) komisi pemilihan umum kabupaten sumenep

26
LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN SUMENEP KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN SUMENEP Jl. Asta Tinggi No. 99 Kebonagung – Sumenep Telp. (0328) 672725, Fax.(0328)672726 http://kpud-sumenepkab.go.id 2020

Upload: others

Post on 14-Nov-2021

7 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN SUMENEP

KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN SUMENEP

Jl. Asta Tinggi No. 99 Kebonagung – Sumenep Telp. (0328) 672725, Fax.(0328)672726

http://kpud-sumenepkab.go.id

2020

Page 2: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

1

BAB I PENDAHULUAN

I.1 Latar Belakang

LKj atau sebelumnya disebut Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi

Pemerintah (LAKIP) merupakan bentuk akuntabilitas dari pelaksanaan tugas dan

fungsi yang dipercayakan kepada setiap instansi pemerintah atas penggunaan

anggaran. LKj ini disusun dalam rangka melaksanakan Peraturan Presiden Nomor

29 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah dan

Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi

Nomor 53 Tahun 2014 tentang Petunjuk Teknis Penyusunan Perjanjian Kinerja,

Pelaporan Kinerja dan Reviu atas Laporan Kinerja.

Penyusunan LKj merupakan bagian dari implementasi Sistem Akuntabilitas

Kinerja Instansi Pemerintah guna mendorong terwujudnya transparansi,

akuntabilitas, dan kinerja Instansi Pemerintahan baik pusat maupun daerah.

Sebagai wujud akuntabilitas kinerja, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

berkewajiban untuk mempertanggungjawabkan pelaksanaan tugas pokok dan

fungsi yang diamanatkan masyarakat dan rakyat sebagai pemegang kedaulatan

tertinggi. Kewajiban tersebut dijabarkan dengan menyiapkan, menyusun dan

menyampaikan laporan kinerja secara tertulis, periodik dan melembaga. Pelaporan

kinerja dimaksudkan untuk mengkomunikasikan capaian kinerja Komisi Pemilihan

Umum Kabupaten Sumenep dalam satu tahun anggaran yang dikaitkan dengan

proses pencapaian tujuan dan sasaran serta menjelaskan keberhasilan dan

kegagalan tingkat kinerja yang dicapainya.

Berdasarkan ketentuan Pasal 18 Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014,

setiap Entitas Akuntablitas Kinerja menyusun dan menyajikan Laporan Kinerja atas

prestasi kerja yang dicapai berdasarkan Penggunaan Anggaran yang telah

dialokasikan. Entitas Akuntabilitas Kinerja tersebut menyelenggarakan secara

berjenjang, dengan tingkatan mulai dari entitas Akuntabilitas Kinerja Satuan Kerja,

entitas Akuntabilitas Kinerja Unit Organisasi, hingga entitas Akuntabilitas Kinerja

Kementerian/Lembaga. Hal terpenting yang diperlukan dalam penyusunan LKj

adalah pengukuran kinerja dan evaluasi, serta pengungkapan (disclosure) secara

memadai hasil analisis terhadap pengukuran kinerja. Dengan adanya LKj, dapat

diketahui tingkat capaian kinerja suatu unit organisasi dan hal lain yang terkait

dengan pelaksanaan tugas dan fungsinya, terutama gambaran mengenai tingkat

kesesuaian antara program dan kegiatan yang direncanakan dengan realisasinya.

Laporan ini dapat juga digunakan sebagai acuan dalam menyusun rencana kinerja

dan rencana anggaran di tahun mendatang.

Page 3: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

2

LKj tahunan berisi ringkasan tentang keluaran dari kegiatan dan hasil yang

dicapai dari program, yang paling sedikit mencakup:

a. Pencapaian tujuan dan sasaran organisasi;

b. Realisasi pencapaian target kinerja organisasi;

c. Penjelasan yang memadai atas pencapaian kinerja; dan

d. Pembandingan capaian kinerja kegiatan dan program sampai dengan tahun

berjalan dengan target kinerja 5 (lima) tahunan yang direncanakan dalam

rencana Strategis organisasi.

Tujuan dari adanya pelaporan kinerja adalah untuk menyampaikan capaian

kinerja KPU Kabupaten Sumenep dalam satu tahun anggaran yang dikaitkan

dengan proses pencapaian tujuan dan sasaran serta menjelaskan keberhasilan

dan kegagalan tingkat kinerja yang dicapainya.

Laporan Kinerja (LKj) KPU Kabupaten Sumenep disusun berdasarkan

Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) Tahun 2020 – 2024

dan Rencana Strategis Komisi Pemilihan Umum Tahun 2020 – 2024.

Penyusunan Laporan Kinerja (LKj) KPU Kabupaten Sumenep mengacu

kepada peraturan perundangan, sebagai berikut:

a. Undang-Undang Nomor 28 Tahun 1999 Tentang Penyelenggaraan Negara Yang

Bersih dan Bebas dari Korupsi, Kolusi dan Nepotisme;

b. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara;

c. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan

Pembangunan Nasional;

d. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah;

e. Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum;

f. Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja

Instansi Pemerintah

g. Keputusan Komisi Pemilihan Umum Nomor 197/PR.01.03-Kpts/1/KPU/IV/TAHUN

2020 tentang Rencana Strategis Komisi Pemilihan Umum Tahun 2020 – 2024;

h. Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi

Nomor 53 Tahun 2014 tentang Petunjuk Teknis Penyusunan Perjanjian Kinerja,

Pelaporan Kinerja dan Reviu atas Laporan Kinerja.

I.2 Maksud dan Tujuan

Penyusunan Laporan Kinerja (LKj) KPU Kabupaten Sumenep Tahun 2018

dimaksudkan untuk menyampaikan gambaran dan informasi kepada publik seputar

daftar dan perkembangan pelaksanaan program dan kegiatan KPU Kabupaten

Sumenep selama tahun 2018.

Tujuan dari penyusunan Laporan Kinerja (LKj) KPU Kabupaten Sumenep

Tahun 2018 adalah untuk mengetahui nilai capaian kinerja KPU Kabupaten

Page 4: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

3

Sumenep selama tahun 2018, dan diharapkan menjadi bahan pertimbangan untuk

menentukan program/kerja tahun berikutnya.

I.3 Tugas Pokok dan Fungsi

Tugas pokok dan fungsi meliputi dua aspek yaitu tugas dan fungsi yang

meliputi tugas, wewenang dan kewajiban KPU Kabupaten Sumenep. Tugas,

wewenang dan kewajiban tersebut adalah sebagai berikut :

I.3.1 Tugas dan Wewenang KPU Kabupaten Sumenep

Sesuai dengan pasal 18 Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang

Pemilihan Umum, tugas KPU Kabupaten Sumenep meliputi :

a. Menjabarkan program dan melaksanakan anggaran;

b. Melaksanakan semua tahapan penyelenggaraan di kabupaten/kota

berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan;

c. Mengoordinasikan dan mengendalikan tahapan penyelenggaraan oleh PPK,

PPS, dan KPPS dalam wilayah kerjanya;

d. Menyampaikan daftar pemilih kepada KPU Provinsi;

e. Memutakhirkan data pemilih berdasarkan data Pemilu terakhir dengan

memperhatikan data kependudukan yang disiapkan dan diserahkan oleh

Pemerintah dan menetapkannya sebagai daftar Pemilih;

f. Melakukan dan mengumumkan rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu

Anggota DPR, Anggota DPD, Pemilu Presiden dan Wail Presiden dan Anggota

DPRD Provinsi serta anggota DPRD kabupaten/kota yang bersangkutan

berdasarkan berita acara hasil rekapitulasi penghitungan suara di PPK;

g. Membuat berita acara penghitungan suara dan sertifikat penghitungan suara

serta wajib menyerahkannya kepada saksi peserta Pemilu, Bawaslu

Kabupaten/Kota, dan KPU Provinsi;

h. Mengumumkan calon anggota DPRD Kabupaten/Kota terpilih sesuai dengan

alokasi jumlah kursi setiap daerah pemilihan di kabupaten/kota yang

bersangkutan dan membuat berita acaranya;

i. Menindaklanjuti dengan segera temuan dan laporan yang disampaikan oleh

Bawaslu Kabupaten/Kota;

j. Menyosialisasikan penyelenggaraan Pemilu dan/atau yang berkaitan dengan

tugas dan wewenang KPU Kabupaten/Kota kepada masyarakat;

k. Melakukan evaluasi dan membuat laporan setiap tahapan penyelenggaraan

Pemilu; dan

l. Melaksanakan tugas yang diberikan oleh KPU, KPU Provinsi, dan/atau

peraturan perundang-undangan.

Page 5: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

4

Adapun wewenang KPU Kabupaten Sumenep sesuai dengan pasal 19

Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum, meliputi:

a. Menetapkan jadwal di kabupaten/kota;

b. Membentuk PPK, PPSdan KPPS dalam wilayah kerjanya;

c. menetapkan dan mengumumkan rekapitulasi penghitungan suara Pemilu

anggota DPRD kabupaten/kota berdasarkan rekapitulasi penghitungan suara

di PPK dengan membuat berita acara rekapitulasi suara dan sertitikat

rekapitulasi suara;

d. menerbitkan keputusan KPU Kabupaten/Kota untuk mengesahkan hasil

Pemilu anggota DPRD kabupaten/kota dan mengumumkannya;

e. menjatuhkan sanksi administratif dan/atau menonaktilkan sementara anggota

PPK dan anggota PPS yang terbukti melakukan tindakan yang mengakibatkan

terganggunya tahapan Penyelenggaraan pemilu berdasarkan putusan

Bawaslu, putusan Bawaslu provinsi, putusan Bawaslu Kabupaten/Kota,

dan/atau ketentuan peraturan perundang-undangan; dan

f. melaksanakan wewenang lain yang diberikan oleh KPU, KPU Provinsi,

dan/atau ketentuan peraturan perundang-undangan.

I.3.2 Kewajiban KPU Kabupaten Sumenep

Sesuai dengan pasal 20 Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang

Pemilihan Umum, kewajiban KPU Kabupaten Sumenep meliputi : :

a. Melaksanakan semua tahapan penyelenggaraan Pemilu dengan tepat waktu;

b. Memperlakukan peserta Pemilu secara adil dan setara;

c. Menyampaikan semua informasi penyelenggaraan Pemilu kepada masyarakat;

d. Melaporkan pertanggungjawaban penggunaan anggaran sesuai dengan

ketentuan peraturan perundang-undangan;

e. Menyampaikan laporan pertanggungjawaban semua kegiatan

penyelenggaraan Pemilu kepada KPU melalui KPU Provinsi;

f. Mengelola, memelihara, dan merawat arsip/dokumen serta melaksanakan

penyusutannya berdasarkan jadwal retensi arsip yang disusun oleh KPU

Kabupaten/Kota dan lembaga kearsipan Kabupaten/Kota berdasarkan

pedoman yang ditetapkan oleh KPU dan Arsip Nasional Republik Indonesia;

g. Mengelola barang inventaris KPU Kabupaten/Kota berdasarkan ketentuan

peraturan perundang-undangan;

h. Menyampaikan laporan periodik mengenai tahapan penyelenggaraan Pemilu

kepada KPU dan KPU Provinsi serta menyampaikan tembusannya kepada

Bawaslu;

i. Membuat berita acara pada setiap rapat pleno KPU Kabupaten/Kota dan

ditandatangani oleh ketua dan anggota KPU Kabupaten/Kota;

Page 6: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

5

j. melaksanakan dengan segera Kabupaten/Kota;

k. Menyampaikan data hasil pemilu dari tiap-tiap TPS pada tingkat

kabupaten/kota kepada peserta pemilu paling lama 7 (tujuh) hari setelah

rekapitulasi di kabupaten/kota;

l. melakukan pemutakhiran dan memelihara data pemilih secara berkelanjutan

dengan memperhatikan data kependudukan sesuai ketentuan peraturan

perundang-undangan;

m. Melaksanakan keputusan DKPP; dan

n. Melaksanakan kewajiban lain yang diberikan KPU, KPU Provinsi

dan/atau peraturan perundang-undangan.

I.4 Struktur Organisasi

Dalam melaksanakan tugas, wewenang, dan kewajiban KPU Kabupaten

Sumenep dilakukan pembagian tugas diantara para komisioner dalam bentuk divisi.

Sesuai dengan Keputusan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep Nomor :

1395/HK.03.1-Kpt/3529/KPU-Kab/VI/2019 tanggal 13 Juni 2019 tentang Pembagian

Koordinator/Wakil Koordinator Divisi dan Koordinator Wilayah Komisi Pemilihan

Umum Kabupaten Sumenep Periode 2019 -2024, pembagian divisi tersebut terdiri

dari :

a) Divisi Umum, Keuangan dan Logistik, Rumah Tangga dengan penanggung

jawab divisi (koordinator) A. Warits, S.Sos;

b) Divisi Teknis dengan penanggung jawab divisi (koordinator) Dr. Rahbini, M.Pd;

c) Divisi Perencanaan dan Data dengan penanggung jawab divisi (koordinator)

Syaifurrahman, S,Hi

d) Divisi Hukum dengan penanggung jawab divisi (koordinator) Deki Prasetiya

Utama, Sh, MH;

e) Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat dengan penanggung jawab divisi

(koordinator) Rafiqi, S.Hi.

Dengan struktur organisasi KPU Kabupaten Sumenep sebagaimana dapat

dilihat pada bagan di bawah ini :

KETUA

A. WARITS, S.Sos

Anggota Anggota Anggota Anggota

Dr. Rahbini, M.Pd Syaifurrahman, S,Hi Deki Prasetiya Utama,

Sh, MH Rafiqi, S.Hi

Struktur Organisasi KPU Kabupaten Sumenep

Page 7: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

6

Dalam menjalankan tugasnya KPU Kabupaten Sumenep dibantu oleh

Sekretariat. Berdasarkan ketentuan Peraturan KPU Nomor 06 Tahun 2008 yang

diubah dengan Peraturan KPU Nomor 22 Tahun 2008, Sekretariat KPU Kabupaten

Sumenep dipimpin oleh seorang Sekretaris dan terdiri atas Sub Bagian Program

dan Anggaran, Sub Bagian Teknis Pemilu dan Hupmas, dan Sub Bagian Hukum dan

Sub Bagian Umum yang dipimpin oleh seorang Kepala Sub Bagian dan dibantu oleh

beberapa staf.

Jumlah pegawai Sekretariat KPU Kabupaten Sumenep pada Tahun 2020

adalah 37 orang yang terdiri dari 18 orang PNS, 6 orang Pegawai Tidak Tetap (PTT)

dan 3 orang Satpam, serta 10 tenaga pendukung dalam Pemilihan Bupati dan Wakil

bupati Tahun 2020 yang mulai aktif bekerja di bulan Januari 2020. Adapun struktur

organisasi Sekretariat KPU Kabupaten Sumenep sebagai berikut :

Sekretaris

Anwar Syahroni Yusuf, AP, M.Si

Kasubbag Program dan Data

Kasubbag Teknis

Pemilu dan Hupmas Kasubbag Hukum Kasubbag Umum

Henri Wijaya, S.IP Adi Tri Hartanto, S.Kom Misdiyanto, SH Dra. Dewiyani, MM

Mohammad Isro

Moh. Saleh

1. Hari Mulyono

2. Andrian Dwi Prabawa 1. Kasman 2. Heru Budianto, ST 3. Reza Abi Purwa

1. Mamiek Fatmawati, SE 2. Dedeng Haryanto, S.Kom 3. Saleh 4. Eko Wahyudi 5. Dadang Lutfiyanto 6. Kuswandi 7. Moh. Riskiyadi 8. Suharto 9. Sudiyartin 10. Siti Juharnani 11. Tasir 12. Wanto 13. Taufik 14. R. Gita Y.D 15.

Tenaga Pendukung dalam Pemilihan Umum Tahun 2020 1. Moh Subli 6. Endi Rusmanhadi Pratama 2. Gita Agustin 7. Hairul Umum 3. Moh. Zalwi 8. Hodri 4. Mohammad Mansur 9. Feni Dwita Putri Nursidik 5. Farid S 10. Labib Noufal Al Bahri

Page 8: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

7

I.4.1 Kondisi Kepegawaian

Susunan sekretariat Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

terdiri dari 2 (dua) unsur, yakni Pegawai Pusat dan Pegawai Daerah. Pegawai

Pusat atau Pegawai Organik adalah pegawai yang diangkat melalui melalui

SK Sekretaris Jenderal Komisi Pemilihan Umum yang ditanggung oleh APBN.

Sedangkan Pegawai Daerah adalah Pegawai Pemerintah Daerah Kabupaten

Sumenep yang diperbantukan di Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep dan dibiayai oleh APBD.

Berikut adalah daftar kepegawaian Komisi Pemilihan Umum

Kabupaten Sumenep Tahun 2020 :

No. Uraian Jumlah

Keterangan Gol. IV Gol. III Gol. II Gol. I

(1) (2) (3) (4)

1. PNS 2 12 4 -

11 Orang PNS Organik (Gol

II dan III)

7 Orang PNS Pemkab

2. CPNS - - - - -

3. PTT 6 Biaya APBN

4. Satpam 3 Biaya APBN

5. Tenaga

Pendukung 10

Biaya Hibah APBD Pilbup

Kab. Sumenep 2020

TOTAL 37

Adapun komposisi pegawai berdasarkan tingkat pendidikan Tahun

2020 adalah sebagai berikut :

No Pendidikan

Golongan

Jumlah Tenaga Pendukung

PTT II III IV

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

1 SD - - - - -

2 SMP 2 - - - 2

3 SMA 2 4 2 - - 8

4 Sarjana Muda - - - - -

5 Sarjana 10 3 6 6 - 25

6 Pasca Sarjana - - - 2 2

Jumlah 12 9 8 6 2 37

Sedangkan berdasarkan kelompok jabatan struktural dapat

ditunjukkan oleh tabel berikut :

No Pendidikan Golongan

Jumlah II III IV

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

1 Eselon III - - 1 1

2 Eselon IV - 3 - 3

Jumlah - 3 1 4

Daftar pegawai di atas terbagi dalam struktur sesuai dengan aturan

perundangan-undangan, yakni Sekretaris, Kasubag, dan Staf.

Page 9: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

8

I.4.2 Kondisi Sarana dan Prasarana

Kondisi sarana dan prasarana Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep, yaitu menempati gedung pinjaman dari Pemerintah Daerah

Kabupaten Sumenep yang terletak di Jl. Asta Tinggi No. 99 Kebonagung -

Sumenep. Sedangkan prasarana yang dimiliki sebagai berikut :

KODE URAIAN SATUAN KUANTITAS NILAI

1 2 3 4 5

132.111 PERALATAN DAN MESIN 163 1,969,735,500

3.02.01.01.003 Station Wagon Unit 2 575,010,000

3.02.01.02.003 Mini Bus ( Penumpang 14 Orang Kebawah ) Unit 3 383,325,000

3.02.01.04.001 Sepeda Motor Unit 6 85,627,500

3.05.01.04.001 Lemari Besi/Metal Unit 2 6,600,000

3.05.01.04.002 Lemari Kayu Unit 3 11,783,150

3.05.01.04.003 Rak Besi Buah 2 5.000.000

3.05.01.04.004 Rak Kayu Buah 2 8,900,000

3.05.01.04.005 Filing Cabinet Besi Buah 5 9.451.000

3.05.01.04.006 Filing Cabinet Kayu Buah 1 23,000,000

3.05.01.04.007 Brandkas Buah 3 9,850,000

3.05.01.05.007 CCTV - Camera Control Television System Buah 2 16,270,000

3.05.01.05.017 Mesin Absensi Buah 1 6.180.000

3.05.01.05.048 LCD Projector/Infocus Buah 1 10.500.000

3.05.02.01.002 Meja Kerja Kayu Buah 1 2.500.000

3.05.02.01.003 Kursi Besi/Metal Buah 10 3.000.000

3.05.02.01.004 Kursi Kayu Buah 9 25,790,500

3.05.02.01.008 Meja Rapat Buah 1 5.313.000

3.05.02.01.009 Mej a Komputer Buah 4 3.350.000

3.05.02.01.020 Kursi Fiber Glas/Plastik Buah 10 22.350.000

3.05.02.01.029 Backdrop TV/Wardrobe Set 1 95,516,850

3.05.02.03.003 Mesin Pemotong Rumput Buah 1 3.500.000

3.05.02.04.005 Portable Air Conditioner (Alat Pendingin) Buah 5 20.000.000

3.05.02.04.006 Kipas Angin Buah 3 960.000

3.05.02.06.002 Televisi Buah 1 5,500,000

3.05.02.06.007 Loudspeaker Buah 2 3,668,000

3.05.02.06.008 Sound System Buah 1 4.100.000

3.05.02.06.012 Wireless Buah 2 5.000.000

3.05.02.06.046 Handy Cam Buah 1 11.750.000

3.05.02.06.056 Karpet Buah 1 1.290.000

3.06.01.02.128 Camera Digital Buah 1 2.620.000

3.06.02.01.010 Facsimile Buah 3 9.440.000

3.07.01.01.049 Clinical Thermometer (Alat Kedokteran Umum) Buah 2864 591,233,210

3.09.04.02.031 Kamera Digital Buah 2 11.930.000

3.10.01.01.999 Komputer Jaringan Lainnya 3 46.000.000

3.10.01.02.001 P.C Unit Buah 23 291,062,300

3.10.01.02.002 Lap Top Buah 30 350,585,000

3.10.01.02.003 Note Book Buah 1 11.750.000

3.10.02.03.003 Printer (Peralatan Personal Komputer) Buah 16 70.897.700

3.10.02.03.004 Scanner (Peralatan Personal Komputer) Buah 22 362,308,500

3.10.02.03.017 External/ Portable Hardisk Buah 4 6,063,000

3.10.02.04.003 Hub Buah 3 5.080.000

Page 10: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

9

3.16.01.02.001 Miniatur Buah 1 6.600.000

3.16.01.99.999 Alat Peraga Pelatihan Dan Percontohan Lainnya 6 25.542.000

166.112 ASET TETAP YANG TIDAK DIGUNAKAN 29 52.391.800

3.05.02.06.019 Stabilisator Buah 14 13.581.300

3.10.01.02.001 P.C Unit Buah 4 18.000.000

3.10.02.03.003 Printer (Peralatan Personal Komputer) Buah 10 20.325.500

3.10.02.04.003 Hub Buah 1 485.000

I.5 Sistematika Penyajian

Laporan Kinerja (LKj) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep Tahun

2020 disusun dengan sistematika sebagai berikut :

BAB I Pendahuluan

Bab ini menjelaskan secara ringkas latar belakang, maksud dan tujuan, tugas

pokok dan fungsi, struktur organisasi KPU Kabupaten Sumenep dan

sistematika penulisan laporan.

BAB II Perencanaan dan Penetapan Kinerja

Bab ini berisi mengenai Rencana Strategis, Rencana Kinerja dan

Penetapan Kinerja. Pada Bab ini akan disampaikan tujuan, sasaran,

strategi, program dan kegiatan serta indikator kinerja yang akan

dilaksanakan dalam rangka pencapaian visi dan misi KPU Kabupaten

Sumenep.

BAB III Akuntabilitas Kinerja

Bab ini berisi uraian hasil pengukuran kinerja, evaluasi dan analisis

akuntabilitas kinerja, termasuk didalamnya menguraikan secara sitematis

keberhasilan dan kegagalan, hambatan/kendala dan permasalahan yang

dihadapi serta langkah-langkah antisipatif yang akan diambil.

BAB IV Penutup

Bab ini berisi kesimpulan menyeluruh dari keberhasilan dan kegagalan,

permasalahan dan kendala utama yang berkaitan dengan Laporan Kinerja

(LKj) KPU Kabupaten Sumenep Tahun 2020 dan rekomendasi yang

diperlukan bagi perbaikan kinerja dimasa mendatang.

LAMPIRAN :

1. RENCANA KINERJA TAHUN 2020

2. PENETAPAN KINERJA TAHUN 2020

3. PENGUKURAN KINERJA TAHUN 2020

Page 11: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

10

BAB II PERENCANAAN DAN PERJANJIAN KINERJA

Perencanaan Program Kerja KPU Kabupaten Sumenep berbasis kepada program

dan kegiatan yang tercantum dalam Rencana Strategis KPU Tahun 2020-2024 yang

dijabarkan lebih lanjut dalam Rencana Kinerja Tahunan dan dituangkan dalam dokumen

Perjanjian Kinerja (PK) sebagai bentuk kontrak kerja KPU Kabupaten Sumenep selaku

pengguna anggaran kepada Pemerintah dan dipertanggung jawabkan dalam bentuk

Laporan Kinerja.

II.1 Sasaran RPJMN 2020-2024

Sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004

tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional (SPPN) dan guna

mendukung pelaksanaan tugas dan fungsinya secara optimal, KPU telah

menyusun Renstra KPU untuk periode 2020-2024 dengan berpedoman pada

Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2005-2025 dan

Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024.

Sejalan dengan RPJMN Tahun 2020-2024, Sasaran utama pembangunan

politik dalam negeri adalah terwujudnya proses positif konsolidasi demokrasi

yang diukur dengan pencapaian angka Indeks Demokrasi Indonesia (IDI) sebesar

90 pada tahun 2020, tingkat partisipasi politik rakyat sebesar 75,40% dan

terselenggaranya pemilihan bupati dan wakil bupati yang aman, adil, dan

demokratis pada tahun 2020, yang akan dicapai melalui sasaran-sasaran antara

sebagai berikut:

1. Menguatnya kelembagaan demokrasi dengan capaian indeks aspek institusi

demokrasi sebesar 71 pada tahun 2020, dan terselenggaranya pemilihan

Serentak Tahun 2020 yang aman, damai, adil, jujur dan demokratis;

2. Terjaminnya kebebasan sipil dan terpenuhinya hak-hak politik rakyat dengan

capaian IDI aspek kebebasan sipil sebesar 87, dan hak-hak politik sebesar 75

pada tahun 2020;

3. Meningkatnya keterwakilan perempuan dalam kepengurusan partai politik

hingga 30%;

4. Meningkatnya keterbukaan informasi publik dan komunikasi publik, serta

meningkatnya akses masyarakat terhadap informasi publik;

5. Terjaganya stabilitas sosial dan politik yang ditandai dengan berkurangnya

jumlah konflik kekerasan dan menurunya jumlah serangan terorisme di

masyarakat secara berkelanjutan sampai dengan tahun 2020.

Arah kebijakan dan strategi yang ditempuh dalam rangka mencapai

sasaran pembangunan adalah sebagai berikut:

1. Meningkatkan peran kelembagaan demokrasi dan mendorong kemitraan

lebih kuat antara pemerintah, swasta dan masyarakat sipil.

Page 12: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

11

2. Memperbaiki perundang-undangan bidang politik.

3. Jaminan dan pemenuhan kebebasan sipil, hak-hak dan kewajiban politik

rakyat, dan meningkatkan keterwakilan perempuan dalam politik.

4. Membangun keterbukaan informasi publik dan komunikasi publik.

5. Mendorong masyarakat untuk dapat mengakses informasi publik dan

memanfaatkannya.

6. Menguatkan iklim kondusif bagi berkembangnya demokrasi yang beradab,

memelihara perdamaian, dan meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan.

II.2 Rencana Strategis 2020-2024

Rencana Strategis (Renstra) Komisi Pemilihan Umum Tahun 2o20-2024

merupakan pedoman selama lima tahun ke depan serta panduan pelaksanaan

tugas pokok dan fungsi Komisi Pemilihan Umum, yang disusun dengan

mempertimbangkan perubahan lingkungan strategis, terutama yang menyangkut

potensi, peluang, tantangan, dan permasalahan yang dihadapi Komisi pemilihan

Umum.

Rencana strategis KPU merupakan pedoman bagi pelaksanaan tugas

pokok dan fungsi satu sampai dengan lima tahun secara sistematis, terarah dan

terpadu. Perencanaan ini memperhitungkan analisis situasi, kekuatan,

kelemahan, peluang, ancaman serta isu-isu strategis. Dalam rencana strategis

disusun suatu visi, misi, tujuan, sasaran, kebijakan, program dan sasaran yang

disesuaikan dengan tugas pokok dan fungsi Komisi Pemilihan Umum dengan

mempertimbangkan tahapan pelaksanaan teknis.

Untuk merealisasikan dan mewujudkan Visi, dijabarkan dalam Misi yang

akan dicapai dalam kurun waktu tertentu. Misi ini dijabarkan dan dituangkan

dalam Tujuan dan Sasaran Strategis organisasi berdasarkan hasil analisis

lingkungan internal dan eksternal yang merupakan kondisi spesifik yang ingin

dicapai oleh organisasi dalam memenuhi visi dan misinya. Tujuan dan Sasaran

tersebut dijabarkan kembali dalam konsepsi yang lebih operasional dalam bentuk

Strategi.

Untuk mewujudkan Rencana Strategis tersebut maka perlu kiranya

ditunjang oleh visi, misi, sasaran, dan program yang jelas, terarah, dan terukur.

Visi, Misi, Tujuan, Sasaran, dan Program Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep adalah sebagai berikut :

II.2.1 Visi

Visi Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep merujuk pada visi

Komisi Pemilihan Umum, yakni: “Menjadi Penyelenggara Pemilihan Umum

yang Mandiri, Professional, dan Berintegritas untuk Terwujudnya Pemilu

yang LUBER dan JURDIL”.

Page 13: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

12

II.2.2 Misi

Dalam upaya mencapai visi tersebut, Komisi Pemilihan Umum telah

menetapkan 7 (tujuh) misi yang akan dilaksanakan, yakni :

a. Membangun SDM yang Kompeten sebagai upaya menciptakan

Penyelenggara Pemilu yang Profesional;

b. Menyusun Regulasi di bidang Pemilu yang memberikan kepastian

hukum, progesif, dan partisipatif;

c. Meningkatkan kualitas pelayanan Pemilu, khususnya untuk para

pemangku kepentingan dan umumnya untuk seluruh masyarakat;

d. Meningkatkan partisipasi dan kualitas pemilih melalui sosialisasi dan

pendidikan pemilih yang berkelanjutan;

e. Memperkuat Kedudukan Organisasi dalam Ketatanegaraan.

f. Meningkatkan integritas penyelenggara Pemilu dengan memberikan

pemahaman secara intensif dan komprehensif khusunya mengenai

kode etik penyelenggara Pemilu;

g. Mewujudkan penyelenggara Pemilu yang efektif dan efisien,

transparan, akuntabel, serta aksesable.

II.2.3 Tujuan

Tujuan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep disusun

berdasarkan hasil identifikasi potensi dan permasalahan yang akan dihadapi

dalam rangka mewujudkan visi dan melaksanakan misi Komisi Pemilihan

Umum Kabupaten Sumenep. Tujuan ini disusun tetap merujuk pada tujuan

Komisi Pemilihan Umum, yakni :

a. Terwujudnya lembaga KPU yang memiliki integritas, kompetensi,

kredibilitas, dan kapabilitas dalam menyelenggarakan Pemilu;

b. Terselenggaranya Pemilu sesuai dengan peraturan perundangan yang

berlaku;

c. Meningkatnya partisipasi politik masyarakat dalam pelaksanaan

demokrasi di Indonesia;

d. Meningkatnya kesadaran masyarakat untuk berpartisipasi dalam

Pemilu;

e. Terselenggaranya Pemilu yang efektif dan efisien, transparan,

akuntabel, dan aksesabel.

II.2.4 Sasaran

Sasaran Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep yang hendak

dicapai juga merujuk pada Sasaran Strategis KPU yaitu :

Page 14: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

13

a. Meningkatnya Kualitas Penyelenggaraan Pemilu, dengan indikator

kinerja sasaran strategis sebagai berikut :

1) Persentase Partisipasi Pemilih dalam Pemilu;

2) Persentase partisipasi pemilih perempuan dalam Pemilu;

3) Persentase pemilih disabilitas yang terdaftar dalam DPT yang

menggunakan hak pilihnya;

4) Persentase pemilih yang berhak memilih tetapi tidak masuk dalam

daftar pemilih;

5) Persentase KPPS yang telah menerima perlengakapan

pemungutan dan penghitungan suara paling lambat 1 (satu) hari

sebelum hari pemungutan suara tepat jumlah dan kualitas.

b. Meningkatnya Kapasitas Penyelenggara Pemilu, dengan indikator

kinerja sasaran strategis sebagai berikut :

1) Persentase terpenuhinya jumlah pegawai organik kesekretariatan

KPU ;

2) Persentase ketepatan waktu penyelesaian administrasi

kepegawaian;

3) Persentase pelanggaran kode etik terhadap penyelenggara

Pemilu;

4) Opini BPK atas LHP;

5) Persentase ketepatan waktu dalam verifikasi pencalonan Presiden

dan Wakil Presiden, Gubernur, Bupati, dan Walikota.

c. Meningkatnya Kualitas Regulasi Kepemiluan, dengan indikator kinerja

sasaran strategis sebagai berikut :

1) Persentase Peraturan KPU dalam Pemilu/Pemilihan yang

ditetapkan tepat waktu;

2) Persentase sengketa hukum yang dimenangkan oleh KPU.

II.2.5 Program Kerja

Berdasarkan Visi, Misi, Tujuan, dan Sasaran yang terurai di atas maka

terdapat 2 (Dua) Program Kegiatan yang telah dilakukan oleh Komisi

Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep. Berikut adalah program-program

yang dilaksanakan yaitu sebagai berikut :

1. Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis lainnya.

dan

2. Program Penguatan Kelembagaan Demokrasi dan Perbaikan Proses

Politik.

Untuk meningkatkan akselerasi pencapaian kinerja yang merujuk visi,

Page 15: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

14

misi, tujuan dan sasaran strategis, KPU Kabupaten Sumenep telah menetapkan 5

(lima) Indikator Kinerja Utama berdasarkan Indikator Kinerja Utama KPU, yaitu :

1. Persentase partisipasi masyarakat yang menggunakan hak pilihnya;

2. Persentase kelompok perempuan, kelompok berkebutuhan khusus,

lansia, pemilih pemula yang menggunakan hak pilihnya;

3. Jumlah kasus sengketa hukum Pemilu dan Pemilukada yang terselesaikan;

4. Persentase jumlah masyarakat yang telah memenuhi syarat sebagai pemilih

untuk masuk dalam data pemilih; dan

5. Persentase pendistribusian logistik yang tepat sasaran berdasarkan

hasil pemetaan masing-masing daerah.

II.3 Rencana Kinerja Tahun 2020

Di dalam Rencana Kinerja Tahunan yang ditandatangani oleh Ketua KPU

Kabupaten Sumenep, ditetapkan rencana Capaian Kinerja Tahunan untuk seluruh

indikator kinerja yang ada pada tingkat sasaran dan kegiatan. Penyusunan

Rencana Kinerja Tahunan dilaksanakan seiring dengan agenda penyusunan dari

kebijakan anggaran serta merupakan komitmen untuk mencapainya dalam tahun

tertentu. Dokumen Rencana Kinerja Tahunan memuat informasi tentang :

a. sasaran yang ingin dicapai dalam tahun yang bersangkutan.

b. Indikator Kinerja Sasaran,

c. Target

Indikator Kinerja adalah ukuran kuantitatif dan kualitatif yang

menggambarkan tingkat pencapaian suatu kegiatan yang telah ditetapkan.

Penetapan Indikator Kinerja Kegiatan harus didasarkan pada perkiraan yang

realistis dengan memperhatikan tujuan dan sasaran yang ditetapkan.

Adapun Program yang telah dilaksanakan sebagai wujud pencapaian

sasaran yang telah ditetapkan pada tahun 2018 adalah sebagai berikut :

a. Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya KPU,

dengan kegiatan sebagai berikut :

1. Pelaksanaan Akuntabilitas Pengelolaan Administrasi Keuangan di

Lingkungan Setjen KPU;

2. Pengelolaan Data, Dokumentasi, Pengadaan, Pendistrubusian,

Pemeliharaan dan Inventarisasi Logistik Pemilu;

3. Pelaksanaan Manajemen Perencanaan dan Data;

4. Penyelenggaraan Operasional dan Pemeliharaan Perkantoran (KPU)

5. Pemeriksaan di Lingkungan Setjen KPU, Sekretariat Provinsi, dan

Sekretariat Kabupaten/Kota

b. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur KPU, dengan

kegiatan sebagai berikut:

Page 16: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

15

1. Penyelenggaraan Dukungan Sarana dan Prasarana

c. Program Penguatan Kelembagaan Demokrasi dan Perbaikan Proses Politik,

dengan kegiatan sebagai berikut :

1. Penyiapan Penyusunan Rancangan KPU, Advokasi, Penyelesaian

Sengketa dan Penyuluhan Peraturan Perundangundangan yang

Berkaitan dengan Penyelenggaraan Pemilu; dan

2. Pedoman, Petunjuk Teknis dan Bimbingan

Teknis/Supervisi/Publikasi/Sosialisasi Penyelenggaraan Pemilu dan

Pendidikan Pemilih.

Rencana Kinerja Tahun 2018 Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep sebagai berikut :

No. Sasaran Strategis Indikator Kinerja Target

1 2 3 4

1 Meningkatnya Penyelenggaraan Pemilu/Pemilihan yang Demokratis

1. Persentase penyelenggarakan Pemilu/Pemilihan sesuai dengan jadwal dan ketentuan yang berlaku

100%

2. Persentase Partisipasi Pemilih dalam Pemilu/Pemilihan

77,50%

3. Persentase Partisipasi Pemilih Perempuan dalam Pemilu/Pemilihan

80%

4. Persentase Partisipasi Pemilih Disabilitas dalam Pemilu/Pemilihan

80%

5. Persentase Pemilih yang Berhak Memilih Tetapi Tidak Masuk dalam Daftar Pemilih

0,20%

2 Terlaksananya Pemilu/Pemilihan yang Aman, Damai, Jujur dan Adil

1. Persentase pelaksanaan Pemilu/Pemilihan tanpa konflik

95%

2. Persentase Penyelenggara Pemilu/Pemilihan yang terbukti melakukan Pelanggaran Pemilu/Pemilihan

3%

3. Persentase Sengketa Hukum yang Dimenangkan KPU

86%

3 Meningkatnya Kapasitas Lembaga Penyelenggara Pemilu/Pemilihan

1. Nilai Akuntabilitas Kinerja B

2. Opini BPK Atas Laporan Keuangan WTP

3. Indeks Reformasi Birokrasi 66%

Formulir sesuai Permen PAN & RB Nomor 29 Tahun 2010

Page 17: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

16

Rencana Kinerja Tahunan (RKT) Tahun 2020 sebagaimana terlampir dalam

Lampiran 1.

II.4 Perjanjian Kinerja Tahun 2020

Dalam rangka melaksanakan Renstra KPU Tahun 2020-2024 dan RKT

Tahun 2020, pada tanggal 9 Januari 2020 KPU Kabupaten Sumenep telah

menetapkan Perjanjian Kinerja (PK) sebagai pernyataan tekad dan janji rencana

kinerja yang akan dicapai pada Tahun 2020 yang dijabarkan sebagai berikut:

1. Meningkatnya Penyelenggaraan Pemilu/Pemilihan yang Demokratis

Indikator kinerja dan target dari sasaran strategis tersebut adalah

sebagaimana pada Tabel berikut;

Indikator Kinerja Target

1 2

Persentase penyelenggarakan Pemilu/Pemilihan sesuai dengan jadwal dan ketentuan yang berlaku

100%

Persentase Partisipasi Pemilih dalam Pemilu/Pemilihan

77,50%

Persentase Partisipasi Pemilih Perempuan dalam Pemilu/Pemilihan

75%

Persentase Partisipasi Pemilih Disabilitas dalam Pemilu/Pemilihan

75%

Persentase Pemilih yang Berhak Memilih Tetapi Tidak Masuk dalam Daftar Pemilih

0,20%

2. Terlaksananya Pemilu/Pemilihan yang Aman, Damai, Jujur dan Adil

Indikator kinerja dan target dari sasaran strategis tersebut adalah

sebagaimana pada Tabel berikut;

Indikator Kinerja Target

1 2

Persentase pelaksanaan Pemilu/Pemilihan tanpa konflik

95%

Persentase Penyelenggara Pemilu/Pemilihan yang terbukti melakukan Pelanggaran Pemilu/Pemilihan

3%

Persentase Sengketa Hukum yang Dimenangkan KPU

86%

Page 18: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

17

3. Meningkatnya Kapasitas Lembaga Penyelenggara Pemilu/Pemilihan

Indikator kinerja dan target dari sasaran strategis tersebut adalah

sebagaimana pada Tabel berikut;

Indikator Kinerja Target

1 2

Nilai Akuntabilitas Kinerja B

Opini BPK Atas Laporan Keuangan WTP

Indeks Reformasi Birokrasi 66%

Perjanjian Kinerja KPU Kabupaten Sumenep Tahun 2020 di atas

sebagaimana terlampir dalam Lampiran 2.

Page 19: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

18

BAB III AKUNTABILITAS KINERJA

Kinerja KPU Kabupaten Sumenep Tahun 2020 pada hakekatnya merupakan suatu

bagian dari proses atau kegiatan untuk mencapai sasaran Renstra 2020 - 2024. Dengan

demikian, pencapaian kinerja per-satuan kegiatan di tahun 2020 merupakan bagian dari

pencapaian sasaran yang telah ditetapkan dalam Renstra. Untuk keperluan penilaian

akuntabilitas kinerja, maka dilakukan pengklasifikasian satuan-satuan kinerja yang telah

dilaksanakan ke elemenelemen sasaran Renstra. Dengan cara ini, maka penilaian satuan-

satuan kinerja akan dapat mencerminkan kinerja KPU Kabupaten Sumenep secara

menyeluruh.

Pada bab ini akan dijelaskan mengenai pengukuran kinerja, evaluasi dan analisis

akuntabilitas kinerja tentang keberhasilan dan kegagalan serta kendala dan

permasalahan yang dihadapi serta tindak lanjut yang ditempuh untuk menyelesaikan

kendala dan masalah tersebut selama tahun 2020. Adapun uraian tersebut adalah

sebagai berikut :

III.1 Pengukuran Capaian Kinerja Tahun 2020

Pengukuran tingkat capaian kinerja Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep Tahun 2020 dilakukan dengan cara membandingkan antara realisasi

dengan targetnya. Adapun capaian kinerja selama tahun 2020 adalah sebagai

berikut :

No. Sasaran

Strategis Indikator Kinerja Target Realisasi

Capaian 100%

1 2 3 4 5 6

1 Meningkatnya Penyelenggaraan Pemilu/Pemilihan yang Demokratis

Persentase penyelenggarakan Pemilu/Pemilihan sesuai dengan jadwal dan ketentuan yang berlaku

100% 100% 100%

Persentase Partisipasi Pemilih dalam Pemilu/Pemilihan

77,50% 58,14% 75,01%

Persentase Partisipasi Pemilih Perempuan dalam Pemilu/Pemilihan

75% 55,27% 73,69%

Persentase Partisipasi Pemilih Disabilitas dalam Pemilu/Pemilihan

75% 27,95% 37,26%

Persentase Pemilih yang Berhak Memilih Tetapi Tidak Masuk dalam Daftar Pemilih

0,20% 0,26 76,92%

2 Terlaksananya Pemilu/Pemilihan

Persentase pelaksanaan Pemilu/Pemilihan tanpa konflik

95% 100% 105%

Page 20: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

19

yang Aman, Damai, Jujur dan Adil

Persentase Penyelenggara Pemilu/Pemilihan yang terbukti melakukan Pelanggaran Pemilu/Pemilihan

3% 0% 103%

Persentase Sengketa Hukum yang Dimenangkan KPU

86% Tidak ada sengketa

Hukum di 2018

-

3 Meningkatnya Kapasitas Lembaga Penyelenggara Pemilu/Pemilihan

Nilai Akuntabilitas Kinerja B B 100%

Opini BPK Atas Laporan Keuangan

WTP WDP 90%

Indeks Reformasi Birokrasi 66% 66% 100%

Rata-rata capaian 86,8%

Pengukuran Kinerja Tahun 2020 KPU Kabupaten Sumenep di atas

sebagaimana terlampir dalam Lampiran 3. Dan berdasarkan uraian diatas, jika

diukur secara kuantitatif rata-rata pencapaian sasaran yang dilaksanakan KPU

Kabupaten Sumenep pada tahun 2020 sebesar 86,8%.

III.2 Analisis Capaian Kinerja

Sasaran 1 : Meningkatnya Penyelenggaraan Pemilu/Pemilihan yang Demokratis

Pencapaian kinerja atas sasaran ini adalah sebagai berikut:

Indikator Kinerja Target Realisasi Capaian

100%

1 2 3 4

Persentase penyelenggarakan Pemilu/Pemilihan sesuai dengan jadwal dan ketentuan yang berlaku

100% 100% 100%

Persentase Partisipasi Pemilih dalam Pemilu/Pemilihan

77,50% 58,14% 75,01%

Persentase Partisipasi Pemilih Perempuan dalam Pemilu/Pemilihan

75% 55,27% 73,69%

Persentase Partisipasi Pemilih Disabilitas dalam Pemilu/Pemilihan

75% 27,95% 37,26%

Persentase Pemilih yang Berhak Memilih Tetapi Tidak Masuk dalam Daftar Pemilih

0,20% 0,26 76,92%

Berdasarkan tabel diatas menunjukkan bahwa :

Page 21: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

20

a. Pencapaian untuk sasaran Meningkatnya Penyelenggaraan Pemilu/Pemilihan

yang Demokratis dengan indikator kinerja berupa Persentase

penyelenggarakan Pemilu/Pemilihan sesuai dengan jadwal dan ketentuan

yang berlaku, memenuhi capaian 100% hal ini dikarenakan karena target yang

direncanakan 100% dan terealisasi 100%. Angka 100% didapat dari bahwa KPU

Kabupaten Sumenep dalam melaksanakan kegiatan dipastikan sesuai

dengan tahapan yang telah di atur dalam Peraturan KPU, dalam hal ini

pelaksanaan tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Jawa Timur Tahun

2020 yang diatur dalam Peraturan KPU Nomor 1 Tahun 2017.

b. Pencapaian untuk sasaran Meningkatnya Penyelenggaraan Pemilu/Pemilihan

yang Demokratis dengan indikator kinerja berupa Persentase Partisipasi

Pemilih dalam Pemilu/Pemilihan, memenuhi capaian 78,41% hal ini

dikarenakan target yang di rencanakan 77,50% dan terealisasi 75,41%.

c. Pencapaian untuk sasaran Meningkatnya Penyelenggaraan Pemilu/Pemilihan

yang Demokratis dengan indikator kinerja berupa Persentase Partisipasi

Pemilih Perempuan dalam Pemilu/Pemilihan, memenuhi capaian 78,41% hal ini

dikarenakan target yang di rencanakan 75% dan terealisasi 55,27%.

d. Pencapaian untuk sasaran Meningkatnya Penyelenggaraan Pemilu/Pemilihan

yang Demokratis dengan indikator kinerja berupa Persentase Partisipasi

Pemilih Disabilitas dalam Pemilu/Pemilihan, memenuhi capaian 37,26% hal ini

dikarenakan target yang di rencanakan 75% dan terealisasi 27,95%.

e. Pencapaian untuk sasaran Meningkatnya Penyelenggaraan Pemilu/Pemilihan

yang Demokratis dengan indikator kinerja berupa Persentase Pemilih yang

Berhak Memilih Tetapi Tidak Masuk dalam Daftar Pemilih, memenuhi capaian

76,92% hal ini dikarenakan target yang di rencanakan 0,20% dan terealisasi

0,26%.

Sasaran 2 : Terlaksananya Pemilu/Pemilihan yang Aman, Damai, Jujur dan Adil

Pencapaian kinerja atas sasaran ini adalah sebagai berikut :

Indikator Kinerja Target Realisasi Capaian

100%

1 2 3 4

Persentase pelaksanaan Pemilu/Pemilihan tanpa konflik

95% 100% 105%

Persentase Penyelenggara Pemilu/Pemilihan yang terbukti melakukan Pelanggaran Pemilu/Pemilihan

3% 0% 103%

Page 22: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

21

Persentase Sengketa Hukum yang Dimenangkan KPU

86% Tidak ada sengketa Hukum di 2018

-

Berdasarkan tabel diatas ditunjukkan bahwa :

a. Pencapaian untuk sasaran Terlaksananya Pemilu/Pemilihan yang

Aman, Damai, Jujur dan Adil dengan indikator kinerja berupa Persentase

pelaksanaan Pemilu/Pemilihan tanpa konflik, telah terlaksana dengan capaian

sebesar 105% , hal ini dikarenakan karena target yang direncanakan 95% dan

terealisasi 100%. Hasil realisasi sebesar 100% didapat dari terlaksananya dengan

lancar seluruh tahapan, baik Pemilu 2019 maupun Pilgub Jatim 2018 yang

sudah berjalan sejak 2017, dimana di tahapan yang ada, dalam pelaksanaannya

tidak terjadi konflik di masyarakat.

b. Pencapaian untuk sasaran Terlaksananya Pemilu/Pemilihan yang

Aman, Damai, Jujur dan Adil dengan indikator kinerja berupa Persentase

Penyelenggara Pemilu/Pemilihan yang terbukti melakukan

Pelanggaran Pemilu/Pemilihan, telah terlaksana dengan capaian sebesar 103% ,

hal ini dikarenakan karena target yang direncanakan 3% dan terealisasi 0%.

Capaian sebesar 103% terwujud dikarenakan bahwa dalam pelaksanaan Pilgub

Jatim 2018 dimana badan adhoc telah terbentuk, tidak terjadi pelanggaran

sama sekali. Hal ini tidak lepas dari upaya KPU Kabupaten Sumenep dalam

melakukan monitoring kinerja badan adhoc mulai tingkat kecamatan hingga

desa.

c. Pencapaian untuk sasaran Terlaksananya Pemilu/Pemilihan yang

Aman, Damai, Jujur dan Adil dengan indikator kinerja berupa Persentase

Sengketa Hukum yang Dimenangkan KPU, tidak dapat terukur dikarenakan

pada tahun 2018 KPU Kabupaten Sumenep tidak memiliki sengketa hukum

yang masuk ke persidangan.

Sasaran 3 : Meningkatnya Kapasitas Lembaga Penyelenggara Pemilu/Pemilihan.

Pencapaian kinerja atas sasaran ini adalah sebagai berikut :

Indikator Kinerja Target Realisasi Capaian

100%

1 2 3 4

Nilai Akuntabilitas Kinerja B B 100%

Opini BPK Atas Laporan Keuangan WTP WDP 90%

Indeks Reformasi Birokrasi 66% 66% 100%

Page 23: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

22

Berdasarkan tabel diatas menunjukkan bahwa :

a. Pencapaian untuk sasaran Meningkatnya Kapasitas Lembaga Penyelenggara

Pemilu/Pemilihan dengan indikator kinerja berupa Nilai Akuntabilitas Kinerja,

telah terlaksana dengan capaian sebesar 100% , hal ini dikarenakan karena

target yang direncanakan mendapat nilai B dan terealisasi dengan mendapat

nilai B.

b. Pencapaian untuk sasaran Meningkatnya Kapasitas Lembaga Penyelenggara

Pemilu/Pemilihan dengan indikator kinerja berupa Opini BPK Atas Laporan

Keuangan, telah terlaksana dengan capaian sebesar 90% , hal ini dikarenakan

karena target yang direncanakan mendapat predikat WTP dan terealisasi

WDP, dimana nilai WDP bisa dibilang sudah cukup bagus mengingat

besarnya anggaran yang diterima oleh KPU dalam melaksanakan program-

programnya.

c. Pencapaian untuk sasaran Meningkatnya Kapasitas Lembaga Penyelenggara

Pemilu/Pemilihan dengan indikator kinerja berupa Indeks Reformasi

Birokrasi, telah terlaksana dengan capaian 100%, hal ini dikarenakan target

yang direncanakan 66% yaitu dengan nilai CC terealisasi dengan nilai CC pula

sehingga secara persentase terhitung 66%, oleh karena itu capaian yang ada

sebesar 100%.

III.3 Akuntabilitas Keuangan

Pada tahun 2020 KPU Kabupaten Sumenep memperoleh anggaran dari

APBN (Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara) BA 076 Tahun 2020 sebesar

Rp. 80.321.566.000,00 kemudian ada revisi menjadi Rp. 93.260.465.000,00 dengan

realisasi Rp. 70.317.210.813,00 atau sebesar 75,41%.

Page 24: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

23

BAB IV PENUTUP

IV.1 Kesimpulan

LKj KPU Kabupaten Sumenep Tahun 2020 ini merupakan wujud

akuntabilitas kinerja KPU Kabupaten Sumenep dalam menjalankan tugasnya. Sesuai

arah kebijakan dalam menjalankan tugas, program dan kegiatannya KPU

Kabupaten Sumenep berpegangan pada tujuan, sasaran, dan program kerja yang

berpedoman pada Renstra KPU Kabupaten Sumenep sebagai turunan dari Renstra

KPU RI 2020 – 2024, dan Rencana Kinerja (Renja)/Penetapan Kinerja/Perjanjian

Kinerja tahun 2020 karena KPU Kabupaten Sumenep merupakan unsur Entitas

Akuntabilitas Kinerja, yang berkewajiban dalam penyusunan LKj setiap tahunnya.

Laporan Kinerja (LKj) KPU Kabupaten Sumenep Tahun 2020 menyajikan

berbagai keberhasilan dalam capaian strategis yang ditunjukkan oleh KPU

Kabupaten Sumenep pada tahun anggaran 2020. Berbagai capaian strategis,

program/kegiatan tersebut tercermin dalam capaian Indikator Kinerja Utama (IKU),

maupun analisis kinerja berdasarkan tujuan dan sasaran program/kegiatan.

Berdasarkan uraian pada bab-bab sebelumnya dapat diambil kesimpulan

sebagai berikut :

1. KPU Kabupaten Sumenep telah melaksanakan program/kegiatan Tahun 2020

berdasarkan tugas pokok dan fungsinya, dengan perencanaan yang tepat dan

terukur, karena sejak awal tahun 2020 KPU Kabupaten Sumenep telah

menyusun rencana kegiatan dan mapping kegiatan yang didalamnya terdapat

input, output, rincian kegiatan, jadwal pelaksanaan, dan penanggungjawab

kegiatan sesuai dengan waktu yang direncanakan.

2. Pencapaian kinerja KPU Kabupaten Sumenep rata-rata sebesar 86,86%.

3. Realisasi anggaran APBN tahun 2020 sebesar 75.41%.

3.2 Saran

Berdasarkan kesimpulan diatas, ada beberapa saran untuk perbaikan

kinerja KPU Kabupaten Sumenep dimasa yang akan datang, yaitu sebagai berikut :

1. Perlunya koordinasi berjenjang antara KPU RI, KPU Provinsi dengan KPU

kabupaten/kota dalam penyusunan program kerja dan teknis pelaksanaan

kegiatan pemilu maupun teknis pelaksanaan anggarannya;

2. Melakukan sosialisasi Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2020 melalui

media dan pendidikan pemilih dilakukan dengan metode/strategi yang lebih

variatif ditujukan kepada pemilih pemula, pemilih perempuan, pemilih marginal,

pemilih disabilitas dan pemilih keagamaan.

Page 25: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

LAPORAN KINERJA KOMISI PEMILIHAN UMUM

Kabupaten Sumenep Tahun 2020

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten

Sumenep

24

3. Memberikan pemahaman kepada masyarakat untuk aktif dalam pemutakhiran

data pemilih, sehingga tidak ada masyarakat yang tidak terdaftar dalam DPT;

4. Memberikan pemahaman dan sosialisasi mengenal pentingnya sikap netral dan

profesionalisme KPU, KPU Provinsi, KPU Kabupaten/kota, peserta Pemilihan

Buapti dan Wakil Tahun 2020, serta masyarakat pemilih dalam pelaksanaan

pesta demokrasi;

5. Regulasi harus ditetapkan lebih awal dan dapat dimengerti oleh seluruh satker,

stake holder, Badan Adhoc penyelenggara Pemilihan, dan peserta pemilihan;

6. Dibutuhkan komitmen dan kerjasama yang baik seluruh jajaran KPU Kabupaten

Sumenep mulai dari staf, pejabat, dan komisioner untuk pencapaian tujuan dan

sasaran strategis organisasi.

7. Perlunya peningkatan keterampilan sumber daya manusia melalui

pengikutsertaan diklat/pelatihan.

8. Perlu segera penambahan pegawai baru untuk mengisi jabatan fungsional

umum (JFU) yang masih kosong sehingga tidak terjadi rangkap jabatan.

Page 26: ) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sumenep

KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN SUMENEP

Jl. Asta Tinggi No. 99 Kebonagung – Sumenep Telp. (0328) 672725, Fax.(0328)672726

http://kpud-sumenepkab.go.id