2. kata pengantar dll

6
KATA PENGANTAR Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha esa, karena atas berkat dan rahmat-Nya laporan Evaluasi Program dan Studi Kasus ini dapat terselesaikan sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. Dalam kesempatan ini tidak lupa kami haturkan terima kasih kepada para dosen Program Studi Pendidikan Dokter Palangka Raya, pihak puskesmas Pahandut, penanggung jawab praktikum modul Ilmu Kedokteran Komunitas, pembimbing puskesmas Pahandut, dan fasilitator yang selalu membimbing kami baik dalam praktikum maupun dalam penyusunan laporan ini. Kami menyadari sepenuhnya bahwa laporan ini masih banyak kekurangannya baik dari segi isi, penampilan maupun teknik pengetikannya. Oleh karena itu kami mengharapkan kritik dan saran-saran yang sifatnya membangun demi perbaikan dan penyempurnaan laporan ini selanjutnya. Akhirnya kami mengharap agar laporan ini dapat menjadi sumbangan ilmu pengetahuan bagi rekan-rekan yang lain dan juga dapat menambah pengetahuan kita. Palangkaraya, Mei 2013 i

Upload: amin

Post on 30-Jan-2016

215 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

kata pengantar evaluasi program

TRANSCRIPT

Page 1: 2. Kata Pengantar Dll

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha esa, karena atas berkat dan

rahmat-Nya laporan Evaluasi Program dan Studi Kasus ini dapat terselesaikan sesuai dengan

waktu yang telah ditentukan.

Dalam kesempatan ini tidak lupa kami haturkan terima kasih kepada para dosen Program

Studi Pendidikan Dokter Palangka Raya, pihak puskesmas Pahandut, penanggung jawab

praktikum modul Ilmu Kedokteran Komunitas, pembimbing puskesmas Pahandut, dan fasilitator

yang selalu membimbing kami baik dalam praktikum maupun dalam penyusunan laporan ini.

Kami menyadari sepenuhnya bahwa laporan ini masih banyak kekurangannya baik dari

segi isi, penampilan maupun teknik pengetikannya. Oleh karena itu kami mengharapkan kritik

dan saran-saran yang sifatnya membangun demi perbaikan dan penyempurnaan laporan ini

selanjutnya.

Akhirnya kami mengharap agar laporan ini dapat menjadi sumbangan ilmu pengetahuan

bagi rekan-rekan yang lain dan juga dapat menambah pengetahuan kita.

Palangkaraya, Mei 2013

Penulis

i

Page 2: 2. Kata Pengantar Dll

PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN

Kami yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama :

Putri RIB Pratiwi Silam

Nur Latifa Mursiana Helma .K.

Sylvi Novita Andini

Rotua Ely Manurung

Amin

Merry Cristiani Olivia

Jurusan/Program Studi : Kedokteran/Pendidikan Dokter

Fakultas : Kedokteran

Menyatakan dengan sebenarnya bahwa tulisan ini benar-benar merupakan hasil

karya pribadi, bukan merupakan pengambilalihan tulisan atau pikiran orang lain yang kami

akui sebagai hasil tulisan atau pikiran kami sendiri.

Apabila dikemudian hari terbukti atau dapat dibuktikan tulisan ini hasil jiplakan,

maka kami bersedia menerima sanksi atas perbuatan tersebut.

Palangkaraya, Mei 2013

Yang membuat pernyataan,

Penulis

ii

Page 3: 2. Kata Pengantar Dll

PERSETUJUAN DARI PEMBIMBING

EVALUASI PROGRAM

PENCEGAHAN DAN PENANGGULANGAN KASUS TUBERKULOSIS (TB)

DI PUSKESMAS PAHANDUT

TAHUN 2011-2012

telah disetujui oleh :

Pembimbing 1, Pembimbing 2,

dr. Natalia Sri Martani, M. Si dr. Lestari tanggal Mei 2013

iii

Page 4: 2. Kata Pengantar Dll

ABSTRAK

Evaluasi program merupakan suatu penilaian untuk menentukan nilai atau jumlah

keberhasilan dari pelaksanaan suatu program dalam mencapai tujuan yang telah ditetapkan.

Evaluasi adalah suatu proses yang teratur dan sistematis dalam membandingkan hasil yang

dicapai dengan tolak ukur atau kriteria yang telah ditetapkan, dilanjutkan dengan pengambilan

kesimpulan serta penyusunan saran-saran, yang dapat dilakukan pada setiap tahap dari

pelaksanaan program. Pada evaluasi program puskesmas dilihat dari input yaitu sumber daya,

metode pelaksanaan, fasilitas / materi dan pendanaan, proses yaitu perencanaan, pelaksanaan,

monitoring dan evaluasi, output yaitu indikator pencapaian program dan jangkauan pelayanan.

Evaluasi program ini menggunakan pendekatan observasional dimana pengamat

melakukan penilaian langsung terhadap indikator-indikator terkait evaluasi program puskesmas.

Evaluasi dilakukan terhadap seluruh sektor yang terlibat baik secara fungsional dan struktural.

Berdasarkan hasil pengamatan, sumber daya masih kurang karena puskesmas tidak bisa

meminta sumber daya yang mereka perlukan mereka hanya menerima sumber daya dari dinas

kesehatan setempat. Metode pelaksanaan untuk program tuberkulosis sudah cukup bagus, hanya

penginputan data yang kurang. Fasilitas di puskesmas sudah cukup memadai. Sumber pendanaan

diperoleh dari dinas kesehatan setempat dan dikelola oleh puskesmas sendiri dan dipertanggung

jawabkan secara penuh oleh kepala puskesmas. Perencanaan, pelaksanaan, monitoring dan

evaluasi dilakukan dengan baik.

Berdasarkan pengamatan yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa program yang

dijalankan puskesmas memiliki kendala di bidang sumber daya, namun apabila ditinjau dari

aspek selain sumber daya, puskesmas telah berupaya agar pemenuhan kebutuhan masyarakat

dibidang kesehatan terpenuhi.

iv