artikel ilimiah mahasiswa i (nursela cahyaning tuti

15
ARTIKEL 22 ARTIKEL ILIMIAH MAHASISWA I (NURSELA CAHYANING TUTI 3201417019) PROMOSI DESTINASI WISATA PROVINSI JAMBI SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN SEKTOR PARIWISATA LOKAL Rizki Adila 1 , Ayu Mardalena 1 , Yuria Sari 1 , Afifah Kurnia Noviandri 1 , Nursela Cahyaning Tuti 1 , Wiga Nurlatifa Romadhoni 2 Geografi,Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Semarang (UNNES) 1 Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universiatas Negeri Semarang (UNNES) 2 Semarang, Jawa Tengah, Indonesia [email protected] 1 , [email protected] 1 , [email protected] 1 , [email protected] 1 , [email protected] 1 , [email protected] 2 . Abstrak Provinsi Jambi merupakan salah satu provinsi yang berada di Pulau Sumatera yang memiliki potensi wisata yang cukup tinggi. Namun, kenyatannya masih banyak masyarakat yang berada di luar Pulau Sumatera kurang mengetahui keberadaan Provinsi Jambi. Adanya pengabdian masyarakat ini diharapkan dapat membantu mempromosikan Pariwisata yang ada di Provinsi Jambi. Metode yang dilakukan dalam pengabdian ini berupa pemberian pretest melalui media Google Form dilanjutkan dengan pembagian leaflet, peta wisata dan lainnya untuk menarik minat dan diakhiri dengan pemberian posttest pada responden yang sama. Kata Kunci : Destinasi Wisata, Promosi, Provinsi jambi Jambi Province is one of the provinces on the island of Sumatera which has a high tourism potential. However, the fact remains that many communities outside Sumatera island are not aware of the existence of the Jambi Province. It is hoped that community service will help promote tourism in the Province of Jambi. This practice of giving pretest through Google Form, followed by distributing leaflets, tourist maps and others to attract public interest and ending with giving a posttest to the same respondent. Keywords: Destinasi Wisata, Promosi, Provinsi jambi PENDAHULUAN Pulau Sumatera merupakan pulau terbesar ketiga di Indonesia yang terletak di ujung Barat. Pulau ini juga sangat terkenal akan objek wisatanya yang sudah mendunia seperti Danau Toba, Danau

Upload: others

Post on 04-Nov-2021

7 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: ARTIKEL ILIMIAH MAHASISWA I (NURSELA CAHYANING TUTI

ARTIKEL 22

ARTIKEL ILIMIAH MAHASISWA I (NURSELA CAHYANING TUTI 3201417019)

PROMOSI DESTINASI WISATA PROVINSI JAMBI SEBAGAI UPAYA

PENINGKATAN SEKTOR PARIWISATA LOKAL

Rizki Adila1, Ayu Mardalena1, Yuria Sari1, Afifah Kurnia Noviandri1, Nursela Cahyaning

Tuti1, Wiga Nurlatifa Romadhoni2

Geografi,Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Semarang (UNNES)1

Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universiatas Negeri Semarang (UNNES)2

Semarang, Jawa Tengah, Indonesia

[email protected], [email protected], [email protected],

[email protected], [email protected], [email protected].

Abstrak

Provinsi Jambi merupakan salah satu provinsi yang berada di Pulau Sumatera yang memiliki potensi

wisata yang cukup tinggi. Namun, kenyatannya masih banyak masyarakat yang berada di luar Pulau

Sumatera kurang mengetahui keberadaan Provinsi Jambi. Adanya pengabdian masyarakat ini

diharapkan dapat membantu mempromosikan Pariwisata yang ada di Provinsi Jambi. Metode yang

dilakukan dalam pengabdian ini berupa pemberian pretest melalui media Google Form dilanjutkan

dengan pembagian leaflet, peta wisata dan lainnya untuk menarik minat dan diakhiri dengan

pemberian posttest pada responden yang sama.

Kata Kunci : Destinasi Wisata, Promosi, Provinsi jambi

Jambi Province is one of the provinces on the island of Sumatera which has a high tourism potential.

However, the fact remains that many communities outside Sumatera island are not aware of the

existence of the Jambi Province. It is hoped that community service will help promote tourism in the

Province of Jambi. This practice of giving pretest through Google Form, followed by distributing

leaflets, tourist maps and others to attract public interest and ending with giving a posttest to the same

respondent.

Keywords: Destinasi Wisata, Promosi, Provinsi jambi

PENDAHULUAN

Pulau Sumatera merupakan pulau

terbesar ketiga di Indonesia yang terletak

di ujung Barat. Pulau ini juga sangat

terkenal akan objek wisatanya yang sudah

mendunia seperti Danau Toba, Danau

Page 2: ARTIKEL ILIMIAH MAHASISWA I (NURSELA CAHYANING TUTI

ARTIKEL 23

Maninjau, Rumah Gadang, Masjid

Baiturrahman, Taman Nasional Bukit

Barisan dan masih banyak lagi. Selain itu,

masih banyak juga hidden paradise yang

wajib dikunjungi oleh wisatawan di pulau

ini. Sebagai mahasiswa, salah satu syarat

mahasiswa akhir untuk melanjutkan

skripsi yaitu dengan melaksanakan Kuliah

Kerja Nyata (KKN). KKN merupakan

salah satu bentuk pengabdian masyarakat

guna membantu daerah pengabdian

menjadi lebih baik dan dikenal masyarakat

luas. Kegiatan pengabdian masyarakat

sangat beragam jenisnya. Seperti salah

satunya mempromosikan tempat wisata di

daerah pengabdian. Pengabdian

masyarakat ini berlangsung di desa Pandan

Lagan provinsi Jambi.

Secara geografis provinsi Jambi

terletak di 0º 45’ LS-2º 45’ LS dan 101º

10’BT-104º 55’ BT dengan luas wilayah

53.435 Km² (daratan 50.160 Km² dan

perairan sebesar 3.274,95 Km² (Kusmila,

2018). Provinsi ini terdiri dari 11 (sebelas)

kabupaten/kota yaitu Kabupaten Kerinci,

Kabupaten Merangin, Kabupaten

Sarolangun, Kabupaten Batanghari,

Kabupaten Muaro Jambi, Kabupaten

Tanjung Jabung Timur, Kabupaten

Tanjung Jabung Barat, Kabupaten Tebo,

Kabupaten Bungo, Kota Jambi dan Kota

Sungai Penuh. Adapun masyarakatnya

terdiri dari berbagai macam suku antara

lain Melayu, Kubu, Minang, Kerinci,

Jawa, Mandailing dan lainnya.

Keberagaman yang ada, membuat

masyarakatnya ramah kepada siapapun

yang datang untuk berkunjung/liburan di

provinsi ini.

Salah satu kearifan lokal yang

menarik minat wisatawan ialah Festival

Kampung Senaung. Festival kampung

Senaung diselenggarakan oleh desa yang

berada pinggiran sungai Batanghari.

Festival tersebut menampilkan seluruh

kearifan lokal setempat mulai dari

kebudayaan, kesenian hingga permainan

tradisional kepada para pengunjung yang

datang. Biasanya festival tersebut

dilaksanakan pada bulan Desember setiap

tahunnya. Festival tersebut diadakan

dengan tujuan untuk menjaga kebudayaan

kesenian dan permainan tradisional

setempat agar tidak pudar ditelan zaman

sehingga dapat berlanjut ke generasi

selanjutnya. Kegiatan tersebut juga dapat

meningkatkan ekonomi masyarakat karena

banyaknya pengunjung/wisatawan yang

datang.

Selain kearifan lokal, terdapat pula

berbagai macam objek wisata di provinsi

ini, salah satu tempat iconic di Jambi ialah

Gunung Kerinci yang merupakan gunung

berapi tertinggi di Indonesia yaitu 3.805

mdpl. Namun disisi lain, masih terdapat

masyarakat yang kurang mengetahui objek

wisata di daerah ini. Tetapi, wisatawan

tidak perlu khawatir karena masyarakat

Page 3: ARTIKEL ILIMIAH MAHASISWA I (NURSELA CAHYANING TUTI

ARTIKEL 24

Jambi terkenal akan keramah tamahanya

sehingga dapat membantu wisatawan yang

berkunjung. Selain itu, kondisi alam yang

indah mulai dari pegunungan, danau,

perkebunan the tentu sangat disukai

wisatawan. Adapun keunikan

masyarakatnya dilihat dari segi Bahasa

yang digunakan yaitu Bahasa Melayu yang

berdialek “o” seperti kata “apa” menjadi

“apo” inilah yang menjadi incaran

wisatawan selain dengan alamnya yang

indah.

Oleh karena itu, diperlukan

promosi dalam menarik minat wisatawan

untuk berkunjung ke daerah ini. Dan juga

tingkat ketertarikan masyarakat untuk

berkunjung ke Provinsi Jambi. Sehingga,

diharapkan pengabdian masyarakat ini

dapat membantu mempromosikan

Pariwisata yang ada di Provinsi Jambi.

Serta sebagai masyarakat Jambi juga dapat

menambah pengetahuan mengenai

pariwisata guna melestarikan alam yang

ada.

METODE PELAKSANAAN

Promosi potensi pariwisata Jambi

dilaksanakan pada bulan Agustus dengan

responden utama yaitu mahasiswa serta

kalangan lainnya yang berasal dari luar

Pulau Sumatera/Provinsi Jambi. Langkah

awal dengan melakukan pretest melalui

media Google Form untuk mengetahui

bagaimana pengetahuan pariwisata dan

minat responden untuk berwisata di

Provinsi Jambi. Pertanyaan berupa angket

tertutup dengan 2 skala yaitu ya atau tidak.

Dalam pretest tersebut responden dapat

menjawab setiap pertanyaan pada kolom

yang sudah disediakan pada Google Form.

Setelah dilakukan pretest maka akan

diketahui bagaimana pengetahuan mereka

tentang wisata di wilayah Provinsi Jambi.

Data tersebut akan menjadi acuan dalam

mempromosikan pariwisata lokal dan

menjadi olak ukur keberhasilan promosi

karea akan ada posttest kepada responden

setelah dilakukan promosi. Setelah

mendapatkan data pretest tersebut maka

mulai dilakukan kegiatan promosi wilayah

melalui leaflet, peta wisata dan lainnya

untuk menarik minat dan menambah

wawasan mereka. Metode ini dipilih untuk

menyampaikan konsep-konsep agar lebih

menarik minat responden, dimana terdapat

kombinasi gambar-gambar serta materi

yang mudah dipahami terkait berbagai

tempat wisata di Provinsi Jambi. Analisis

keberhasilan dengan membandingkan data

pretest dan posttest yang telah dilakukan

dengan responden yang sama. Metode ini

dipilih karena situasi pandemi Covid-19

yang melanda. Keuntungan meggunakan

metode ini yaitu dapat dilakukan dengan

daring sehingga dapat mencapai kalangan

yang lebih luas.

Page 4: ARTIKEL ILIMIAH MAHASISWA I (NURSELA CAHYANING TUTI

ARTIKEL 25

HASIL DAN PEMBAHASAN

Pariwisata Provinsi Jambi

Secara geografis Provinsi Jambi

terletak pada 0o45’-2o45’ Lintang Selatan

dan 101o10’-104o55’ Bujur Timur di

bagian tengah Pulau Sumatera, sebelah

Utara berbatasan dengan Provinsi Riau,

Sebelah Timur dengan Laut Cina Selatan

Provinsi Kepulauan Riau, sebelah Selatan

berbatasan dengan Provinsi Sumatera

Selatan dan sebelah Barat berbatasan

dengan Provinsi Sumatera Barat. Posisi

Provinsi Jambi cukup strategis karena

langsung berhadapan dengan kawasan

pertumbuhan ekonomi yaitu IMS-GT

(Indonesia, Malaysia, Singapura Growth

Triangle). Luas wilayah Provinsi Jambi

sesuai dengan Undang-undang Nomor 19

tahun 1957, tentang Pembentukan Daerah-

Daerah Swatantra Tingkat I Sumatera

Barat, Jambi dan Riau, yang kemudian

ditetapkan menjadi Undang-Undang

Nomor 61 tahun 1958 (Lembaran Negara

Tahun 1958 Nomor 112) adalah seluas

53.435,72 km2 dengan luas daratan

50.160,05 km2 dan luas perairan 3.274,95

Km2 . Berdasarkan Peraturan Pemerintah

(PP) Nomor 26 Tahun 2008 tentang

Rencana Tata Ruang Wilayah Nasional,

Kawasan Strategis Nasional adalah

wilayah yang penataan ruangnya

diprioritaskan karena mempunyai

pengaruh sangat penting secara nasional

terhadap kedaulatan negara. Adapun

Kawasan Strategis Nasional yang termasuk

dalam kawasan wilayah Provinsi Jambi

meliputi :

1. Kawasan Taman Nasional Kerinci

Seblat (Provinsi Jambi, Sumatera

Barat, Bengkulu dan Sumatera

Selatan)

2. Kawasan Taman Nasional Berbak

(Provinsi Jambi)

3. Kawasan Taman Nasional Bukit

Tigapuluh (Provinsi Jambi dan

Riau)

4. Kawasan Taman Nasional Bukit

Duabelas (Provinsi Jambi)

Kota Jambi sudah dikenal sejak

abad ke09 Masehi dan bertahan hingga

kini. Dikenal karena keberagamannya , Ibu

Kota Provinsi Jambi tersebut

menyuguhkan ragam destinasi wisata

menarik, mulai dari budaya , jelajah kota,

dan kuliner (Anonim, 2019).

Provinsi Jambi adalah salah satu

daerah di Indonesia dengan potensi

kepariwisataan yang relative beragam.

Agar potensi kepariwisataan tersebut dapat

berkembang menjadi pariwisata yang

mempu mendukung pembangunan daerah,

maka pemerintah daerah dan stakeholder

kepariwisataan terkait perlu memahami

berbagai aspek baik karakteristik wisata

maupun faktor-faktor yang mempengaruhi

Page 5: ARTIKEL ILIMIAH MAHASISWA I (NURSELA CAHYANING TUTI

ARTIKEL 26

perjalanan wisata dari masyarakat. Hal ini

bertujuan agar dalam menyusun strategi

kepariwisataan dapat lebih efektif menarik

wisatawan melakukan perjalanan ke objek-

objek wisata di Provinsi Jambi.

Seacara umum aktivitas perjalanan

penduduk di Provinsi Jambi masih relatif

rendah.Hanya 14,14% daeri total

penduduk yang pernah melakukan

perjalanan dalam 6 bulan terakhir dari saat

mulai pencacahan SUSENAS 2016 .

Selain rendahnya aktivitas perjalanan

tersebut, aktivitas perjalanan untuk wisata

jug amasih relative terbatas. Hanya

17,79% dari total penduduk yang

melakukan perjalanan, yang maksud

utamanya untuk berwisata. Objek tujuan

wisata penduduk Provinsi Jambi di

dominasi oleh objek wisata yang ada di

Provinsi Jambi sendiri, selain objek wisata

yang ada di provinsi-provinsi yang

berdekatan yaitu Sumatera Selatan,

Sumatera Barat dan Bengkulu.

Karakteristik perjalanan wisata penduduk

di Provinsi Jambi adalah perjalanan wisata

keluarga, sehingga dari karakteristiknya

terlihat bahwa relatif dominannya anak-

anak dan orang tua dalam melakukan

perjalanan wisata. Sebaliknya, relatif

sedikitnya penduduk pada usia puncak

produksi (20 – 39 tahun) yang melakukan

perjalanan wisata. Faktor-faktor sosial

ekonomi yang berpengaruh nyata terhadap

perjalanan wisata penduduk di Provinsi

Jambi adalah umur, pendidikan dan status

dalam keluarga. Selain itu, terdapat

perbedaan probabilita perjalanan penduduk

untuk wisata antara kabupaten/kota di

Provinsi Jambi.

Promosi Pariwisata di Provinsi jambi

Promosi pariwisata di Provinsi Jambi

mengoptimalkn media sosial sebagai

media promosi. Peta pariwisata Provinsi

Jambi dibuat dengan aplikasi Arcgis

dengan mengolah data spasial. Sebelum

promosi di media sosial, terebih dahulu

dilakukan survei pengetahuan dan minat

masyarakat di luar provinsi jambi

mengenai pariwisata jambi. Survei

dilakukan dengan media google Formulir

dengan beberapa pertanyaan mendasar

mengenai minat dan pengetahan parwisata

jambi.

Perjalanan berwisata ditentukan

oleh minat. Pada hasil pretest yang telah

dilakukan, terdapat 56 responden yang

telah mengisi kuesioner yang telah disebar.

Sebagian besar berasal dari pulau jawa

karena sasaran utama penyebaran

kuesioner paa mahasiswa Universitas

Negeri Semarang dengan rata-rata berusia

20 – 25 tahun. Terdapat 90% responden

mengetahui dimana provinsi Jambi berada,

namun hanya sebagian yang mengetahui

bagaimana kondisi alam dan sosial di

Jambi.

Page 6: ARTIKEL ILIMIAH MAHASISWA I (NURSELA CAHYANING TUTI

ARTIKEL 27

Pada minat dan ketrtarikan, semua

responden mengatakan tertarik untuk

berwisata ke jambi. Hal ini menandakan

besarnya potensi pariwisata yang ada di

jambi. Sebagian besar mengetahui 1 - 5

destinasi wisata yang ada di provinsi

jambi. Pariwista yang terkenal di provinsi

Jambi seperti Gunung Kerinci, Candi

Muaro Jambi, Danau Kerinci dan Bukit

Khayangan. Namun masih ada beberapa

responden yang kurang tau tentang

distinasi wisata yang ada di Provinsi

Jambi. Tentu saja promosi pariwisata

menjadi hal mendasar sebagai upaya

mningkatkan sektor pariwisata di Provinsi

Jambi. Semua responden juga menyetujui

perlu ditingkatkan promosi tentang

desinasi wisata di provinsi Jambi.

Gambar 1. Menyebarkan link google Form

untuk mengisi kuesioner pretest dan

posttest

Peta pariwisata provinsi jambi

memuat 10 detsinasi wisata popuper di

provinsi jambi diantaranya yaitu

Kompleks Candi Muaro Kambi, Danau

Sipin, Menara Gentala A Rasy, Danau

Gunung Tujuh, Air Terjun Telum Berasap,

Gunung Kerinci, Bukit Khayangan, Danau

Kerinci, air Terjun Sigerincing, dan

Geopark Merangin. Objek wisata tersebut

sebagian terdapat di kabupaten kerinci

seperti Danau Gunung Tujuh, Air Terjun

Telum Berasap, Gunung Kerinci, Bukit

Khayangan, Danau Kerinci. Sedangkan air

Terjun Sigerincing, dan Geopark Merangin

berada di Kabupaten Merangin. Di Kota

Jambi terdapat Danau Sipin dan Menara

Gentala A Rasy serta kompleks candi

muaro jambi terdapat di kabupaten Muaro

Jambi. Selain itu, masih banyak destinasi-

destinasi wisata lainnya yang tidak kalah

menarik untuk dikunjungi. Jambi memiliki

banyak danau yang indah seperti Danau

Lingkat, Danau Kumbang, Danau Kaco,

Telago biru dan Danau Belibis. Kemudian

terdapat beberapa air terjun lainnya yaitu

air terjun arai indah, air terjun sungai

medang, air terjun kolan jodoh, dan air

terjun talang jaya. Terdapat pula beberapa

tempat eisata non alam seperti Jambi

Paradise dan Hesti’s Garden.

Promosi destinasi wisata dilakukan

dengan memanfaatkan media sosial

terutama Instagram dan grup WA. Pada 5

postingan, mendapatkan repon sebanyak

200 lebih orang menyukai postingan

tersebut dan mendapatkan beberapa

komentar positif dari pengguna instagram.

Diharapkan, peta wisata dapat dibagikan

ulang oleh akun-akun yang memang

diperunukkan untuk promosi wisata Jambi

Page 7: ARTIKEL ILIMIAH MAHASISWA I (NURSELA CAHYANING TUTI

ARTIKEL 28

sehingga dapat menjangkau masyarakat

yang lebih luas.

Gambar 2. Peta Tempat Wisata Provinsi Jambi

Gambar 3. Postingan Peta Wisata di media sosial Instagram

Postest dilakukan bagaimana

keefektifan media promosi. Dari 56

responden diawal, hanya 40 responden

yang mengisi kuesioner postest. Hasilnya

yaitu semua responden telah mengenal

provinsi Jambi berikut dengan destinasi

wisatanya dan berkeinginan untuk mencari

tau lebih lanjut tentang wisata di jambi.

Jumlah destinasi wisata yang diketahui

responden meningkat dari hanya 1 – 5

tempat menjadi 10 – 15 tempat wisata.

Peningkatan ini merupakan tujuan dari

kegiatan promosi ini sehingga dapat

dikatakan berhasil dilakukan. Dengan

adanya promosi ini sebagai bentuk

pengabdian kepada masyarakat jambi,

Page 8: ARTIKEL ILIMIAH MAHASISWA I (NURSELA CAHYANING TUTI

ARTIKEL 29

diharapkan sektor pariwisata jambi makin

berkembang dan makin dikenal dunia agar

perekonomian masyarakat juga makin

meningkat dan investasi yang masuk ke

provinsi jambi khususnya di bidang

pariwisata juga bertambah.

KESIMPULAN

Pengabdian masyarakat yang

bertujuan untuk membantu

mempromosikan potensi wisata di Provinsi

Jambi berhasil dilakukan pada bulan

Agustus dengan media promosi poster

terkait Peta Wisata yang di bagikan

melalui media sosial Instagram. Dari 56

responden awal, hanya terdapat 40

responden yang mengisi kuesioner postest

dengan hasil responden telah mengenal

wisata Provinsi Jambi. Diharapkan setelah

kegiatan ini, wisata Provinsi Jambi akan

lebih dikenal secara luas dan nantinya

dapat berdampak pada peningkatan

ekonomi masyarakat di Provinsi Jambi itu

sendiri.

DAFTAR PUSTAKA

Anonim. 2019. Letak Wilayah Dalam

Provinsi Jambi. http://web.jambiprov.

go.id/skpd/site/jambiprov.go.id/profil/let

ak-wilayah-dalam-provinsi-jambi

Anonim. 2019. https://disparbud.jambikota.

go.id/

Kusmila, Z., Mukhzarudfa, H., & Yudi,

Y. (2018). Analisis Perbandingan

Kinerja Keuangan Pemerintah

Daerah Kabupaten di Provinsi

Jambi Sebelum dan Setelah

Pemekaran Wilayah. Jurnal

Akuntansi & Keuangan Unja,

3(5), 27-39.

Page 9: ARTIKEL ILIMIAH MAHASISWA I (NURSELA CAHYANING TUTI

ARTIKEL 30

ARTIKEL ILIMIAH MAHASISWA II (KEZIA DAMANIK 8111417139)

PERAN MAHASISWA KKN BMC UNNES 2020 DALAM PENDAMPINGAN

BELAJAR DARI RUMAH PADA MASA PANDEMI COVID-19

Wiga Nurlatifa Romadhoni, S.Pd., M.Pd. , Deyolla Virgitania1, Grace Sintya Ginting

2,

Kezia Damanik3, Rotua Octaviyani Saragih

4, Yuni Astriana

5

Teknik Informatika, Universitas Negeri Semarang1

Pendidikan Biologi, Universitas Negeri Semarang2

Ilmu Hukum, Universitas Negeri Semarang3,4,5

[email protected]

[email protected]

[email protected]

[email protected]

[email protected]

[email protected]

ABSTRACT

Covid-19 has given a serious impact on the education sector globally. All levels of

education, from elementary to universities have a negative impact which is the technology

is not effective for learning at home. The learning assistance method is face-to-face and

online by explaining the material and forming a group discussion while online with

WhatsApp application and chatting with the respondent's parents. In general, the subjects

taught are English and Mathematics but it does not rule out other subjects such as

Indonesian, Civics, and so on. Learning assistance still obey the protocols. The obstacles to

this activity are not being able to gather in large numbers so that it hinders the enthusiasm

of respondents in learning and when students come from various classes and different

levels, of course it greatly complicates the learning process with only one teaching staff.

Keywords: Learning assistance, Online and Offline, Respondents

ABSTRAK

Covid-19 memberikan dampak serius bagi sektor pendidikan secara global. Seluruh jenjang

pendidikan baik jenjang sekolah dasar sampai perguruan tinggi,semuanya memperoleh

dampak negatif. Karena pelajar baik itu siswa maupun mahasiswa harus belajar dari

rumah atau daring dengan menggunakan teknologi informasi dan sistem pembelajaran

daring belum dapat berjalan dengan efektif. Metode pendampingan belajar dilakukan

secara tatap muka dan daring. Secara tatap muka dengan menjelaskan materi dan

membentuk sebuah diskusi kelompok sedangkan secara daring yaitu melalui aplikasi

whatsapp yaitu chat dengan orangtua responden. Secara umum mata pelajaran yang

Page 10: ARTIKEL ILIMIAH MAHASISWA I (NURSELA CAHYANING TUTI

ARTIKEL 31

diajarkan adalah Bahasa Inggris dan Matematika tetapi tidak menutup kemungkinan untuk

mata pelajaran lainnya seperti Bahasa Indonesia, PKN, dan sebagainya. Pendampingan

belajar tetap mematuhi protokol kesehatan. Adapun kendala kegiatan ini yaitu tidak bisa

berkumpul dengan jumlah banyak sehingga menghalangi semangat responden dalam

belajar dan ketika siswa yang hadir dari berbagai kelas dan tingkatan yang berbeda

tentunya sangat mempersulit proses pembelajaran dengan tenaga pengajar yang hanya satu

orang.

Kata Kunci : Pendampingan belajar, Daring dan Luring, Responden

A. PENDAHULUAN

Coronavirus Disease 2019 atau

Covid-19 merupakan jenis penyakit

menular yang pertama kali ditemukan di

Kota Wuhan, China pada akhir Desember

tahun 2019. Virus ini dapat menyebabkan

infeksi pada saluran pernafasan, infeksi

paru-paru hingga kematian. Pada bulan

Maret 2020 Badan Kesehatan Dunia,

World Health Organization (WHO) telah

meningkatkan status virus corona

menjadi pandemi global. Hal tersebut

didasarkan pada meningkatnya jumlah

kasus dan bertambahnya negara yang

terinfeksi. Di indonesia, penyebaran virus

ini pertama kali diketahui pada tanggal 2

maret 2002 dan sampai pada saat ini

diketahui yang terjangkit virus corona

ada sebanyak 128.776, sembuh 83.710,

dan meninggal 5.824

(https://covid19.go.id).

Pandemi covid-19 merupakan

pandemi global yang mengakibatkan

krisis kesehatan dunia. Virus ini pun

dapat menyerang berbagai usia, mulai

dari bayi, balita, anak-anak, remaja,

dewasa hingga lansia (golongan lanjut

usia) bahkan dapat menyerang ibu hamil

dan menyusui. Penyebaran virus ini pun

dapat terjadi melalui hal sederhana

seperti menyentuh barang yang telah

terkontaminasi, cairan batuk, dan

sebagainya.

Jika mengalami gejala klinis seperti

demam,batuk,dan kesulitas bernafas

maka akan lebih baik untuk segera

mencari perawatan medis sejak dini.

Untuk mencegah terinveksinnya

penularan virus corona. Datangilah

tempat medis terdekat disekitar domisili

tempat tinggal anda.

Untuk mencegah terjadinya

penyebaran virus corona ada beberapa

hal yang harus diperhatikan yaitu sering-

seringlah untuk mencuci tangan, jaga

jarak dengan lawan bicara, dan hindari

untuk bersentuhan langsung dengan

orang lain.

Karna masih banyaknya orang yang

belum mengerti dan masih tidak

menghiraukan protocol yang sudah ada,

mengakibatkan penyebaran virus corona

ini secara cepat. Dalam waktu yang

singkat penyebaran virus corona sudah

hampir keseluruh belahan dunia dan

membawa banyak dampak negative bagi

berbagai Negara yang terinveksi oleh

virus corona. Bagi Indonesia sendiri virus

corona memiliki dampak terhadap

berbagai sector, contohnya saja pada

sector perekonomian hingga sector

pendidikan.

Akibat dari adanya penyebaran virus

corona yang terjadi diberbagai Negara

dan penyebarannya yang selalu

meningkat maka dikeluarkanlah

kebijakan dibeberapa Negara untuk tetap

Page 11: ARTIKEL ILIMIAH MAHASISWA I (NURSELA CAHYANING TUTI

ARTIKEL 32

menjaga sector pendidikan agar tetap

berjalan dengan baik. Maka dari itu di

Indonesia sendiri Menteri Pendidikan dan

Kebudayaan mengeluarkan Surat Edaran

(SE) yang mengatur tentang pelaksanaan

pendidikan pada masa darurat

penyebaran corona virus (Kebijakan

Belajar Dari Rumah) yang bertanggal 24

Maret 2020. Kebijakan ini pun guna

mendukung Pemerintah dalam memutus

mata rantai penyebaran virus corona. Dan

untuk mendukung Pemerintah dalam

melakukan upaya Psysical Distancing

ditengah Pandemi Covid 19 sesuai

intruksi presiden untuk tetap melakukan

segala kegiatan didalam rumah seperti

belajar,bekerja dan beribadah dirumah.

Covid-19 memberikan dampak serius

bagi sektor pendidikan secara global.

Seluruh jenjang pendidikan baik jenjang

sekolah dasar sampai perguruan tinggi,

semuanya memperoleh dampak negatif.

Karena pelajar, siswa dan mahasiswa

harus belajar dari rumah karena

pembelajaran denga metode tatap muka

ditiadakan demi mencegah penyebaran

covid-19. Pembelajaran dengan metode

daring ini bertujuan untuk memenuhi

standart pendidikan dan juga untuk

memutus mata rantai penyebaran virus

corona. Karna di Indonesia penyebaran

virus corona selalu meningkat setiap

harinya dan tidak memungkinkan untuk

dilaksanakannya pembelajaran secara

tatap muka. Dengan pemanfaatan

teknologi informasi dan kecanggihan alat

komunikasi yang ada dapat membantu

proses belajar mengajar secara daring

yang akan dilakukan oleh para pelajar

dan juga mahasiswa selama pandemi

covid-19 masih terjadi di Indonesia.

Namun tidak semua pelajar dan

mahasiswa memiliki fasilitas untuk

melaksanakan pembelajaran secara

daring. Itulah faktor yang membuat

pembelajaran daring ini belum dapat

berjalan dengan efektif.

Berdasarkan hal tersebut, kajian dari

penelitian ini dilakukan guna memahami

bagaimana sebenarnya Peran Mahasiswa

KKN BMC UNNES 2020 Wilayah

Sumatera Dalam Penyediaan Layanan

Dan Sarana Pembelajaran Berupa

Pendampingan Belajar Dari Rumah Bagi

Anak Sekolah Dimasa Pandemi Covid-

19. B.PELAKSANAAN DAN METODE

Pendampingan belajar dilakukan

secara daring dan luring yang tersebar

di wilayah Sumatera. Responden

yang dibimbing sekitar 10 orang

setiap pertemuan dengan rentang usia

5-17 tahun dengan jenjang pendidikan

PAUD sampai SMA. Secara umum

mata pelajaran diajarkan adalah

Bahasa Inggris dan Matematika.

Pendampingan ini dilakukan sekitar

40 hari dilakukan 4 kali seminggu,

mulai dari pertengahan Juli sampai

akhir Agustus. Pelaksanaan

bimbingan belajar secara luring,

dilakukan dengan menjelaskan materi

dan memberikan soal untuk dijawab

responden. Metode belajar dilakukan

dengan tanya jawab dan diskusi

kelompok, biasanya diskusi kelompok

dilakukan pada mata pelajaran

matematika, yaitu pemecahan soal

yang dilakukan secara bersama-sama.

Selain penjelasan materi dan

pemberian soal kegiatan bimbingan

belajar juga dilakukan dengan

mewarnai dan membantu

penyelesaian pekerjaan rumah atau

PR. Pada masa pandemi ini juga

bimbingan dilakukan secara daring.

Metode yang digunakan yaitu melalui

aplikasi Whatsapp, chat melalui

gadget orangtua responden, dilakukan

Page 12: ARTIKEL ILIMIAH MAHASISWA I (NURSELA CAHYANING TUTI

ARTIKEL 33

dengan membantu penyelesaian PR

responden. Adapun kendala dalam

pelaksanaan bimbingan belajar ini

terkait dengan pandemi Corona yang

tidak bisa berkumpul dengan jumlah

banyak sehingga menghalangi

semangat responden dalam belajar.

Ketika responden hadir dengan

berbagai kelas dan tingkatan yang

berbeda mempersulit proses

pembelajaran dengan tenaga pengajar

yan hanya terdiri dari satu orang.

C. HASIL DAN PEMBAHASAN

Di masa pandemi COVID-19 yang

terjadi di tahun 2020 ini, kita mengetahui

bahwa semua orang terkena dampaknya,

salah satu nya adalah sistem

pembelajaran yang harus dilakukan

secara daring. Mahasiswa Universitas

Negeri Semarang, menjadi salah satu

perguruan tinggi negeri yang

melaksanakan sistem tersebut. Salah satu

mata kuliah wajib yang harus diampu

oleh mahasiswa UNNES adalah KKN

(Kuliah Kerja Nyata), yang wajib diambil

pada semseter 7 (tujuh).

Melihat situasi yang terjadi, para

dosen mengambil kebijakan yang baik,

yaitu melakukan KKN secara daring.

Seperti yang sudah dijelaskan

sebelumnya, program ini dinamakan

KKN BMC UNNES 2020 (Kuliah Kerja

Nyata Bersama Melawan Covid-19

Universitas Negeri Semarang 2020).

Selain daring, KKN juga bisa dilakukan

secara langsung, tentunya dengan

menggunakan protokol kesehatan dan

harus berada di zona hijau. Terdapat

program kerja wajib dan pilihan yang

ditawarkan universitas kepada

mahasiswa nya. Dan pada pembahasan

kali ini, tim kami akan membahas

tentang salah satu program wajib yang

dilakukan, yaitu pendampingan belajar

anak sekolah dari rumah.

Program kerja kegiatan

pendampingan belajar anak sekolah dari

rumah (Peserta KKN BMC UNNES

2020 wilayah Sumatera Utara) 2020 ada

karena merupakan salah satu program

wajib dari 3 program wajib yang di

berikan oleh Universitas Negeri

Semarang. Maka dari itu tim KKN BMC

UNNES 2020 Wilayah Sumatera

berusaha untuk melaksanakan program

tersebut dengan maksimal tentunya.

Selain itu kami kami tentunya meminta

arahan dari dosen pembimbing lapangan

terkait perealisasian program kerja ini.

1. Implementasi Kegiatan

Pendampingan Belajar Anak Sekolah

di Rumah (KKN BMC UNNES 2020)

Walaupun kami tidak berada di satu

kota yang sama, kami mengupayakan

untuk memberikan program yang

terstruktur dan terarah sehingga dapat

memberikan dampak kepada masyarakat.

Program ini dibahas secara daring

bersama teman sesama wilayah sumatera

sehingga didapatkan keputusan yang

nanti nya akan dibahas juga tentang

pelaksanaan dan metode per daerah nya.

Anggota KKN BMC UNNES 2020,

terkhusus wilayah Sumatera yang

menjadi tempat pelaksanaan kami

masing-masing, sebelum melaksanakan

program kerja memberikan

pendampingan belajar anak di domisili

masing-masing, kami tentunya

memberikan sosialisasi mengenai kegitan

ini meliputi tujuan manfaat hingga

teknisnya kepada ketua RT atau kepala

desa masinh-masing.

Program kerja yang kami lakukan ini

ditujukan untuk anak-anak di Kelurahan

Sempakata Kota Medan, Kelurahan

Kabanjahe, Kota Siantar, Desa Regaji

yang semua nya berada di Sumatera

Utara, dan di Kota Padang, Sumatera

Page 13: ARTIKEL ILIMIAH MAHASISWA I (NURSELA CAHYANING TUTI

ARTIKEL 34

Pelaksanaan bimbingan belajar

secara luring, dilakukan dengan

Barat. Memang tempat pelaksanaannya

berbeda-beda karena konsep dari KKN

BMC UNNES 2020 dilaksanakan di

domisili masing-masing. Namun

demikian, dalam pelaksanaannya kami

membuat kesepakatan untuk melakukan

pendampingan kepada anak yakni mulai

dari PAUD hingga Sekolah menengah

Atas.

2. Strategi dalam Pelaksanaan

Pendampingan Belajar Anak di

Rumah (KKN BMC UNNES

2020)

Pendampingan belajar anak sekolah

di rumah yang dilaksanakan sebagai

salah satu program KKN BMC UNNES

2020 dilaksanakan oleh peserta KKN

BMC UNNNES 2020 Wilayah Sumatera

yang dilakukan secara luring dan daring.

Jika di jumlah kan kisaran anak yang di

dampingi oleh mahasiswa UUNES

selama KKN berjumlah 50 anak baik

yang PAUD, TK, SD, SMP, dan SMA.

Responden yang dibimbing melalui

daring, sekitar 10 orang setiap pertemuan

dengan rentang usia 5-17 tahun dengan

jenjang pendidikan PAUD, TK, SD,

SMP, SMA.

Secara umum mata pelajaran

diajarkan adalah Bahasa Inggris dan

Matematika. Tetapi tidak menutup

kemungkinan untuk mata pelajaran

seperti bahasa Indonesia, bahasa inggris,

dan lain sebagainya untuk anak TK dan

SD. Hal tersebut dilakukan karena

pelajaran tersebut di tingkat TK dan SD

masih dimungkinkan untuk diajarkan

mahasiswa umum. Pendampingan belajar

ini dilakukan sekitar 40 hari dan

dilakukan 4 kali seminggu, mulai dari

pertengahan Juli sampai akhir Agustus,

sesuai dengan jadwal KKN yang

diberikan.

menjelaskan materi dan memberikan soal

untuk dijawab responden. Metode belajar

dilakukan dengan tanya jawab dan

diskusi kelompok, biasanya diskusi

kelompok dilakukan pada mata pelajaran

matematika, yaitu pemecahan soal yang

dilakukan secara bersama-sama. Selain

penjelasan materi dan pemberian soal

kegiatan bimbingan belajar juga

dilakukan dengan mewarnai dan

membantu penyelesaian pekerjaan rumah

atau PR. Pada masa pandemi ini juga

bimbingan dilakukan secara daring.

Metode yang digunakan yaitu melalui

aplikasi Whatsapp, chat melalui gadget

orangtua responden, dilakukan dengan

membantu penyelesaian PR responden.

Seperti yang dijelaskan sebelumnya,

untuk pendampingan pembelajaran bisa

juga dilakukan secara luring atau

langsung. Hal tersebut dilakukan sesuai

dengan arahan dari Universitas yaitu

harus mematuhi protokol kesehatan.

Selain itu ada syarat lain, yakni jika

dilakukan secara langsung, peserta nya

maksimal atau paling banyak 5 orang,

tentunya hal ini sebagai salah satu upaya

mencegah terjadinya penularan COVID-

19.

3. Kendala Pelaksanaan

Pendampingan Belajar Anak di

Rumah (KKN BMC UNNES

2020)

Tentunya terdapat kendala dalam

pelaksanaan bimbingan belajar ini. Salah

satunya adalah karena ada nya pandemi

COVID-19 menyebabkan tidak bisa

berkumpul dengan jumlah banyak

sehingga menghalangi semangat

responden dalam belajar. Seperti yang

diketahui juga bahwa tidak semua anak

bisa menggunakan gadget atau

mempunyai gadget. Sehingga hal ini

tentunya juga menjadi suatu kendala

yang besar. Dengan diizinkan nya

dilakukan pendampingan secara luring

Page 14: ARTIKEL ILIMIAH MAHASISWA I (NURSELA CAHYANING TUTI

ARTIKEL 35

atau langsung, anak yang tidak memiliki

atau tidak mengerti menggunakan gadget

tentunya merasa terbantu, tapi tetap saja

jika siswa nya di batasi karena ingin

melakukan upaya preventif, siswa

tersebut merasa kurang semangat untuk

melakukan pendampingan belajar.

Selain itu, ketika siswa yang hadir

adalah dari berbagai kelas dan tingkatan

yang berbeda, tentunya mempersulit

proses pembelajaran dengan tenaga

pengajar yang hanya terdiri dari satu

orang. Sehingga mahasiswa harus

mengajarkan secara satu per satu, dengan

bertanya satu per satu juga kepada murid

ketika ingin didampingi.

D. KESIMPULAN

Kesimpulan yang dapat diambil

dari adanya corona virus yang

sedang terjadi di Indonesia adalah

dengan adanya dampak terhadap

Indonesia. Baik itu dampak pada

sector perekonomian maupun

pada sector pendidikan. Oleh

karna itu kami selaku mahasiswa

yang sedang melakukan KKN di

daerah masing-masing ingin

membantu sedikit banyaknya

untuk mempermudah para pelajar

yang memiliki tugas dari sekolah.

Karna untuk saat ini proses

belajar mengajar tidak dapat

dilakukan secara tatap muka

sehingga untuk pelaksanaannya

dilakukan secara daring dirumah

masing-masing. Dan disini pun

metode yang dilakukan yaitu

dengan mengajar para pelajar

dengan batas maksimal hanya

beberapa orang. Mengingat

penyebaran corona virus dapat

terjadi dengan interaksi yang

dilakukan antar sesama manusia.

Jadi untuk melakukan proses

belajar mengajar pun harus tetap

memperhatikan protocol yang

sudah ada. Bimbingan belajar

yang dilakukan pun dilakukan

selama 40 hari dengan pertemuan

4 kali seminggu. Yang dimulai

dari pertengahan Juli hingga akhir

bulan Agustus. Bimbingan belajar

biasanya mengenai mata pelajaran

Bahasa Inggris dan juga

Matematika. Bimbingan belajar

ini diharapkan dapat

mempermudah para pelajar

disetiap daerah masing-masing

dalam mengerjakan tugas yang

diberikan oleh sekolah. Maka

kami selaku mahasiswa yang

sedang melaksanakan KKN-BMC

didaerah masing-masing akan

berusaha untuk membantu para

pelajar didaerah kami masing-

masing dalam mengerjakan tugas

yang ada.

E. SARAN

Saran dari pelaksanaan

pendampingan belajar oleh

mahasiswa KKN BMC UNNES

2020 ini, diharapkan menjadi

evaluasi kepada semua pihak yang

turut serta dalam pembelajaran

daring ini, baik Sekolah dasar

sampai Sekolah Menengah Atas.

Kurang nya motivasi anak dalam

pendampingan ini diharapkan

menjadi perhatian bagi setiap

orangtua agar turut andil dan

melalukan pengawasan dalam

setiap pembelajaran daring.

Dengan dilaksanakannya program

ini, diharapkan menjadi bahan

kajian bagi tenaga pengajar

maupun pengambil keputusan di

sektor pendidikan dalam

menganalisis dan

Page 15: ARTIKEL ILIMIAH MAHASISWA I (NURSELA CAHYANING TUTI

ARTIKEL 36

mengembangkan semangat belajar

peserta didik pada masa pandemi

covid-19 agar tercapai hasil

pembelajaran yang diharapkan.

F. UCAPAN TERIMAKASIH

Ucapan terimakasih yang

setulusnya kepada :

1. Masyarakat dan Perangkat

Kelurahan Gung Negeri,

Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten

Karo, Sumatera Utara;

2. Masyarakat dan Perangkat Desa

BatuMenjulur, Kecamatan Kupitan,

Kabupaten Sijunjung, Sumatera

Barat;

3. Masyarakat dan Perangkat

Kelurahan Sempakata serta kepada

Bapak Inganta Milala, S.E. selaku

PLt. Kepala Lingkungan IV,

Kelurahan Sempakata, Kecamatan

Medang Selayang, Kota Medan,

Sumatera Utara;

4. Masyarakat dan Perangkat

Regaji, Kecamatan Merek,

Kabupaten Karo, Sumatera Utara

5. Masyarakat dan Perangkat

Kelurahan Siantar Timur,

Kecamatan Merdeka, Kota

Pematang Siantar, Sumatera Utara.

G. DAFTAR PUSTAKA

Gugus Tugas Percepatan

Penanganan COVID-19. 2020.

Data Sebaran [online].

(https://covid19.go.id/, diakses

pada tanggal 14 Agustus 2020)