agustus 2013 - bappeda kota...

97

Upload: dinhhanh

Post on 20-Feb-2018

215 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah
Page 2: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

i

Page 3: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

ii

Agustus 2013 No. Publikasi : 73725.0802

Katalog BPS : 9201001.7312

Ukuran Buku : 21 cm x 15 cm

Jumlah

Halaman : 114 Halaman

Naskah : Badan Pusat Statistik Kota Parepare

Penyunting : Seksi Neraca Wilayah dan Analisis Statistik

Gambar Kulit : Seksi Neraca Wilayah dan Analisis Statistik

Diterbitkan oleh : Badan Pusat Statistik Kota Parepare

Dicetak oleh :

“Boleh dikutip dengan menyebut sumbernya”

Page 4: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

iii

SAMBUTAN WALIKOTA PAREPARE

Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “

merupakan informasi yang sangat bermanfaat bagi kepentingan

pemerintah, kalangan swasta maupun lembaga pendidikan dan

masyarakat luas.

Dalam rangka untuk melihat perkembangan ekonomi suatu

daerah pada suatu periode tertentu serta untuk mengetahui sektor-sektor

ekonomi lapangan usaha yang dominan (leading sector) dalam

perekonomian suatu daerah, maka diperlukan angka Indikator Ekonomi,

dimana angka terebut juga dapat digunakan untuk mengetahui

pergeseran struktur ekonomi suatu daerah.

Dengan tersedianya angka Indikator Ekonomi Kota Parepare

tahun 2013 yang mencakup data Indikator Perekonomian Tahun 2012 ini,

patut kita syukuri dan sambut baik sebagai salah satu piranti

perencanaan, guna menjabarkan pembangunan yang semakin

kompleks.

Saya ucapkan terima kasih dan penghargaan kepada pihak

penyusun dan semua yang terlibat, dengan harapan pada masa yang

akan datang dapat lebih ditingkatkan. Kepada para pengguna saya

harapkan pula kiranya produk ini diberdayakan untuk kemajuan

pembangunan daerah Kota Parepare khususnya dan pembangunan

nasional pada umumnya.

Parepare, Agustus 2013

WALIKOTA PAREPARE

H. SJAMSU ALAM

Page 5: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

iv

SAMBUTAN KEPALA BAPPEDA KOTA PAREPARE

Bappeda Kota Parepare sebagai salah satu komponen

perancang arah dan sasaran pembangunan dalam rangka

menjabarkan kebijakan nasional yang selaras dengan aspirasi

masyarakat. Untuk mewujudkan pembangunan daerah ini, sangat

dibutuhkan informasi dan fakta pertumbuhan ekonomi baik secara

global maupun per sektor lapangan usaha serta kontribusi sektor-

sektor usaha dalam menunjang pertumbuhan ekonomi, yang

merupakan bahan kajian dan analisa guna penentuan kebijakan

dan perencanaan.

Oleh karena itu publikasi ini merupakan salah satu acuan

dasar bagi para pengambil/penentu kebijakan dalam

merencanakan pembangunan pada masa yang akan datang

khususnya dalam pelaksanaan otonomi dan bahan evaluasi hasil

pembangunan yang telah dilaksanakan. Mengingat pentingnya

publikasi ini, kerjasama yang telah terjalin baik selama ini sehingga

terwujudnya publikasi ini perlu terus digalang dan ditingkatkan.

Akhirnya kami ucapkan banyak terima kasih kepada semua

pihak yang telah membantu sehingga publikasi ini dapat diterbitkan,

dan semoga bermanfaat bagi kita semua.

Parepare, Agustus 2013

KEPALA BAPPEDA KOTA PAREPARE,

Ir. ZAHRIAL JAFAR B., MM Pangkat: Pembina Utama Muda

NIP: 19580425 198801 1 001

Page 6: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

v

PENGANTAR KEPALA BPS KOTA PAREPARE

Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 sebagai salah

satu publikasi BPS Kota Parepare merupakan sebuah produk publikasi

yang menyajikan berbagai indikator tentang kegiatan perekonomian

di Kota Parepare selama Tahun 2012. Tahun judul memakai tahun

2013 diambil dari tahun terbit publikasi ini, sedangkan isi publikasi

menyangkut keadaan tahun 2012. Dibahas secara singkat analisis

deskriptif tentang indikator-indikator.

Berbagai data yang dirilis dalam publikasi ini antara lain

meliputi: pertumbuhan penduduk, harga, statistik keuangan

pemerintah daerah, penggunaan lahan dan produksi tanaman di

sektor pertanian, perkembangan fasilitas atau sarana perhubungan

serta ketersediaan akomodasi perhotelan dan nilai Poduk Domestik

Regional Bruto (PDRB).

Kepada semua pihak yang membantu hingga publikasi ini

diterbitkan, kami ucapkan banyak terima kasih, dan untuk

kesempurnaan pada masa datang diharapkan masukan dan kritik

yang konstruktif dari para pengguna.

Semoga publikasi ini membawa manfaat bagi kita semua.

Parepare, Agustus 20 13

KEPALA BPS KOTA PAREPARE,

Ir. ARI PRIHANDINI, M.Si NIP: 19680222 199401 2 001

Page 7: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 vi

DAFTAR ISI

Uraian Halaman

- Halaman Judul ....................................................................................................................... i

- Halaman Katalog Publikasi ................................................................................................... ii

- Sambutan Walikota Parepare ............................................................................................. iii

- Sambutan Kepala BAPPEDA Kota Parepare. .................................................................... iv

- Pengantar Kepala BPS Kota Parepare ................................................................................ v

Daftar Isi ..................................................................................................................................... vi

Daftar Tabel .............................................................................................................................. Viii

Daftar Grafik.. ............................................................................................................................ x

Daftar Tabel Lampiran . ........................................................................................................... xi

PENJELASAN TEKNIS ............................................................................................................

1

BAB I PENDUDUK DAN KETENAGAKERJAAN

1.1. Penduduk Kota Parepare ...................................................................... 13

1.2. Tenaga Kerja . .......................................................................................... 15

1.3. Tingkat Pengangguran . ......................................................................... 17

1.4. Mata Pencaharian . ................................................................................ 18

1.5. Penduduk Miskin . .................................................................................... 19

BAB II INFLASI .......................................................................................................... 21

BAB III KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH

3.1. Pendapatan Daerah ............................................................................... 24

3.2. Belanja Daerah .......................................................................................... 26

BAB IV PERBANKAN

4.1. Investasi .................................................................................................... 29

4.2. Dana Masyarakat . ................................................................................. 31

Page 8: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 vii

BAB V PRODUKSI

5.1 Penggunaan Lahan ............................................................................... 33

5.2. Pertanian . ................................................................................................. 34

5.3. Produksi Perikanan . ................................................................................ 36

5.4. Industri . ..................................................................................................... 37

BAB VI P E R H U B U N G A N

6.1. Perhubungan Darat ................................................................................ 41

6.2. Perhubungan Laut ................................................................................... 44

BAB VII HOTEL DAN AKOMODASI LAINNYA

7.1. Jumlah Tamu . .......................................................................................... 47

7.2. Tingkat Ketersediaan Fasilitas Akomodasi Perhotelan . .................... 48

BAB VIII PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO (PDRB)

8.1. Pertumbuhan Ekonomi . ......................................................................... 52

8.2. Struktur Ekonomi . ..................................................................................... 56

8.3. PDRB Perkapita . ...................................................................................... 59

LAMPIRAN TABEL DAN GRAFIK . ................................................................... 61

Page 9: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 viii

DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Jumlah Penduduk Kota Parepare Tahun 2009 – 2012 ........ 13

Tabel 1.2 Persentase Penduduk Usia 15 Tahun Keatas Menurut

Kegiatan Seminggu Yang Lalu dan Jenis Kelamin Di

Kota Parepare, Tahun 2011 - 2012 ........................................ 16

Tabel 1.5 Jumlah dan Persentase Penduduk Miskin, P₁, P₂, dan

Garis Kemiskinan Kota Parepare Tahun 2012 ………….. 19

Tabel 2 Indeks Harga Konsumen dan Inflasi Menurut

Kelompok Pengeluaran Kota Parepare Tahun 2012 ........... 22

Tabel 3.1 Rekapitulasi Anggaran Pendapatan dan Belanja

Daerah Kota Parepare Tahun Anggaran 2011 -2012 . ....... 25

Tabel 4.1 Jumlah dan Persentase Struktur Perkreditan

Perbankan di Kota Parepare Tahun 2012 .............................. 29

Tabel 5.1 Struktur Penggunaan Lahan di Kota Parepare Tahun

2012 .............................................................................................. 34

Tabel 5.2 Produksi Tanaman Pangan Di Kota Parepare Tahun

2010–2012 .................................................................................... 35

Tabel 5.3 Jumlah Produksi dan Nilai Produksi Perikanan di Kota

Parepare Tahun 2012. ............................................................... 36

Tabel 5.4 Jumlah Perusahaan Industri, Tenaga kerja, Nilai

investasi, dan Nilai Produksi di Kota Parepare Tahun

2012 . ............................................................................................ 38

Tabel 6.1.1 Panjang Jalan Menurut Jenis Permukaan di Kota

Parepare Tahun 2011 - 2012 (Km). .......................................... 41

Tabel 6.1.2 Pertumbuhan Panjang Jalan Dalam Kota Parepare

Menurut Kondisi Jalan Tahun 2011 – 2012 (Km) . .................. 43

Tabel 6.2 Jumlah Kunjungan Kapal, Arus Penumpang dan Arus

Barang Menurut Jenis Pelayaran di Pelabuhan Kota

Parepare Tahun 2012 ................................................................ 45

Tabel 7.2 Fasilitas Akomodasi Hotel/Penginapan di Kota

Parepare Tahun 2012 . .............................................................. 49

Tabel 8 Produk Domestik Regional Bruto Kota Parepare Tahun

2008 - 2012 .................................................................................. 51

Tabel 8.1 Pertumbuhan Setiap Sektor di Kota Parepare Tahun

2008-2012 (Persen) . ................................................................... 52

Page 10: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 ix

Tabel 8.2 Struktur Ekonomi (Persentase Kontribusi PDRB Per

Sektor Ekonomi) Atas Dasar Harga Berlaku Tahun 2008

- 2012 . .......................................................................................... 58

Tabel 8.3 PDRB Per Kapita Penduduk di Kota Parepare Tahun

2009-2012 (Rupiah) . .................................................................. 60

Page 11: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 x

DAFTAR GRAFIK

Grafik 1. Penduduk Kota Parepare Tahun 2010 – 2012 ...................... 14

Grafik 2. Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) Kota

Parepare Tahun 2010-2012 ...................................................... 17

Grafik 3. Perbandingan Tingkat Pengangguran Terbuka dan

Pertumbuhan Ekonomi Kota Parepare Tahun 2010-2012 ... 18

Grafik 4. Persentase Penduduk Usia 15 Tahun Keatas Yang

Bekerja Menurut Lapangan Usaha Di Kota Parepare,

Tahun 2012 ............................................................................... 18

Grafik 5. Persentase Realisasi Anggaran Pendapatan Daerah

Kota Parepare Tahun 2012 ...................................................... 25

Grafik 6. Persentase Realisasi Anggaran Belanja Daerah Kota

Parepare Tahun 2012................................................................ 26

Grafik 7. Persentase Realisasi Anggaran Belanja Operasi Kota

Parepare Tahun 2012................................................................ 27

Grafik 8. Persentase Pinjaman yang Diberikan Bank Umum dan

BPR di Kota Parepare menurut Penggunaan Tahun 2012 30

Grafik 9. Persentase Dana Perbankan di Kota Parepare Menurut

Jenisnya Tahun 2012 ................................................................. 31

Grafik 10. Luas Lahan Pertanian dan Non Pertanian di Kota

Parepare Tahun 2012 …………………………………………. 33

Grafik 11. Persentase Industri dan Penyerapan Tenaga Kerja

Menurut Kategori Industri di Kota Parepare Tahun 2012 ... 39

Grafik 12. Persentase Panjang Jalan Kota Parepare menurut

Kondisi Jalan Tahun 2012 ......................................................... 42

Grafik 13. Panjang Jalan Menurut Kondisi Jalan di Kota Parepare

Tahun 2011-2012 ........................................................................ 43

Grafik 14. Banyaknya Tamu Yang Menginap Di Hotel Dan

AKomodasi Lainnya Di Kota Parepare Tahun 2011-2012 ... 48

Grafik 15. Pertumbuhan Ekonomi Kota Parepare Th 2009-2012 . ........ 53

Grafik 16. Struktur Ekonomi Kota Parepare Berdasarkan

Lapangan Usaha Tahun 2012 (persen). ................................ 59

Page 12: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 xi

DAFTAR TABEL LAMPIRAN

Tabel 1 Banyaknya Penduduk Kota Parepare Menurut Kelompok

Umur Dan Jenis Kelamin Tahun 2012 ......................................................................................

61

Grafik 1 Piramida Penduduk Menurut Kelompok Umur Dan Jenis

Kelamin Kota Parepare Tahun 2012 ......................................................................................

62

Tabel 2 Jumlah Dan Persentase Penduduk usia 15 Tahun Ketas

Menurut kegiatan Seminggu Yang Lalu Di Kota Parepare

Tahun 2011-2012 ......................................................................................................................... 63

Tabel 3 Penduduk Usia 15 Tahun Keatas Menurut Angkatan Kerja

dan Bukan Angkatan Kerja di Kota Parepare Tahun 2010-

2012 ............................................................................................................................................... 64

Tabel 4 Jumlah Angkatan Kerja Menurut Kegiatan di Kota

Parepare Tahun 2010-2012 ....................................................................................................... 65

Tabel 5 Jumlah Bukan Angkatan Kerja Menurut kegiatan di Kota

Parepare Tahun 2010-2012 .......................................................................................................

66

Tabel 6 Penduduk 15 Tahun Keatas Yang Bekerja Menurut

Lapangan Pekerjaan Utama di Kota Parepare Tahun

2011 - 2012 ...................................................................................................................................

67

Tabel 7 Rata – Rata Harga Beberapa Jenis Komoditas Bahan

Makanan Di Kota Parepare Tahun 2012.................................................................................

68

Tabel 8 Rekapitulasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah

Kota Parepare Tahun Anggaran 2012 . ..................................................................................

71

Tabel 9 Rekapitulasi Anggaran Pendapatan Daerah Kota

Parepare Tahun Anggaran 2012 ............................................................................................

72

Tabel 10 Rekapitulasi Anggaran Belanja Daerah Kota Parepare

Tahun Anggaran 2012 ...............................................................................................................

73

Tabel 11 Posisi Simpanan Masyarakat Pada Bank Umum dan BPR

di Kota Parepare Tahun 2012 (Juta Rupiah) ........................................................................

74

Tabel 12 Jumlah Nasabah Pada Bank Umum dan BPR Berdasarkan

Jenis Simpanan di Kota Parepare Tahun 2008 - 2012

………………………………………………………………………….

75

Page 13: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 xii

Tabel 13 Posisi Pinjaman Masyarakat Pada Bank Umum dan BPR di

Kota Parepare Berdasarkan Jenis Penggunaan Tahun 2008-

2012 (Juta Rupiah) ....................................................................................................................

76

Tabel 14 Posisi Pinjaman Yang Diberikan oleh Bank Umum dan BPR

di Kota Parepare menurut Sektor Ekonomi Tahun 2008 -

2012 (Juta Rupiah) ....................................................................................................................

77

Tabel 15 Struktur Penggunaan Lahan di Kota Parepare Tahun 2011 -

2012 ..............................................................................................................................................

78

Tabel 16 Luas Panen Tanaman Pangan Di Kota Parepare Tahun

2009 - 2012 ..................................................................................................................................

79

Tabel 17 Produksi Tanaman Pangan Di Kota Parepare Menurut Jenis

Tanaman Tahun 2009 – 2012 (Ton) ..........................................................................................

80

Tabel 18 Produk Domestik Regional Bruto Menurut Lapangan Usaha

Kota Parepare Atas Dasar Harga Berlaku Tahun 2010 – 2012

(Juta Rp).......................................................................................................................................

81

Tabel 19 Produk Domestik Regional Bruto Menurut Lapangan Usaha

Kota Parepare Atas Dasar Harga Konstan 2000 Tahun 2010-

2012 (Juta Rp) ............................................................................................................................

83

Tabel 20 Distribusi Persentase Produk Domestik Regional Bruto

Menurut Lapangan Usaha Kota Parepare Atas Dasar

Harga Berlaku Tahun 2010 - 2012 (Persen) ............................................................................

85

Tabel 21 Distribusi Persentase Produk Domestik Regional Bruto

Menurut Lapangan Usaha Kota Parepare Atas Dasar

Harga Konstan 2000 Tahun 2010 - 2012 (Persen) ...................................................................

87

Page 14: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013

Penjelasan Teknis

1

PENJELASAN TEKNIS

1. PENDUDUK DAN KETENAGAKERJAAN

Fenomena pertumbuhan, perkembangan dan komposisi

penduduk tak dapat dipisahkan dengan perkembangan ekonomi

secara makro, karena proses penciptaan lapangan kerja mengacu

kepada kecenderungan pergerakan sektor ekonomi. Tenaga kerja

adalah modal bagi bergeraknya roda pembangunan. Perkembangan

jumlah dan komposisi tenaga kerja akan terus mengalami perubahan

seiring dengan berlangsungnya proses demografi.

Penghitungan laju pertumbuhan penduduk untuk dua periode

biasanya dihitung dengan menggunakan formula pertumbuhan

goemetri, yaitu :

tt rPP 10 dimana;

tP = jumlah penduduk pada tahun t

0P = jumlah penduduk pada tahun dasar

r = angka pertumbuhan penduduk

t = jangka waktu antara Pt dan Po

Angka pertumbuhan penduduk mencerminkan

perkembangan atau pertambahan penduduk dalam kurun waktu

tertentu, dan interpretasinya bahwa semakin kecil angka ini maka

semakin mencerminkan kesuksesan penanganan/pengendalian

jumlah penduduk.

Page 15: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 20132

Penjelasan Teknis

Dalam ketenagakerjaan dikenal dengan beberapa istilah

yang sering dipergunakan antara lain adalah angkatan kerja, bekerja

dan pengangguran serta penduduk usia kerja. Untuk keseragaman

pemahaman Badan Pusat Statistik member konsep dari masing-masing

istilah di atas sebagai berikut :

Penduduk Usia Kerja adalah penduduk yang berumur 15 tahun

keatas yang mencakup mereka yang bekerja, mencari

pekerjaan, sekolah dan mengurus rumah tangga serta kegiatan

lainnya.

Angkatan kerja adalah penduduk yang bekerja dan mencari

pekerjaan.

Bekerja adalah kegiatan melakukan pekerjaan dengan maksud

memperoleh atau membantu memperoleh penghasilan atau

keuntungan paling sedikit selama satu jam dalam seminggu. Satu

jam disini adalah melakukan kegiatan secara berturut-turut dan

tidak terputus.

Mencari pekerjaan adalah kegiatan dari mereka yang berusaha

mendapatkan pekerjaan dalam waktu tidak terbatas dan dalam

referensi waktu survey masih berusaha/menunggu jawaban hasil

lamaran.

Pengangguran adalah mereka yang sedang mmencari

pekerjaan.

Setengah pengangguran adalah mereka yang bekerja akan

tetapi mempunyai jam kerja kurang dari 35 jam dalam seminggu.

Page 16: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013

Penjelasan Teknis

3

Tingkat Partisipasi angkatan kerja

Keterangan :

TPAK = Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja

Ak = jumlah angkatan kerja

Puk = jumlah penduduk usia kerja

Tingkat Pengangguran Terbuka

Keterangan :

TPT = Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja

Ck = Jumlah pencari kerja

Ak = jumlah angkatan kerja

2. INFLASI

Untuk mengukur perubahan harga dari dua periode waktu

yang berbeda digunakan angka indeks harga. Angka indeks harga

didefinisikan sebagai angka perbandingan antara harga komoditi

atau kelompok komoditi yang terjadi pada suatu periode waktu

dengan periode waktu yang telah ditentukan. Karena data harga

yang digunakan adalah harga konsumen, maka indeks harga yang

digunakan adalah indeks harga konsumen.

Formula Indeks yang digunakan untuk menghitung Indeks

Harga Konsumen adalah berdasarkan Indeks Laspayres yang

dimodifikasi dengan rumusan sebagai berikut :

%100ak

cktpt

%100puk

aktpak

Page 17: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 20134

Penjelasan Teknis

100

1

1)1(

)1(

k

ioioi

k

ioiin

in

ni

n

QP

QPP

P

I

dimana :

In = Indeks periode ke-n

Pni = Harga jenis barang i, periode ke-n

P(n-1)i = Harga jenis barang i, periode ke-(n-1)

P(n-1)iQoi = Nilai konsumsi jenis barang i, periode ke-(n-1)

PoiQoi = Nilai konsumsi jenis barang i pada tahun dasar

k = Jumlah jenis barang paket komoditas

Sedangkan angka inflasi diperoleh, dengan cara menghitung

persentase perubahan IHK suatu saat terhadap IHK periode

sebelumnya. Hitungannya adalah IHK suatu saat dibagi dengan IHK

periode sebelumnya, lalu dikurangi satu, hasilnya dikalikan 100.

Apabila nilainya positif, maka hasilnya merupakan angka inflasi,

sedangkan apabila nilainya negatif, maka hasilnya merupakan

angka deflasi.

Inflasi bulanan atau persentase perubahan IHK bulan ke-n

terhadap IHK bulan sebelumnya (n-1) dihitung dengan menggunakan

rumus :

Page 18: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013

Penjelasan Teknis

5

dimana :

= Inflasi/Deflasi bulan ke-n

= IHK bulan ke-n

= IHK bulan ke-(n-1)

Infasi tahun kalender dihitung berdasarkan metode point to

point, dengan cara menghitung persentase perubahan IHK bulan

tertentu pada tahun ke-n dengan IHK bulan Desember tahun ke-(n-1);

Inflasi tahunan dihitung berdasarkan metode point to point,

dengan cara menghitung persentase IHK bulan tertentu pada tahun

ke-n dengan IHK bulan yang sama pada tahun ke-(n-1).

3. KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH

Beberapa alasan yang mendasari mengapa keuangan

pemerintah yang berupa anggaran penerimaan dan belanja perlu

ditonjolkan dalam pembahasan-pembahasan ekonomi adalah :

1. Jumlah nilai anggaran penerimaan dan belanja

pemerintah daerah relatif besar, yang secara langsung

atau tidak langsung dapat mempengaruhi roda

perekonomian di suatu daerah. Pengaruh ini tak jarang

sampai meluas ke luar daerah bahkan ke luar negeri.

2. Walaupun mungkin mata anggaran tertentu nilai itu relatif

tidak besar, tetapi karena peranan pemerintah yang

begitu strategis secara keseluruhan di dalam masyarakat,

maka adanya perubahan suatu anggaran tertentu

berdampak pula terhadap perekonomian.

Page 19: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 20136

Penjelasan Teknis

Sejak tahun anggaran 2005, keuangan daerah tidak lagi

menggunakan anggaran berimbang, tetapi sudah berbasis kinerja

dengan sistim surplus/defisit anggaran. Struktur APBD pada anggaran

yang berbasis kinerja ini dibagi dalam 3 (tiga) komponen besar yaitu :

1. Pendapatan Daerah

2. Belanja Daerah

3. Pembiayaan Daerah.

4. PERBANKAN

Fungsi Perbankan sebagai penghimpun dan penyalur dana

memegang peranan sentral dalam suatu perekonomian.

Terganggunya proses penghimpunan dan penyaluran dana tersebut

akan sangat berpengaruh terhadap aktivitas perekonomian. Krisis

moneter yang terjadi sejak 1997 diyakini telah menyebabkan rusaknya

sendi-sendi perekonomian secara umum dan dampaknya sangat

berpengaruh dalam masyarakat.

Dengan adanya peran sektor perbankan sebagai salah satu

sumber dana pembangunan diharapkan dapat membangkitkan

kembalinya proses pembangunan di berbagai sektor. Peluang untuk

menghimpun dana dan menyalurkan kembali dana dalam proses

pembangunan terbuka lebar bagi sektor perbankan untuk

mengelolanya.

Secara garis besar, kredit dibedakan menjadi tiga macam

tergantung keperluannya. Pertama adalah Kredit Investasi merupakan

kredit jangka menengah/panjang yang digunakan untuk keperluan

rehabilitasi, modernisasi, perluasan dan pendirian proyek – proyek

Page 20: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013

Penjelasan Teknis

7

baru. Kedua, adalah Kredit Modal Kerja, yaitu kredit yang digunakan

untuk membiayai keperluan jangka pendek, misalnya untuk membeli

bahan baku, membayar gaji pegawai, dan sebagainya. Ketiga,

adalah Kredit Konsumsi, kredit ini diberikan dalam rangka untuk

membeli barang – barang konsumsi.

5. PRODUKSI PERTANIAN DAN INDUSTRI

Strategi Pembangunan Nasional yang mendasarkan pada

sektor pertanian untuk memperbaiki perikehidupan seluruh rakyat

semakin nyata terlihat hasilnya. Salah satunya adalah dengan

beralihnya bangsa Indonesia yang dulunya sebagai salah satu

pengimpor beras, kini menjadi negara yang berswasembada pangan

dan juga telah dapat menjadi negara pengekspor beras. Sejalan

dengan tercukupinya kebutuhan pangan, maka terpenuhi pula

kebutuhan-kebutuhan pokok lainnya seperti, sandang, papan,

kesehatan dan pendidikan sebagai salah satu indikator

perkembangan perekonomian.

Produksi padi palawija merupakan hasil perkalian antara luas

panen dan rata-rata produksi per hektar. Luas panen diperoleh dari

laporan bulanan yang dilaksanakan oleh Mantri Tani di setiap

kecamatan di seluruh Indonesia sedangkan rata-rata produksi per

hektar didasarkan atas hasil ubinan tanaman padi yang terjadi pada

periode Januari-April, Mei-Agustus, September-Desember.

Data produksi sektor perkebunan, pertanian dan perikanan

serta industri di peroleh dari instansi terkait. Data-data tersebut

disajikan secara deskriptif ringkas dalam bab pembahasan.

Page 21: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 20138

Penjelasan Teknis

6. PERHUBUNGAN

Kegiatan Perhubungan mencakup angkutan darat, angkutan

laut, angkutan udara, jasa penunjang angkutan, dan komunikasi.

Pada publikasi ini kami membatasi hanya pada angkutan darat dan

laut saja, karena angkutan udara tidak ada di Kota Parepare.

Data statistik perhubungan dikumpulkan oleh BPS pusat dan

perwakilannya di daerah. Data itu diperoleh dari berbagai instansi

terkait. Berikut ini beberapa pengertian yang berkaitan dengan statistik

perhubungan.

a. Mobil penumpang adalah setiap kendaraan bermotor dilengkapi

dengan tempat duduk untuk sebanyak-banyaknya delapan

orang, tidak termasuk tempat duduk pengemudi, baik dilengkapi

atau tidak dilengkapi bagasi.

b. Mobil Bis adalah setiap kendaraan bermotor dengan tempat

duduk untuk lebih dari delapan orang tidak termasuk tempat

duduk untuk pengemudi, baik dilengkapi atau tidak dilengkapi

bagasi.

c. Mobil beban adalah setiap kendaraan bermotor yang digunakan

untuk angkutan barang selain dari mobil penumpang, bis, dan

kendaraan bermotor beroda dua.

d. Sepeda motor adalah setiap kendaraan beroda dua.

7. HOTEL DAN AKOMODASI LAINNYA

Data Statistik perhotelan dikumpulkan oleh BPS melalui survei

bulanan VHTS dan tahunan VHTL ke pengusaha hotel. Berikut

Page 22: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013

Penjelasan Teknis

9

beberapa konsep/ defenisi yang penting untuk diketahui berkaitan

dengan statistik perhotelan dan pariwisata yaitu:

a. Tamu Asing adalah setiap pengunjung yang mengunjungi suatu

negara diluar tempat tinggalnya didorong oleh suatu atau

beberapa keperluan tanpa bermaksud memperoleh penghasilan

yang dikunjungi. Definisi ini mengacu pada definisi yang dipakai

World Tourism Organization (WTO).

b. Tingkat penghunian kamar hotel adalah banyaknya malam-

kamar yang dihuni (terjual) dibagi dengan banyaknya malam-

kamar yang tersedia dikalikan 100%.

c. Tingkat penghunian tempat tidur adalah banyaknya malam-

tempat tidur yang dipakai dibagi dengan banyaknya malam-

tempat tidur yang tersedia dikalikan 100%

d. Rata-rata lamanya tamu menginap adalah banyaknya malam

tempat tidur yang dipakai dibagi dengan banyaknya tamu yang

datang menginap ke akomodasi. Rata-rata tamu menginap ini

bisa dibedakan antara tamu asing dan tamu dalam negeri.

e. Rata-rata lamanya tamu asing menginap adalah banyaknya

malam tempat tidur oleh tamu asing dibagi dengan banyaknya

tamu asing yang menginap.

f. Rata-rata lamanya tamu menginap dalam negeri adalah

banyaknya malam tempat tidur oleh tamu dalam negeri dibagi

dengan banyaknya tamu dalam negeri yang menginap

Publikasi indikator ekonomi kali ini akan menganalisis secara

deskriptif banyaknya tamu menginap selama tahun 2010-2011 serta

tingkat ketersediaan fasilitas akomodasi selama tahun 2010-2011.

Page 23: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 201310

Penjelasan Teknis

Analisis tersebut diharapkan mampu memberikan gambaran singkat

tentang perkembangan, kertersedian dan kemampuan kapasitas

hotel dalam menunjang sektor pariwisata dan penginapan di Kota

Parepare. Selain analisis tersebut tingkat sumbagan sektor perhotelan

terhadap perekonomian di Kota Parepare dapat dilihat dari besarnya

sumbangan sektor tersebut terhadap PDRB Kota Parepare.

8. PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO

Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) adalah seluruh nilai

barang dan jasa yang ditimbulkan oleh bekerjanya faktor-faktor

produksi (buruh, kewiraswastaan, modal, dan barang modal) di suatu

wilayah tanpa memperhatikan pemilikan faktor-faktor produksi itu.

Dalam pengertian sehari-hari nilai yang ditimbulkan itu disebut dengan

nilai tambah bruto. Dalam perhitungan PDRB ada tiga pendekatan

yang biasa digunakan ketiganya akan menghasilkan angka yang

sama, yaitu dari:

a. Segi Produksi

b. Segi Pendapatan

c. Segi Pengeluaran

Dalam penyajiannya, PDRB dibedakan atas dua macam,

yaitu PDRB atas dasar harga berlaku dan atas dasar harga konstan.

PDRB atas dasar harga berlaku adalah nilai tambah barang dan jasa

(komoditas) atau pendapatan atau pengeluaran yang dinilai sesuai

dengan harga yang berlaku pada tahun yang bersangkutan. PDRB

atas dasar harga konstan adalah nilai tambah barang dan jasa

(komoditas) atau pendapatan atau pengeluaran yang dinilai atas

Page 24: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013

Penjelasan Teknis

11

dasar harga tetap/konstan. Pada publikasi ini harga konstan yang

dipakai adalah harga untuk keadaan tahun 2000 (harga konstan

2000).

Secara matematis, untuk mendapatkan pendapatan

perkapita penduduk suatu wilayah bisa digunakan prosedur berikut:

a. Produk Domestik Regional Neto (PDRN) adalah PDRB

dikurangi dengan nilai penyusutan (depresiasi) barang

modal.

b. PDRN atas dasar biaya faktor adalah nilai PDRN setelah

dikurangi pajak tak langsung netto (pajak tak langsung

dikurangi subsidi).

c. Pendapatan Regional adalah nilai PDRN atas dasar biaya

faktor ditambah dengan arus pendapatan netto

(Pendapatan masuk dikurangi dengan pendapatan yang

keluar). Karena biasanya, arus pendapatan (transfer

payment) sulit dihitung, maka pendapatan regional

dianggap sama dengan PDRN atas dasar biaya faktor.

Dengan demikian pendapatan perkapita adalah

pendapatan regional dibagi dengan jumlah penduduk

pertengahan tahun.

Perhitungan PDRB atas dasar harga konstan 2000,

menggunakan beberapa cara :

a. Revaluasi, adalah mengalikan kuantum (volume) pada

tahun berjalan dengan harga tahun dasar (konstan)

tahun 2000

Page 25: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 201312

Penjelasan Teknis

b. Ekstrapolasi, adalah mengalikan nilai tambah Bruto pada

tahun dasar dengan indeks kuantum pada tahun

berjalan, kemudian dibagi dengan 100.

c. Deflasi, adalah membagi nilai tambah bruto pada tahun

berjalan dengan indeks harga, kemudian dikalikan

dengan 100.

Page 26: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 13

Bab 1. Penduduk & Ketenagakerjaan

BAB I

PENDUDUK DAN KETENAGAKERJAAN

1.1. PENDUDUK KOTA PAREPARE

Kota Parepare merupakan daerah terkecil di Sulawesi Selatan

dengan luas 99,33 Km2. Selama empat tahun terakhir (tahun 2009-

2012), pertumbuhan penduduk Kota Parepare sebesar 1,22 persen per

tahun seperti yang terlihat pada Tabel 1.1 di bawah ini.

Tabel 1.1.

Jumlah Penduduk Kota Parepare

Tahun 2009 – 2012

KECAMATAN 2009 2010 2011 2012

(1) (2) (3) (4) (5)

1. Bacukiki 14.068 14.477 14.622 14.787

2. Bacukiki Barat 37.036 39.085 39.486 39.929

3. Ujung 2.619 32.231 32.562 32.927

4. Soreang 38.145 43.469 43.271 44.405

Jumlah 118.842 129.262 130.582 132.048

Secara rinci dapat dikatakan berdasarkan hasil olahan Survei

Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) sejak tahun 2009 sampai dengan

tahun 2012 jumlah penduduk Kota Parepare tahun 2012 sekitar

Page 27: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 14

Bab 1. Penduduk & Ketenagakerjaan

132.048 jiwa, sementara pada tahun 2009 sekitar 118.842 jiwa. Dari

tahun ke tahun jumlah penduduk Kota Parepare mengalami

peningkatan. Selama kurun waktu tahun 2009 sampai tahun 2012 Kota

Parepare mengalami laju pertumbuhan penduduk sebesar 1,22

persen per tahun.

Pada Tabel 1.1 terlihat bahwa kecamatan yang jumlah

penduduknya paling banyak adalah Kecamatan Soreang dengan

jumlah penduduk sebanyak 33,62 persen, sedangkan Kecamatan

Bacukiki jumlah penduduknya paling sedikit yaitu hanya 11,19 persen.

118.842

129.262 130.582 132.048

100.000

110.000

120.000

130.000

140.000

Ju

mla

h P

en

du

du

k

2009 2010 2011 2012

Tahun

Grafik 1. Penduduk Kota Parepare Tahun 2010 - 2012

Page 28: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 15

Bab 1. Penduduk & Ketenagakerjaan

1.2 TENAGA KERJA

Tenaga kerja adalah modal bagi bergeraknya roda

pembangunan. Perkembangan jumlah dan Komposisi tenaga kerja

akan terus mengalami perubahan seiring dengan berlangsungnya

proses demografi. Perkembangan tersebut tidak dapat terlepas dari

perkembangan ekonomi secara makro karena proses penciptaan

lapangan kerja mengacu pada kecenderungan pergerakan sektor-

sektor ekonomi. Konsep ketenagakerjaan yang banyak digunakan

dalam pembahasan berikut ini antara lain :

1. Penduduk Usia Kerja (PUK)

2. Angkatan Kerja (AK)

3. Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK)

Penduduk usia kerja pada tahun 2012 sebanyak 89.600 orang

atau sekitar 67,85 persen penduduk Kota Parepare merupakan

penduduk usia kerja atau berusia 15 tahun keatas. Dari 89.600

penduduk usia kerja sebanyak 60,37 persen termasuk angkatan kerja

yaitu penduduk usia kerja yang bekerja atau punya pekerjaan namun

sementara tidak bekerja dan penduduk yang mencari pekerjaan.

Adapun sisanya sebanyak 39,63 persen penduduk usia kerja termasuk

bukan angkatan kerja yaitu mereka yang bersekolah, mengurus rumah

tangga, dan yang melakukan kegiatan lainnya.

Page 29: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 16

Bab 1. Penduduk & Ketenagakerjaan

Tabel. 1.2.

Persentase Penduduk Usia 15 Tahun ke Atas

Menurut Kegiatan Seminggu Yang Lalu dan Jenis Kelamin

di Kota Parepare Tahun 2011 - 2012

(diolah dari Sakernas 2011)

KEGIATAN 2011 2012

(1) (2) (3)

01. ANGKATAN KERJA 62,03 60,37

a. Bekerja 57,08 1,95

b. Mencari Pekerjaan 4,94 -48,28

02. BUKAN ANGKATAN KERJA 37,97 5,00

a. Sekolah 7,45 -64,63

b. Mengurus Rumah Tangga 21,61 11,19

c. Lainnya 8,92 48,21

JUMLAH 100,00 100,00

Pada tabel 1.2 juga dapat kita ketahui besarnya Tingkat

Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) di Kota Parepare. TPAK

mengindikasikan besarnya penduduk usia kerja yang aktif secara

ekonomi disuatu wilayah. TPAK diukur sebagai persentase jumlah

angkatan kerja (bekerja dan pengangguran) terhadap jumlah

penduduk usia kerja. Indikator ini menunjukkan besaran relative dari

pasokan tenaga kerja (labour supply) yang tersedia untuk

memproduksi barang-barang dan jasa dalam suatu perekonomian.

Page 30: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 17

Bab 1. Penduduk & Ketenagakerjaan

TPAK Kota

Parepare pada tahun

2012 sekitar 60,37

persen. TPAK sebesar

60,37 persen berarti

bahwa dari 100 orang

penduduk Kota

Parepare yang berusia

15 tahun ke atas

sebanyak 60 orang

termasuk angkatan

kerja (bekerja dan pengangguran).

Selama tahun 2010 - 2012 TPAK Kota Parepare terus mengalami

penurunan. Tahun 2010 TPAK sebesar 65,23 persen turun menjadi

62,03 persen, kemudian pada tahun 2012 menurun menjadi 60,37

persen. Menurunnya TPAK Kota Parepare tahun 2012 disebabkan

karena berkurangnya penduduk usia kerja yang bekerja. Hal tersebut

diimbangi dengan meningkatnya jumlah penduduk usia 15 tahun ke

atas yang mengurus rumah tangga dan lainnya.

1.3. TINGKAT PENGANGGURAN

Tingkat pengangguran yang akan diuraikan disini adalah

tingkat pengangguran terbuka. Konsep indikator ini dapat dibaca

pada penjelasan teknis. Tingkat pengangguran terbuka Kota Parepare

selama periode 2009-2011 terus mengalami penurunan. Tahun 2009

TPT Kota Parepare sebesar 13,63 persen menurun menjadi 11,85 persen

pada tahun 2010.

Grafik 2.

Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK)

Kota Parepare Tahun 2010 - 2012

65,23

62,03

60,37

56

58

60

62

64

66

2010 2011 2012

Page 31: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 18

Bab 1. Penduduk & Ketenagakerjaan

Tahun 2011 TPT

Kota Parepare sebesar

7,97 persen. TPT sebesar

7,97 persen berarti

bahwa dari 100 orang

penduduk Kota

Parepare yang berusia

15 tahun keatas yang

termasuk angkatan

kerja terdapat sekitar 8

orang yang sedang

mencari pekerjaan atau

sedang menganggur.

1. 4. MATA PENCAHARIAN

Grafik 4. Persentase Penduduk Usia 15 tahun Keatas Yang Bekerja

Menurut Lapangan Usaha, Kota Parepare Tahun 2012

Grafik 3.

Perbandingan Tingkat Pengangguran

Terbuka dan Pertumbuhan Ekonomi

Kota Parepare Tahun 2010 - 2012

11,85

4,21

8,41 7,927,97

7,79

0

5

10

15

2010 2011 2012

TPT Pertumbuhan Ekonomi

Page 32: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 19

Bab 1. Penduduk & Ketenagakerjaan

Selama ini sektor perdagangan, restoran dan hotel masih

merupakan lapangan usaha bagi sebagian besar penduduk di Kota

Parepare. Persentase penduduk yang bekerja pada sektor ini 37,33

persen pada tahun 2011, Selanjutnya sebanyak 31,45 persen

penduduk di Kota Parepare bekerja pada sektor jasa.

1. 5. PENDUDUK MISKIN

Pada Tahun 2012 jumlah penduduk miskin Kota Parepare

sebanyak 7,4 ribu jiwa atau sekitar 5,58 persen penduduk Kota

Parepare.

Tabel 1.5.

Jumlah dan Persentase Penduduk Miskin, P₁, P₂, dan

Garis Kemiskinan Kota Parepare Tahun 2012

U R A I A N 2012

(1) (2)

Garis Kemiskinan 234.029

Jumlah Penduduk Miskin 7,4 (000)

Persentase Penduduk Miskin (Po) 5,58

Indeks Kedalaman Kemiskinan (P₁) 0,88

Indeks Keparahan Kemiskinan (P₂) 0,21

Page 33: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 21

Bab 2. Inflasi

BAB II

INFLASI

Inflasi adalah peningkatan indeks harga konsumen (IHK) yang

terjadi karena adanya kenaikan harga barang dan jasa yang

dikonsumsi masyarakat, baik harga barang dan jasa melalui kebijakan

pemerintah maupun kenaikan barang dan jasa yang tidak terkendali.

Mulai tahun 2007/2008, BPS Kota Parepare telah diberikan

kepercayaan oleh BPS RI, termasuk dalam 66 kota diseluruh Indonesia

untuk menghitung Indeks Harga Konsumen/Inflasi.

Tahun 2012 secara umum Kota Parepare mengalami inflasi

sebesar 3,49 persen. Inflasi tersebut disebabkan oleh perubahan harga

yang ditunjukkan oleh perubahan indeks pada kelompok-kelompok

barang dan jasa sebagai berikut : kelompok bahan makanan

mengalami inflasi sebesar (4,30) persen ; kelompok Makanan jadi,

minuman, rokok, dan tembakau (5,16) persen ; kelompok perumahan,

air, listrik, gas dan bahan bakar (4,06) persen ; kelompok sandang

(2,85) persen ; kelompok Kesehatan (0,71) persen ; kelompok

pendidikan, rekrasi dan olahraga (2,13) persen serta kelompok

transport dan komunikasi dan jasa keuangan (0,68) persen.

Page 34: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 201322

Bab 2. Inflasi

Tabel 2. Indeks Harga Konsumen dan Inflasi Menurut KelompokPengeluaran Kota Parepare Tahun 2012

KELOMPOKPENGELUARAN

IHK NOV2012

IHK DES2012

INFLASIDES 2012*)

LAJU INFLASITAHUN

KALENDER2011**)

INFLASITAHUN KETAHUN ***)

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

UMUM 134,22 134,76 0.40 3,49 3,49

1. Bahan makanan 149,26 151,61 1,57 4,30 4,30

2. Makanan jadi,minuman, rokokdan tembakau

142,79 142,72 -0,02 5,16 5,16

3. Perumahan, air,listrik, gas, danbahan bakar

128,58 128,63 0,04 4,06 4,06

4. Sandang 155,04 154,55 -0,32 2,85 2,85

5. Kesehatan 123,07 123,07 0,00 0,71 0,71

6. Pendidikan,rekreasi, danolahraga

129,19 129,19 0,00 2,13 2,13

7. Transpor dankomunikasi danjasa keuangan

108,05 108,05 0,00 0,68 0,68

*) Persentase perubahan IHK bulan Desember 2012 terhadap IHK bulan sebelumnya**) Persentase perubahan IHK bulan Desember 2012 terhadap IHK bulan Desember 2011***) Persentase perubahan IHK bulan Desember 2012 terhadap IHK bulan Desember 2011Sumber : Badan Pusat Statistik Kota Parepare

Page 35: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 23

Bab 3. Keuangan Pemerintah Daerah

BAB IIIKEUANGAN PEMERINTAH DAERAH

Keuangan Daerah Kota Parepare pada tahun anggaran 2012

telah menggunakan anggaran yang berbasis kinerja dengan sistem

surplus/defisit anggaran. Struktur APBD pada anggaran yang berbasis

ini dibagi dalam tiga komponen besar yaitu Pendapatan Daerah,

Belanja Daerah dan Pembiayaan Daerah.

Komponen Pendapatan Daerah umumnya berupa

Pendapatan Asli Daerah (PAD), Dana Perimbangan dan Lain-lain

Pendapatan yang Sah. Tiap komponen pendapatan daerah juga

mencakup beberapa hal yang dapat menjelaskan sumber-sumber

Pendapatan Daerah. Pendapatan Asli Daerah berasal dari Pajak

Daerah, Retribusi Daerah, Hasil Perusahaan Milik Daerah Dan Hasil

Pengelolaan Kekayaan Daerah yang Dipisahkan dan Lain-lain

Pendapatan Asli Daerah yang Sah.

Komponen Dana Perimbangan mencakup Bagi Hasil Pajak,

Bagi Hasil Bukan Pajak/Sumber Daya Alam, Dana Alokasi Umum (DAU),

Dana Alokasi Khusus (DAK), dan Bagi Hasil Pajak & Bantuan Keuangan

dari Propinsi. Komponen Lain-lain Pendapatan yang Sah meliputi

Bantuan Dana/Penerimaan dari Pemerintah, Dana Darurat, dan

beberapa hal yang tidak tercakup dalam kedua komponen lainnya.

Belanja Daerah merupakan salah satu aspek pembangunan

sumber daya ekonomi yang secara langsung dikuasai dan dimiliki oleh

pemerintah dan secara tak langsung dimiliki oleh masyarakat melalui

pajak. Adapun jenis Belanja Daerah Kota Parepare berdasarkan

kinerja tahun anggaran 2012 dapat dibedakan menjadi tiga, yaitu :

Page 36: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 201324

Bab 3. Keuangan Pemerintah Daerah

Belanja Operasi, Belanja Modal dan Belanja Tidak Terduga. Belanja

Operasi mencakup Belanja Pegawai, Belanja Barang, Belanja Bunga,

Belanja Subsidi, Belanja Hibah, Belanja Bantuan Sosial dan Belanja

Bantuan Keuangan. Belanja Modal meliputi Belanja Tanah, Belanja

Peralatan dan Mesin, Belanja Gedung dan Bangunan, Belanja Jalan,

Irigasi dan Jaringan, Belanja Aset Tetap Lainnya dan Belanja Aset

Lainnya.

Pembiayaan Daerah sebagai salah satu komponen struktur

APBD dapat menjelaskan besarnya selisih antara Penerimaan Daerah

dan Pengeluaran Daerah. Penerimaan Daerah yan dimaksud dalam

hal ini bukanlah pendapatan daerah melainkan akumulasi dari sisa

lebih perhitungan anggaran tahun lalu, transfer dari dana cadangan,

penerimaan pinjaman dan obligasi, hasil penjualan aset daerah yang

dipisahkan, dan lain-lain penerimaan daerah yang sah.

Sedangkan Pengeluaran Daerah meliputi transfer ke dana

cadangan, penyertaan modal, pembayaran utang pokok yang jatuh

tempo, sisa lebih perhitungan anggaran tahun berjalan dan lain-lain

pengeluaran daerah yang belum tercakup.

Berikut akan diuraikan secara deskriptif tentang Pendapatan

Daerah dan Belanja Daerah Kota Parepare selama tahun 2012.

3.1. PENDAPATAN DAERAH

Pendapatan Pemerintah Daerah Tingkat II Kota Parepare

pada tahun anggaran 2012 tercatat sebesar 602.079.669.375 rupiah

Page 37: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 25

Bab 3. Keuangan Pemerintah Daerah

atau naik sekitar 2,11 persen dibanding dengan tahun sebelumnya

yang sebesar 589.622.580.566 rupiah pada tahun anggaran 2011.

TABEL 3.1REKAPITULASI ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH KOTA

PAREPARE TAHUN 2011 - 2012

URAIAN 2011 2012Persentasekenaikan

(1) (2) (3) (4)

1. Pendapatan 589.622.580.566 602.079.669.375 2,11

2. Belanja 632.675.101.041 571.721.567.898 -9,63

3. Pembiayaan 58.665.938.965 44.459.748.458 -24,22

4. Pengeluaran 15.613.418.490 74.817.849.935 379,19

Sumber : Bappeda Kota Parepare

Jika dilihat dari

struktur

pendapatan ,

maka pendapatan

Pemerintah Daerah

Kota Parepare

berasal dari dana

perimbangan

sebesar 77,02

persen dengan

rincian Dana Alokasi Umum sebesar 62,25 persen, Dana Alokasi

Khusus sebesar 9,43 persen, Bagi Hasil Pajak 3,4 persen dan Bagi Hasil

Bukan Pajak (SDA) 1,94 persen. Pendapatan Asli Daerah (PAD)

Grafik 5. Persentase Realisasi Anggaran

Pendapatan Daerah Kota Parepare

Tahun 2012

PAD; 9,85Lain-lain ; 6,22

Dana

Perimbangan;

77,02

Page 38: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 201326

Bab 3. Keuangan Pemerintah Daerah

memberikan kontribusi sebesar 9,85 persen terhadap Pendapatan

Daerah Kota Parepare Tahun Anggaran 2012. Sedangkan

pendapatan lainnya berasal dari lain-lain pendapatan yang sah

sebesar 19,10 persen.

3.2 BELANJA DAERAH

Total Belanja Pemerintah Daerah Tingkat II Kota Parepare

pada tahun anggaran 2012 sebesar 571.721,567 juta rupiah atau

berkurang sekitar 9,63 persen dibanding tahun sebelumnya yang

sebesar 632.675,101 juta rupiah.

Sementara itu belanja daerah yang dikeluarkan pemerintah

daerah Kota Parepare dengan APBD Kota Parepare Tahun Anggaran

2012 sebagian

besar

dialokasikan

pada Belanja

Operasi yang

mencapai

sekitar 83,26

persen dari

total belanja

daerah Kota

Parepare yang

meliputi belanja

pegawai,

Grafik 6. Persentase Realisasi Anggaran Belanja

Daerah Kota Parepare Tahun 2011

Belanja operasi;

76,19%

Belanja Tidak Terduga.

0,04.%

Belanja Modal;

23,76%

Page 39: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 27

Bab 3. Keuangan Pemerintah Daerah

belanja barang, belanja hibah, belanja bantuan sosial, dan belanja

bantuan keuangan.

Alokasi terbesar kedua terdapat pada Belanja Modal dengan

anggaran sekitar 16.69 persen yang meliputi Belanja Peralatan dan

Mesin, Belanja Gedung dan Bangunan, Belanja Jalan, Irigasi dan

Jaringan serta Belanja Aset Tetap Lainnya. Sedangkan sisanya

digunakan untuk Belanja Tidak Terduga sebesar 0,05 persen.

Belanja Operasi Pemerintah Daerah Kota Parepare Tahun 2012

sebagian besar digunakan untuk Belanja Pegawai sekitar 68,74

persen, Belanja Barang sekitar 29,71 persen, Belanja Bantuan Sosial

sebesar 0,11 persen.

Grafik 7. Persentase Realisasi Anggaran Belanja Operasi

Kota Parepare Tahun 2012

Belanja Pegawai Belanja Barang Belanja Hibah

Belanja Bantuan Sosial Belanja Bunga

Page 40: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 201328

Bab 3. Keuangan Pemerintah Daerah

Sedangkan Belanja Modal sebagian besar digunakan untuk

Belanja Gedung dan Bangunan sekitar 51,43 persen, Belanja Jalan,

Irigasi dan Jaringan sekitar 37,16 persen, dan Belanja Peralatan dan

Mesin sebesar 10,60 persen.

Page 41: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Bab 4. Perbankan

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 29

Bab 4. Perbankan

BAB IV

P E R B A N K A N

4.1 Investasi

Investasi, dalam kegiatan usaha biasanya dipergunakan untuk

kepentingan jangka panjang yang diarahkan bagi perluasan dan

pertumbuhan perusahaan. kegiatan berinvestasi mempunyai efek

ganda yaitu tumbuh perkembangannya suatu perusahaan dalam

kegiatan perekonomian, dan di lain pihak kegiatan usaha lainnya ikut

tumbuh dan berkembang sebagai tanggapan dari adanya investasi

tersebut.

Modal kerja, ikut mengambil peran dalam dunia bisnis yang

dipergunakan untuk kepentingan jangka pendek yaitu diarahkan

pada kegiatan operasional dan produksi bagi perusahaan/ kegiatan

usaha.

Tabel 4.1Jumlah dan Persentase Struktur Perkreditan Perbankan

Di Kota Parepare Tahun 2012

Struktur KreditNilai

(Juta Rupiah)Persentase

(Persen)

(1) (2) (3)

Investasi 263.027 13,92

Modal Kerja 549.029 28,92

Konsumsi 1.086.563 57,23

Jumlah 1.898.619 100,00

Sumber : Bank Indonesia Wilayah Sulawesi Selatan

Page 42: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 201330

Bab 4. Perbankan

Struktur perkreditan perbankan, digolongkan menjadi tiga

kategori yakni investasi, modal kerja, dan konsumsi. Komposisi dari

perkreditan pada bank umum dan BPR di Kota Parepare pada tahun

2012 masih didominasi oleh konsumsi sebesar 57,23 persen. Hal

tersebut menunjukkan kurangnya kegiatan produksi di Kota Parepare

yang mengambil kredit perbankan untuk menunjang kegiatannya.

Masyarakat masih memanfaatkan kredit perbankan hanya untuk

kegiatan konsumsi. Komposisi dari perkreditan perbankan di Kota

Parepare tahun 2012 menunjukkan besarnya porsi kredit modal kerja

sebesar 28,92 persen , konsumsi 57,23 persen dan investasi 13,85

persen.

Grafik 9

Persentase Pinjaman yang Diberikan Bank Umum dan

BPR di Kota Parepare

Menurut Jenis Penggunaan Tahun 2012

Investasi;

13,85

Modal Kerja;

28,92

Konsumsi;

57,23

Page 43: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Bab 4. Perbankan

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 31

Bab 4. Perbankan

4.2 Dana Masyarakat

Pada tahun 2012 dana masyarakat yang tersimpan pada bank

umum dan BPR di Kota Parepare sebesar 1.254.550 juta rupiah

dengan komposisi 8,08 persen berupa giro, 73,33 persen berupa

tabungan dan sisanya sebanyak 18,59 persen berupa deposito. Dari

115.100 nomor rekening yang tersimpan di Bank Umum dan BPR di Kota

Parepare hanya sekitar 3 persen yang disimpan dalam bentuk giro

dan deposito, sebagian besar berupa tabungan.

Sejalan dengan perkembangan perkreditan yang terus mengalami

peningkatan maka posisi dana tersebut juga mengalami

peningkatann jika dibandingkan pada tahun 2011.

Grafik 9

Persentase Dana Perbankan di Kota Parepare Menurut

Jenisnya Tahun 2012

Deposito;

18,59Giro; 8,08

Tabungan;

73,33

Page 44: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013

BAB V

PRODUKSI PERTANIAN DAN INDUSTRI

5.1 PENGGUNAAN LAHAN

Salah satu visi dan misi pembangunan sumber

lingkungan hidup adalah memanfaatkan sumber

sepenuhnya bagi kesejahteraan rakyat. Kota Parepare

wilayahnya yang kecil dan kepadatan penduduk yang semakin

meningkat menjadi tantngan tersendiri untuk

mengembangkan potensi yang ada.

Grafik 10. Luas lahan Pertanian danNon Pertanian di Kota Parepare Tahun 2012

Pada tahun 201

yang digunakan

pertanian

Ha, sedangkan

yang tidak

pertanian sebesar 2.469 Ha

(24,86persen). Dari 7.464 Ha

lahan pertanian

43,47persen diantaranya merupakan hutan rakyat

berupa tegal/kebun. Sedangkan lahan sawah hanya

persen.

LahanPertanian75.143%

LahanBukan

Pertanian24.857%

33

Bab 5. Produksi

PRODUKSI PERTANIAN DAN INDUSTRI

sumber daya alam dan

daya alam (SDA)

Kota Parepare dengan luas

penduduk yang semakin

untuk terus maju

tahun 2012 luas lahan

yang digunakan untuk usaha

mencapai 7.464

Ha, sedangkan luas lahan

digunakan untuk

sebesar 2.469 Ha

(24,86persen). Dari 7.464 Ha

pertanian tersebut

dan 18,36 persen

hanya sebesar 9,29

Page 45: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 201334

Bab 5. Produksi

Tabel 5.1 Struktur Penggunaan Lahan di Kota Parepare Tahun 2012

(1) (4)

I 75,14

I.1

a Irigasi 4,08

b Tadah Hujan 5,21

9,29

1.2

a Tegal/Kebun 18,30

b Ditanami pohon/Hutan rakyat 43,47

e4,08

65,85

2

a Rumah, bangunan dan halaman sekitar 8,30

b Hutan Negara 0,45

c Raw a-raw a (tidak ditanami) 0,02

d 16,09

Jumlah Lahan Bukan Pertanian 24,86

100,00

Lahan Saw ah

Total = Jumlah Lahan Sawah + Jumlah Lahan

Pertanian Bukan Sawah + Jumlah Lahan Bukan

Pertanian

Jumlah Lahan Bukan Sawah

45

2

1.598

9.933

2.469

LAHAN BUKAN PERTANIAN

Lainnya (tambak, kolam, empang, hutan

negara , dll)

Lainnya (jalan, sungai, danau, lahan tandus,

405

6.541

824

1.818

4.318

518

405

923

Lahan Bukan Sawah

Jumlah Lahan Saw ah

LAHAN PERTANIAN 7.464

PersentaseNo. Penggunaan Lahan Jumlah

(2) (3)

Sumber :Dinas PKPK Kota Parepare

5.2 PERTANIAN

Pemerintah telah melakukan berbagai program dan kebijakan

bidang pertanian untuk meningkatkan hasil produksi pertanian, yang

sekaligus sebagai upaya meningkatkan pendapatan petan iseperti,

intensifikasi, ekstensifikasi, rehabilitasi, diversifikasi serta pengembangan

teknologi pertanian tepat guna.

Page 46: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 35

Bab 5. Produksi

Khusus di Propinsi Sulawesi Selatan telah diterapkan suatu

model pengembangan pengwilayahan komoditas, yaitu suatu model

pengembangan komoditas yang diselaraskan dengan potensi lahan

dan iklim daerah agar dapat berproduksi dengan jumlah dan mutu

yang tinggi. Realisasi kebijaksanaan ini tentunya sangat diharapkan

untuk dapat lebih meningkatkan potensi bidang pertanian di masing-

masing daerah.

Tabel .5.2Produksi Tanaman Pangan di Kota Parepare

Tahun 2009-2011 (Ton)

JenisProduksi 2010 2011 2012 Rata-rata

(1) (2) (3) (4) (5)

1. Padi (GKG) 1.041,78 5.089,50 4.937,00 3.689,43

2. J a g u n g (Pipilan) 1.041,78 163,78 505,00 570,19

3. UbiKayu 161,25 256,10 256,10 224,48

4. Kacang Tanah 97,85 62,00 62,00 73,95

5.KacangHijau 8,80 2,00 11,70 7,50

Sumber : Dinas Pertanian dan Peternakan Kota Parepare

Jumlah luas lahan yang diusahakan untuk pertanian di Kota

Parepare sekitar 7.464 Ha atau 75,14 persen dar luas wilayah

seluruhnya, dengan beberapa jenis komoditi tanaman pangan seperti

yang disajikan dalam tabel 5.2. Jumlah produksi padi yang dihasilkan

selama tiga tahun terakhir mengalami fluktuasi, hal tersebut

dikarenakan sawah di Kota Parepare lebih banyak jenis tadah hujan

daripada yang memakai irigasi sehingga jumlah produksinya sangat

dipengaruhi oleh faktor cuaca. Pada tahun 2010 sebanyak 1.041,78ton

dan pada tahun 2011 naik menjadi5.089,78 ton atau mengalami

Page 47: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 201336

Bab 5. Produksi

pertumbuhan sekitar 17,63 persen. Sedangkan pada tahun 2012 kmbali

menurun menjadi 4.937,00 Ton.

5.3 PRODUKSI PERIKANAN

Ikan sebagai salah satu bahan makanan untuk memenuhi

kebutuhan protein hewani merupakan komoditas yang cukup

melimpah tersedia di Kota Parepare. Perikanan dibedakan menjadi

dua yaitu perikanan laut dan perikanan darat, dimana perikanan

darat di Kota Parepare meliputi perikanan budidaya air payau

(tambak) dan budidaya air tawar (kolam dan sawah).

Produksi perikanan laut di Kota Parepare pada tahun 2012

mencapai 3.29,80 Ton, sedangkan produksi perikanan darat di Kota

Parepare tahun 2012 sebanyak 43,47 Ton. Nilai produksi perikanan laut

Tabel 5.3Jumlah Produksi dan Nilai Produksi Perikanan

Di Kota Parepare Tahun 2012

Areal Produksi (Ton) NilaiProduksi (RibuRp)

(1) (3) (4)

PerikananLaut 3.329,80 31.127.150

PerikananDarat 43,47 258.820

Jumlah 3.373,27 31.485.970

Sumber : Dinas PKPK Bidang Perikanan Kota Parepare

Page 48: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013

di Kota Parepare tahun 2012 tercatat sebesar 31.127

perikanan darat sebesar 258 juta rupiah.

5.4 INDUSTRI

Struktur perekonomian suatu daerah dapat

melihat komposisi Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) daerah

tersebut menurut lapangan usaha. Dari komposisi

bagaimana peranan masing-masing sektor dalam pembentukan PDRB

selama kurun waktu tertentu. Semakin besar peranan

terhadap PDRB, semakin besar pula pengaruh

terhadap perkembangan perekonomian. Untuk

industry pada komposisi PDRB dapat dilihat pada Tabel

tentang distribusi persentase PDRB menurut lapangan

Parepare atas dasar harga berlaku

Sector industry pengolahan di Kota Parepare

oleh sub sector industry non migas. Sector ini tumbuh

persen di tahun 2011 dan mempunyai peranan terhadap total PDRB

Kota Parepare sebesar 2,21 persen. Sector ini dapat

Industri Besar, Sedang, Kecil dan Kerajinan RumahTangga.

Industri yang ada di Kota Parepare yang berjumlah 1.3

perusahaan, dimana sebagian besar yakni 957

merupakan Industri Kecil yang mampu menyerap tenaga kerja pada

tahun 2012 sebanyak 3.256 orang. Sedangkan Industri Kerajinan RT

pada tahun 2012 mampu menyerap tenaga kerja sebanyak

1.043orang dari 351 unit perusahaan. Industri Sedang pada tahun 201

37

Bab 5. Produksi

127 juta rupiah dan

dapat dilihat dengan

Domestik Regional Bruto (PDRB) daerah

usaha. Dari komposisi ini dapat dilihat

pembentukan PDRB

peranan suatu sector

besar pula pengaruh sector tersebut

peranan sector

Tabel 38 lampiran

lapangan usaha di Kota

Sector industry pengolahan di Kota Parepare hanya dibentuk

tumbuh sebesar 5,53

terhadap total PDRB

dapat dibedakan atas

RumahTangga.

Industri yang ada di Kota Parepare yang berjumlah 1.344 unit

unit perusahaan

i Kecil yang mampu menyerap tenaga kerja pada

orang. Sedangkan Industri Kerajinan RT

erap tenaga kerja sebanyak

unit perusahaan. Industri Sedang pada tahun 2012

Page 49: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 201338

Bab 5. Produksi

hanya menyerap tenaga kerja 42 orang dari 6 jumlah perusahaan

yang ada.

Tabel 5.4

Jumlah Perusahaan Industri, Tenaga Kerja, Nilai Investasi,

Dan NIlai Produksi di Kota Parepare Tahun 2012

KATEGORIJML

PERU-SAHAAN

JMLTENAGAKERJA

NILAIINVESTASI

NILAIPRODUKSI

NILAI BAHANBAKU/

PENOLONG

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

1. INDUSTRI BESAR - - - - -

2. INDUSTRISEDANG

6 42 5.591.351 3.117.300 2.485.525

3. INDUSTRI KECIL 987 3.256 27.720.532 76.661.675 54.298.260

4. INDUSTRIKERAJINAN RT

351 1.043 4.447.081 14.951.780 9.548.810

KOTAPAREPARE

2012 1.344 4.341 37.758.964 94.730.755 66.332.595

2011 1.312 4.247 36.909.369 92.350.905 64.588.120

2010 1.304 4.225 35.471.313 91.494.585 64.302.328

2009 1.270 4.037 26.398.577 50.719.500 27.483.075

2008 1.146 3.829 24.240.127 40.041.707 22.257.198

Sumber : DinasPerindustrian,Perdagangan, Koperasidan UKMKota Parepare

Dari sisi investasi, sektor industri mampu menarik modal investasi

tahun 2012 sebanyak 37.758 juta rupiah dengan nilai produksi sebesar

94.730 juta rupiah.

Page 50: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013

Grafik 11. Persentase Industridan Penyerapan TenagaKategori Industri di Kota Parepare Tahun 2012

Ind. Sedang;

Ind. Kecil;

Ind. Kerajinan

Ind.Sedang6

1%

Ind. Kecil98773%

Ind.Kerajinan RT35126%

39

Bab 5. Produksi

Tenaga Kerja Menurut

Ind. Sedang;5,16%

Ind. Kecil;84,99%

Ind. KerajinanRT; 8,94%

Page 51: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 41

Bab 6. Perhubungan

BAB VIPERHUBUNGAN

Sektor perhubungan merupakan sektor yang berperan

penting demi kelancaran kegiatan perekonomian di suatu daerah.

Maka dari itu sektor perhubungan diharapkan dapat menyediakan

sarana-sarana yang mampu mendukung perkembangan

perekonomian masyarakat.

6.1. PERHUBUNGAN DARAT

Jalan merupakan prasarana pengangkutan darat yang

sangat penting untuk memperlancar perekonomian di suatu daerah.

Dengan tersedianya ruas dan kualitas jalan yang memadai dapat

memudahkan mobilitas penduduk dan memperlancar lalu lintas

barang dari suatu dari ke daerah lain. Demikian pula halnya di Kota

Parepare dimana jalan merupakan salah satu prasarana yang sangat

dibutuhkan untuk memudahkan penduduk menjalankan aktifitas

mereka.

Tabel 6.1.1Pertumbuhan Panjang Jalan Dalam Kota Parepare Menurut

Jenis Permukaan, Tahun 2011-2012 (Dalam Km)

Sumber : Dinas PU Kota Parepare

Jenis Jalan Tahun 2011 Tahun 2012 Pertumbuhan (%)

(1) (2) (3) (4)

1. Aspal 197.421 208.249 5,48

2. Kerikil 27.007 25.249 -6,51

3. Tanah 12.617 14.137 12,05

4. Lainnya 80.725 79.205 -1,88

J u m l a h 317.770 326.840 2,85

Page 52: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 201342

Bab 6. Perhubungan

Perkembangan panjang jalan di Kota Parepare pada tahun

2011 sampai tahun 2012 bertambah sebesar 2,85 persen, dengan

panjang jalan 317.770 Km pada tahun 2011, naik menjadi 326.840 Km

pada tahun 2012. Dari berbagai jenis jalan yang ada pada tahun 2012

terdiri dari 63,71 % jalan beraspal, 7,72 % jalan kerikil, sedangkan 4,32 %

jalan tanah. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel tabel 6.1.1

diatas.

Kondisi jalan menurut jenis permukaan dari tahun ke tahun

mengalami peningkatan. Dari tahun 2011 ke tahun 2012 kondisi jalan

yang beraspal mengalami pertumbuhan sebesar 5,48 persen

sedangkan jalan yang berkerikil mengalami penurunan sebesar 6,51

persen.. Dengan makin baiknya jalan maka akan memudahkan

masyarakat untuk menjalankan aktifitas mereka.

Pada tahun 2012

kondisi jalan di Kota

Parepare sebesar 63,71

persen berada pada

kondisi baik dan 12,05

persen kondisinya sedang.

Sedangkan jalan dengan

kondisi rusak di Kota

Parepare sebesar 24,23

persen.

Grafik17. Persentase Panjang Jalan Kota

Parepare Menurut Kondisi Jalan

Tahun 2012

63,71

24,2312,05

Baik Sedang Rusak

Page 53: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 43

Bab 6. Perhubungan

Tabel 6.1.2Pertumbuhan Panjang Jalan Dalam Kota Parepare Menurut

Kondisi Jalan, Tahun 2011-2012 (Dalam Km)

Sumber : Dinas PU Kota Parepare

197.421

208.249

39.624 39.386

80.725 79.205

0

50000

100000

150000

200000

250000

Baik Sedang Rusak

Grafik 13. Panjang Jalan Menurut Kondisi Jalan

di Kota Parepare Tahun 2011-2012

2011 2012

Selama tahun 2011 sampai tahun 2012 kondisi jalan di Kota

Parepare mengalami perkembangan yang cukup menggemberikan.

Kondisi Jalan Tahun 2011 Tahun 2012Pertumbuhan2011 - 2012(%)

(1) (2) (3) (4)

1. Baik 197.421 208.249 5,48

2. Sedang 39.624 39.386 -0,60

3. Rusak 80.725 79.205 -1,88

J u m l a h 317.779 326.840 2,85

Page 54: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 201344

Bab 6. Perhubungan

Pada tahun 2011 jalan di Kota Parepare yang kondisinya baik sebesar

62,12 persen tumbuh sebesar 5,48 persen pada tahun 2012 menjadi

sebanyak 63,71 persen jalan di Kota Parepare yang kondisinya baik.

Sedangkan jalan dengan kondisi rusak di Kota Parepare menurun

sebesar 1,88 persen pada tahun 2012. Jalan di Kota Parepare dengan

kondisi rusak sebesar 25,40 persen pada tahun 2011 menurun menjadi

24,23 persen pada tahun 2012.

6.2 PERHUBUNGAN LAUT

Secara geografis, Kota Parepare tepat berbatasan dengan

Selat Makassar yang memisahkan Pulau Sulawesi dan Pulau

Kalimantan. Dengan demikian, arus lalu lintas antar pulau menjadi

salah satu layanan sarana transportasi. Kota parepare memiliki

pelabuhan laut yang terbagi menjadi 3 area, yaitu pelabuhan untuk

penumpang, pelabuhan untuk barang dan pelabuhan khusus untuk

minyak dan gas bumi.

Pada tahun 2012 jumlah penumpang yang naik dari

pelabuhan Kota Parepare dari pelayaran nusantara sebanyak

348.260 orang, sedangkan pada tahun 2011 sebesar 383.925 orang.

Page 55: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 45

Bab 6. Perhubungan

Tabel 6.2. Jumlah Kunjungan Kapal, Arus Penumpang dan Arus Barang

Menurut Jenis Pelayaran di Pelabuhan Kota Parepare Tahun 2012

JENIS PELAYARAN 2011 2012

(1) (2) (3)

1. SAMUDRA

A. CALL 7 15

B. IMPOR 2.857 11

C. EKSPOR - -

D. TIBA (ORANG) 1.301 385

E. TOLAK (ORANG) 1.301

2. NUSANTARA

A. CALL 780 310

B. IMPOR (TON) - 6

C. EKSPOR (TON) - 1

D. DALAM NEGERI

- BONGKAR (TON) 150.109 106.549

- MUAT (TON) 236.690 297.312

E. PENUMPANG

- TURUN (ORANG) 328.145 340.396

- NAIK (ORANG) 383.925 348.260

F. HEWAN

- BONGKAR (EKOR) 916 -

- MUAT (EKOR) 1.383 -

3. RAKYAT

B. CALL 111 -

B. BONGKAR 9.981 -

C. MUAT 12.682 -

5. KHUSUS

A. CALL 126 -

B. IMPOR (TON) 46.511 -

C. EKSPOR (TON) - -

D. DALAM NEGERI -

- BONGKAR (TON) 450.439 -

- MUAT (TON) - -

Sumber : PT. (Persero) Pelabuhan Indonesia IV Cabang Parepare

Page 56: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 47

Bab 7. Hotel

47

BAB VII

HOTEL DAN AKOMODASI LAINNYA

Posisi Kota Parepare yang strategis seperti yang telah

diungkapkan pada bab sebelumnya, menjadikan Kota Parepare

sebagai tempat transit bagi arus penumpang yang hendak

melakukan perjalanan wisata maupun perjalanan biasa, baik

menggunakan jalur laut maupun darat. Sebagai akibatnya, tingkat

hunian terhadap kamar hotel maupun permintaan terhadap

pelayanan jasa akomodasi lainnya dan juga pelayanan restoran

semakin meningkat.

Kontribusi sektor akomodasi perhotelan terhadap sumbangan

PDRB sub sektor perhotelan di Kota Parepare masih merupakan sektor

yang minim sumbangsihnya terhadap perekonomian di Kota

Parepare. Sektor ini hanya memberikan kontribusi sebesar 0,28 % dari

keselurahan nilai PDRB. Tidak hanya pada tahun 2012, tetapi dua

tahun sebelumnya sektor ini juga belum memberikan kontribusi yang

berarti. Pada tahun 2012 pertumbuhan sektor akomodasi perhotelan

sebesar 15,69 persen .

7.1. JUMLAH TAMU

Untuk mengetahui tingkat aktifitas perhotelan dapat dilihat

dari jumlah tamu yang berkunjung atau menginap di hotel atau

akomodasi lainnya.

Page 57: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 201348

Bab 7. Hotel

Grafik 14Banyaknya Tamu Yang Menginap Di Hotel dan Akomodasi Lainnya

Di Kota Parepare Tahun 2011-2012

Jumlah tamu yang memanfaatkan jasa perhotelan dan

akomodasi yang ada di Kota Parepare pada tahun 2012 tercatat

sebanyak 85.328 orang atau meningkat sebesar 20 persen jika

dibandingkan tahun sebelumnya, dimana pengunjung domestik

sebesar 81.737 orang dan mancanegara sebesar 1.579 orang.

7.2. TINGKAT KETERSEDIAAN FASILITAS AKOMODASI PERHOTELAN

Tingkat ketersedian tempat tidur, kamar pada hotel dan

akomodasi lainnya merupakan indikator terhadap kemampuan akan

kapasitas hotel dalam menjamu pengunjung.

Dari Tabel 7.2 terlihat bahwa pada tahun 2012 rata-rata

ketersediaan kamar tiap hotel adalah 22 kamar dan rata-rata tempat

tidurnya sebanyak 34, sedangkan untuk rata-rata jumlah tenaga kerja

tiap hotel sebanyak 12 orang.

WNI,

67,668

WNA, 852

WNI,

81,737

WNA,

1,579

010,00020,00030,00040,00050,00060,00070,00080,00090,000

2011 2012

Page 58: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 49

Bab 7. Hotel

49

Tabel 7.2

Fasilitas Akomodasi Hotel/PenginapanDi Kota Parepare Tahun 2012

JENIS HOTEL HOTEL KAMARTEMPATTIDUR

TENAGAKERJA

(1) (2) (3) (4) (5)

HOTEL BINTANG 1 34 62 21

HOTEL MELATI 24 596 939 351

AKOMODASI LAINNYA 8 127 141 22

JUMLAH 33 757 1.142 394

Page 59: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 51

Bab 8. PDRB

BAB VIII

PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO (PDRB)

Kondisi perekonomian suatu daerah/wilayah sangat

tergantung pada potensi dan sumber daya alam yang dimilki serta

kemampuan daerah itu sendiri. Dengan melakukan perbandingan

PDRB antar tahun, dapat diketahui seberapa besar pertumbuhan

yang terjadi akibat adanya aktifitas perekonomian selama kurun

waktu tertentu pada wilayah tersebut.

Pemerintah Kota Parepare dengan visinya “ Parepare sebagai

Kota Bandar Madani dengan Masyarakat yang Mandiri, Religius serta

Berkomitmen Lingkungan “ telah mencanangkan pembangunan

daerah sejalan dengan pembangunan Nasional periode 2009-2014.

Pembangunan yang selama ini dilakukan Pemerintah Kota Parepare

telah menunjukan hasil yang cukup menggembirakan. Hal tersebut

dapat dilihat dari besarnya nilai PDRB yang dihasilkan dari tahun ke

tahun terus mengalami peningkatan.

Tabel 8. Produk Domestik Regional Bruto Kota Parepare, Tahun 2008 – 2012

TahunPDRB ADH

Berlaku(Juta Rupiah)

PerkembanganEkonomi(Persen)

PDRB ADHKonstan 2000(Juta Rupiah)

PertumbuhanEkonomi(Persen)

(1) (2) (3) (4) (5)

2008 1.298.778,61 22,13 655.255,15 7,56

2009 1.519.156,10 16,97 707.234,86 7,93

2010 1.795.963,76 18,22 766.745,34 8,41

2011* 2.073.555,94 15,46 826.486,23 7,79

2012** 2.376.521,26 14,61 891.923,09 7,92

Sumber : Badan Pusat Statistik Kota ParepareCatatan : * Angka Sementara

** Angka Sangat Sementara

Page 60: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 201352

Bab 8. PDRB

8.1. PERTUMBUHAN EKONOMI

Salah satu cara untuk melihat kemajuan perekonomian

adalah dengan mencermati nilai dan pertumbuhan Produk Domestik

Regional Bruto (PDRB). Pertumbuhan ekonomi dapat dilihat dari

besarnya nilai PDRB yang diciptakan pada tahun tertentu

dibandingkan dengan nilai PDRB tahun sebelumnya. PDRB merupakan

nilai dari keseluruhan barang dan jasa yang diproduksi dalam waktu

satu tahun disuatu wilayah tertentu tanpa membedakan kepemilikan

faktor-faktor produksi, tapi lebih menekankan pada keberadaan

faktor-faktor produksi yang digunakan dalam proses produksi itu.

Untuk melihat pertumbuhan riil setiap sektor kegiatan ekonomi

dapat dilihat pada tabel berikut :

Tabel 8.1. Pertumbuhan setiap sektor di Kota ParepareTahun 2008 - 2012 (persen)

Sektor EkonomiPertumbuhan (Persen)

2008 2009 2010 2011* 2012**

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

1. Pertanian 6,20 7,60 -1,32 3,24 2,49

2. Pertambangan & Penggal. 9,86 4,41 5,62 7,72 4,30

3. Industri Pengolahan 4,76 4,50 2,64 5,53 5,67

4. Listrik, Gas, & Air Bersih 13,98 6,76 9,23 5,92 6,70

5. Bangunan 6,53 6,16 9,58 9,80 7,80

6. Perdag., Hotel, & Resto. 8,68 5,84 6,45 8,55 8,85

7. Angkutan & Komunikasi 6,74 6,13 6,41 6,45 5,35

8.Keuangan, Persewaan, &Jasa Perusahaan

8,38 18,05 24,85 12,52 15,25

9. Jasa-Jasa 7,12 8,24 4,82 4,32 4,08

PDRB ADH Konstan 7,56 7,93 8,41 7,79 7,92

Sumber : Badan Pusat Statistik Kota ParepareCatatan : * Angka Sementara

** Angka Sangat Sementara

Page 61: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 53

Bab 8. PDRB

Pertumbuhan tiap-tiap sektor ekonomi mengalami kenaikan

yang sangat beragam. Sektor 8 (keuangan, persewaan, dan jasa

perusahaan) mengalami kenaikan pertumbuhan yang paling tinggi

dibandingkan sektor lain. Sementara itu yang terendah ada di sektor 1

(pertanian).

-

20092010

20112012

7,93

8,41

7,79

7,92

7,4

7,5

7,6

7,7

7,8

7,9

8

8,1

8,2

8,3

8,4

8,5

PE

RT

UM

BU

HA

N

TAHUN

Grafik15

PERTUMBUHAN EKONOMI

KOTA PAREPARE TAHUN 2009-2012

Dari tabel 8.1. di atas tercatat bahwa sektor ekonomi yang paling

tinggi laju pertumbuhannya pada tahun 2012 adalah sektor

keuangan, persewaan dan jasa perusahaan yang mencapai 15,25

persen. Pertumbuhan sektor ini meningkat dibandingkan pertumbuhan

Pertumbuhan

ekonomi dapat

dilihat dari

besarnya nilai

PDRB pada tahun

tertentu

dibandingkan

dengan nilai

PDRB tahun

sebelumnya

Page 62: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 201354

Bab 8. PDRB

tahun sebelumnya. Namun demikian pertumbuhan sektor ini setiap

tahunnya cukup tinggi, yaitu di atas 10 persen. Tercacat pada tahun

2012 pertumbuhan sektor ini mencapai 15,25 sektor ini terlihat dari

semakin menjamurnya lembaga keuangan Non – Bank yang

menawarkan berbagai macam pinjaman dan jasa sewa bangunan

buat tempat tinggal maupun usaha.

Peringkat kedua diduduki Sektor 6 (Perdagangan, Hotel, dan

Restoran) dengan angka pertumbuhan riil mencapai 8,85 persen, lebih

tinggi dibandingkan tahun 2011 yang tumbuh sebesar 8,55 persen.

Subsektor hotel tumbuh paling cepat dibandingkan subsektor

perdagangan besar & eceran dan restoran yaitu sebesar 15,69 persen.

Hal tersebut bisa dilihat dengan bermunculannya hotel baru di Kota

Parepare. Pertumbuhan sektor perdagangan, hotel, dan restoran

didukung juga oleh pertumbuhan subsektor perdagangan besar &

eceran sebesar 7,68 persen dan subsektor restoran sebesar 12,80

persen. Letak Kota Parepare yang strategis didukung oleh sarana dan

prasarana yang lengkap, seperti terus bertambahnya jumlah hotel dan

tempat-tempat penyedia makanan sangat mendorong majunya

sektor ini.

Peringkat ketiga ada di sektor 5 (bangunan), dengan laju

pertumbuhan tahun 2012 sebesar 7,80 persen, sedikit mengalami

penurunan jika dibandingkan pertumbuhan tahun 2011 yang sebesar

9,80 persen.

Sektor yang berada pada urutan keempat adalah Sektor 4

(Listrik, Gas, dan Air Bersih) dengan laju pertumbuhan tahun 2012

sebesar 6,70 persen. PDRB sektor listrik, gas dan air bersih Kota Parepare

Page 63: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 55

Bab 8. PDRB

dibentuk oleh subsektor listrik dan subsektor air bersih. Pertumbuhan

sektor ini sedikit meningkat bila dibandingkan tahun sebelumnya yang

mencapai 5,92 persen.

Peringkat berikutnya adalah sektor industri pengolahan

tumbuh sebesar 5,67 persen di tahun 2012; lebih cepat dibandingkan

tahun sebelumnya (2,53 persen). Pembentuk PDRB Kota Parepare

untuk sektor industri pengolahan hanya dari subsektor industri non-

migas. Sektor angkutan dan komunikasi pada tahun 2012 sedikit

melambat dibandingkan tahun sebelumnya yaitu sebesar 5,35 persen.

Selanjutnya sektor pertambangan dan penggalian yang tumbuh

sebesar 4,30 persen. Sektor yang berada di peringkat kedelapan

adalah Sektor 9 (Jasa-Jasa), dengan laju pertumbuhan tahun 2012

sebesar 4,08 persen. Untuk sektor jasa-jasa, sub sektor pemerintahan

umum masih sangat mendominasi. Artinya meningkatnya sektor jasa-

jasa ini lebih disebabkan oleh peran pemerintah bukan peran

masyarakat secara umum.

Sektor yang peringkat terakhir adalah Sektor 1 (Pertanian),

dengan laju pertumbuhan tahun 2012 sebesar 2,49 persen. Melambat

hingga 0,75 persen terutama disebabkan oleh menurunnya sub sektor

peternakan dan hasil-hasilnya, sedangkan sub sektor perikanan yang

mempunyai kontribusi sebesar 4,70 persen terhadap PDRB Kota

Parepare hanya tumbuh 1,78 persen dan sub sektor tanaman bahan

makanan hanya mampu tumbuh 2,32 persen.

Dalam penyajian PDRB selalu dibedakan atas dasar harga

konstan dan atas dasar harga berlaku. Nilai PDRB atas dasar harga

konstan digunakan untuk mengukur pertumbuhan ekonomi, karena

Page 64: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 201356

Bab 8. PDRB

nilai PDRB tidak dipengaruhi oleh perubahan harga. Sedangkan PDRB

atas dasar harga berlaku untuk melihat besarnya ekonomi suatu

daerah.

Pertumbuhan ekonomi Kota Parepare dalam kurun waktu lima

tahun terakhir menunjukan trend yang terus menerus mengalami

kenaikan, yaitu dari level 6 persen menembus level 8 persen.

Pertumbuhan tertinggi yang dicapai yaitu sebesar 8,41 persen pada

tahun 2010. Rata-rata pertumbuhan selama kurun waktu tersebut

adalah 7,73 persen. Pertumbuhan 7,79 persen pada tahun 2011 dapat

dikatakan sedikit melambat jika dibandingkan pertumbuhan tahun

sebelumnya sebesar 8,41 persen meskipun mampu tumbuh diatas

rata-rata lima tahun terakhir.

8.2. STRUKTUR EKONOMI

Perkembangan Struktur Ekonomi di Kota Parepare selama

kurun waktu 2008 - 2012, dapat dilihat berdasarkan distribusi PDRB

menurut sektor atas dasar harga berlaku. Gambaran dari struktur

ekonomi tersebut dari seluruh lapangan usaha adalah merupakan

pembentukan hasil total PDRB pada suatu daerah. Semakin besar

persentase pembentukan PDRB suatu sektor, semakin besar pula

pengaruh sektor tersebut dalam perekonomian daerah itu sendiri.

Struktur Ekonomi Kota Parepare selama lima tahun terakhir

tidak terjadi pergeseran. Pada tahun 2012, kontribusi sektor sekunder

dan tersier masih mendominasi dalam pembentukan angka PDRB Kota

Parepare. Sektor sekunder sebesar 52,68 persen pada tahun 2012

mengalami pergeseran ke sektor tersier dibandingkan tahun 2011

yang kontribusinya mencapai 54,90 persen. Sedangkan sektor tersier

Page 65: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 57

Bab 8. PDRB

meningkat dari 35,93 persen pada tahun 2011 menjadi 37,20 persen

tahun 2012. Kota Parepare semakin mengukuhkan julukannya sebagai

“Kota Niaga”, hal ini dibuktikan dengan tiga nilai share tertinggi PDRB

pada sektor perdagangan, hotel dan restoran ; sektor jasa-jasa dan

sektor angkutan dan komunikasi, dimana ketiga sektor tersebut

berkaitan erat dalam memperlancar kegiatan ekonomi.

Peranan masing-masing sektor terhadap total PDRB tahun

2012 dari share terbesar hingga terkecil terhadap PDRB tahun 2012

dapat disajikan sebagai berikut: pertama--sektor perdagangan, hotel,

dan restoran; kedua--sektor jasa-jasa; ketiga--sektor pengangkutan

dan komunikasi; keempat--sektor keuangan, persewaan, dan jasa

perusahaan; kelima--sektor bangunan; keenam--sektor pertanian;

ketujuh--sektor industri pengolahan; kedelapan--sektor listrik, gas dan

air bersih; dan terakhir--sektor pertambangan. Share masing-masing

sektor tersebut pada tahun 2012 relatif sama dengan tahun

sebelumnya.

Page 66: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 201358

Bab 8. PDRB

Tabel 8.2Struktur Ekonomi (Persentase Kontribusi PDRB

Per Sektor Ekonomi) Atas Dasar Harga BerlakuTahun 2008-2012 (Persen)

Sub-SektorStruktur Ekonomi (Persen)

2008 2009 2010 2011* 2012**

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

1. Pertanian 7,18 7,06 6,65 6,66 6,38

2.Pertambangan &Penggal.

0,34 0,31 0,29 0,30 0,31

3. Industri Pengolahan 2,63 2,45 2,27 2,21 2,12

4.Listrik, Gas, & AirBersih

1,40 1,36 1,34 1,31 1,30

5. Bangunan 8,78 8,45 8,18 8,42 8,58

6.Perdag., Hotel, &Restoran

27,86 26,73 25,08 25,39 25,20

7.Pengangkutan &Komuni.

22,51 21,23 20,37 19,78 18,90

8.Keu., Pers., & JasaPerus.

12,34 13,23 14,85 14,94 15,75

9. Jasa-Jasa 16,95 19,17 20,98 20,99 21,45

PDRB ADH Berlaku 100,00 100,00 100,00 100,00 100,00

Sumber : Badan Pusat Statistik Kota ParepareCatatan : * Angka Sementara

** Angka Sangat Sementara

Page 67: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 59

Bab 8. PDRB

Grafik 16. Grafik Struktur Ekonomi Kota Parepare Berdasarkan Lapangan

Usaha, Tahun 2012 (Persen)

8.3. PDRB PERKAPITA

Meningkatnya pendapatan masyarakat merupakan salah

satu sasaran pemerintah dalam melaksanakan pembangunan baik

yang bersifat mendukung maupun yang langsung dirasakan oleh

masyarakat dalam hal peningkatan kesejahteraan. Produk Domestik

Regional Bruto Perkapita (yang merupakan estimasi nilai dari

pendapatan Perkapita) adalah salah satu indikator yang dapat

dipakai untuk mengukur tingkat kemakmuran penduduk di suatu

daerah dalam waktu tertentu.

Page 68: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Indikator Ekonomi Kota Parepare 201360

Bab 8. PDRB

Untuk mengetahui PDRB per kapita penduduk di Kota

Parepare tahun 2009-2012, dapat dilihat pada tabel berikut :

Tabel 8.3PDRB Per Kapita Penduduk

di Kota Parepare Tahun 2009-2012 (Rupiah)

T a h u n PDRB per kapita Pertumbuhan (%)

(1) (2) (3)

2009 12.782.990,02 15,22

2010 13.893.980,91 8,69

2011 15.881.650,54 14,31

2012 17.997.404,43 13,32

Sumber : PDRB Kota Parepare Tahun 2008

Secara nominal PDRB per kapita atas dasar harga berlaku di

Kota Parepare secara berkelanjutan mengalami pertumbuhan rata-

rata lebih besar dari 10 persen. Tabel 8.3 secara jelas merinci bahwa

PDRB per kapita Kota Parepare tahun 2009 mengalami pertumbuhan

sebesar 15,22 persen dibandingkan tahun 2008. Pada tahun 2012 PDRB

Per kapita Kota Parepare mengalami pertumbuhan hingga 13,32

persen ketimbang PDRB per kapita tahun 2011.

Page 69: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2012 61

TABEL 1 : BANYAKNYA PENDUDUK KOTA PAREPARE MENURUT

KELOMPOK UMUR DAN JENIS KELAMIN TAHUN 2012

KELOMPOKUMUR

LAKI-LAKI PEREMPUAN JUMLAH SEX RATIO

(1) (2) (3) (4) (5)

0 – 4 7.973 5.433 13.406 146,76

5 – 9 5.744 8.011 13.755 71,70

10 – 14 6.195 7.040 13.235 87,99

15 – 19 7.033 6.128 13.161 114,75

20 – 24 6.679 6.266 12.945 106,59

25 – 29 4.502 6.101 10.603 73,78

30 – 34 5.320 6.021 11.341 88,34

35 – 39 4.475 4.480 8.955 99,86

40 – 44 4.151 3.907 8.058 106,25

45 – 49 3.421 4.453 7.874 76,81

50 – 54 3.267 2.706 5.973 120,74

55 – 59 1.318 2.418 3.736 54,53

60 – 64 1.714 1.431 3.145 119,73

65+ 1.971 3.889 5.859 50,68

JUMLAH 63.763 68.285 132.048 93,37

Sumber : BPS Kota Parepare

Page 70: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 62

GRAFIK 1 : PIRAMIDA PENDUDUK MENURUT KELOMPOK UMUR DAN

JENIS KELAMIN KOTA PAREPARE TAHUN 2012

5.4337.973

8.0115.744

7.0406.195

6.1287.033

6.2666.679

6.1014.502

6.0225.320

4.4804.475

3.9074.151

4.4533.421

2.7063.267

2.4181.318

1.4311.714

3.8891.971

8.000 6.000 4.000 2.000 0 2.000 4.000 6.000 8.000

0-4

.5-9

.10-14

15-19

20-24

25-29

30-34

35-39

40-44

45-49

50-54

55-59

60-64

65+

PEREMPUAN LAKI-LAKI

Page 71: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2012 63

TABEL 2 : JUMLAH DAN PERSENTASE PENDUDUK USIA 15 TAHUN

KEATAS MENURUT KEGIATAN SEMINGGU YANG LALU DI

KOTA PAREPARE TAHUN 2011 – 2012

Sumber : BPS Kota Parepare

KEGIATAN

2011 2012Pertumbuhan

2011-2012 (%)

JumlahPersen

tase (%)Jumlah

Persen

tase (%)

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

01. ANGKATAN KERJA 55.230 62,03 54.095 60,37 -2,06

a. Bekerja 50.829 57,08 51.819 57,83 1,95

b. Mencari Pekerjaan 4.401 4,94 2.276 2,54 -48,28

02. BUKAN ANGKATANKERJA

33.814 37,97 35.505 39,63 5,00

a. Sekolah 6.636 7,45 2.347 2,62 -64,63

b. Mengurus RumahTangga

19.239 21,61 21.392 23,88 11,19

c. Lainnya 7.939 8,92 11.766 13,13 48,21

JUMLAH 89.044 100,00 89.600 100,00 0,62

Page 72: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 64

TABEL 3 : PENDUDUK USIA 15 TAHUN KEATAS MENURUT ANGKATAN

KERJA DAN BUKAN ANGKATAN KERJA DI KOTA PAREPARE

TAHUN 2010 – 2012

Sumber : BPS Kota Parepare

KEGIATAN 2010 2011 2012

(1) (2) (3) (4)

01. ANGKATAN KERJA 58.522 55.230 54.095

02. BUKAN ANGKATAN KERJA 31.195 33.814 35.505

JUMLAH 89.717 89.939 89.600

TINGKAT PARTISIPASIANGKATAN KERJA (TPAK) (%)

65,23 62,03 60,37

Page 73: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2012 65

TABEL 4 : JUMLAH ANGKATAN KERJA MENURUT KEGIATAN

DI KOTA PAREPARE TAHUN 2010 – 2012

Sumber : BPS Kota Parepare

ANGKATAN KERJA 2010 2011 2012

(1) (2) (3) (4)

01. BEKERJA 51.587 55.230 51.819

02. MENCARI KERJA 6.935 4.401 2.276

JUMLAH 58.522 55.230 54.095

TINGKAT PENGANGGURANTERBUKA (TPT) (%)

11,85 7,97 4,21

Page 74: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 66

TABEL 5 : JUMLAH BUKAN ANGKATAN KERJA MENURUT KEGIATAN

DI KOTA PAREPARE TAHUN 2010 – 2012

Sumber : BPS Kota Parepare

BUKAN ANGKATAN KERJA 2010 2011 2012

(1) (2) (3) (4)

01. SEKOLAH 2.159 6.636 2.347

02. MENGURUS RUMAH TANGGA 21.765 19.239 21.392

03. LAINNYA 7.271 7.939 11.766

JUMLAH 31.195 33.814 35.505

PENDUDUK USIA 15 TAHUNKEATAS

89.717 89.044 89.600

Page 75: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2012 67

TABEL 6 : PENDUDUK 15 TAHUN KE ATAS YANG BEKERJA MENURUT

LAPANGAN PEKERJAAN UTAMA DI KOTA PAREPARE

TAHUN 2011 - 2012

LAPANGAN USAHA 2011 2012 PERTUMBUHAN

(1) (2) (3) (4)

01. PERTANIAN,KEHUTANAN,PERBURUAN DAN PERIKANAN

2.200 2.391 8,68

02. INDUSTRI PENGOLAHAN 2.138 2.941 37,56

03. PERDAGANGAN BESAR,ECERAN, RUMAH MAKAN DANHOTEL

18.972 19.762 4,16

04. JASA KEMASYARAKATAN 15.984 16.160 1,10

05. LAINNYA 11.535 10.565 -8,41

JUMLAH 50.829 51.819 1,95

Sumber : BPS Kota Parepare

Page 76: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 68

TABEL 7 : RATA-RATA HARGA BEBERAPA JENIS KOMODITAS BAHAN

MAKANAN DI KOTA PAREPARE TAHUN 2012

JENISKOMODITAS

SAT

RATA-RATA HARGA TAHUN 2012

TRIWULANI

TRIWULANII

TRIWULANIII

TRIWULANIV

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

BERAS

- Santana Kg 7.316 6.929 6.843 6.907

- IR 74 Kg 7.429 6.934 6.961 6.908

- Ciliung Kg 7.325 6.934 6.849 6.900

- IR 42 Kg 7.525 7.114 7.071 7.085

- Bramo Kg 7.690 7.202 7.286 7.342

- Kidung Kg 6.689 6.718 6.640 6.639

GULA PASIR

- SHS Putih Kg 10.359 11.115 12.943 11.778

- Cap Tebu Kg 9.820 10.684 13.260 12.883

- Gulaku Kg 13.000 13.069 14.093 14.739

MINYAK GORENG

- Bimoli Spesial 2 L Kemasan 26.393 26.230 26.372 26.611

- Curah Kg 11.404 11.498 11.089 9.888

- Kunci Mas 2 L Kemasan 25.107 25.005 25.064 24.591

Page 77: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2012 69

LANJUTAN TABEL 7

JENIS KOMODITAS SAT

RATA-RATA HARGA TAHUN 2012

TRIWULANI

TRIWULANII

TRIWULANIII

TRIWULANIV

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

GARAM BERIODIOM

- Cap Garuda Mas(500 gr)

Bungkus1.681 1.743 1.723 1.587

- Cap BB Us'fal 300 gr Bungkus624 655 667 697

TEPUNG TERIGU

- Merk Kompas kg6.912 7.103 7.235 7.385

- Biasa (Merk GatotKaca)

kg5.990 5.920 6.226 6.104

MIE INSTAN

- Indomie Kari Ayam72 gr

Bungkus1.499 1.490 1.512 1.539

- Sarimi Rasa Soto Koya(Jeruk Nipis) 70 gr

Bungkus1.348 1.348 1.399 1.419

- Indomie Goreng 80 gr Bungkus1.469 1.466 1.495 1.510

CABE MERAH BESAR kg 16.318 20.097 14.112 11.324

CABE RAWIT kg 15.755 17.295 17.371 19.874

Page 78: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 70

LANJUTAN TABEL : 7

JENISKOMODITAS

SAT

RATA-RATA HARGA TAHUN 2012

TRIWULANI

TRIWULANII

TRIWULANIII

TRIWULANIV

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

BAWANG MERAH

- Besar kg 11.749 16.999 14.250 14.420

- Kecil kg 9.013 14.677 11.938 12.234

IKAN TERI KERING

- Nomor 1 kg 64.381 61.090 63.655 51.969

- Nomor 2 kg 37.497 35.968 39.179 34.512

KACANG TANAH kg 17.575 17.537 17.380 18.174

Sumber : Badan Pusat Statistik Kota Parepare

Page 79: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2012 71

TABEL 8 : REKAPITULASI ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA

DAERAH KOTA PAREPARE TAHUN ANGGARAN 2012

URAIAN ANGGARAN REALISASI

(1) (2) (3)

1. Pendapatan 602.079.669.375 534.261.112.751

2. Belanja 571.721.567.898 475.028.825.622

3. Pembiayaan 44.459.748.458 1.766.284.010

4. Pengeluaran 74.817.849.935 58.785.977.560

Sumber : DPKD Kota Parepare

Page 80: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 72

TABEL 9 : REKAPITULASI ANGGARAN PENDAPATAN DAERAH KOTA

PAREPARE TAHUN ANGGARAN 2012

Pendapatan Daerah Anggaran (Rp) Realisasi (Rp)

(1) (2) (3)

Sisa Lebih Anggaran Pembiayaan(SILPA) TA 2011

1.319.748.458,45 1.317.971.878,45

Pendapatan Asli Daerah 67.756.792.623,38 52.629.180.248,07

Pajak Daerah 10.805.950.000,00 12.161.925.837,00

Retribusi Daerah 8.420.960.000,00 8.202.282.963,00

Kekayaan yang dipisahkan 2.737.677.623,38 2.737.677.623,38

Lain-lain PAD yang sah 45.792.205.000,00 29.527.293.824,69

Pendapatan Transfer 415.255.659.195,00 411.474.441.326,00

Bagi Hasil Pajak Pusat 31.145.442.003,00 18.181.273.605,00

Bagi Hasil Bukan Pajak (SDA) 1.288.405.192,00 10.366.054.669,00

Dana Alokasi Umum 332.459.112.000,00 332.564.413.052,00

Dana Alokasi Khusus 50.362.700.000,00 50.362.700.000,00

Lain - lain pendapatan yang sah 119.067.217.556,17 70.157.491.176,48

Bagi Hasil Pajak dari Propinsi 25.000.000.000,00 22.244.632.156,48

Dana Penyesuaian danOtonomi Khusus

84.534.043.536,17 37.379.685.000,00

Bantuan Keuangan dariPropinsi

9.533.174.020,00 10.533.174.020,00

J U M L A H 602.079.669.374,55 534.261.112.750,55

Sumber : DPKD Kota Parepare

Page 81: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2012 73

TABEL 10 : REKAPITULASI ANGGARAN BELANJA DAERAH KOTA

PAREPARE TAHUN ANGGARAN 2012

Belanja Daerah Anggaran (Rp) Realisasi (Rp)

(1) (2) (3)

Belanja Operasi 444.401.293.508 395.513.790.398

Belanja Pegawai 290.699.662.347 271.858.171.558

Belanja Barang 146.482.316.149 117.500.364.156

Belanja Bunga 4.950.000.000 4.788.879.332

Belanja Subsidi - -

Belanja Hibah 1.320.000.000 445.000.000

Belanja Bantuan Sosial 434.350.000 430.450.000

Belanja Bantuan Keuangan 514.965.012 490.925.352

Belanja Modal 126.870.274.390 79.294.785.224

Belanja Tanah 775.000.000 -

Belanja Peralatan dan Mesin 15.265.648.140 8.404.375.040

Belanja Gedung &Bangunan 62.851.230.388 40.781.311.636

Belanja Jalan, Irigasi & Jaringan 47.108.962.366 29.468.105.348

Belanja Aset Tetap Lainnya 690.458.496 468.638.200

Belanja Aset Lainnya 178.975.000 172.355.000

Belanja Tidak Terduga 450.000.000 220.250.000

Belanja Tidak Terduga 450.000.000 220.250.000

J U M L A H 571.721.567.898 475.028.825.622

Sumber : DPKD Kota Parepare

Page 82: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 74

TABEL 11 : POSISI SIMPANAN MASYARAKAT PADA BANK UMUM

DAN BPR DI KOTA PAREPARE TAHUN 2012 (Juta Rupiah )

BULAN GIRO DEPOSITO TABUNGAN JUMLAH

(1) (2) (3) (4) (5)

2008 123.671 172.494 456.717 752.882

2009 162.628 184.811 534.290 881.729

2010 111.138 194.466 658.086 963.690

2011 75.433 228.440 833.992 1.137.864

2012 101.427 233.220 919.903 1.254.550

Sumber : Bank Indonesia Wilayah Makassar

Page 83: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2012 75

TABEL 12 : JUMLAH NASABAH PADA BANK UMUM DAN BPR

BERDASARKAN JENIS SIMPANAN DI KOTA PAREPARE

TAHUN 2008 - 2012

TAHUN GIRO DEPOSITO TABUNGAN JUMLAH

(1) (2) (3) (4) (5)

2008 1.410 1.485 73.975 76.870

2009 1.489 1.376 79.856 82.721

2010 1.675 1.496 90.496 93.667

2011 1.764 1.658 102.054 105.476

2012 1.764 1.474 111.862 115.100

Sumber : Bank Indonesia Wilayah Makassar

Page 84: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 76

TABEL 13 : POSISI PINJAMAN MASYARAKAT PADA BANK UMUM

DAN BPR DI KOTA PAREPARE BERDASARKAN JENIS

PENGGUNAAN TAHUN 2008 - 2012 (Juta Rupiah )

TAHUNMODALKERJA

INVESTASI KONSUMSI JUMLAH

(1) (2) (3) (4) (5)

2008 244.042 196.123 509.488 949.653

2009 330.638 114.515 657.321 1.102.474

2010 380.753 112.891 838.243 1.331.887

2011 492.087 255.927 1.053.541 1.801.555

2012 549.029 263.027 1.086.563 1.898.619

Sumber : Bank Indonesia Wilayah Makassar

Page 85: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2012 77

TABEL 14 : POSISI PINJAMAN YANG DIBERIKAN OLEH BANK UMUM

DAN BPR DI KOTA PAREPARE MENURUT SEKTOR

EKONOMI TAHUN 2008 - 2012 (Juta Rupiah )

SEKTOR EKONOMI 2008 2009 2010 2011 2012

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

Lapangan Usaha 459.686 445.133 493.645 748.014 812.056

Pertanian 4.433 10.874 12.295 15.809 25.276

Penggalian 65 - 63 83 224

Industri Pengolahan 5.699 4.712 13.926 33.442 32.047

Listrik, Gas dan Air 19.511 327 4.707 4.808 4.117

Konstruksi 48.557 52.021 57.321 57.264 53.785

Perdagangan 197.568 280.187 287.560 372.898 398.679

Angkutan & Komunkasi 118.717 7.615 14.980 17.447 41.991

Keuangan, Real Estatedan Jasa Perusahaan

61.849 85.284 30.734 155.194 143.445

Jasa-jasa 3.287 4.113 72.059 91.069 112.494

Bukan LapanganUsaha

509.478 657.341 838.243 1.053.541 1.086.563

Rumah Tinggal - - 83.628 88.217 118.805

Flat & Apartemen - - 3.963 4.084 3.338

Ruko & Rukan - - 10.264 23.989 32.531

Kendaraan Bermotor - - 344.608 385.494 331.750

Lainnya 509.478 657.341 395.780 551.756 600.139

JUMLAH 969.164 1.102.474 1.331.887 1.801.555 1.898.619

Sumber : Bank Indonesia Wilayah Makassar

Page 86: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 78

TABEL 15 : STRUKTUR PENGGUNAAN LAHAN DI KOTA PAREPARE

TAHUN 2011 – 2012 (Ha)

(1) (4)

I

I.1

a Irigasi 405

b Tadah Hujan 518

923

1.2

a Tegal/Kebun 1.818

b Ditanami pohon/Hutan rakyat 4.318

c405

6.541

2

a Rumah, bangunan dan halaman sekitar 824

b Hutan Negara 45

c Rawa-rawa (tidak ditanami) 2

d 1.598

Jumlah Lahan Bukan Pertanian 2.469

9.933

LAHAN PERTANIAN

Lahan Sawah

Total = Jumlah Lahan Sawah + Jumlah Lahan

Pertanian Bukan Sawah + Jumlah Lahan Bukan

Pertanian

Jumlah Lahan Bukan Sawah

45

2

1.598

9.857

2.469

LAHAN BUKAN PERTANIAN

Lainnya (tambak, kolam, empang, hutan negara

, dll)

Lainnya (jalan, sungai, danau, lahan tandus, dll)

323

6.465

824

1.824

4.318

518

405

923

Lahan Bukan Sawah

Jumlah Lahan Sawah

2012No. Penggunaan Lahan 2011

(2) (3)

Sumber : Dinas PKPK Kota Parepare

Page 87: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2012 79

TABEL 16 : LUAS PANEN TANAMAN PANGAN DI KOTA PAREPARETAHUN 2009 – 2012 (Ha)

JENIS TANAMAN 2009 2010 2011 2012

(1) (2) (3) (4) (5)

1. P A D I SAWAH 923,00 194,00 932,00 895,00

2. JAGUNG 84,00 194,00 54,00 176,00

3. KACANG TANAH 156,00 41,00 59,00 156

4. KACANG HIJAU 4,00 8,00 4,00 13,00

5. UBI KAYU 46,00 30,00 13,00 22,00

6. UBI JALAR - - - -

Sumber : Dinas Pertanian dan Peternakan Kota Parepare

Page 88: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 80

TABEL 17 : PRODUKSI TANAMAN PANGAN DI KOTA PAREPARE

MENURUT JENIS TANAMAN TAHUN 2009 - 2012 (Ton)

JENIS TANAMAN 2009 2010 2011 2012

(1) (2) (3) (4) (5)

1. P A D I 5.422,60 1.041,78 5.089,50 4.937

2. JAGUNG 564,90 1.041,78 163,78 505

3. KACANG TANAH 240,24 97,85 62,00 236,5

4. KACANG HIJAU 4,80 8,80 2,00 11,70

5. UBI KAYU 349,60 161,25 256,10 431

6. UBI JALAR - - - -

Sumber : Dinas Pertanian dan Peternakan Kota Parepare

Page 89: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2012 81

Tabel 18. Produk Domestik Regional Bruto Menurut Lapangan Usaha Kota

Parepare Atas Dasar Harga Berlaku, Tahun 2010 – 2012 (Juta Rupiah)

Lapangan UsahaPDRB ADH Berlaku (Juta Rupiah)

2010 2011 2012*

(1) (4) (5) (6)

1. Pertanian 119.453,81 138.016,90 151.591,43

a. Tanaman Bahan Makanan 16.615,77 19.355,08 21.255,77

b. Tanaman Perkebunan 1.401,19 1.548 1.854,57

c. Peternakan & Hasil2nya 16.431,89 19.574,93 21.314,16

d. Kehutanan -

e. Perikanan 85.004,96 97.538,49 107.166,92

2. Pertambangan & Penggal. 5.157,44 6.261,53 7.375,45

a. Minyak & Gas Bumi - - -

b. Pertambangan Non-Migas - -

c. Penggalian 5.157,44 6.261,53 7.375,45

3. Industri Pengolahan 40.814,95 45.922,23 50.448,48

a. Industri Migas - -

1. Pengilangan Minyak Bumi - -

2. Gas Alam Cair - -

b. Industri Tanpa Migas 40.814,95 45.922,23 50.448,48

1. Makanan, Minum., & Temb. 15.699,20 17.756,50 19.214,84

2. Tekstil, Brg. Kulit, & A. Kaki 4.298,25 4.912,45 5.359,49

3. Brg. Kayu & Has. Hut. Lain 4.356,00 5.389,40 5.837,91

4. Kertas & Barang Cetakan 1.353,00 1.496,56 1.707,87

5. Pup., Kim., & Brg. Karet 5.183,75 5.505,32 5.981,53

6. Sem. & Brg. Gal. Non-Logam - - -

7. Logam Dasar Besi & Baja - - -

8. A. Angk., Mesin, & Peralat. - - -

9. Barang Lainnya 9.924,75 10.862,00 12.346,84

4. Listrik, Gas, & Air Bersih 24.084,06 27.256,41 30.898,31

a. Listrik 19.257,12 21.783,52 24.403,93

b. Gas - -

c. Air Bersih 4.826,94 5.472,89 6.494,38

5. Bangunan 146.975,52 174.606,92 203.940,88

Page 90: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 82

Lanjutan Tabel 18.

Lapangan UsahaPDRB ADH Berlaku (Juta Rupiah)

2010 2011 2012*

(1) (4) (5) (6)

6. Perdag., Hotel, & Restoran 450.358,45 526.383,69 598.957,37

a. Perdagangan 333.190,19 388.499,76 437.450,73

b. Hotel 4.653,21 5.414,81 6.620,92

c. Restoran 112.515,05 132.469,11 154.885,73

7. Pengangkutan & Komuni. 365.748,64 410.202,88 449.123,68

a. Pengangkutan 302.434,80 337.068,61 367.715,42

1. Angkutan Rel - - -

2. Angkutan Jalan Raya 94.368,20 107.815,67 125.948,74

3. Angkutan Laut 200.418,01 220.649,81 232.089,88

4. Angk. Sung., Dan., & Penye. - - -

5. Angkutan Udara - - -

6. Jasa Penunjang Angkutan 7.648,59 8.603,13 9.676,80

b. Komunikasi 63.313,84 73.134,27 81.408,25

1. Pos dan Telekomunikasi 36.931,65 43.446,40 48.891,13

2. Jasa Penunjang Komunikasi 26.382,18 29.687,87 32.517,12

8. Keu., Pers., & Jasa Perus. 266.652,39 309.690,79 374.342,65

a. Bank 153.750,00 177.688,93 217.140,16

b. Lemb. Keuangan Non-Bank 9.140,87 11.247,43 13.365,91

c. Jasa Penunjang Keuangan -

d. Sewa Keuangan 100.272,92 116.726,03 139.271,09

e. Jasa Perusahaan 3.488,60 4.028,40 4.565,48

9. Jasa-Jasa 376.718,49 435.214,58 509.843,02

a. Pemerintahan Umum 345.122,12 398.405,10 467.014,50

1. Adm. Pemer. & Pertahanan 217.426,94 258.963,32 303.559,43

2. Jasa Pemerintah Lainnya 127.695,18 139.441,79 163.455,08

b. Swasta 31.596,37 36.809,48 42.828,52

1. Sosial Kemasyarakatan 15.032,86 17.637,37 19.956,99

2. Hiburan & Rekreasi 4.156,14 5.074,29 6.054,03

3. Perorangan & Rum. Tangga 12.407,37 14.097,82 16.817,49

PDRB ADH Berlaku 1.795.963,76 2.073.555,94 2.376.521,26

Sumber : Badan Pusat Statistik Kota ParepareCatatan : * Angka Sementara

Page 91: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2012 83

Tabel 19. Produk Domestik Regional Bruto Menurut Lapangan Usaha Kota

Parepare Atas Dasar Harga Konstan 2000, Tahun 2010 – 2012 (Juta Rupiah)

Lapangan UsahaPDRB ADH Konstan 2000 (Juta Rupiah)

2010 2011 2012*

(1) (4) (5) (6)

1. Pertanian 54.347,25 56.107,27 57.503,56

a. Tanaman Bahan Makanan 8.542,01 8.665,46 8.918,04

b. Tanaman Perkebunan 664,89 696,13 733,88

c. Peternakan & Hasil2nya 7.121,43 8.050,01 8.259,02

d. Kehutanan -

e. Perikanan 38.018,92 38.695,68 39.592,63

2. Pertambangan & Penggal. 2.277,01 2.452,79 2.558,25

a. Minyak & Gas Bumi -

b. Pertambangan Non-Migas -

c. Penggalian 2.277,01 2.452,79 2.558,25

3. Industri Pengolahan 20.607,29 21.747,12 22.979,24

a. Industri Migas -

1. Pengilangan Minyak Bumi -

2. Gas Alam Cair -

b. Industri Tanpa Migas 20.607,29 21.747,12 22.979,24

1. Makanan, Minum., & Temb. 4.848,86 5.160,08 5.449,66

2. Tekstil, Brg. Kulit, & A. Kaki 2.323,38 2.489,13 2.632,60

3. Brg. Kayu & Has. Hut. Lain 4.950,00 5.287,09 5.576,14

4. Kertas & Barang Cetakan 2.580,00 2.707,94 2.837,41

5. Pup., Kim., & Brg. Karet 856,82 886,63 927,51

6. Sem. & Brg. Gal. Non-Logam - - -

7. Logam Dasar Besi & Baja - - -

8. A. Angk., Mesin, & Peralat. - - -

9. Barang Lainnya 5.048,23 5.216,25 5.555,93

4. Listrik, Gas, & Air Bersih 11.125,57 11.784,30 12.573,28

a. Listrik 8.831,40 9.333,85 9.954,66

b. Gas -

c. Air Bersih 2.294,17 2.450,45 2.618,62

5. Bangunan 64.621,46 70.954,37 76.488,81

Page 92: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 84

Lanjutan Tabel 19.

Lapangan UsahaPDRB ADH Konstan 2000 (Juta Rupiah)

2010 2011 2012*

(1) (4) (5) (6)

6. Perdag., Hotel, & Restoran 217.743,12 236.354,80 257.269,01

a. Perdagangan 169.198,29 183.901,62 198.025,26

b. Hotel 2.505,61 2.683,09 3.103,94

c. Restoran 46.039,22 49.770,08 56.139,81

7. Pengangkutan & Komuni. 174.473,43 185.732,67 195.676,78

a. Pengangkutan 142.493,88 149.416,06 155.798,90

1. Angkutan Rel -

2. Angkutan Jalan Raya 43.707,61 47.011,90 50.242,19

3. Angkutan Laut 94.711,48 97.974,86 100.830,65

4. Angk. Sung., Dan., & Penye. -

5. Angkutan Udara -

6. Jasa Penunjang Angkutan 4.074,79 4.429,30 4.726,06

b. Komunikasi 31.979,55 36.316,62 39.877,87

1. Pos dan Telekomunikasi 19.987,65 23.378,55 26.061,45

2. Jasa Penunjang Komunikasi 11.991,90 12.938,06 13.816,43

8. Keu., Pers., & Jasa Perus. 124.748,60 140.369,03 161.769,37

a. Bank 70.630,93 78.312,51 91.271,19

b. Lemb. Keuangan Non-Bank 4.810,98 5.558,34 6.290,19

c. Jasa Penunjang Keuangan - - -

d. Sewa Keuangan 47.351,10 54.399,98 61.929,68

e. Jasa Perusahaan 1.955,58 2.098,21 2.278,31

9. Jasa-Jasa 96.801,62 100.983,88 105.104,78

a. Pemerintahan Umum 81.165,94 83.660,77 86.145,87

1. Adm. Pemer. & Pertahanan 51.946,20 54.379,50 55.994,82

2. Jasa Pemerintah Lainnya 29.219,74 29.281,27 30.151,05

b. Swasta 15.635,68 17.323,11 18.958,91

1. Sosial Kemasyarakatan 6.815,32 7.548,22 8.255,53

2. Hiburan & Rekreasi 2.145,11 2.459,15 2.747,49

3. Perorangan & Rum. Tangga 6.675,25 7.315,74 7.955,90

PDRB ADH Konstan 2000 766.745,34 826.486,23 891.923,09

Sumber : Badan Pusat Statistik Kota ParepareCatatan : * Angka Sementara

Page 93: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2012 85

Tabel 20. Distribusi Persentase Produk Domestik Regional Bruto Menurut Lapangan

Usaha Kota Parepare Atas Dasar Harga Berlaku,

Tahun 2010 – 2012 (Persen)

Lapangan UsahaDistribusi Persentase (Persen)

2010 2011 2012*

(1) (4) (5) (6)

1. Pertanian 6,65 6,66 6,38

a. Tanaman Bahan Makanan 0,93 0,93 0,89

b. Tanaman Perkebunan 0,08 0,07 0,08

c. Peternakan & Hasil2nya 0,91 0,94 0,90

d. Kehutanan - - -

e. Perikanan 4,73 4,70 4,51

2. Pertambangan & Penggal. 0,29 0,30 0,31

a. Minyak & Gas Bumi - - -

b. Pertambangan Non-Migas - - -

c. Penggalian 0,29 0,30 0,31

3. Industri Pengolahan 2,27 2,21 2,12

a. Industri Migas - - -

1. Pengilangan Minyak Bumi - - -

2. Gas Alam Cair - - -

b. Industri Tanpa Migas 2,27 2,21 2,12

1. Makanan, Minum., & Temb. 0,87 0,86 0,81

2. Tekstil, Brg. Kulit, & A. Kaki 0,24 0,24 0,23

3. Brg. Kayu & Has. Hut. Lain 0,24 0,26 0,25

4. Kertas & Barang Cetakan 0,08 0,07 0,07

5. Pup., Kim., & Brg. Karet 0,29 0,27 0,25

6. Sem. & Brg. Gal. Non-Logam - - -

7. Logam Dasar Besi & Baja - - -

8. A. Angk., Mesin, & Peralat. - - -

9. Barang Lainnya 0,55 0,52 0,52

4. Listrik, Gas, & Air Bersih 1,34 1,31 1,30

a. Listrik 1,07 1,05 1,03

b. Gas - - -

c. Air Bersih 0,27 0,26 0,27

5. Bangunan 8,18 8,42 8,58

Page 94: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 86

Lanjutan Tabel 20.

Lapangan UsahaDistribusi Persentase (Persen)

2010 2011 2012*

(1) (4) (5) (6)

6. Perdag., Hotel, & Restoran 25,08 25,39 25,20

a. Perdagangan 18,55 18,74 18,41

b. Hotel 0,26 0,26 0,28

c. Restoran 6,26 6,39 6,52

7. Pengangkutan & Komuni. 20,37 19,78 18,90

a. Pengangkutan 16,84 16,26 15,47

1. Angkutan Rel - - -

2. Angkutan Jalan Raya 5,25 5,20 5,30

3. Angkutan Laut 11,16 10,64 9,77

4. Angk. Sung., Dan., & Penye. - - -

5. Angkutan Udara - - -

6. Jasa Penunjang Angkutan 0,43 0,41 0,41

b. Komunikasi 3,53 3,53 3,43

1. Pos dan Telekomunikasi 2,06 2,10 2,06

2. Jasa Penunjang Komunikasi 1,47 1,43 1,37

8. Keu., Pers., & Jasa Perus. 14,85 14,94 15,75

a. Bank 8,56 8,57 9,14

b. Lemb. Keuangan Non-Bank 0,51 0,54 0,56

c. Jasa Penunjang Keuangan - - -

d. Sewa Keuangan 5,58 5,63 5,86

e. Jasa Perusahaan 0,19 0,19 0,19

9. Jasa-Jasa 20,98 20,99 21,45

a. Pemerintahan Umum 19,22 19,21 19,65

1. Adm. Pemer. & Pertahanan 12,11 12,49 12,77

2. Jasa Pemerintah Lainnya 7,11 6,72 6,88

b. Swasta 1,76 1,78 1,80

1. Sosial Kemasyarakatan 0,84 0,85 0,84

2. Hiburan & Rekreasi 0,23 0,24 0,25

3. Perorangan & Rum. Tangga 0,69 0,68 0,71

PDRB ADH Berlaku 100,00 100,00 100,00

Sumber : Badan Pusat Statistik Kota ParepareCatatan : * Angka Sementara

Page 95: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2012 87

Tabel 21. Distribusi Persentase Produk Domestik Regional Bruto Menurut Lapangan

Usaha Kota Parepare Atas Dasar Harga Konstan 2000,

Tahun 2010 – 2012 (Persen)

Lapangan UsahaDistribusi Persentase (Persen)

2010 2011 2012*

(1) (4) (5) (6)

1. Pertanian 7,09 6,79 6,45

a. Tanaman Bahan Makanan 1,11 1,05 1,00

b. Tanaman Perkebunan 0,09 0,08 0,08

c. Peternakan & Hasil2nya 0,93 0,97 0,93

d. Kehutanan - - -

e. Perikanan 4,96 4,68 4,44

2. Pertambangan & Penggal. 0,30 0,30 0,29

a. Minyak & Gas Bumi - - -

b. Pertambangan Non-Migas - - -

c. Penggalian 0,30 0,30 0,29

3. Industri Pengolahan 2,69 2,63 2,58

a. Industri Migas - - -

1. Pengilangan Minyak Bumi - - -

2. Gas Alam Cair - - -

b. Industri Tanpa Migas 2,69 2,63 2,58

1. Makanan, Minum., & Temb. 0,63 0,62 0,61

2. Tekstil, Brg. Kulit, & A. Kaki 0,30 0,30 0,30

3. Brg. Kayu & Has. Hut. Lain 0,65 0,64 0,63

4. Kertas & Barang Cetakan 0,34 0,33 0,32

5. Pup., Kim., & Brg. Karet 0,11 0,11 0,10

6. Sem. & Brg. Gal. Non-Logam - - -

7. Logam Dasar Besi & Baja - - -

8. A. Angk., Mesin, & Peralat. - - -

9. Barang Lainnya 0,66 0,63 0,62

4. Listrik, Gas, & Air Bersih 1,45 1,43 1,41

a. Listrik 1,15 1,13 1,12

b. Gas - - -

c. Air Bersih 0,30 0,30 0,29

5. Bangunan 8,43 8,59 8,58

Page 96: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah

Lampiran Tabel & Grafik

Indikator Ekonomi Kota Parepare 2013 88

Lanjutan Tabel 21.

Lapangan UsahaDistribusi Persentase (Persen)

2010 2011 2012*

(1) (4) (5) (6)

6. Perdag., Hotel, & Restoran 28,40 28,60 28,84

a. Perdagangan 22,07 22,25 22,20

b. Hotel 0,33 0,32 0,35

c. Restoran 6,00 6,02 6,29

7. Pengangkutan & Komuni. 22,76 22,47 21,94

a. Pengangkutan 18,58 18,08 17,47

1. Angkutan Rel - - -

2. Angkutan Jalan Raya 5,70 5,69 5,63

3. Angkutan Laut 12,35 11,85 11,30

4. Angk. Sung., Dan., & Penye. - - -

5. Angkutan Udara - - -

6. Jasa Penunjang Angkutan 0,53 0,54 0,53

b. Komunikasi 4,17 4,39 4,47

1. Pos dan Telekomunikasi 2,61 2,83 2,92

2. Jasa Penunjang Komunikasi 1,56 1,57 1,55

8. Keu., Pers., & Jasa Perus. 16,27 16,98 18,14

a. Bank 9,21 9,48 10,23

b. Lemb. Keuangan Non-Bank 0,63 0,67 0,71

c. Jasa Penunjang Keuangan - - -

d. Sewa Keuangan 6,18 6,58 6,94

e. Jasa Perusahaan 0,26 0,25 0,26

9. Jasa-Jasa 12,63 12,22 11,78

a. Pemerintahan Umum 10,59 10,12 9,66

1. Adm. Pemer. & Pertahanan 6,77 6,58 6,28

2. Jasa Pemerintah Lainnya 3,81 3,54 3,38

b. Swasta 2,04 2,10 2,13

1. Sosial Kemasyarakatan 0,89 0,91 0,93

2. Hiburan & Rekreasi 0,28 0,30 0,31

3. Perorangan & Rum. Tangga 0,87 0,89 0,89

PDRB ADH Konstan 2000 100,00 100,00 100,00

Sumber : Badan Pusat Statistik Kota ParepareCatatan : * Angka Sementara

Page 97: Agustus 2013 - BAPPEDA KOTA PAREPAREbappeda-pareparekota.com/wp-content/uploads/2014/06/INDIKATOR... · Buku “ Indikator Ekonomi Kota Parepare Tahun 2013 “ ... Pendapatan Daerah