Transcript
Page 1: Abstrak-Energi termal

Pemanfaatan Energi Termal Laut Untuk Meningkatkan Kesejahteraan

Masyarakat Ambon

Jonathan Febrianto, Ajeng Dyah, Eusebius Marcel, Ahmad Mukhlis Firdaus

Institut Teknologi Bandung

Sesuai dengan visi Presiden Republik Indonesia Joko Widodo untuk menjadikan

Indonesia sebagai poros maritim dunia, maka pembangunan yang dilakukan di negeri

ini perlu berorientasi pada sumber daya bahari. Salah satu sektor terpenting yang

perlu menjadi fokus pembangunan adalah sektor energi. Oleh karena itu, sudah

saatnya teknologi energi laut memainkan peran penting di masa depan.

Merupakan suatu kenyataan bahwa energi adalah sebuah kebutuhan yang sangat

penting dan tak dapat dipisahkan dari kehidupan manusia. Kebutuhan energi di

Indonesia terus meningkat karena pertambahan penduduk, pertumbuhan ekonomi,

serta perubahan pola gaya hidup masyarakat yang dipengaruhi era digital. Sementara

itu, fosil yang selama ini menjadi sumber energi semakin menipis. Kebutuhan energi

listrik tiap tahunnya mengalami kenaikan tetapi kondisi ini berbanding terbalik

terhadap sumber energinya yang sangat terbatas. Untuk itu diperlukan suatu energi

tepat guna dalam menyelesaikan masalah tersebut.

OTEC (Ocean Thermal Energy Conversion) adalah teknologi energi laut yang cocok

untuk diterapkan di Indonesia. OTEC memanfaatkan siklus perbedaan temperatur air

laut di permukaan dengan temperatur air laut dalam untuk menghasilkan energi

listrik. Keistimewaan OTEC adalah sebagai sumber energi terbarukan yang multi

manfaat. Selain menghasilkan energi listrik, OTEC juga dapat dimanfaatkan untuk

desalinasi air laut sebagai sumber air bersih, sistem pendingin ruangan, budidaya

perikanan, ekstraksi mineral, dan produksi hidrogen.

Salah satu daerah di Indonesia yang cocok untuk penerapan OTEC adalah kota

Ambon dimana lokasinya berdekatan dengan Laut Banda yang memiliki kedalaman

sekitar 1 km. Dengan penerapan OTEC di kota Ambon, kualitas kehidupan

masyarakatnya dapat meningkat mengingat banyaknya manfaat yang diperoleh.

Selain itu, penerapan OTEC ini juga dapat membuka paradigma baru bagi masyarakat

bahwa laut memiliki potensi yang dapat dikembangkan untuk meningkatkan

perekonomian masyarakat.

Kata Kunci : OTEC, Ambon, energi terbarukan, peningkatan ekonomi

Top Related