kata pengantar

Post on 11-Aug-2015

43 Views

Category:

Documents

9 Downloads

Preview:

Click to see full reader

DESCRIPTION

opening word for skripsi

TRANSCRIPT

KATA PENGANTAR

Om Swastiastu,

Atas Asung Kertha Wara Nungraha Ida Sang Hyang Widhi Wasa / Tuhan

Yang Maha Esa, dengan syukur penulis haturkan atas segala kemuliaan hati-Nya,

penulis dapat menyelesaikan penyusunan skripsi ini, guna memenuhi persyaratan

untuk dapat menempuh ujian akhir studi penulis untuk memperoleh gelar Sarjana

Hukum pada Fakultas Hukum Universitas Udayana. Didalam penyusunan skripsi ini

penulis telah berusaha giat dengan seluruh kemampuan yang penulis miliki untuk

kesempurnaan dalam menyusun skripsi ini dan dapat diselesaikan tepat pada

waktunya.

Sehubungan dengan ini adapun judul yang diangkat dalam penyusunan skripsi

ini adalah “Tanggung Jawab Terhadap Hilang Atau Rusaknya Benda Jaminan

Milik Debitur di PT. Pegadaian (Persero) Kantor Cabang Sesetan”. Mengingat

keterbatasan ada dalam diri Penulis baik di ilmu pengetahuan maupun pengalaman,

maka sudah tentu dalam tulisan ini masih terdapat kekurangan, sehingga demikian

penulis mengharapkan saran-saran yang bersifat membangun dari pembaca demi

kesempurnaan dari tulisan ini dan yang berikutnya.

Sebagaimana manusia yang tidak dapat hidup sendiri, sudah tentu dalam

penyusunan skripsi ini Penulis banyak mendapatkan bantuan baik moril maupun

v

materiil dari berbagai pihak. Oleh karena itu pada kesempatan ini Penulis hendak

mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang tulus kepada :

1. Bapak Prof. Dr. I Gusti Ngurah Wairocana, SH.,MH., Dekan Fakultas Hukum

Universitas Udayana;

2. Bapak I Nyoman Suyatna, SH.,MH., Pembantu Dekan I Fakultas Hukum

Universitas Udayana;

3. Bapak Dewa Nyoman Rai Asmara Putra, SH.,MH., Pembantu Dekan II

Fakultas Hukum Universitas Udayana;

4. Bapak I Ketut Tjukup, SH.,MH., Pembantu Dekan III Fakultas Hukum

Universitas Udayana;

5. Bapak Dr. I Wayan Wiryawan, SH.,MH., Ketua Jurusan Hukum Perdata

Fakultas Hukum Universitas Udayana;

6. Bapak Ida Bagus Putra Atmadja, S.H., MH. Dosen Pembimbing I yang telah

banyak memberikan bimbingan, petunjuk-petunjuk dan pertimbangan dalam

penyusunan skripsi ini.

7. Ibu A.A. Sri Indrawati, S.H.,MH. Dosen Pembimbing II yang telah banyak

memberikan bimbingan, petunjuk-petunjuk dan pertimbangan dalam

penyusunan skripsi ini.

8. Bapak Drs. Yuwono, SH.,MSi., Pembimbing Akademik yang selalu

mengarahkan Penulis dalam studi mulai dari awal sampai akhir studi penulis

di Fakultas Hukum Universitas Udayana.

vi

9. Bapak/Ibu Dosen baik yang pernah mengajar Penulis maupun tidak, Penulis

mengucapkan terimakasih atas segala pengetahuan yang telah diajarkan

sehingga Penulis dapat menyelesaikan skripsi dan mengakhiri studi S1.

10. Bapak / Ibu Pegawai Perpustakaan Fakultas Hukum Universitas Udayana

yang telah banyak membantu dalam memperoleh literature dalam proses studi

penulis selama menjadi mahasiswa di Fakultas Hukum Universitas Udayana

11. Bapak / Ibu Pegawai Administrasi dan Tata Usaha Fakultas Hukum

Universitas Udayana yang telah membantu segala proses administrasi penulis

selama menjadi mahasiswa di Fakultas Hukum Universitas Udayana.

12. Para informan yang telah memberikan informasi kepada Penulis guna

melengkapi penulisan skripsi ini dan atas masukan yang dapat memnambah

pengetahuan Penulis.

13. Seluruh keluarga penulis tercinta (Papa, Mama, Yudha, Putri, Surya) serta

semua anggota keluarga lainnya yang telah memberikan dorongan, semangat,

perhatiannya, dan kebaikannya kepada penulis selama penyusunan skripsi ini.

14. Special thanks for my friend Icha, kalo enggak ada lo gak tau deh gimana

nasib gw.

15. Seluruh sahabat penulis, Ndiang, Mechan, Wiwik, K’hengky dan teman-

teman kos tingkat di tanjung bungkak yang tidak bisa disebutkan satu persatu.

Benal, Ebuz, Dida, dan teman-teman malang lainnya yang tidak bisa disebut

satu persatu. Oki, Mas Deden, K’nita, K’ade, dan teman-teman kos gang

kujang yang tidak bisa disebut satu persatu. Adit, Bli gus, Dek ade, Viekar,

vii

Inot, Erika, Ricky, Andi, Aby, Rudy, dan teman-teman Inter Club Indonesia

Regional Bali yang tidak bisa disebut satu persatu. Terima kasih atas

dukungan dan doanya didalam penulisan skripsi ini.

16. Teman-teman KENDALI, Teman-teman alumni Yayasan Cindera Mata,

Bekasi. Teman-teman kerja BABGOC (Bali Asian Beach Game Olympic

Concuil). Terima kasih atas dukungan dan doanya didalam penulisan skripsi

ini.

Semoga Ida Sang Hyang Widhi Wasa melimpahkan kebahagiaan dan

keselamatan lahir bathin kepada mereka yang telah banyak membantu penulis dalam

pembuatan skripsi ini, penulis ucapkan juga terima kasih banyak.

Om, Cantih, Cantih, Cantih, Om

Denpasar, 29 Desember 2010

Penulis

viii

top related