Transcript
Page 1: Apresiasi karya sastra

APRESIASI KARYA SASTRAOleh: RIKA F. R. DJADJAS, S. Pd.

KELAS XIISMK BAITUL HAMDI BOARDING SCHOOL

2012

Page 2: Apresiasi karya sastra

Menurut KBBI, puisi adalah gubahan dalam bahasa yang bentuknya dipilih dan ditata secara cermat sehingga mempertajam kesadaran orang akan pengalaman dan membangkitkan tanggapan khusus lewat penataan bunyi, irama, dan makna khusus.

PUISI

Page 3: Apresiasi karya sastra

1. Diksi (pilihan kata);2. Majas (gaya bahasa);3. Rima dan irama.

Unsur-unsur puisi:

Page 4: Apresiasi karya sastra

1. Tema dan amanat;2. Empati dan rasa;3. Nada dan suasana.

Struktur batin puisi:

Page 5: Apresiasi karya sastra

Tema adalah gagasan pokok yang diungkapkan penyair dalam puisinya.

Amanat adalah pesan (nilai didik) yang disampaikan penyair melalui kata-kata yang biasanya bermakna konotatif.

TEMA DAN AMANAT

Page 6: Apresiasi karya sastra

Empati dan rasa berkaitan dengan hal memahami perasaan orang lain.

EMPATI DAN RASA

Page 7: Apresiasi karya sastra

NADA DAN SUASANA

Nada Suasana

Dalam puisinya, penyair mempunyai tujuan tertentu yang ingin dicapai, seperti tujuan menggurui, menasihati, mengejek, menyindir, atau memengaruhi.

Suasana merupakan efek yang ditimbulkan nada dalam sebuah puisi.

Page 8: Apresiasi karya sastra

Prosa merupakan karangan bebas yang tidak terikat kaidah seperti yang terdapat pada puisi. Prosa dapat berbentuk fiksi dan ilmiah. Prosa fiksi mencakup cerpen dan novel (roman), sedangkan prosa ilmiah dapat berupa pidato, iklan, khotbah, dan lain-lain.

PROSA

Page 9: Apresiasi karya sastra

Cerita pendek adalah karangan nasihat yang bersifat fiktif yang menceritakan suatu peristiwa dalam kehidupan pelakunya relatif singkat tetapi padat.

CERPEN

Page 10: Apresiasi karya sastra

Menurut Sumarjo dan Saini (1997) ciri-ciri cerpen adalah sebagai berikut.1. Ceritanya pendek ;2. Bersifat rekaan (fiction) ;3. Bersifat naratif ; 4. Memiliki kesan tunggal.

CIRI-CIRI CERPEN

Page 11: Apresiasi karya sastra

1. Tema;2. Latar (setting);3. Pesan (amanat);4. Penokohan;5. Sudut pandang;6. Alur .

UNSUR INTRINSIK CERPEN:

Page 12: Apresiasi karya sastra

Unsur ekstrinsik berupa segala sesuatu yang menginspirasi penulisan karya sastra dan mempengaruhi karya sastra secara keseluruhan. Unsur ekstrinsik ini meliputi: 1. latar belakang kehidupan penulis; 2. keyakinan dan pandangan hidup penulis; 3. adat istiadat yang berlaku pada saat itu; 4. situasi politik (persoalan sejarah), ekonomi, dan lain-lain. 

UNSUR EKSTRINSIK CERPEN

Page 13: Apresiasi karya sastra

Novel adalah karangan prosa panjang yang mengandung rangkaian cerita kehidupan seseorang dengan orang di sekelilingnya dengan menonjolkan watak dan sifat pelaku.

NOVEL

Page 14: Apresiasi karya sastra

TERIMA KASIH


Top Related