejumlah barang bukti

diamankan polisi, yakni kain gorden warna biru muda sepanjang sekitar 2 meter, celana dalam warna cokelat muda, dan baju kaos oblong warna biru tua serta celana.

Sementara, di hadapan polisi, Nurbaini mengatakan anaknya nekat mengakhiri hidup dengan cara gantung diri itu diduga

kecewa karena keinginannya meminta uang untuk kuliah belum dikabulkan orang tu-anya. “Saat itu dia (Alzairi, red) memang sempat mau mengancam mau bunuh diri jika tidak dikabulkan permintaannya,” ujar Nur-baini mengingat ancaman anaknya itu. n

sepeda motor Honda Beat warna merah BH 4381 KH, yang telah dijualnya.

Tak lama kemudian, sepeda motor tersebut berhasil diamankan sebagai barang bukti. Tak hanya itu, anggota Unit Reskrim Polsek di bawah pimpinan Ipda Surya pun mengembangkan infor-masi, kalau saat beraksi Aryan juga mencuri satu unit laptop.

P e n a n g k a p a n i n i d i b e n a r k a n Kapolsekta Muarabungo AKP Agus Ruchimat, kemarin (19/10). n

baca mahasiswa hal 11

MASTURO, terdakwa kasus dugaan korupsi dana Program Pengembangan Perluasan Kesempatan Kerja (PPKK) di Disnakerdukcapil Kota Jambi tahun 2007, menyatakan keberatan dengan replik

jaksa penuntut umum (JPU) Kejari Jambi. Keberatan ini dibacakan dalam sidang yang diketuai Hidayat Hasyim, kemarin (19/10).

Dalam sidang yang dimulai sekitar pukul 13.45 itu, Masturo menyebutkan JPU tidak bisa menerangkan mengenai unsur setiap orang dalam dakwaannya. n

baca jaksa hal 11

Bandar Togel DitangkapJAMBI- Bandar togel bernama Sonar

Manurung (42), warga Jalan Lingkar Selatan RT 46, Kelurahan Paal Merah Lama, Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi, ditangkap anggota Sat I Dit Reskrim Polda Jambi. Selain Sonar, polisi juga me-nangkap Aston Sitinjak (51), warga RT 26, Perum Lindung Indah II, Desa Kebun IX, Kecamatan Sungaigelam, Kabupaten

Muarojambi.Informasi yang didapat, keduanya ditang-

kap Senin (18/10) lalu, sekitar pukul 16.00 di rumah Sonar. Penangkapan berawal saat polisi mendapat informasi dari masyarakat, bahwa di kawasan tersebut ada orang yang kerap menjual togel. Berbekal informasi tersebut, polisi pun turun ke lokasi dan melakukan pengintaian.

Ternyata informasi itu benar. Di rumah yang dimaksud, polisi melihat Sonar se-dang asyik merekap togel jenis Singapura. Tak ingin lama-lama, polisi langsung meng gerebek rumah itu dan mengaman-kan Sonar. Di saat bersamaan, Aston datang untuk menjemput rekapan togel, dan langsung diamankan polisi. n

Berkas Tersangka Kasus DMP Diperiksa

baca berkas hal 11

JAMBI– Jaksa kini kembali meneliti berkas tiga tersangka kasus perizinan opera-sional PT Delimuda Perkasa (DMP). Tiga orang yang ditetapkan sebagai tersangka adalah Surya Darmadi selaku Komisaris Utama PT DMP, Bijak Peranginangin selaku Manajer Operasional, dan Juvendi-wan selaku Direktur Div Legal.

Setelah dikembalikan penyidik Polda Jambi, Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jambi memeriksa apakah petunjuk yang diberikan sebelumnya sudah dipenuhi atau tidak. Belum diketahui secara pasti hasil pemeriksaan tersebut. Karena, hingga kini pihak kejaksaan masih melakukan pengecekan secara menyeluruh.

“Berkasnya sudah kita terima dari penyidik. Saat ini masih diteliti penyidik untuk mengetahui apakah petunjuk jaksa sudah dipenuhi seluruh atau belum,” kata Andi Ashari, Kasi Penkum dan Humas Kejati Jambi, kemarin (19/10).

Katanya, sebelumnya berkas ketiga tersangka telah dikembalikan jaksa pada penyidik disertai petunjuk. Nah, untuk menge-tahui apakah dipenuhi atau tidak petunjuk itu, maka jaksa membutuhkan waktu. n

baca bandar hal 11

ditANGkAp : Aryan (tengah) yang kini diamankan polisi, karena mencuri sepeda motor dan laptop.

sidANG : masturo

saat menghadiri

sidang di pengadi-

lan Negeri (pN) jambi

kemarin (19/10).

mAsiH bERLANjUt : penyidik polda jambi memaparkan proses kasus pt dmp, di hadapan anggota komisi iii dpR Ri beberapa waktu lalu.

dok/jAmbi iNdEpENdENt

RAdAR bUtE

Page 14: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Jambi Independent Rabu, 20 Oktober 2010

grafis: djatmiko/jambi independent

Nerazzurri Butuh Tenaga Baru

Lima Laga terakhirinter milan

17/10/10 v Cagliari 1-003/10/10 v Juventus 0-029/09/10 v Werder Bremen 4-025/09/10 v AS Roma 0-122/09/10 v Bari 4-0

tottenham hotspur

21/09/10 v Arsenal 1-425/09/10 v West Ham 0-129/09/10 v Twente 4-102/10/10 v Villa 2-116/10/10 v Fulham 1-2

di atas kertaskehiLangan sejumlah pemain inti karena cedera mampu ditutupi Inter Milan dengan

penggawa muda semacam Philippe Coutinhodan Jonathan Biabiany. Apalagi,

Samuel Eto'o sedang on fire.

asian handicapInter Milan v Tottenham Hotspur 0 : 3/4

kLasemen sementaragrup a

1. Inter Milan 2 1 1 0 6-2 42. Tottenham Hotspur 2 1 1 0 6-3 43. Twente 2 0 1 1 3-6 14. Werder Bremen 2 0 1 1 2-6 1

grup b

1. Lyon 2 2 0 0 4-1 62. Schalke 04 2 1 0 1 2-1 33. Benfica 2 1 0 1 2-2 34. Hapoel Tel Aviv 2 0 0 2 1-5 0

grup c

1. Manchester United 2 1 1 0 1-0 42. Rangers 2 1 1 0 1-0 43. Valencia 2 1 0 1 4-1 34. Bursaspor 2 0 0 2 0-5 0

grup d

1. Kopenhagen 2 2 0 0 3-0 62. Barcelona 2 1 1 0 6-2 43. Rubin Kazan 2 0 1 1 1-2 14. Panathinaikos 2 0 0 2 1-7 0

bukan tugasringanTuah Nou Camp sebagai stadion kebanggaan Barcelonasempat hilang di awal musim ini.

hal 14hal 15

vs t. hotspursinter miLan

spies rookie of the YearKecemerlangan Ben Spies di musim 2010 berbuah manis.

Keane Teringat Kenangan Lama

BENTROK antara Inter Milan kontra Tottenham Hotspur pada ajang Liga Champions di Giuseppe Meazza, dini hari nanti, membangkitkan lagi me­mori lama Robbie Keane. Bagi kapten timnas Re­publik Irlandia itu Inter bukan klub yang asing.

Ya, satu dekade lalu, Keane pernah berkostum biru hitam kebanggaan Inter. Dia didatangkan Marcello Lippi yang ketika itu membesut Nerazzurri (julukan Inter) dari Coventry City. Sayang, Keane gagal bersinar dan hanya bertahan enam bulan.

Namun, Keane sama sekali tidak menyesali keputusannya bergabung dengan Inter. “Saya hanyalah seorang pemain muda saat itu dan itu bukan sesuatu yang saya sesali. Saya melalui masa­masa yang hebat,” ucap Keane, kepada Sky Sport.

“Mereka adalah tim yang hebat. Sungguh luar biasa bagi saya yang saat itu baru berusia 19 tahun bergabung dengan salah satu klub terbesar di dunia. Itu momen­momen terhebat dalam karir saya yang sulit dilupakan,” kata Keane.

Meski hanya turun dalam enam pertandingan di Serie A Liga Italia dan tak pernah mencetak gol, tapi Keane tidak pernah melupakan kenangan berlatih bersama sejumlah pemain kelas dunia di Inter. Saat itu, Inter dibela Ronaldo, Christian Vieri, dan Alvaro Recoba.

Mereka penyerang­penyerang top dan Keane banyak belajar darinya. “Bermain dan berlatih bersama pemain­pemain hebat seperti itu setiap hari jelas sangat membantu bagi saya. Itulah periode pembentukan karakter saya sebagai pemain,” jelas Keane.

Namun, kenangan indah di Inter tidak akan meng­aburkan tujuannya kembali ke Giuseppe Meazza, markas Inter. Tottenham datang untuk meraih poin. “Lihat tim kami sekarang, tidak ada alasan untuk tidak percaya diri melawan Inter,” kata Keane.

Hanya saja peluang Keane turun lapangan belum pasti. Selama musim ini dia jarang turun lapangan. Dia lebih sering duduk di bangku cadangan. “Sung­guh luar biasa bila saya bisa terlibat. Yang lebih penting, kami ingin hasil bagus,” lanjutnya.

Sementara itu, seiring dengan jarangnya Harry Redknapp, manajer Tottenham memainkan dia, membuat Keane mempertimbangkan pindah dari White Hart Lane, markas Tottenham. Kebetulan, beberapa klub berminat untuk menampungnya.

Berdasarkan klaim Daily Mirror, Aston Villa adalah satu satu klub yang paling berminat kepada Keane untuk bursa transfer Januari mendatang. Manajer Villa Gerard Houllier menilai tenaga Keane akan sangat berguna bagi Villa. (jpnn)

INTER Milan akan mengh­adapi ujian terberatnya di grup A Liga Champions. Setelah menahan imbang FC Twente 2­2 dan melibas Werder Bremen 4­0, kini mereka akan menjamu Tot­tenham Hotspur, dini hari nanti

(siaran tunda RCTI pukul 03.30 WIB).

Spurs (julukan Totten­ham) memang bukan

klub yang memiliki tradisi kuat di pentas Eropa, tapi mereka bisa menghadir­kan kejutan. Buk­tinya, tim asuhan Harry Redknapp i t u m a m p u mengimbangi Werder 2­2 dan melibas Twente 4­1.Saat ini, kedua

t im sama­sama mengoleksi empat poin. Sehingga laga dini hari nanti men­jadi penentu status

penguasa klasemen sementara grup A.

Karena itu, tidak salah bila diperkirakan laga

di Giuseppe Meazza itu

TIDAK ada pembelian signifikan yang dilakukan Inter Milan di bursa transfer awal musim ini. Hanya winger Jonathan Biabiany dan kiper pelapis Luca Castellazzi. Sejumlah nama besar yang menjadi bidikan, gagal merapat ke Giuseppe Meazza, markas Inter.

Padahal, saat itu sederet nama seperti Javier Mascher­ano, Dirk Kuyt, dan Diego Forlan, sempat dikaitkan dengan Inter. Dampaknya, opsi pemain yang dimiliki allenatore Inter Rafael Benitez berkurang. Apalagi, saat badai cedera menerpa.

Benitez dipaksa memaksimalkan potensi yang ada. Sayang, situasi itu membuat performa Inter agak labil. Karena itu, mantan manajer Liverpool itu menginginkan suntikan tenaga baru ketika bursa transfer dibuka lagi pada Januari nanti.

“Kami mengalami dua atau tiga situasi untuk dianalisa dan setelah itu kami akan memutuskan bersama presiden (Massimo Moratti) dan (direktur olahraga) Marco Branca. Saya pikir kami butuh pemain baru,” jelas Benitez, kepada Sky Sport Italia.

Saat ini, di kala dua sosok penting di lini depan, yakni Diego Milito dan Goran Pandev cedera, Benitez terpaksa mem­percayakan posisi mereka kepada pemain muda semacam Biabiany dan Philippe Coutinho. Sebab, tak ada opsi lain.

Apalagi, selain Milito dan Pandev, masih ada Thiago Motta, Mancini, Esteban Cambiasso, dan McDonald Mariga yang juga cedera. “Pada Januari nanti kami harus memastikan, skuad ini cukup untuk bertarung hingga akhir musim,” kata Benitez.

Beberapa nama mulai masuk dalam daftar bidikan Inter. Di antaranya defender Bolton Wanderers Gary Cahill, Ibrahim Afellay (gelandang/PSV Eindhoven), Bastian Schweinsteiger (gelandang/Bayern Munchen), dan Emmanuel Adebayor (striker/Manchester City).

Cahill disiapkan mengisi jantung pertahanan Inter yang saat ini dihuni para pemain gaek seperti Lucio, 32, Walter Samuel, 32, Ivan Cordoba, 34, dan Marco Materazzi, 37. Apalagi, sejumlah bek gaek tersebut

sudah rentan cedera. Lini tengah juga butuh gelandang kreatif lain selain Wesley Sneijder. “Afellay sudah siap untuk langkah berikutnya. Dia sudah waktu pergi dari Belanda dan dia siap bermain untuk Inter. Saya kata­kan kepada dia Inter menginginkannya,” ujar Sneijder, kepada Voetbal International.

Adapun untuk lini depan, kepergian Mario Balotelli ke City di awal musim ini belum tertutupi dengan kehadiran penyerang baru. Adebayor merupakan bidikan yang realistis. Kebetulan, Adebayor sudah tidak betah di City. (jpnn)

bakal berlangsung seru.Apalagi, status juara bertahan

dan tuan rumah yang dimiliki Inter tak membuat Spurs jadi gentar. “Kami akan bermain seperti di dua pertandingan sebelumnya. Tetap tenang dan percaya diri,” bilang Heurelho Gomes, kiper Spurs, seperti dilansir Soccernet.

Manajer Spurs Harry Redknapp juga menyata­kan bahwa mereka telah mengetahui kekuatan dan kelemahan lawan. Bagi Redknapp , kalau mereka bisa menghentikan striker Inter asal Kamerun Samuel Eto'o, maka mereka bisa men­gatasi Inter.

Pendapat Redknapp memang beralasan. Seiring dengan cedera Diego Milito dan Goran Pandev, memaksa allenatore Inter Rafael Benitez terus mengandalkan Eto'o di lini depan. Bahkan, akibatnya ketergantungan pada Eto'o mulai kentara.

Secara statistik pada awal musim ini, ketika Eto'o tidak mencetak gol, maka Nerazzurri (julukan Inter) gagal merebut

kemenangan. Dia meru­pakan penyumbang utama gol Inter. Sepuluh gol dia

lesakkan dalam sepuluh laga

Inter di semua ajang.

A k i b a t ­nya, fans Inter dan m e d i a di Italia pun mu­lai ber­b i c a r a tentang

ketergantungan Inter pada Eto'o. Tapi, Benitez tidak khawatir. “Dia sedang on fire dan itu bagus buat kami dan tim ini juga bisa mencetak gol dengan cara lain,” kata Benitez, seperti dikutip Reuters.

Sependapat dengan Benitez, Presiden Inter Massimo Moratti

juga tak mempermasalah­kannya. “Ketika kami ter­gantung pada Ibra (sapaan Zlatan Ibrahimovic, Red)

dulu, kami dua kali menjua­rai Serie A, jadi tidak masalah bagi saya,” ujar Moratti.Yang jadi masalah,

daftar cedera Inter teramat pan­jang. Bukan hanya Milito dan Pandev yang absen, Esteban Cambiasso, Mancini, Thiago Motta, dan McDonald Mariga juga cedera. Beruntung kapten Javier Zanetti sudah siap 100 persen.

Tanpa Milito dan Pandev, Inter akan mengandalkan dua pemain muda yakni Philippe Countinho dan Jonathan Biabiany. “Mereka bermain hebat ketika dipercaya. Jadi saya pikir itu bukan masalah bagi mereka,” ungkap Benitez.

Lagipula, Spurs juga tidak bisa datang dengan kekuatan terbaiknya. Playmaker asal Be­landa Rafael van der Vaart yang mengawali musim ini dengan luar biasa di Spurs absen kar­ena sanksi. Belum lagi Michael Dawson dan Younes Kaboul.

Parahnya lagi, William Gal­las yang biasa mengisi jantung pertahanan tidak berada dalam kondisi 100 persen. “Dia (Gal­las, Red) tetap akan main, tidak ada pemain lagi,” kata Redknapp. Pemain lainnya Ledley King sudah lebih dulu cedera. (jpnn)

robbie keane

berat : inter milan akan menghadapi t hotspur dinihari nanti di Liga

champions. ini adalah per­tandingan terberat di grup a.

rafael benitez

Page 15: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Rabu, 20 Oktober 2010 Jambi Independent

Kangen Menang Kandang

Bukan Tugas Ringan

KepeRKasaan Manchester Unit-ed di Old Trafford mulai dipertanyakan. Itu menyusul hasil imbang 2-2 saat menjamu tim promosi West Bromwich Albion di Premier League akhir pekan lalu (16/10). Hasil itu praktis memen-garuhi kans United saat dikunjungi tim Turki Bursaspor di ajang Liga Cham-pions (siaran langsung RCTI pukul 01.30 WIB).

Bursaspor memang tergolong tim debutan di Liga Champions. Klub ber-juluk Buaya Hijau itu pun selalu kalah di dua laga awal sehingga harus meng-huni posisi juru kunci grup H. Band-ingkan dengan United yang memuncaki klasemen grup H setelah meraih sekali kemenangan dan sekali seri.

Tapi, hasil seri yang diraih Setan Merah - sebutan United - justru dicatat di Old Trafford. Yakni kala ditahan imbang tanpa gol Glasgow Rangers bulan lalu (14/9). Belum lagi memori buruk melawan klub Turki musim lalu kala United dipermalukan Besiktas 0-1. Kekalahan itu mengakhiri catatan

Ferguson menambahkan, hasil mak-simal di laga home Liga Champions sangat penting dalam perjuangan tim-nya merebut tiket ke babak berikutnya, fase knockout. “Kami memiliki dua away dan sekali home di sisa tiga laga terakhir. Jadi, sangat penting untuk tidak membuang kesempatan di Old Trafford,” tambah pelatih yang akrab disapa Fergie itu.

Nemanja Vidic, skipper sekaligus defender United, berkata senada. Vidic mengatakan bahwa dirinya sangat me-rindukan kemenangan kandang. “Saya yakin momen itu tiba saat kami meng-hadapi Bursaspor. Kekurangan kami saat ini adalah kehilangan keseim-bangan permainan antara menyerang dan bertahan,” tutur pemain timnas Serbia itu.

Vidic juga bertekad memelihara catatan clean sheet (tidak kebobolan) United di Liag Champions musim ini. “Anda akan dipenuhi rasa per-caya diri apabila tidak kebobolan,” tegasnya. (jpnn)

tidak terkalahkan Setan Merah di Old Trafford dalam 24 laga atau selama empat tahun.

“Kami tidak boleh lagi membuat ke-salahan seperti akhir pekan lalu. Kami

harus mengembalikan karakter sebagai sebuah tim mematikan, khususnya saat bermain di kandang sendiri,” kata Sir Alex Ferguson, pelatih United, kepada United Review.

vBarcelona Fc Kopenhagen

vMan United BUrsaspor

Berebut Banderol Murah RooneyRUMOR bakal hengkangnya Wayne Rooney masih mengusik

internal Manchester United. Rooney memang mengkhawatirkan masa depannya tidak lagi di United seiring hubungan kurang harmonisnya dengan pelatih Sir Alex Ferguson. Apalagi setelah Rooney memutuskan untuk menunda rencana perpanjangan kontraknya bersama United.

Rooney bahkan bisa meninggalkan United di akhir musim ini dengan aturan Webster atau artikel 17 dari peraturan FIFA

tentang transfer pemain. Yakni seorang pemain yang membeli kontraknya sendiri dengan catatan si pemain be-lum berusia 28 tahun dan kontrak dengan klubnya telah memasuki tahun terakhir.

Kans itu terbuka lebar karena Rooney baru berusia 25 tahun akhir pekan nanti (24/10) dan kontrak lamanya dengan United berakhir Juni 2012. Apabila itu terjadi, berarti banderol Rooney hanya 5 juta pounds (Rp 71 miliar) atau setara dengan gajinya selama setahun. Banderol murah itulah yang dipastikan

akan membuat klub-klub besar Eropa berlomba memperebutkan Rooney. Dua klub besar Spanyol, Barcelona dan Real Madrid memang menyatakan tidak tertarik dengan Rooney. Barcelona terganjal masalah finansial, sedangkan Real mengklaim sudah dipenuhi banyak striker top dunia.

Tapi, tidak demikian dengan Chelsea dan Manchester City. Pelatih Chelsea Carlo Ancelotti mengatakan bahwa timnya akan sangat tertarik memburu Rooney seandainya memutus-kan hengkang dari United. “Apabila Wayne Rooney berada di bursa transfer, Chelsea pasti akan berlomba mendapatkannya karena setiap tim besar selalu ingin mempertahankan pemain utamanya,” kata Ancelotti di Soccernet kemarin (19/10).

City lebih ekstrem lagi. Kabarnya, pemilik City Sheikh Man-sour bin Zayed Al Nahyan langsung menganggarkan bujet 100 juta pounds (Rp 1,4 triliun) untuk mencomot Rooney dari klub sekotanya. Cara yang hampir sama ketika City mendatangkan Carlos Tevez dua tahun lalu.

Menariknya, apabila Rooney didatangkan, nama Tevez justru yang akan dikorbankan. Dengan kata lain, masuknya Rooney menjadi pintu keluar bagi Tevez. Sekalipun menjadi pemain kunci sekaligus kapten City musim ini, Tevez dianggap sebagai pemicu friksi di internal tim karena kerap menentang kebijakan pelatih Roberto Mancini.

“Wayne Rooney kini diplot sebagai salah satu buruan utama City di bursa transfer tahun depan selain Fernando Torres,” kata salah satu sumber di City kepada Daily Mail. (jpnn)

Mascherano Belum MaksimalJaVIeR Mascherano sekali lagi akan memetik keuntungan

dari cederanya Xavi Hernandez. Jika pengatur serangan Barca itu benar-benar absen saat melawan FC Kopenhagen, kapten timnas Argentina itu dipastikan mengisi posisi yang ditinggalkan Xavi. Namun, dia menolak jika disebut sebagai ban serep.

“Xavi adalah pemain yang sangat penting buat tim. Cara main-nya luar biasa, dan dia punya kharisma yang kuat di Barcelona,” terang Mascherano kepada AFP. “Lagipula, saya bukannya bermain jika seseorang cedera. Saya bermain untuk membantu tim sebagaimana yang diminta pelatih,” lanjutnya.

Terkait kegagalan dia menembus skuad utama Barca, dia tidak lagi menyebut keberadaan Sergio Busquets sebagai alasan. Sebaliknya, dia mengakui bahwa performa terbaiknya memang belum keluar. Mascherano sulit beradaptasi dengan Barcelona dan Liga Primera yang style dan karakternya sangat jauh ber-beda dengan Inggris.

“Yang paling sulit adalah menyesuaikan diri dengan permainan Barcelona. Tim ini punya gaya yang sangat khusus, bahkan ber-beda dengan tim Spanyol kebanyakan,” jelas Mascherano.

“Dalam tujuh pekan ini, saya sudah mengalami banyak perkembangan. Proses ini belum berhenti, karena permainan terbaik saya belum keluar. Untungnya, teman-teman dan pelatih (Josep Guardiola) sangat banyak membantu. Saya masih banyak belajar tiap hari,” papar dia.

Dalam kesempatan yang sama, Mascherano juga menyoroti situasi yang terjadi di bekas klubnya. Di luar karut marut proses takeover yang dilakukan pengusaha Amerika Serikat John W Henry, klub elite Inggris itu harus bercokol di peringkat kedua dari bawah klasemen sementara.

Sebagai pemain yang dibesarkan The Reds-sebutan Liverpool-Mascherano merasa sangat prihatin. Namun, situasi tersebut sekaligus membuatnya merasa bersyukur meninggalkan Anfield (markas Liverpool) di saat yang tepat.

“Aneh rasanya melihat mereka berada di zona degradasi. Li-verpool adalah klub yang memberi banyak bekal kepada saya. Saya punya banyak teman dan masih menyimpan rasa cinta kepada klub itu,” papar Mascherano. “Tapi tetap saja, saya tidak menyesal meninggalkan Anfiel. Saya kini berada di salah satu tim terkuat di dunia,” tandasnya. (jpnn)

TUah Nou Camp sebagai stadion kebanggaan Barcelona sempat hilang di awal musim ini. Dari empat laga home Liga Pri-mera, kali Lionel Messi dkk ke-hilangan angka di depan publik sendiri. Salah satunya, kekalahan memalukan 0-2 dari tim promosi Hercules.

Tapi, motivasi penggawa Jo-sep Guardiola bermain di Nou Camp kembali menggila seiring kemenangan 2-1 atas Valencia Sabtu malam lalu (16/10). Vic-tory itulah yang menjadi dasar konfidensi Barcelona menjamu FC Kopenhagen pada matchday ketiga Liga Champions dini hari nanti (siaran langsung Vision 1 Sports pukul 01.30 WIB).

Kopenhagen memang bukan nama besar di pentas Eropa. Na-mun, itu tidak berarti pekerjaan El Barca”sebutan Barcelona”lebih ringan. Juara Denmark itu secara mengejutkan memuncaki klase-men sementara Grup D dengan dua kemenangan. Sedangkan Barca yang belum menemukan konsistensi sempat ditahan im-bang Rubin Kazan di matchday kedua (29/9).

Sudah begitu, kemungkinan besar Guardiola tidak bisa menu-runkan playmaker Xavi Hernan-dez. Cedera tendon pemain 30 tahun itu kambuh ketika mela-

wan Valencia. Guardiola harus menunggu hingga beberapa jam jelang kickoff untuk mengetahui kondisi Xavi. Selain Xavi, de-fender Gabriel Milito dipastikan absen akibat cedera otot paha.

“Musuh kami tidak punya nama besar di Eropa. Tapi poin yang kami butuhkan dalam laga ini lebih besar daripada saat melawan Valencia,” ucap bek tengah Barca Gerard Pique ke-pada Sport.

“Di liga, kesalahan bisa diper-baiki di pekan berikutnya karena kompetisi sangat panjang. Tapi di Liga Champions, bakal sulit sekali membayar kehilangan poin di kandang. Kopenhagen sudah memenangi laga home maupun away mereka. Itu sudah cukup menggambarkan kualitas mereka,” papar eks bek Man-chester United itu.

Lini depan Barca juga menda-pat kritikan atas hasil minima-lis yang mereka catat di tiga pertandingan terakhir. David Villa yang direkrut dengan nilai transfer EUR 40 juta pun menja-di sorotan utama. Namun, peng-gawa Barca menyatakan tidak khawatir atas situasi tersebut.

“Kami melewatkan sangat banyak peluang gol. Tapi yang paling penting, kami bisa men-ciptakan peluang,” kilah Carles

Puyol, kapten Barca, kepada AFP. “Kami pu-nya pemain berkualitas dan gol-gol akan datang dengan sendirinya. Kami tidak cemas,” tandasnya.

Di sisi lain, Kopenhagen jelas tak ingin kehilangan sta-tus sebagai pemuncak klase-men. Stale Solbakken menyadari bahwa level Barca sangat jauh di atas anak buahnya, dan tidak memasang target terlalu tinggi. So, hasil imbang menjadi bidikan realistis.

“Kalau kami melawan Barce-lona seperti kami biasanya ber-main, kami punya kans merebut hasil positif,” ujar striker Dame N’Doye. “Yang paling pent-ing adalah mencegah mereka mencetak gol. Kalau kami bisa memanfaatkan serangan balik, kemenangan bukan hal mus-tahil,” yakin pencetak gol ke gawang Panathinaikos dan Rubin Kazan tersebut. (jpnn)

Wayne Rooney

Lionel Messi dkk akan menghadapi FC Kopenhagen dinihari nanti di Liga Champions. Pertandingan ini akan menjadi ujian berat setelah belum maksimal di Liga Primera. OPTIMIS

BANGKIT : Pemain Manchester United saat sesi latihan. AFP PHOTO/PAUL ELLIS

Page 16: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Jambi Independent Rabu, 20 Oktober 2010

TAKTEKEJAR Rider Yamaha MotoGP Ben Spies saat sesi kuali-fikasi Grand Prix di Phillip Island. Ben Spies sukses meraih gelar Rookie of The Year 2010.

Spies Rookie of The Year

McLaren Do or Die di Grand Prix Korea

Inspirasi dari Raikkonen

Lepas Kepemilikan LakersPeRan pemain legendaris NBA Earvin ‘Magic' Johnson di

Los Angeles Lakers bakal sedikit berkurang. Penyebabnya, dia menjual hak kepemilikan atas Lakers pada pihak lain. Namun, dia menegaskan kecintaannya pada Lakers tak akan berkurang.

Magic memiliki saham sebesar 4,5 persen di tim juara bertahan NBA itu. Nilainya, dilaporkan mencapai USD 10 juta. Magic mengungkapkan penjualan yang dilakukannya pada seorang dokter, Dr. Patrick Soon-Shiong itu merupakan keputusan bisnis yang pahit baginya.

“Saya berterima kasih pada Dr. Bush (Jerry Bush, owner Lakers) dari bagian hati dan jiwa saya yang terdalam, untuk mengizinkan saya merasakan kesempatan yang luar biasa. Saya akan tetap melanjutkan kerja sama dengan Dr. Buss, Jeanie Buss dan (general manager) Mitch Kupchak untuk melanjutkan usaha dan mengeloloa tim terbaik di liga,” ujat Magic pada ESPN.

Magic menghabiskan seluruh dari 13 tahun karir bermainnya di Lakers, termasuk di antaranya 32 laga pada 1996, hampir lima tahun setelah dia memutuskan pensiun. Setelah itu dia menekuni dunia bisnis begitu meninggalkan dunia olahraga, dan menangguk sukses di bidang real estate yang ditekuninya.

Meski sudah tak bermain, sebenarnya Magic masih menjalin hubungan yang hangat dengan Lakers. Dia berperan sebagai pelatih dalam beberapa kesempatan. Selain itu dia juga terlihat berada dalam tim Lakers saat dirinya tak menjadi komentator.

“Penjualan dari saham Earvin itu adalah keputusan bisnis yang tak akan mengubah hubungan kami. Pertemanan kami berjalan baik melampaui hubungan bisnis,” ujar Buss.

“Sementara Patrick adalah fans Lakers sejak lama dan bergairah. Kami senang mendapatkannya sebagai partner kerja sama,” tambah Buss.

Selain seorang dokter dan penggemar fanatik bola basket, latar belakang Soon-Shiong memang cukup menarik. Dia adalah seorang peneliti penemu, juga pebisnis. Dia juga seorang profesor di UCLA yang memegang tiket pertandingan Lakers selama 25 tahun. (jpnn)

Ketika Grand Prix Korea pasti berlangsung, yang paling ber-

syukur mungkin adalah McLar-en-Mercedes. Mereka butuh

lomba ekstra untuk mengejar ketinggalan di klasemen. Dan sirkuit di Yeongam itu cocok

untuk mereka.

McLaRen-Mercedes hampir des-perate. Beberapa lomba terakhir tidak berlangsung sesuai harapan. Bukannya menempel Red Bull-Renault di klase-men pembalap maupun konstruktor, mereka malah dikejar (dan disalip) oleh Ferrari.

Ketika Grand Prix Korea terancam batal karena kesiapan sirkuit, McLaren mungkin tegang bukan kepalang. Se-bab, kalau lomba itu batal, berarti hanya dua lomba tersisa, menyediakan maksimal 50 poin untuk pembalap. Padahal, Lewis Hamilton sudah keting-galan 28 poin, rekannya Jenson But-ton ketinggalan 31 poin (di belakang pemimpin klasemen Mark Webber dari Red Bull).

Dengan adanya GP Korea, berarti ada 75 poin maksimal tersisa. Membuat peluang Hamilton dan Button untuk menjadi champion masih realistis.

Meski demikian, bukan berarti McLa-

ren jadi punya pilihan strategi. Mereka tetap harus melakukan satu hal: Tampil habis-habisan. Menghadapi lomba yang tersisa (khususnya Korea) seperti lomba do or die. Menang jaga peluang, kalau hancur kiss goodbye gelar juara.

Untung bagi Hamilton dan Button, Korean International Circuit bisa dibi-lang cocok untuk mobil MP4-25. Sirkuit rancangan Hermann Tilke itu memiliki trek lurus superpanjang, 1,2 kilometer (terpanjang di F1). Sudah bukan rahasia, McLaren adalah raja trek lurus 2010.

Sebaliknya, mobil Red Bull tahun ini sering kerepotan di trek lurus, karena mesin Renault mereka tergolong paling

lemah di F1.“Di atas kertas, sirkuit ini harusnya

cocok untuk mobil kami. Sektor per-tama sangat membutuhkan top speed dan kestabilan pengereman. Keduanya keunggulan utama mobil kami,” tegas Hamilton.

Hamilton sangat sadar peluang jua-ranya berat. Andai tampil habis-habisan dan merebut tiga lomba terakhir, dia tetap tidak bisa jadi champion kalau Mark Webber terus finis di urutan kedua.

Sebagai inspirasi, Hamilton pun mengenang musim perdananya di F1, musim 2007. Waktu itu, Kimi Raik-

konen tertinggal 17 poin di belakang-nya dengan hanya dua lomba tersisa. Pada akhirnya, Raikkonen tetap jadi juara setelah menang satu poin atas Hamilton dan Fernando Alonso.

“Dalam situasi seperti ini, saya selalu menengok balik ke musim 2007 dan mengenang dua atau tiga lomba tera-khirnya. Saya belajar lebih dari sekali, bahwa gelar juara dunia tidak bisa dimenangkan sampai momen-momen terakhir. Jadi saya pasti tidak akan me-nyerah,” tandasnya.

Sementara itu, kubu Red Bull bakal datang di Korea dengan modal ekstra. Tim itu disebut telah menyempurna-kan sistem F-duct pada mobil RB6, sehingga tidak lagi ketinggalan terlalu jauh di trek lurus.

Sistem itu kali pertama diperkenalkan oleh McLaren di awal tahun. Menggu-nakan lubang udara, yang dibuka-tutup secara manual oleh pembalap, untuk menghembuskan atau mengeblok arus angin ke sayap belakang. Di trek lurus, lubang ditutup, sehingga tahanan angin berkurang dan mobil melaju lebih cepat. Di tikungan, lubang dibuka, menambah daya tekan alias downforce yang mem-buat mobil lebih lengket.

Kalau benar F-duct Red Bull berfungsi maksimal, McLaren harus bekerja lebih keras lagi. Menurut laporan Auto Mo-tor und Sport Jerman, para pembalap Red Bull disebut sangat percaya diri dengan sistem itu. “Kami tak lagi ke-tinggalan begitu banyak di trek lurus,” kata Sebastian Vettel, pemenang lomba terakhir di Jepang. (jpnn)

KeceMeRLangan Ben Spies di musim 2010 berbuah manis. Pembalap Yamaha Tech 3 itu meraih gelar Rook-ie of The Year 2010 setelah finis di posisi kelima pada MotoGP Australia, Minggu (17/10). Hasil itu memastikan Spies tak terkejar oleh para rookie lain.

Keberhasilan Spies meraih posisi kelima di Phillip Island membuat rider asal Amerika Serikat (AS) itu unggul 61 poin dari pendatang baru lain-

nya di MotoGP musim ini, Marco Simoncelli. Dan dengan menyisakan dua seri yang me-nyediakan 50 poin maksimal, posisi Spies sudah tidak mung-kin dikejar Simoncelli.

“Saya senang bisa menjadi Rookie of the Year musim ini. Saya mengalahkan ba-nyak pembalap bagus lainnya dan ini suatu pencapaian yang bisa saya banggakan di akhir musim. Saya mendapat hasil bagus dalam tiga pekan tera-khir dan siap menghadapi dua

seri terakhir,” ujar Spies seperti dikutip Eurosport.

Spies, yang akan menjadi duet Jorge Lorenzo di tim utama Yamaha musim de-pan, menjadi satu-satunya rookie dan rider satelit yang bisa meraih pole dan podium musim ini. Rider 26 tahun itu merebut pole dan posisi kedua di MotoGP Indianapolis.

Rival Spies untuk menjadi rookie terbaik tahun ini adalah Simoncelli, Hector Barbera, Alvaro Bautista, Aleix Espar-

garo dan Hiroshi Aoyama. Semuanya kecuali Espargaro telah memenangkan seri 125cc dan 250cc, namun hanya Si-moncelli, Bautista dan Aoyama yang pernah menjadi juara dunia.

“Musim Ben semakin mem-baik. Bisa memenangkan gelar Rookie of The Year dengan menyisakan dua balapan ada-lah pencapaian luar biasa ba-ginya dan kru Yamaha Tech 3,” tutur manajer Tech 3 Herve Poncharal. (jpnn)

AZRUL ANANDA,

REUTERS/MIcK TSIKAS

TEGANG : Lemis Hamilton dalam suatu pertandingan

Skorsing akibat Produk Khusus PriaHUKUMan menyakitkan sekaluigus memalukan harus

dinikmati pelari peraih emas olimpiade, LaShawn Merritt. Pelari asal Amerika Serikat (AS) itu terkena skors hingga Juli 2011 karena mengonsumsi obat terlarang yang terkandung dalam produk khusus untuk pria.

Merritt yang meraih medali emas 400 meter di Olimpiade Beijing 2008 sudah menjalani skorsing sejak Oktober tahun lalu. Dengan demikian Merritt memiliki kesempatan ikut dalam Kejuaraan Dunia Atletik IAAF (Federasi Atletik Internasional) pada Agustus 2011.

Pelari berusia 24 tahun ini terbukti mengonsumsi zat terlarang testosterone prohormones sebanyak tiga kali antara Oktober 2009 dan Januari 2010. Namun dia mendapatkan banyak ker-inganan atas kesalahannya itu, karena dianggap kooperatif saat menjalani pemeriksaan.

Menurut panel arbitrase yang memeriksa kasus tersebut, Merritt terbukti mengonsumi produk yang disebut Extenze. Mereka menyebut Merritt terpaksa melakukan pengakuan yang menyakitkan dan memalukan karena mengonsumsi produk yang dikenal sebagai pembesar alat vital untuk pria. Dalam produk tersebut terkandung DHEA dan pregnenolone. Berdasar pen-gakuannya, produk tersebut dikonsumsi pada 2009.

Merritt sendiri menerima hukuman tersebut dan berterimakasih karena masih diberi kesempatan mengikuti kejuaraan dunia yang berlangsung Agustus 2011. Sehingga, hukuman tersebut bvisa dikatakan tak terlalu menghalangi karirnya.

“Meski mengakui saya berbuat kesalahan, saya mengharagi panel arbitrase yang mau mendengarkan semua kesaksian dan bukti. Mereka setuju bahwa selama ini saya tidak pernah meng-gunakan obat-obatan untuk meningkatkan performa saya di lapangan,” kata Merritt.

“Saya menatap kemungkianan untuk kembali ke kompetisi sesegera mungkin dan membuktikan bahwa kesuksesan yang saya raih, termasuk di olimpiade, saya capai dengan jujur dan fair,” lanjut Merritt. (jpnn)

Ben Spies

Page 17: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Jambi Independent Rabu, 20 Oktober 2010

PROMO

JAMBI - Beragam jenis arloji ke-luaran Seiko. Selain Seiko 007, jenis lain yang palin banyak digemari dari brand (merek) Seiko adalah seri diver (penyelam) yang sangat legendaris itu. Saat ini, belum banyak kalangan yang mendapatkan seri diver ini. karena ket-ersediaan unitnya, dan juga sedikit sekali apalagi untuk seri-seri lama. “Kalau pun ada, sering dijumpai dalam kondisi yang tidak layak pakai lagi,” tutur Rita, karyawan Seiko cabang Jambi.

Diterangkan, sejak diluncurkan perta-ma kali pada tahun tahun 1965 sampai sekarang, Seiko Diver sangat banyak memiliki penggemar di seluruh dunia. Boleh dikatakan selain jenis arloji chro-nograph jenis diver ini-lah yang juga memiliki banyak penggemar.

Menurut Rita, Seiko Diver diprod-uksi dan ditujukan untk pengguna yang membutuhkan arloji pada saat melakukan kegiatan menyelam, baik yang amatir maupun profesional, namun kenyataannya Seiko Diver juga banyak digemari oleh pemakai selain penyelam. “Saya pribadi sangat menyukai model Seiko ini, karena pe-nampilannya yang simpel dan sangat menarik,” tukasnya.

Sayangnya Seiko Diver lawas, sangat susah didapatkan di Indonesia, sehingga untuk seri-seri lawas, harganya menjadi cukup tinggi jika didapatkan dalam kon-disi mulus. Bahkan beberapa penggemar cukup terhibur mendapatkannya walau-pun dalam kondisi tidak begitu mulus.

“Saat ini tidak banyak memiliki jenis Seiko Diver ini, antara lain hanya seri 7s26 yang masih diproduksi sampai sekarang sejak tahun 1996, kemudian seri 6309 yang diproduksi dari tahun 1976 sampai 1988 dan yang ketiga seri 7002 produksi tahun 1988 sampai 1996. Meski begitu, bila ada yang ter-tarik dengan Seiko jenis ini, bisa pesan ke kami,” paparnya.

Jasindo Fasilitasi Sertifikasi Agen Asuransi JAMBI- Untuk meningkatkan

mutu pelayanan dan pemasaran asuransi, PT Asuransi Jasa In-donesia (Jasindo) cabang Jambi akan memfasilitasi sertifikasi agen asuransi. Hal ini diungkap-kan Herdian Nugroho, Kepala Cabang Jasindo Jambi.

Sertifikasi agen asuransi meru-pakan ketentuan Menteri Keuan-gan berupa Keputusan Menteri Nomor 426/KMK.06/2003. Da-lam keputusan Menteri Keuan-gan menyatakan asosiasi diberi-kan tugas melaksanakan pendidi-kan dan pelatihan keagenan serta menerapkan sertifikasi keagenan. “Untuk sertifikasi yang diadakan

oleh Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) pada tanggal 26 bulan ini di Palembang,” terangnya.

Jasindo cabang Jambi terdapat dua belas orang agen asuransi. Dari dua belas ini, sembilan agen belum memiliki sertifikasi ke-agenan dan akan diikutkan serti-fikasi. Dia mengatakan sertifika-si merupakan kewajiban mutlak untuk meningkatkan kualitas in-dustri asuransi. Untuk ketentuan sertifikasi ini bagi agen asuransi umum dan asuransi syariah pal-ing lambat, 1 Januari 2011. “Ini sesuai pernyataan kepala biro perasuransian Bapepam-LK,”

ungkapnya. Dalam ketentuan ini dikata-

kan, pada Januari 2010 belum memiliki sertifikat asuransi, maka perusahan asuransi har-us memutuskan kontrak kerja sama dan dilarang menjual produk asuransi umum. Selain itu, dilarang menerima komisi dari perusahaan asuransi.

Untuk yang telah memiliki sertifikasi asuransi yang berlaku selama dua tahun diharuskan diperpanjang masa berlaku. Bila setelah tanggal 1 Januari belum diperpanjang, maka ID card dinyatakan berlaku.

Herdian Nugroho mengatakan

dengan adanya ketentuan ini maka Jasindo cabang Jambi siap dan memfasilitasi agennya untuk memperoleh sertifikasi. “Ini untuk memenuhi ketentuan yang berlaku,” tambahnya. Se-lain itu, dari sertifikasi sendiri akan meingkatkan kualitas agen. “Agen merupakan partner yang memasarkan produk asuransi sehingga agen juga mempengar-uhi corporate image atau citra peruasahan asuransi,” jelasnya.

Produk asuransi yang ditawar-kan Jasindo mulai dari asuransi kebakaran, asuransi kendaraan bermotor, hingga asuransi ke-celakaan diri. (pia)

Diver Tak Kalah Digemari

Sepanjang Seiko Diver ini diproduksi yang paling mencolok adalah tulisan pada dial-nya yang menandakan bahwa Seiko Diver ini dapat digunakan untuk kegiatan menyelam sampai kedalaman 150 meter dan 200 meter di dalam laut.

Dimana untuk kedalaman 200 meter hanya terdapat pada produksi yang lebih baru yaitu dimulai pada tahun 1990-an pada masa masa akhir seri 7002 yang kemudian dilanjutkan den-gan seri 7s26, dan sepanjang sejarahnya

sampai saat ini Seiko Diver diproduksi dengan movement 17 jewel, serta 21 jewel automatic.

Saat ini, pengoleksi arloji masih mendambakan Seiko Diver dengan seri 6105 atau seri 6309, karena seri ini memiliki model casing yang berbeda dengan model casing Seiko Diver yang lebih baru, yaitu dengan model casing yang disebut cushion case.

Model casing lebih lebar dari seri-seri lebih baru yang disebut slimdown,

model cushion case ini adalah model Seiko Diver yang dikeluarkan pada model lawas, yaitu sejak generasi ke-2 pada tahun 1968 dan bertahan sampai generasi ke-4 pada pada tahun 1988. Pada periode terakhir seri 6309 terda-pat model transisi dimana seri ini juga mengeluarkan versi slimdown case-nya dan bertahan hingga saat ini.

Untuk harga, lanjutnya, Seiko jenis ini relatif standar. “Hanya sekitar Rp 1,5 juta saja,” tandasnya. (cr03/ira)

Cash Back untuk Notebook Terbaru

KoMpuTer telah menempuh perjalanan panjang, dari PC desktop biasa menjadi laptop/notebook (komputer jinjing) dan yang terakhir, tablet. Semuanya tentu didesain untuk membuat pekerjaan lebih mudah dan cepat dengan kesempurnaan yang tepat, serta menghemat banyak waktu.

Perangkat komputer tersebut memiliki karakteristik sendiri. Sedangkan fasilitas yang ditawarkan pun memungkinkan fleksibilitas tinggi untuk memenuhi tujuan yang berbeda dan kebutuhan pengguna. Anda sudah terbiasa menggunakan laptop terkadang dengan ukuran yang besar, kini untuk mempermudah dalam pekerjaan dan memudahkan membawa kemana-mana notebook boleh menjadi pilihan.

Menurut Wiliam (34), marketing EShop yang ditemui di Jambi Prima Mal Trona (JPM), mengatakan, kini pihaknya mengada-kan promo bazar notebook selama satu minggu mendatang. Produk yang masuk ke promo ini adalah notebook mini merek HP 210-1102 TU RED, 1103 Blue, HP Mini 110-3014TU- DOS dan HP Viviennetam-limited edition. “Harga normal yang ditawarkan adalah Rp 3.861.000, setelah dipotong cash back menjadi Rp 3.366.000,” terangnya kepada Jambi Independent.

Sejak sehari terakhir, sedikitnya dua ratus pengunjung yang datang menanyakan keunggulan produk. “Peminatnya cukup banyak, sehari bisa terjual dua hingga tiga unit,” katanya. (mg01/ira)

ekspor Cpo Diprediksi Tembus 16 Juta Ton

TARIF MURAH

TETAP DIKOLEKSI: Meski Seiko jenis Diver cukup lawas, namun tetap dicari oleh penggemarnya. Bisa mendapatkan Diver bekas pun sudah menjadi kebanggan.

MuAwwIn/JAMBI InDEPEnDEnT

JAKArTA - Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (Gapki) mem-prediksikan, ekspor minyak sawit men-tah (crude palm oil/CPO) dan produk turunannya akan mencapai sebanyak 16 juta ton sepanjang tahun ini, atau melebihi target awal yang hanya 15 juta ton. Pada 2009, ekspor CPO dan produk turunannya sebesar 9,56 juta ton.

“Hingga Agustus 2010, ekspor CPO dan turunannya sudah mencapai 9,7 juta ton. Sampai akhir tahun, bisa lebih dari 15 juta ton, mudah-mudahan mencapai 16 juta ton,” kata Direktur Eksekutif Gapki Fadhil Hasan di Jakarta, Selasa (19/10).

Direktur Jenderal Agro Kementerian

Perindustrian (Kemenperin) Benny Wa-chyudi sebelumnya pernah mengatakan, pemerintah akan mengkaji lonjakan ekspor CPO yang terjadi walaupun bea keluar (BK) telah diterapkan. Sehingga, kata dia, penerapan tarif BK belum ter-lalu berdampak terhadap ekspor CPO.

Sementara itu, lanjutnya, pemerintah juga berencana untuk memangkas ekspor CPO dan menggenjot ekspor produk hilir CPO. Hal ini, tambahnya, dilakukan dalam rangka hilirisasi sektor sawit yang dicanangkan oleh pemerintah.

Wakil Menteri Perdagangan (Wa-mendag) Mahendra Siregar menga-takan, pada saat ini, kajian formulasi

penerapan BK CPO tersebut masih dilakukan dengan menggunakan pendekatan progresif dari hulu ke hilir. “Semakin ke hilir seharusnya BK se-makin rendah. Tapi nanti bisa saja (BK) lebih progresif. Intinya,penerapan BK itu dirancang untuk mendorong industri tertentu, bukan menambah pemasukan pemerintah,” kata Mahendra.

Lebih lanjut, Fadhil mengatakan, pe-merintah sebaiknya memastikan tujuan dari penerapan BK sebelum mengubah formulanya. Pasalnya, kata dia, tujuan di balik penerapan BK itu terlalu luas sehingga tidak efektif.

Fadhil menjelaskan, terdapat empat

alasan yang mendasari penerapan BK tersebut, yang di antaranya untuk men-jaga stabilitas harga minyak goreng, mendorong tumbuhnya industri hilir, alasan lingkungan, dan juga mening-katkan penerimaan negara.

“Kalau untuk mendorong industri hilir harus ditanyakan kembali apakah instrumen ini sudah tepat? Kalau untuk mendorong industri hilir seharusnya bu-kan dengan BK, karena ini sama dengan disinsentif,” jelasnya. Yang dibutuhkan untuk mendorong industri hilir, kata dia, adalah insentif, yang termasuk, pem-bangunan infrastruktur dan pemberian insentif pajak atau nonpajak. (*)

TARGET EKSPOR

Buah sawit hasil perkebunan di

Jambi siap dijual belum lama ini. Sementara itu,

ekspor CPO tahun ini diprediksi

tembus angka 16 juta ton.

DOK/JAMBI InDEPEnDEnT

TARIF MURAH Area Manager XL Jambi Zulkarnain (kanan) dan Regional Sale Operatioan Manager, Oloan Monang Sinambela saat memberi-kan keterangan pers mengenai tarifmurah sesama XL Rp 25/

menit dari pukul 00.00-17.00 dan puku 17.00-24.00 Rp 25/3 de-tik selama dua menit pertama dan setelahnya Rp 25/menit. un-tuk ke operator lain Rp 8/detik ke lokal area, dan Rp 800/menit

untuk interlokal area. Pelanggan XL juga mendapat gratis 1.000 SMS kesemua operator setelah mengirim 2 SMS @Rp 150.

IST/JAMBI InDEPEnDEnT

Page 18: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Jambi Independent Rabu, 20 Oktober 2010

Page 19: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

JOHAN ISWADI,Sarolangun

WIRDIANTO, Kerinci

Jambi IndependentRabu, 20 Oktober 2010

muaratebo

JOHAN ISWADI/ JAmbI INDepeNDeNT

WIR

DIy

AN

TO

/ JA

mb

I IN

De

pe

ND

eN

T

Dekat dengan Zulhikman, PNS yang Luncurkan CD Musik Kerinci

Populer Disapa Uwo Sajundai

SeNImAN: Zulhik-man, Kasubag penyi-aran dan peliputan Humas Ke rinci yang akrab disapa Uwo Sa-jundai.

Nama Uwo Sajundai pasca Idul Fitri lalu, hingga kini masih

jadi buah bibir di masyarakat Kerinci. Dia mulai naik daun

sejak meluncurkan CD musik rekaman tale Kerinci. CD itu

meledak di pasaran. Siapa Uwo Sajundai sebenarnya?

Uwo Sajundai, nama ini sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Kerinci dan Kota Sungaipenuh. Terlebih ketika mereka berpapasan dan bertemu dengan Zulhikman, sudah tentu mereka akan memanggil dan menyapa Zulhikman dengan sebutan Uwo Sajundai.

Menariknya, tidak banyak orang yang mengenal Zulhikman alias Uwo Sa-jundai itu sebagai seorang pejabat di lingkup Pemkab Kerinci. Sepengeta-huan masyarakat, Uwo Sajundai hanya seorang penyanyi dan pencipta lagu Kerinci biasa. Padahal, hari-hari dila-koni oleh bapak empat anak ini sebagai Kasubag Peliputan dan Penyiaran pada Bagian Humas dan Protokoler Pemkab Kerinci.

Konon, nama Uwo Sajundai itu sudah

melekat pada diri seorang Zulhikman se-jak berpuluh-puluh tahun lalu. Persisnya ketika dia membawakan lagu yang ber-judul Keno Sajundai (guna-guna), yakni album pertamanya tahun 1995 lalu. Kala itu, album pertamanya di pasaran hanya laku sekitar 5.000-an kopi.

Album yang berjudul Keno Sajundai (guna-guna), menceritakan bagaimana seorang gadis yang bersikap kasar ke-pada seorang bujangan yang berupaya untuk mendapatkan gadis tersebut. “Ka-rena merasa tersinggung atas sikap gadis tersebut terlampau kasar, lantas anak gadis tersebut diguna-guna atau dikenai

Sajudai melalui perantaran dukun kam-pung,” ujarnya.

Sejak album pertama keluar, kata Zul-hikman kemarin (19/10), sebagian orang sudah mulai berubah memanggil dirinya dengan sebutan Uwo Sajundai hingga sekarang. “Memang saya akui, orang banyak kenal saya dengan panggilan Uwo Sajundai bukan Zulhikman,” kata warga Siulak Kecil, Kecamatan Siulak itu.

Sampai sekarang masih ada yang tidak percaya jika dia adalah seorang pejabat Eselon IV di Pemkab Kerinci. Sepintas lalu, melihat gaya dan penampilannya, terlebih penampilan dalam setiap album

tale Kerinci yang dibawakan oleh Zul-hikman, tidak menandakan jika dirinya adalah seorang pejabat. “Masa iya, Uwo Sajundai itu pejabat, bentuknya di kaset tidak seperti pejabat,” kata Marlina, salah seorang warga Tanjung Pauh Hilir yang sempat diwawancarai Jambi Inde-pendent.

Untuk menyelesaikan sebuah album tale Kincai, sebut Zulhikman, dia mem-butuhkan waktu paling lama satu tahun paling singkat enam bulan. Seperti album keduanya yang berjudul Menantu Cilako, hanya butuh waktu enam bulan.

Di album ketiganya yang berjudul Anak Jalan dan Taganai Kampus, dibutuhkan waktu satu tahun lantaran tampilan yang disajikan dalam album kali ini amat berbeda dari dua album sebelumnya. Dalam album ketiga ini, kata Zulhikman, dirinya sengaja me-nambahkan dengan dialog lucu antara dirinya dengan artis yang tergabung di dalam kaset tersebut, menggunakan dialog bahasa Kerinci.

“Bisa jadi karena dialog lucunya itu membuat album ketiga ini permintaan-nya cukup banyak di pasaran, kemarin sempat dipesan 7.000-an kopi dan sudah habis. Kini sudah dipesan lagi,” jelas Zulhikman, yang mengaku warga tetap menanyakan kaset Uwo Sajundai meskipun album yang dikeluarkan bu-kan berjudul Keno Sajundai lagi. (*)

Bintek Kades Dinilai Politik

APBD 2011, Fokus Pembangunan Jalan

Pembentukan Pansus Listrik Menguat

TUnTUTAn anggota DPRD Tebo berencana segera memben-tuk panitia khusus (pansus) listrik, terkait dugaan penyimpangan instalasi listrik oleh Trisno alias Anokm serta dinas terkait. Awalnya hanya lima orang yang mendesak, saat ini sudah ada tambahan sembilan orang lagi yang mendesak agar panitia segera dibentuk.

“Anggota dewan menginginkan pansus listrik segera dibentuk,” ujar A Nami Akbar, anggota DPRD Tebo dari Fraksi PKPB yang ditemui wartawan di gedung dewan, kemarin (19/10).

Disebutkan, anggota dewan yang telah menyatakan dukungan-nya yakni, dari Fraksi PKPB Anami Akbar, Alex Iskandar, Ir Ansori dan Taufik ST. Dari Fraksi Kebangkitan Nurani Sejahtera Supeno, Dhani Fardiansyah, Isfan Herlambang, Pramudya De-wanto dan M Hamim. Dari Fraksi Golkar Masri, Sukidi dan Mazlan. Sedangkan dari Fraksi Amanat Pembangunan Amin Lok. Satu orang lainnya Suwarno dari Fraksi PDI-P.

“Beberapa anggota dewan lainnya seperi H Nasrun, Poprianto, keduanya dari Golkar juga mendukung pansus ini, cuma belum menandatangani persetujuan saja,” tambah Anami.

Ditanya mengenai tidak adanya Fraksi Demokrat dalam rencana pansus ini, Anami tidak mempermasalahkan, “yang penting su-dah lebih dari separuh anggota dewan yang mendukung, kalau mereka tidak mau ya terserah,” ujarnya.

Dikatakan, paling lambat Senin depan saat digelarnya sidang paripurna terakhir pembahasan APBD-P Tebo tahun 2010, usulan pembentukan pansus sudah diajukan ke ketua DPRD Tebo. Dari pimpinan, nantinya Banmus akan menentukan jadwal rapat serta pengesahan pansus oleh paripurna dewan.

“Kita targetkan paling lambat Senin depan sudah sampai ke ketua. Karena kalau ditunda lagi, takutnya malah tambah molor dan semakin tak jelas,” tegasnya.

Menurutnya, keberadaan pansus ini sangat penting bagi dewan, untuk menelusuri dugaan kasus pemasangan instalasi listrik di Kabupaten Tebo yang selama ini banyak sekali mendapat keluhan masyarakat Tebo.

“Kita bentuk pansus ini untuk mencari kejelasan, benar atau tidaknya nanti masalah ini kita tentukan dari hasil temuan kita saat pansus,” tegas Anami, lagi.

Pernyataan dukungan juga datang dari anggota dewan lainnya, Taufik dari Gerindra. Dikatakan, masyarakat selama ini mengeluh ke dewan untuk meminta bantuan penyelesaian terkait semrawut-nya masalah listrik ini.

“Jadi kita harus mesti sikapi, dan berdasarkan hasil hearing beberapa kali kemarin yang tidak ada kejelasan, wajar dan harus serta sudah selayaknya pansus ini dibentuk,” tandasnya.(usa)

KERINCI–Pada Anggaran Pendapa-tan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2011, Kabupaten Kerinci akan fokus pembangunan infrastruktur jalan. Diakui Bupati Kerinci H Murasman, jalan uta-ma di beberapa kecamatan di Kabupaten Kerinci akan dituntaskan pengerjaannya tahun mendatang.

Menurut Murasman kemarin (19/10), beberapa kecamatan yang akan diker-jakan pembangunan infrastruktur jalan tersebut antara lain, Kecamatan Sitinjau Laut, Air Hangat Timur, Depati Tu-juh dan Kayu Aro. “Jalan di beberapa kecamatan itu yang akan dikerjakan, Insya Allah di tahun 2011 akan tuntas,” ungkap Bupati Kerinci, kemarin.

Dia berharap dengan adanya bantuan kerja sama dengan menggunakan jari-ngan warga Kerinci yang ada di bebe-rapa daerah, terutama di Sumatera Barat, maka akan didapatkan sejumlah dana dari Pemerintah pusat secara langsung.

“Kalau dananya dapat dari pemerintah pusat, maka kita akan lanjutkan pemba-ngunan jalan di Kerinci,” tukasnya, sem-

bari mengatakan itu juga diucapkannya di depan ribuan warga Kerinci di Kota Padang, Sumatera Barat, dalam acara halalbihalal yang juga dihadiri oleh Wali Kota Padang Fauzi Bahar beberapa waktu lalu.

Diakui bupati, jika dana yang diperoleh dari pemerintah pusat nantinya didapat berkat bantuan dari warga Kerinci yang ada di Padang, Sumatera Barat, maka ada beberapa pembangunan yang akan dilaksanakan.

Di antaranya, pelebaran jalan provinsi yang ada di Kabupaten Kerinci. “Sangat penting pelebaran jalan, karena jumlah kendaraan yang setiap hari menggu-nakan jalan raya sudah tidak memadai lagi, dibanding besarnya ruas jalan,” ujar Murasman.

Selain itu, Bupati Murasman sangat berharap adanya kerja sama saling memberikan sumbang saran untuk mendukung pembangunan Kerinci, dari warga Kerinci yang ada di Su-matera Barat.

Bahkan, kepada Wali Kota Padang

Fauzi Bahar, Bupati Kerinci meminta agar putera Kerinci yang ada di Kota Padang dapat diberi kesempatan untuk mengemban amanah dan kepercayaan, sesuai dengan kompetensi.

Di Kota Padang sendiri, warga asal Kerinci berjumlah 15 ribu kepala kelu-arga. Sedangkan di Provinsi Sumatera Barat, jumlah warga Kerinci sebanyak 70 ribu kepala keluarga.

Pembangunan Kerinci Lamban

Sementara, soal lambannya pembangu-nan Kerinci akhir-akhir ini, tidak mem-buat Bupati Kerinci H Murasman rela menjadi kambing hitam dan terus di-salahkan. Malahan, Murasman menilai, orang yang menghembuskan lambannya pembangunan Kerinci lantaran kinerja Bupati Kerinci, adalah orang yang tidak mengerti dengan persoalan.

Dikatakan, keterlambatan pemba-ngunan Kerinci pada tahun 2010 ini, dikarenakan kurangnya APBD P 2010 sebesar Rp 43 miliar atau sebanyak 17

persen. “Itulah penyebabnya,” tukas Murasman, di hadapan ribuan warga Kerinci Kota Padang.

Dijelaskan, kondisi ini semakin diper-sulit dengan sulitnya memberikan in-formasi kepada orang per orang terkait persoalan tersebut. “Kan tidak mungkin kita sampaikan, dan jelaskan ke masing-masing individu warga Kerinci,” tegas Murasman, lagi.

Luas wilayah dan jumlah penduduk yang luar bisanya banyaknya, disebut Murasman juga menjadi persoalan tersendiri lambannya pembangunan Kerinci. “Diharapkan agar warga Kerinci bisa mengerti dengan masalah itu, jangan bandingkan dengan kota yang hanya punya wilayah kecil, na-mun anggaran yang tersedia besar,” ungkapnya.

Di hadapan ribuan warga Kerinci di Padang Sumbar ini, Bupati Ke rinci mengatakan, dengan mekarnya Ke-rinci menjadi Kabupaten Kerinci dan Kota Sungaipenuh, maka Dana Alokasi Umum (DAU) juga berkurang.(ian)

PMII Sarolangun Unjuk Rasa

SeKiTAr lima puluh mahasiswa yang tergabung dalam Pergerakan Ma-hasiswa Islam Indonesia (PMII) Sarolan-gun, kemarin (19/10), berunjuk rasa di kantor bupati. Massa mempertanyakan tujuan dan manfaat keberangkatan kades se-Kabupaten Sarolangun ke Malang dan Bali, yang dilaksanakan pada 27 Se p tember hingga 6 Oktober 2010 lalu.

Aksi long march yang digelar oleh pu-luhan mahasiswa PMII Tersebut dimulai sekitar pukul 09.00, dari Simpang Raya menuju kantor bupati. Aksi massa sempat menimbulkan gangguan lalu lintas, sebab perjalanan yang melewati jalan raya hingga simpang perkantoran

Gunung Kembang tersebut cukup jauh, yakni sekitar 5 kilometer.

Setibanya di depan kantor bupati, massa sempat melakukan orasi-orasi singkat sebelum akhirnya diterima untuk berdialog dengan Bupati Sarolangun, di Aula Utama Kantor Bupati.

Dalam dialog tersebut, dengan bahasa lugas dan tegas, sejumlah juru bicara PMII seperti Ketua Pengurus Cabang (PC) PMII Sarolangun Ahmad Domrah, Yansyah, Ahmad Sentosa, dan Arfandi, menuding Bupati Sarolangun Cek En-dra, telah menyalahgunakan wewenang dalam bintek tersebut.

Bintek, dinilai massa sarat kepentingan politik. Pada saat bintek di Bali, telah terjadi penobatan kades untuk mendu-kung calon incumbent pada Pilbup Sa-rolangun 2011 nanti. “Kita punya bukti atribut berupa topi dan jaket kandidat, serta rekaman pembuatan tersebut,” kata Arfandi, di depan forum dialog.

Yansyah menambahkan, sebenarnya mahasiswa PMII tidak mempermasalah-

kan kegiatan bintek, karena pada dasarnya bintek sangat diperlukan oleh meningkatkan kapasitas dan pemahaman para kades. “Kita sepakat itu, yang kita sayangkan mengapa harus ada bai'at-bai'at politik dalam kegiatan tersebut,” ujarnya, berapi-api.

Sementara itu, menanggapi tudingan tersebut, Bupati Sarolangun Cek Endra, yang didampingi oleh Sekda Sarolangun Basyari, Kepala BPMPD Sarolangun Musa Q, Kepala Inspektorat Amir Sya-kib, Kepala Kantor Kesbangpol Linmas Aslami, dan Kabag Adpum Setda Tham-rin, mengatakan sangat berterima kasih atas munculnya kritik dari mahasiswa.

Bupati juga mengaku juga tidak alergi dengan kritikan, selama kritik tersebut sifatnya membangun. Namun, terkait tudingan mahasiswa PMII masalah bai'at politik para kades, dengan kalem Cek Endra membantahnya. “Saya tidak melakukan hal itu, namun jika ada pribadi kades yang ingin memberikan dukungan, maka saya tidak bisa untuk

membatasinya,” ujar Cek Endra.Dijelaskan, hendaknya jangan ada

salah pemahaman dari PMII. Sebab, selama ini dirinya juga satu pemahaman dengan mahsiswa. “Saya juga tidak se-pakat jika fasilitas pemerintah digunakan untuk kepentingan pribadi, bagi saya selama ini banyak fasilitas pribadi yang digunakan untuk kepentingan tugas, ter-masuk kendaraan,” kata Cek Endra.

Namun, suluruh penjelasan dan jawa-ban dari bupati, sekda, kepala BPMPD, serta kepala inspektorat tidak memuas-kan para mahasiswa PMII. Sementara itu, Kepala Kantor Kesbangpol Linmas Aslami, sampai dialog selesai sekitar pukul 10.45, tidak terlihat berkomentar serta memberikan tanggapan.

Sementara itu, usai melakukan dia-log tanpa titik sepemahaman tersebut, akhirnya para mahasiswa PMII bubar teratur. Namun sempat berkumpul dari tribun lapangan Gunung Kembang, sebelum akhirnya membubarkan diri sekitar pukul 11.30.(*)

berHaraP NetraL mahasiswa yang menggelar aksi unjukrasa di Kantor bupati Sarolangun. mahasiswa menuntut agar bupati Sarolangun Cek endra, bisa bersikap netral dalam pilkada bupati tahun depan.

Page 20: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Muarojambi-Data aset daerah Muaro­jambi , baik benda b e r g e r a k m a u p u n b e n d a t i d a k b e r ­gerak yang dilapor­kan tim inventarisir aset, belum ada ke­jelasan alias masih s impang s iur . Hal ini dikatakan Kepala Inspektorat Kabu­paten Muarojambi A Latif.

Pengakuan Abdul Latif, secara tertulis pihak inspektorat belum menerima laporan dari hasil pendataan aset daerah Muarojambi. “Kita belum tahu jumlah dan keberadaan aset Muarojambi. Soalnya, laporannya belum kita terima,” katanya.

Inspektorat yang berfungsi sebagai pengawasan interen pemerintah, jauh sebelumnya sudah mengingatkan setiap pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) agar benar­benar memelihara serta melengkapi semua dokumen aset. Kalau hal ini dilakukan, Latif yakin data aset Muarojambi akan baik­baik saja. “Nyatanya tidak demikian, pimpinan SKPD banyak yang tidak teliti sehingga pendataan aset san­gat sulit,” terangnya.

Terkait dengan persoalan ini, Kabag Perlengkapan Setda Ka­bupaten Muarojambi Bachyuni Deliansyah, mengatakan, kini aset daerah sedang diinventarisir oleh tim bentukannya. “Kami sedang melakukan pendataan, tim yang saya bentuk masih bekerja,” katanya.

Sementara itu, hasil kroscek yang dilakukan tim diper­kirakan telah mencapai 50 persen. Seluruh perkantoran di Muarojambi rata­rata dikroscek. “Ada tiga dinas lagi yang belum terdata salah satunya Dinas Pertanian,” sebutnya.

Proses pendataan aset daerah Muarojambi, akan terus di­lakukan bagian perlengkapan. Proses inventarisir harus lebih teliti, serta tidak bisa asal­asalan. “Kalau asal­asalan bahaya nanti. Bisa jadi temuan BPK,” tandasnya.(fes)

Jambi Independent Rabu, 20 Oktober 2010

muarojambi

kualatungkal

Kendaraan Sering Terjungkal MUARABULIAN ­ Kerusa­

kan yang terjadi di ruas jalan Muarabulian­Kota Jambi kian parah. Kondisi itu membuat arus transportasi warga di ruas jalan tersebut mulai terganggu. Kerusakan yang terjadi juga seringkali mengakibatkan ken­daraan bertonase besar terjung­kal.

Kerusakan ruas jalan yang semakin parah itu dikeluhkan warga yang merasa dirugikan dengan kondisi tersebut. Pasal­nya, kondisi itu juga dapat membahayakan keselamatan bagi para pengguna jalan.

Menurut warga, ketika jam sibuk, yaitu ketika warga banyak melintas di pagi hari, sering ter­jadi antrean kendaraan di bebe­rapa titik yang mengalami keru­sakan. “Kadang kita mau cepat sampai ke tujuan, tahu­tahu ada antrean. Walaupun antrean tidak lama tetap membuat perjalanan tidak nyamanan. Pokoknya jalur transportasi sangat terganggu akibat kerusakan jalan yang terus berlarut­larut seperti ini,” ungkap Siti, salah seorang warga yang sering melintas Muarabu­lian menuju Jambi.

Bujang, warga lainnya me­ngatakan hal serupa. Menurut dia, selama beberapa minggu terakhir sering terlihat ken­daraan terbalik akibat jalan berlubang. “Dalam seminggu kadang sampai tiga kali mo­bil terbalik di jalan menuju ke Jambi,” tuturnya.

Dari pantauan Jambi Indepen-dent kemarin (19/10), sejumlah lubang memang terlihat cukup mengganggu bagi pengguna jalan. Selain dalam, di musim hujan lubang di jalan itu akan

digenangi air. Jika tidak berhati­hati, kondisi itu bisa memba­hayakan bagi keselamatan para pengguna jalan yang kebetulan sedang melintas.

Selain itu, warga juga menge­luhkan waktu yang diperlukan untuk mencapai Kota Jambi terasa semakin lama sejak ruas jalan banyak yang rusak. Jika ketika jalan masih mulus be­berapa waktu lalu, warga cu­kup membutuhkan waktu satu jam dari Muarabulian menuju Jambi. Namun, saat ini waktu yang diperlukan untuk sampai di Jambi bisa hingga satu se­tengah jam.

“Dampaknya terasa bagi kami yang hidup di jalan. Karena ka­lau jalur transportasi tidak lancar rezeki kamijuga jadi berkurang,” keluh Rosyid, salah seorang sopir angkutan, kemarin (19/10). Dia hanya bisa berharap agar kerusakan jalan di Kota Muarab­ulian dan di sepanjang jalur lintas menuju Jambi secepatnya diperbaiki. “Kalau jalan rusak terus kami susah juga mencari nafkah,” keluhnya.

Belum lama ini, pihak Polres Batanghari sudah mengeluarkan himbauan agar jalur kendaraan bertonase besar dialihkan ke jalur alternatif dengan mele­wati jalur Bajubang­Tempino. Namun, imbauan tersebut tak dihiraukan para sopir karena kondisi ruas jalan alternatif yang ditawarkan tersebut keru­sakannya lebih parah lagi. “Kalau jalannya lebih bagus kami pasti mau lewat sana. Nanti kalau lewat sana ken­daraan kami terbenam siapa yang mau bertanggung jawab,” tandasnya.(lis)

Aset Daerah Simpang Siur

Pelayanan Umum Tetap Buka

SeLURUh aktitivitas perkantoran pada tanggal 21 Ok­tober mendatang diliburkan, termasuk aktivitas belajar mengajar sekolah. Ini bertujuan untuk menyukseskan pemi­lihan umum kepada daerah. Sementara pelayanan publik seperti rumah sakit, puskesmas dan PLN dan lainnya tetap buka.

Ini dikatakan Peltu Sekda Tanjab Barat Raden Erwansyah. Dia menjelaskan, berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Jambi, No 336/Kep.Gub/Pem/2010 yang dikeluarkan pada tanggal 27 September, maka pada 21 Oktober adalah hari yang diliburkan. “Menjadi hari cuti bersama. Pada hari itu, siswa, PNS dan ak­tivitas perkantoran libur,” terangnya.

Sekda sudah menerima surat dari komisi pemilihan Umum (KPUD) dengan No 270/278/KPU­TJB/2010, tanggal 22 Sep­tember 2010, yang mengatakan pada hari pencoblosan adalah hari libur. Khusus untuk pelayanan umum tetap buka dan melayani masyarakat seperti biasanya. “Masyarakat tidak perlu khawatir, sebab pelayanan tidak libur. Saya juga sudah me­ngirimkan surat ke BKD, agar mengaturnya,” tegasnya.

Apnizal, anggota KPUD Tanjab Barat menguatkan pernyataan sekda. Menurut dia, pencoblosan merupakan hari yang dilibur­kan. “Perlu diingatkan bahwa bukan hari libur, melainkan hari yang diliburkan karena pada hari pencoblosan merupakan hari kerja aktif,” jelasnya.

Libur itu karena ada hajatan pesta demokrasi yang dilaksana­kan di Tanjab Barat. Diharapkan semua lapisan masyarakat yang memiliki hak pilih datang ke tempat­tempat pemungutan suara. Selain itu, dalam Undang­Undang Nomor 32 tahun 2004, tentang pemerintahan daerah, yang termaktub pada pasal 86 ayat 3, juga disebutkan pemungutan suara dilakukan pada hari libur atau hari yang diliburkan.(aki)

tEranCamfoto: HERMA YULIS

Satu unit truk bertonase besar dalam posisi nyaris terbalik saat melintas di Jalan Gajah Mada, Muarabulian, kemarin (19/10). Kerusakan ini semakin parah karena belum ada perbaikan dari pemerintah.

“Kita belum tahu jumlah dan keberadaan aset Muarojambi. Soalnya, lapo-rannya belum kita terima

abdul latifKepala Inspektorat

Page 21: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Jambi IndependentRabu, 20 Oktober 2010

JENNIFER AGUSTIA,Jambi

TIpS MENGGANTI SENdIRI OlI MESIN MObIl ANdAmobil dengan batu.

4. Lihatlah pada buku manual, dimana letak katup untuk membuang oli. Biasanya itu terletak di bagian depan-tengah-bawah dari mobil.

5. Pastikan mangkuk penampung oli be-kas berada di bawah katup pembuang oli, sebelum membuka katup tersebut. Dengan menggunakan kunci pembuka, bukalah katup tersebut searah dengan jarum jam (jika Anda membukanya dari atas). Hati-hati, bisa jadi suhu oli masih panas.

6. Biarkan oli keluar hingga benar-benar habis, sementara bersihkan katup pem-buangan oli tersebut, serta bukalah katup

untuk memasukkan oli yang baru. Setelah itu pasanglah kembali katup pembuan-gan, kencangkan dengan wajar (jangan terlalu kencang).

7. Gantilah oli filter yang lama dengan yang baru. Periksa seal dari filter dan tambahkan lapisan film baru yang tebal untuk melapisi seal. Kemudian pasan-glah filter oli yang baru dan kencangkan dengan tangan.

8. Setelah filter baru terpasang, bukalah tutup oli mesin, masukkan corong dan tuangkan oli mesin yang baru, sesuai dengan takaran yang telah ditetapkan pada buku panduan. Setelah takaran

terpenuhi, tutuplah kembali tutup oli dan bersihkan tumpahan oli di sekitar lubang tersebut.

9. Hidupkan mobil dan biarkan mesin menyala beberapa saat. Kemudian periksalah ketinggian oli dengan tongkat ukur (sudah terpasan di atas mesin) dan tambahkan oli lagi jika diperlukan.

10. Periksalah kemungkinan kebocoran di saluran pembuangan oli dan filter oli yang baru. Jika ada, kencangkan hingga tak terlihat rembesan oli. Sebagai tamba-han, jika Anda selalu menambahkan oli untuk mendapatkan takaran yang pas, berarti ada kebocoran oli pada mesin. Maka Anda harus segera memeriksa le-tak kebocorannya. Atau segeralah men-ghubungi bengkel yang terdekat.

1. Saat kita mempersiapkan peralatan untuk mengganti oli mesin, biarkan mesin mobil menyala selama kurang lebih 10 detik, sebelum mulai mengganti oli. Kemudian, tempatkan mobil Anda pada permukaan yang datar dan pasan-glah hand-rem atau rem tangannya.

2. Letakkan dongkrak di atas permu-kaan yang keras dan sekiranya mampu menopang body mobil.

3. Dongkraklah bagian depan mobil dengan hati-hati. Kalau perlu, masuk-kan gigi satu untuk mobil-mobil yang bertransmisi manual. Atau lebih meya-kinkan lagi, ganjallah ban belakang

Perhati-kan tang-gal peng-gantian oli t e r s e b u t dan jarak t e m p u h m o b i l Anda. Oli sebaiknya diganti tiap 3000 km, atau tiap tiga bulan sekali, jika Anda tak terlalu sering dan tak jauh mengendarainya. Penggantian oli yang terlambat akan berakibat pada mudah naiknya temperatur mesin dan bunyi mesin yang kasar.

Saat mengganti oli, sebaiknya Anda

dipersembahkan Oleh :

juga memeriksa juga bagian mobil lain-nya yang mengandung cairan, seperti pendingin, power steering, transmisi dan juga rem. Siapa tahu diperlukan penam-bahan cairan atau oli rem, sehingga Anda juga bisa mengontrolnya. Nah, se-lamat mencoba. (gudangmobil.com)

INNOVA V Diese l Th 2005, BH, Mulus, 180 Jt nego, Hub. 0811749252

04-08/00

Honda JAZZ Putih Th 2007, Mu-lus, Tgn Pertama, Asuransi masih 1 thn, All Risk, Hrg nego, Hub. 081366512304,

00-00/00

Dijual ESCUDO NOMEDE thn 97 Warna Ungu / Kuning Original Mulus PS, AC, VR, EM,RT, PW. Hub: 085268900328

28-04/00

TAFT BADAK HUBTER 82 (Barang Langka) bisa bongkar pasang, power stering, AC, Ban Radial 80% 4x4 Aktif, Free Lock, Body Mulus, Turbin kering 49 Juta nego, Hub. 08126018033.

11-30/00

INNOVA 07 Putih Mutaiara Mulus, Pajak Panjang, Plat B, Cash/Credit, Hub. 0811 - 747364.

13-21/00

Over kredit KIJANG LGX Th 2000, Pjk Baru, W. Biru Met, Hub. 081367620433.

29-30/00

Dijual Nisan Grandroad thn 2001 Kondisi mulus Hrg. Nego Hub: 081274997797 081366512304.

11-30/00

Jual JAZZ V-TECH Matic 2006, Silverstone, TV, Lampu Led, Velg Bagus, Nego. 08568069646.

06-06/10

AVANZA 07 Type S, BH, Putih Mu-tiara, Full Variasi, TV, Sound, Pelek 17 Crome, Plat Pilihan, Antik, Cash - Kredit, 0811-747364.

17-25/00

ALL NEW CIVIC 08, Hitam, Matic, Tangan I, Mulus, Icond Istimewah, Cash- Kredit 0811-747364

17-25/00

Toyota HARRIER 04 Hitam, Mulus, Velg ring 20 Inc, Cash/Kredit TT No SMS Hub. 0811747364.

13-21/00

Jl RMH lok. Jl. Kp. Patimura Lr. Bersama RT.6 No.68 Kel.Kenali Besar. LT. 900m2 LB. 18x13m Full keramik, 5 Kmt, 3 Kmn, 1300 W, PDAM. Garasi. Ada tlpn. 400 jt Nego. HP : 081373556556, 081274036224.

11-21/00

Dijual MITSHUBISI KUDA thn 99. Type GLS Solar, AC, Tape, Warna Biru Tua Metalik. Harga 72 Jt. Nego Hub : 081274050505.

26-30/00

Dijual NISSAN X-TRAIL Th 2002, Hitam Type 2.0 VR 18, Jok Kulit, Hrg 137.5 Jt, Hp. 08127875888.

01-09/10

RUMAH Dijual, Lok. Prmhn Pesona Jambi, Mayang Blck H No. 5 Hrg ng, smr didlm LT 118M2, Type 36 jd Type 90, Garasi, Hub 081268983886.

00-00/00

Dijual RUMAH di Puri Mayang, Clutser Royal Cassablanca, Block E-31 Mayang Mangurai, Fas: 2 Kamar, Ruang Tamu, kamar Tamu, Car Port, Listrik PLN 1.300 watt, Air Pam, lantai keramik, hrg Nego, Hub: 085669800800-081539800800

11-21/00

Dijual Cpt RUKO Type 53, Jl.Kopral Ka-har Perum Parma ResidenceBeringin Thehok, Kota Jambi Tnh 31,111 m2, (nego) Hub. 081366900032.

01-30/00

Dijual RUMAH Villa Gading Mayang, Block K 16 2 kmr tdr, 2 kmr mnd, lstrk 1300w, Dpr luas, Full krmik+Isi rmh, Scrty 24 jm, Lt 108 m2, Lb 70 m2, hrg nego, Rt 12 kel Mayang Mangurai, Dkt rmh skt Pemkot,Hub. 081242849290, Telp Rmh, 0741-64888.

07-16/00

Dijual Rumah Lok. di belakang SMPN 16 Mayang, Lt. 1,74 tumbuk. Lb. 80 M2, Fasilitas: Ruang tamu, 3 kmr tdr, 1 kmr mnd, dapur, terali jend & pintu, full keramik, listrik 1.300 watt dan air PDAM. Hrg Nego. Hub. 0813 6674 6911, 0813 6686 2612.

15-22/00

Jual PAJERO 4 WD Warna Hijau Metalik, Bensin, thn 95, Plat BH asli HP : 081366493967 Pak Hinsa.

22-31/00

Djl RUKO 2 pnt (plong) 2.5 lt, 8x15m, 1300 watt, PAM, Telp, Full Krmk, Hal Luas Jl. TP Sriwijaya, Ltk Strtgs, Hrg Rp. 875 Jt, Hub. 081274383767.

06-16/10

Berasal dari IKIP, Kini Punya 16 ProdiSEBANYAK 16 program

studi (prodi) bernaung di bawah lima fakultas yang ada di Uni-versitas Batanghari (Unbari). Kelima fakultas, masing-masing Fakultas Ekonomi, terdiri dari tiga program studi, yaitu Ma-gister Manajemen, Manajemen, dan Ekonomi Pembangunan.

Fakultas Hukum, punya dua prodi, Magister Hukum dan Ilmu Hukum. Yang ketiga ada-lah Fakultas Teknik yang mem-bawahi tiga prodi, yaitu Teknik Sipil, Teknik Lingkungan, dan Teknik Listrik.

Keempat adalah Fakultas Ke-

guruan yang memiliki lima prodi yaitu Pendidikan Bahasa Indonesia, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Sejarah, Pendidikan Ekonomi, dan Pen-didikan Matematika. Serta yang kelima adalah Fakultas Peter-nakan, dengan program studi Agro Teknologi, Agribisnis, dan Budidaya Perairan.

Sebelum semua fakultas ter-bentuk menjadi universitas, kata Rektor Universitas Batang-hari Fachruddin Rozi, kemarin (19/10), Unbari berasal dari Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP), “Dimana tamatan dari kampus ini diben-tuk untuk mengabdi di dunia pendidikan,” paparnya kepada Jambi Independent.

IKIP, katanya berdiri tahun

1967 dengan lima jurusan, yaitu Pendidikan Sejarah, Pendidikan Sosial, Pendidikan Ekonomi, Pendidikan Hukum, serta Pen-didikan Bahasa dan Sastra Ing-gris.

Dalam perkembangannya, kemudian tahun 1977, IKIP berubah menjadi Sekolah Ting-gi Ilmu Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP).

Dikatakan Fachruddin, pada tahun 1983, STKIP berkembang pesat, mahasiswanya tercatat sebanyak 743 orang. Setelah itu, tahun 1985, STKIP resmi berubah menjadi Universitas Batanghari yang memiliki lima fakultas. “Sampai saat ini Uni-versitas Batanghari rutin meng-gelar wisuda dua kali dalam setahun,” bebernya.

Untuk mewujudkan institusi pendidikan tinggi yang mempu-nyai daya saing, dikatakannya, Unbari menjalin kerja sama dengan berbagai pihak seperti perbankan, pemerintah daerah, perusahaan lokal dan perusa-haan multi nasional, kalangan perguruan tinggi negeri maupun swasta. Upaya ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas penyelenggaraan pendidikan akademik dan profesional di lingkungan Unbari. Bentuk kerja sama tersebut berupa pe-makaian fasilitas perpustakaan, laboratorium, workshop, per-tukaran mahasiswa dan dosen, penelitian, dan sebagainya.

Peraturan tegas juga dilak-sanakan pihak Unbari ter hadap mahasiswa-mahasiswanya, yaitu dengan sistem drop out (DO). “Kalau belum juga tamat sampai semester XIV (empat belas), kita keluarkan,” tegas Fachruddin.

Katanya, tidak mungkin Un-bari meluluskan mahasiswa yang tidak berkualitas, karena mereka akan mengaplikasikan ilmu yang didapat di bangku kuliah kepada masyarakat luas.

“Namun sampai saat ini, alham-dulillah, belum ada yang di-DO, mereka bisa menyelesaikan kuliah sebelum semester empat belas,” kata Fachruddin.

Sejak tahun 2006 hingga seka-rang, katanya, Unbari diper-caya DIKTI untuk mendapatkan bantuan dari Program Hibah Kompetisi (PHK-A1), hibah Lembaga Pendidikan Tenaga Pendidikan (LPTK) dan mi-croteaching, bantuan Pemprov

Jambi dan Pemerintah Pusat. “Unbari juga menempati per-ingkat ke-III (academic's top rank) dari ratusan perguruan tinggi swasta (PTS) yang ada di empat provinsi yaitu Sumatera Barat, Riau, Jambi, dan Kepu-lauan Riau,” tutupnya.(*)

TEGAS Kampus Unbari. Unbari menerapkan aturan tegas terhadap mahasiswanya, yaitu dengan sistem drop out (dO).

dOK/JAMbI INdEpENdENT

Page 22: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

2,3 cm Jambi Independent Rabu, 20 Oktober 2010

- Cobra super (usa) Tl 054515281, MPB dan MPP Venis Pria secara cepat, alami, per manen selamanya- peninggi badan super (Tr. 022514301), Menambah tinggi Hormon Pertumbuhan tulang sehingga menambah tinggi postur tubuh 5 -10 cm.- faT loss/easyslim (Tr ri 862704011486), Kapsul penghancur lemak, langsingkan perut, paha dan seluruh tubuh, 100% natural dan aman.- penggemuk badan (Tr ri 024516871), Tablet spesial penggemuk badan, penambah nafsu makan badan anda lebih gemuk dan macho.- Hai mHa JiansHen/ Tr. ri 953476411, Mencegah ejakulasi dini, menyehatkan ginjal, lemah syahwat, impotent dan menambah stamina.- proComil/Cialis Khusus Tahan Lama berulang-ulang semalam suntuk.- kondom duri/dureX. Kondom duri, Sungut lele untuk kepuasan pria & wanita- breasT Cream / Tb. vaCum (Tr. 1007 490091), Cream payudara bikin payudara be sar, kencang, montok dan berisi.

FATLOS/EASY SLIM

anTar ke alamaT graTis (dalam koTa)

“SIMSOn” SIMpAng kAwATJl. Hos Cokroaminoto 42 sp. kawat

(samp. Terminal lama) Telp. 669652 Jambi

ANDA INGGIN CEPAT LANGSING

Okt 20, 2010

Lowongan Kerja: Wanita Karir usia min 24 Th, Max 32 Th pss 1. Supervisor, 2. Sekretaris, 3. HRD, 4. Input Data, 5. ADM, 6. SPG, 7. Marketing, 8. Accounting, Lmrn dikrm ke PO BOX 392.

JI0914 | 19-19/11

Dibutuhkan karyawati, lamaran antar lasnsung ke TB. Rajawali, samp. MM. Rajawali, Tj. Pinang.

JI0914 | 13-20/10

Kami Perusahaan Otomotif Import utuh (CBU) Berteknologi Tinggi yang sangat Ekslusif Ramah Lingkungan dan Irit Butuh ; Marketing, Sales Agen, Syarat: Min SMP, Pria/Wanita, Punya Motor, Mau Kerja keras kirim CV ke Jl. Soekarno Hatta 35-36 Jambi, Telp 0741-571222.

JI0914 | 29.30.02.04.06.09.11.13.16.18.20.23.25-30/10

Dicari cepat karyawan/ti utk counter Hp di Sipin, hub. 0741-7550825.

JI0914 | 18-23/10

Dibutuhkan Karyawan utk Rental PS wanita max 25 Th, Domisili Telanai Karya Pemancar, Minat Hub. 085268499939.

JI0914 | 20-25/10

G U R UDicari Guru TK, Ijzh PGTK/sdrjt, pen-galaman krj min. 3-4 th, usia 20 s/d 30, pnmpilan mnrik, ramah, menguasai bahasa Inggris pasif, bs mengoperasikan komputer (Ms. Office), secepatnya hub. 081366311046.

JI0914 | 20-25/10

S A L E SPerusahaan Assris HP mmbthkn sgr Sales (Gaji,Komisi, Mkn, BBM, Tunjangan ksht) Syrt punya motor sendiri SimC, Jjr, bertngung jawab, umur max 25 th Sopir utk luar kota Sim A, lamaran Jl. Slamet Riyadi No. 38 Broni.

JI0914 | 13-18/10

S O P I RPerusahaan Asesoris HP menbutuhkan sgr Sopir Punya SIM A untuk luar kota, mengerti mesin umur max 30 th, Lmaran Jl. Slamet Riyadi Komp. Puri Anugrah No. 38 Broni.

JI0914 | 19-24/10

Dibutuhkan Sopir Syrt: SMU Laki-laki Lajang, KTP SKCK, Max 22 th, Alamat

MITSUBISHItAhUn 2002

Dijual Mits ps 120 th 02, bak kayu + tenda & th 00 Bak rangka besi, hub. 0811550316.

JI0914 | 15-20/10

tAhUn 2003Mits ps 120 Th 03, Bak Kayu, Rangka Besi, Hp. 08128643368.

JI0914 | 14-19/10

tAhUn 2006Djl 1 unit Dump Truck PS-120 th 06, BH, hrg 210 Jt, nego, minat hub. 081274193100.

JI0914 | 16-21/10

SUZUKIOver Kredit Mobil apv balik DP 15 Jt, Hp. 085268120760.

JI0914 | 13-18/10

tAhUn 1994Dijual esCudo JLX Th 1994, war-na hi jau metal is, Hrg nego, Hub. 085266471818.

JI0914 | 13-18/10

ToyoTatAhUn 1994

feroza Th 94, Biru Met, BH, Bagus, VR, AC, Tape, Hrg Cash 50 Jt nego over kredit 26 Jt, Hp. 085266280142.

JI0914 | 12-17/10

tAhUn 1998Dijual Toyota lgX Th 97, 1.8 Bensin, warna Hitam, Klg, Mulus, Cpt Dpt, Hp. 081274209492.

JI0914 | 14-19/10

tAhUn 1999Dijual kJg lgX Diesel th 99, plat BH, w. hitam metalik, pjk baru, hub. 08127838775.

JI0914 | 16-21/10

tAhUn 2001Dijual kJg lgX 1.8, th 01, w. biru metalik, plat BH, hub. 081366585567.

JI0914 | 16-21/10

tAhUn 2004Jual avanza Tipe G, Hijau Met, 04, Hrg 111 Jt, nego, Hub. 081994738880.

JI0914 | 19-24/10

Jual avanza Biru Met, 04, RS, PW, 105

Pusat, Jambi 082180283063.JI0914 | 30-30/10

renTalagus renTal. Harian, Mingguan, Bulanan. Kjg Krista, Panther, Taft Hi-Line, Honda New CRV, L-200. Ph. 34014/0812 7481527.

JI0914 | 03-03/11

panJi renT Car. Avanza, Innova, LGX. Harian, bulanan. Hp. 08136638 3337/7142213.

JI0914 | 17-20/11

m-1 renTal Menyewakan Har-ian, Mingguan, Bulanan, Triton, Kijang, LGX, Strada, Honda New CRV, Hp. 085266214567/085266388838.

JI0914 | 05-05/11

amel renTal. Sewakan Avanza, Kijang, LGX, Krista. Harian/Bulanan. (0741) 570502/25455/7006836/0816398939.

JI0914 | 08-11/11

Java rental. LGX, Xenia, Innova. Ha-rian, Mingguan, Bulanan. (0741) 0852 66749975/081366680440.

JI0914 | 05-05/11

faJar renTal. Kijang Kapsul, Innova, Avanza. Harian/Bulanan. Ph. 0741-570519/085266075725.

JI0914 | 08-11 /11

sH renTal. Avanza, Innova, LGX diesel, Terios, harian,mingguan, Ph. 581706/0852661161 28.

JI0914 | 20-20/11

ikHWan renTal. Innova, Avanza, Xenia, LGX, harian, mingguan, bln, Hp. 081274989789.

JI0914 | 30-30/09

iCHa renTal. KJG Krista 300 rb + Sopir/Harian, Mnggn, 081366987757.

JI0914 | 15-24/10

puTri renTal. Menyewakan Kuda Su-per Exceed, Harian Mingguan, Bulanan, Hub. 082882090504/085267362585.

JI0914 | 22-27/03

relin renTal, Xenia,Avanza Kjg Innova, Kjg Kapsul, Hp 08192546699, 081366411000.

JI0914 | 19- 19/10

Juta nego, Hub. 081366185542.JI0914 | 19-24/10

tAhUn 2005avanza G 05, hitam, BH Jbi asli, TV, DVD, Power, Bass, Full Aksesoris. Cash/kredit, hub. 081274088005.

JI0914 | 13-18/10

Kijang innova O5 Hitam, Bensin, Mulus, Pajak baru, bln 9, 081994363168.

JI0914 | 20-02/11

tAhUn 2008Dijual Toyota avanza Th 08, Tipe G, Plat BH, Hitam, Mulus, Orisini vrsi, Hp. 081366927366.

JI0914 | 14-19/10

Dijual Toyota yaris e Th 08, w. Silver, Abs, PW, MP3, kondisi terawat, Hub. 7107159.

JI0914 | 15-19/10

inova neW Model Tipe G Warna Silver, Th 08, mulus, 08135555/081366901122.

JI0914 | 19-01/11

tAhUn 2009Toyota avanza Tipe G Warna Abu-abu metalik Th 09.

JI0914 | 19-01/11

MoBIl BarUDijual grand viTara Th. 06, avanza, sX4 Th. 04, CiTy Th. 07, rusH s Th. 08, X-Trail XT Th. 03, esCudo Th. 95, TafT roCky Th 01 Hp. 9703777.

JI0914 | 19-24/10

MBl Br DP & BnG rInGanready! Xenia Dp. 13 Jtan, Terios, luXio Dp. 22 Jt, grand maX pu 11 Jt MB 12 Jt, Nila 081274063978.

JI0914 | 12-01/11

MoBIl SUZUKI BarUJual grand viTara Dp. 37 Jt, sX 4 Dp. 22 Jt, sWifT 20 Jt, apv arena Dp. 19 Jt, splasH Dp 15 Jt, Carry pu Dp 8 Jt, Hp. 081274092000.

JI0914 | 12-22/10

B M WBMW 86MI0/w. biru/an. sndr, plat BH/msn prima/VR 15/TV, DVD, MP3, full power H. 35 Jt hub. 0741-445155 Sore.

JI0914 | 16-21/10

CHeVroleTtAhUn 2009

Jual Chevrolet spark w.biru, Th 09, Tgn 1, KM Rendah, V Kool, Nopol Pilihan, Hp. 0811740830.

JI0914 | 07-03/11

DaIHaTSUtAhUn 1993

Dijual TafT roCky th 93, Hiline th 95, nego hub. 081366829085.

JI0914 | 18-25/10

tAhUn 2001Taruna F62 EFI LONG 01/02 BH, PS, PW, EM, AC dbl, blowe, DVD, mls 103 Jt nego, 081366783418.

JI0914 | 14-24/10

H o n D atAhUn 1991

Honda aCCord Maestro 91 Silver VR 16 Harga nego, 08127411899.

JI0914 | 10-15/10

tAhUn 2006Dijual Jazz vTeCH Matic 2006, Silver-stone, TV Lampu Led, Velg Bagus, nego, 08568069646.

JI0914 | 06-18/10

tAhUn 2008Jual Honda Jazz V-TECH 2008 Putih Mutiara, BH, Velk crom, Sound Lengkap, Mulus cash/kredit, Hp. 081366180009.

JI0914 | 12-17/10

New Jazz Matic RS, Th 08, Putih Mulus, cash/kredit Hub. 7078899.

JI0914 | 14-19/10

Honda Jazz Manual VTEC Warna Hitam, Th 08 081366345555/081366901122.

JI0914 | 19-01/11

HyUnDaItAhUn 07

Dijual Mobil neW aCCenT 107 Hitam, BH, Nego Hp. 085266068343.

JI0914 | 20-25/10

I S U Z UtAhUn 2003

panTHer LS 2.5 2003, Silver, BH, AC, PS, PW, Mls, Hp. 081366465746.

JI0914 | 14-19/10

r U M a HDijual rumaH di Perum Pesona Jambi, Lok sebelum Grand Kenali Mayang Blok H No. 5 type 36 jadi 90 utk ke lt 2 sdh di cor hrg 150 jt. Hp. 081268983886.

JI0914 | 00-00/00

Djl rmH di Prmhn Pr Myng Clauster Casablanca Blok K 01, No. Telp 081288 603688.

JI0914 | 00-00/00

Jual/kontrak rmH 3 kmr-2kmd komp. Wira Garden No. 100 dpn SMA 5 Spg Pengadilan Tinggi Jambi Telanai Hp. 081274272799.

JI0914 | 16-21/10

Dijual rumaH 6x10 M Jl. Wali Songo Luas Tanah 250 m2, Harga 130 Jt nego, Hub. 085266903011.

JI0914 | 19-24/10

T a n a HDijual TanaH 13 Tumbuk di Paalmerah lama, 1 Rumah 2 bedeng harga nego, 085664212315.

JI0914 | 00-00/00

Dijual TanaH 9 Tbk Jl. Wali Songo Luas Rumah 7x16 m, Hrg 470 Jt nego, Hp. 085266903011.

JI0914 | 12-17/00

Jual cpt TanaH 24 Tbk Samping LIA lrng Cadas pinggir jalan besar Telanai Pura Ph. 31497/081274049512.

JI0914 | 17-22/10

pT. agung ConCern Cabang Jambi Menjual 3 unit kendaraan scr paket tgl 18/10/10: Inova G Solar 05, Xenia Bensin 05, Avanza G Bensin 04, Daftar dan ambil Formulir penawaran paling lambat senin 18/10/10 jam 10.00 WIB digedung Agung Concern Cab. Jambi Hub. Grace 08156068943, 0741573485 di Jbi Ojaks 08129995607.

JI0914 | 14-19/10

Dibeli CARTIDGE kosong bekas Tinta Komputer, merek HP 21, 22, 27, 28, 56, 57, 60 CANON PG40, C141, 830, 831, BS20 dll, dengan harga tinggi Hub. 081316671114/ 0741-8656470.

JI0914 | 22-22/10

Kesempatan Jadi Bintang Sinetron Act-ing dan Modeling Umur 4-3 Tahun Foto, Biodata, Alamat, No. Telp/HP Lengkap kirim ke Young’s Management PO BOX 2000 Jkt 13000 Hp. 081331292999, 021-84305550, 021-84305551.

JI0914 | 12-16/10

Dana TUnaIdana eXpress! Jaminan Hanya BPKB Sp Motor, Hub. 085296118027/0741-7142167.

JI0914 | 15-28/10

DIJUal BIBIT SaWITDijual Bibit Sawit marehat asli, umur 2 th, jmlh 40 Rb batang, lok. Petaling/Gelam hub. 081366482929/085764182837.

JI0914 | 16-21/10

DIJUal KeBUn SaWITDijual cpt kbn sawit L. 4 Ha, umr 5 th marehat Lok. Petaling Sei. Gelam hub. 085764182837. Tnp Agen.

JI0914 | 16-21/10

KeHIlanGanHilang Sertifikat No. 328/Paal V Lamp gs No. 2192/1981. Lt 990m2, An. Paul Simanjuntak, Bagi yang menemukan Hub. 0741-40757.

JI0914 | 20-25/10

PelUanG InVeSTaSIDicari Mitra Kerjasama yang mau mem-bagun Kios/Ruko di komplek perumahan yang telah ramai penguninya. Hub. 0741-668306.

JI0914 | 19-01/11

PenGoBaTanTelat Bulan, Aman dan Bergaransi +/- 8 Jam Tuntas, tanpa efek samping, hub. distributor obat produk import Jl. Jend Suprapto No. 203 samping WTC Cempaka Mas Jakarta

Cuci Mobil Derici Kebun Jeruk.JI0914 | 20-25/10

Bank BUMN Raup Laba TerbesarLaba Bank Swasta Tumbuh Paling Tinggi

JAKARTA - Pantas saja, investor asing berbondong-bondong masuk ke industri perbankan di Indonesia. Pasal-nya, laba yang diraup bank-

bank di Indonesia memang melonjak tinggi.

Direktur Perencanaan Stra-tegis dan Humas Bank Indo-nesia (BI) Dyah Makhijani mengatakan, merujuk data Statistik Perbankan Indonesia

(SPI), laba industri perbankan nasional per akhir Agustus 2010 mencapai Rp 38 ,89 triliun, tumbuh 26,54 persen dibandingkan Agustus 2009 (year-on-year) yang sebesar Rp 30,73 triliun. “Kelom-

pok bank BUMN meraup laba terbesar,” ujarnya kemarin (19/10).

Data BI menunjukkan, laba setelah pajak yang diraup kelompok bank pelat merah sudah menembus angka Rp 14,56 triliun, atau tumbuh 38,03 persen dibandingkan laba Agustus 2009 yang sebe-sar Rp 10,55 triliun.

Meski secara nominal adalah yang terbesar, namun dari sisi pertumbuhan laba, bank BUMN masih kalah dengan Bank Umum Swasta Nasional (BUSN) Devisa. Hingga Agus-tus 2010, laba yang diraup kelompok bank-bank swasta besar yang kini sahamnya banyak dikuasai investor asing ini mencapai Rp 14,04 triliun,

melonjak tinggi dibandingkan laba per Agustus 2009 yang sebesar Rp 9,90 triliun. “Jadi, labanya tumbuh 41,76 persen,” kata Dyah.

Kelompok bank lain yang juga mencatat pertumbuhan laba signifikan adalah Bank Pembangunan Daerah (BPD). Per akhir Agustus 2010, laba yang berhasil dihimpun oleh bank-bank milik Pemerintah Daerah ini sudah menembus Rp 5,71 tr i l iun. “Tumbuh 21,09 persen dibandingkan laba Agustus 2009 yang sebe-sar Rp 4,72 triliun,” terang-nya.

Namun, rupanya, hanya tiga kelompok bak itulah yang ber-hasil mencatat lonjakan laba. Pasalnya, tiga kelompok bank

lain, yakni BUSN Non-devisa (bank swasta kecil), Bank Campuran, serta Bank Asing (murni).

Dyah menyebut, laba kelom-pok Bank Campuran secara year-on-year turun 7,68 persen dari Rp 1,48 triliun menjadi Rp 1,37 triliun. Adapun laba kelompok BUSN Non-devisa turun dari Rp 348 miliar men-jadi Rp 301 miliar.

Sedangkan penurunan laba terbesar justru dicatat oleh kelompok Bank Asing. Per Agustus 2010, laba kelompok ini hanya sebesar Rp 2,89 triliun, atau merosot 22,22 persen dibandingkan perole-han laba pada posisi Agustus 2009 yang sebesar Rp 3,72 triliun. (jpnn)

Page 23: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Jambi IndependentRabu, 20 Oktober 2010

Page 24: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

SBY Tidak seperti Dulu LagiPADA 20 Oktober ini, genap setahun

SBY menjabat presiden RI periode II. Awal-awal SBY menjabat presiden peri-ode I, saya sempat terkagum-kagum.

SBY merupakan satu-satunya pejabat tinggi negara yang membuka layanan PO BOX sekaligus SMS, yakni 9949 (nomor sakti tersebut merupakan tang-gal/bulan/tahun kelahirannya).

SBY lahir pada 9 September 1949. Nomor PO BOX dan SMS itu dibuka, antara lain, untuk menampung berba-gai masukan, informasi, keluhan, serta pengaduan masyarakat. Waktu itu, saya termasuk warga yang memanfaatkan sarana tersebut untuk menyampaikan berbagai keluhan.

Saya masih ingat kala itu. Begitu terkirim, SMS langsung mendapat balasan secara otomatis. Saya beberapa kali mengirimkan surat ke PO BOX tersebut untuk maksud yang hampir sama. Juga, selalu dijawab dalam tempo dua atau tiga bulan. Yang menarik, jawaban ditandatangani staf khusus presiden selaku pengelola PO BOX, Sardan Marbun (sepertinya itu nomen-klatur baru dalam hukum administrasi pemerintahan). Dibuka dengan kalimat assalamualaikum dan ditutup dengan wassalam. Untungnya, saya memang beragama Islam.

Saya mengira, langkah membuka PO BOX dan SMS sekaligus atau semacam-nya tersebut akan diikuti instruksi agar se-mua pejabat/pejabat tinggi lain seperti para menteri, gubernur, bupati/wali kota, serta kepala dinas-dinas di provinsi/kabupaten/kota membuka layanan yang sama.

Ternyata, perkiraan itu meleset. Dari catatan saya, hanya Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi yang membuka nomor kotak pos tanpa membuka nomor SMS untuk maksud yang sama.

Saya mencoba mengirimkan surat ke kotak pos menteri dalam negeri pada Mei 2010, tapi tidak ada tanggapan.

Periode II SBY mulai menjabat, saya

masih mengirimkan SMS. Juga, menulis surat untuk menyampaikan berbagai masalah. Tapi, tidak ada balasan SMS maupun surat seperti dulu. Maret 2010 misalnya, saya mengirimkan surat. Na-mun, sampai saat ini tidak ada balasan. Apakah itu menandakan bahwa SBY mulai kendur yang diikuti staf khusus-nya? Semoga saja tidak. Kalau kinerja saja sudah kendur, terus muncul wacana mencapreskan lagi untuk ketiga, wah mau jadi apa negara ini?

Apalagi, fakta menunjukkan bahwa popularitas SBY menurun. Hasil pe-nelitian Lembaga Survey Indonesia (LSI) pada Agustus 2010 menunjuk-kan angka sebagai berikut: kepuasan publik 65 persen, percaya ekonomi baik 29 persen, dan penegakan hukum 35 persen. Hasil penelitian Juli 2009 menunjukkan: kepuasan publik masih 85 persen, percaya ekonomi baik 56 persen, dan penegakan hukum 54 persen (Jawa Pos, 3/9/10).

Apa yang membuat kepuasan publik menurun? Ada banyak hal, kalau kita amati. Di antaranya, pertama, sistem pemerintahan, tampaknya, tidak berjalan baik. Indra Azwan, warga Jl Bantaran, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, untuk menuntut keadilan atas kematian putranya saja, harus lebih dulu berjalan kaki Malang–Jakarta.

Atau, untuk bisa memperoleh pengo-batan gratis, seorang korban ledakan tabung gas elpiji harus ke Jakarta dulu. Bagaimana kinerja para penegak hukum di Kota Malang atau bagaimana kinerja aparat terkait yang menangani program konversi minyak tanah ke elpiji? Bela-kangan, baru diketahui bahwa penerima kompor gas sebenarnya diasuransikan.

Kedua, banyak masalah yang tidak tuntas dan mengambang. Kalau sudah begitu, dibentuklah tim ini, tim itu, komisi ini, atau komisi itu yang fungsi serta tugasnya terbatas dan waktu pe-nyelesaiannya pun kadang-kadang dibatasi.

Padahal, hampir di setiap kementerian/lembaga sudah ada staf ahli, penasihat staf ahli, dan banyak lagi yang semua dibayar dengan APBN. Tak jarang pula, staf ahli lebih sering berbicara daripada bagian hubungan masyarakat kemente-rian/lembaga itu.

Ketiga, pungutan liar masih mera-jalela di hampir seluruh layanan publik. Seorang gebernur, misalnya, mengakui bahwa terdapat pungutan liar di sebuah instansi yang melayani kelancaran arus barang. Siapa yang menjamin kalau sekarang sudah tidak ada pungutan liar di kantor pertanahan, kantor uji kend-araan, bea cukai, imigrasi, atau dinas-dinas di provinsi/kabupaten/kota?

Seorang janda, tetangga saya, yang hendak mengurus jual beli rumah wari-san suaminya ditarik Rp 300.000 oleh aparat kelurahan agar urusan cepat selesai.

Bagaimana dengan perekonomian maupun penegakan hukum? Dua unsur tersebut merupakan pilar pendukung kepuasan publik. Menurut laporan, angka kemiskinan semakin menurun.

Betulkah rakyat semakin makmur den-gan naiknya harga berbagai kebutuhan pokok? Apa ukuran riil yang dipakai? Rakyat yang dulu bekerja jadi tukang becak sekarang tetap tukang becak.

Becaknya ya itu-itu saja. Bukan becak bermotor, misalnya. Yang dulu PKL tetap PKL. ‘'Tidak diuber-uber satpol PP saja sudah untung,'' kata Cak Ri, penjual nasi langganan saya.

Para petani juga mengeluhkan pupuk yang sudah mahal dan sulit didapat. Penegakan hukum pun masih mengece-wakan. Seorang yang bertindak pidana ringan dan remeh-temeh ditahan, sedan-gkan yang lain melenggang.

Koruptor sering dibebaskan. Kalaupun dihukum, tidak lama kemudian mereka diberi remisi besar-besaran atas nama perikemanusiaan. Pejabat yang semesti-nya memberantas korupsi malah menjadi objek kriminalisasi.

Kalau dipikir-pikir, ngeri sendiri. Namun, masih banyak yang beruntung dalam kondisi seperti ini. Siapa mer-eka? Pertama, petualang politik. Oleh undang-undang yang notabene dibuat politisi, seseorang yang sudah men-jadi terdakwa pun masih bisa dilantik sebagai pejabat publik dengan alasan praduga tak bersalah. Sementara itu, untuk menjadi pekerja biasa yang ga-jinya tidak seberapa, warga lain masih perlu mengurus surat keterangan catatan kepolisian (SKCK).

Kedua, pejabat publik. Berbagai fasili-tas untuk menjalankan tugas dipenuhi. Penghasilan dan tunjangan lebih dari cukup. Sandang, pangan, papan, dan tumpangan (kendaraan dinas) dipenuhi. Bayangkan, pejabat publik yang me-nangani pelayanan publik saja memakai kendaraan pelat merah.

Tapi, terlepas dari karut-marut negeri ini, SBY perlu diberi kesempatan sam-pai masa tugasnya berakhir. Tidak perlu penggulingan segala. Sebab, SBY dipilih rakyat. Biarlah rakyat yang menentukan empat tahun mendatang.(*)

*) Sugeng Santoso, kolumnis, alumnus FH Untag 1945

Surabaya (1986)

PUBLIK INTERAKTIFMelalui rubrik ini, Anda bisa menyampaikan informasi tentang

peristiwa atau data penting untuk dikembangkan menjadi sebuah berita. Atau, Anda juga bisa memberi masukan tentang berita-berita

apa yang sebaiknya dimuat di Jambi Independent.

Melalui rubrik ini pula, silakan kirim pertanyaan, keluh kesah, urun-pikir dan pendapat Anda atas semua masalah yang dihadapi,

terutama terkait pelayanan umum (seperti ketertiban/keamanan, kebersihan/keindahan lingkungan, pengurusan izin di kantor-kantor

pemerintah, PDAM, telepon, listrik dan sebagainya).

Sampaikan semua aspirasi itu via SMS ke no HP 081274730224. Atau kirim langsung ke redaksi Jambi Independent, d/a: Gedung

Graha Pena Jambi Independent, Jalan Jenderal Sudirman No.100, Thehok, Kota Jambi. Aspirasi Anda akan dikonfirmasikan

dengan istansi/pihak terkait. Saat dimuat, no HP pengirim tidak ditulis sepenuhnya.

OPINI

Silakan kirim opini atau artikel Anda ke rubrik ini. Opini Andamesti ditulis maksimal 1.000 kata, atau maksimal tiga kertas kuarto

dengan ketikan huruf Times New Roman ukuran 12 spasi 1.5.

Kirim opini Anda ke email [email protected]. Atau langsung ke redaksi Jambi Independent, d/a: Gedung Graha Pena Jambi Independent, Jalan Jenderal Sudirman No.100, Thehok, Kota

Jambi. Sertakan opini Anda dengan data dan foto diri (maaf, kalau yang dikirim foto KTP tidak akan dimuat, meski cakep), dan nomor

telepon/HP Anda yang bisa dihubungi.

Jambi Independent Rabu, 20 Oktober 2010

GRAFIS: dJATmIKO/JAmBI INdEPENdENT

Timah Panas untuk PendemoHARI ini, 20 Oktober 2010, pemerintahan SBY-Boediono

genap setahun. Hampir sama dengan seratus hari pertama dulu, sejumlah isu juga ‘'memarakkan'' momen tersebut. Di antaranya, isu penggulingan dan demo besar-besaran yang akan dilakukan sejumlah elemen hari ini.

Entah disengaja atau tidak, yang jelas, seiring dengan sejum-lah isu itu, kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) mengeluarkan sebuah prosedur tetap (protap) baru bernomor 1/X/2010 yang berisi sejumlah panduan menangani demo anarkistis. Dalam protap baru tersebut, polisi di lapangan diper-bolehkan memuntahkan timah panas untuk pendemo.

Langkah polisi itu patut disayangkan. Sebab, dengan demiki-an, ada kesan kuat bahwa polisi telah menjadi alat kekuasaan. Polisi mengeluarkan aturan yang diarahkan untuk kepentingan mempertahankan kekuasaan.

Memang, bisa saja polisi menyatakan bahwa waktu kelu-arnya protap yang menjelang 20 Oktober merupakan sebuah kebetulan belaka.

Tapi, alasan itu tentu tidak mudah diterima akal sehat. Memang, sebelum peluru dimuntahkan, polisi harus menaati sejumlah prosedur. Di antaranya, si pendemo melakukan ses-uatu yang dapat mengakibatkan luka parah, kematian anggota Polri, atau kerusakan harta benda. Bila polisi telah memberikan tembakan peringatan, namun si pendemo tetap nekat, polisi diperbolehkan mengarahkan moncong senapan dan menarik pelatuknya alias menembak yang bersangkutan. Juga, bagian tubuh yang diperbolehkan menjadi sasaran adalah wilayah yang tidak mematikan seperti kaki.

Sebagai sebuah aturan, protap yang dikeluarkan Kapolri tersebut tentu tidak terlalu seram dan membahayakan. Artinya, sebelum peluru dimuntahkan untuk pendemo, ada sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi. Hanya, sejauh mana petugas di lapangan akan menaati persyaratan tersebut?

Fakta di lapangan, sering petugas tidak taat aturan. Ada yang karena disengaja, ada yang disebabkan penafsiran sepihak yang bernuansa dilebihkan. Tentu, sangat sulit memilah keduanya: apakah tindakan itu disengaja atau karena adanya penafsiran yang berlebihan.

Yang harus dicatat pula, dalam kondisi yang berlangsung sangat cepat, gaduh, dan panik, sangat mungkin penafsiran yang berlebihan terjadi. Dengan kata lain, kejernihan berpikir sangat berpotensi bercampur-baur dengan emosi.

Karena itu, keputusan yang diambil –menembak atau tidak– bisa jadi tidak didasarkan pada akal sehat dan aturan baku yang telah dibuat. Karena itu, rasanya sangat wajar kalau banyak pihak yang berkeberatan dengan protap baru tersebut. Sebagaimana dikatakan Komisioner Komnas HAM Dr Saharuddin Daming, protap itu bisa menjadi alat legitimasi bagi Polri untuk bertindak kekerasan kepada masyarakat. Sebab, tanpa ada protap itu saja, Polri sering terlibat kekerasan dan pelanggaran HAM dengan mengatasnamakan penegakan hukum (Jawa Pos, 17/10).

Semestinya, dalam menghadapi momen setahun pemerintahan ini, SBY-Boediono tidak perlu terlalu cemas. Sebab, kendati isu-isu seram telah bermunculan, potensi isu itu menjadi ke-nyataan teramat kecil. Peristiwa seratus hari pemerintahan SBY-Boediono bisa dijadikan pelajaran. Demo besar-besaran yang semula begitu dicemaskan dan dikesankan sangat seram ternyata tidak terbukti.

Memang, kekecewaan atas pemerintahan ini bermunculan di mana-mana. Namun, kalau kekecewaan tersebut sampai di-tafsirkan akan sampai berujung pada penggulingan kekuasaan, rasanya masih sulit diterima. Indikasi yang mengarah ke sana, rasanya, masih terlalu jauh.

Apalagi, sejumlah ormas besar seperti NU dan Muham-madiyah telah menyatakan sikap tidak setuju terhadap sikap ‘'revolusioner'' tersebut.

Kita berharap pemerintah tidak terlalu mendramatisasi keadaan. Rakyat sudah terlalu lelah mendengar hal-hal yang menakutkan dan mencemaskan. Mereka butuh ketenangan dan ketenteraman.(*)

www.jambi-independent.co.id [email protected] n ECERAN: Rp. 3.500,-

SIUPP: No.169/SK/Menpen/SIUPP/A, tanggal 26 April 1986Alamat Redaksi/Sirkulasi/Iklan:

Graha Pena Jambi Jl. Jenderal Sudirman No 100 ThehokKota Jambi

Telp Redaksi 0741 35272, Faks 0741 35267; Iklan/Pemasaran 0741 23330, 35265, Fax 0741 23740

Perwakilan Jakarta: Graha Pena Jakarta.

Perintis: H Syamsul Watir (alm), General Manager: Ali Fauzi, Wakil Ge neral Manager/Pemimpin Perusahaan: Dulpiah, Pemimpin Redaksi: Joni Rizal, Redaktur Pelaksana: M. Surtan, Paisal Khumar, Koordinator Liputan: Paisal Khumar, Redaktur: Darmanto Zebua, Joni Rizal, M. Surtan, Paisal Khumar, Staf Redaksi: Alpadli Monas, Fachrul Rozi, Jumeidi, Fitrili dia, Risza SB, Surya Elviza, Finarman, Siti Masnidar, Yusnaini Copy Edi tor: MH. Abid, Fotografer: Rolanda Hasibuan, Eddy Junaedy, Event Organizer: Rahmad Hidayat, Sekretaris Redaksi: Eniwati, Grafis/Ilustrator: Djatmiko, Wartawan di Daerah: Chandra Purnomo (Tanjab Barat), Musrip Hulaimi (Tanjab Timur), Franciscus (Muarojambi), Johan Iswadi (Tebo), Dwi Setyowati (Bungo), Nova Diansyah (Merangin), Lukman Hakim (Sarola ngun). Bagian Pracetak: Safarudin Aris, Ishak, Adam Surata, Asep Syaefudin. Bagian Iklan: Munawir (Kabag), Etika Utama, N Permana (Desain), A Ridwan, Setiadi, Wita. Bagian Pemasaran: Prawoto (Kabag), Tareju, Sarjono, Hamsir . Bagian Keuangan: Novita KS (Accoun ting), Megawati (Kasir), Liza Elvistia, Bagian Umum & Personalia: Soleh Rofiki (Kabag), Rusanna Watir, Edi Erlani, WahyuHarga Langganan: Rp 87.500,- per bulan (dalam kota), Harga Eceran: Rp 3.500,- (Luar kota tambah ongkos kirim). Tarif Iklan Umum/Display Hitam Putih: Rp 30.000,- per mm kolom, Iklan Full Colour: Rp 40.000,- per mm kolom, Iklan Full Colour Halaman 1: Rp 92.000,- per mm kolom, Iklan Baris: Rp. 9.000 per baris. Nomor Rekening PT Jambi Independent Press; BNI Cabang Jambi No: 0069879445, BCA Cabang Jambi: 119.1327000, Danamon Cabang Jambi: 008251019, BII Cabang Jambi : 3564. Penerbit: PT Jambi Independent Press, Komisaris Utama: HM Alwi Hamu, Komisaris : Ny Hj Miarni S Watir, Ny Hj Sri Nurbani Retno Watir, Dwi Nurmawan, Direktur Utama: H Suparno Wonokromo, Direktur: Ali Fauzi. Perc-etakan: PT Jambi Press Intermedia. Isi di luar tanggung jawab percetakan.

p Wartawan Jambi Independent dilarang menerima uang maupun barang dari sumber berita p Wartawan Jambi Independent dibekali ID card/surat tugas yang selalu dikenakan saat bertugas

Harian Pagi Jambi Independent

- Antisipasi kecurangan, panwas-polisi siaga.

+ Yang juga penting adalah tindakan setelah kecurangan itu diketahui…

- Sarjana di Jambi banyak yang menganggur.

+ Dicari pemimpin yang bisa mengatasi persoalan pengangguran ini…

O l e h

Sugeng santoso*

GRAFIS: dJATmIKO/JAmBI INdEPENdENT

Kendaraan Dinas Tua Dilelang Pertanyaan:

Kepada Yth. Bupati Muarojambi Burhanuddin Mahir. Kenapa aset Pemkab Muarojambi berupa kendaraan roda dua dan roda empat yang telah berumur tetap dipakai? Kenapa tidak dilakukan

lelang saja? Terima kasih.085266735xxx

Jawaban:Terima kasih atas pertanyaannya. Perlu diketahui bahwa aset Pemkab Muarojambi berupa kendaraan

roda dua dan roda empat yang telah berumur akan segera dilelang. Aset tersebut tidak patut dipertahankan karena biaya operasional lebih besar dibanding manfaatnya.

Kita sedang menginventarisir kendaraan-kendaraan yang akan dilelang. Kendaraan yang akan dilelang tersebut berusia 11

tahun ke atas. Kemudian, uang hasil lelang akan dikumpulkan dan digabungkan. Jika mencukupi, pemkab akan membeli kendaraan dinas yang baru. Kalau kendaraannya baru, otomatis biaya

perawatannya akan lebih kecil.(fes)

BachyuniKabag Perlengkapan Setda Muarojambi

Page 25: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Penampilan Monica KDI.

Rabu, 20 Oktober 2010 Jambi Independent

s Foto-Foto:usMan arvan/JaMBI InDEPEnDEnt

sukses, Puncak Peringatan HKGB Ke-58 Polda Jambi

PuncaK acara peringatan Hari Kes-atuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-58 Polda Jambi, digelar di Sekolah Polisi Negara (SPN) Jambi, kemarin (19/10). Acara tersebut dihadiri oleh Kapolda Jambi Brigjen Pol Bambang Suparsono selaku Pembina Bhayangkari Daerah Jambi dan Ny Bambang Suparsono se-laku Ketua Bhayangkari Daerah Jambi, serta seluruh anggota Bhayangkari Daerah Jambi.

Rangkaian kegiatan dalam menyambut HKGB ke-58 Polda Jambi dengan tema, “Bhayangkari Siap Mendukung Polri da-lam Rangka Membangun Karakter melalui Kepemimpinan yang Unggul, Kemitraan,

Profesionalisme, dan Etika Pratama” itu, telah dilaksanakan sejak awal Oktober. Mulai dari peninjauan asrama, men-gunjungi istri anggota Polri yang sakit, pemberian beasiswa terhadap putra-putri anggota Polri yang berprestasi, jalan santai, serta ziarah ke Taman Makam Pahlawan Satria Bhakti Jambi.

Selain itu, digelar juga rakernis yang dipimpin Ny Bambang Suparsono, yang dihadiri Kapolda Jambi serta pejabat Polda Jambi dan jajaran. Dalam sambu-tannya pada acara puncak HKGB ke-58 Polda Jambi, Kapolda mengatakan, selu-ruh jajaran Polda Jambi memiliki harapan besar pada Bhayangkari untuk terus

dapat berkiprah dan berkarya. “Tugas dan fungsi Bhayangkari tidak mudah. Sebab, harus mampu mengemban multi peran,” kata Kapolda. Untuk itu, lanjutnya, tepat jika dikatakan bahwa, di balik kesuksesan seorang pria, terdapat sosok wanita yang luar biasa. “Hal ini juga pernah saya sampaikan pada rakernis yang lalu,” kata Kapolda.

Kapolda berpesan, agar Bhayangkari dapat menjadi teladan yang baik di dalam keluarga, serta dapat menjaga kesolidan sesama anggota. “Karena kekompakan merupakan hal penting dalam penguatan organisasi menuju masa depan lebih baik,” tandasnya.(rib)

Malam Puncak Hut tebo Ke-11 Berlangsung Meriah

MalaM resepsi HUT Kabupaten Tebo yang digelar di pendopo Rumah Dinas Bupati berlangsung meriah. Acara yang digelar Senin (18/10) lalu, mulai pukul 20.00, dimeriahkan oleh beberapa pelawak legendaris, antara lain Doyok, Kadir, Polo, dan artis cantik Monica KDI

Hadir dalam acara, Bupati Tebo Madjid Mu'az, Ketua TP PKK Tebo Hj Umi kalsum, Wabup Sukandar, Ketua DPRD Tebo Agus Rubyanto, Sekda Tebo Ridham Priskap, unsur muspida, serta jajaran Pemkab Tebo. Tak ket-inggalan warga yang ingin menikmati acara tersebut.

Dalam sambutannya, Madjid Mu'az mengatakan, malam resepsi HUT Tebo ini diharapkan mampu menghibur semua lapisan masyarakat Tebo. Selain itu, dengan berjalannya 11 tahun Kabu-paten Tebo, Madjid Mu'az berharap perkembangan pembangunan dapat ditingkatkan.(usa)

Brigjen Pol Bambang suparsono

ny Bambang suparsono dan rombongan meninjau as-rama polisi.Pemberian bingkisan kepada keluarga anggota Polri

Kegiatan membesuk istri anggota Polri yang sakit di rumah sakit.seluruh pengurus Bhayangkari yang hadir dalam rakernis.

Jalan santai dalam memperingati HKGB Ke-58.ny Bambang suparsono melakukan tabur bunga di taman Makam Pahlawan.

ny Bambang suparsono

Penyerahan hadiah kepada Kapolresta Jambi.Brigjen Pol Bambang suparsono (kanan) menyaksikan pemotongan tumpeng.

s Foto-Foto:Ist/JaMBI InDEPEnDEnt

Bupati dan ibu bersama ketua DPrD, wabup, serta undangan yang hadir.Madjid Mu'az

Monica KDI menyalami Bupati tebo saat menghibur penonton. Para undangan yang hadir.Madjid Mu'az beserta ibu berfoto bersama dengan artis dan pelawak ibu kota.Masyarakat tebo memadati tempat acara.

sekda tebo ridham Priskap berfoto bersama dengan artis dan pelawak ibu kota. Hj umi Kalsum bersama ibu-ibu tP PKK tebo. Hj umi Kalsum bersama ibu-ibu tP PKK dan undangan. Kepala dinas dan undangan yang hadir.

Page 26: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

PASAR-Bagi Anda wanita yang sedang hamil, jangan khawatir dengan penampilan. Pasalnya, saat ini sudah banyak toko yang menyediakan busa-na cantik dan seksi bagi wanita hamil. Untuk tampil seksi pun, kini tak jadi masalah.

Di Kota Jambi, banyak toko busana yang menyediakan pakaian khusus wanita hamil. Modelnya beragam, warnanya bervariasi, bahkan harganya

cukup bersaing. Misalnya di Toko Qolbu Boutique dan Toko Thamrin.

Di Toko Qolbu Boutique, kawasan Sungai Kambang, Kecamatan Telanaipura, saat dikunjungi kemarin (19/10), terlihat banyak menyediakan busana wanita hamil. Ada busana yang bisa dipakai un-tuk suasana santai, ada pula untuk kerja.n

Baru 1 KabupatenBayar Penerbangan SeBAnyAK 32 jemaah calon haji (JCH) asal

Tanjung Jabung Timur (Tanjab Timur), kemarin (19/10), sudah melunasi pembayaran penerba-ngan domestik, yang akan menerbangkan mereka dari Jambi menuju Batam, dan Batam menuju Jambi pada saat kepulangan nanti.

Besarnya biaya penerbangan domestik yang harus mereka bayar adalah Rp 1.905.000 pulang-pergi (PP) dari dan ke Jambi-Batam. Penyeleng-gara Haji Kementerian Agama Provinsi Jambi Herman menegaskan soal itu, kemarin.

Dijelaskan, saat ini hanya data JCH dari Tanjab Timur yang berhasil dihimpun. “Cukup sulit melakukan pendataan secara keseluruhan, ka-rena kita memang lepas sama sekali untuk urusan pembayaran penerbangan domestik. Jadi, jamaah membayar langsung ke rekening kabupaten/kota, dari kabupaten/kota diteruskan ke Sriwijaya Air,” jelasnya.

Ditambahkan, selain melakukan pembayaran biaya penerbangan domestik, JCH juga dikena-kan pembayaran biaya angkut barang dan koper sebesar Rp 50 ribu di Bandara Sultan Thaha Syaifuddin Jambi. Penimbangan barang bawaan akan dilakukan selama tiga hari, terhitung 21 sampai 23 Oktober 2010 mendatang, “atau tiga hari menjelang keberangkatan. Penimbangan dilakukan di asrama haji,” imbuh Herman.

Beratnya barang bawaan calon jamaah haji ditetapkan maksimal seberat 32 kilogram. Pe-

netapan tersebut disesuaikan ketentuan kesela-matan penerbangan internasional.n

Pembaca yang terhormat. Seorang sat-pam di MAN Olak Kemang Danau Teluk Kota Jambi, main tendang siswa dalam menegakkan kedisiplinan. Setujukah Anda dengan tindakan satpam itu? Seperti apa tingkat kekerasan yang Anda nilai di kalangan siswa/i Kota Jambi?

Silakan kirim pandangan Anda ke Face-book Jambi Independent Interaktif, mulai sekarang. Opini yang menarik dan santun, sekaligus disertai foto diri Anda yang jelas, akan dimuat di halaman Metro Jambi Ha rian Pagi Jambi Independent mulai Selasa (19/10).

REDAKSI

Satpam Pukuli Siswa MAN

Pendekatan persuasif ber-basis humanisme berbasis

kearifan nilai-nilai lokal perlu diterapkan dalam dunia pen-

didikan. Tindakan berdasar asas stimulus respon: reaksi muncul karena adanya aksi.

Reaksi itu muncul karena adanya aksi yang kadang

melebihi garis kultural nilai-niai sosial. Kita harus memahaminya dalam konteks kekitaan dan kekamian. Hanya saja, ketika kita masih

mampu menghadirkan sikap humanis, mengapa kita harus mengekspresikan emosi negatif yang

ada pada diri kita.Nanang Sunarya

Apapun masalahnya kekerasan bukanlah solusi. Apalagi dilakukan di sekolah yang notabene nya ber-background agama seperti madrasah aliyah. Diharapkan ada tindakan tegas dari pihak yang terkait untuk membuat efek jera sekaligus menjadi contoh kepada pengaman sekolah-sekolah yang lain.

Imron El-rosadi Syabri

Kejadian ini menjadi pekerjaan rumah bagi be-berapa pihak terkait: Sekolah --apakah seorang satpam diberi kewenangan untuk menghukum siswa yg terlambat atau yang membuat pelang-garan? tolong diperhatikan untuk dinas pen-didikan khususnya--, dan kepolisian --masak satpam beegitu bisa lolos tes. Yakin? Pasti ada

permainan! Atau jangan-jan-gan tes yang diadakan hanya sebagai formalitas?--.

Berikan efek jera kepada pihak sekolah, terutama kepala sekolahnya. Bukan hanya sanksi administratif, tapi sanksi hukum juga. Supaya kepala sekolah tidak seenaknya menerima satpam

hanya karena ada hubungan keluarga. Begitu juga dengan satpam yg bersangkutan. Bagi ke-luarga siswa tersebut, bisa membawa kejadian ini ke ranah hukum.

Kalau saya yang jadi siswa itu, saya tantang satpam itu lepas seragam (untuk menghormati institusi) untuk duel satu lawan satu. Sama-sa-ma makan nasi kok takut! Kalau berani, jangan takut-takut! Kalau takut, jangan berani-berani!

Cha Diel Canberra

Tidak setuju. Satpamnya daftarin aja masuk Brimob...

Dody Beibz'Ana

Jambi Independent Rabu, 20 Oktober 2010

Subuh 04.46Dzuhur 12.06 Ashar 15.18Maghrib 18.09Isya 19.17

Sumber: BHR Prov. Jambi

Baca Punya hal 28

Baca Baru hal 28 Baca Status hal 28

Baca Tetap hal 28

Baca 3 Masalah hal 28

haji

RolANDA HASIBuAN/JAMBI INDEPENDENT

DWI SETIYoWATI, Kotabaru

HIDuP SEHAT: Fatimah, calon haji

tertua asal Kota Jambi.

Fatimah (84), Calon Haji Tertua Asal Kota Jambi

Punya Cucu 17, Tak Pernah Sakit KerasMenunaikan ibadah haji di tanah suci

Makkah merupakan impian setiap umat muslim di dunia. Termasuk

wanita berusia 84 tahun, Fatimah, yang ditetapkan sebagai jemaah calon haji (JCH) tertua asal Kota Jambi. Seperti apa persiapannya

jelang kebera ng katan?

BeRBeKAl alamat yang diberi Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jambi, Jambi Independent menyusuri rumah Fatimah. Sekitar pukul 10.30, kemarin (19/10), koran ini tiba di rumah Fatimah, Jalan Sunan Giri, RT 04 RW 02 Nomor 7, Kelurahan Simpang III Sipin, Kecamatan Kotabaru.

Nenek 17 cucu dan enam cicit itu menyambut

Tetap Seksidi Masa Hamil

3 Masalah Sekolah di Kota Jambi

KOTABARU-Rata-rata, sekolah yang ada di Kota Jambi memiliki tiga permasala-han: kekurangan infrastruktur, tidak adanya pemerataan guru dan tanah sekolah yang banyak tak memiliki bersertifikat. Fakta itu terungkap dari pengumpulan data yang dilakukan Komisi D DPRD Kota Jambi di beberapa sekolah dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP) dan sekolah menengah atas (SMA) se-Kota Jambi.

Rasdi, Sekretaris Komisi D DPRD Kota Jambi usai hearing (rapat dengar pendapat) dengan kepala SMA se-Kota Jambi, di gedung DPRD Kotabaru, kemarin (19/10), mengatakan, Komisi D telah melakukan pengumpulan data di sekolah-sekolah dengan memberikan kuisioner.n

Status SMA-BIDisoal23 OktoberDitentukan

RolIS MS, Telanaipura

MeSKI proses belajar mengajar telah berlangsung selama empat bulan, ternyata sekolah menengah atas negeri bertaraf inter-nasional (SMA-BI), statusnya hingga kini belum jelas. Itu diungkap anggota Komisi IV DPRD Provinsi Jambi saat in speksi mendadak (sidak), kemarin (19/10).

Status bertaraf internasional yang saat ini disandang sekolah yang berlokasi di Paal 10, baru sekadar nama, dan tidak menyatakan status sebenarnya. Karena, hingga kini tidak ada pernyataan tertulis dari Kementerian Pendidikan RI yang me-nyatakan sekolah tersebut sudah bertaraf internasional.n

Jambi Independent dengan ramah. Didampingi anak, cucu, dan cicitnya, Fatimah beristirahat siang. Di rumahnya terlihat ramai. Orang-orang mempersiapkan acara syukuran untuk keberang-katan Fatimah ke tanah suci Makkah.

Pertama kali bertemu Fatimah, tersirat kera-mahan dari wajahnya. Wanita itu tampak selalu ceria. Meski usianya telah berkepala delapan, hal itu tak menyurutkannya untuk tetap menjaga kondisi kesehatannya. Penglihatan dan pende-ngaran Fatimah, termasuk daya ingatnya ternyata masih kuat. “Alhamdulillah, Mak, Insya Allah dapat menunaikan haji tahun ini,” ujar Fatimah, penuh rasa syukur.

Fatimah menceritakan bagaimana ia dapat memeroleh porsi haji tahun ini, dan pada 24 Ok-tober mendatang akan diberangkatkan menuju Embarkasi Batam. Informasi keberangkatannya itu, diketahui karena seringnya dia menanyakan kepada panitia JCH 2010. Terutama adanya kabar penambahan kuota haji, Fatimah langsung mendatangi Jambi. Padahal, saat itu dia sedang

berada di kampung halamannya, Lubuk Basung, Provinsi Sumatera Barat. “Dengar kabar itu, Mak langsung ke Jambi,” ujar Fatimah, dengan logat bahasa Minangnya.

Fatimah terharu. Ia membayangkan akan berangkat haji pada 2011 atau 2012, setelah mendaftar haji pada 2007 lalu. “Namun, seperti dimudahkan. Tahun ini, Mak diizinkan,” ujarnya, dengan nada lemah.

Saat keberangkatan ke tanah suci nanti, Fatimah akan ditemani seorang anak perempuannya, Trimurti, yang juga masuk dalam kuota tambahan jamaah Kota Jambi.

TaK PERLU KhaWaTiR

Contoh busana wanita hamil yang banyak ditawarkan toko-toko busana dalam Kota Jambi (atas). Berbagai bentuk atasan busana wanita hamil (bawah). Saat hamil, wanita tak perlu khawatir menjaga penampilan. Banyak pilihan busana yang bisa dikenakan.

Page 27: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

rolanda hasibuan / JaMbi indEPEndEnT

rolanda hasibuan / JaMbi indEPEndEnT

�������������������������������������������������Jambi IndependentRabu, 20 Oktober 2010

Jambi Timur

koTabaru

Kisah Sukses Haji Muhammad, Pengusaha Jual Beli Kambing (1)

Di Kandangnya, 300 Ekor Kambing Transit Tiap Minggu ke PembeliKisah sukses seorang pengu­saha tak lepas dari ketekunan dan keyakinannya dalam ber­ikhtiar, seperti usaha jual beli

kambing milik Mamat. bayang­kan, hanya dengan modal awal rp 30 ribu (23 tahun silam), ia

kini mampu menyekolahkan anaknya di fakultas kedokteran

di Padang.

Luas kandang kambing seukuran 800 meter persegi milik Haji Muham­mad, atau yang akrab disapa Mamat, pengusaha jual beli kambing yang terletak di Jalan Brigjen Katamso, No 127, RT 13, Tanjung Pinang, cukup menyolok. Sebab, ukuran itu terlalu luas jika hanya untuk kandang hewan, apalagi sejenis kambing.

Namun, keheranan itu sirna belaka, saat mengetahui berapa ekor kambing yang keluar masuk setiap minggunya dari dan ke tempat itu. Menurut sang pemilik, jumlah ternak yang transit di tempat itu setiap minggunya, tak kurang dari 300 ekor.

Mamat setiap minggunya menda­tangkan 300 ekor kambing dari Lam­pung, dan Palembang. Usaha jual beli kambing miliknya yang bernama “Mat Beken” itu sukses mengorganisir sejumlah karyawan untuk menangani ratusan ekor kambing setiap harinya. Setiap harinya, minimal 25 ekor kam­

bing laku terjual.Sambil mengenang masa silam, saat

awal­awal merintis sebagai pengusaha kambing, Mamat menuturkan. Dulu pada 1987, dengan hanya bermodal Rp 30 ribu, ia mulai merintis usaha jual beli kambing itu bersama istri tercintanya.

“Sudah 23 tahun hingga sekarang, kenangan masa­masa awal usaha itu masih membekas di benak saya,” ka­tanya, sambil menghisap rokoknya.

Berdua dengan sang istri, pada waktu itu ia memberanikan diri membeli sepu­

luh ekor kambing seharga Rp 3 ribu per ekornya. Tujuannya adalah untuk menghasilkan penghidupan, demi mem­biayai kehidupan mereka berdua.

“Dulu dengan uang segitu, kami membeli sepuluh kambing untuk di­jual,” katanya.

Namun, usaha itu tak berjalan mulus, karena dalam satu hari, belum tentu ada seekor kambing pun yang laku terjual. Kandang untuk kambing­kambing tersebut juga bertempat di samping rumah mereka yang statusnya masih kontrakan.

“Pada masa itu, hanya kami berdua, belum ada karyawan. Karena baru merintis, jadi belum sanggup menggaji karyawan,” katanya sambil tertawa.

Selama 13 tahun, H. Muhammad mengelola usahanya berdua dengan sang istri. Mulai dari mencari makan, mengatur keuangan, dan hal lainnya dilakukan berdua.

Baru pada tahun 2000, dirinya be­rani mempekerjakan pegawai, karena usahanya sudah mulai berkembang. Sebanyak sepuluh orang karyawan di­pekerjakan, mereka mempunyai tugas­nya masing, untuk menjaga kebersihan serta kesehatan kambing­kambing yang akan dijual tersebut. Namun masalah keuangan dan transaksi tetap ditangani langsung oleh H. Muhammad.

Dikatakannya, karyawan­karyawan tersebut bertugas membersihkan kan­dang, menyapunya setiap dua jam sekali, memberikan obat mata untuk kambing­kambing itu, dan memandi­kan mereka agar kambing tetap ber­sih sehingga konsumen tidak enggan untuk menyentuh kambing­kambing tersebut.

Masing­masing mereka mempunyai satu bidang tugas. Selain itu, ada juga karyawan yang ditugaskan mencari rumput makanan kambing. Untuk biaya pangan ini, kami keluarkan upah Rp. 300.000 sehari, terserah berapa orang mereka mau nyari makan, nanti uang itu mereka bagi,” papar Mamat. Ditam­bahkannya, usaha ini juga mempunyai seorang tukang potong,

“Untuk acara kekah, nah konsumen tinggal terima jadi, tapi kambing tersebut dipotong setelah ada ijab kabul dengan pembeli ,” tambah Mamat. (*/bersambung)

rinTis: Mamat, pengusaha jual beli kambing sedang berada di kandang kam­bingnya. usaha jual beli itu ia rintis pada 1987 dengan modal awal rp 30 ribu.

JEnniFEr aGusTia,Tanjung Pinang

badan bus yang hampir memakan separuh jalan menyebabkan lalu­lintas menjadi macet. Penertiban Po bus yang ditengarai sebagai penyebab kemacetan, masih merupakan wacana. sebab, hingga hari ini belum juga terealisasi.

Wacananurul FahMy / JaMbi indEPEndEnT

Penertiban PO Hanya Wacana

siap Jadi Tuan Rumah MTQ Ke-42 JeLang penyelenggaraan lomba MTQ ke­42 tingkat Kota

Jambi tahun 2010, Kecamatan Jambi Timur telah siap sebagai tuan rumah pelaksana.

“Kami telah siap dengan segala sesuatunya, guna mensukses­kan hajatan MTQ ke­42 tersebut,“ kata M Nasir, Camat Jambi Timur kepada Jambi Independent, Senin (18/10) lalu.

Lomba rencananya akan dimulai pada 27 November menda­tang, dan sedianya akan dibuka langsung oleh Wali Kota Jambi Bambang Priyanto.

Dikatakan, saat ini berbagai bentuk kepanitiaan telah dibentuk, mulai dari panitia tingkat kelurahan, hingga kecamatan.

Acara akan menggunakan sembilan lokasi di Jambi Timur, terdiri dari tiga masjid, empat langgar, dan dua SD/MTs yang tersebar di seluruh kelurahan se­Jambi Timur.

Kegiatan tersebut akan memperlombakan delapan cabang kegiatan. Untuk itu, pihak Kecamatan Jambi Timur sendiri telah mempersiapkan peserta lomba sebanyak 42 peserta.

“Seluruh peserta akan mengikuti delapan cabang perlombaan, dan akan bersaing dengan peserta dari tujuh kecamatan yang ada di Kota Jambi,” ungkap Nasir.

Sebagai tempat pembukaan MTQ, pihak kecamatan rencana­nya akan menggunakan Masjid Darul Sallam, yang terletak di RT 24, Kelurahaan Tanjung Sari. (mg04)

BPOMancam Tutup

Tempat usahaJaMBi­Balai Pengawas Obat dan

Makanan (BPOM) Jambi mengancam akan menutup tempat usaha penjualan kosmetik, termasuk jamu dan obat tradisional yang tidak mengindahkan himbauan BPOM, agar menjual barang­

barang yang terdaftar dan aman dikon­sumsi oleh masyarakat.

Dikatakan oleh Irwansyah, Kepala BPOM Jambi, Senin (18/10) lalu, sejauh ini pihaknya terus melakukan pengawasan terhadap penjual kosmetik dan jamu­jamu tradisional.

Jika ditemukan pengusaha yang ban­del, maka pihaknya tak segan­segan menarik produk yang tidak terdaftar tersebut dari peredaran. Hal itu dilaku­kan guna memberikan efek jera kepada penjual atau produsen.

“Jika penarikan dan tindakan lainnya tidak juga diindahkan oleh penjual atau produsen, maka kami akan menutup

tempat dan pabrik produk tersebut,” katanya.

Ditegaskan, ada tiga pilar utama yang harus saling mendukung dalam upaya menyelamatkan konsumen dari produk­produk yang berbahaya dikonsumsi publik.

Tiga pilar tersebut adalah produs­en. Produsen harus mentaati aturan terkait produk yang akan dibuatnya. Mereka harus memastikan bahwa produk yang mereka jual dalam keadaan aman dikonsumsi atau di­gunakan.

Kemudian BPOM, instansi inilah yang akan melakukan pengawasan

terhadap peredaran dan pembuatan berbagai produk tersebut.

Lalu masyarakat, atau konsumen. Mereka harus lebih selektif dan menel­iti sebelum membeli produk kosmetik.

Ditambahkannya, pengawasan ter­hadap kosmetik sangat penting, guna mengantisipasi penggunaan zat warna, rodamin, serta pemutih (merkuri). Sebab, zat­zat kimia tersebut sering ditambahkan ke dalam kosmetik, yang diperjualbelikan.

“Oleh karena itu, pembeli juga harus memperhatikan tempat penjualan kos­metik yang akan digunakannya untuk kecantikan tersebut,” terangnya. (dwy)

Pemkot Belum Dapat Kepastian Waktu

PeneRTiBan Po Bus yang berada di luar Terminal Alam Barajo, yang ditengarai sebagai penyebab kemacetan lalu­lintas di beberapa ruas jalan dalam Kota Jambi, ternyata hanya sekadar wacana. Pasalnya, hingga hari ini, rencana terse­but tak juga terealisasi.

Padahal, kemacetan lalu­lintas pada jam­jam sibuk kian parah dan bahkan sudah mengancam keselamatan jiwa pengendara. Bagaimana tidak? Keberadaan bus­bus berbadan besar de­ngan trayek Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) itu hampir memakan separuh badan jalan, sehingga kendaraan yang lewat terpaksa melaju pelan, hingga tersendat dan menyebabkan kemacetan.

Diakui oleh Sabriyanto, Ka­kan Satpol PP, Senin (18/10) lalu, Pemkot Jambi sudah mengkoordinasikan perso­alan itu dengan pihak terkait, seperti Dinas Perhubungan, Dinas Tata Ruang, dan Bagian Hukum Pemkot Jambi, namun belum didapatkan kesepakatan waktu penertiban.

“Dalam pertemuan, disepa­kati pemkot akan melakukan penertiban terhadap PO dan loket yang berada di luar ter­minal. Bahkan hasil kesepaka­tan sudah dilaporkan ke wali kota. Tapi jadwal penertiban masih menunggu perintah dari atasan,” katanya.

Diungkapkan, dalam pener­tiban nanti, pihaknya akan lebih fokus pada PO dan loket yang berada di ruas Jalan Pat­timura. Sebab, kemacetan di ruas jalan itu utamanya di­sebabkan oleh banyaknya PO dan loket beroperasi di ka­wasan itu. Setelah penertiban, tidak dibenarkan lagi PO dan loket menaikkan dan menu­runkan penumpang di luar terminal.

Sementara itu sebelumnya, Kepala Terminal Alam Barajo Nelson Sumantri, mengatakan,

n FahMy ­ diPar K, Kotabaru

kondisi Terminal Alam Barajo saat ini masih sangat mem­prihatinkan. Masih banyak fasilitas yang tidak memenuhi syarat dan bahkan tidak ada sama sekali.

“Masih banyak yang harus dibenahi sebagai fasilitas di terminal ini, apalagi jika benar­benar ingin mengaktifkannya kembali, seperti air PDAM, hingga kini masih belum me­ngalir,” ujarnya.

Padahal air sangat diper­lukan untuk keperluan sopir dan juga penumpang. Se­jak pembangunan dulu, pipa PDAM sebenarnya sudah masuk ke terminal tersebut.

Baik ke arah loket, pos, dan juga WC umum. Namun airnya hingga saat ini belum pernah masuk.

Tapi berdasarkan pantauan Jambi Independent di Termi­nal Alam Barajo, kondisi ter­minal tidak seekstrem yang digambarkan oleh Nelson. Meski loket­loket sempit, tapi masih dapat digunakan dan menampung beberapa calon penumpang sebelum naik ke bus. Dan berbagai fasilitas seperti wc umum dan tempat peristirahatan juga masih berfungsi, walau rusak, namun masih dapat diperbaiki dan direnovasi.

Hal i tu pun diakui oleh Sabriyanto. Ia mengatakan, kondisi Terminal Alam Ba­rajo sebenarnya masih layak pakai.

“Sebenaranya karena tidak ditempati saja loket­loket dan terminal itu jadi tak layak. Nanti kita juga akan menghim­bau mereka (pengusaha PO, red) untuk berkreasi,” jelas­nya.

Alasan yang mengatakan tidak layaknya terminal dan kurangnya fasilitas adalah alasan lama dan klise, yang selalu dimanfaatkan pengu­saha untuk tidak masuk dalam terminal, katanya.

Untuk itu, pihaknya akan bertindak tegas mengenai pen­ertiban PO dan loket tersebut, karena menyangkut dengan Perda No 5 tahun 2006 me­ngenai terminal.

Sebelumnya, ZN, pimpinan salah satu PO di kawasan itu mengatakan, aktivitas mereka tidak melanggar peraturan, se­bab kemacetan bukan berasal dari mereka, melainkan oleh ukuran jalan yang kecil untuk menampung ribuan kendaraan yang melalui jalan itu secara serentak pada jam­jam ter­tentu. Namun mereka siap dipindahkan jika pemerintah menghendaki itu. (/*)

Desember, air di Bougenville Lancar, Pattimura Terganggu

DiReKsi PDAM Tirta Mayang (TM) berjanji akan menga­lirkan air ke Perumahan Bougenville Lestari paling lambat 31 Desember mendatang. Namun mereka tidak menjamin pendis­tribusian air ke Bougenville tersebut akan lancar.

Dikatakan oleh Firdaus, Direktur Utama PDAM Tirta Mayang, belum adanya sambung baru di Bougenville karena instalasi di Aur Duri tidak mampu melayani warga Bougenville. Sebab, kapasitas layanan instalasi Aur Duri hanya sampai lingkup Terminal Alam Barajo.

Hal ini terungkap dalam hearing (rapat dengar pendapat) antara warga Perumahan Bougenville dan Direksi PDAM Tirta Mayang Kota Jambi, yang difasilitasi oleh Komisi B DPRD Kota Jambi, kemarin (19/10).

Selain itu, terangnya, banyak tahapan yang dilakukan PDAM TM untuk melakukan penyambungan baru di Bougenville, seperti pembebasan tanah, pemasangan pipa dan listrik, tender dan barulah pelaksanaan pekerjaan.

Walau demikian, direksi tetap berkomitmen menyalurkan air PDAM ke Perumahan Bougenville. “Apapun hasilnya akan tetap dilanjutkan pemasangan di Bougenville, kita akan upayakan semak­simal mungkin. Awal Desember, pipa dinas sudah dipasang. Dan akhir Desember, air sudah mengalir ke rumah warga,” katanya.

Sementara, Fathul Hadi, Direktur Teknik PDAM TM menga­takan, sambungan baru ke Perumahan Bougenville sebenarnya akan menyebabkan pelanggan lain di kawasan Jalan Pattimura dan komplek guru akan terganggu.

“Kami tidak mampu melayani warga Bougenville selama 24 jam, paling pagi dan sore saja,” ungkapnya.

Dikatakan Firdaus, pihaknya akan mengupayakan agar pelang­gan lama PDAM tidak terkorbankan dengan pemasangan baru di Bougenville.

Elfasatri, Ketua RT 26, Perumahan Bougenville mengatakan, sampai saat ini jumlah warga yang telah membayar uang muka pemasangan baru sebanyak 640 orang.

Dia mengaku warga tidak keberatan jika PDAM tidak 24 jam me­nyalurkan air ke Bougenville, sebab selama ini warga punya sumur bor, meski hanya mampu melayani air 20 menit setiap harinya.

Nasirwan, Ketua RT 27 mengatakan, warga selalu mena­nyakan dan mendesak dirinya agar mengurus persoalan air di Bougenville itu.

“Dulu, petugas PDAM TM bekerja di Bougenville, namun setelah itu tidak kerja lagi. PDAM hanya memberi harapan saja ke warga,” ujarnya. (dip)

PErbaiKi: beberapa pekerja sedang memperbaiki instalasi PdaM beberapa waktu lalu.

Page 28: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Jambi Independent Rabu, 20 Oktober 2010����������������������������������������������

sosok

AHMAD HAZAMI, Pelayangan

Melayani Keperluan JamaahH Herman merupakan salah satu pegawai negeri sipil (PNS)

di Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Jambi. Pria berusia 38 tahun itu, saat ini sedang sibuk mengurus

proses keberangkatan para calon haji.

Suami dar i Far iana in i , d i ­a m a n a h k a n s e b a g a i K a s i B i m b i n g a n J a m a a h d a n P e ­tugas (Bimjagas) Kanwil Ke­menag Provinsi Jambi. Ber sama s t a f l a i n n y a , H e r m a n s i b u k mengurus per s iapan para ja­mah calon haji (JCH) Jambi dari Embarkas i Batam yang akan mulai diberangkatkan 24 Oktober mendatang.

Pe r s i apan yang d i l akukan­nya dari mulai mempersiapkan

paspor jamaah, serta keperluan administrasi lainnya di ruang Bidang Penyelenggaraan Haji, Zakat, dan Wakaf (Gara Hazawa). Herman yang pernah menyandang predikat petugas haji terbaik tingkat nasional sebanyak dua kali ini, harus siap siaga 24 jam di posko haji, untuk menerima informasi haji dan jamaah Jambi di tanah suci.

“Selain itu, bagi masyarakat, ataupun keluarga jamaah, dapat mendapatkan informasi haji di sini, silahkan,” kata Herman, ramah. Dia merasa senang sekali bila jamaah dan keluarga, serta masyarakat yang mendapatkan pelayanan di ruang Bidang Penyelenggara Haji, Zakat dan Wakaf itu, dapat terpuaskan. (dwy)

Dwy setyowAtI/jAMbI InDepenDent

Herman

potret

PASAR­ Berdasarkan data dari Dinas Kebersihan dan Per­tamanan (DKP) Kota Jambi, pada 2009­2010 sampah yang dihasilkan di Kecama­tan Telanaipura sebanyak 210,410.75 meter kubik, Kecamatan Pasar sebanyak 42,058.50 meter kubik, Keca­matan Pelayangan 37,501.75 meter kubik, dan Kecamatan Danauteluk 37,345 meter kubik.

Kabid Kebersihan DKP Kota Jambi Feriyadi, mengatakan, jumlah tersebut meningkat d a r i t a h u n s e b e l u m n y a . Menurutnya, ada beberapa f ak to r penyebab men in ­gkatnya volume sampah. Pertama, kurangnnya ke­sadaran warga membuang sampah pada tempatnya , kedua, jumlah penduduk yang meningkat sehingga m e m p e n g a r u h i v o l u m e sampah yang dihasilkan, ke­tiga, kurangnya pemanfaatan terhadap sampah.

DesrI nAtAlIe r,Pasar

Terkait PengurusanIzin Usaha Walet

BLH SebutLibatkan Kecamatan

TeRKAiT tidak dilibatkan­nya pihak Kecamatan Pasar dalam pengurusan izin walet, dibantah oleh Badan Ling­kungan Hidup (BLH) Kota Jambi. Kabid Tata Lingkungan dan Amdal BLH Kota Jambi Tarnak, saat ditemui di ruang kerjanya kemarin (19/10), mengatakan, pihaknya telah melibatkan RT, kelurahan, dan kecamatan setempat, terkait surat persetujuan usaha.

“Awalnya, pemilik wajib me­minta surat persetujuan warga, setelah itu ketua RT setempat. Kemudian, baru diajukan ke kelurahan. Dari kelurahan, akan dilemparkan ke kecama­tan setempat,” jelasnya. Dia membantah jika ada usaha walet yang tidak meminta persetujuan dari kecamatan dan kelurahan terlebih dahulu.

“Tidak mungkin bisa ada SITU dari Badan Lingkungan Hidup, kalau persyaratannya tidak lengkap. Karena per­setujuan dari instansi setempat merupakan syarat wajib yang harus dibawa. Jika tidak ada, kita tidak bisa memberikan izin,” katanya.

Setelah kecamatan mem­berikan persetujuan, barulah si pemilik dapat mengurus surat izin walet ke Badan Ling kungan Hidup. “Karena­nya, camat juga ikut berperan dalam pengendalian walet yang tidak memiliki izin. Apalagi camat berwenang atas wilayah tersebut,” katanya.

Menurut Tarnak, hingga saat ini usaha walet tidak me­nimbulkan masalah pada war­ga atau lingkungan. Terkait banyaknya rumah walet yang tidak mengantongi izin, itu kewajiban instansi terkait.

Menurut Tarnak, kalau ada keluhan warga, pihak keca­matan langsung turun ikut menyelesaikan. “Tergantung dari masyarakat setempat jika ada keluhan mereka bisa melaporkan ke RT dan sampai lah ke kecamatan,” katanya.

Namun, dia mengakui jika banyak usaha walet yang tidak memiliki izin usaha di Keca­matan Pasar. Dia beralasan, kesulitan yang dihadapi saat penertiban adalah, pemilik usaha tidak berada di tempat. Selain itu, usaha tersebut ber­sifat tertutup.

U n t u k d i k e t a h u i , d i Kecamatan Pasar ada 62 usaha walet yang melalukan per­panjangan izin usaha. “Yang sudah melakukan registrasi be­rarti telah memenuhi persyara­tan lengkap. Salah satunya persetujuan dari kecamatan,” katanya. (*)

Volume Sampah Meningkat

Menelusuri Jejak Al Habib Husin bin Ahmad Baragbah (1)

Makam Sering Diziarahi Hingga Dari Negara TetanggaAl Habib Husin bin Ahmad baragbah merupakan

penyebar agama Islam di Kota jambi. Hingga kini, makamnya pun masih ramai didatangi orang. seperti

apa?

PeRASAAn berdesir me­nyergap hati Jambi Indepen-dent, saat mengunjungi kom­plek pemakaman sang waliyul­lah Al Habib Husin Bin Ahmad Baragbah di pemakaman Tam­bak, Kelurahan Tahtulyaman, Kecamatan Pelayangan, Kota

Jambi, kemarin (19/10). Makam ini juga dikenal sebagai makam keramat Tambak.

Beberapa meter setelah me­masuki gerbang komplek pe­makaman, akan terlihat sebuah kubah besar yang menaungi beberapa makam di bawahnya.

Makam Al Habib Husin bin Ahmad Baragbah memiliki nisan yang paling besar, di antara makam lainnya.

Al Habib Husin bin Ahmad Baragbah wafat pada 1173 Hijriyah/1760 di tempat beliau berdakwah bersama keluarga, yaitu di Kota Jambi. Di dalam komplek pemakaman itu, Jam­bi Independent ditemani oleh salah satu keturunan ke sem­bilan yakni Sayyid Ja'far (48), dan seorang lagi keturunanya Sayyid Ahmad Wancik Bin Abbdullah Baragbah (40).

Di samping makamnya, ter­

dapat pusara isterinya yang merupakan anak Datuk Sintai. Selain itu, ada juga makam anaknya. Sampai sekarang, makam itu sering dikunjungi peziarah pada malam Jumat, dan hari besar keagamaan.

Pejiarah juga kerap datang dari negara tetangga. Mereka yang datang kebanyakan dengan niat mencari barokah, dan meminta petunjuk Allah melalui wasilah dan keutamaannya. Yang pal­ing ditunggu oleh kebanyakan pejiarah adalah acara tahunan mengenang wafatnya Al Habib Husin bin Ahmad Baragbah yang

bisanya dilaksanakan pada April.Namun jangan salah. Konon

kabarnya, makam ini memiliki beberapa keistimewaan. “Jika peziarah bernazar di depan makam itu, dan tidak ditepati, maka akan ditimpa musibah dengan izin Allah SWT,” kata Sayyid Ahmad Wancik (40).

Keistimewaan lainnya, apa­bila ada banjir besar makam tersebut t idak akan kena. Menurut Sayyid Ja'far, ada seseorang peziarah makam dari luar Jambi yang melihat bahwa habib ini mempunyai karomah yang istimewa. (*)

“Peningkatannya masih signifikan. Semoga ini men­jadi sinyal positif warga un­

tuk semakin sadar akan ke­bersihan dengan membuang sampah pada tempatnya,”

katanya. Jumlah timbunan komposisi sampah berasal dari organik dan anorganik.

Sampah anorganik berupa plastik, kaca, logam, kayu, kertas, kain, karet dan lain­nya.

S e m e n t a r a i t u , K a b i d Angku t an S a m p a h D K P Dody Hidaya t , mengaku pihaknya harus bisa untuk me nanggulangi masalah itu. “I tu sudah r is iko,” kata­nya. Saat ini, katanya, DKP sedang gencar­gencarnya melakukan pembenahan guna menanggu lang i s ampah . “Kami harap warga juga ikut menjaga kebersihan ling­kungan dan melakukan pe­manfaatan,” ungkapnya.

Seperti diketahui, jumlah warga Kota Jambi hingga 2010 mencapai 523.572 jiwa. “Dapat kita bayangkan dalam setahunnya berapa penumpu­kan yang terjadi di TPA. Un­tuk itu kebiasaan masyarakat perlu diubah, bagaimana agar bisa memanfaatkan sampah menjadi pupuk atau sebuah kerajinan,” tandasnya. (des)

ALIH FUNGsIseorang siswa sMA Ferdy Ferry putra, terpaksa mengalah

dengan tumpukan motor para siswa sekolah itu yang parkir di trotoar. padahal trotoar diperuntukkan bagi penjalan kaki. Foto

diambil kemarin (19/10) siang pukul 12.00.

rolAnDA HAsIbuAn/jAMbI InDepenDent

KerAMAt : salah seorang keturunan Al Habib Husin menunjuk-kan makam Al Habib Husin bin Ahmad baragbah.

beluM selesAI : seorang pengendara sepeda motor melintas di depan tumpukan sampah, yang tidak dibuang pada tempat yang sudah disediakan.

rolAnDA HAsIbuAn/jAMbI InDepenDent

rolAnDA HAsIbuAn/jAMbI InDepenDent

perIZINANsalah satu bangunan walet di Kecamatan pasar. pihak badan lingkungan Hidup (blH) membantah, jika dituding tidak melibatkan kecamatan dalam hal pengurusan perizinan.

rolAnDA HAsIbuAn/jAMbI InDepenDent

Page 29: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Jambi IndependentRabu, 20 Oktober 2010

Tetap -------------------------- dari hal 25

Baru 1 Kabupaten ------------------dari hal 25

Punya Cucu ----------------- dari hal 25

3 Masalah --------------------------- dari hal 25

Status SMA-B1 Disoal ----------------------------------------------------------------------------------------------------- dari hal 25“Itu kan hanya nama, seperti

layaknya nama perusahaan, tapi tidak menyatakan status seko-lah,” kata Aswan Zahari, Ket-ua Komisi IV DPRD Provinsi Jambi.

Komisi IV DPRD sendiri akan membahas mengenai status tersebut bersama Dinas Pen-didikan Provinsi Jambi. Diper-kirakan pada 23 Oktober nanti, status tersebut akan segera dike-luarkan. Status untuk sekolah tersebut nanti masih berupa persiapan menuju RSBI (Rinti-san Sekolah Bertaraf Interna-sional).

Ditanya apakah itu berarti Dinas Pendidikan Provinsi (Dis-dik) melakukan penipuan bagi siswa yang masuk sekolah terse-but, menurut Aswan, itu bukan penipuan. Nyatanya, sekolah tersebut merupakan sekolah yang modern dan memiliki fasilitas setara dengan sekolah bertaraf internasional. “Kita juga sedang menuju ke arah sana,” ungkap Aswan.

Melihat kondisi sekolah dan juga siswa yang belajar di seko-lah tersebut, menurut Aswan, semua potensi yang ada mendu-kung untuk menjadi SBI. Hanya saja, masih membutuhkan pros-

es menuju ke SBI. Sehingga, guna menetukan status, tinggal menunggu masukan dari orang tua siswa.

Hal senada juga diungkap Kepala Disdik Provinsi Jambi Idham Kholid. Menurut Idham, status untuk SMAN-BI masih belum sekolah bertaraf interna-sional sebenarnya. “Itu memang hanya nama, mengenai status akan segera kita bahas secepat-nya,” ujarnya, kepada Jambi Independent.

Kondisi sekolah hingga saat ini masih banyak kekurangan. Yang lebih parah, meskipun telah memiliki siswa, ternyata sekolah ini tidak dialiri air. Tiap hari, pihak sekolah terpaksa mengangkut air pakai mobil.

Di beberapa sisi bangunan SMAN-BI, sudah ada yang mengalami kerusakan. Seperti dek sekolah yang jebol dan ka-mar mandi yang tidak terawat. Lantai keramik kelas juga ada yang rusak dan kotor. Semen-tara, hingga saat ini proses pem-bangunan di bagian depan dan belakang terus berlanjut.

Meskipun pembangunan SMA ini Pemprov Jambi telah men-gucurkan dana sebesar Rp 45 miliar, bahkan pada tahun ini

dianggarkan lagi senilai Rp 27 miliar namun yang disetujui hanya Rp 2 miliar, namun belum tahu kapan selesainya.

Sehingga, melihat kondisi tersebut, Iskandar, anggota Komisi IV DPRD Provinsi Jam-bi menyatakan, untuk mengh-entikan proyek pengerjaan sekolah tersebut. Sedangkan untuk siswanya, menurutnya, bisa dialihkan ke sekolah lain, misalnya ke SMA Titian Teras jika nantinya proyek pengerjaan sekolah tersebut dihentikan. “Proyek pengerjaan sekolah ini diberhentikan saja,” ujarnya, dengan nada tinggi.

Guru-guru yang mengajar di sekolah tersebut pun, masih ada yang merupakan lulusan sarjana. Padahal, untuk sekolah bertaraf internasional, guru-guru yang mengajar harus sudah meluluskan pendidikan S-2. Mereka hanya mendapatkan pendidikan tentang SBI di New Zealand saja.

Saat ini, SMA-BI ini telah memiliki 94 orang siswa yang dibagi menjadi empat kelompok belajar atau kelas. Siswa tersebut merupakan siswa berprestasi yang berasal dari berbagai kabupaten/kota di Provinsi Jambi. Selama bersekolah di SMA-BI ini, ke-

hidupan mereka dibiayai oleh Pemerintah Provinsi Jambi.

Sementara itu, menyikapi adanya sekolah-sekolah di Kota Jambi yang memiliki kelas RSBI, menurut Iskandar itu tidak jelas. Kalau kelas tersebut merupakan kelas unggul maka bisa dimaklumi. “Karena status RSBI itu hanya dikeluarkan oleh pemerintah pusat, bukan pemer-intah provinsi,” ujarnya.

Namun, berbeda yang diung-kap oleh Kepala Bidang Pen-didikan Menengah Atas dan Perguruan Tinggi (Dikmenti) Disdik Provinsi Jambi Badmiril Amri, Disdik Provinsi Jambi membina sekolah-sekolah yang memiliki kelas RSBI. Seperti juga SMAN 1 dan SMAN 3, statusnya tidak akan dirubah, hanya dialih ke provinsi. “Mer-eka akan dibina oleh Dinas Pendidikan Provinsi tidak oleh pusat lagi, dan statusnya tetap RSBI,” ujarnya

Untuk diketahui, sebelumnya, beberapa sekolah di Kota Jambi memiliki kelas yang dinyatakan sebagai kelas RSBI. Seperti yang terdapat di SMAN 4 Kota Jambi dan SMAN 5 Kota Jambi. Pada masing-masing sekolah itu memi-liki dua kelas RSBI di setiap ting-

katan. Siswa yang belajar di kelas merupakan siswa yang memiliki prestasi tinggi.

Berbeda dengan kelas reguler lain, biaya di kelas RSBI lebih tinggi. Biaya BP3 saja bisa men-capai Rp 60 ribu hingga Rp 65 ribu per bulan. Namun fasilitasnya berbeda dibanding kelas lain.

Besar biaya siswa yang masuk kelas tersebut, menurut Kabid Dikmenti Dinas Pendidikan Provinsi Jambi, memang diser-ahkan kepada sekolah masing-masing. Tapi tetap lewat koor-dinasi komite dan persetujuan orang tua siswa.

Terpisah, kepala SMAN 4 Kota Jambi Sugiono menya-takan, di sekolahnya terdapat kelas RSBI sebanyak dua kelas. Masing-masing diisi 20 siswa. “Cara belajar mereka sudah bilingual dan diajarkan oleh guru-guru yang berpengala-man,” ungkapnya.

Keberadaan kelas tersebut juga atas persetujuan dari Kepala Di-nas Pendidikan Provinsi Jambi. Sehingga, dibuatlah kelas-kelas tersebut dengan tujuan, seba-gai persiapan menuju rintisan sekolah bertaraf internasional dengan pembinaan pusat, bukan provinsi lagi.(*)

Menurutnya, selama ini komisi D tidak pernah diberikan data sekolah-sekolah dari Dinas Pen-didikan (Disdik) Kota Jambi maupun Bagian Perlengkapan Setda Kota Jambi.

Dari hasil pengumpulan kuision-er itu, diketahui beberapa SD di Kota Jambi belum memiliki sertifikat tanah. Pasalnya, SD tersebut dibangun dengan dana Inpres. Lalu, banyak pula SD yang infrastrukturnya kurang memadai, seperti ruang belajar, kursi, meja dan toilet. “Akibat kurangnya in-frastruktur, siswa terpaksa belajar pada sore hari,” katanya.

Selain itu, pemerataan guru di SD juga tidak seimbang. Seperti SDN 2 Kebun Jahe. Jumlah guru agama di SD itu enam orang, se-dangkan di SDN 140 Jambi Timur

sama sekali tidak ada guru agama. “Ini juga tidak pernah dilaporkan oleh Disdik,” katanya. Tak hanya itu, dari pendataan komisi D juga diketahui, ada beberapa SD yang tidak potensial atau jumlahnya semakin berkurang.

Untuk SMP, permasalahan juga banyak menyangkut infrastruk-tur dan pemerataan guru. Tapi yang paling banyak dipertanyakan mengenai batasan pendidikan gratis. Demikian juga dengan SMA, pemerataan guru juga men-jadi masalah. Seperti di SMKN 4, salah satu bidang studinya kini kekurangan tenaga guru.

Terkait data yang diperoleh tersebut, komisi D akan segera memanggil kepala Disdik Kota Jambi untuk mempertanyakan masalah-masalah tersebut.(dip)

Fatimah tidak merasa berat saat mengurus keberangkatannya ke tanah suci. Karena ia lebih ban-yak dibantu oleh anak-anaknya, yang memberikan semangat agar lebih cepat menunaikan haji. Ter-masuk masalah biaya yang juga banyak dibantu anak-anaknya yang seluruhnya telah berumah tangga. “Anak-anak Mak banyak membantu,” ucapnya.

Fatimah yang setiap pagi hari rutin dengan aktivitas jalan kaki di sekitar rumahnya itu, tidak memi-liki penyakit yang berat, meski usianya telah senja. Mengenai aktivitas jalan kaki pagi, Fatimah bersemangat menceritakannya. Dia sudah gemar melakukan ak-tivitas itu sejak lama.

Meski dalam kondisi sehat, Fa-timah sebelumnya pernah mengh-

adapi operasi usus buntu, dan saat ini telah pulih. Tak ada sakit berat yang dialami Fatimah. Hanya sakit ringan, seperti sakit kepala dan flu. “Alhamdulillah, Allah selalu memberi kesehatan kepada Mak,” katanya, seraya tersenyum.

Selain kesehatan, Fatimah mengaku tak punya pantangan terhadap makanan. Termasuk makanan berlemak yang dapat menimbulkan kolesterol atau asam urat.

Meskipun Fatimah tidak men-geluhkan mengenai kondisi kes-ehatan, namun dia tetap memper-siapkan obat-obatan ringan, seperti JCH lainnya. “Mudah-mudahan, dimudahkan (saat di tanah suci) dan selamat waktu kepulangan (kembali ke tanah air),” pungkas Fatimah.(*)

“Kebanyakan bahannya dari kaos dan katu, supaya bias menyerap keringat dan tidak panas,” ungkap Shanti (35), karyawan Qolbu Boutique, ke-marin.

Jenis baju yang disediakan cukup bervariasi. Mulai dari atasan, setelan sampai dalam bentuk dress panjang. Selain baju, juga tersedia celana untuk wanita hamil terbuat dari bahan Levis dan katun.

Khusus celana, yang bisa dipak-ai wanita hamil didesain khusus. Dengan karet pengikat pada ping-gang, ditambah tempat tersembu-nyi guna menampung perut.

Harga yang ditawarkan untuk satu setel baju hamil kisaran Rp 70 ribu hingga Rp 90 ribu. Cukup murah kan. Celana juga relatif murah. Kisaran Rp 100 ribu sampai Rp 130 ribu.

Di Toko Thamrin yang ter-letak di kawasan Pasar Jambi juga menyediakan pakaian ibu hamil. Yesi (28), karyawan

Toko Thamrin menjelaskan, pakaian ibu hamil yang tersedia banyak varian.

“Sekarang yang diminati ada-lah baju atasan, karena bawa-hannya bisa disesuaikan selera pemakai,” jelas Yesi.

Di toko ini, baju atasan ibu hamil dibanderol Rp 97.500, baju dress atau baju langsung mulai Rp 196.000 yang bisa di-pakai untuk pergi pesta, sedang-kan setelan seharga Rp 200.000. Bahan yang digunakan berupa kaos dan katun.

Suryati (30), salah seorang pengunjung toko itu menjelas-kan, dia memilih busana hamil berbahan kaos. Alasannya, lebih nyaman, dingin, dan menyerap keringat saat dipakai.

Diakuinya, dengan memilih busana yang pas, saat hamil pun seorang wanita bisa terlihat seksi. Selain itu, masih bisa melanjutkan aktivitas tanpa sibuk memikirkan urusan paka-ian.(mg03)

“Saya menghimbau untuk calon jamaah haji yang ter-gabung di kloter Embarkasi Batam agar barang bawaan diba-wa tepat waktu menuju asrama haji. Karena dikhawatirkan akan terpisah dengan pemiliknya nanti,” kata Herman.

Herman mengingatkan, JCH dilarang membawa barang-barang yang bersifat cair, senjata tajam, bahan yang mudah me-ledak dan yang mengandung gas. “Kecuali gunting, karena alat tersebut nantinya memang diperlukan untuk bercukur saat menunaikan ibadah haji,” jelasnya.

Terkait barang-barang yang dilarang dibawa tersebut, Her-man mengaku telah melakukan sosialisasi sebanyak sebelas kali pertemuan. “Penetapan barang-barang yang dilarang dibawa tersebut juga sesusai dengan aturan penerbangan interna-sional, begitu juga dengan penetapan beratnya barang bawaan, hal tersebut untuk menghindari kelebihan mua-tan kapal terbang. Indonesia-Saudi Arabia itu jauh, kurang lebih 8-9 jam, oleh karena itu hal-hal terkecil pun harus diperhatikan demi keselamatan penerbangan,” jelasnya.(tya)

Jambi Dijatahi 5.000 Sambungan Gerakan Sehari Sejuta Sambungan

KOTABARU–PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Persero cabang Jambi menyiapkan 5.000 sambungan baru untuk calon pelanggan PLN di Provinsi Jambi. Rencana itu tertuang dalam Gerakan Sehari Sejuta Sambungan (S3) pada 27 Okto-ber 2010 nanti.

Humas PLN Cabang Jam-bi Hadjoran Saleh, kemarin

(19/10), mengatakan, tujuan ger-akan itu bertujuan mempercepat proses penyambungan listrik kepada masyrakat. “Terutama di daerah terpencil yang belum mendapat sambungan listrik,” ujarnya.

Dikatakan, kuota sambungan baru di Provinsi Jambi cukup banyak, lebih besar dari prediksi PLN. Dengan 5.000 sambungan baru itu, diperkirakan cukup memuaskan dan mampu men-cukupi kebutuhan warga yang belum teraliri listrik.

Hadjoran menuturkan, 5.000 sambungan baru itu akan dibagi-kan ke setiap kabupaten dan kota di Provinsi Jambi. Jatah sam-bungan baru itu terlebih dahulu akan disurvei oleh pihak PLN sebelum disalurkan. “Program ini diutamakan untuk daerah yang belum sama sekali dialiri listrik,” katanya.

Gerakan S3 ba ru un t u k Provinsi Jambi ini sudah diso-sialisasikan ke daerah-daerah. Menurutnya pemasangan su-dah mulai dilakukan. “Sebe-

lum tanggal 27 Oktober 2010 semua sambungan baru sudah menyala. Karena tanggal terse-but bertepatan dengan HUT PLN,” ujarnya.

Meski begitu, kebutuhan sam-bungan baru di Provinsi Jambi masih banyak. Saat ini saja jumlah inden (pemesanan) pe-masangan listrik di Provinsi Jambi mencapai 40.000 lebih calon pelanggan.

Untuk diketahui, PT PLN Persero terus berupaya men-gurangi jumlah inden pemasa-

ngan listrik yang mencapai 2,5 juta calon pelanggan. Salah satunya melalui Gerakan Se-hari Sejuta Sambungan pada 27 Oktober 2010 nanti. Dalam tempo 24 jam, suplai listrik akan bertambah sekitar 1.000 MW.

Kegiatan massal ini akan melibatkan seluruh pegawai PLN se-Indonesia yang akan turun langsung ke lapangan untuk melakukan penyambun-gan dan penyalaan listrik bagi masyarakat.(dip)

2011, Jembatan Layang DibangunHBA AkuiAnggarkanpada APBD

KOTABARU–Guna menyia-sati kemacetan yang sering ter-jadi di beberapa ruas jalan dalam Kota Jambi, Gubernur Jambi Hasan Basri Agus (HBA) punya solusi baru. Yakni, membangun jembatan layang.

Malah, perencanaan pemban-gunan jalan layang tersebut akan dibahas dalam APBD 2011. “Untuk mengatasi kemacetan diperlukan beberapa solisi. Salah satunya pembangunan jalan layang,” tegas HBA, kepada sejumlah wartawan, beberapa waktu lalu.

Rencana pembangunan jalan layang tersebut, menurut ang-gota Komisi III DPRD Provinsi Jambi Sukisman, kemarin (19/10), perlu pengkajian men-dalam. Apakah pembangunan tersebut sudah tepat dengan kondisi yang terjadi saat ini, atau belum.

“Perlu dilakukan studi ke-layakan. Apakah saat ini me-mang Jambi sudah layak memi-liki jalan layang apa belum,”

ujarnya.Alam memang tak merinci

alasannya. Namun, dia berang-gapan, kemacetan di Kota Jambi masih bisa diatasi dengan be-berapa solusi lain.

Untuk diketahui, warga kota Jambi kini mulai mengeluhkan kemacetan yang sering terjadi di beberapa titik kota seperti ka-wasan Simpang Mayang, Sipin, Sungai Kambang dan beberapa kawasan lain. Pantauan Jambi Independent, kemacetan terjadi terutama pada jam-jam sibuk, pagi dan sore hari.

Kemacetan diperparah karena adanya kendaraan yang parkir di badan jalan, dan adanya beberapa pengendara motor yang tidak dis-iplin mengikuti lampu lalu lintas. Seringkali Jambi Independent mendapati pengendara motor melanggar lampu merah.

“Padahal kalau mau bersabar, kemacetan tidak akan separah itu, tetapi masyarakat kita tidak terbiasa dengan budaya antre, budaya sabar. Akibatnya terja-dilah kemacetan dan seliweran kendaraan bermotor yang kacau. Setiap hari saya mengalami kalau pulang dari kerja,” kata Martinus (32), salah seorang

pegawai swasta, kemarin.Menurut warga Kebun Daging-

Mayang itu, kemacetan kemac-etan terparah terjadi di ruas jalan kawasan Simpang Mayang. Menurutnya, kemacetan dis-ebabkan ketidakseimbangan antara luasnya jalan dengan vol-ume kendaraan bermotor yang melaju lewat jalan itu.

“Kendaraan bermotor selalu bertambah. Apalagi sekarang harga kendaraan sangat terjang-kau. Sedangkan jalan hanya begitu-begitu saja, tidak ada pe-nambahan,” kata Martinus, lagi.

Menurut arsitektur itu, pe-merintah, baik pemerintah pusat maupun provinsi, perlu membuat peraturan membatasi

kepemilikan kendaraan bermo-tor. Menurutnya, di di Jambi, banyak ditemukan satu rumah memiliki beberapa kendaraan bermotor.

Hal ini tentu sangat tidak efek-tif dan berpeluang meningkat-kan polusi udara. “Mulanya me-mang sulit, tetapi harus dicoba,” ujarnya.(tya)

SINDIR KO­RUPTOR:Pemilik mobil sepertinya sudah gerah dengan prak­tek korupsi para pejabat negeri ini. Dia menyampai­kan sindiran lewat kalimat nyelekit di kaca bela­kang mobil miliknya: “Hasil Keri­ngat Sendiri, Bukan Hasil Korupsi”.

ROlaNDa HaSIBUaN/jamBI INDePeNDeNT

Page 30: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

PARU-paru adalah organ pada sistem pernapasan (respirasi) dan berhubun-gan dengan sistem peredaran darah (sirkulasi) vertebrata yang bernapas dengan udara. Fungsinya adalah menu-kar oksigen dari udara dengan karbon dioksida dari darah. Prosesnya disebut pernapasan eksternal atau bernapas. Paru-paru juga mempunyai fungsi nonrespirasi. Lalu, bagaimana jika paru-paru kita terkena penyakit? Salah satunya adalah pneumothorax.

Menurut dr Ikalius Sp P, dokter spe-sialis paru, pneumothorax adalah ter-jadinya penumpukan dari udara yang bebas dalam dada di luar paru yang menyebabkan paru mengempis.

Ada banyak yang bisa menyebabkan mengempisnya paru-paru, kata dr Ika-lius. “Di antaranya karena peristiwa kecelakaan, yang dapat menyebabkan paru tidak berfungsi sebagaimana mes-tinya,” jelasnya kepada Jambi Indepen-

dent, Senin (18/10) lalu. Selain itu, juga bisa diakibatkan ka-rena penyakit paru-paru, misalnya TBC, dan penyakit paru obs t ruks i k ron ik (PPOK), yakni pe-nyakit paru karena terjadinya sumbatan aliran udara, tambah-nya.

Pneumothorax da-pat ter jadi secara spontan, dalam isti-lah medisnya disebut spontaneous pneu-mothorax. Hal ini disebabkan oleh pecahnya kista atau kantong kecil (bleb) pada permukaan paru. Pneu-mothorax mungkin juga terjadi setelah luka pada dinding dada seperti tulang rusuk yang patah, luka yang menem-bus apa saja (tembakan senapan atau tusukan), invasi operasi dari dada, atau yang diinduksi dengan bebas dalam rangka untuk mengempiskan paru.

Gejala pneumothorax dapat juga

berkembang sebagai akibat dari penyakit-penyakit paru yang mendasarinya, ter-masuk di antaranya kanker paru, asma, dan infeksi-infeksi dari paru-paru, di-istilahkan sebagai secondary pneu-mothorax.

Setiap orang, kata dr Ikalius, berisiko m ende r i t a pneu -mothorax. Terutama mereka yang me-rokok.

Pada beberapa kejadian, kata dr Ika-lius, paru terus menerus membocorkan udara ke dalam rongga dada dan beraki-bat pada penekanan dari struktur-struk-tur dada, termasuk pembuluh-pembuluh yang mengembalikan darah ke jantung. Peristiwa tersebut disebuat tension pneumothorax, “bisa menjadi fatal jika tidak segera ditangani,” paparnya.

Gejala-gejala dari pneumothorax adalah, nyeri dada yang biasanya mem-

punyai suatu pencetusan yang tiba-tiba. Nyerinya tajam dan mungkin menjurus ke sesak di bagian dada. Selain itu, napas juga menjadi pendek, denyut jantung yang cepat, napas yang cepat, batuk, dan kelelahan. Tak hanya itu, kulit mungkin mengembangkan suatu warna kebiruan (diistilahkan cyanosis), terjadi karena adanya pengurangan oksigen darah.

Untuk mendiagnosa penderita, katan-ya dilakukan pemeriksaan dada dengan stethoscope. Guna mengetahui suara pernapasan yang berkurang atau tidak hadir di atas paru yang terpengaruh.

Kasus pneumothorax yang ringan, artinya tanpa penyakit paru yang men-dasarinya mungkin hilang degan sendi-rinya dalam waktu satu sampai dua minggu.

Sementara, pneumothorax yang lebih besar dan yang berhubungan dengan penyakit paru yang mendasarinya seringkali memerlukan aspiration (pe-nyedotan) dari udara bebas dan atau penempatan dari suatu tabung dada untuk mengevakuasi udara yang ada di dalam paru.(*)

Jambi Independent Rabu, 20 oktober 2010

FITRILIDIA,Jambi

tip

aktual

Cegah Keracunan Pangan KASUS keracunan makanan umumnya disebabkan karena kon-

taminasi makanan dan minuman oleh patogen atau zat kimia ber-bahaya. Gejala umum dari keracunan makanan adalah sakit perut, diare, muntah-muntah, bahkan bisa menyebabkan kematian.

Berita tentang sejumlah orang yang keracunan makanan, termasuk berita yang paling sering menghiasi media massa. Keracunan seringkali terjadi pada sejumlah karyawan yang me-nyantap ransum makanan dari katering, juga kerap dialami anak sekolah, atau para tamu undangan sebuah pesta hajatan. Selain penyediaan makanan dalam jumlah besar, masalah keracunan juga bisa dialami oleh rumah tangga bila tidak berhati-hati da-lam memilih ataupun menangani suatu makanan.

Lantas, bagaimana cara mencegahnya agar kita terhindar dari keracunan makanan? Salah satu upaya pencegahan yang bisa dilakukan adalah dengan menjaga higienitas pangan. Proses higienitas pangan ini harus sudah dimulai sejak pemilihan, pe-nyimpanan, hingga pengolahan. Perlu diperhatikan pula bahwa bakteri atau mikroba justru mudah berkembang pesat dalam udara panas seperti saat kemarau sekarang ini.

Berikut langkah-langkah pencegahan keracunan pangan.1. Pemilihan

- Untuk mencegah keracunan makanan kaleng, hindari mengon-sumsi makanan dari kaleng yang telah menunjukkan tanda keru-sakan, seperti kaleng berkarat, penyok, atau kembung. Didihkan makanan dari kaleng selama 15 menit sebelum disantap.- Selalu perhatikan tanggal kedaluwarsa yang tertera pada kemasan.

2. Penyimpanan- Belilah bahan makanan yang mudah rusak atau mudah busuk dalam jumlah terbatas.- Kemudian pisahkan makanan yang mudah rusak dengan yang awet. Untuk mencegah pencemaran silang, bahan pangan men-tah sebaiknya dipisahkan dengan makanan matang.- Usahakan untuk meletakkan makanan matang di rak paling atas.- Jangan membiarkan tetesan air atau makanan menjatuhi ma-kanan di bawahnya.- Ceceran makanan pada rak atau dinding lemari es bisa men-jadi sumber pencemaran. Karenanya bersihkan lemari es secara berkala.- Jauhkan bahan pangan dari bahan kimia, debu, lalat, atau kotoran lainnya.

3. Pengolahan- Cuci dengan bersih setiap sayuran, buah dan biji-bijian sebe-lum diolah.- Umumnya patogen tidak tahan panas sehingga dengan pema-nasan selama minimal lima menit pada suhu 90 derajat celcius, akan membuat patogen mati.- Kebiasaan kurang bersih, seperti tidak mencuci tangan, ke-bersihan kuku, pakaian kerja, hingga tetap mengolah makanan meski dalam keadaan sakit bisa memperbesar risiko terjadinya keracunan.- Jika terpaksa menggunakan bahan tambahan pangan, seperti penyedap, pemanis, pengawet, dan sebagainya, pilihlah yang benar-benar aman untuk makanan, itupun dalam jumlah yang wajar dan tidak berlebihan. (*)

eDDI JunAeDI/JAmbI InDepenDenT

Perokok RentanMenderita Pneumothorax

Alasan Tidak Mengonsumsi SoftdrinkADA beberapa alasan kenapa

softdrink itu dapat merusak kesehatan kita. Mulai sekarang kita usahakan jangan terlalu sering mengonsumsi minuman softdrink atau kalau perlu tidak usah mengonsumsinya sama sekali. Ini ada beberapa poin yang menyebutkan betapa ber-bahayanya minuman softdrink buat kesehatan :

1. Softdrink dapat mengu-ras air dalam tubuh. Seperti halnya diuretik yang bukan-nya memberikan air untuk tubuh kita, tapi malah meng-habiskannya. Pemrosesan gula tingkat tinggi dalam softdrink memerlukan sejumlah besar air dalam tubuh kita. Untuk mengganti air ini, orang harus minum 8-12 gelas air untuk setiap gelas yang diminum.

2. Softdrink tidak pernah menghilangkan rasa haus ka-rena softdrink bukanlah air yang diperlukan oleh tubuh. Dengan tetap tidak memasok air ke da-lam tubuh kita terus - menerus akan menyebabkan dehidrasi seluler kronis, sebuah kondisi yang melemahkan tubuh pada

tingkat serius. Pada gilirannya akan menyebabkan melemah-nya sistem kekebalan dan men-imbulkan berbagai penyakit.

3. Tingkat kandungan fosfat yang tinggi dalam softdrink dapat menghancurkan mineral penting dalam tubuh. Softdrink terbuat dari air murni yang juga dapat menghancurkan mineral penting dalam tubuh. Kekuran-gan mineral yang serius dapat menyebabkan penyakit jantung (kekurangan magnesium), os-teoporosis (kekurangan kalsi-um) dan banyak lagi. Sebagian besar vitamin tidak berfungsi di dalam tubuh tanpa adanya mineral.

4. Softdrink dapat membersi-hkan karat pada bumper mobil atau benda benda logam lain-nya. Bayangkan apa yang akan terjadi pada fungsi pencernaan dan organ tubuh lainnya.

5. Jumlah gula yang tinggi dalam softdrink menyebabkan pankreas memproduksi insu-lin dalam jumlah besar, yang mengakibatkan “benturan gula”. Kelebihan dan kekuran-gan gula dalam insulin dapat

menyebabkan diabetes dan penyakit yang terkait dengan ketidakseimbangan dalam tu-buh. Keadaan ini dapat meng-ganggu pertumbuhan anak sehingga dapat menyebabkan masalah kesehatan seumur hidup.

6. Softdrink sangat mempen-garuhi pencernaan. Kafein dan jumlah gula yang tinggi dapat menghentikan proses pencer-naan. Ini artinya metabolisme dalam tubuh bisa terhambat. Softdrink bila diminum bersa-maan dengan kentang goreng akan membutuhkan waktu ber-minggu minggu untuk dicer-nakan.

7. Softdrink mengandung aspartame, yang dihubungkan dengan depresi, insomnia, penyakit saraf dan banyak penyakit lainnya. Di Amerika, FDA telah menerima lebih dad 10.400 keluhan konsumen ter-hadap aspartame.

8. Softdrink bersifat sangat asam, sehingga dapat menem-bus garis sambung pada ka-leng alumunium dan dapat me-lumerkan kaleng tersebut bila

disimpan terlalu lama. Pasien penderita alzheimer yang telah diotopsi semuanya memiliki kadar aluminium yang sangat tinggi dalam otaknya. Logam berat dalam tubuh dapat me-nyebabkan gangguan syaraf dan penyakit lainnya.

9. Softdrink bersifat sangat asam, tubuh manusia secara alamiah memiliki pH 7,0. Soft-drink memiliki pH 2,5, artinya Anda memasukkan sesuatu yang ratusan ribu kali lebih asam ke dalam tubuh Anda. Penyakit berkembang dalam lingkungan asam. Softdrink akan mengendapkan l im-bah asam dalam tubuh yang menumpuk dalam sendi dan di sekitar organ tubuh. Con-tohnya, pH tubuh penderita kanker atau randang sendi se-lalu rendah. Semakin parah penyakit seseorang, semakin rendah pH tubuhnya.

10. Jangan pernah berpikir untuk meneguk softdrink saat Anda terkena demam atau flu, softdrink akan memper-sulit tubuh melawan penyakit tersebut. (*)

HATI-HATI: Seseorang se-dang menyan-tap makanan. Keracunan juga bisa dialami oleh rumah tangga bila tidak berhati-hati dalam memi-lih ataupun menangani makanan.

dr Ikalius Sp p

eDDI JunAeDI/JAmbI InDepenDenT

MENGEMpiSSeseorang sedang merokok. pneu-mothorax adalah terjadinya penumpu-kan dari udara yang bebas dalam dada di luar paru yang menyebabkan paru mengempis.

Page 31: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

PADA zaman dahulu kala di kerajaan Yan di negeri Cina, terjadi peperangan untuk mem­perebutkan tahta kerajaan. Sang raja yang merasa bahwa ajalnya sudah dekat terpaksa harus me­ngirim putrinya ke medan laga untuk melindungi kerajaan dari serbuan bangsa Zhao. Sang Pu­tri Fei­Er (Kelly Chen) dibantu oleh jenderal Xue­Hu (Donnie Yen) pun turun ke medan per­tempuran.

Pada saat yang sama, sau­dara sepupu Fei­Er, Wu Ba (Guo Xiao­Dong) ternyata me­nginginkan tahta kerajaan untuk dirinya sendiri.

Ia pun lalu merancang sebuah skenario untuk membunuh sang raja dan putrinya agar tidak ada lagi yang akan mewarisi tahta selain dirinya. Rencana pun dilakukan dengan mengguna­kan para pembunuh bayaran. Sang raja berhasil dibunuh oleh Wu Ba. Sasaran berikutnya adalah putri Fei­Er dan jenderal Xue­Hu.

Para pembunuh bayaran yang dikirim Wu Ba berhasil me­nemukan putri Fei­Er namun Duan Lan­Quan (Leon Lai) datang menyelamatkan sang putri. Duan Lan­Quan adalah seorang pertapa yang tinggal di dalam hutan.

Keduanya lalu terlibat kisah asmara yang akhirnya membuat Putri Fei­Er harus terjebak dilema. Ia harus memilih antara menyelamatkan kerajaan dan mewarisi tahta atau hidup bersama Duan Lan­Quan yang hanya rakyat jelata.

Film Golden Village Pictures yang bergenre action ini disutra­darai oleh Tony Ching Siu Tung. Seperti biasa bumbu kisah asmara selalu terselip di antara action dan intrik yang terjadi di dalam kerajaan. Tidak ada petunjuk yang menggambarkan kira­kira di abad berapa kisah ini terjadi. Namun nampaknya film An Empress And The Warriors ini memang lebih menekankan cerita daripada keakuratan setting. Desain kostum elegan dan koreografi pertarungan masih menjadi menu utama di film ini.(media online)

AnDA mungkin memiliki kerinduan bisa makan apapun makanan yang Anda inginkan tanpa harus takut menimbun lemak, terutamadi bagian perut. Tentu saja ada jalannya untuk mencapai keinginan itu, yakni mengonsumsi ma­kanan yang sehat dan tentu saja bergizi.

Nah, sekarang yang perlu Anda ketahui adalah makanan yang dapat mengakibatkan timbunan lemak berlebihan di tubuh Anda yang sebetul­

nya dapat dihindari mulai sekarang. Dengan begitu Anda tetap bisa makan dengan nikmat tanpa takut kelebihan berat badan. Makanan­makanan itu adalah: 1.Makanan Cepat Saji

Makanan yang kelebihan kalori dapat membuat Anda sulit melepaskan diri dari pakaian yang super besar. Laporan pada 2005 yang diterbitkan University of Minnesota School Of Public Health, menyebutkan konsumsi fast food dapat menyebabkan epidemi obesitas. Ini mungkin disebabkan oleh makanan de­ngan ukuran porsi besar, yang mengandung jumlah kalori yang berlebihan.

Beban glisemik dalam makanan berlemak, asin, dan manis juga dapat meningkatkan risiko terkena diabetes. Tapi, ini bu­kan berarti Anda tidak boleh sesekali mengonsumsi makanan cepat saji. Hanya saja yang perlu diingat, pastikan tetap memilih makanan yang sehat, rendah kalori, dan rendah lemak, seperti salad dan daging panggang.2.Pemanis buatan

Jika Anda mencoba mengurangi lemak di badan, Anda se­baiknya mengurangi konsumsi minuman yang dibuat dengan pemanis buatan. Sebab, minuman jenis ini dapat merusak diet Anda. Sebuah studi 2004 Purdue University menunjukkan bahwa pemanis buatan dapat menyebabkan tubuh kehilangan kemampuannya untuk mengukur asupan kalori. Para peneliti menyatakan bahwa penggunaan pemanis buatan bisa merusak hubungan antara rasa manis dan konsumsi kalori.3. Makanan berlemak

Meskipun tubuh Anda mem­butuhkan lemak untuk tetap sehat, terlalu banyak lemak tidak bagus buat berat badan Anda. The US Department of Health and Human Services menyarankan untuk membata­si asupan asam lemak jenuh hingga kurang dari 10 persen dari asupan kalori harian. Jum­lah lemak sebaiknya di bawah 35 persen dari asupan kalori harian. Terlalu banyak lemak dalam diet Anda mungkin sama dengan terlalu banyak kalori.4.Minuman bersoda

Menurut Ilmu Kesehatan Northwestern University, orang yang kelebihan berat badan bi­asanya yang mengonsumsi mi­numam soda yang berlebihan. Bahkan, penelitian menunjuk­kan bahwa peminum bersoda memiliki risiko 60 persen lebih besar untuk meningkatkan berat badan daripada mereka yang minum soda pop sangat sedikit.(media online)

Jambi IndependentHarian Tanjab

Rabu, 20 Oktober 2010

film

shopian hadiJambi

info

Berikan Makanan Vegetarian untuk Para Bhikku

JAMBI ­ Dalam prosesi pindapatta, bhikkhu berkeliling sambil membawa patta untuk memperoleh makanan dari umat. “Jika ingin memberi makanan, harus memberi makanan vegetarian,” ujar Purtomo, tokoh agama Buddha di Vihara Sakyakirti.

Dikatakannya, bila ada umat yang tidak mengetahui dan memberikan makanan berupa daging, maka bhikkhu tidak boleh menolak. “Bhikkhu tidak boleh mengecewakan umatnya,” ujar Purtomo kepada Jambi Independent.

Dijelaskannya, bhikkhu boleh me­makan daging dengan tiga syarat. Pertama, bhikkhu t idak melihat makhluk itu dibunuh atau disembe­lih. Kedua, bhikkhu tidak mendengar makhluk itu disembelih untuk di­rinya. Yang terakhir, kata Purtomo, bhhikku harus berprasangka terhadap makanan daging yang diperolehnya itu. “Misalnya, apakah makanan yang diberikan tersebut ini dari ha­sil curian atau tidak. Jika bhikkhu berprasangka makanan itu baik atau tidak curian, bhikkhu boleh mema­kannya,” ujar Purtomo.

Sebaliknya, jika bhikkhu berprasangka makanan itu hasil curian, maka bhikkhu tidak akan menerima makanan tersebut walaupun mengecewakan umat.

Bhikkhu juga tidak diperbolehkan menerima daging dengan tiga syarat. Pertama, melihat secara langsung pada saat makhluk tesebut dibunuh. Kedua, mendengar langsung saat makhluk tersebut dibunuh. Terakhir, bhikkhu mengetahui makhluk tersebut dibunuh khusus untuk dirinya. “Nah, bila ini diketahui, maka bhikkhu tidak akan makan daging atau meno­lak pemberian itu sekalipun harus mengecewakan yang memberikan,” ujar Purtomo.

Seorang bhikkhu makan bukanlah untuk tujuan kenikmatan. Dan juga bukan untuk mendapatkan kekuatan khusus dan mengembangkan tubuh agar terlihat menarik. Makanan bagi para bhikkhu hanya untuk kelang­sungan dan memelihara kesehatan. “Selain itu, untuk memungkinkan mereka agar bisa menjalankan ke­hidupan suci dan untuk umat,” tandas Purtomo.(pia)

Kelenteng untuk Semua Umat Kelenteng Siuw San Teng Berdiri sejak Tahun 1979

SAAT ini jumlah kelenteng di Kota Jambi cukup banyak dan menyebar hampir di tiap kecamatan. Salah satu­nya adalah Kelenteng Siu San Teng di Kelurahan Sungai Asam, Pasar Jambi.

Apong, juru kunci Kelenteng Siuw San Teng, mengatakan, kelenteng ini telah berdiri sejak 1979. Awalnya berlokasi di Simpang Mangga, Pasar Jambi. Namun, pada 1982 pindah ke lokasi yang ada sekarang.

Kelenteng ini berbeda dengan kelenteng lainnya yang hanya untuk marga tertentu. “Kelenteng ini un­tuk semua pemeluk umat dari marga apapun,” ujarnya kepada Jambi Inde-pendent, kemarin (19/10). Untuk jadwal bersembahyang, dilakukan pada 1 dan 15 setiap bulan pada kalender Imlek atau waktu­waktu lainnya. Dewa yang ada di kelenteng adalah Dewa Bumi (Hok Tek).

Dikatakannya, kelenteng ini tidak bersifat mengikat. Misalnya, pada sesajian saat bersembahyang ataupun pada saat memperingati ulang tahun kelenteng. Untuk jadwal sembahyang juga tidak pada waktu tertentu. “Semua yang tri dharma, baik itu Konghucu, Buddha dan Tao, bersembahyang di sini,” ujarnya.

Ia menjelaskan untuk bersembahyang ada yang hanya menggunakan dupa saja, tidak menggunakan kertas sem­bahyang. Semua tidak ada yang mengikat dalam cara bersembahyang di kelenteng ini.

Selain pada 1 dan 15 kalender Imlek, biasanya umat bersembahyang saat ulang tahun kelenteng, sembahyang bulan, serta sembahyang awal dan akhir tahun. Selain itu, terdapat sem­bahyang buah­buahan yang dilakukan perorangan.

Untuk sembahyang buah­bahan, dika­takan Apong, sesajian yang diberikan dalam sembahyang kepada dewa terse­rah orang tersebut. “Misalnya ia yang

bersembahyang ingin sesuatu, maka ia mempersembahkan benda tersebut, nanti akan dibawa lagi pulang,” ujarnya menjelaskan mengenai sembahyang yang dilakukan perorangan.

Saat ulang tahun kelenteng, juga menyediakan makanan daging secara bersama. Ini tidak ada larangan seba­gaimana umat lainnya. Hewan yang dimasak ini digunakan untuk sesajen dan dimakan bersama­sama. Selain itu,

perayaan ulang tahun kelenteng ini pun tidak wajib.

Ia menjelaskan untuk lilin yang ba­nyak disediakan saat sembahyang di kelenteng mempunyai makna peneran­gan. Sedangkan dupa sebagai pengun­dang dewa datang sesuai keinginan yang bersembahyang. “Ini bisa untuk kelancaran usaha, jodoh atau penerang masa depan tergantung keinginan orang bersangkutan,” ujar Apong.(*)

Desain Kostum Elegan

4 Macam Makanan yang Bikin Perut Buncit

pindapaTTa: anak-anak memberikan sesuatu kepada bikkhu dalam acara pinda-patta, beberapa waktu lalu.

shopian hadi/JaMBi indEpEndEnT

TAnPA iKATAn Kelenteng siuw san Teng di Kelurahan sungai asam, pasar Jambi.

doK/JaMBi indEpEndEnT

Page 32: Jambi Independent | 19 Oktober 2010

Selalu Bersemangat

Setiap orang pasti meng-harapkan prestasi belajar yang baik. Prestasi itu tentu dapat diraih bila sobat X memiliki kemauan dan se-mangat untuk belajar. Se-mangat belajar itu tidak da-pat dipaksakan tetapi harus di tumbuhkan, sehingga kamu dapat menyerap ilmu

yang diajarkan oleh guru di sekolah.(*)

Sobat pasti pernah ngera­sain malas belajar dong? Itu hal yang lazim kok untuk anak sekolah seperti kita. Tapi kalau kita jadi semangat belajar? Nah itu berarti suatu anugerah. Ka­rena semangat dapat merubah sesuatu menjadi lebih baik.

Akhir­akhir ini aku lagi ngala­min yang namanya semangat belajar. Otak memang diharus­kan bekerja lebih ekstra dari­pada biasanya.

Karena aku udah kelas 3 SMA dan bentar lagi lulus, Insya Al­lah amin. Hehe. Jadinya aku harus terus belajar dan jangan malas. Memang yang namanya

numbuhin semangat belajar itu susah banget. Sesuatu yang gampang dapat dikerjakan de­ngan mudah dan cepat, tapi kalau d ihambat rasa malas, pasti se­muanya bakal ga ada yang selesai. Yakin deh..

Semangat belajar bisa datang dari mana aja. Bisa datang dari orang tua, dari guru yang selalu memberi motivasi, bisa juga dari teman seperjuangan, atau dari seseorang yang kita sayang.

Nah semangat yang aku da­pat sekarang dari alumni yang

sudah tamat terus datang ke sekolah untuk memperkenalkan tentang universitas.

Banyak yang dari universitas swasta dan ika­tan dinas. Hal ini membuat aku ter­pacu, aku harus berusaha harus

bisa masuk ke salah satu uni­versitas atau PTN yang aku inginkan. Itu targetku.

Aku juga dapat semangat be­lajar ini dari temanku. Tiap hari kami membahas buku­buku soal latihan di sekolah pada waktu istirahat. Itu bisa menjadi salah

satu persiapan untuk mengh­adapi UN. Soal yang sering aku bahas adalah soal buku STAN, sering ngebahas sama Tia, te­man sebangkuku. Kadang kalau kami berdua sama­sama ga tau, kami langsung ke ruang majelis guru buat menanyakan kepada guru bidang studinya.

Aku juga bimbel bersama beberapa teman sekelasku. Dengan begitu, waktu malam setelah Magrib bisa aku guna­kan untuk belajar lagi di tempat bimbel itu.

Senang rasanya bisa sema­ngat belajar bersama kawan­kawan. (kustiana)

tiba-tiba Jadi Semangat belajarthink it

Jambi IndependentRabu, 20 Oktober 2010

CARtOOn CORnER

funtAktik

FahruddinDosen Stikom

Yeni Jayanigiri Guru Smp Negeri 2 jambi

Rida EFriani UnjaManda Nyimas

Qori STIKOM

Cane SMAN 6

Dini Unja

Fadli SMPN 2

Chitra SMAN 1

Melva SMKN 2

Kustiana SMAN 3

Vina SMA Adhyaksa

Unbari

Siswa SMA/SMK dan MA serta maha-siswa juga dapat berbagi karikatur, kisah gaul, dan pengalaman menarik, unik dan berharga lewat tulisan di Xpresi! Tulisan maupun karikatur kamu boleh sesuai dengan tema minggu depan:

DihackerTarawih Bersama

Main Petasan Sulitnya Memaafkan

Buka Bareng

Panjang tulisan tidak lebih dari 1 halaman kuarto diketik dengan spasi 1,5. Untuk karikatur, terdiri dari satu kisah. Tulisan dan karikatur dapat dikirimkan ke Lantai II Graha Pena Jambi, Jalan Jenderal Sudirman No. 100, Thehok, atau kirim melalui email [email protected] paling lambat 15 September 2010. Sertakan Foto (dilarang pakai pas Foto) sertai, biodata lengkap de ngan alamat sekolah atau kampus dan alamat rumah.

The Crew

Bangkitkan Semangatmu!!

TiBa-tiba semangat belajar ada apa ini?? Hmm.. sobat Xpresi tenang semuanya karena si X akan kembali setelah pesan-pesan berikut ini.. hihi maksudnya si X akan ngasih tips buat sobat simak di bawah ini :

1. Tetap Semangat. Pertahanin semangatnya, kalau perlu masukin ke botol, trus tutup dech hehe….

2. Sebarluaskan. Bagi-bagi semangatnya dan tularkan kepada temen-temen biar rame dan seru.

3. Biasakan juga memotivasi diri sendiri, kalau semangatnya ilang kamu bisa bang-kitin lagi tentunya dari dalam diri sobat sendiri. (manda)

DINA AULIASMAN 3 Kota Jambi

DJATMIKO/JAMBI INDEPEDENT

Hiyaa..Tiba-tiba Semangat…Hilangkan

Budaya Malas Senengnya Hatiku

SeSuaTu yang datangnya tiba-tiba kadang perginya juga tiba-tiba. Kayak jelangkung aja ya…tiba tiba datang en tiba tiba hilang hehe… Kali ini X mo ngebahas tentang orang yang tiba-tiba semangat belajar. Waduh.. kenapa semangat belajar? Tapi gak papa dech Al-hamdulillah, semua itu kan untuk mengusir kemalasan yang kala datang hehe.

Sobat Xpresi ada yang mau curhat nich tentang perasaannya yang tiba-tiba semangat belajar . Yudha, pelajar SMKN 2 Kota Jambi bilang “Aku termasuk orang yang semangat-semangatan. Juga paling semangat kalau ada yang nyemangatin hehe..

Sebanyak 67 persen sobat Xpresi merasakan semangat belajar dan sebanyak 33 persen gak. Ketika ditanya alasan mengapa, sebanyak 17 persen sobat Xpresi mengatakan memang lagi semangat. Sebanyak 23 persen karna datangnya tiba-tiba juga semangatnya dan sebanyak 60 persen ada something yang bikin semangat.

Ngomong soal something yang bikin semangat, Dea punya cerita nich. “Aku semangat belajarnya gara-gara gebetan aku tuh orang-nya rajin belajar supaya pedekate lancar gitu dech,” tutur pelajar

SMAN 1 ini semangat. Wow.. gak disangka ya bisa menjadi hal yang positif juga. Tio, pelajar SMAN 3 Jam-bi said, “aku semangat belajar cause guru yang ngajarnya enak bikin betah belajar,”

Jadi gak ngebosenin dech.. Yang dilakukan sobat Xpresi sebanyak 28 persen lebih se-mangat ngerjain tugas, se-banyak 32 persen bangun ke kampus or skul lebih pagi dan sebanyak 40 persen semangat menghadapi hari-hari belajar. Tika, pelajar SMAN 2 Jambi cuap, “semangat belajar juga harus bersemangat dalam menjalani hari-hari kita hidup di dunia ini. Jangan sia-siakan kesempatan dan waktu karena hal itu tak akan terulang kembali,” gitu kata cewek yang suka renang ini.

Reaksi orang terdekat sobat Ex pun beragam mulai dari biasa saja sebanyak 11 persen, ikutan semangat juga sebanyak 56 persen dan cuek aja seban-yak 33 persen. (manda)

S e M a n g a T belajar merupakan

hal yang sangat menunjang un-tuk pencapaian nilai yang baik.

Tapi kalau se-mangat belajarnya

hanya sementara akan sangat sayang rasanya. Kalau menurut sobat

tentang tiba-tiba sema-ngat belajar tuh gimana?

Nah..sobat Expresi udah pada gak sabaran lagi Tika yang sekolah di SMAN 3 Jambi bilang “Menurutku semangat itu gak boleh tiba-

tiba dia harus l a m a a g a r hasil sesuai dengan apa yang k i t a i ng inkan . Dan gak ada ruginya juga

kok terus-terusan semangat,” tuturnya. Sobat Expresi yang lain juga mengatakan bagus berarti ada kemajuan seba-nyak 12 persen, hmm.. lagi bagus mood nya tuh he.. sebanyak 45 persen dan

Teruskan semangat bela-jarnya sebanyak 43 persen. Edo, pelajar SMAN 2 Jambi koment, “Menurutku mung-kin orang yang tiba-tiba se-mangat itu memiliki mood yang bagus tapi kalau mood itu telah pada titik jenuh gimana ya?? Wah..wah.. bisa tiba-tiba hilang se-mangat juga gak?? Hehe” gitu kata cowok yang suka minum es kacang merah ini santai. Apapun yang namanya semangat harus kita lestarikan biar budaya malas belajar bisa meng-hilang dari muka bumi ini ho.. ho.. (manda)

Yang dilakukan ?Lebih semangat ngerjain tugas 28% Bangun ke kampus or skul lebih pagi 32% Semangat menghadapi hari-hari belajar 40%

Reaksi orang terdekatmu?

Biasa saja 11% Ikutan semangat juga 56% Cuek aja 33%

kalau gak, kenapa? Malas terus kalau belajar he.. 24% Aku selalu semangat kok 32% Yang penting itu semangat hidup 44%

Sobat pernah ngerasain tiba-tiba semangat belajar ?Iya 67% Gak 33%

kenapa ?Memang lagi semangat 17%Datang tiba-tiba juga semangatnya 23% Ada something yang bikin semangat 60%

Menurutmu tentang tiba-tiba semangat belajar? Bagus berarti ada kemajuan 12% Hmm.. lagi bagus mood nya tuh he.. 45%

Teruskan semangat

belajarnya 43%

Selalu Semangat

even-even tertentu yang di laksanakan sekolah pada hari hari tertentu ,seperti pelaksanaan kelas ekstrakulikuler terkadang mem-buat siswa merasa senang atau kata lain merdeka karna tidak terbebani dengan duduk manis di kelas untuk menyimak pelaja-ran bahkan,mengumpulkan tugas bahkan ulangan harian yang di-

laksanakan untuk mengumpulkan nilai yang nantinya untuk tabungan nilai pengisian rapor dan prestasi mereka dalam menuntut ilmu.

Mereka yang mengikuti kegiatan tersebut sering membuat alasan yang tidak masuk akal se-perti membawa nama sekolah,kita tahu bahwa prestasi be-lajar di nilai bukan dari kelas ekstra yang mereka ikuti namun meliputi dua pokok kelas INTRA dan KBM

yang dilaksanakan setiap harinya.Walau hanya aktif di kelas KBM saja belum tentu dapat terjamin naik kelas atau lulus uN. apalagi

yang aktif di kelas KBM.Bagi siswa yang aktif di kelas ekstrakulikuler se-

baiknya bisa membe-dakan waktu dan skala prioritas. Mana yang harus diutamakan ser-ta menyeimbangkan

antara kelas intra dan ek-stra. Apalagi untuk siswa

yang telah duduk di kelas sembilan sebaiknya fokus pada uN

yang telah di depan mata.dan tidak melakukan kegiatan yang hanya menghabiskan dan menyianyiakan waktu.dan semoga siswa siswi SMP dan SMA berhasil dengan baik dalam uN dengan nilai yang memuaskan sebab perjalanan ka-lian masih panjang untuk kedepan nya. (yeni)


Top Related