bupati bengkalis · pdf filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah,...

34
Bagian Humas Setda Bengkalis 1 BUPATI BENGKALIS PIDATO PENGANTAR LAPORAN KETERANGAN PERTANGGUNGJAWABAN BUPATI BENGKALIS TAHUN ANGGARAN 2015 BENGKALIS, 11 APRIL 2016 ASSALAMU’ALAIKUM WR. WB, SELAMAT PAGI DAN SALAM SEJAHTERA BAGI KITA SEMUA, YANG KAMI TERHORMAT: - SAUDARA KETUA DAN WAKIL-WAKIL KETUA DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH BENGKALIS; - PARA KETUA FRAKSI, KETUA KOMISI, KETUA ALAT KELENGKAPAN, SERTA ANGGOTA DPRD BENGKALIS; - REKAN-REKAN ANGGOTA FORUM KOORDINASI PIMPINAN DAERAH BENGKALIS; - SEKRETARIS DAERAH BENGKALIS; - STAF AHLI BUPATI,PARA ASISTEN, DAN PARA KEPALA SATUAN KERJA PERANGKAT DAERAH DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN BENGKALIS;

Upload: vohanh

Post on 16-Feb-2018

219 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 1

BUPATI BENGKALIS

PIDATO PENGANTAR

LAPORAN KETERANGAN PERTANGGUNGJAWABAN BUPATI BENGKALIS

TAHUN ANGGARAN 2015

BENGKALIS, 11 APRIL 2016

ASSALAMU’ALAIKUM WR. WB, SELAMAT PAGI DAN SALAM SEJAHTERA BAGI KITA SEMUA, YANG KAMI TERHORMAT: - SAUDARA KETUA DAN WAKIL-WAKIL KETUA DEWAN

PERWAKILAN RAKYAT DAERAH BENGKALIS; - PARA KETUA FRAKSI, KETUA KOMISI, KETUA ALAT

KELENGKAPAN, SERTA ANGGOTA DPRD BENGKALIS; - REKAN-REKAN ANGGOTA FORUM KOORDINASI

PIMPINAN DAERAH BENGKALIS; - SEKRETARIS DAERAH BENGKALIS; - STAF AHLI BUPATI,PARA ASISTEN, DAN PARA KEPALA

SATUAN KERJA PERANGKAT DAERAH DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN BENGKALIS;

Page 2: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 2

- TOKOH MASYARAKAT, ALIM ULAMA, CENDEKIAWAN, PEMUKA ADAT, TOKOH WANITA, TOKOH PEMUDA, REKAN-REKAN PERS, SERTA PARA UNDANGAN DAN HADIRIN YANG KAMI MULIAKAN.

ALHAMDULILLAH, PUJI SYUKUR KE HADIRAT ALLAH

SWT.,TUHAN YANG MAHA ESA, KARENA PADA HARI INI

KITA BISA BERKUMPUL BERSAMA MENGHADIRI RAPAT

PARIPURNA DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH

(DPRD) KABUPATEN BENGKALIS, DALAM RANGKA

PENYAMPAIAN LAPORAN KETERANGAN

PERTANGGUNGJAWABAN (LKPJ) BUPATI BENGKALIS

AKHIR TAHUN ANGGARAN 2015 GUNA MEMENUHI

AMANAT DAN TANGGUNG JAWAB KAMI SELAKU KEPALA

DAERAH.

SELANJUTNYA, SHALAWAT DAN SALAM KITA

SAMPAIKAN KEPADA JUNJUNGAN KITA, NABI BESAR

MUHAMMAD SAW DENGAN MENGUCAPKAN ALLAHUMMA

SHALLI ‘ALA MUHAMMAD WA ‘ALA ALI MUHAMMAD,

SEMOGA KITA SEMUA MENDAPAT SYAFAATNYA DI

YAUMIL AKHIR NANTI.

Page 3: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 3

SAUDARA KETUA, PARA WAKIL KETUA DAN ANGGOTA DEWAN SERTA HADIRIN YANG KAMI HORMATI,

SEBELUMMASUK PADA SUBSTANSI LAPORAN,

PERKENANKAN KAMI MENYAMPAIKAN PENGHARGAAN

DAN TERIMA KASIH YANG SETINGGI-TINGGINYA KEPADA

PIMPINAN DAN ANGGOTA DPRD BENGKALIS, ATAS

KESEMPATAN YANG DIBERIKAN UNTUK MENYAMPAIKAN

LKPJ TAHUN ANGGARAN 2015 INI SEBAGAIMANA

DIAMANAKAN PERATURAN PEMERINTAH NOMOR 3

TAHUN 2007.

LKPJ INI BERISIKAN ARAH KEBIJAKAN UMUM

PEMERINTAHAN DAERAH, PENGELOLAAN KEUANGAN

DAERAH SECARA MAKRO, TERMASUK PENDAPATAN DAN

BELANJA DAERAH, PENYELENGGARAAN URUSAN

DESENTRALISASI, PENYELENGGARAAN TUGAS

PEMBANTUAN, DAN PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM

PEMERINTAHAN.

LKPJ INI DISUSUN BERDASARKAN RENCANA KERJA

PEMERINTAH DAERAH (RKPD) TAHUN 2015, YANG

MERUPAKAN PENJABARAN TAHUNAN DARI RENCANA

PEMBANGUNAN JANGKA MENENGAH DAERAH (RPJMD)

TAHUN 2010-2015. PRIORITAS PEMBANGUNAN TAHUN

Page 4: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 4

2015 DIMAKSUD TENTU MENGACU KEPADA PERATURAN

DAERAH KABUPATEN BENGKALIS NOMOR 9 TAHUN 2011

TENTANG RPJMD KABUPATEN BENGKALIS 2010-2015

YANG MENETAPKAN GRAND STRATEGY, BERUPA

PROGRAM DAN KEGIATAN PRIORITAS KABUPATEN

BENGKALIS 2010-2015.

SAUDARA KETUA, PARA WAKIL KETUA DAN ANGGOTA DEWAN SERTA HADIRIN YANG KAMI HORMATI,

PADA KESEMPATAN INI BEGITU BANYAK YANG

MESTI KAMI SAMPAIKAN, MESKIPUN BERSAMA WAKIL

BUPATI H MUHAMMAD, KAMIBARU MENJABAT SEBAGAI

BUPATIBENGKALIS SEJAK TANGGAL 17 FEBRUARI 2016.

NAMUN HAL INI TETAP MENJADI KEWAJIBAN KAMI

SEBAGAI KEPALA DAERAH UNTUK MENYAMPAIKANNYA

KEPADA DPRD BENGKALIS SEBAGAIMANA

DIAMANATKAN PERATURAN PERUNDANGAN-UNDANGAN.

KEGIATAN TAHUN 2015 DIARAHKAN PADA

BERBAGAI SEKTOR PEMBANGUNAN, YANG MELIPUTI

PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR, PENINGKATAN

KUALITAS SUMBER DAYA MANUSIA, KESEHATAN,

PENGUATAN DAN PENINGKATAN EKONOMI

Page 5: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 5

KERAKYATAN, PENGENTASAN KEMISKINAN, DAN

PENGUATAN KELEMBAGAAN PEMERINTAHAN DESA,

SERTA PEMBANGUNAN BERBASIS PEDESAAN.

UNTUK ITU DAPAT KAMI PAPARKAN, BERBAGAI

KEGIATAN YANG TELAH DILAKSANAKAN SELAMA TAHUN

2015, YANG MELIPUTI:

1. PROGRAM USAHA EKONOMI PEDESAAN/KELURAHAN

SIMPAN PINJAM (UED/K-SP) SEBESAR RP. 1 MILIAR

PER DESA/KELURAHAN PER TAHUN.

ALHAMDULILLAH, HINGGA AKHIR TAHUN 2015

JUMLAH ALOKASI DANA UED/K-SP YANG DISALURKAN

DAN DIMANFAATKAN MASYARAKAT MENCAPAI RP.

768,9 MILYAR (TUJUH RATUS ENAM PULUH DELAPAN

KOMA SEMBILAN MILYAR RUPIAH), DENGAN JUMLAH

PEMANFAAT KOMULATIF SEBANYAK 57.834 ORANG.

2. INTSRUKSI BUPATI PROGRAM PENGUATAN

INFRASTRUKTUR PEDESAAN (INBUP PPIP) SEBESAR

RP. 1 MILIAR PER DESA PER TAHUN. PROGRAM INI

DIMAKSUDKAN UNTUK MENINGKATKAN PARTISPASI

AKTIF MASYARAKAT DALAM MEMBANGUN DESANYA,

TERUTAMA DALAM UPAYA PENINGKATAN DAN

Page 6: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 6

PENGUATAN INFRASTRUKTUR DESA. KEGIATAN INI

DILAKSANAKAN SECARA SWAKELOLA OLEH

KELOMPOK-KELOMPOK MASYARAKAT, DENGAN

TUJUAN AGAR PERPUTARAN EKONOMI DAPAT

TERJADI SERTA SEBAGAI SALAH SATU UPAYA DALAM

MENGURANGI JUMLAH PENGANGGURANDI DESA

TERSEBUT.

3. PROGRAM RUMAH SEDERHANA LAYAK HUNI (RSLH).

PADA TAHUN 2015 PEMERINTAH KABUPATEN

BENGKALIS TETAP KONSISTEN MEMBANGUN RSLH

SEBANYAK 600 UNIT. SEJAK PROGRAM INI

DILAKSANAKAN TAHUN 2011 HINGGA TAHUN 2015,

TELAH DIBANGUN SEBANYAK 3.000 UNIT RSLH DAN

DISERAHKAN KEPADA KELUARGA KURANG MAMPU,

SESUAI DENGAN YANG TELAH DITARGET HINGGA

TAHUN 2015.

4. PEMBANGUNAN DI BIDANG KESEHATAN.

PEMBANGUNAN BIDANG KESEHATAN MERUPAKAN

SALAH SATU KUNCI UTAMA PEMBANGUNAN DI

SEGALA BIDANG. PADA TAHUN 2015 BERBAGAI

PROGRAM PENINGKATAN SARANA DAN PRASARANA

SERTA SUMBER DAYA MANUSIA TENAGA

Page 7: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 7

KESEHATAN TETAP DILAKSANAKAN, YAITU

PENGADAAN AMBULANCE DESA, PROGRAM JAMINAN

KESEHATAN MASYARAKAT DAERAH (JAMKESMASDA),

PENINGKATAN STATUS LAYANAN PUSAT KESEHATAN

DI KECAMATAN DAN SEJUMLAH DESA.

5. PADA BIDANG PENDIDIKAN, SEBAGAI UPAYA UNTUK

MEWUJUDKAN DAERAH INI SEBAGAI PUSAT

PENDIDIKAN DI WILAYAH SUMATERA KHUSUSNYA,

MAKA PEMERINTAH KABUPATEN BENGKALIS TERUS

MELAKUKAN BERBAGAI UPAYA UNTUK MEMBANGUN

SARANA YANG DIBUTUHKAN, SEPERTI

PEMBANGUNAN SARANA PENDIDIKAN.

SEBAGAIMANA KITA KETAHUI BERSAMA BAHWA

KABUPATEN BENGKALIS SAAT INI TELAH MEMILIKI 4

PERGURUAN TINGGI NEGERI. DISAMPING ITU,

PEMERINTAH KABUPATEN BENGKALIS JUGA TETAP

MEMBERIKAN BEASISWA BAGI ANAK-ANAK

TEMPATAN, KOMUNITAS ADAT TERPENCIL DAN

BEASISWA MAHASISWA BERPRESTASI, BAIK DI

BIDANG AKADEMIK MAU PUN NON AKADEMIK.

Page 8: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 8

SAUDARA KETUA, PARA WAKIL KETUA DAN ANGGOTA DEWAN SERTA HADIRIN YANG KAMI HORMATI,

MENGENAI PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH

TAHUN 2015, DAPAT KAMI SAMPAIKAN BAHWA DALAM

PENYUSUNAN APBD SENANTIASA BERPEDOMAN

KEPADA KEBIJAKAN-KEBIJAKAN YANG DITETAPKAN

PEMERINTAH PUSAT, YANG TENTUNYA DAPAT

DIJADIKAN ACUAN PENATAAN PENGELOLAAN

KEUANGAN DAERAH, TERMASUK DIANTARANYA ARAH

PENGELOLAAN PENDAPATAN DAERAH GUNA MENGGALI

POTENSI PENERIMAAN DAERAH DALAM MENUNJANG

BELANJA PEMBANGUNAN DAERAH.

SESUAI PERATURAN MENTERI DALAM NEGERI

NOMOR 13 TAHUN 2006 TENTANG PEDOMAN

PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH DAN PERATURAN

MENTERI DALAM NEGERI NOMOR 21 TAHUN 2011

TENTANG PERUBAHAN KEDUA ATAS PERMENDAGRI

NOMOR 13 TAHUN 2006, MAKA DALAM PENYUSUNAN

APBD, SELURUH SATUAN KERJA PERANGKAT DAERAH

(SKPD) TELAH MENGGUNAKAN PENDEKATAN YANG

DISEBUT DENGAN PENYUSUNAN ANGGARAN YANG

BERBASIS KINERJA. SEBAB, PERMENDAGRI DAN

Page 9: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 9

PERUBAHANNYA TERSEBUT, MENGHARUSKAN SETIAP

SKPD DALAM MENYUSUN ANGGARAN TIDAK HANYA

MENGUSULKAN PROGRAM DAN KEGIATAN DALAM

RENCANA KERJANYA, NAMUN JUGA HARUS DAPAT

MENETAPKAN INDIKATOR, TOLAK UKUR DAN TARGET

KINERJA UNTUK SETIAP KEGIATAN YANG DIUSULKAN,

SEHINGGA SETIAP KEGIATAN DAPAT DIUKUR TINGKAT

KEBERHASILANNYA, BAIK PADA TINGKAT

KEBERHASILAN MASUKKAN MAUPUN KELUARANNYA

ATAU HASIL DARI SUATU KEGIATAN, SERTA MANFAAT

DAN DAMPAK YANG DICAPAI.

PIMPINAN DAN ANGGOTA DPRD YANG KAMI HORMATI, SERTA HADIRIN YANG BERBAHAGIA,

BERDASARKAN LAPORAN KEUANGAN TAHUN 2015

MELALUI APBD KABUPATEN BENGKALIS, SECARA

KESELURUHAN TELAH DIANGGARKAN DANA

KEGIATANNYA RP. 5.376.051.630.077,63 (LIMA TRILIUN

TIGA RATUS TUJUH PULUH ENAM MILYAR,LIMA PULUH

SATU JUTA ENAM RATUS TIGA PULUH RIBUTUJUH

PULUH TUJUH RUPIAH, DAN ENAM PILIH TIGA SEN),

DENGAN REALISASI PENYERAPAN RP.

Page 10: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 10

4.545.686.271.366,00 (EMPAT TRILIUN, LIMA RATUS

EMPAT PULUH LIMA MILYAR, ENAM RATUS DELAPAN

PULUH ENAM JUTA DUA RATUS TUJUH PULUH SATU

RIBU TIGA RATUS ENAM PULUH ENAM RUPIAH),ATAU

84,55 PERSEN DENGAN REALISASI FISIK 91,92 PERSEN.

REALISASI BELANJA LANGSUNG RP.

2.760.850.550.118,00 (DUA TRILIUN TUJUH RATUS ENAM

PULUH MILYAR DELAPAN RATUS LIMA PULUH JUTA LIMA

RATUYS LIMA PULUH RIBU SERATUS DELAPAN BELAS

RUPIAH). DAN BELANJA TIDAK LANGSUNGRP.

1.784.835.721.248,00 (SATU TRILIUN TUJUH RATUS

DELAPAN PULUH EMPAT MILYAR DELAPN RATUS TIGA

PULUH LIMA JUTA TUJUH RATUS DUA PULUH SATU RIBU

DUA RATUS EMPAT PULUH DELAPAN RUPIAH).

REALISASI PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) TAHUN

2015 RP. 258.889.532.216,18 (DUA RATUS LIMA PULUH

DELAPAN MILYAR DELAPAN RATUS DELAPAN PULUH

SEMBILAN JUTA LIMA RATUS TIGA PULUH DUA RIBU DUA

RATUS ENAM BELAS RUPIAH,DAN DELAPAN BELAS SEN),

ATAU 76,76 PERSEN DARI TARGET YANG DITETAPKAN

SEBESAR RP. 337.287.017.893,16 (TIGA RATUS TIGA

PULUH TUJUH MILYAR DUA RATUS DELAPAN PULUH

Page 11: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 11

TUJUH JUTA TUJUH BELAS RIBU DELAPAN RATUS

SEMBILAN PULUH TIGA RIBU, DAN ENAM BELAS SEN).

PIMPINAN DAN ANGGOTA DPRD YANG KAMI HORMATI, SERTA HADIRIN YANG BERBAHAGIA,

SELANJUTNYA PADA KESEMPATAN INI,

PERKENANKAN KAMI MENYAMPAIKAN SEKILAS

TENTANG PELAKSANAAN PENYELENGGARAAN URUSAN

PEMERINTAHAN TAHUN 2015 YANG TERBAGI KEDALAM

26 URUSAN WAJIB, DAN 8 URUSAN PILIHAN, DENGAN 442

PROGRAM DAN 2.327 KEGIATAN.

KEDUA PULUH ENAM URUSAN WAJIB SERTA SKPD

YANG MENJALANKAN URUSAN WAJIB TERSEBUT DI

KABUPATEN BENGKALIS, ANTARA LAIN:

1. URUSAN PENDIDIKAN DILAKSANAKAN DINAS

PENDIDIKAN, DENGAN ANGGARAN BELANJA

LANGSUNG RP.300.834.999.778,00 (TIGA RATUS

MILIAR, DELAPAN RATUS TIGA PULUH EMPAT JUTA,

SEMBILAN RATUS SEMBILAN PULUH SEMBILAN RIBU,

TUJUH RATUS TUJUH PULUH DELAPAN RUPIAH).

REALISASI KEUANGAN 86,07 PERSEN, DAN REALISASI

FISIK KEGIATAN 97,56 PERSEN.

Page 12: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 12

2. URUSAN KESEHATAN, DILAKSANAKAN TIGA SKPD,

YAITU DINAS KESEHATAN, RUMAH SAKIT UMUM

DAERAH BENGKALIS, DAN RUMAH SAKIT UMUM

KECAMATAN MANDAU, DENGAN ANGGARAN BELANJA

LANGSUNG RP.219.941.240.570,00 (DUA RATUS

SEMBILAN BELAS MILIAR, SEMBILAN RATUS EMPAT

PULUH SATU JUTA, DUA RATUS EMPAT PULUHRIBU,

LIMARATUS TUJUH PULUHRUPIAH). REALISASI

KEUANGAN 88,00 PERSEN, DAN REALISASI FISIK

KEGIATAN 97,10 PERSEN.

3. URUSAN LINGKUNGAN HIDUP, DILAKSANAKAN LIMA

SKPD, YAITU BADAN LINGKUNGAN HIDUP, DINAS

PEKERJAAN UMUM, DINAS TATA KOTA, TATA RUANG

DAN PEMUKIMAN, BADAN PENANGGULANGAN

BENCANA DAERAH DAN PEMADAM KEBAKARAN,

SERTA DINAS PASAR DAN KEBERSIHAN, DENGAN

ANGGARAN BELANJA LANGSUNG

RP.119.800.860.217,00 (SERATUS SEMBILAN BELAS

MILIAR, DELAPAN RATUS JUTA, DELAPAN RATUS

ENAM PULUH RIBU, DUA RATUS TUJUH BELAS

RUPIAH). REALISASI KEUANGAN 88,01 PERSEN, DAN

REALISASI FISIK KEGIATAN 75,57 PERSEN.

Page 13: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 13

4. URUSAN PEKERJAAN UMUM, DILAKSANAKAN DUA

SKPD, YAITU DINAS PEKERJAAN UMUM, SERTA DINAS

TATA KOTA, TATA RUANG DAN PEMUKIMAN, DENGAN

ANGGARAN BELANJA LANGSUNG

RP.1.629.257.622.613,00 (SATU TRILIUN, ENAM RATUS

DUA PULUH SEMBILAN MILIAR, DUA RATUS LIMA

PULUH TUJUH JUTA, ENAM RATUS ENAM PULUH

SATU RIBU, ENAM RATUS TIGA BELAS RUPIAH).

REALISASI KEUANGAN 83,29 PERSEN DAN REALISASI

FISIK KEGIATAN 64,87 PERSEN .

5. URUSAN PENATAAN RUANG, DILAKSANAKAN EMPAT

SKPD, YAITU DINAS TATA KOTA, TATA RUANG DAN

PEMUKIMAN, BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN

DAERAH, BADAN PENGELOLAAN PERBATASAN DAN

SEKRETARIAT DAERAH, DENGAN ANGGARAN

BELANJA LANGSUNG SEBESAR RP. 10.788.476.995,00

(SEPULUH MILIAR, TUJUH RATUS DELAPAN PULUH

DELAPAN JUTA, EMPAT RATUS TUJUH PULUH

ENAMRIBU, SEMBILAN RATUS SEMBILAN PULUH LIMA

RUPIAH). REALISASI KEUANGAN 64,56 PERSEN DAN

REALISASI FISIK KEGIATAN 96.95 PERSEN .

Page 14: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 14

6. URUSAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN,

DILAKSANAKAN SEPULUH SKPD, YAITU BADAN

PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH,

SEKRETARIAT DAERAH, RSUD BENGKALIS, BADAN

PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN PEMERINTAHAN

DESA, DINAS SOSIAL, DINAS KOPERASI DAN UKM,

BADAN PERPUSTAKAAN UMUM ARSIP DAN

DOKUMENTASI, DINAS PERHUBUNGAN KOMUNIKASI

DAN INFORMATIKA, DINAS PASAR DAN KEBERSIHAN

DAN BADAN PENGELOLAAN PERBATASAN, DENGAN

ANGGARAN BELANJA LANGSUNG SEBESAR

RP.16.422.286.022,00 (ENAM BELAS MILIAR, EMPAT

RATUS DUA PULUH DUA JUTA, DUA RATUS DELAPAN

PULUH ENAM RIBU, DUA PULUH DUA RUPIAH).

REALISASI KEUANGAN 64,48 PERSEN DAN REALISASI

FISIK KEGIATAN 49,83 PERSEN .

7. URUSAN PERUMAHAN, DILAKSANAKAN TIGA SKPD,

YAITU DINAS TATA KOTA, TATA RUANG DAN

PEMUKIMAN, DINAS PEKERJAAN UMUM DAN DINAS

SOSIAL, DENGAN ANGGARAN BELANJA LANGSUNG

SEBESAR RP.63.747.744.306,00 (ENAM PULUH TIGA

MILIAR, TUJUH RATUS EMPAT PULUH TUJUH JUTA,

Page 15: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 15

TUJUH RATUS EMPAT PULUH EMPAT RIBU, TIGA

RATUS ENAM RUPIAH). REALISASI KEUANGAN 95,92

PERSEN, DAN REALISASI FISIK KEGIATAN 83,83

PERSEN.

8. URUSAN KEPEMUDAAN DAN OLAHRAGA,

DILAKSANAKAN DUA SKPD, YAITU DINAS

KEBUDAYAAN, PARIWISATA, PEMUDA DAN

OLAHRAGA, SERTA DINAS PEKERJAAN UMUM,

DENGAN ANGGARAN BELANJA

LANGSUNGRP.15.835.980.466,00 (LIMA BELAS MILIAR,

DELAPAN RATUS TIGA PULUH LIMA JUTA,SEMBILAN

RATUS DELAPAN PULUH RIBU,EMPAT RATUS ENAM

PULUH ENAM RUPIAH), REALISASI KEUANGAN 93,05

PERSEN DAN REALISASI FISIK KEGIATAN 95,14

PERSEN.

9. URUSAN PENANAMAN MODAL DILAKSANAKAN BADAN

PENAMAMAN MODAL DAN PELAYANAN PERIZINAN

TERPADU, DENGAN ANGGARAN BELANJA LANGSUNG

SEBESAR RP.8.252.590.134,00 (DELAPANMILIAR, DUA

RATUS LIMA PULUH DUA JUTA, LIMA RATUS

SEMBILAN PULUH RIBU, SERATUS TIGA PULUH

EMPAT RUPIAH). REALISASI KEUANGAN 90,53

Page 16: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 16

PERSEN, DAN REALISASI FISIK KEGIATAN 100

PERSEN.

10. URUSAN KOPERASI, USAHA KECIL DAN MENENGAH,

DILAKSANAKAN DINAS KOPERASI, USAHA MIKRO

KECIL DAN MENENGAH, DENGAN ANGGARAN

BELANJA LANGSUNG RP.9.038.725.639,00 (SEMBILAN

MILIAR, TIGA PULUH DELAPAN JUTA, TUJUH RATUS

DUA PULUH LIMA RIBU, ENAM RATUS TIGA PULUH

SEMBILAN RUPIAH). REALISASI KEUANGAN 86,36

PERSEN, DAN REALISASI FISIK KEGIATAN 100

PERSEN.

11. URUSAN KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL,

DILAKSANAKAN DINAS KEPENDUDUKAN DAN

PENCATATAN SIPIL, DENGAN ANGGARAN BELANJ

LANGSUNG RP.8.063.755.400,00 (DELAPAN MILIAR,

ENAM PULUH TIGA JUTA, TUJUH RATUS LIMA PULUH

LIMA RIBU, EMPAT RATUS RUPIAH). REALISASI

KEUANGAN 90,95 PERSEN DAN REALISASI FISIK

KEGIATAN 100 PERSEN.

12. URUSAN KETENAGAKERJAAN, DILAKSANAKAN DINAS

TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI,

DENGANANGGARAN BELANJA LANGSUNGRP.

Page 17: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 17

22.474.318.769,00 (DUA PULUH DUA MILIAR, EMPAT

RATUS TUJUH PULUH EMPAT JUTA, TIGA RATUS

DELAPAN BELASRIBU, TUJUH RATUS ENAM PULUH

SEMBILAN RUPIAH). REALISASI KEUANGAN 88,90

PERSEN, DAN REALISASI FISIK KEGIATAN 92,71

PERSEN.

13. URUSAN KETAHANAN PANGAN DILAKSANAKAN DUA

SKPD, YAITU BADAN KETAHANAN PANGAN DAN

PENYULUHAN, SERTA DINAS PERTANIAN DAN

PETERNAKAN, DENGAN ANGGARAN BELANJA

LANGSUNG RP.12.013.746.910,00 (DUA BELAS MILIAR,

TIGA BELASJUTA, TUJUH RATUS EMPATPULUH ENAM

RIBU, SEMBILAN RATUS SEPULUHRUPIAH).

REALISASI KEUANGAN 90,49 PERSEN, DAN REALISASI

FISIK KEGIATAN 97,80 PERSEN.

14. URUSAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN

PERLINDUNGAN ANAK, DILAKSANAKAN BADAN

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN KELUARGA

BERENCANA, DENGAN ANGGARAN BELANJA

LANGSUNG RP.6.284.721.786,00 (ENAMMILIAR, DUA

RATUS DELAPAN PULUH EMPAT JUTA, TUJUH RATUS

DUA PULUH SATU RIBU, TUJUH RATUS DELAPAN

Page 18: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 18

PULUH ENAM RUPIAH). REALISASI KEUANGAN 89,73

PERSEN, DAN REALISASI FISIK KEGIATAN 100

PERSEN.

15. URUSAN KELUARGA BERENCANA DAN KELUARGA

SEJAHTERA, DILAKSANAKAN BADAN

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN KELUARGA

BERENCANA, DENGAN ANGGARAN BELANJA

LANGSUNG RP.2.984.945.318,00 (DUA MILIAR,

SEMBILAN RATUS DELAPAN PULUH EMPAT JUTA,

SEMBILAN RATUS EMPAT PULUH LIMARIBU,TIGA

RATUS DELAPAN BELAS RUPIAH). REALISASI

KEUANGAN 80,12 PERSEN, DAN REALISASI FISIK

KEGIATAN 100 PERSEN.

16. URUSAN PERHUBUNGAN, DILAKSANAKAN DINAS

PERHUBUNGAN, KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA,

DENGAN ANGGARAN BELANJA

LANGSUNGRP.110.148.873.171,00 (SERATUS

SEPULUH MILIAR, SERATUS EMPAT PULUH

DELAPANJUTA, DELAPAN RATUS TUJUH PULUH TIGA

RIBU, SERATUS TUJUH PULUH SATU RUPIAH).

REALISASI KEUANGAN 72,85 PERSEN, DAN REALISASI

FISIK KEGIATAN 81,00 PERSEN.

Page 19: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 19

17. URUSAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA,

DILAKSANAKAN DUA SKPD, YAITU DINAS

PERHUBUNGAN, KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA,

SERTA SEKRETARIAT DAERAH DENGAN ANGGARAN

BELANJA LANGSUNG RP.11.357.356.548,00 (SEBELAS

MILIAR, TIGA RATUS LIMA PULUH TUJUH JUTA, TIGA

RATUS LIMA PULUH ENAM RIBU, LIMA RATUS EMPAT

PULUH DELAPAN RUPIAH). REALISASI KEUANGAN

59,58 PERSEN DAN REALISASI FISIK KEGIATAN 100

PERSEN.

18. URUSAN PERTANAHAN, DILAKSANAKAN ENAM SKPD,

YAITU SEKRETARIAT DAERAH, DINAS PASAR DAN

KEBERSIHAN, DINAS PEKERJAAN UMUM, DINAS

PERHUBUNGAN DAN KOMUNIKASI DAN

INFORMATIKA, DINAS PENDIDIKAN,SERTA DINAS

PERTANIAN DAN PETERNAKAN, DENGAN ANGGARAN

BELANJA LANGSUNG RP.45.646.140.878,00 (EMPAT

PULUH LIMA MILIAR, ENAM RATUS EMPAT PULUH

ENAM JUTA, SERATUS EMPAT PULUH RIBU, DELAPAN

RATUS TUJUH PULUH DELAPANRUPIAH). REALISASI

KEUANGAN 13,72 PERSEN DAN REALISASI FISIK

KEGIATAN 32,90 PERSEN.

Page 20: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 20

DAPAT KAMI TAMBAHKAN, URUSAN PERTANAHAN INI

BERKAITAN DENGAN PENGADAAN TANAH YANG

DILAKUKAN OLEH SKPD YANG MEMBUTUHKAN

LAHAN DAN DISESUAIKAN DENGAN RENCANA TATA

RUANG WILAYAH (RTRW).

19. URUSAN KESATUAN BANGSA DAN POLITIK DALAM

NEGERI, DILAKSANAKAN TIGA SKPD, YAITU BADAN

KESATUAN BANGSA DAN POLITIK, SATUAN POLISI

PAMONG PRAJA, SERTA BADAN PENANGGULANGAN

BENCANA DAERAH DAN PEMADAM KEBAKARAN,

DENGAN ANGGARAN BELANJA LANGSUNG RP.

36.238.914.257,00 (TIGA PULUH ENAM MILIAR, DUA

RATUS TIGA PULUH DELAPAN JUTA, SEMBILAN

RATUS EMPAT BELAS RIBU, DUA RATUS LIMA PULUH

TUJUH RUPIAH). REALISASI KEUANGAN 88,47

PERSEN DAN REALISASI FISIK KEGIATAN 97,78

PERSEN.

20. URUSAN OTONOMI DAERAH, PEMERINTAHAN UMUM,

ADMINISTRASI KEUANGAN DAERAH, PERANGKAT

DAERAH, KEPEGAWAIAN DAERAH DAN PERSANDIAN

DILAKSANAKAN BEBERAPA SKPD, YAITU BADAN

PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN, BADAN

Page 21: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 21

KEPEGAWAIAN DAERAH, DINAS PENDAPATAN

DAERAH, BADAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN

PEGAWAI, BADAN PENANAMAN MODAL DAN

PELAYANAN PERIZINAN TERPADU, BADAN

PENGELOLAAN PERBATASAN, SEKRETARIAT DPRD,

INSPEKTORAT, SATUAN POLISI PAMONG PRAJA,

SERTA SELURUH BAGIAN YANG ADA DI LINGKUP

SEKRETARIAT DAERAH DAN KECAMATAN, DENGAN

ANGGARAN BELANJA

LANGSUNGRP.345.887.044.986,00 (TIGA RATUS

EMPAT PULUH LIMA MILIAR, DELAPAN RATUS

DELAPAN PULUH TUJUH JUTA, EMPAT PULUH EMPAT

RIBU, SEMBILAN RATUS DELAPAN PULUH ENAM

RUPIAH). REALISASI KEUANGAN 80,09 PERSEN, DAN

REALISASI FISIK KEGIATAN 97,60 PERSEN.

21. URUSAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA,

DILAKSANAKAN BADAN PEMBERDAYAAN

MASYARAKAT DAN PEMERINTAHAN DESA, DENGAN

ANGGARAN BELANJA LANGSUNG RP.

67.280.635.685,00 (ENAM PULUH TUJUH MILIAR, DUA

RATUS DELAPAN PULUH JUTA, ENAM RATUS TIGA

PULUH LIMA RIBU, ENAM RATUS DELAPAN PULUH

Page 22: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 22

LIMA RUPIAH). REALISASI KEUANGAN 80,79 PERSEN,

DAN REALISASI FISIK KEGIATAN100 PERSEN.

22. URUSAN SOSIAL, DILAKSANAKAN DUA SKPD, YAITU

DINAS SOSIAL DAN BAGIAN KESEJAHTERAAN

RAKYAT SEKRETARIAT DAERAH, DENGAN

ANGGARAN BELANJA LANGSUNG RP.

55.597.083.466,00 (LIMA PULUH LIMA MILIAR, LIMA

RATUS SEMBILAN PULUH TUJUH

JUTA,DELAPANPULUH TIGA RIBU, EMPAT RATUS

ENAM PULUH ENAM RUPIAH). REALISASI KEUANGAN

93,19 PERSEN, DAN REALISASI FISIK KEGIATAN 99,62

PERSEN.

23. URUSAN KEBUDAYAAN, DILAKSANAKAN DINAS

KEBUDAYAAN, PARIWISATA, PEMUDA DAN

OLAHRAGA, DENGAN ANGGARAN BELANJA

LANGSUNGRP.8.654.407.252.00 (DELAPAN MILIAR,

ENAM RATUS LIMA PULUH EMPAT JUTA, EMPAT

RATUS TUJUH RIBU, DUA RATUS LIMA PULUH DUA

RUPIA). REALISASI KEUANGAN 95,56 PERSEN, DAN

REALISASI FISIK KEGIATAN 99,64 PERSEN.

24. URUSAN STATISTIK, DILAKSANAKAN BADAN

PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH, DENGAN

Page 23: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 23

ANGGARAN BELANJA LANGSUNG RP.72.671.800,00

(TUJUH PULUH DUA JUTA, ENAM RATUS TUJUH

PULUH SATU RIBU, DELAPAN RATUSRUPIAH).

REALISASI KEUANGAN 97,72 PERSEN, DAN REALISASI

FISIK KEGIATAN 100 PERSEN.

25. URUSAN KEARSIPAN, DILAKSANAKAN BADAN

PERPUSTAKAAN UMUM, ARSIP DAN DOKUMENTASI,

DENGAN ANGGARAN BELANJA LANGSUNG

RP.544.387.971,00 (LIMA RATUS EMPAT PULUH EMPAT

JUTA, TIGA RATUS DELAPAN PULUH TUJUH RIBU,

SEMBILAN RATUS TUJUH PULUH SATU RUPIAH).

REALISASI KEUANGAN 93,95 PERSEN, DAN REALISASI

FISIK KEGIATAN 100 PERSEN.

26. URUSAN PERPUSTAKAAN, DILAKSANAKAN BADAN

PERPUSTAKAAN UMUM, ARSIP DAN DOKUMENTASI,

DENGAN ANGGARAN RP.6.772.266.902,00 (ENAM

MILIAR, TUJUHRATUS TUJUHPULUH DUA JUTA,

DUARATUS ENAM PULUH ENAM RIBU, SEMBILAN

RATUS DUA RUPIAH). REALISASI KEUANGAN 94,94

PERSEN, DAN REALISASI FISIK KEGIATAN 100

PERSEN.

Page 24: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 24

SEMENTARA PELAKSANAAN URUSAN PILIHAN,

MENGINGAT KONDISI GEOGRAFIS DAN POTENSI

DAERAH YANG BEGITU KOMPLEKS, DIDUKUNG DENGAN

SUMBER ANGGARAN YANG MEMADAI, KABUPATEN

BENGKALIS MENYELENGGARAKAN KESELURUHAN

URUSAN PILIHAN YANG TERDIRI DARI DELAPAN

URUSAN, YAITU:

1. URUSAN KELAUTAN DAN PERIKANAN,

DILAKSANAKAN DINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN,

DENGAN ANGGARAN BELANJA LANGSUNG RP.

25.104.151.416,00 (DUA PULUH LIMA MILIAR, SERATUS

EMPAT JUTA, SERATUS LIMA PULUH SATU RIBU,

EMPAT RATUS ENAM BELAS RUPIAH). REALISASI

KEUANGAN 73,29 PERSEN, DAN REALISASI FISIK

KEGIATAN 100 PERSEN.

2. URUSAN PERTANIAN, DILAKSANAKAN TIGA SKPD,

YAITU DINAS PERTANIAN DAN PETERNAKAN, DINAS

PERKEBUNAN DAN KEHUTANAN, SERTA BADAN

KETAHANAN PANGAN DAN PENYULUHAN, DENGAN

ANGGARAN BELANJA LANGSUNG

RP.31.275.655.232,00 (TIGA PULUH SATU MILIAR, DUA

RATUS TUJUH PULUH LIMA JUTA, ENAMRATUS LIMA

Page 25: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 25

PULUH LIMA RIBU, DUA RATUS TIGA PULUH DUA

RUPIAH). REALISASI KEUANGAN 82,79 PERSEN, DAN

REALISASI FISIK KEGIATAN 96,08 PERSEN.

3. URUSAN KEHUTANAN, DILAKSANAKAN DINAS

PERKEBUNAN DAN KEHUTANAN, DENGAN

ANGGARAN BELANJA LANGSUNG RP.

13.834.439.181,20 (TIGA BELAS MILIAR, DELAPAN

RATUS TIGA PULUH EMPAT JUTA, EMPAT RATUS

TIGA PULUH SEMBILAN RIBU, SERATUS DELAPAN

PULUH SATU, DUA PULUH SEN). REALISASI

KEUANGAN 53,23 PERSEN, DAN REALISASI FISIK

KEGIATAN 91,41 PERSEN.

4. URUSAN ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL,

DILAKSANAKAN DINAS PERTAMBANGAN DAN

ENERGI, DENGAN ANGGARAN BELANJA LANGSUNG

RP.93.196.585.800,00 (SEMBILAN PULUH TIGA MILIAR,

SERATUS SEMBILAN PULUH ENAM JUTA, LIMA RATUS

DELAPAN PULUH LIMA RIBU, DELAPAN RATUS

RUPIAH). REALISASI KEUANGAN 88,63 PERSEN, DAN

REALISASI FISIK KEGIATAN 90,14 PERSEN.

5. URUSAN PARIWISATA, DILAKSANAKAN DINAS

KEBUDAYAAN, PARIWISATA, PEMUDA DAN

Page 26: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 26

OLAHRAGA, DENGAN ANGGARAN BELANJA

LANGSUNG RP.4.342.654.427,00 (EMPAT MILIAR, TIGA

RATUS EMPAT PULUH DUA JUTA, ENAM RATUS LIMA

PULUH EMPAT RIBU, EMPAT RATUS DUA PULUH

TUJUH RUPIAH). REALISASI KEUANGAN 83,58

PERSEN, DAN REALISASI FISIK KEGIATAN 90,00

PERSEN.

6. URUSAN INDUSTRI, DILAKSANAKAN DINAS

PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN, DENGAN

ANGGARAN BELANJA LANGSUNG RP.9.466.945.982,00

(SEMBILAN MILIAR, EMPAT RATUS ENAM PULUH

ENAM JUTA, SEMBILAN RATUS EMPAT PULUH LIMA

RIBU, SEMBILAN RATUS DELAPAN PULUH DUA

RUPIAH). REALISASI KEUANGAN 77,99 PERSEN, DAN

REALISASI FISIK KEGIATAN 100 PERSEN.

7. URUSAN PERDAGANGAN, DILAKSANAKAN DUA SKPD,

YAITU DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

DAN DINAS PASAR DAN KEBERSIHAN, DENGAN

ANGGARAN BELANJA LANGSUNG RP.

24.897.352.344,00 (DUA PULUH EMPAT MILIAR,

DELAPAN RATUS SEMBILAN PULUH TUJUH JUTA,

TIGA RATUS LIMA PULUH DUA RIBU, TIGA RATUS

Page 27: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 27

EMPAT PULUH EMPAT RUPIAH). REALISASI

KEUANGAN 93,74 PERSEN, DAN REALISASI FISIK

KEGIATAN 99,65 PERSEN.

8. URUSAN TRANSMIGRASI, DILAKSANAKAN DINAS

TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI DENGAN

ANGGARAN BELANJA LANGSUNG RP. 868.273.490,00

(DELAPAN RATUS ENAM PULUH DELAPAN JUTA, DUA

RATUS TUJUH PULUH TIGA RIBU, EMPAT RATUS

SEMBILAN PULUH RUPIAH). REALISASI KEUANGAN

74,05 PERSEN, DAN REALISASI FISIK KEGIATAN 77,77

PERSEN.

SELANJUTNYA, UNTUK PENYELENGGARAAN

TUGAS PEMBANTUAN, PEMERINTAH KABUPATEN

BENGKALIS PADA TAHUN 2015 MENERIMA TUGAS

PEMBANTUAN DARI 4 (EMPAT) KEMENTERIAN, YAITU :

1. KEMENTERIAN PERTANIAN;

2. KEMENTERIAN SOSIAL;

3. KEMENTERIAN KESEHATAN; DAN

4. KEMENTERIAN KETENAGAKERJAAAN.

Page 28: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 28

TOTAL ANGGARAN UNTUK PENYELENGGARAAN

TUGAS PEMBANTUAN INI, RP.13.835.321.630,00 (TIGA

BELAS MILYAR DELAPAN RATUS TIGA PULUH LIMA JUTA

TIGA RATUS DUA PULU SATU RIBU ENAM RATUS TIGA

PULUH RUPIAH), REALISASI Rp 13.391.857.630,00 (TIGA

BELAS MILYAR TIGA RATUS SEMBILAN PULUH SATU

JUTA DELAPAN RATUS LIMA PULUH TUJUH RIBU ENAM

RATUS TIAGA PULUH RUPIAH). ATAU, 96,79 PERSEN.

PIMPINAN DAN ANGGOTA DPRD YANG KAMI HORMATI, SERTA HADIRIN YANG BERBAHAGIA,

KEMUDIAN MENGENAI KOORDINASI DENGAN

INSTANSI VERTIKAL DI DAERAH, BERBAGAI FORUM

KOORDINASI YANG DIBENTUK DENGAN DIDASARI PADA

BERBAGAI PERATURAN YANG MENAUNGI PELAKSANAAN

FORUM-FORUM KOORDINASI TERSEBUT,

DIANTARANYA,KOMUNITAS INTELIJEN DAERAH

(KOMINDA) BERDASARKAN PERATURAN MENTERI

DALAM NEGERI NOMOR 11 TAHUN 2006 TENTANG

KOMUNITAS INTELIJEN DAERAH DAN PELAKSANAAN

PEMBINAAN PADA ORGANISASI MASYARAKAT (ORMAS)

DAN LEMBAGA SWADAYA MASYARAKAT (LSM)

Page 29: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 29

BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 8 TAHUN 1985

TENTANG ORGANISASI KEMASYARAKATAN. FORUM

KOORDINASI INI MELIBATKAN BEBERAPAINSTANSI,

ANTARA LAIN:

1. PEMERINTAH KABUPATEN BENGKALIS;

2. KEPOLISIAN RESORT BENGKALIS;

3. KEJAKSAAN NEGERI BENGKALIS;

4. KEMENTERIAN AGAMA BENGKALIS;

5. KODIM BENGKALIS;

6. LANAL DUMAI;

7. IMIGRASI BENGKALIS;

8. BEA CUKAI BENGKALIS;

9. PENGADILAN AGAMA BENGKALIS; DAN,

10. LEMBAGA PEMASYARAKATAN BENGKALIS

MANFAAT YANG DIRASAKAN DARI PELAKSANAAN

KOORDINASI INI, YAITU TERCIPTANYA STABILITAS

KEAMANAN DAN KETERTIBAN UMUM,

TERSELENGGARANYA KEGIATAN PEMBANGUNAN YANG

LANCAR, DAN TERCIPTANYA KESATUAN

GERAK/LANGKAH DALAM PENANGANAN MASALAH

KHUSUSNYA ISU-ISU AKTUAL YANG TERJADI DI WILAYAH

KABUPATEN BENGKALIS.

Page 30: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 30

UNTUK PEMBINAAN BATAS WILAYAH DILAKUKAN

MELALUI KEGIATAN PENGELOLAAN BATAS DAERAH.

PELAKSANAANNYA DILAKUKAN DENGAN MENGACU

PADA PERMENDAGRI NOMOR 76TAHUN 2012 TENTANG

PEDOMAN PENEGASAN BATAS DAERAH. SELANJUTNYA

PENANGANAN MASALAH BATAS DAERAH DAN

PEMBANGUNAN DAERAH PERBATASAN NEGARA AKAN

DITANGANI OLEH BADAN PENGELOLA PERBATASAN

DAERAH KABUPATEN BENGKALIS YANG TELAH

DIBENTUK DENGAN PERDA NOMOR 02 TAHUN 2012.

KEMUDIAN, MENGENAI PENCEGAHAN DAN

PENANGGULANGAN BENCANA, DALAM MENGHADAPI

KEMUNGKINAN POTENSI BENCANA YANG DIHADAPI

DALAM WILAYAH KABUPATEN BENGKALIS, SEPERTI

BANJIR, KEBAKARAN HUTAN DAN LAHAN MAUPUN

KEBAKARAN PEMUKIMAN PENDUDUK, ANGIN PUTING

BELIUNG, KECELAKAAN PERAIRAN, DAN AMUK GAJAH,

ANTISIPASI DILAKUKAN BADAN PENANGGULANGAN

BENCANA DAERAH DAN PEMADAM KEBAKARAN DENGAN

MELIBATKAN BADAN SEARCH AND RESCUE (SAR)

NASIONAL.

Page 31: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 31

MENGENAI PENYELENGGARAAN KETENTRAMAN

DAN KETERTIBAN UMUM, ALHAMDULILLAH BAHWA

SAMPAI SAAT INI KONDISI KETENTRAMAN DAN

KETERTIBAN UMUM DI KABUPATEN BENGKALIS

BERLANGSUNG AMAN DAN DAMAI. KONFLIK-KONFLIK

BERBASIS SUKU, AGAMA DAN RAS (SARA), ANARKISME

DAN SEPARATISME, SERTA KONFLIK LAINNYA TERUS

DIANTISIPASI OLEH PEMERINTAH KABUPATEN

BENGKALIS MELALUI BADAN KESATUAN BANGSA DAN

POLITIK, SERTA SATUAN POLISI PAMONG PRAJA

DENGAN MELIBATKAN PIHAK-PIHAK BERWENANG

SEPERTI KEPOLISIAN RESORT BENGKALIS DAN KODIM

BENGKALIS. TERMASUK JUGA FORUM KOMUNIKASI

UMAT BERAGAMA (FKUB) YANG IKUT BERPERAN AKTIF

DARI MASYARAKAT DALAM PENCEGAHAN GANGGUAN

KETENTRAMAN DAN KETERTIBAN UMUM.

PADA TAHUN 2015, MASYARAKAT KABUPATEN

BENGKALIS MELAKSANAKAN PEMILIHAN BUPATI DAN

WAKIL BUPATI PADA BULAN DESEMBER YANG

BERLANGSUNG LANCAR, AMAN DAN SUKSES. KONDISI

YANG KONDUSIF INI BERKAT DUKUNGAN SELURUH

Page 32: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 32

ELEMEN MASYARAKAT KABUPATEN BENGKALIS UNTUK

MENSUKSESKAN HAJATAN PESTA DEMOKRASI.

PIMPINAN DAN ANGGOTA DPRD YANG KAMI HORMATI, SERTA HADIRIN YANG BERBAHAGIA,

MENGINGAT KETERBATASAN WAKTU, DALAM

PENYAMPAIAN PIDATO PENGANTAR LKPJ INI KAMI

HANYA MENYAMPAIKAN SEKILAS MENGENAI IKHTISAR

DARI MATERI YANG TERMUAT DALAM LKPJ TAHUN

ANGGARAN 2015. UNTUK MENDAPATKAN PEMAHAMAN

YANG LEBIH JELAS DAN MENDALAM TENTANG

PELAKSANAAN BERBAGAI PROGRAM DAN KEGIATAN

YANG TELAH DILAKSANAKAN SEPANJANG TAHUN

ANGGARAN 2015, DENGAN SEGALA HORMAT KAMI

PERSILAHKAN KEPADA PIMPINAN DAN ANGGOTA DPRD

YANG TERHORMAT UNTUK MELIHAT BUKU LKPJ BUPATI

BENGKALIS TAHUN ANGGARAN 2015, YANG MEMUAT

SECARA RINCI MENGENAI PENYELENGGARAAN TUGAS

PEMBANGUNAN DAN PEMERINTAHAN YANG TELAH

DILAKSANAKAN PEMERINTAH KABUPATEN BENGKALIS

PADA TAHUN 2015.

Page 33: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 33

PIMPINAN DAN ANGGOTA DPRD YANG KAMI HORMATI, SERTA HADIRIN YANG BERBAHAGIA,

SEBELUM MENGAKHIRIPENYAMPAIANLKPJTAHUN

2015 INI, KAMI KEMBALI MENGUCAPKAN

TERIMAKASIHDANPENGHARGAAN YANG TULUSKEPADA

SEMUAPIHAK YANG TELAHBERPERANDAN

MEMBERIKANKONTRIBUSITERHADAP

SELURUHPROSESPENYUSUNANLKPJ INI.

KAMI JUGA MENGHARAPKAN PIMPINAN DAN

ANGGOTA DPRD BENGKALIS YANG TERHORMAT AGAR

DAPAT MEMBERIKAN SUMBANG SARAN DAN MASUKKAN

YANG KONSTRUKTIF, SEHINGGA DAPAT DIJADIKAN

PEGANGAN UNTUK PERBAIKAN PENYELENGGARAAN

PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN BENGKALIS KE

DEPAN.

SELANJUTNYA, KAMI JUGA MENYAMPAIKAN

UCAPAN TERIMA KASIH KEPADA SEGENAP PIHAK ATAS

SEGALA PARTISIPASI AKTIFNYA DALAM MELAKSANAKAN

PEMBANGUNAN DI KABUPATEN BENGKALIS.

UCAPAN YANG SAMA JUGA DISAMPAIKAN KEPADA

PIMPINAN DAN SEGENAP ANGGOTA DPRD KABUPATEN

BENGKALIS, REKAN-REKAN FORUM KOMUNIKASI

Page 34: BUPATI BENGKALIS · PDF filelkpj ini berisikan arah kebijakan umum pemerintahan daerah, pengelolaan keuangan daerah secara makro, termasuk pendapatan dan belanja

Bagian Humas Setda Bengkalis 34

PIMPINAN DAERAH KABUPATEN BENGKALIS, PARTAI

POLITIK, ORGANISASI KEMASYARAKATAN, TOKOH

AGAMA, SENIMAN DAN BUDAYAWAN SERTA CERDIK

PANDAI, MAHASISWA, INSAN PERS DAN SEMUA PIHAK

YANG TIDAK DAPAT DISEBUTKAN SATU PERSATU ATAS

SEGALA DUKUNGAN DAN MASUKKAN YANG DITUJUKAN

KEPADA KAMI DALAM MENJALANKAN TUGAS

PEMERINTAHAN DAN PEMBANGUNAN DI KABUPATEN

BENGKALIS.

AKHIRNYA, DENGAN IKHTIAR YANG MAKSIMAL

SERAYA BERMUNAJAT KEPADA-NYA, KITA

BERHARAPSEMOGA ALLAH SWT., TUHAN YANG MAHA

ESA SENANTIASAMEMBERIKAN RIDO DAN RAHMAT-NYA

KEPADA KITA SEMUA. AAMIIN YA RABBAL ALAMIN.

TERIMA KASIH ATAS SEGALA PERHATIANNYA,

MOHON MAAF ATAS KEKURANGANNYA.

WABILLAHITAUFIK WAL-HIDAYAH, WASSALAMUALIKUM. WR. WB

BUPATI BENGKALIS,

AMRIL MUKMININ