akuntandi pertemuan 1

19
PERTEMUAN KE-1 GAMBARAN UMUM AKUNTANSI

Upload: anang-febrianto

Post on 27-Oct-2015

72 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

Cetak

TRANSCRIPT

Page 1: Akuntandi Pertemuan 1

PERTEMUAN KE-1

GAMBARAN UMUM AKUNTANSI

Page 2: Akuntandi Pertemuan 1

a. Definisi Akuntansimenurut American Accounting Association (A.A.A) yaitu:

Akuntansi adalah proses mengidentifikasikan, mengukur dan melaporkan informasi ekonomi untuk memungkinkan adanya penilaian dan keputusan yang jelas dan tegas bagi mereka yang menggunakan informasi tersebut.

Akuntansi sebagai suatu sistem informasi yaitu akuntansi adalah sistem informasi yang mengukur aktivitas bisnis, mengolah data menjadi laporan, dan mengkomunikasikan hasilnya kepada para pengambil keputusan. (pemilik, kreditur, pemerintah, dan calon investor)

1. Pengertian Akuntansi

Page 3: Akuntandi Pertemuan 1

b. Tujuan dan Fungsi akuntansiMenyajikan informasi ekonomi (economic information) dari suatu kesatuan ekonomi (economic entity) kepada pihak-pihak yang berkepentingan.

Page 4: Akuntandi Pertemuan 1

a. Pemilik dan calon pemilikPemilik dan calon pemilik perlu mengetahui bagaimana keadaan keuangan perusahaan dan prospeknya dimasa datang.

b. Pihak kreditur dan calon kreditorKreditor adalah para individu atau lembaga yang memasok kredit (pinjaman) kepada suatu perusahaan atau entitas ekonomik.Para calon kreditor perlu mengevaluasi laporan akuntansi sebelum memutuskan untuk memberikan pinjaman.

2. Pemakai Informasi Akuntansi

Page 5: Akuntandi Pertemuan 1

c. ManagemenBagi managemen, akuntansi mempunyai peranan yang sangat penting dalam hal-hal:

(1) Melindungi aset(2) Penyusunan rencana(3) Pengukuran efeisiensi, efektivitas, dan

keekonomian.(4) Pengawasan

d. Karyawan dan calon karyawanupah

Page 6: Akuntandi Pertemuan 1

e. PemerintahPemerintah berkepentingan terhadap hal-hal berikut:

(1) Pembayaran pajak baik yang ditanggung oleh perusahaan seperti pajak penghasilan badan maupun yang harus dihitung, dipungut, disetor, dan dilaorkan oleh perusahaan, misalnya pajak penghasilan karyawan.

(2) Ketaatan perusahaan terhadap peraturan-peraturan yang ditetapkan, misalnya UMR

Page 7: Akuntandi Pertemuan 1

f. Analis dan Konsultan KeuanganAnalis dan konsultan keuangan merupakan individu atau lembaga yang menjual jasa analisa tentang rupa-rupa masalah keuangan, misalnya:

(1) Pemberian saran untuk mengurangi penggunaan pinjaman oleh karena tingkat bunga pinjaman semakin tinggi

(2) Penilaian proyek investasi atau penanaman modal

(3) Penentuan kebijakan, misalnya promosi penjualan

Page 8: Akuntandi Pertemuan 1

g. Asosiasi DagangInformasi akuntansi membantu asosiasi atau

perkumpulan dagang dalam:(1) Mengkompilasi statistik industri perusahaan-

perusahaan sejenis dan membuat perbandingan yang perlu

(2) Menganalisa pasar industri

h. Serikat pekerja(3) Membuat perjanjian kerja yang meliputi sistem

pengupahan, keselamatan kerja, kesejahteraan karyawan

(4) Memecahkan masalah-masalah perburuhan

Page 9: Akuntandi Pertemuan 1

a. Akuntansi keuangan (financial Accounting), bidang ini berkaitan dengan akuntansi untuk suatu unit ekonomi secara keseluruhan. (pelaporan keuangan untuk pihak-pihak diluar perusahaan)

b. Auditing, bidang ini berhubungan dengan audit secara bebas terhadap laporan yang dihasilkan oleh akuntansi keuangan.

c. Akuntansi manajemen, titik sentral dalam akuntansi manajemen adalah informasi untuk manajemen perusahaan. Kegunaan dari akuntansi manajemen adalah mengendalikan kegiatan perusahaan, memonitor arus kas, dan menillai alternatif dalam pengambilan keputusan.

3. Bidang-bidang Akuntansi

Page 10: Akuntandi Pertemuan 1

d. Akuntansi Biaya (Cost Accounting), bidang ini menekankan pada penetapan dan kontrol atas biaya. (biaya produksi)

e. Akuntansi perpajakan (Tax accounting)

f. Sistem informasi, bidang ini menyediakan informasi keuangan maupun non-keuangan yang diperlukan untuk pelaksanaan kegiatan organisasi secara efektif. (menyusun laporan kepada pemegang saham, kreditur, badan-badan pemerintah, pimpinan perusahaan, pegawai dan pihak-pihak lain).

Page 11: Akuntandi Pertemuan 1

g. Penganggaran (Budgeting), bidang ini berhubungan dengan penyusunan rencana keuangan mengenai kegiatan perusahaan untuk jangka waktu tertentu dimasa datang serta analisis dan pengontrolannya.

h. Akuntansi pemerintah, bidang ini mengkhususkan diri dalam pencatatan dan pelaporan transaksi-transaksi yang terjadi dibadan pemerintah.

Page 12: Akuntandi Pertemuan 1

a.Perusahaan Jasa (Service Firm) Perusahaan yang kegiatannya menjual jasa. contoh: kantor

akuntan, pengacara, tukang cukur, dll

b.Perusahaan Dagang (Merchandising Firm) Perusahaan yang kegiatannya membeli barang jadi dan

menjualnya kembali tanpa melakukan pengolahan lagi. contoh: dealer, toko kelontong,toserba dll

c.Perusahaan Industri (Manufacturing Firm)Perusahaan yang kegiatannya mengolah bahan baku

menjadi barang jadi dan kemudian menjual barang jadi tersebut. Contoh: pabrik sepatu, pabrik roti dll.

4. jenis-jenis perusahaan

Page 13: Akuntandi Pertemuan 1

1.Berkesinambungan (Going Concern) Adalah suatu kesatuan ekonomi diasumsikan akan terus melanjutkan usahanya dan tidak akan dibubarkan kecuali bila ada bukti dan sebaliknya

2. Periode Akuntansi (Periodicity) Maksudnya bahwa perlunya pembagian kegiatan dalam periode sehingga perkembangan perusahaan dapat dicatat secara periodik. Perlunya informasi akuntansi secara periodik untuk perencanaan perusahaan

5.

5. Konsep Dasar Akuntansi (Accounting Concept)

Page 14: Akuntandi Pertemuan 1

3. Kesatuan Akuntansi (Business Entity Concept) Adanya pemisahan perusahaan dari pemilik.

4. Pengukuran dalam nilai uang (Money as Unit of Measurement) Akuntansi keuangan menggunakan uang sebagai nilai nominal dalam pengukuran aktiva, utang dan perubahannya.

5. Harga Pertukaran (Historical Cost) Akuntansi mengasumsikan bahwa harga yang disetujui pada saat terjadinya suatu transaksi ditentukan secara obyektif oleh pihak-pihak yang bersangkutan didukung oleh bukti yang dapat diperiksa kelayakannya oleh pihak bebas (netral) dan karenanya merupakan dasar paling tepat untuk pencatatan akuntansi

Page 15: Akuntandi Pertemuan 1

6. Penetapan beban dan pendapatan (Matching Cost Against Revenue) Laba ditentukan berdasarkan metode akrual yakni dikaitkan dengan pengukuran aktiva dan kewajiban serta perubahannya pada saat terjadinya penentuan laba periodik pada dasarnya menyangkut 2 masalah yaitu pengakuan pendapatan selama periode dan penentuan beban yang terjadi sehubungan dengan usaha untuk menghasilkan pendapatan tersebut

Page 16: Akuntandi Pertemuan 1

1. Jelaskan Definisi Akuntansi yang kalian ketahui 2. Jelaskan tentang Rumus Dasar Akuntansi 3. Jelaskan Aturan Pendebetan & Pengkreditan

Dalam Akuntansi 4. Jelaskan apa saja yang termasuk kedalam

katagori harta / Aktiva 5. Jelaskan apa saja yang termasuk kedalam

katagori kewajiban / utang

PERTEMUAN 1 AKUNTANSI PERUSAHAAN JASA (GAMBARAN UMUM AKUNTANSI

Page 17: Akuntandi Pertemuan 1

1. Akuntansi adalah Suatu Proses Pencatatan, Penggolongan, Peringkasan, Pelaporan & Penganalisaan Data Keuangan dari suatu organisasi atau perusahaan, yang bermanfaat bagi pemakainya didalam pengambilan keputusan ekonomi

a. Pencatatan = Suatu proses pencatatan transaksi keuangan kedalam suatu buku yang disebut buku Jurnal

b. Penggolongan = Suatu proses penggolongan rekening yang sejenis, yang terdapat di dalam Jurnal kedalam suatu buku yang disebut Buku Besar

c. Peringkasan = Suatu proses meringkas saldo – saldo yang ada dibuku besar, dengan cara mencari selisih saldo antara debet & kredit yang ada di buku besar (disebut Saldo Normal) dan memindahkannya ke suatu buku yang disebut dengan Neraca Saldo

d. Pelaporan = Suatu proses membuat laporan akuntansi yang terdiri dari Laba / Rugi, Neraca dan Laporan Perubahan Modal, dan melaporkannya ke para pemakai

e. Penganalisaan Data = Suatu proses membuktikan validitas dari suatu laporan keuangan yang dilakukan oleh auditor

Page 18: Akuntandi Pertemuan 1

2. Rumus Dasar Akuntansi Harta = Sumber Pembelanjaan Atau Aktiva = Pasiva Atau Aktiva = Utang + Modal Atau Debet = Kredit

3. Aturan Pendebetan & Pengkreditan Nama Rekening Bertambah Berkurang Saldo Normal Aktiva D K D Utang K D K Modal K D K Prive D K D Penghasilan K D K Biaya D K D

Page 19: Akuntandi Pertemuan 1

4. Yang termasuk Aktiva a. Aktiva Lancar, antara lain : Kas, Bank, Piutang

(Tagihan), Persediaan dsb b. Aktiva Tetap, antara lain : Tanah, Kendaraan,

Gedung dsb

5. Yang termasuk Utang a. Utang Lancar, antara lain : Utang usaha, Utang

gaji dsb b. Utang Tetap, antara lain : Utang Bank, Utang

Obligasi dsb