2021 - atr/bpn

26
i S BIRO ORGANISASI DAN KEPEGAWAIAN KEMENTERIAN AGRARIA DAN TATA RUANG/ BADAN PERTANAHAN NASIONAL 2021 Kementerian Agraria dan Tata Ruang/ Badan Pertanahan Nasional Seleksi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya 2021 Bagi Peserta Seleksi Pedoman Pelaksanaan

Upload: others

Post on 16-Oct-2021

18 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: 2021 - ATR/BPN

i

S

BIRO ORGANISASI DAN KEPEGAWAIAN

KEMENTERIAN AGRARIA DAN TATA RUANG/

BADAN PERTANAHAN NASIONAL

2021 Kementerian Agraria dan Tata Ruang/

Badan Pertanahan Nasional

Seleksi Pengisian

Jabatan Pimpinan

Tinggi Madya

2021

Bagi Peserta Seleksi

Pedoman Pelaksanaan

Page 2: 2021 - ATR/BPN
Page 3: 2021 - ATR/BPN

iii

DAFTAR ISI

Contents

KATA PENGANTAR ii

DAFTAR ISI iii

DAFTAR LAMPIRAN iv

I. PENDAHULUAN 1

A. LATAR BELAKANG 1

B. DASAR HUKUM 2

C. TUJUAN 3

D. SASARAN 3

II. PELAKSANAAN SELEKSI 4

A. JABATAN PIMPINAN TINGGI MADYA 4

B. KOMPETENSI TEKNIS JPT MADYA 4

C. PANITIA SELEKSI 5

D. PESERTA SELEKSI 5

E. METODE PELAKSANAAN 5

F. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN 5

G. JADWAL PELAKSANAAN 6

H. PENGUMUMAN SELEKSI 6

I. PERLENGKAPAN PESERTA 6

III. PENDAFTARAN PESERTA 7

A. PENDAFTARAN SELEKSI 7

B. TAHAPAN PENDAFTARAN PESERTA 7

IV. SELEKSI KOMPETENSI 9

A. KETENTUAN UMUM SELEKSI 9

B. SELEKSI KOMPETENSI TEKNIS 9

C. SELEKSI KOMPETENSI MANAJERIAL SOSIAL KULTURAL DAN BAHASA

INGGRIS 10

D. PENGUMUMAN HASIL AKHIR 10

V. PENILAIAN SELEKSI 11

A. PENILAIAN PROFIL PEGAWAI 11

B. PENILAIAN KOMPETENSI TEKNIS 11

C. PENILAIAN KOMPETENSI MANAJERIAL SOSIAL KULTURAL DAN BAHASA

INGGRIS 11

VI. KETENTUAN LAIN-LAIN 12

VII. PENUTUP 13

Page 4: 2021 - ATR/BPN

iv

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Daftar Riwayat Hidup .......................................................................................... 14

Lampiran 2. Pakta Integritas ...................................................................................................... 18

Lampiran 3. Resume Kinerja ...................................................................................................... 19

Lampiran 4. Surat Pernyataan ................................................................................................... 21

Page 5: 2021 - ATR/BPN

1

I. PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Dalam Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 pasal 13 menyatakan bahwa

jabatan ASN terdiri dari Jabatan Administrasi, Jabatan Fungsional dan Jabatan

Pimpinan Tinggi. Jabatan Pimpinan Tinggimerupakan jabatan yang sangat strategis

terutama dalam memimpin dan memotivasi ASN yang berada dalam kewenangan

kepemimpinannya. Salah satu Jabatan Pimpinan Tinggimenurut Undang-Undang

dimaksud adalah Jabatan Pimpinan Tinggi Madya. Jabatan ini menduduki posisi

kedua tertinggi dalam suatu instansi pemerintah. Oleh karena itu, fungsi

strategisnya dalam hal memimpin dan memotivasi ASN diselaraskan dengan

rencana strategis di suatu instansi yang dipimpin menjadi sangat vital.Dalam hal

kekosongan pejabat pimpinan tinggi madya, hendaknya diupayakan untuk dapat

diisi kembali dalam waktu yang tidak terlalu lama. Hal ini mengingat fungsi jabatan

dimaksud yang sangat vital dan strategis dalam mendukung organisasi mencapai

tujuan.

Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN)

hingga bulan April 2021, memiliki Jabatan Pimpinan Tinggi Madya yang lowong

sejumlah 5 (lima) jabatan. Oleh karena itu, kebutuhan akan pengisian Jabatan

Pimpinan Tinggi Madya yang lowong dimaksud sudah sangat mendesak. Pada pasal

108 Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014, dinyatakan bahwa pengisian Jabatan

Pimpinan Tinggi Utama dan Madya pada kementerian, kesekretariatan lembaga

negara, lembaga nonstruktural, dan Instansi Daerah dilakukan secara terbuka dan

kompetitif di kalangan PNS dengan memperhatikan syarat kompetensi, kualifikasi,

kepangkatan, pendidikan dan latihan, rekam jejak jabatan, dan integritas serta

persyaratan lain yang dibutuhkan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-

unangan.

Namun demikian, Kementerian ATR/BPN pada tahun 2020 telah mendapat

predikat sangat baik dalam penerapan sistem merit di lingkungannya. Predikat

tersebut ditetapkan dalam Surat Keputusan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN)

Nomor 07/KEP.KASN/C/IX/2020 tentang Penerapan Sistem Merit Dalam

Manajemen Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Kementerian Agraria dan Tata

Ruang/Badan Pertanahan Nasional. Dalam keputusan dimaksud disebutkan pada

diktum ketiga bahwa Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya dapat disetujui

untuk dikecualikan dari ketentuan pengsian Jabatan Pimpinan Tinggi secara

terbuka dan kompetitif apabila Kementerian ATR/BPN telah memiliki dan/atau

telah melakukan penyempurnaan terhadap talent pool, Kelompok Rencana Suksesi

dan telah memiliki kebijakan pola karir instansi yang mengatur tentang pengisian

Jabatan Pimpinan Tinggi melalui talent pool dan Kelompok Rencana Suksesi serta

berkoordinasi dengan KASN sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang

berlaku.

Pemberlakuan Kelompok Rencana Suksesi di lingkungan Kementerian

ATR/BPN sudah diberlakukan sejak tahun 2019 dengan tahapan awal melalui

pemetaan pegawai yang dilakukan sejak tahun 2012. Hasil talent pool dimaksud

juga telah ditetapkan dalam Kelompok Rencana Suksesi pada tahun 2019 dan 2020.

Kebijakan pola karir di lingkungan Kementerian ATR/BPN yang mengatur tentang

pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi melalui talent pool dan Kelompok Rencana

Suksesi juga telah diatur dalam peraturan menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan

I. Pendahuluan

Page 6: 2021 - ATR/BPN

2

Pertanahan Nasional Nomor 7 Tahun 2015. Dalam peraturan dimaksud, talent pool

dibentuk dari hasil penilaian kompetensi teknis, manajerial dan bidang sesuai

kebutuhan jabatan. Oleh karena itu, menyimak penjelasan di atas mengenai

kebutuhan, kondisi penerapan sistem merit serta rekomendasi dari KASN mengenai

pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya, maka Pengisian Jabatan Pimpinan

Tinggidi lingkungan Kementerian ATR/BPN tahun 2021 dilaksanakan secara

terbatas untuk ASN Kementerian ATR/BPN sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Untuk dapat melaksanakan seleksi pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi di

lingkungan Kementerian ATR/BPN secara tertib, perlu adanya pedoman

penyelenggaraan kegiatan sebagai acuan bagi panitia penyelenggara baik panitia

seleksi maupun sekretariat panitia seleksi. Buku pedoman ini disusun sebagai

bentuk akuntabilitas instansi dalam pemenuhan kelengkapan administrasi kegiatan

seleksi pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi di lingkungan kementerian ATR/BPN

Tahun 2021.

B. DASAR HUKUM

Dasar hukum dalam penyelenggaraan Seleksi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi

Madya di lingkungan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan

Nasional adalah sebagai berikut:

1. Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara

(Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2014, Tambahan

Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5494);

2. Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2020 tentang Perubahan Peraturan

Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil

(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2020 Nomor 68, Tambahan

Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 6477);

3. Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi

Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2017 tentang Standar Kompetensi

Jabatan Aparatur Sipil Negara (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2017

Nomor 1907);

4. Peraturan Presiden Nomor 47 tahun 2020 tentang Kementerian Agraria dan

Tata Ruang;

5. Peraturan Presiden Nomor 48 tahun 2020 tentang Badan Pertanahan

Nasional;

6. Peraturan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan

Nasional Republik Indonesia Nomor 16 Tahun 2020 tentang Organisasi dan

Tata Kerja Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional;

7. Peraturan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan

Nasional Republik Indonesia Nomor 17 tahun 2020 tentang Organisasi dan

Tata Kerja Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional dan Kantor

Pertanahan;

8. Peraturan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan

Nasional Republik Indonesia Nomor 7 tahun 2015 tentang Pedoman Seleksi

Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggidi Lingkungan Kementerian Agraria dan

Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional.

9. Keputusan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan

Nasional Nomor 128/SK-KP.02.08/IV/2021 tentang Panitia Seleksi Pengisian

Jabatan Pimpinan Tinggidi Lingkungan Kementerian Agraria dan Tata

Ruang/Badan Pertanahan Nasional;

Page 7: 2021 - ATR/BPN

3

10. Keputusan Komisi Aparatur Sipil Negara Nomor 07/KEP.KASN/C/IX/2020

tentang Penerapan Sistem Merit Dalam Manajemen Aparatur Sipil Negara di

Lingkungan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan

Nasional; dan

11. Surat Edaran Menteri Agraria dan Tata Ruang /Kepala Badan Pertanahan

Nasional Nomor 2/SE-100.TU.03/III/2020 tanggal 16 Maret 2020 tentang

Tindak Lanjut Upaya Pencegahan Penyebaran Coronavirus Disease 2019

(COVID-19) di lingkungan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan

Pertanahan Nasional.

C. TUJUAN

Tujuan disusunnya buku pedoman ini adalah sebagai pedoman bagi para peserta

dalam mengikuti proses seleksi pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya di

lingkungan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional

Tahun 2021.

D. SASARAN

Sasaran buku pedoman ini adalah seluruh peserta seleksi yaitu Pejabat Pimpinan

Tinggi Pratama dan Pejabat Fungsional jenjang ahli utama di lingkungan

Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Tahun 2021

yang memenuhi syarat dan kriteria untuk mengikuti seleksi pengisian Jabatan

Pimpinan Tinggi Madya.

Page 8: 2021 - ATR/BPN

4

II. PELAKSANAAN SELEKSI

A. JABATAN PIMPINAN TINGGI MADYA

1. Jabatan Pimpinan Tinggi Madya Kementerian ATR/BPN yang lowong tahun

2021 berjumlah 5 (lima) jabatan, meliputi:

a. Direktur Jenderal Pengadaan Tanah dan Pengembangan Pertanahan;

b. Staf Ahli Bidang Hukum Agraria dan Masyarakat Adat;

c. Staf Ahli Bidang Partisipasi Masyarakat dan Pemerintah Daerah;

d. Staf Ahli Bidang Pengembangan Kawasan;

e. Staf Ahli Bidang Teknologi Informasi.

2. Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya yang lowong sebagaimana

dimaksud pada angka 1 akan dilakukan melalui seleksi tertutup (promosi);

3. Peserta seleksi diwajibkan memilih paling banyak 3 (tiga) jabatan sebagaimana

dimaksud pada angka 1;

4. Bahwa Panitia Seleksi dapat merekomendasikan peserta pada jabatan yang

sesuai dengan hasil seleksi meskipun bukan jabatan yang dipilih oleh peserta.

B. KOMPETENSI TEKNIS JPT MADYA

Kompetensi Teknis yang dipersyaratkan bagi JPT Madya sebagaimana pada huruf

A angka 1 tercantum pada tabel berikut.

NO JABATAN KOMPETENSI TEKNIS 1. Direktur Jenderal

Pengadaan Tanah dan Pengembangan Pertanahan

a. Perumusan Kebijakan Bidang Agraria dan Tata Ruang

b. Advokasi Kebijakan Bidang Agraria dan Tata Ruang

c. Pengadaan Tanah

d. Konsolidasi Tanah

e. Penilaian Tanah 2. Staf Ahli Bidang Hukum

Agraria dan Masyarakat Adat

a. Teknik Penataan Ruang

b. Dasar Pertanahan

c. Perumusan Kebijakan Bidang Agraria dan Tata Ruang

d. Advokasi Kebijakan Bidang Agraria dan Tata Ruang

e. Sosiologi Budaya

f. Pendaftaran Tanah 3. Staf Ahli Bidang Partisipasi

Masyarakat dan Pemerintah Daerah

a. Teknik Penataan Ruang

b. Dasar Pertanahan

c. Pembinaan dan Bimbingan Teknis Pertanahan

d. Sosiologi Budaya

e. Pembinaan dan Pemantauan Tanah

f. Pendaftaran Tanah

II. Pelaksanaan Seleksi

Page 9: 2021 - ATR/BPN

5

NO JABATAN KOMPETENSI TEKNIS 4. Staf Ahli Bidang

Pengembangan Kawasan a. Teknik Penataan Ruang

b. Dasar Pertanahan

c. Perumusan Kebijakan Bidang Agraria dan Tata Ruang

d. Konsolidasi Tanah

e. Pembinaan dan Pemantauan Tanah 5. Staf Ahli Bidang Teknologi

Informasi a. Teknik Penataan Ruang

b. Dasar Pertanahan

c. Perencanaan Strategis Teknologi Informasi (IT Strategic Planning – ITSP)

d. Keamanan Sistem Informasi e. Pemrograman / Pengembangan

Aplikasi f. Teknik Penataan Ruang

C. PANITIA SELEKSI

Susunan Panitia Seleksi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya adalah sebagai berikut:

1. Ketua merangkap Anggota : Himawan Arief Sugoto

2. Anggota : Rini Widyantini, S.H.,MPM.

3. Anggota : Loso Judijanto, S.Si., M.M.,M.Stats.

4. Anggota : Parman Nataatmadja, S.E.,MBA .

5. Anggota : Drs. Gunawan Muhammad, MPA.

D. PESERTA SELEKSI

Peserta seleksi berasal dari ASN pejabat pimpinan tinggi pratama atau pejabat fungsional jenjang ahli utama di lingkungan Kementerian ATR/BPN yang telah memenuhi syarat sesuai ketentuan yang berlaku.

E. METODE PELAKSANAAN Seleksi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya dilaksanakan secara

terbatas/tertutup dengan metode off line/tatap muka. Pelaksanaan seleksi tetap

memperhatikan ketentuan protokol kesehatan dalam rangka mencegah

penularan virus Covid-19, yaitu dengan ketentuan sebagai berikut:

1. menggunakan masker;

2. memastikan peserta sebelum memasuki ruangan seleksi mencuci tangan

dengan sabun/handsanitizer;

3. menjaga jarak tempat duduk antar peserta maupun jarak tempat duduk

peserta seleksi dengan Pansel yang akan menguji.

4. memastikan peserta seleksi membawa alat tulis dan laptop sendiri.

F. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN

1. Waktu pelaksanaan Seleksi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya akan

mulai dilaksanakan pada tanggal 20 April 2021 sampai dengan tanggal 31

Mei 2021.

Page 10: 2021 - ATR/BPN

6

2. Kegiatan seleksi dilaksanakan di Gedung Kementerian ATR/BPN Jl.

Sisingamangaraja No. 2 Kebayoran Baru – Jakarta Selatan atau tempat lain

yang ditetapkan pansel.

G. JADWAL PELAKSANAAN

NO KEGIATAN TANGGAL

1. Pengumuman 20 April 2021

2. Pendaftaran calon peserta seleksi 20-29 April 2021

Jam 16.00 WIB

3. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi 30 April 2021

4. Seleksi Kompetensi Teknis

a. Penulisan Makalah 4 Mei 2021

b. Presentasi dan Wawancara 5-6 Mei 2021

5. Seleksi Kompetensi Manajerial, Sosial Kultural dan

Bahasa Inggris

24-25 Mei 2021

6. Pengumuman Hasil Akhir 31 Mei 2021

H. PENGUMUMAN SELEKSI

Seleksi pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya yang lowong diumumkan

secara terbuka melalui website https://jptmadya.atrbpn.go.id. dan

www.atrbpn.go.id. Pengumuman seleksi juga disampaikan secara tertulis kepada

seluruh Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama atau Pejabat Fungsional jenjang ahli

utama di Lingkungan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan

Nasional.

I. PERLENGKAPAN PESERTA

Peserta diminta untuk menyiapkan dan membawa perlengkapan yang

dibutuhkan selama proses seleksi berlangsung berupa:

1. Laptop yang sudah terinstall aplikasi MS Office dan aplikasi zoom, dan

memiliki fasilitas jaringan internet aktif;

2. Alat tulis menulis;

3. Bukti Pendaftaran yang diunduh dari website https://jptmadya.atrbpn.go.id.

Keep update ya informasinya di

https://jptmadya.atrbpn.go.id

Page 11: 2021 - ATR/BPN

7

III. PENDAFTARAN PESERTA

A. PENDAFTARAN SELEKSI

Pendaftaran peserta seleksi dilaksanakan secara mandiri dan online melalui

https://jptmadya.atrbpn.go.id. Pendaftaran peserta seleksi dilaksanakan pada

tanggal 20 sampai dengan 29 April 2021 jam 16.00 WIB. Peserta yang dapat

mendaftar pada seleksi pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya sebagai

berikut:

1. Berusia setinggi-tingginya 58 (lima puluh delapan) tahun pada tanggal 31 Agustus 2021.

2. Sedang atau pernah menduduki Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (Eselon II) atau Jabatan Fungsional jenjang ahli utama paling singkat 2 (dua) tahun pada tanggal 31 Agustus 2021.

3. Sehat jasmani dan rohani (dibuktikan dengan surat keterangan dan medical record tes kesehatan jasmani dan kejiwaan dari Dokter Rumah Sakit Pemerintah yang diserahkan kepada panitia pada saat tahapan Wawancara) atau dapat diunggah pada website https://jptmadya.atrbpn.go.id.

B. TAHAPAN PENDAFTARAN PESERTA

1. KELENGKAPAN BERKAS ADMINISTRASI

a. Peserta diminta untuk memastikan kelengkapan berkas administrasi

telah diunggah secara lengkap ke dalam aplikasi SIMPEG ATR/BPN

berupa:

1) SK pangkat terakhir dan SK jabatan terakhir; 2) Ijazah pendidikan formal dan profesi yang dimiliki dari mulai

jenjang DIV/S1; 3) Sertifikat Diklat yang dimiliki; 4) Bukti tanda jasa/penghargaan/prestasi; 5) Nilai Prestasi Kerja tahun 2019 dan 2020;

b. Berkas administrasi sebagaimana tersebut pada huruf a tidak perlu

diunggah pada website https://jptmadya.atrbpn.go.id;

c. Panitia seleksi hanya mengunduh berkas administrasi sebagaimana

tersebut pada huruf a dari aplikasi SIMPEG ATR/BPN;

d. Peserta diminta untuk menyiapkan dokumen persyaratan sesuai

pengumuman dan diunggah pada website

https://jptmadya.atrbpn.go.id berupa:

1) Daftar Riwayat Hidup (Format terlampir); 2) Pasfoto berwarna ukuran 4 x 6 dengan latar belakang merah

mengenakan Pakaian Sipil Lengkap (PSL); 3) Pakta Integritas (Format terlampir); 4) Resume Kinerja (Format terlampir); 5) Surat Pernyataan (Format terlampir); 6) Bukti penyerahan SPT tahun 2020 yang dilaporkan pada tahun

2021; 7) Bukti penyerahan LHKPN tahun 2020 yang dilaporkan pada tahun

2021; e. Peserta tidak diperbolehkan merubah format yang telah ditentukan

oleh Panitia Seleksi;

III. Pendaftaran Peserta

Page 12: 2021 - ATR/BPN

8

f. Peserta memastikan dokumen yang dibutuhkan dalam rangka

pendaftaran peserta lengkap baik yang ada di aplikasi SIMPEG

ATR/BPN maupun yang akan diunggah pada website

https://jptmadya.atrbpn.go.id;

g. Berkas administrasi sebagaimana tersebut pada huruf a yang tidak

terpenuhi secara lengkap di aplikasi SIMPEG ATR/BPN akan

mempengaruhi nilai profil pegawai;

h. Peserta yang tidak memenuhi kelengkapan dokumen persyaratan

sebagaimana tersebut pada huruf d dinyatakan GUGUR dalam seleksi

administrasi.

2. TATA CARA PENDAFTARAN

a. Peserta login ke https://jptmadya.atrbpn.go.id;

b. Username dan password menggunakan akun Kementerian SSO (single

sign on) sebagaimana digunakan pada aplikasi e-office maupun KKP;

c. Peserta mengunduh formulir kemudian mengisi sesuai profil atau

kualifikasi yang dimiliki.

d. Peserta melengkapi formulir, membubuhkan materai dan tanda tangan

lalu mengkonversi ke format pdf;

e. Peserta mengunggah formulir yang telah dilengkapi dalam format pdf

atau jpg dengan maksimal ukuran 3 MB per file melalui website

https://jptmadya.atrbpn.go.id;

f. Setelah lengkap, peserta mencetak bukti pendaftaran seleksi pengisian

JPT Madya.

3. PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI

Peserta diminta untuk melihat hasil pengumuman seleksi administrasi

pada tanggal 30 April 2021 pada website https://jptmadya.atrbpn.go.id.

https://jptmadya.atrbpn.go.id

Page 13: 2021 - ATR/BPN

9

IV. SELEKSI KOMPETENSI

A. KETENTUAN UMUM SELEKSI

Ketentuan umum yang wajib dipenuhi oleh peserta seleksi selama

pelaksanaan seleksi sebagai berikut:

1. Peserta melapor kesiapan kehadiran kepada narahubung yang ditunjuk H-

1 pelaksanaan ujian;

2. Narahubung yang ditunjuk sebagai berikut:

a. Noor Azizah, S.SiT., M.M. (081386678669);

b. Wiwiek Yuniarti, S.Psi., M.Psi. (081513609979).

3. Peserta menunjukkan bukti pendaftaran yang diunduh dari aplikasi

SIMPEG ATR/BPN kepada panitia sebelum seleksi dimulai;

4. Peserta membawa surat keterangan dan medical record tes kesehatan

jasmani dan kejiwaan dari Dokter Rumah Sakit Pemerintah pada saat

wawancara dan diserahkan kepada panitia penyelenggara;

5. Demi kelancaran selama proses seleksi berlangsung, peserta diminta

menonaktifkan handphone;

6. Peserta memasuki ruangan dan menempati tempat duduk yang telah

ditentukan oleh panitia seleksi;

7. Peserta mengisi daftar hadir yang telah disediakan oleh panitia seleksi

sebelum seleksi dimulai;

8. Peserta tidak diperbolehkan meminta waktu tambahan selama proses

seleksi berlangsung;

9. Peserta memakai pakaian yang telah ditentukan oleh panitia seleksi

selama proses seleksi berlangsung;

10. Peserta tidak diperbolehkan mengubah ketentuan/mekanisme/metoode

seleksi yang sudah ditetapkan oleh Panitia Seleksi;

11. Peserta wajib membuka aplikasi zoom pada saat proses seleksi

berlangsung dengan mengaktifkan/menyalakan video dan menonaktifkan

suaranya sesuai petunjuk Panitia Seleksi.

B. SELEKSI KOMPETENSI TEKNIS

1. PENULISAN MAKALAH

Penulisan makalah dilaksanakan pada tanggal 4 Mei 2021. Pada tahapan

seleksi penulisan makalah, peserta wajib memenuhi ketentuan sebagai

berikut:

a. Peserta membawa laptop yang sudah terinstall aplikasi MS Office,

aplikasi zoom dan memiliki fasilitas jaringan internet aktif;

b. Pada saat seleksi berlangsung, peserta wajib mengaktifkan video

aplikasi zoom dan menonaktifkan suaranya;

c. Tema makalah ditentukan oleh Panitia Seleksi sebelum proses seleksi

dimulai;

d. Ketentuan penulisan makalah ditentukan oleh panitia seleksi;

e. Waktu penulisan makalah ditentukan paling lama 120 menit;

f. Peserta tidak diperbolehkan meminta waktu tambahan selama proses

seleksi berlangsung;

IV. Seleksi Kompetensi

Page 14: 2021 - ATR/BPN

10

g. Peserta yang telah selesai menulis makalah, kemudian melakukan

unggah hasil penulisan makalah pada website

https://jptmadya.atrbpn.go.id.

2. PRESENTASI DAN WAWANCARA

Presentasi dan Wawancara dilaksanakan tanggal 5-6 Mei 2021. Pada

tahapan seleksi Presentasi dan Wawancara, peserta wajib untuk

memenuhi ketentuan sebagai berikut:

a. Fasilitas yang diperlukan selama seleksi presentasi dan wawancara

akan disediakan oleh Panitia Seleksi berupa:

1) Laptop;

2) Proyektor;

3) Jaringan internet;

4) Laser pointer;

5) Flipchart/Chartboard;

6) Spidol;

b. Peserta hanya diminta untuk menyiapkan file presentasi terkait

penulisan makalah yang telah disusun dan diunggah pada website

dalam format power point tidak lebih dari 3 (tiga) halaman;

c. File paparan peserta harus diserahkan kepada panitia seleksi sebelum

proses seleksi dimulai;

d. Waktu presentasi dan wawancara yang disediakan paling lama 30 ( tiga

puluh) menit;

e. Panitia Seleksi berhak untuk mengatur lamanya waktu presentasi dan

wawancara peserta.

C. SELEKSI KOMPETENSI MANAJERIAL, SOSIAL KULTURAL DAN BAHASA

INGGRIS

Seleksi kompetensi manajerial, sosial kultural dan Bahasa Inggris

dilaksanakan pada tanggal 24 sampai dengan 25 April 2021 oleh pihak ketiga

yang ditunjuk Panitia Seleksi. Pada tahapan seleksi ini, peserta wajib

memenuhi ketentuan sebagai berikut:

1) Peserta membawa laptop yang sudah terinstal dengan aplikasi MS Office,

aplikasi zoom dan fasilitas jaringat internet aktif;

2) Peserta mengikuti tahapan seleksi kompetensi ini sesuai waktu yang

ditetapkan oleh pihak ketiga yang ditunjuk oleh panitia seleksi;

3) Panitia berhak menentukan lamanya waktu dan metode seleksi

kompetensi manajerial, sosial kultural dan Bahasa Inggris sesuai standar

yang telah disepakati oleh Panitia seleksi dan pihak ketiga yang ditunjuk.

D. PENGUMUMAN HASIL AKHIR

Peserta dapat mengakses Pengumuman hasil akhir seleksi pada tanggal 31

Mei 2021 melalui website https://jptmadya.atrbpn.go.id.

Page 15: 2021 - ATR/BPN

11

PENILAIAN SELEKSI

Penilaian seleksi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya, meliputi: A. Penilaian Profil Pegawai B. Penilaian Kompetensi Teknis; C. Penilaian Kompetensi Manajerial Sosial Kultural dan Bahasa Inggris; A. PENILAIAN PROFIL PEGAWAI

Penilaian profil pegawai diambil dari berkas administrasi yang diunggah oleh

peserta ke aplikasi SIMPEG ATR/BPN dan resume kinerja. Data yang diunduh

secara lengkap akan diberikan bobot penilaian secara lengkap. Oleh karena itu,

agar dipastikan kepada seluruh peserta untuk melengkapi data SIMPEG

masing-masing. Profil pegawai yang akan menjadi penilaian oleh Pansel diberi

bobot 20 %.

B. PENILAIAN KOMPETENSI TEKNIS

Penilaian Kompetensi Teknis diperoleh dari penilaian hasil penulisan makalah,

presentasi, dan wawancara. Sistematika penilaiannya sebagai berikut:

1. Penulisan Makalah dengan bobot 20%;

2. Presentasi dan Wawancara dengan bobot 40%

C. PENILAIAN KOMPETENSI MANAJERIAL, SOSIAL KULTURAL DAN BAHASA

INGGRIS

Penilaian Kompetensi Kompetensi Manajerial, Sosial Kultural dan Bahasa

Inggris diperoleh dari penilaian hasil assessment centre oleh pihak ketiga.

Sistematikan penilaiannya ditentukan oleh pihak ketiga. Sedangkan bobot

penilaiannya adalah sebesar 20%

V. Penilaian Seleksi

PROFIL PEGAWAI 20%

KOMPETENSI TEKNIS

20%

40% PRESENTASI

+ WAWANCARA

MAKALAH

KOMPETENSI MANSOSKUL +

B. INGGRIS

20%

Page 16: 2021 - ATR/BPN

12

VI. KETENTUAN LAIN-LAIN

1. Dokumen yang diproses lebih lanjut adalah dokumen yang tersedia

secara lengkap sesuai ketentuan pada tahap seleksi administrasi.

2. Keputusan Panitia Seleksi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya

Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional

Tahun 2021 bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat.

3. Panitia Seleksi berhak menggugurkan keikutsertaan/kelulusan

peserta seleksi apabila ternyata terbukti peserta seleksi memberikan

keterangan/data yang tidak benar dan/atau melakukan tindakan

kecurangan.

4. Panitia Seleksi tidak memungut biaya apapun dalam kegiatan seleksi

ini.

5. Seluruh biaya pribadi (akomodasi, transportasi, pemenuhan

kelengkapan administrasi dan perlengkapan) selama

pelaksanaan/proses seleksi ditanggung oleh peserta.

6. Pengumuman yang berkaitan dengan seleksi akan disampaikan

melalui website dengan alamat http://jptmadya.atrbpn.go.id, peserta

seleksi dihimbau untuk terus aktif mengakses website dimaksud.

7. Peserta seleksi dilarang berkomunikasi, mengintimidasi, dan

mempengaruhi Panitia seleksi selama proses seleksi berlangsung.

VI. Ketentuan Lain-Lain

“Which one will you choose?”

Page 17: 2021 - ATR/BPN

13

VII. PENUTUP

Kegiatan Seleksi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya di lingkungan

Kementerian ATR/BPN Tahun 2021 ini merupakan kegiatan seleksi pertama kali

yang akan dilaksanakan secara terbatas bagi ASN di Kementerian ATR/BPN. Hal ini

merupakan pertanda baik bagi Kementerian ATR/BPN mengingat hasil penilaian

atas penerapan sistem merit yang sudah mendapatkan predikat Sangat Baik.

Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya melalui talent pool dan rencana suksesi

ini hendaknya senantiasa terus diperbaiki kualitasnya sehingga diharapkan

hasilnya dapat benar-benar mencerminkan kualitas pejabat pimpinan tinggi madya

yang sesuai dengan kompetensi jabatan yang dibutuhkan.

Kelembagaan berupa peraturan yang memayungi pelaksanaan seleksi

hendaknya senantiasa disesuaikan dengan tuntutan kebijakan baru sehingga

organisasi menjadi agile. Instrumen penilaian kompetensi juga diharapkan semakin

sempurna dalam memotret gambaran diri ASN di seluruh Kementerian ATR/BPN

berikut dengan rencana pengembangannya baik kompetensi maupun karir ASN di

lingkungan Kementerian ATR/BPN.

“Tuhan tidak meminta kita untuk sukses. Dia hanya meminta kita untuk mencoba”

~Mother Theresa~

VII. Penutup

Page 18: 2021 - ATR/BPN

14

Lampiran 1. Daftar Riwayat Hidup

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

I. DATA PRIBADI

1. Nama lengkap dengan gelar

2. NIP

3. NIK

4. Tempat, tanggal lahir

5. Jenis kelamin Pria/Wanita*)

6. Pangkat/Gol. Ruang/TMT

7. Jabatan terakhir /TMT

8. Agama

9. Status perkawinan Belum kawin/Kawin/Janda/Duda*)

10. Alamat

11. Nomor Telepon/HP

12. Alamat email

13. NPWP

*) coret yang tidak perlu

Pasfoto 4 x 6

Berwarna latar belakang merah

pakaian sipil lengkap (PSL)

Page 19: 2021 - ATR/BPN

15

II. RIWAYAT PENDIDIKAN

1. Pendidikan Formal

No.

Tingkat

Nama

Sekolah/

Universitas

Jurusan Tahun Lulus Kota/Neg

ara

1. DIV/S1

2. S2

3. S3

4. Spesialis

5. Profesi

2. Pendidikan dan Pelatihan

No. Nama Diklat/ Shortcourse/Workshop

Lembaga Penyelenggara

Tahun

A. Diklat Struktural

1. Diklat PIM Tingkat III

2. Diklat PIM Tingkat II

B. Diklat Teknis/Fungsional

1.

2.

III. RIWAYAT PEKERJAAN

1. Riwayat Kepangkatan

No. Pangkat/Golongan Ruang TMT

1. (diisi mulai pangkat CPNS)

2. (diisi pangkat terakhir)

2. Riwayat Jabatan

a. Struktural

No. Nama Jabatan TMT

1. (diisi mulai jabatan terakhir)

2. (diisi s/d level eselon IV)

Page 20: 2021 - ATR/BPN

16

b. Nonstruktural

No. Nama Jabatan Instansi/Organisasi/

Lembaga

Rentang Waktu

Penugasan Jabatan

1.

2.

IV. TANDA JASA/PENGHARGAAN/PRESTASI

No.

Nama Tanda Jasa/

Satyalancana/Penghargaan/

Prestasi

Tahun perolehan

Instansi Pemberi

1.

2.

V. KARYA TULIS

No. Judul Karya Tulis Tahun Publikasi Media Publikasi

1.

2.

VI. PENGALAMAN ORGANISASI

No. Nama Organisasi

Kedudukan dalam Organisasi

Rentang Waktu

Uraian Singkat Organisasi

1.

2.

VII. KETERANGAN KELUARGA

No. Nama Tempat, Tanggal Lahir Pekerjaan

1 (Nama Istri/Suami)

2 (Nama Anak)

Page 21: 2021 - ATR/BPN

17

VIII. HUKUMAN DISIPLIN

No. Tingkat Hukuman Jenis Hukuman Tahun

1.

2.

Dengan ini saya menyatakan bahwa Daftar Riwayat Hidup ini telah saya isi dengan

benar dan lengkap. Apabila ternyata di kemudian hari data yang saya isi terbukti

tidak benar, saya bersedia dinyatakan gugur dalam proses seleksi.

Hormat Saya,

Meterai Rp10.000,00 & ttd

(Nama lengkap)

(NIP)

Page 22: 2021 - ATR/BPN

18

Lampiran 2. Pakta Integritas

PAKTA INTEGRITAS

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama :

NIP :

Pangkat/Golongan Ruang :

Tempat, tanggal lahir :

Jabatan :

Alamat :

Dalam rangka mengikuti Seleksi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya

di lingkungan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan

Nasional, dengan ini menyatakan bahwa saya :

1. Tidak melakukan komunikasi yang mengarah kepada korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN) dalam proses seleksi.

2. Tidak memberi atau menerima sesuatu yang berkaitan dengan Seleksi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya di lingkungan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional, yang dapat dikategorikan sebagai suap dan/atau gratifikasi.

Apabila saya terbukti melanggar hal-hal yang telah saya nyatakan dalam

Pakta Integritas ini, saya bersedia dikenakan sanksi sesuai dengan ketentuan

peraturan perundang-undangan.

..........., ..................... 2021

Hormat Saya,

Meterai Rp10.000,00 & ttd

(Nama lengkap)

(NIP)

Page 23: 2021 - ATR/BPN

19

Lampiran 3. Resume Kinerja

RESUME KINERJA

Nama : ................................

NIP : ................................

A. Kualifikasi:

Berisi gambaran umum dan singkat tentang kemampuan diri dan dirinci

melalui penomoran sebagaimana contoh berikut:

1. Memiliki kemampuan teknis dan penguasaan ilmu pengukuran dan

pemetaan, pendaftaran tanah, pengadaan tanah, konsolidasi tanah

dan penataan ruang, serta administrasi pertanahan;

2. Mampu menganalisa kendala, hambatan dan masalah yang terkait

dengan layanan pertanahan dan mampu menentukan alternatif

pemecahan masalah;

3. Mampu mengembangkan sistem pelayanan publik dan inovasi aplikasi

dalam rangka peningkatan kualitas pelayanan publik;

4. dst.

B. Keahlian dan Pengalaman:

Berisi pengalaman kerja terperinci meliputi nama dan tugas jabatan,

kendala yang dialami dan keberhasilan, prestasi dan inovasi yang telah

dicapai melalui penomoran sebagaimana contoh berikut:

1. Kepala Kantor Wilayah BPN Provinsi Sumatera Utara (2014-2015)

a. Tugas jabatan:

Menyelenggarakan pengelolaan pelayanan pertanahan di Provinsi

Sumatera Utara.

b. Kendala :

1) Terdapatnya tunggakan pelayanan rutin sejak tahun 2013;

2) Kurangnya SDM baik secara kuantitas maupun kualitas dalam

rangka mendukung percepatan penyelesaian pelayanan

pertanahan;

3) dst.

c. Keberhasilan:

1) Menyelesaikan sertipikasi legalisasi aset sebanyak 30.000 bidang pada tahun 2014 dan 45.000 bidang tanah pada tahun 2015;

2) Penyelesaian pengadaan tanah jalan arteri Bandara Kuala Namo sepanjang 13,5 km;

Page 24: 2021 - ATR/BPN

20

3) Mendorong Inovasi Pendaftaran Pelayanan Pertanahan dengan System Online Mandiri di Seluruh Kantor Pertanahan di Provinsi Sumatera Utara;

4) dst.

2. Kepala Kantor Wilayah BPN Provinsi …….……… (2011-2014)

a. Tugas jabatan:

…….

b. Kendala

1) ……

2) ……

c. Keberhasilan

1) …….

2) …….

C. Penghargaan:

Berisi penghargaan tingkat nasional yang telah diperoleh dan dirinci melalui penomoran sebagaimana contoh berikut:

1. Penghargaan atas Kinerja dan Kerjasama dalam Pelaksanaan Pengadaan Tanah Proyek Strategis Nasional di Provinsi Sumatera Utara oleh Menteri PUPR;

2. dst.

..........., ..................... 2021

Hormat Saya,

ttd

(Nama lengkap)

(NIP)

Page 25: 2021 - ATR/BPN

21

Lampiran 4. Surat Pernyataan

SURAT PERNYATAAN

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama :

NIP :

Pangkat/Golongan Ruang :

Tempat, tanggal lahir :

Jabatan :

Alamat :

Dalam rangka mengikuti Seleksi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya

di lingkungan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan

Nasional, dengan ini menyatakan bahwa saya :

1. Bersedia untuk mengikuti seluruh tahapan seleksi pengisian Jabatan

Pimpinan Tinggi Madya di lingkungan Kementerian Agraria dan Tata

Ruang/Badan Pertanahan Nasional;

2. Bersedia untuk menerima seluruh ketentuan yang berlaku pada seleksi

pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya di lingkungan Kementerian

Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional;

3. Bersedia untuk ditempatkan di semua Jabatan Pimpinan Tinggi Madya di

lingkungan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan

Nasional sesuai kebutuhan;

4. Bersedia untuk menerima dan tidak akan menggugat keputusan Panitia

Seleksi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya di lingkungan

Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional.

..........., ..................... 2021

Hormat Saya,

Meterai Rp10.000,00 & ttd

(Nama lengkap)

(NIP)

Page 26: 2021 - ATR/BPN

22

KEMENTERIAN AGRARIA DAN TATA RUANG/

BADAN PERTANAHAN NASIONAL

TAHUN 2021