the me i want to be - 1 menemukan identitas saya

Post on 16-Dec-2014

874 Views

Category:

Spiritual

0 Downloads

Preview:

Click to see full reader

DESCRIPTION

The Me I want to Be Becoming God's Best Version of You John Ortberg BAGIAN 1 dari 6 Menemukan Identitas Saya Dasar Pertumbuhan Arah Pertumbuhan Hasil Pertumbuhan Hambatan Pertumbuhan Pribadi yang Allah Rancangkan Dunia yang Allah Dambakan Biji pohon korma dapat bertumbuh menjadi pohon korma, tetapi tidak mungkin menjadi semak mawar. Biji itu dapat menjadi pohon korma yang sehat atau yang sakit-sakitan—namun tidak mungkin menjadi semak mawar. Saat Allah menolong Anda bertumbuh, Anda akan berubah, namun Anda akan selalu menjadi diri Anda. Anda akan selalu menjadi diri Anda—diri Anda yang bertumbuh dan sehat atau diri Anda yang lemah dan layu—tetapi Allah tidak menciptakan Anda untuk menjadi seseorang yang lain. Dia sudah merancang temperamen, karunia, talenta, dan hasrat kerinduan Anda. Keunikan Anda itu rancangan Allah. Allah tidak menciptakan sesuatu dan kemudian memutuskan untuk membuangnya. Allah menciptakan Anda, dan ketika ada masalah, Dia menebus Anda, bukan menukar Anda. Anda bukan sekadar menjadi lebih kudus. Anda menjadi lebih seperti diri Anda yang sejati. Pertumbuhan berarti menjadi pribadi yang Dia rancangkan ketika merancang Anda. Tumbuh berkembang berarti bergerak menuju versi terbaik Anda menurut Allah.

TRANSCRIPT

BAGIAN 1Menemukan Identitas Saya

Sumber

Dasar PertumbuhanKolose 2:6-7 Kamu telah menerima Kristus Yesus, Tuhan kita. Karena itu hendaklah hidupmu tetap di dalam Dia.Hendaklah kamu berakar di dalam Dia dan dibangun di atas Dia, hendaklah kamu bertambah teguh dalam iman yang telah diajarkan kepadamu, dan hendaklah hatimu melimpah dengan syukur.

Arah PertumbuhanRoma 8:28-29Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah.Sebab semua orang yang dipilih-Nya dari semula, mereka juga ditentukan-Nya dari semula untuk menjadi serupa dengan gambaran Anak-Nya, supaya Ia, Anak-Nya itu, menjadi yang sulung di antara banyak saudara.

Arah PertumbuhanEfesus 2:10 Karena kita ini buatan Allah, diciptakan dalam Kristus Yesus untuk melakukan pekerjaan baik, yang dipersiapkan Allah sebelumnya. Ia mau, supaya kita hidup di dalamnya.

Arah Pertumbuhan

Anda bukanlah buatan Anda. Kita tidak dapat menjadi apa saja yang kita inginkan. Kehidupan Anda adalah karya Allah. Saya menerima diri saya sebagai karunia Allah kepada saya, dan menerima pertumbuhan untuk menjadi orang yang sesuai dengan tugas yang Allah tetapkan bagi saya.

Karena kita ini buatan Allah, diciptakan dalam Kristus Yesus untuk melakukan pekerjaan baik, yang dipersiapkan Allah sebelumnya. Ia mau, supaya kita hidup di dalamnya.

Arah Pertumbuhan

Allah memikirkan Anda baik-baik, dan Dia tahu Anda ditetapkan menjadi seperti apa.Dia sudah menyiapkan banyak perbuatan baik untuk Anda lakukan. Tetapi itu bukan seperti daftar tugas, melainkan itu papan penunjuk menuju diri Anda yang sejati.

Karena kita ini buatan Allah, diciptakan dalam Kristus Yesus untuk melakukan pekerjaan baik, yang dipersiapkan Allah sebelumnya. Ia mau, supaya kita hidup di dalamnya.

Hasil Petumbuhan

Mazmur 92:13-14 Orang benar akan bertunas seperti pohon korma, akan tumbuh subur seperti pohon aras di Libanon; mereka yang ditanam di bait TUHAN akan bertunas di pelataran Allah kita.

Hasil Pertumbuhan

Biji pohon korma dapat bertumbuh menjadi pohon korma, tetapi tidak mungkin menjadi semak mawar.Biji itu dapat menjadi pohon korma yang sehat atau yang sakit-sakitan—namun tidak mungkin menjadi semak mawar.

Hasil Pertumbuhan

Saat Allah menolong Anda bertumbuh, Anda akan berubah, namun Anda akan selalu menjadi diri Anda.Anda akan selalu menjadi diri Anda—diri Anda yang bertumbuh dan sehat atau diri Anda yang lemah dan layu—tetapi Allah tidak menciptakan Anda untuk menjadi seseorang yang lain. Dia sudah merancang temperamen, karunia, talenta, dan hasrat kerinduan Anda. Keunikan Anda itu rancangan Allah.

Hasil PertumbuhanSebelum bertemu Yesus:Rabi Saulus radikal, cerdas, penuh gairah untuk menganiaya jemaat Tuhan

Sesudah bertemu Yesus: Rasul Paulus radikal, cerdas,

penuh gairah untuk melayani jemaat Tuhan

Hasil Pertumbuhan• Allah tidak menciptakan sesuatu dan kemudian

memutuskan untuk membuangnya. Allah menciptakan Anda, dan ketika ada masalah, Dia menebus Anda, bukan menukar Anda.

• Anda bukan sekadar menjadi lebih kudus. Anda menjadi lebih seperti diri Anda yang sejati.

• Pertumbuhan berarti menjadi pribadi yang Dia rancangkan ketika merancang Anda. Tumbuh berkembang berarti bergerak menuju versi terbaik Anda menurut Allah.

Hambatan PertumbuhanJika saya ingin menjadi pribadi yang saya inginkan, saya harus berhadapan dengan sosok-sosok palsu yang merintangi saya menjadi pribadi yang ditetapkan Tuhan: Sosok diri saya yang …• saya tampilkan dengan berpura-pura• saya pikir seharusnya saya miliki• seperti diinginkan orang lain• saya takut Allah inginkan• gagal saya raih

Pribadi yang Allah RancangkanYohanes 3:27-30Jawab Yohanes: Tidak ada seorang pun yang dapat mengambil sesuatu bagi dirinya, kalau tidak dikaruniakan kepadanya dari sorga.Kamu sendiri dapat memberi kesaksian, bahwa aku telah berkata: Aku bukan Mesias, tetapi aku diutus untuk mendahului-Nya.Yang empunya mempelai perempuan, ialah mempelai laki-laki; tetapi sahabat mempelai laki-laki, yang berdiri dekat dia dan yang mendengarkannya, sangat bersukacita mendengar suara mempelai laki-laki itu. Itulah sukacitaku, dan sekarang sukacitaku itu penuh.Ia harus makin besar, tetapi aku harus makin kecil.

Pribadi yang Allah Rancangkan

• Mengerti dirinya adalah penatalayanan, bukan pemilik (27)

• Tahu jelas siapa identitas dirinya, siapa yang bukan dirinya (28)

• Memiliki tujuan yang tak terbelokkan (29)

• Memiliki penyerahan diri yang tak tergoyahkan (30)

Pribadi yang Allah Rancangkan

• Pertumbuhan Anda sama sekali bukan berpusat pada diri Anda. Allah merancang Anda untuk bertumbuh supaya Anda dapat menjadi bagian dari proyek penebusannya dengan sumbangsih yang tidak mungkin diberikan oleh orang lain.

• Ketika Anda tidak menjadi orang yang sesuai dengan rancangan Allah, kita semua akan kehilangan karunia yang ditetapkan untuk Anda berikan.

Dunia yang Allah DambakanWahyu 21:2-3 Dan aku melihat kota yang kudus, Yerusalem yang baru, turun dari sorga, dari Allah, yang berhias bagaikan pengantin perempuan yang berdandan untuk suaminya.Lalu aku mendengar suara yang nyaring dari takhta itu berkata: “Lihatlah, kemah Allah ada di tengah-tengah manusia dan Ia akan diam bersama-sama dengan mereka. Mereka akan menjadi umat-Nya dan Ia akan menjadi Allah mereka.”

Dunia yang Allah Dambakan

• Inilah suatu rahasia besar Alkitab: Kerinduan Anda untuk menjadi diri Anda seutuhnya dimaksudkan sebagai gema lirih dari kerinduan Allah untuk memulai ciptaan yang baru.

• Saat Anda bertumbuh, Anda turut berperan bersama Allah dalam menciptakan kembali dunia seperti dambaan-Nya.

Dunia yang Allah Dambakan

• Dalam perspektif kekekalan, kehidupan saat ini semacam sekolah, suatu persiapan bagi saya untuk menjadi diri saya yang sesungguhnya. Pribadi itulah yang akan masuk ke dalam kekekalan. Yang penting bukanlah apa yang Anda capai; yang penting adalah menjadi orang seperti apakah Anda.

• Suatu hari akan ada keselarasan yang mulia antara Allah dan segala sesuatu yang diciptakan-Nya.

All I Ever Have to BeAmy Grant

When the weight of all my dreams is resting heavy on my head,And the thoughtful words of health and hope have all been nicely said.

But I’m still hurting, wondering if I’ll ever be the one I think I am.

I think I am.

All I Ever Have to Be

All I Ever Have to Be

Then You gently re-remind me that You've made me from the first,And the more I try to be the best the more I get the worst.

And I realize the good in me, is only there because of who You are.

Who You are ...

All I Ever Have to Be

And all I ever have to be is what You've made me.Any more or less would be a step out of your plan.

As You daily recreate me, help me always keep in mindThat I only have to do what I can find.

All I Ever Have to Be

And all I ever have to beAll I have to be, all I ever have to be is what You've made me.

Pertempuran PertumbuhanDi dalam jiwa Anda ada pertempuran antara pribadi yang bertumbuh (yang sesuai dengan rancangan penciptaan Anda) dan pribadi yang layu dan palsu.Buku ini membahas seluk-beluk pertempuran dalam wilayah:• Roh … Mengalir dengan Roh Kudus (Bag 2)• Pikiran … Memperbarui Pikiran Saya (Bag 3)• Waktu … Menggunakan Waktu Saya dengan Sebaik-

baiknya (Bag 4)• Hubungan … Memperdalam Hubungan Saya (Bag 5)• Pengalaman … Mengubah Pengalaman Saya (Bag 6)

Kelompok Kecil

Keunikan Anda dalam Bertumbuh Mengasihi Tuhan(FORMASI SPIRITUAL)

Keunikan Anda dalam Bertumbuh Mengenal Tuhan

(FORMASI PENGAJARAN)

Keunikan Anda dalam Bertumbuh

Mencerminkan Tuhan (FORMASI KARAKTER)

Keunikan Anda dalam Bertumbuh Melayani Tuhan

(FORMASI PELAYANAN)

BAGIAN 1Menemukan Identitas Saya

top related