cyber security seminar, mea 2015, ign mantra

33
STRATEGI MEMENANGKAN KOMPETISI DAN KARIR DENGAN CYBER SECURITY Oleh : IGN Mantra Disampaikan di Seminar CYBER SECURITY, @UMB, 15 Desember 2015.

Upload: ign-mantra

Post on 22-Jan-2018

814 views

Category:

Technology


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

STRATEGI MEMENANGKAN KOMPETISI DAN KARIR DENGAN CYBER SECURITY

Oleh : IGN Mantra

Disampaikan di Seminar CYBER SECURITY,

@UMB, 15 Desember 2015.

Page 2: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

MELAMAR PEKERJAAN

Page 3: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

Jobs Fair 1

Page 4: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

Jobs Fair 2

Page 5: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

PNS Recruitment

Page 6: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

Jobs Online

Page 7: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

Kelengkapan Surat Menyurat

Page 8: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

ANTISIPASI Menghadapi MEA 2015

¤  Kesiapan setiap Individu dan Organisasi dalam siap berkompetisi, pasar kerja Nasional <250 juta, MEA 600 juta.

¤  LN, sebagai contoh Tas Kulit Sidoarjo Rp. 150rb, di kemas lebih baik, rapi dan menarik menjadi US$ 500.

¤  Menciptakan SDM yang berkualitas dan siap bersaing, tentu dengan berbagai pelatihan dan sertifikasi, data world bank hanya 5% pekerja .id mendapat pelatihan, sehingga harus meningkatkan pelatihan SDM .id, contoh SDM spt penjahit tas kulit, garmen, elektronik, perlu ditambah dan ditingkatkan skillnya.

¤  Kunjungan ke sentra industri kurang perlu difasilitasi dan dibuat infrastruktur yang baik, marketing digital ditingkatkan sehingga visitor dapat menjangkau langsung ke produsen

¤  Indonesia trade show perlu ditingkatkan baik DN maupun LN, pemerintah dan pemda memberikan fasilitasi yang baik dan cepat.

¤  Riset terhadap produk-produk baru perlu ditingkatkan dan pemasaran yang efektif.

¤  Kandungan konten lokal ditingkatkan, ketergantungan dengan USD diikurangi terutama import.

¤  Ahli Cyber Security .id masih sedikit, sedangkan kebutuhan pasar kerja LN terhadap ahli Cyber Security cukup besar.

Page 9: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

MEA Workers 2015

Page 10: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

Ada 10 alasan mengapa sertifikat keahlian IT Security ini perlu diambil oleh seorang IT Workers

Page 11: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

1. PEMENUHAN

¤  pendidikan yang telah dicapai. Serangkaian kegiatan positif terakumulasi memberikan kepuasan kepada seseorang. Berbagai upaya dilakukan untuk pembelajaran dan memperluas pertumbuhan pribadi melalui pendidikan yang solid untuk meningkatkan prestasi lebih professional. Secara umum 2 prestasi yang sangat membanggakan seseorang adalah PEKERJAAN dan PENDIDIKAN.

¤  Fokus pendidikan di bidang Cyber Security masih sedikit dan pekerjaan Cyber Security masih lebar (demand-supply minus).

Page 12: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

2. VALIDASI

¤  Sertifikasi melakukan validasi dan penegasan terhadap etos kerja untuk mengejar kesuksesan seseorang. Menurut survei “IDG Research”, para IT Leader saat ini sedang berjuang untuk menemukan jatidiri yang berkualitas, seseorang yang bersertifikat akan lebih tervalidasi dibanding yang lain.

¤  Penelitian lebih lanjut menunjukkan bahwa 8 dari 10 professional percaya bahwa sertifikasi IT akan lebih berguna dan sangat penting selama beberapa tahun ke depan di berbagai organisasi, baik IT umum maupun IT Security.

Page 13: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

3. PERSIAPAN

¤  Sertifikasi adalah cara yang paling murah untuk menunjukkan kepada perusahaan tentang kemampuan seseorang yang up to date. Banyak sekali hambatan untuk melanjutkan pendidikan dan biaya merupakan salah satu kendala.

¤  Proses sertifikasi relatif lebih murah dibandingkan dengan perguruan tinggi dan universitas pilihan, hal ini akan meningkatkan kemungkinan bahwa perusahaan akan memilih anda. Sertifikat yang tepat akan menguntungkan dan sangat membantu anda dalam pekerjaan, mencetak ahli security di kampus akan lebih murah drpd di proffesional.

Page 14: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

4. NILAI

¤  Sertifikasi meningkatkan daya jual pribadi seseorang dan nilai pribadi tersebut kepada calon perusahaan, dalam survei ilmiah dari 1.700 SDM dan IT eksekutif, sebagian besar manager rekrutmen menilai sertifikasi IT memiliki nilai sangat tinggi untuk melakukan validasi ketrampilan dan keahlian mereka (para pelamar).

¤  Sertifikasi IT Security sangat dicari untuk perusahaan yang fokus dengan masalah keamanan informasi mereka.

Page 15: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

5. DAPAT DIREKRUT

¤  Kandidat pelamar pekerjaan menjadi orang pilihan dan akan mendapatkan prioritas dalam proses rekrutmen karena memiliki sertifikat dan keahlian yang diharapkan oleh organisasi tersebut. Sebuah survei yang baru saja dilakukan oleh “IT Job Board” mengungkapkan bahwa 75% para rekruiter percaya bahwa para kandidat IT dengan kualifikasi tambahan akan memiliki peluang lebih baik dan lebih aman baginya karena memegang sertifikasi.

¤  Dua top technology recruiting company seperti “Dice” dan “Indeed” mencantumkan di pengumuman sejumlah job listing bahwa mereka akan memanggil kandidat yang memiliki sertifikasi, skill yang mumpuni akan masuk pasar kerja dengan lancar

Page 16: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

6. KEUANGAN

¤  seseorang yang memiliki sertifikasi potensial memiliki tambahan pendapatan karena adanya sertifikasi, sebagai contoh di perusahaan besar, karyawan yang memiliki sertifikasi “Ethical Hacking” akan mendapat tambahan bonus sebesar 19% dalam renumerasi gajinya per tahun.

¤  Tentu saja perusahaan akan melakukan seleksi yang ketat terhadap keberadaan sertifikasi ini, baik provider sertifikasi, proses belajar mengajar dan nilai yang didapatkan saat mengikuti ujian sertifikasi, yang terakhir adalah keabsahan dari lembaga maupun lembaran sertifikat tersebut.

¤  Biasanya jobs skill dan posisi karyawan yang memegang sertifikasi, pekerjaan sehari-harinya tidak jauh dari sertifikasi yang dipegangnya.

Page 17: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

7. DIPEKERJAKAN

¤  perusahaan yang akan merekrut calon karyawan yang akan bekerja di bidang khusus dan keahlian khusus sudah memiliki bayangan dan keahlian terhadap jobs skill yang akan ditempatinya,

¤  sebagai contoh perusahaan akan implementasi Virtualisasi Server, maka akan merekrut karyawan yang sudah memiliki keahlian “Virtualisasi Server Professional” dengan membatasi lamaran posisi yang akan ditempati harus sesuai bidang dan memiliki sertifikasi, perusahaan sudah memiliki anggaran khusus untuk mengembangkan Virtualisasi ini, baik hardware, software dan brainware, tanpa ketinga hal ini sangat mustahil perusahaan akan melakukan ekspansi tetapi tidak memiliki sumber daya yang memadai.

Page 18: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

8. KEAHLIAN

¤  perusahaan saat ini cenderung menghargai sertIfikasi, keahlian dan pengetahuan seorang karyawan. Saat masa-masa sulit, di mana di mana seorang karyawan direkrut dan dididik dan dilatih sampai memiliki keahlian khusus dan tersertifikasi dengan biaya yang cukup besar akan membuat perusahaan berpikir seribu kali untuk kehilangan karyawan yang sudah ahli,

¤  maka saat ini perusahaan akan memelihara karyawan yang sudah ahli dengan menambah keahlian khusus tersebut dalam bentuk pelatihan advanced dan memberikan renumerasi yang lebih tinggi dari renumerasi mereka di pasar bursa kerja, termasuk posisi dan karir mereka di perusahaan akan diprioritaskan dibanding yang tidak memiliki sertifikasi.

Page 19: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

9. PROMOSI

¤  Sertifikasi membuka jalan untuk mencari karir baru, peningkatan kerja dan kemajuan bagi seseorang di perusahaan. Sertikasi merupakan sebuah cara bagi professional IT untuk dapat menangkap peluang dan tren saat ini di dunia teknologi IT, membangun resume IT yang telah dimiliki dan sangat membuka jalan untuk mendapat pekerjaan baru. Karir yang akan dibangun merupakan sebuah roadmap yang akan ditempuh dan berhenti disatu tujuan dengan berbekal sertifikasi.

¤  Pertumbuhan karir akan lebih baik lagi dengan bertumbuhnya sertifikasi yang dimiliki sampai tujuan yang ingin diraih tercapai. 84% professional beranggapan bahwa dengan memegang sertifikasi industri akan meningkatkan kesempatan kerja mereka di dalam perusahan. Dalam posisi saat ini, seorang karyawan cenderung akan memperbaiki diri sendiri di posisi penting di dalam perusahaan. Pilih training dan sertifikasi yang spesialisasi yang diminati.

¤  Keahlian memecahkan masalah dan kepemimpinan merupakan nilai yang cukup besar bagi IT. Semakin ahli dan komprehensif sebuah sertifikasi maka akan semakin besar kemungkinan untuk meraih karir dan menapaki tangga yang akan dilalui.

Page 20: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

10. PROFESIONAL

¤  sertifikasi akan sangat membantu dan merupakan akses yang unik bagi seorang karyawan untuk menjadi seorang professional. Banyak grup professional saat ini beredar di social media seperti Linkedln, grup ini akan menjadi media dan jembatan bagi profesi seseorang menuju profesionalitas.

¤  Bila seseorang memiliki pengetahuan dan ketertarikan maka social media ini sangat tepat sebagai forum untuk berbagi, disamping itu forum ini akan mempermudah perusahaan mencari karyawan yang professional dan karyawan yang professional ingin mencari perusahaan yang professional.

¤  Profesional disini dalam arti keahlian dan kemampuan seseorang yang sudah memiliki jam terbang cukup dalam profesinya dan divalidasi dengan sertifikasi yang sudah dimilikinya.

Page 21: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

Apa saja Ranah Keamanan Informasi ?

Page 22: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

Prestasi Hacker2 Indonesia

White Hacker • Jim Geovedi • Menang Contest/Lomba • Konsultan Keamanan Informasi di LN

Black Hacker • Anonymous Internasional • Anonymous Lokal • Underground sejati

Page 23: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

Untuk menjadi ahli IT Security banyak sekali, Apa saja keahlian bidang IT security yang dapat dilakukan sertifikasi ?

Page 24: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

Ethical Hacking

¤  hacking adalah pekerjaan haram bagi sebagian pihak, ada pro dan kontra dalam menyikapi hal ini, ada istilah “Black Hat” (black hacking) dan “White Hat” (white hacking), 2 sisi mata uang yang bertolak belakang, satu sisi melakukan pekerjaan haram dengan memanfaatkan keahlian keamanannya dan satu melakukan pekerjaan baik dengan menjual jasa keahlian keamanan yang dimiliki oleh para ahli tersebut.

¤  Sehingga saat ini ilmu yang paling digemari oleh para anak muda dan professional adalah hacking tetapi menjadi Ethical Hacking yang lebih digemari dari pada menjadi black hacker yang akan diburu oleh para petugas kepolisian.

Page 25: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

IT Security Forensics Investigator

¤  IT Security Forensics Investigator merupakan keahlian tersendiri bagi seorang professional IT di bidang security, ahli ini akan bekerja berdasarkan kasus-kasus yang ada baik dilingkungan jaringan computer (network forensics), computer (computer forensics), harddisk (digital forensics), image (photo forensics), suara (voice forensics) dan yang paling mutakhir adalah mobile forensics,

¤  tujuan dari forensics ini adalah membandingkan bukti-bukti digital untuk menyeret tersangka kejahatan digital kepada pengadilan dan perusahaan.

Page 26: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

Network Security Administrator

¤  merupakan keahlian yang harus dimiliki oleh professional IT di dalam mendesain, mengelola dan merawat keamanan jaringan computer di perusahaan mereka berada, disamping itu harus dapat membuat kebijakan keamanan jaringan computer dan melaksanakannya, membuat berbagai macam proteksi/perlindungan jaringan computer dari serangan internal maupun eksternal perusahaan.

Page 27: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

Disaster Recovery Planning

¤  merupakan keahlian yang harus dimiliki oleh professional IT bila perusahaan mengalami bencana, bencana yang disebabkan oleh Alam (natural) dan Manusia (human) dapat dilakukan minimalisasi agar resiko kerugian yang diderita oleh perusahaan tidak semakin besar, yang paling baik adalah perencanaan yang efisien untuk menghadapi berbagai bencana tersebut, menghitung resiko, baik low, medium maupun high risk, di sini professional diuji untuk dapat memberikan solusi terbaik pada saat menghadapi bencana nantinya.

Page 28: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

Security Analyst/License Penetration Tester

¤  merupakan keahlian khusus bagi professional security, keahlian dibidang ini sangat jarang dan memiliki kedalaman pengetahuan yang cukup untuk melakukan penetration testing dan metodologi security auditing, setelah semua hal ini seorang professional dapat membuat laporan tertulis hasil auditing dan testing tersebut, sehingga perusahaan/organisasi dapat menentukan langkah selanjutnya. Output dari course ini menjadi seorang analist di bidang security.

Page 29: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

Secure Coding/Programming

¤  merupakan keahlian bagi professional IT di bidang secure programming, mengapa ? cacat di dalam perangkat lunak, bugs dan kelemahan/kesalahan dalam logika program secara konsisten merupakan penyebab dari kerentanan perangkat lunak tersebut. Hasil analisis keamanan oleh para professional perangkat lunak telah membuktikan bahwa sebagian besar kerentanan yang terjadi karena kesalahan dalam pemrograman.

¤  Oleh karena itu, sangat penting bagi organisasi untuk mendidik para developer perangkat lunak agar dapat menerapkan coding/programming yang aman.

Page 30: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

Incident Handler

¤  merupakan keahlian bagi professional IT untuk bidang security khusus penanganan incident keamanan informasi yang disebut dengan incident handler, keahlian untuk dapat menangani dan merespon incident keamanan computer di dalam system informasi.

¤  Di dalam kelas seorang incident handler akan belajar berbagai prinsip dasar dan teknik untuk mendeteksi ancaman keamanan computer dan merespon incident yang terjadi, disamping itu akan belajar bagaimana menangagi berbagai jenis incident, metodologi penilaian resiko, berbagai undang-undang dan kebijakan yang berkaitan dengan penanganan incident.

¤  Sertifikasi ini akan menjadi professional semakin ahli dibidangnya yakni incident handler.

Page 31: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

Computer Security for User

¤  Merupakan keahlian security yang harus dimiliki oleh para user hardware, software dan jaringan komputer tingkat user, user paling tidak mengerti bagaimana mengamankan informasi yang telah diproduksinya, kemudian mengirimkannya ke jaringan, memindahkan ke media penyimpanan storoge dsbnya.

¤  User harus menguasasi berbagai macam tools user seperti enkripsi, antivirus, password, physical security, email security, online transaction, data backup, LAN dan wireless security, personal ID, dsbnya.

Page 32: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

KESIMPULAN

¤  Kesuksesan diraih tidak mudah

¤  Meraih sukses dengan cara berbeda-beda

¤  Salah satu mencapai kesuksesan adalah keseriusan dan fokus dibidangnya, saat ini cyber security sedang dicari.

¤  Sekolah merupakan salah satu mencapai kesuksesan

¤  Sertifikasi Cyber Security merupakan alat bantu untuk menyisihkan kompetisi dengan lancar dan cepat.

¤  Sertifikasi saja tidak cukup harus diimbangi dengan skill yang mumpuni.

¤  Nilai tambah baik sekolah (S1) dan Sertifikasi (Cyber Security) sangat membantu meraih cita-cita dan pasar kerja.

Page 33: Cyber Security Seminar, MEA 2015, IGN Mantra

Q & A Email : [email protected], [email protected]