biologi ekosistem

10
Oleh Fiona *

Upload: fiona-l

Post on 11-Jul-2015

1.315 views

Category:

Documents


4 download

TRANSCRIPT

Page 1: Biologi  ekosistem

Oleh Fiona

*

Page 2: Biologi  ekosistem

*Ekosistem adalah kesatuan antara komunitas

dengan lingkungan hidupnya membentuk

hubungan timbal balik.

*Ekosistem terbagi menjadi 2 bagian. Yaitu

ekosistem alami dan buatan. Ekosistem alami

adalah ekosistem yang terbentuk secara

alamiah (tanpa campur tangan manusia),

misalnya hutan, padang rumput, danau, dan

sungai. Ekosistem buatan adalah ekosistem

yang sengaja dibuat oleh manusia, misalnya

akuarium, kolam, dan sawah.

Page 3: Biologi  ekosistem

*Setiap ekosistem mempunyai komponen, yaitu komponen

abiotik dan komponen biotik.

*Komponen abiotik adalah sekumpulan komponen yang tidak

hidup. Beberapa komponen abiotik yang penting, antara lain

tanah, air, cahaya, suhu, dan udara.

*Komponen biotik adalah komponen dari sekumpulan

makhluk hidup. Berdasarkan perannya dalam ekosistem,

komponen biotik dibedakan menjadi produsen, konsumen,

dan dekomposer (pengurai).

-Produsen alalah komponen biotik dalam ekosistem berperan sebagai

penghasil makanan.

-Konsumen adalah komponen biotik dalam ekosistem berperan

sebagai pemakan atau pemakai karena tidak bisa menghasilkan

makanan sendiri.

-Dekomposer (pengurai) adalah komponen biotik dalam ekosistem

berperan sebagai pengurai zat organik yang terdapat dalam tubuh

komponen biotik lainnya.

Page 4: Biologi  ekosistem

*

Satuan- Satuan dalam ekosistem meliputi Individu, populasi, komunitas, ekosistem, dan biosfer.

*Individu adalah satuan makhluk hidup tunggal.

*Populasi adalah kumpulan individu sejenis yang menepati daerah/wilayah tertentu.

*Komunitas adalah kumpulan populasi makhluk hidup di daerah tertentu.

*Ekosistem adalah kesatuan antara komunitas dengan lingkungan hidupnya yang membentuk hubungan timbal balik.

*Biosfer adalah bagian bumi dan atmosfer tempat makhluk hidup melakukan aktifitasnya.

Page 5: Biologi  ekosistem

*

*Rantai makanan adalah peristiwa makan dan

dimakan antara makhluk hidup dengan urutan

tertentu. Dalam rantai makanan ada makhluk

hidup yang berperan sebagai produsen,

konsumen, dan dekomposer. Berikut adalah

contoh sebuah rantai makanan.

* Rumput bertindak sebagai produsen.

* Belalang sebagai konsumen I

* Katak sebagai konsumen II

* Ular sebagai konsumen III/konsumen puncak

* Jamur sebagai dekomposer.

Page 6: Biologi  ekosistem

*

Jaring jaring makanan adalah kumpulan beberapa

rantai makanan yang saling berhubungan. Di dalam

suatu ekosistem, sangat jarang ditemukan suatu

jenis hewan hanya mempunyai satu jenis makanan.

Misyalnya ular tidak hanya makan tikus, tetapi juga

makan katak, kelinci, atau ayam. Demikian juga

sebaliknya, sangat jarang suatu jenis makhluk

hidup hanya dimakan oleh satu jenis makhluk

hidup lainnya. Misyalnya padi tidak hanya dimakan

oleh tikus, tetapi juga dimakan oleh belalang, dan

hewan lainnya.

Page 7: Biologi  ekosistem

*

*Piramida makanan adalah komposisi rantai makanan yang makin ke atas jumlahnya makin sedikit.

*Dalam ekosistem ya ng seimbang jumlah produsen lebih banyak daripada jumlah konsumen tingkat I, jumlah konsumen tingkat II lebih banyak daripada konsumen tingkat III, demikian seterusnya. Hal ini disebabkan oleh hilangnya energi pada setiap tingkatan makanan. Jika rantai makanan digambarkan dari produsen sampai konsumen tingkat tinggi, maka akan terbentuk suatu piramida makanan.

Page 8: Biologi  ekosistem

*

*Pengaruh komponen abioyik terhadap

komponen biotik sangat besar,.

Misyalnya suatu ekosistem bersuhu

rendah dihuni makhluk hidup yang

berbeda dengan makhluk hidup yang

tinggal di ekosistem bersuhu tinggi.

Dengan komponen abiotik yang berbeda,

makhluk hidup yang tinggal di dalamnya

beradaptasi dengan cara yang berbeda

pula.

Page 9: Biologi  ekosistem

*

*Pola interaksi antarkomponen bioyik di dalam ekosistem dapat dibedahkan menjadi netral, predasi, simbiosis, kompetisi, dan antibiosis.

* - Netral merupakan pola interaksi yang tdak saling mengganggu,tidak saling merugikan, maupun tidak saling menguntungkan.

* - Predasi merupakan pola interaksi antara mangsa dan pemangsa(predator).

* - Simbiosis merupakan pola interaksi berupa hubungan yang sangat erat antara dua individu berbeda jenis (spesies).

* - Kompetisi meerupakan pola interaksi berupa persaingan untuk mendapatkan hal yang sama.

* - Antibiosis merupakan pola interaksi berupa hubungan antara dua individu berbeda jenis yang menyebabkan individu yang satu menghambat pertumbuhan individu lainnya.

Page 10: Biologi  ekosistem

*