crystal report

15
Crystal Report Menambah Crystal Report Untuk Menambahkan Crystal Report ke Project dengan cara Klik : Menu Project – Add New Item – Crystal Report Pada bagian Awal Crystal Report pilih Blank Report untuk membuat report baru

Upload: weda-kartini-poetreey

Post on 24-Jun-2015

237 views

Category:

Documents


6 download

TRANSCRIPT

Page 1: Crystal Report

Crystal Report

Menambah Crystal Report

Untuk Menambahkan Crystal Report ke Project dengan cara Klik :Menu Project – Add New Item – Crystal Report

Pada bagian Awal Crystal Report pilih Blank Report untuk membuat report baru

Page 2: Crystal Report

Kemudian kita diharuskan memilih data source untuk reportnya. Klik Database Fields – Database Expert

Untuk Membuat sumber koneksi ke Microsoft Sql Server pilih Create New Connection -- OLE DB (ADO) dan Klik tanda + nya.

Pilih Microsoft OLE DB Provider For SQL Server, Kemudian Next

Page 3: Crystal Report

Isi data – data seperti alamat server, user id, password, nama database dan Integrated Security di cekKlik Next, dan Finish

Muncul Hasil Akhir seperti gambar dibawah ini

Page 4: Crystal Report

Membuat Laporan Data Siswa beserta dengan Totalnya

Untuk membuat Report Laporan Data Siswa misalnya, Pilih Tabel yang bersangkutan ke area Selected Tables spt di bawah ini lalu klik OK:

Page 5: Crystal Report

Di Jendela Field Explorer akan muncul tampilan seperti di bawah ini

Design Tampilan Report dengan menggunakan daftar Toolbox yang tersedia seperti gambar di bawah iniGunakan Text Object untuk membuat label atau judulGunakan Box Object untuk membuat kotakGunakan Line Object untuk membuat garisDrag field – field yang diperlukan dari Field Explorer ke bagian Section3(detail)Gunakan Main Report Preview untuk melihat hasil sementara

Page 6: Crystal Report

Untuk membuat no urut di report pilih Spesial Fields di Fields Explorer, Klik Tanda + lalu pilih Record Number dengan cara Drag n Drop ke bagian Section3(detail)

Page 7: Crystal Report

Untuk Membuat Total, misalnya Total jumlah Mahasiswa yang akan diletakkan di Section 4 (Report Footer) Ikuti Langkah – langkah sbb :

Klik Kanan pada Running Total Field – New

Page 8: Crystal Report

Isi Data pada Kotak Dialog Berikut seperti Running Total Name, Field to Summarize(pilih field yang akan ditotal dari report fields) dan tipe of Summary lalu Ok

Drag Field TotMhs yang terbentuk dari langkah diatas tadi ke Section4

Page 9: Crystal Report

Untuk Menambahkan Tanggal berapa laporan dicetak di sisi atas atau di Section2(Page Header), tambahkan field Print Date dari Special Fields di Fields Explorer

Page 10: Crystal Report

Membuat Laporan Pengambilan KRS oleh Nim tertentu

Di Database Expert, Tambahkan table – table yang diperlukan ke Selected Tables, lalu OK

DI Tab Data Link yang muncul dibawah ini adalah untuk pengaturan relasi antar table, kalau sudah dirasa benar klik OK

Page 11: Crystal Report

Design Report seperti tampak pada gambar dibawah ini, dan drag field – field yang diperlukan

Liat hasil report di Main Report Preview(Yang muncul masih belum benar, karena filter nim nya belum dibuat)

Untuk memanggil report ini ke aplikasi tambahkan sebuah form baru. Dari form baru ini tambahkan control Crystal Report Viewer.Klik Kanan di area viewer, dan pilih Choose a Crystal Report untuk memilih crystal report yang telah dibuat. Form ini bisa dipanggil dari form lain, misalnya di tombol cetak pada form master mahasiswa

Page 12: Crystal Report

Untuk menampilkan KRS yang diambil oleh Nim tertentu, tambahkan sebuah textbox di form, seperti pada gambar di bawah ini.

Di Tombol Cetak ketikkan kode seperti dibawah iniPrivate Sub Button1_Click(ByVal sender As System.Object, ByVal e As System.EventArgs) Handles Button1.Click

CrvKRS.ReportSource = "E:\KULIAH\Visual II\060010001-14\WindowsApplication1\WindowsApplication1\CrystalReport3.rpt"

Page 13: Crystal Report

CrvKRS.SelectionFormula = "{krs_header.nim}=" & "'" & Trim(TextBox1.Text) & "'"

End Sub

Membuat Laporan Pengambilan KRS untuk Setiap NIM(Grouping Berdasarkan NIM)

Di Design Crystal Report klik kanan Area report dan pilih Insert – Group

Pilih Group berdasarkan nim, yaitu KRS_HEADER.NIM dan metode Sorting bias Ascending atau Descending

Page 14: Crystal Report

Pindahkan Field – Field yang akan dimunculkan sebagai header Group seperti contoh dibawah

Hasilnya bisa dilihat pada Main Report Preview atau dipanggil dari form